Claim Missing Document
Check
Articles

Found 32 Documents
Search

Perbandingan Peramalan Permintaan Berbasis Permintaan Pasar pada Teh Solo Cabang Bangkalan Afandi , Eldisyah Arifa Putra; Saputro, Andre Ridho; Putra, Andhika Cahyono
Improvement: Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 5 No 2 (2025): Vol 5 No 2 September 2025
Publisher : UMSurabaya Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/imp.v5i2.26224

Abstract

Teh Solo Bangkalan Branch is a strategic outlet that serves the local market with unique consumer characteristics. Recently, the branch has faced unpredictable demand fluctuations, affecting operational efficiency and customer satisfaction. To overcome this, accurate demand forecasting is essential to capture consumption patterns based on historical data and market dynamics. This study compares forecasting methods at Teh Solo Bangkalan Branch, Madura, namely Single Exponential Smoothing and Winters’ Additive. The normality test results show that sales data have a mean of 100.8 and a standard deviation of 9.264, with a normal distribution supported by a p-value of 0.110. Statistical process control analysis indicates that all data points fall within control limits and show no significant deviations, implying stable sales processes. The comparison reveals that Winters’ Additive provides higher accuracy with a Mean Absolute Percentage Error (MAPE) of 2.78%, outperforming Single Exponential Smoothing with a MAPE of 8.11%. Forecasting results estimate stock requirements for February 2025 at 2,400 units. These findings confirm Winters’ Additive as the most reliable method for predicting demand, while sales stability strengthens stock planning and marketing strategies. This research contributes practical insights for efficient demand management in similar contexts.. Keywords: Demand Forecasting; Winters Model; PPIC; Minitab eh Solo Cabang Bangkalan merupakan outlet strategis yang melayani pasar lokal dengan karakteristik konsumen yang khas. Dalam beberapa waktu terakhir, cabang ini menghadapi fluktuasi permintaan yang tidak menentu sehingga berdampak pada efisiensi operasional dan kepuasan pelanggan. Untuk mengatasi hal tersebut, diperlukan peramalan permintaan yang akurat guna menangkap pola konsumsi berdasarkan data historis dan dinamika pasar. Penelitian ini membandingkan metode peramalan di Teh Solo Cabang Bangkalan, Madura, yaitu Single Exponential Smoothing dan Winters’ Additive. Hasil uji normalitas menunjukkan bahwa data penjualan memiliki rata-rata 100,8 dan standar deviasi 9,264, dengan distribusi normal yang didukung nilai p sebesar 0,110. Analisis pengendalian proses statistik menunjukkan seluruh data berada dalam batas kendali tanpa penyimpangan signifikan, yang menandakan stabilitas proses penjualan. Perbandingan hasil menunjukkan metode Winters’ Additive lebih akurat dengan nilai Mean Absolute Percentage Error (MAPE) sebesar 2,78%, dibandingkan Single Exponential Smoothing dengan MAPE sebesar 8,11%. Hasil peramalan memperkirakan kebutuhan stok pada Februari 2025 sebanyak 2.400 unit. Temuan ini menegaskan bahwa metode Winters’ Additive merupakan cara paling andal untuk memprediksi permintaan, sementara stabilitas penjualan menjadi dasar bagi perencanaan stok dan strategi pemasaran. Penelitian ini memberikan kontribusi praktis bagi pengelolaan permintaan yang efisien pada konteks serupa. Kata Kunci: Peramalan Permintaan; Model Winters; PPIC; Minitab
Pelatihan Pendamping Halal, Hilirisasi Produk dan Digitalisasi Menuju Kampung Unggul Kalikatir Mojokerto Anas, Muhammad; Putra, Andhika; Akbar, Ronny; Saputro, Andre; Sari, Meirna
Journal of Community Development Vol. 6 No. 1 (2025): August
Publisher : Indonesian Journal Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47134/comdev.v6i1.1719

