Claim Missing Document
Check
Articles

Found 23 Documents
Search

Evaluasi Kualitas Website KPU Kabupaten Kediri Menggunakan Metode Webqual 4.0 dan Importance Performance Analysis (IPA) Rony Kriswibowo; Budi Fajar Supriyanto; M. Habbibullah Arief; Jenike Gracelia Noke; Heni Vidia Sari
IJEIS (Indonesian Journal of Electronics and Instrumentation Systems) Vol 11, No 1 (2021): April
Publisher : IndoCEISS in colaboration with Universitas Gadjah Mada, Indonesia.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22146/ijeis.63411

Abstract

 The year 2020 is the year that the dependence with the use of the internet. Due to the pandemic Covid-19 all activities most use the Internet. Includes information on local elections (Elections) simultaneously. As the organizer of the KPU Kediri district also utilize the internet to the success of the dissemination of information and services through a media-based web site or website. Permasa-land in this study originated from the want to know how high people's satisfaction with website KPU Kediri district. People use the website to find information on Local Head Elections (PILKADA). The purpose of this study is to find out whether it is the achievement of services to the satisfaction of the public against the use of the website KPU Kediri district. This research method using Webqual 4.0 and Importance Performance Analysis (IPA). Sample this study uses purposive sampling technique with 100 respondents from the District. Kediri. The results of the research get the value of 93,5% with the value of the gap 0,226 it can be concluded that the level of service quality website KPU Kediri district has not been according to the expectations of society. The results of the Importance Performance Analysis (IPA) shows the mapping of the cartesian diagram is expected to improve the quality of information by providing the information up to date and that the in-formation given on the web site is still not in the appropriate format or still less precise arrangement of the informa-signal. So as to make respondent confusion. Researchers give advice for the management of the website management in preparing a strategy to improve the quality of website KPU Kediri.
Evaluasi Manajemen Risiko Teknologi Informasi Menggunakan Kerangka Kerja COBIT 5 (Studi Kasus Pada Perum Jasa Tirta I Malang) M. Habibullah Arief; Suprapto Suprapto
Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer Vol 2 No 1 (2018): Januari 2018
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer (FILKOM), Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (773.408 KB)

Abstract

The amount of contribution from telemetry system to support the main job of Perum Jasa Tirta I Malang on handling the flood prevention, making telemetry system as a vital system that must be spared from the risks. That risk might obstruct and effect the result of flood monitoring which potencially harmfull to society. Perum Jasa Tirta I Malang was established a policies about risk management, include managing the risk profile. An evaluation on the implementation of information technology risk management in Perum Jasa Tirta I Malang was done to measure the capability level accomplishment. Cobit 5 framework, especially in process domain EDM03 (Ensure Risk Optimisation) and APO12 (Manage Risk), was used as the basis of the evaluations, it turned out that capability level for both of process domain EDM03 and APO12 were on level 2. Target of capability level that want to be achieved by Perum Jasa Tirta I Malang for both of process domain EDM03 and APO12 are on level 3. In other words, the interval of deviation (gap) from the two domain process was 1. And then, risk identification was needed to figure out wether the current control was appropriated. Besides that, risk assessment was also needed to reduce impact and probability of the the risks. From the evaluation result, recomendation and mitigation strategy ware made to support the improvement for the implementation of risk management information and technology at Perum Jasa Tirta I Malang.
Analisa Pengaruh Sosial Media Instagram terhadap Perilaku Belanja Online dengan SEM-GesCa Khoirunnisa' Afandi; M. Habibullah Arief; Emha Diambang Ramadhany; Muhammad Rapita Kun Panuluh
Jurnal Simki Economic Vol 6 No 1 (2023): Volume 6 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jse.v6i1.373

