Claim Missing Document
Check
Articles

Found 35 Documents
Search

Analasis Gaya Kepemimpinan Partisipatif Kepala Madrasah dalam Pelaksanaan Kinerja Guru Di MTS Al-Jam’iyatul Washliyah Tembung Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang Muhammad Fadli Lubis; Syaiful Bahri; Sulhati Sulhati
EDUTECH Vol 7, No 1 (2021): EduTech: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ilmu Sosial
Publisher : EduTech: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ilmu Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30596/edutech.v7i1.5227

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui fokus Kepala Madrasah dalam memimpin MTs Al-Jam'iyatul Washliyah dimana dengan menggunakan Kepemimpinan Partisipatif pelaksanaan Kinerja Guru berjalan dengan baik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan Kinerja Guru yang terdiri dari indikator Kompetensi Pedagogik, Kompetensi Profesional, Kompetensi Pribadi dan Kompetensi Sosial merupakan suatu dasar yang menunjang segala kegiatan selama proses pembelajaran berlangsung. Selain itu dengan adanya keempat kompetensi tersebut tugas sebagai guru lebih terarah dengan baik. Pembagian Tugas dengan Merata, berdasarkan dedikasi dan produktifitas yang dimiliki setiap wakil Kepala Madrasah MTs Al-Jam'iyatul Washliyah dengan adanya pembagian tugas, maka struktur kepengurusan di MTs Al-Jam'iyatul Washliyah menjadi lebih tertata dengan baik. Hal ini, bertujuan untuk meningkatkan input, proses dan siswa MTs Al-Jam'iyatul Washliyah. Musyawarah bersama, setelah adanya kesepakatan antara Kepala Madrasah, Wakil Kepala Madrasah melalui pembelajaran daring maka dibentuk struktur pembagian tugas secara merata, maka dilakukan musyawarah pada rapat pelaporan nilai tugas, kerja dan proyek para siswa. Dan hasil akhir di kumpulkan menjadi administrasi kelengkapan Kinerja para Guru dan akan di evaluasi. Hal ini bertujuan untuk mendapatkan kesepakatan bersama, baik kritik dan saran sesuai dengan misi MTs Al-Jam'iyatul Washliyah, yang menggunakan manajemen partisipatif dengan melibatkan seluruh warga madrasah dengan memutuskan setiap hasil dari rapat yang telah disepakati secara bersama-sama
Analisis Menajemen Berbasis Sekolah dalam Meningkatkan Sumber Daya Guru Pada Sekolah Dasar Muhammadiyah 02 Medan Rahamansyah Rahamansyah; Syaiful Bahri; Sulhati Sulhati
EDUTECH Vol 7, No 1 (2021): EduTech: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ilmu Sosial
Publisher : EduTech: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ilmu Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30596/edutech.v7i1.6709

Abstract

Ini merupakan penelitian yang bertujuan  untuk mendeskripsikan pelaksanaan Manajemen Berbasis Sekolah dalam peningkatan sumber daya guru di SD Muhammadiyah 02  Medan yang dilakukan oleh Kepala Sekolah Dasar Muhamadiyah 02 Medan. Penelitian ini dilakukan dalam upaya menggambarkan pelaksanaan manajemen berbasis sekolah di Sekolah Dasar Muhammadiyah 02 Medan, dengan melalui beberapa tahapan manajemen yaitu planning, organizing, actuating, controlling, dan evaluating. Teknik yang digunakan untuk mendapatkan data dan hasil penelitian yakni berupa wawancara dan observasi selanjutnya data tersebut dianalisa yang pada akhirnya menghasilkan sebuah penelitian kualitatif. Manajemen yang dilaksanakan kepala SD Muhammadiyah 02 Medan mengikuti dua pola yakni pola struktural dan non struktural. Kesimpulan ini didapat dari pembahasan dan deskripsi data yang telah dilakukan. Kepala Sekolah SD Muhammadiyah 02 Medan telah mengikuti fungsi-fungsi manajemen dalam melaksanakan Manajemen Berbasis Sekolah dalam peningkatan sumber daya guru di SD Muhammadiyah 02 Medan. Manajemen berbasis sekolah dalam peningkatan  sumber daya guru di SD Muhammadiyah 02 Medan pada dasarnya adalah sekolah sekolah yang menjadikan standar Sekolah Berbasis Manajemen sebagai keunggulan. Sedangkan kelemahan yang masih didapati pada pelaksanaan Manajemen Berbasis Sekolah dalam peningkatan sumber daya guru yaitu tidak semua guru memiliki kesempatan yang sama disebabkan adanya beberapa permasalahan
Analisis Kepala Madrasah Dalam Meningkatkan Kompetensi Guru Di Yayasan Pendidikan Pondok Pesantren Jabal Rahmah Stabat Kabupaten Langkat Sahrijal Akino; Syaiful Bahri; Sulhati Sulhati
EDUTECH Vol 7, No 1 (2021): EduTech: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ilmu Sosial
Publisher : EduTech: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ilmu Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30596/edutech.v7i1.6659