Abstract

Pengabdian kepada Masyarakat (PPM) ini bertujuan untuk mengatasi tantangan yang dihadapi oleh masyarakat Desa Kalikatir, Mojokerto, dalam mengelola limbah pertanian dan mengembangkan usaha produktif, khususnya terkait pengolahan pelepah pisang. Ditemukan bahwa potensi agroindustri di desa ini belum dimanfaatkan secara optimal karena kurangnya pemahaman tentang sertifikasi halal dan rendahnya pemanfaatan digitalisasi dalam pemasaran. Selain itu, proses produksi yang masih manual dan tidak efisien menurunkan kualitas dan produktivitas. Oleh karena itu, solusi yang ditawarkan adalah pelatihan dan pendampingan dalam sertifikasi halal, hilirisasi produk, dan digitalisasi usaha, didukung dengan penerapan teknologi tepat guna berupa mesin pemotong dan pengering berbasis microcontroller. Pelaksanaan program melibatkan beberapa tahapan, termasuk identifikasi masalah, perancangan alat, pelatihan, dan pendampingan intensif kepada BUMDes dan Karang Taruna. Hasil evaluasi menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan dan keterampilan yang signifikan pada para peserta, dengan rata-rata peningkatan nilai sebesar 20,22 poin. Disimpulkan bahwa sinergi antara teknologi, peningkatan kapasitas SDM, dan transformasi digital merupakan kunci keberhasilan, dan disarankan untuk membentuk koperasi desa guna memastikan keberlanjutan program.
Descriptive Analytical Study: Motivation, Perception And Consumer Preferences Towards Halal Packaging Among MSME Enterprises in Muhammadiyah Surabaya Saputro, Andre Ridho; Putra, Andhika Cahyono; Sari, Meirna Dewita
Journal of Halal Lifestyle and Sustainability Vol. 1 No. 1 (2025): Juni
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21070/jhls.v1i1.1

Abstract

Muslim consumers' need for halal and sharia-compliant products continues to grow over time. The implication of this is an increase in demand for products with halal certificates. This research aims to reveal the motivations, perceptions and preferences of groups of entrepreneurs towards packaging products with halal certification. Data was obtained through a survey with a questionnaire to collect primary data from 100 respondents who were Muhammadiyah MSME business owners in Surabaya. The average analysis of research results shows that consumers' motivation to use halal packaging is mainly due to the need for quality packaging that is safe for use and according to religious law. Consumers perceive that halal packaging is guaranteed halal, quality and has an affordable price. Their level of preference is relatively high, consumers as entrepreneurs place halal packaging as the main choice and will use it continuously. Overall, the results of this research show that Muhammadiyah Surabaya business actors have quite positive motivations, perceptions and preferences for halal packaging. However, there is a need to increase awareness of the more attractive aspects of design as well as further education regarding the importance of innovation in halal packaging.
Perancangan Hidroponik Otomatis Smart Green Garden Guna Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Sumberagung Tuban Saputro, Andre Ridho
Humanism : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 6 No 1 (2025): April
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Hidroponik merupakan suatu proses penanaman dimana proses penanaman tanaman menggunakan media air tanpa tanah. Budidaya hidroponik dapat menjadi solusi ketika lahan terbatas sehingga proses budidaya tidak lagi harus dilakukan di desa-desa yang masih mempunyai cukup lahan, namun masyarakat perkotaan juga dapat melakukan dan mengembangkan prosesnya. Hidroponik otomatis memiliki perancangan perangkat keras terdiri dari dua bagian utama yaitu perancangan sistem mekanik dan perancangan sistem kelistrikan. Perancangan sistem mekanik terdiri dari bentuk fisik/desain sistem, sedangkan perancangan kelistrikan terdiri dari perancangan sistem rangkaian kelistrikan, sensor, dan motor pompa. Dampak sosial setelah diaplikasikan hidroponik otomatis yang dapat dihasilkan adalah penyediaan pangan sehat dan berkualitas tinggi untuk masyarakat, pengentasan kelaparan dan kemiskinan, peningkatan kesehatan masyarakat serta dapat menciptakan lapangan kerja baru bagi warga Sumberagung Kabupaten Tuban.
Descriptive Analytical Study: Motivation, Perception And Consumer Preferences Towards Halal Packaging Among MSME Enterprises in Muhammadiyah Surabaya Saputro, Andre Ridho; Putra, Andhika Cahyono; Sari, Meirna Dewita
Journal of Halal Lifestyle and Sustainability Vol. 1 No. 1 (2025): Juni
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21070/jhls.v1i1.1

Abstract

Muslim consumers' need for halal and sharia-compliant products continues to grow over time. The implication of this is an increase in demand for products with halal certificates. This research aims to reveal the motivations, perceptions and preferences of groups of entrepreneurs towards packaging products with halal certification. Data was obtained through a survey with a questionnaire to collect primary data from 100 respondents who were Muhammadiyah MSME business owners in Surabaya. The average analysis of research results shows that consumers' motivation to use halal packaging is mainly due to the need for quality packaging that is safe for use and according to religious law. Consumers perceive that halal packaging is guaranteed halal, quality and has an affordable price. Their level of preference is relatively high, consumers as entrepreneurs place halal packaging as the main choice and will use it continuously. Overall, the results of this research show that Muhammadiyah Surabaya business actors have quite positive motivations, perceptions and preferences for halal packaging. However, there is a need to increase awareness of the more attractive aspects of design as well as further education regarding the importance of innovation in halal packaging.
Rancang Bangun Alat Penyimpanan Tempe (Boksterra) Dengan Metode QFD Studi Kasus UMKM Pembuat Tempe di Kota Surabaya Saputro, Andre Ridho
Journal of Manufacturing in Industrial Engineering & Technology Vol 1 No 1 (2022): Journal of Manufacturing in Industrial Engineering & Technology
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/mine-tech.v1i1.16565