Abstract

The social media platform that is currently popular is Instagram, with a user base of 109.3 million people as of April 2023. This number has continued to increase by 3.45% compared to March, which had 105.68 million users. With the large number of Instagram users, there has been a rise in online stores that create accounts and utilize various features on Instagram for trading purposes. As more online stores open accounts on Instagram, many users become more consumptive upon seeing posts on their Instagram timeline. Therefore, the author intends to analyze the influence of Instagram on users' online shopping behavior. The research was conducted by distributing questionnaires to respondents through the social media platform Twitter and analyzing the questionnaire data using SEM-GesCA. There were 96 respondents who completed the questionnaire, with 52% of them being male. The results obtained from this study indicate that the social media platform Instagram has a negative influence on users' online shopping behavior.
Aplikasi Klasifikasi Tingkat Kadar Kafein Berdasarkan Konten Warna Menggunakan Metode K-Nearest Neighbor Khoirunnisa' Afandi; Asmak Afriliana; M. Habibullah Arief; Emha Diambang Ramadhany
Jurnal Minfo Polgan Vol. 12 No. 1 (2023): Artikel Penelitian Juni 2023
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v12i1.12549

Abstract

MESSI (Mesin dekafeinasi kopi) adalah mesin yang digunakan untuk menurunkan kadar kafein kopi. Penurunan kadar kafein ini menghasilkan kopi dengan kadar kafein yang lebih rendah. Pengecekan kadar kafein pada kopi dilakukan oleh pemilik MESSI (Mesin Dekafeinasi Kopi) dengan mengecek kadar kafein di laboratorium menggunakan spektofotometer. Kekurangan dari metode ini adalah harga alat yang relatif mahal karena menggunakan instrument yang rumit. Salah satu alternatif teknologi yang dapat digunakan untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan menggunakan pengolahan citra digital (digital image processing) dan menggunakan metode klasifikasi K-Nearest NeighBor untuk memudahkan pengguna mengetahui kadar kafein kopi berdasarkan data yang didapatkan sebelumnya. Digital Image Processing diimplementasikan pada platform android sehingga lebih mudah dan praktis saat digunakan. Aplikasi klasifikasi kadar kafein telah diimplementasikan pada smartphone Oppo Neo 7 dengan tingkat akurasi 90% pada data uji 30 serta 96,67% pada data uji 60 dan 90 untuk k = 3. Pada nilai k = 5 dan 7 memiliki nilai akurasi sebesar 93,33% dengan data uji 30, 96,67% dengan data uji 60 dan 90. Pengujian metode K-Nearest Neighbor dilakukan dengan membandingkan perhitungan manual dan perhitungan aplikasi. Hasil yang didapat adalah akurat, sehingga perhitungan metode K-Nearest Neighbor pada aplikasi sesuai dengan perhitungan secara manual.
Pengaruh Kesadaran Risiko TI Terhadap Kepercayaan Pengguna (Studi Kasus : Facebook) M. Habibullah Arief; Khoirunnisa' Afandi; Emha Diambang Ramadhany; Stivaniyanti Atmanegara
Jurnal Minfo Polgan Vol. 12 No. 1 (2023): Artikel Penelitian Juni 2023
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v12i1.12570