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan dapat menjabarkan: 1) bagaimana kepemimpinan kepala madrasah di Madrasah Tsanawiyah Pondok Pesantren Jabal Rahmah Stabat, 2) bagaimana kompetensi guru di Madrasah Tsanawiyah Pondok Pesantren Jabal Rahmah Stabat, dan 3) bagaimana kepemimpinan kepala madrasah dalam meningkatkan kompetensi guru di Madrasah Tsanawiyah Pondok Pesantren Jabal Rahmah Stabat. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, naturalistik dan teknik triangulasi. Teknik pengambilan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini dilakukan selama kurang lebih 4 bulan, dimulai dari bulan Februari 2020 sampai dengan bulan Mei 2020. Subjek dan informan penelitian ini adalah Kepala Madrasah dan beberapa Guru di Madrasah Tsanawiyah Pondok Pesantren Jabal Rahmah Stabat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Kepemimpinan kepala Madrasah Tsanawiyah Pondok Pesantren Jabal Rahmah Stabat memiliki kemampuan untuk mempengaruhi para guru dan staf dalam mengarahkan, memotivasi, dan kerjasama untuk mencapai tujuan sesuai dengan visi dan misi madrasah. Kepemimpinan Kepala Madrasah Tsanawiyah Pondok Pesantren Jabal Rahmah Stabat tergolong menerapkan 2 tipe kepemimpinan, Pertama kepemimpinan situasional,  yakni fleksibel dan toleransi dalam memimpin para guru dan staf. Kedua kepemimpinan demokrasi (Democratic Leadership) kepala madrasah memperhitungkan aspirasi dan kepentingan para guru dan staf dan mengusahakan agar para guru dan staf ikut berperan aktif dalam mengambil keputusan dan dalam menjalankan kepemimpinannya. Kepemimpinan kepala madrasah juga mengunakan pendekatan dengan norma-norma ajaran Islam yakni kepala madrasah dalam menjalankan kepemimpinan dengan menanamkan prinsip tanggung jawab (bahwa apa yang telah diperbuat di dunia pasti akan dimintai pertanggung jawabannya di akhirat oleh Allah Swt). 2) Kompetensi guru di Madrasah Tsanawiyah Pondok Pesantren Jabal Rahmah Stabat tergolong baik, ditinjau dari kompetensi pedagogik, kepribadian, sosial dan profesional. 3) Kepala Madrasah Tsanawiyah Pondok Pesantren Jabal Rahmah dalam meningkatkan kompetensi guru dengan menerapkan beberapa metode pendekatan yang mencakup pelatihan yakni berupa bimbingan teknis, keteladanan, kebersamaan, kedisiplinan, kemandirian dan ketulusan.
Analisis Manajemen Peningkatan Sumber Daya Manusia Di Lingkungan Dikdasmen Muhammadiyah Kabupaten Simalungun Muhammad Rezki Siregar; Syaiful Bahri; Sri Nurabdiah Pratiwi
EDUTECH Vol 6, No 2 (2020): EduTech: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ilmu Sosial
Publisher : EduTech: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ilmu Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30596/edutech.v6i2.4922

