Claim Missing Document
Check
Articles

Pengenalan Mendeley untuk Pengelolaan Referensi Penulisan Karya Ilmiah bagi Mahasiswa UTD Ida Afriliana; Aries Setyani
Jurnal SOLMA Vol. 12 No. 2 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka (UHAMKA Press)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22236/solma.v12i2.11712

Abstract

Background: Setiap mahasiswa diwajibkan untuk menghasilkan sebuah karya ilmiah, baik itu untuk laporan praktik kerja lapangan atau untuk menuliskan hasil laporan tugas akhir. Dalam penulisan karya ilmiah, penulisan sitasi dan pengelolaan referensi jurnal merupakan hal yang penting. Studi ini bertujuan untuk memberikan peningkatan keterampilan kepada mahasiswa Universitas Teknologi Digital (UTD) Kota Tegal dalam hal penulisan sitasi dan pengelolaan artikel jurnal sebagai referensi penulisan karya ilmiah menggunakan Mendeley. Metode: Metode yang digunakan, yaitu ceramah, pelatihan, dan pendampingan, mulai dari instalasi Mendeley - penulisan daftar pustaka secara otomatis. Mitra dalam pengabdian masyarakat ini adalah mahasiswa semester 6 dan mahasiswa semester 4, UTD Kota Tegal yang berjumlah 50 mahasiswa. Hasil: Hasilnya, 72% telah mengimplementasikan Mendeley dalam penulisan laporan karya ilmiah dan hanya beberapa mahasiswa yang belum mahir dalam penggunaan sitasi dengan memanfaatkan Mendeley desktop ini. Kesimpulan: Pelatihan pengenalan dan implementasi Mendeley ini memberikan peningkatan kemampuan keterampilan mahasiswa dalam hal  penulisan  jurnal ilmiah, khususnya untuk melakukan sitasi, pengelolaan artikel jurnal ilmiah sebagai referensi penelitian, dan cara menuliskan daftar pustaka secara otomatis.
Alat Peringatan Volume Septic Tank dan Netralisasi Kadar Sewer Gas Berbasis Mikrokontroler dan Teknologi Panel Surya Khakim, Lukmanul; Sulasmoro, Arfan Haqiqi; Afriliana, Ida
Komputika : Jurnal Sistem Komputer Vol. 12 No. 1 (2023): Komputika: Jurnal Sistem Komputer
Publisher : Computer Engineering Departement, Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34010/komputika.v12i1.7538

Abstract

The septic tank is a temporary waste disposal site, designed to be closed, there are two holes to drain the reservoir and another hole for evaporation. Septic tanks produce hazardous gases, for example sewer gas, have a pungent odor and are flammable, if the concentration is high, causing poisoning if inhaled, if in a closed room and there is a source of fire, it can trigger an explosion. Therefore, an automation tool is needed as a warning system for the volume of the septic tank and to neutralize the sewer gas level, which has been equipped with solar panels as battery chargers embedded in it. This tool consists of HC-SR04 to measure the remaining volume capacity, MQ2 detects and measures sewer gas levels, a fan to neutralize sewer gas, a buzzer for warning. From the results of this study, the HC-SR04 detects the remaining volume from 28% to 2%, meaning that the volume of the septic tank increases, so the buzzer is active as a notification. Furthermore, MQ2 detects gas concentrations from 2ppm to 64ppm, meaning that the gas concentration increases beyond the safe limit, which is 30ppm, causing the fan to work to neutralize sewer gas levels.
PENINGKATAN IPTEK PADA SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS MELALUI PENGENALAN INTERNET OF THINGS Ida Afriliana; Abdul Basit; Arif Rakhman; M. Teguh Prihandoyo
JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri) Vol 8, No 1 (2024): Februari
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jmm.v8i1.20110