Abstract

Facebook merupakan platform media sosial populer di dunia dengan 2.990 juta pengguna aktif (Facebook, 2023), 119 juta diantaranya berasal dari Indonesia (Statista, 2023). Dibalik kemudahan akses interaksi, facebook tidak terlepas dari risiko-risiko yang dapat merugikan pengguna. Diantaranya kebocoran data pengguna yang dapat mengancam privasi pengguna. Penulis melakukan penelitian yang berfokus pada faktor-faktor yang dapat mempengaruhi penerimaan pengguna Facebook di Indonesia. Faktor-faktor tersebut meliputi Attitude Toward Using (ATU), Perceived Ease of Use (PEOU), Behavior Intention to Use (BIU), Perceived Usefulness (PU) dan pemahaman pengguna tentang risiko TI. Penelitian ini merupakan pengembangan dari model Technology Acceptance Model (TAM) sebelumnya dengan tujuan untuk mengevaluasi dampak dari pemahaman tentang risiko TI terhadap penggunaan Facebook. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian asosiatif dan komparatif dengan pendekatan kuantitatif. Sampel penelitian ini adalah pengguna Facebook sebanyak 77 orang yang dipilih dengan metode purposive sampling. Data dikumpulkan melalui penggunaan kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Analisis data dilakukan menggunakan Regresi Linear dan Paired Sample T-Test. Hasil analisis menunjukkan bahwa: (1) PEOU memiliki pengaruh positif terhadap PU dengan total pengaruh sebesar 7,2% dan nilai signifikansi 0,018. (2) PEOU juga memiliki pengaruh positif terhadap ATU dengan total pengaruh sebesar 8,4% dan nilai signifikansi 0,011. (3) PU memiliki pengaruh positif terhadap ATU dengan total pengaruh sebesar 42,5% dan nilai signifikansi 0,002. (4) ATU memiliki pengaruh positif terhadap BIU dengan total pengaruh sebesar 53,5% dan nilai signifikansi 0,019. (5) Terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil pemberian informasi risiko pada data Pre-Test dan Post-Test dengan nilai signifikansi 0,001.
Dampak Transformasi Digital Berdasarkan Lensa Teoritis Socio-Technical System: Kajian Literatur emha diambang ramadhany; Muhammad Rapita Kun Panuluh; 3Khoirunnisa’ Afandi; M. Habibullah Arief
Jurnal Minfo Polgan Vol. 12 No. 2 (2023): Artikel Penelitian 2023
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v12i2.12603

Abstract

Penetrasi internet yang semakin luas dan maraknya era industri 4.0 membuat semua sektor organisasi harus berkompetisi untuk mengikuti tren ini. Penggunaan Teknologi Informasi dipercaya dapat memberikan kinerja yang lebih baik bagi organisasi. Proses organisasi mendigitalisasi elemen yang ada hingga mencapai tujuan tertentu disebut dengan Transformasi Digital. Proses transformasi digital tidak semudah menggunakan teknologi lalu tujuan bisnis tercapai. Kemungkinan yang berdampak pada proses transformasi digital adalah orang, organisasi, proses yang ada, masalah teknis, dan hal lainnya yang belum terungkap. Sudut pandang tersebut disebut dengan Socio-Technical System. Penelitian ini mengkaji studi yang telah dilakukan secara sistematis untuk mencari tahu dampak dari transformasi digital terhadap organisasi di beberapa sektor. Penelusuran studi dilakukan dari tahun 2014 hingga April 2020 dengan string yang telah ditetapkan. Hasil menunjukkan bahwa pentingnya Socio-Technical System dalam mengidentifikasi dampak dari transformasi digital lebih komprehensif. Hubungan interdepedensi antarkomponennya memberikan wawasan lebih komprehensif seperti contoh hubungan antara orang – proses –teknologi yang memberikan wawasan bahwa transformasi digital membutuhkan keselarasan antara teknologi terhadap tujuan organisasi namun tetap sesuai dengan tugas individu tanpa harus menambah banyak pekerjaan baru. Analisis dampak transformasi digital secara komprehensif seperti ini jarang dilakukan dengan menggunakan sudut pandang STS. Dampak Digital transformasi terhadap bisnis juga dipaparkan yang berimplikasi pada perlunya organisasi mengidentifikasi faktor-faktor penting lainnya yang akan berdampak ketika transformasi digital diterapkan. Kajian transformasi digital yang terjadi pada skala UMKM akan menjadi topik yang menarik untuk dilakukan untuk penelitian selanjutnya.
Analisis Spasial Aksesibilitas Fasilitas Kesehatan di Kabupaten Jember M. Habibullah Arief; Khoirunnisa' Afandi; Kustin; Irvan Faris Arifin; Nadya Faizatul Laily
Jurnal Minfo Polgan Vol. 12 No. 2 (2023): Artikel Penelitian 2023
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v12i2.12984