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan manajemen (perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan) pengelolaan sumber daya manusia di lingkungan Pendidikan Dasar dan Menengah Muhammadiyah Cabang Serbalawan Kabupaten Simalungun. Untuk mendeskripsikan hambatan pelaksanaan manajemen (perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan) pengelolaan sumber daya manusia di lingkungan Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah Muhammadiyah Cabang Serbalawan Kabupaten Simalungun. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Pada penelitian ini sumber data diperoleh dari Kepala dan wakil kepala Dikdasmen Muhammadiyah Kabupaten Simalungun, kepala sekolah, wakil kepala sekolah, tenaga pendidik, tenaga kependidikan dan peserta didik. Teknik dan prosedur pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui tiga cara yaitu, wawancara (interview) untuk mengumpulkan informasi berupa perkataan lisan (verbal), pengamatan (observation) untuk memahami sikap/tindakan yang terjadi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan manajemen (perencanaan, pengorganissian, pelaksanaan, dan pengawasan) dalam pengelolaan sumber daya manusia di lingkungan Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah Muhammadiyah Cabang Serbalawan Kabupaten Simalungun sudah berjalan dengan baik. Pengorgansasian yang dilakukan yaitu menyusun dan membentuk hubungan-hubungan kerja antar komponen kepengurusan struktur organisasi sehingga terwujud satu kesatuan usaha dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Pelaksanaan rencana dilaksanakan sesuai perencanaan yang telah disusun pada rapat kerja, baik itu yang bersifat rutin maupun insidental. Pengawasan yang dilakukan yaitu pengawasan langsung dan tidak langsung. Hambatan pelaksanaan manajemen (perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan) pengelolaan sumber daya manusia di lingkungan Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah Muhammadiyah Cabang Serbalawan Kabupaten Simalungun yaitu belum mampu memberikan reward kepada sumber daya manusia yang memiliki dedikasi dan kompetensi terbaik tetapi kita memberikan penghargaan secara verbal saja, dan juga belum mampu memberikan kesejahteraan yang layak bagi sumber dya manusia berupa upah yang layak dan sejahtera
Analisis Manajemen Kurikulum Dalam Pelaksanaan Mutu Pendidikan Pada Program Studi Sastra Inggris di Fakultas Sastra Universitas Islam Sumatera Utara Amna Apriany Delima Batubara; Suhati Suhati; Syaiful Bahri
EDUTECH Vol 7, No 1 (2021): EduTech: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ilmu Sosial
Publisher : EduTech: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ilmu Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30596/edutech.v7i1.5226

Abstract

This research aims to obtain and determine the concept of English Literature at The Faculty Literature Islamic University of North Sumatera. This study uses a qualitative approach, naturalistic and triangulation techniques. The data collection techniques are using observation, interviews and documentation. The purpose of this research is to know and understand the concepts of the English Literature study program curriculum at the Faculty of Letters, Islamic University of North Sumatra. The results of the study showed that in the planning section it was seen from the readiness of the lecturer in providing a special time to make lectures by achieving the number of semester credits. In addition lecturers have the ability to predict the readiness of students in completing courses per semester. The planning of making English literature curriculum is in line with the output that will be produced by English literature study programs. In implementing the curriculum that is realized in the lecture process, the lecturers will adjust the face-to-face hours to what will be achieved by students at the end of the lecture, making Semester learning plans, giving their own space to lecturers in providing appropriate media selection courses to help students quickly understand material precisely. In addition, lecturers are able to realize the total number of Semester Credit System by adjusting the number of student attendance. Meanwhile the Evaluation section is also to give freedom to lecturers. To work more wisely and in applying and implementing policies during the lecture process.
Pengaruh Kepemimpinan, Lingkungan dan Budaya Terhadap Kepuasan Kerja Pegawai Umum dan Perlengkapan Labura Sukardi Sukardi; Syaiful Bahri; Zulaspan Tupti
Jurnal Pamator : Jurnal Ilmiah Universitas Trunojoyo Vol 13, No 1: April 2020
Publisher : LPPM Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/pamator.v13i1.7020

Abstract

Kepuasan kerja adalah suatu perasaan yang menyokong atau tidak menyokong diri pegawai yang berhubungan dengan pekerjaannya maupun dengan kondisi pekerjaannya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan, lingkungan kerja dan budaya kerja terhadap kepuasan kerja pegawai di bagian umum dan perlengkapan seketariat daerah Kabupaten Labuhan Batu Utara. Peneliti menggunakan seluruh sampel menjadi populasi sebanyak 40 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu dokumentasi dan daftar angket (kuisioner). Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda, uji asumsi klasik uji t, uji f dan koefisien determinasi. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan program Software SPSS 22.00 for Windows. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, dari pengujian parsial pengaruh kepemimpinan terhadap kepuasan kerja dapat disimpulkan bahwa kepemimpinan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja. Pengujian parsial pengaruh lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja, dapat disimpulkan bahwa lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja. Pengujian parsial budaya kerja terhadap kepuasan kerja, dapat disimpulkan bahwa budaya kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja. Dan pengujian secara simultan pengaruh kepemimpinan, lingkungan kerja dan budaya kerja terhadap kepuasan kerja. Menunjukkan bahwa kepemimpinan, lingkungan kerja dan budaya kerja berpengaruh signifikan terhadap terhadap kepuasan kerja.
Analisis Faktor- Faktor yang Mempengaruhi Kinerja Pegawai Pada SMP Negeri 2 Pangkalan Susu zea zea; Syaiful Bahri; Leylia Khairani
Jurnal AKMAMI (Akuntansi Manajemen Ekonomi) Vol. 1 No. 3 (2020): (SEPTEMBER)
Publisher : CERED Indonesia Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53695/ja.v1i3.57