Abstract

Abstrak: Pada era milenial ini, gawai bukanlah menjadi sesuatu hal yang mewah tetapi gawai sudah menjadi kebutuhan dalam kehidupan manusia di segala bidang. Perkembangan industri dimulai dari revolusi industi 1.0 hingga sekarang revolusi industri 4.0, dimana Internet of Things sangat membantu kehidupan manusia di semua lini. IoT adalah alat cerdas yang lengkapi dengan teknologi hardware dan software serta dihubungkan dengan jaringan internet. Siswa sekolah menengah atas mewakili generasi Z yang memang sangat tepat jika diberikan pengetahuan tentang pengenalan Intenet of Things ini. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah meningkatkan IPTEK bagi siswa SMA N 3 Tegal untuk memberikan pengetahuan tentang IoT di era industri 4.0. Pengabdian masyarakat ini diikuti oleh 36 peserta,dan metode pengabdian masyarakat ini adalah ceramah dan praktik untuk perancangan LED Pintar dengan menggunakan tools wokwi.com dengan Mikrokontroler ESP32. Hampir semua peserta tertarik dengan materi ini ditunjukkan dengan ketercapaian daya serap peserta terhadap amteri yang diberikan sebesar 95%. Dengan hasil tersebut menunjukkan adanya peningkatan hardskill dari peserta pengabdian.Abstract: In the millennium era, gadgets are no longer a luxury item but a necessity that supports human life in all fields, especially the Z generations. Technological developments started from the industrial revolution 1.0 up to now the industrial revolution 4.0, where the Internet of Things (IoT) really helped human life in all fields. IoT, namely smart devices by utilizing internet technology and networks. High school students are one of the Z generations where appropriate for early preparation regarding the knowledge and application of IoT. Aim this community service to increase science and technology was given to high school students 3 Tegal to provide discourse and knowledge about IoT in its application in the industrial revolution 4.0. This course was attended by 36 participants and they were practiced made smart LED with wokwi use ESP32. Almost students were interested in exploring the Internet of Things and absorption rate of material is 95%.
Monitoring the Filtration of Brackish Water Into Raw Water by the Reserve Osmosis Method Abdul Basit; Ida Afriliana
West Science Information System and Technology Vol. 2 No. 03 (2024): West Science Information System and Technology
Publisher : Westscience Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58812/wsist.v2i03.1326

Abstract

The need for raw water is still a serious problem for coastal communities, where groundwater obtained by coastal communities cannot be categorized as suitable for use, because the water tends to be brackish. Clean water that is suitable for consumption is not only clear, odorless, and tasteless, but must also meet health requirements. The urgency of the condition in the coastal area is that with the development of housing located on the coast, the need for clean water is very important for people living on the coast. The purpose of this study is to implement appropriate technology in the coastal area of the north coast with the hope of providing raw or usable water for the people of the north coast, especially for the people in the coastal area of Tegal City, Central Java. The appropriate technology that will be applied is to monitor the results of an internet-of-things based filtration system by reading the TDS and PH sensor values. The TDS sensor can detect a decrease in moisture content with an average decrease in PPM value of around 321 and salinity or salt levels, which is an average decrease of about 8.63%, while the PH sensor detects an increase in the sample, which is an average of 1.8 with a water filling speed of 9.03 L/min. Thus, the previously brackish water condition can be used as an effort to overcome the raw water crisis in coastal communities with the reserve osmosis filtration method.
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI BURSA KERJA KHUSUS PADA SMK DINAMIKA KOTA TEGAL BERBASIS WEB Nisa, Khurotul; Wahyu Prasetyawati, Aries Setyani; Afriliana, Ida
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 9 No. 1 (2025): JATI Vol. 9 No. 1
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v9i1.12165

Abstract

SMK Dinamika Kota Tegal adalah sekolah kejuruan yang telah berdiri sejak 1974 dan bekerja sama dengan beberapa yayasan serta perusahaan, baik dalam maupun luar negeri, untuk memfasilitasi siswa dan lulusan dalam mencari kerja melalui program Bursa Kerja Khusus (BKK). Saat ini, sistem informasi lowongan kerja disebarkan melalui Grup WhatsApp, dan data dicatat menggunakan Excel, yang kurang efisien dalam mengelola data kompleks. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem informasi BKK yang lebih efektif menggunakan tiga metode: pengumpulan data (observasi, wawancara, studi pustaka), analisis (termasuk survei dan identifikasi kebutuhan), serta perancangan dengan UML (Unified Modeling Language). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan sistem informasi berbasis UML ini dapat mempercepat penyebaran informasi, memudahkan pendataan, dan memungkinkan pengelolaan data yang lebih terstruktur dibandingkan sistem sebelumnya.
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI STOK BARANG PADA LINI SEWING DI PT SUMBER MASANDA JAYA KABUPATEN BREBES BERBASIS DEKSTOP Oktaviani, Camelia; Wahyu Prasetyawati, Aries Setyani; Afriliana, ida
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 9 No. 1 (2025): JATI Vol. 9 No. 1
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v9i1.12172