Abstract

Kabupaten Jember di Jawa Timur, wilayah terluas ke-3, memiliki topografi dan kondisi sosial-ekonomi yang beragam. Namun, ketersediaan fasilitas kesehatan tidak memadai dan merata, tidak sesuai dengan standar WHO 1:10.000. Distribusi dan aksesibilitas fasilitas kesehatan sangat penting untuk pelayanan kesehatan berkualitas dan mengurangi disparitas wilayah. Tingkat aksesibilitas fasilitas kesehatan berhubungan dengan angka kematian, semakin tinggi aksesibilitas, semakin rendah angka kematian, karena masyarakat di wilayah sulit dijangkau lebih rentan terhadap kondisi kesehatan yang tidak terdeteksi dengan cepat. Pemanfaatan teknologi Sistem Informasi Geografis (SIG) memberikan gambaran yang akurat dan efisien mengenai ketersediaan, distribusi, dan aksesibilitas fasilitas kesehatan di suatu wilayah. Uji akurasi dan ketidakpastian data spasial diperlukan untuk meningkatkan akurasi analisis aksesibilitas. Penelitian ini mengidentifikasi masalah kesehatan dan bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas dan kualitas pelayanan kesehatan di Kabupaten Jember melalui optimalisasi distribusi fasilitas kesehatan. WHO mendorong distribusi fasilitas kesehatan yang merata untuk meminimalisir risiko kesehatan dan memastikan aksesibilitas bagi seluruh masyarakat. Hasil penelitian mengidentifikasi adanya uncertainty data akibat inkonsistensi data dari pemerintah daerah dan pusat. Terdapat kesenjangan luas wilayah administrasi Kabupaten Jember mencapai 7,011 km², dengan selisih rata-rata sekitar 0,92 km² untuk setiap kecamatan, dan RMSE sebesar 2,12. Dalam analisis ditemukan pola persebaran yang acak untuk 12 RSU dengan Z-Score 0.575. Sementara untuk 50 puskesmas, terlihat pola persebaran yang cenderung terdispersi dengan Z-Score 2.405. Hasil analisis menyebutkan terdapat 921,897 km² wilayah yang tidak dapat dijangkau oleh RSU, RSK, maupun puskesmas, menunjukkan daerah tersebut belum tercakup oleh sistem pelayanan kesehatan.
Dampak Mutu Pelayanan Pada Tingkat Rasa Puas Dan Kesetiaan Pelanggan Tv Kabel Di Desa Tempurejo I Dewa Made Yuda Mahendra; Stivaniyanti Atmanegara; M.Habibullah Arief, Ivan Faris Arifin; Yoanes Advendhoes Dheos Hale, Nico Armando
Economics and Digital Business Review Vol. 4 No. 2 (2023): February - July
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v4i2.636

Abstract

Dari hasil eksperimen, ditemukan bahwa mutu layanan memainkan peran penting dalam meningkatkan rasa puas konsumen TV Kabel Tempurejo Jember. Pelanggan yang puas dengan mutu pelayanan yang diberikan cenderung menjadi pelanggan yang setia. Hal ini menunjukkan bahwa mutu layanan yang baik mempunyai potensi untuk mempengaruhi kesetiaan pelanggan pada TV Kabel Tempurejo Jember. Riset ini juga menjelaskan tentang rasa puas konsumen secara langsung mempengaruhi loyalitas pelanggan. Rasa puas konsumen yang setia dengan produk atau layanan dengan layanan yang diberikan oleh TV Kabel Tempurejo Jember cenderung mempertahankan keanggotaan mereka. Oleh sebab itu, rasa puas konsumen memainkan peran utama dalam pembentukan loyalitas pelanggan. Namun, perlu dicatat bahwa dampak mutu layanan pada kesetiaan pelanggan memiliki dampak yang lebih kuat daripada pengaruhnya pada rasa puas pelanggan. Secara sederhana, meskipun rasa puas konsumen memiliki peran penting, mutu pelayanan yang baik memberikan nilai tambah langsung pada tingkat kesetiaan pelanggan yang lebih tinggi. Oleh karena itu, manajemen TV Kabel Tempurejo Jember disarankan untuk memberi perhatian khusus pada peningkatan mutu layanan yang diberikan kepada pelanggan. Dengan melakukan upaya tersebut, diharapkan rasa puas konsumen akan meningkat, dan pada akhirnya akan berkontribusi positif pada tingkat kesetiaan pelanggan
Analisis Bibliometrik Diterapkan Untuk Mengkaji Penerapan Pemasaran Online Dalam Pengembangan Bisnis UMKM I Dewa Made Yuda Mahendra; Stivaniyanti Atmanegara; M.Habibullah Arief
Jurnal Ekonomi Bisnis, Manajemen dan Akuntansi (JEBMA) Vol. 3 No. 2 (2023): Article Research Volume 3 Issue 2, July 2023
Publisher : ITScience (Information Technology and Science)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47709/jebma.v3i2.2667