Abstract

UMKM merupakan penyumbang kontribusi perekonomian terbesar dalam beberapa tahun belakangan. Industri perikanan, peternakan, kehutanan dan pertanian merupakan industri dengan penyumbang persentase UMKM terbesar dibanding dengan skala industri yang lain. Dalam industri pertanian salah satunya bahan kedelai yang bisa diolah menjadi bahan makanan tau, tempe dan lain-lain. Permasalahan yang sering menjadi penghambat perkembangan UMKM produksi tempe adalah faktor suhu yang ekstrim, serta faktor dari gangguan hama tikus. Penelitian dilakukan untuk melakukan pengembangan produk penyimpanan. Metode QFD digunakan dalam penelitian ini untuk menentukan keinginan konsumen dan bagaimana cara produsen untuk memenuhi keinginan konsumen. Penelitian ini menggunakan penyebaran kuisioner dan wawancara sebagai pengumpulan data. Data tersebut diolah untuk mendapatkan hasil yang dikumpulkan kemudian untuk membuat matriks House of Quality (HOQ). Setelah mengetahui hasil analisa, maka dapat diketahui bahwa diperlukan adanya perancangan produk untuk memacu produk yang inovatif dan tepat guna pada tempat penyimpanan. Dengan demikian mampu membantu memperbesar peluang industri UMKM produksi tempe untuk memenuhi kepuasan konsumen. QFD digunakan sebagai penentuan respon teknis dalam perancangan alat penyimpanan tempe berdasarkan dari kepuasan dan kepentingan pelanggan dan membentuk HOQ berdasarkan atribut dan respon teknis yang diperoleh. Hasil penelitian QFD akan dipertimbangkan guna mengetahui keinginan konsumen berdasarkan urutan prioritas terbesar dari atribut. Pertimbangan tersebut akan menghasilkan rancang bangun alat penyimpanan boksterra
MOTIVASI, PERSEPSI DAN PREFERENSI KONSUMEN TERHADAP RANTAI PASOK HALAL Saputro, Andre Ridho
Journal of Manufacturing in Industrial Engineering & Technology Vol 1 No 1 (2022): Journal of Manufacturing in Industrial Engineering & Technology
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/mine-tech.v1i1.16639

Abstract

Kebutuhan konsumen muslim terhadap produk yang halal dan sesuai syariah terus berkembang seiring waktu. Implikasi hal tersebut adalah peningkatan permintaan produk dengan sertifikat halal. Penelitian ini bertujuan mengungkap motivasi, persepsi dan preferensi dari kelompok pengusaha terhadap ranta pasok halal. Data diperoleh melalui survei dengan kuesioner untuk mengumpulkan data primer dari responden. Analisis rata-rata terhadap hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi konsumen menggunakan rantai pasok halal terutama adalah karena adanya kebutuhan akan rantai pasok yang berkualitas dan aman dalam penggunaan maupun secara syariat agama. Konsumen berpersepsi rantai pasok halal telah terjamin kehalalannya, berkualitas dan memiliki harga yang terjangkau. Tingkat preferensi mereka tergolong tinggi, konsumen selaku pengusaha menempatkan rantai pasok halal sebagai pilihan utama dan akan menggunakannya secara kontinyu.
Strategi Pemasaran Kuliner Halal: Studi Kasus UMKM Kota Surabaya Saputro, Andre Ridho; Nuraini, Fitri; Alfiyan, Mohammad
Journal of Manufacturing in Industrial Engineering & Technology Vol 1 No 2 (2022): Journal of Manufacturing in Industrial Engineering & Technology
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/mine-tech.v1i2.16922