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem informasi pencatatan stok barang pada lini sewing di PT. Sumber Masanda Jaya, Kabupaten Brebes Berbasis Desktop. Masalah yang diidentifikasi adalah kurangnya efisiensi dalam pengelolaan stok barang, yang mengakibatkan kesulitan dalam pemantauan dan pengambilan keputusan terkait persediaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini meliputi observasi langsung, wawancara dengan karyawan, dan studi pustaka untuk mengumpulkan data yang relevan. Analisis dilakukan melalui survei terhadap sistem yang berjalan, identifikasi kebutuhan informasi, serta evaluasi kelebihan dan kekurangan sistem yang ada. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perancangan sistem informasi yang diusulkan dapat meningkatkan efisiensi pengelolaan stok barang, mengurangi miskomunikasi antara tim, dan mempermudah proses pencatatan serta pengambilan keputusan. Dengan implementasi sistem ini, diharapkan PT. Sumber Masanda Jaya dapat mengoptimalkan pengelolaan persediaan barang dan meningkatkan produktivitas operasional.
Sistem Informasi Pemesanan Foto pada Focus Studio Berbasis Web Briliani, Asti Zulfa; Afriliana, Ida; Basit, Abdul
Smart Comp :Jurnalnya Orang Pintar Komputer Vol 13, No 4 (2024): Smart Comp: Jurnalnya Orang Pintar Komputer
Publisher : Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/smartcomp.v13i4.6735

Abstract

Focus Studio merupakan Studio Foto yang terletak di kota tegal Focus Studio menyediakan jenis pilihan kategori foto yang sesuai keinginan pelanggannya. Adapun masalah yang terjadi pada studio ini adalah sistem pemesanan  yang diilakukan secara manual sehingga masih memakan waktu yang lama. Dalam perkembangan teknologi dijaman sekarang, fotografi cukup berkembang pesat. Dari hasil analisa yang dilakukan, penulis bermaksud untuk membantu permasalahan yang ada pada Focus Studio yaitu dengan membuat sistem informasi pemesanan berbasis website. Pembangunan sistem informasi ini menggunakan bahasa pemrograman PHP (Hypertext Preprocessor) dan menggunakan database MySql. Dengan adanya sistem informasi pemesanan studio foto berbasis website diharapkan dapat mempermudah proses transaksi, pengolahan data laporan. Sehingga dapat mempermudah pihak studio dan pelanggan dalam melakukan pemesanan secara langsung maupun secara online
Peningkatan Pengetahuan Pemanfaatan Hidroponik Berbasis Internet of Things Pada Lahan Sempit Kepada Ibu PKK Maulana, Ahmad; Afriliana, Ida; Basit, Abdul
Jurnal SOLMA Vol. 13 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka (UHAMKA Press)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22236/solma.v13i3.15022

Abstract

Background: Organisasi PKK terdiri dari ibu-ibu rumah tangga yang aktif dalam kegiatan sosial, ekonomi, dan budaya di lingkungan mereka. PKK juga berperan dalam membantu pemerintah dalam pelaksanaan program-program pembangunan yang berhubungan dengan kesejahteraan keluarga dan masyarakat. Berbagai kegiatan dilakukan oleh Ibu-ibu PKK, salah satunya adalah memanfaatkan lahan sempit di kompleks rumah atau sekitar. Tujuan dilaksanakannya pengabdian masyarakat ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan IPTEK tentang Internet of Things di bidang hidroponik. Metode: Mitra dalam pengabdian masyarakat ini adalah ibu-ibu PKK Kecamatan Talang, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah. Tema pengabdian masyarakt ini mendukung  sektor pertanian yang sesuai dengan Pokjar 3 yang diketuai oleh Ibu Ana, dimana dihadiri oleh  43 kader dari 19 Kelurahan. Hasil: Hasil dari pengabdian masyarakat ini adalah memberikan pengetahuan kepada ibu-ibu PKK tentang Internet of Things, pemanfaatan lahan sempit untuk hidroponik berbasis Internet of Things, Dan memberikan pengetahuan penanaman selada menggunakan hidroponik serta cara pemanenannya. Kesimpulan: Dengan adanya pelatihan ini ibu-ibu PKK menjadi paham untuk mengimplementasikan internet of thiongs (IoT) dan pemanfaatan lahan sempit untuk hidroponik berbasis IoT. 
Narrowband IoT in Livestock Farming: A Technological Innovation for Productivity and Sustainability Sutanto, Achmad; Rakhman, Arif; Afriliana, Ida; Hernowo, Rudi; Eko Nugroho, Wildani; Fayruz, Mohammad
International Journal of Science, Technology & Management Vol. 5 No. 5 (2024): September 2024
Publisher : Publisher Cv. Inara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46729/ijstm.v5i5.1030