Abstract

Peningkatan digitalisasi dalam strategi pemasaran untuk mendukung pertumbuhan bisnis UMKM. Keberadaan pemasaran onlineyang penting dalam menghubungkan produsen dan konsumen guna memperkenalkan serta memasarkan produk UMKM. Pertumbuhan media sosial yang meningkat di era saat ini dan mencakup semua lapisan masyarakat. Pemanfaatan teknologi internet digital dan media sosial untuk meningkatkan bisnis UMKM secara optimal. Penggunaan data dalam riset menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan pendekatan bibliometrik dan bantuan software VOSviewer. Penggunaan sumber data dari Google Scholar. Metode pengumpulan data menggunakan pendekatan data sekunder. Jumlah metadata yang terkumpul mencapai 997 artikel. Temuan penelitian ini mengindikasikan minat beberapa penulis terhadap topik Implementasi Pemasaran onlinedalam Perkembangan bisnis UMKM mengalami peningkatan dari tahun 2022 hingga 2023, terutama selama masa pandemi Covid-19, dan dapat mengidentifikasi istilah kunci yang sering muncul dan saling terkait sebagai acuan untuk penelitian berikutnya.
IMPLEMENTASI PEMASARAN DIGITAL SEBAGAI STRATEGI UNTUK MENINGKATKAN PENJUALAN PADA UMKM DIDESA CANDIJATI Stivaniyanti Atmanegara; I Dewa Made Yuda; M.Habibullah Arief
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 3 (2023): Volume 4 Nomor 3 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i3.17674

Abstract

Peningkatan teknologi merupakan suatu fenomena yang tidak dapat diabaikan dalam kehidupan masa kini. Perkembangan teknologi sejalan dengan adanya perkembangan pengetahuan dan keilmuan Setiap inovasi yang diciptakan memiliki tujuan serupa, yakni memberikan dampak positif dan kemudahan baru dalam kehidupan manusia. Selama sepuluh tahun terakhir, telah terjadi lonjakan inovasi yang menghasilkan manfaat signifikan bagi masyarakat. Menurut data yang dirilis Telah tercapai jumlah pengguna internet sebanyak 82 juta individu di Indonesia pada saat ini, seperti yang diumumkan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo). Capaian ini telah menjadikan Indonesia berada di peringkat kedelapan di dunia pada tahun 2013. Kemajuan teknologi saat ini menunjukkan perkembangan yang sangat signifikan, dengan berbagai bidang kehidupan yang telah mengadopsi teknologi ini. Keberadaan teknologi tersebut telah memberikan dampak yang besar dalam berbagai aspek dan dimensi kehidupan manusia. Salah satu contohnya adalah Teknologi komunikasi adalah komponen fisik yang terintegrasi dalam struktur organisasi dan memiliki signifikansi sosial yang memungkinkan individu untuk menghimpun, mengolah, dan berbagi informasi.