Abstract

Saat ini halal menjadi sebuah kepentingan bagi konsumen dan dapat menunjang tingkat pembelian konsumen. Persepsi dan kebutuhan konsumen terkait dengan produk halal juga patut menjadi fokus bagi pelaku usaha. Pada penelitian ini memiliki sebuah tujuan untuk meningkatkan pemahaman terhadap strategi yang digunakan dalam memasarkan kuliner yang tepat di daerah Surabaya. Dalam penelitian ini menggunakan metode Analytic network Proces atau yang biasa disebut ANP. Software yang digunakan adalah dengan menggunakan super decision. Tahapan Pertama adalah dengan melakukan pembuatan penyusunan melalui framework ANP. Tahapan selanjutnya adalah dengan melakukan pemodelan secara kualitatif yang dilakukan dengan menggunakan kuesioner yang digunakan untuk mengumpulkan data berupa pertanyaan- pertanyaan yang berwujud pairwise comparison. Selanjutnya merupakan Tahapan sintesis dan analisis data. Berbasis dari hasil penelitian yang telah dilaksanakan didapat strategi yang sesuai untuk meningkatkan minat konsumen terhadap beragam kuliner halal di kawasan Surabaya. Strategi-strategi yang dapat digunakan untuk meningkatkan minat beli konsumen terhadap kuliner halal di kawasan Surabaya seperti: melakukan hubungan kerjasama dengan Pemkot untuk membantu melakukan pendampingan pengusaha kuliner halal di Surabaya, membangun ikatan antar setiap pengusaha kuliner halal yang berada di Kota Surabaya, melakukan pembentukan divisi yang memiliki tugas khusus untuk meningkatkan pemasaran pada waktu tertentu dengan kolaborasi dengan Lembaga Keuangan untuk memberikan solusi permodalan.
Perencanaan dan Pengenalian Persediaan Material Packing dengan Metode Economic Order Quantity (EOQ) di PT. XYZ Saputro, Andre Ridho; Nuraini, Fitri; Maftuh, M. Fadhli Zhafir
Journal of Manufacturing in Industrial Engineering & Technology Vol 2 No 1 (2023): Journal of Manufacturing in Industrial Engineering & Technology
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/mine-tech.v2i1.17124

Abstract

PT. XYZ merupakan perusahaan merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pangan. Perusahaan ini memproduksi Bahan Tambahan Pangan (BTP) yaitu Monosodium Glutamat (MSG). MSG merupakan salah satu jenis bahan tambahan makanan (food additive) yang berfungsi sebagai pembangkit cita rasa atau dikenal masyarakat sebagai penyedap masakan. MSG X salah satu produk yang menambahkan bahan tambahan I.G atau Disodium guanylate yang membuat rasa MSG menjadi lebih kuat dari sebelumnya. Oleh sebab itu produksi MSG X juga perlu diperhatikan dalam pengadaan bahan baku dan material. Melalui pengendalian persediaan barang material packing dengan metode Economic Order Quantity (EOQ) Hasil penyesuaian titik material yaitu ketika pada karton box mencapai 4.019 unit maka dilakukan pemesanan ulang dengan jumlah 53.451 unit. dilakukan selama 4 kali dalam 1 periode. Untuk material bag plastic (PP) ketika mencapai 12.028 unit maka dilakukan pemesanan ulang dengan jumlah 68.137 unit, dilakukan selama 8 kali pemesanan dalam 1 periode. Sedangkan pada material kantong plastik (1Kg) ketika mencapai 48.088 unit maka dilakukan pemesanan ulang dengan jumlah 192.720 unit selama 11 periode hasil perhitungan total cost untuk 1 periode untuk material karton box sebesar Rp. 258.083.575,02. untuk bag plastic (PP) sebesar Rp 690.047.393,63. dan untuk biaya plastik (1kg) sebesar Rp 312.512.457,15.
Tingkat Pemahaman 7 Prinsip HACCP pada Pelaku UMK Makanan dan Minuman Kecamatan Kenjeran Kota Surabaya Saputro, Andre Ridho; Adiaksa, Fitrah Thoriq; Putra, Andhika Cahyono
Journal of Manufacturing in Industrial Engineering & Technology Vol 2 No 2 (2023): Journal of Manufacturing in Industrial Engineering & Technology
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/mine-tech.v2i2.23598

Abstract

Kenjeran is one of the sub-districts in the city of Surabaya. The majority of local residents' livelihoods are as food and beverage SME. To maintain food quality and safety, an analysis is needed to identify the dangers that exist during the process of making food or beverage products and provide recommendations for developing a food safety system, namely through the HACCP (Hazard Analysis and Critical Control Point) system. There are 7 main principles that exist in the HACCP system which consists of 24 questions distributed to MSME actors in Kenjeran District, Surabaya City. Validation and reliability tests were carried out on each question item using the Cronbach's alpha method. Based on the results of descriptive statistical analysis using the mean (average) and mode methods, it can be concluded that the value produced in the analysis dominates number 3 and the highest average value is found in principle 6 with an average of 3.16. From this average value, it can be interpreted that the level of understanding of MSME actors in Kenjeran District, Surabaya City is quite understanding or often enough in checking and cleaning raw materials, production processes and workers in the production environment. There are several principles that have a low average value, namely principle 1 of 2.87 and principle 5 of 2.89, meaning that it can be said that the level of understanding of SME actors in Kenjeran District, Surabaya City is somewhat lacking. Improvements that can be made are by conducting training and counseling regarding the HACCP system which must be followed by all SME actors, whether from Kenjeran District or other sub-districts in the city of Surabaya, as well as increasing government regulations regarding increasing resources to prepare SME actors who are better prepared.