Abstract

The integration of technology in livestock farming is crucial for enhancing production efficiency and animal welfare. This study aimed to develop and evaluate the implementation of a Narrowband IoT (NB-IoT)-based automated monitoring system in poultry farming. Using an experimental design, the research involved 30,000 day-old chicks at PT. Anugerah Teknologi Ternak in Central Java, Indonesia. The NB-IoT system collected real-time data on environmental parameters and poultry activity. Time-series analysis revealed non-stationary data, while correlation analysis showed a strong negative relationship between temperature and humidity (r = -0.8521). Anomaly detection identified 13.33% of observations as anomalous, demonstrating the system's capability for early issue detection. Regression modeling (R-squared = 0.7261) indicated that temperature and humidity significantly influence poultry productivity. The study concludes that NB-IoT implementation in poultry farming has significant potential for enhancing productivity through real-time monitoring and early anomaly detection, supporting more efficient and sustainable precision farming practices. However, limitations in data stationarity and sample generalizability suggest the need for further research to improve long-term predictions and broaden applicability across diverse farming contexts.
Rancang Bangun Alat Penabur Bukhur Otomatis Menggunakan ESP8266 Berbasis Internet of Things (IoT) Dhiaulhaq, Ifalah; Khakim, Lukmanul; Afriliana, Ida
Smart Comp :Jurnalnya Orang Pintar Komputer Vol 14, No 1 (2025): Smart Comp: Jurnalnya Orang Pintar Komputer
Publisher : Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/smartcomp.v14i1.8001

Abstract

Bukhur merupakan perpaduan dari banyak tanaman atau tanaman tradisional yang terkenal dengan kualitas aromatiknya, termasuk namun tidak terbatas pada gaharu, kayu cendana, dan minyak unik. Pada penelitian ini digunakan metode waterfall dengan tahapan analisis kebutuhan sistem, desain sistem, pengkodean program, uji coba program, implementasi sistem, dan pemeliharaan sistem. Penelitian ini telah menghasilkan sebuah alat penabur bukhur otomatis yang bertujuan untuk mempermudah pengguna dalam menjaga aroma ruangan tetap segar dan harum tanpa perlu melakukan penyalaan manual secara terus-menerus, sehingga sangat ideal untuk digunakan di rumah, madrasah, atau masjid. Alat penabur bukhur otomatis ini dilengkapi dengan komponen utama seperti NodeMCU ESP8266, motor servo, dan sensor MQ-2. Pengendali mikro diprogram untuk mengontrol pemanas filamen, yang akan membakar bukhur dan mengeluarkan aromanya secara teratur. Hasil pengujian menunjukkan bahwa alat ini menggunakan motor servo yang membuka setiap 3 menit sekali. Sensor MQ-2 akan mendeteksi nilai asap; ketika nilai asap 750, bukhur akan jatuh, dan ketika nilai asap 750, bukhur tidak akan jatuh dan motor servo tetap menutup meskipun sudah 3 menit. Alat penabur bukhur otomatis ini dikendalikan oleh smartphone Android, yang menyediakan sistem kontrol dan monitoring yang mudah digunakan. Dengan demikian, perangkat tidak hanya meningkatkan kenyamanan pengguna tetapi juga memastikan bahwa aroma bukhur tersebar secara optimal dan teratur.