Abstract

The purpose of this study was to analyze and determine the influence of organizational culture, job satisfaction and leadership style on employee performance at SMP Negeri 2 Pangkalan Susu. This study uses a quantitative associative approach with data collection techniques through literature study and questionnaires. The population and research sample were all staff and teachers at SMP Negeri 2 Pangkalan Susu totaling 30 employees. This research uses validity test, reliability test, classic assumption test, multiple linear regression test and hypothesis testing using the SPSS program. The results showed that: (1) partially organizational culture has a positive and significant effect on employee performance at SMP Negeri 2 Pangkalan Susu; (2) partially job satisfaction has a positive and significant effect on the performance of employees of SMP Negeri 2 Pangkalan Susu; (3) partially the leadership style has a positive and significant effect on the performance of the employees of SMP Negeri 2 Pangkalan Susu; (4) simultaneously organizational culture, job satisfaction and leadership style have a significant effect on the performance of employees of SMP Negeri 2 Pangkalan Susu.
Pengaruh Komunikasi dan Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Pegawai dengan Motivasi sebagai Variabel Intervening pada PT. Pos Indonesia Kantor Regional I Medan Nurmah Fudzah; Syaiful Bahri; Leylia Khairani
Jurnal AKMAMI (Akuntansi Manajemen Ekonomi) Vol. 1 No. 3 (2020): (SEPTEMBER)
Publisher : CERED Indonesia Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53695/ja.v1i3.75

Abstract

The purpose of this study was to determine the effect of communication and work environment on employee performance with motivation as an intervening variable at PT. Regional Post-I Medan. The research sample was all employees at PT. Regional Post I Medan, amounting to 84 people. The partial test results that communication has no significant effect on motivation and the work environment has a significant effect on motivation. The second equation shows that communication has no and insignificant effect on employee performance, the work environment has a significant effect on employee performance and motivation has no and insignificant effect on employee performance. Meanwhile, simultaneous testing for the first equation is communication and work environment which have a significant effect on motivation. The second equation proves that communication, work environment and motivation have a significant effect on employee performance. The test using path analysis proves that motivation cannot be a variable that mediates between communication variables on employee performance and motivation cannot be a variable that mediates between work environment variables on employee performance.
Pengaruh Mutasi Dan Promosi Terhadap Kinerja Karyawan Melalui Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening Pada Perusahaan PT Asuransi Bangun Askrida Cabang Medan Ulfiza Ulfiza; Syaiful Bahri
Maneggio: Jurnal Ilmiah Magister Manajemen Vol 5, No 1 (2022): Maret 2022
Publisher : Magister Manajemen Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30596/maneggio.v5i1.10197

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh langsung mutasi dan promosi terhadap kinerja karyawan dan secara tidak langsung yang dimediasi oleh kepuasan kerja. Metode penelitian yang digunakan kuantitatif yang bersifat asosiatif dengan metode mediasi melalui kuesioner dalam skala likert. Sampel penelitian ditentukan dan ditetapkan berdasarkan pada jumlah yang dibutuhkan, melainkan berdasarkan pertimbangan fungsi dan peran informasi sesuai fokus masalah penelitian. Sehingga yang menjadi sampel dalam penelitian yaitu 54 orang yang merupakan keseluruhan karyawan PT. Asuransi Bangun Askrida Cabang Medan.
Pengaruh Penempatan, Motivasi, Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai syalimono siahaan; Syaiful Bahri
Maneggio: Jurnal Ilmiah Magister Manajemen Vol 2, No 1 (2019): Maret
Publisher : Magister Manajemen Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (168.349 KB) | DOI: 10.30596/maneggio.v2i1.3402

Abstract

Tujuan artikel ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Penempatan, Motivasi, dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai. Metode penelitian yang dilakukan adalah penelitian eksploratif, dimana variabel diukur dengan skala likert. Metode pengumpulan data dilakukan daftar pertanyaan (questionnaire) dan studi dokumentasi. Penelitian dilakukan dengan menggunakan sampel validitas sebanyak 30 orang yang diambil dari total populasi yaitu 145 orang, sedangkan untuk sampel penelitian sebanyak 107 orang dengan menggunakan metode slovin. Pengolahan data menggunakan perangkat lunak SPSS versi 24. Adapun teknik analisis data dengan menggunakan uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, pengujian hipotesis, dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel penempatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai. Secara parsial variabel motivasi berpengaruh tidak signifikan terhadap kinerja pegawai. Secara parsial variabel lingkungan kerja berpengaruh tidak signifikan terhadap kinerja pegawai. Secara simultan penempatan pegawai, motivasi, dan lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai.