Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

Analisis Kesiapsiagaan Siswa dalam Menghadapi Bencana Kekeringan melalui Media Booklet Wulandari, Fajar
Tarbawi : Jurnal Ilmu Pendidikan Vol 15 No 1 (2019): Jurnal Tarbawi: Jurnal Ilmu-ilmu Pendidikan
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kerinci

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (245.289 KB) | DOI: 10.32939/tarbawi.v15i1.346

Abstract

Abstract. This study aims to study high school students who discuss the problem of drought in Singkawang City, with the help of learning media preparedness booklets. Booklet learning media is an alternative for students in SMA 1 to support geography learning about education, by understanding learning outcomes and student responses to the application of learning media booklets for natural disaster mitigation and adaptation materials. This study uses research and development research methods, the steps taken on 4 resistance are (1) defining (2) design (3) developing (4) disseminate is defining, designing, developing, and distributing. Research place in Singkawang City High School in the even semester of the 2017-2018 academic year. The study design used purposive random sampling. The subject of this study was a class XI high school student in Singkawang City, in Singkawang 1 Public High School. Quantitative data analysis using experimental methods and percentage techniques, data collection using preparedness and documentation questionnaires. The data analysis technique used was anava and anava further test. The prerequisite test used is the normality test and homogeneity test. The results showed the validation by high school geography teachers reached a percentage of 84% and expert media validation was 77%. The booklet that can be used without revision. Hypothesis testing results that prove the probability value> 0.05 then Ho is accepted and probability value <0.05, then Ho is rejected and if the value of sig (2-tailed) 0,000 <0.05 then Ho is rejected which means supporting Booklet learning media affect the preparedness of students at SMAN Kota Singkawang. The results of student preparedness in the face of disasters indicate that there are students who are less prepared and almost 33.33% who are not ready to face natural difficulties. However, after being given learning with the help of a media booklet, 99.98% of students who understood in the act of suffering from drought natural disasters were obtained. The conclusion in this study is a media learning book that is suitable for use in the teaching and learning process in the classroom. Media Learning Books that are effective in improving and improving student learning outcomes in facing natural challenges in Singkawang City.     Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesiapsiagaan siswa SMA dalam menghadapi bencana kekeringan di Kota Singkawang, dengan berbantu media pembelajaran booklet kesiapsiagaan. Media pembelajaran booklet merupakan alternatif bagi siswa di SMA Negeri 1 untuk penunjang pembelajaran geografi khusunya pada pendidikan kebencanaan, dengan mengetahui perbedaan hasil belajar dan respon siswa terhadap penerapan media pembelajaran booklet materi mitigasi dan adaptasi bencana alam. Penelitian ini menggunakan metode penelitian research and development, langkah-langkah yang dilakukan meliputi 4 tahan yaitu (1) define (2) design (3) develop (4) dessemiate merupakan pendefinisian, perancangan, pengembangan, dan penyebaran. Tempat penelitian di SMA Negeri Kota Singkawang pada semester genap  tahun ajaran  2017-2018. Rancangan penelitian menggunakan purposive random Sampling.  Subjek  penelitian  ini  adalah  siswa  kelas XI SMA di Kota Singkawang, di SMA Negeri 1 Kota Singkawang. Analisis data secara kuantitatif dengan metode eksperimen dan teknik persentase, pengumpulan data dengan menggunakan angket kesiapsiagaan dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah anava dan uji lanjut anava. Uji prasyarat yang digunakan yaitu uji normalitas dan uji homogenitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa validasi oleh guru geografi SMA mencapai persentase sebesar 84% dan validasi ke media ahli sebesar 77%. Secara keseluruhan hasil menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran dan media booklet dapat digunakan tanpa revisi. Hasil uji hipotesis menunjukkan perbandingan nilai probabilitas > 0,05 maka Ho diterima dan nilai probabilitas < 0,05 maka Ho ditolak dan jika nilai sig(2-tailed) 0,000 < 0,05 maka Ho ditolak yang berarti pemberian media pembelajaran Booklet dalam penelitian telah mempengaruhi kesiapsiagaan siswa SMAN Kota Singkawang. Hasil kesiapsiagaan siswa dalam menghadapi bencana menunjukkan terdapat siswa yang kurang siap dan hampir siap sebesar 33,33% yang kurang siap dalam menghadapi bencana alam kekeringan. Namun setelah diberikan pembelajaran dengan bantuan media booklet didapatkan 99,98% siswa yang telah paham dalam bertindak mengahdapi bencana alam kekeringan. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah media pembelajaran booklet layak digunakan dalam proses belajar mengajar di kelas.  Media pembelajaran Booklet  efektif dalam  mempengaruhi dan meningkatkan  hasil kesiapsiagaan siswa dalam menghadapi bencana alam di Kota Singkawang.
Preparedness of Society to Confront of Forest Fire and Peatland in Singkawang City Wulandari, Fajar; Yanti, Lili
Sumatra Journal of Disaster, Geography and Geography Education Vol 3 No 2 (2019): Sumatra Journal of Disaster, Geography and Geography Education (SJDGGE)
Publisher : Sumatra Journal of Disaster, Geography and Geography Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (161.065 KB) | DOI: 10.24036/sjdgge.v3i2.215

Abstract

This research studies analyzing the community and students in Singkawang City that have an impact on forest fires on peatlands, fire attacks because it increases the dry season that triggers forest fires so it is felt, this research was conducted to prevent dangerous material. Data was collected using a questionnaire method, through this questionnaire will be discussed the level of preparedness to deal with forest fires in the City of Singkawang. The method used in this research is descriptive quantitative. Quantitative samples using purposive random sampling techniques. The subject will be used as a sample of research in Singkawang City community and high school students in Singkawang City. The data to be obtained in this study will be published by descriptive by describing the results of the research obtained from the research questionnaire and then the data obtained will be classified by techniques that can compare each person so that from the groups that can be done this can be done to improve disaster fire preparedness.
Mitigation of the Impact of Abrasion Pasir Panjang Beach in Singkawang City Wulandari, Fajar; Khoirunisa, Nanda; Soeharto, Soeharto
Sumatra Journal of Disaster, Geography and Geography Education Vol 4 No 1 (2020): Sumatra Journal of Disaster, Geography and Geography Education (SJDGGE)
Publisher : Sumatra Journal of Disaster, Geography and Geography Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (163.6 KB) | DOI: 10.24036/sjdgge.v4i1.277

Abstract

This research studies aim to mitigate the community against the impact of abrasion disasters in the Pasir Panjang area of ​​Singkawang City. This research is qualitative research, which is a research procedure that produces descriptive data in the form of words, images, and not numbers, from people or observable behaviour. Sourcing from this research uses purposive sampling, which is sampling based on research options on mitigating the impact of abrasion and experiencing communities living in the area of Pasir Panjang beach. Impact of abrasion in Pasir Panjang Beach, South Singkawang is caused by natural and human factors. Natural factors that cause abrasion are erosion of the beach by the flow of seawater that is a meander, wind waves (waves) and rising seawater. Whereas the human factor that contributes to abrasion is the taking of coastal materials such as sea sand, coral reefs, and mining. The impact of coastal abrasion eventually worsened the situation so that the existing bridge was broken because of the strong waves of Pasir Panjang Beach.
EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE-A MATCH DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI SIKAP SISWA DAN KOMPETENSI PENGETAHUAN SISWA PADA PELAJARAN IPS Marhayani, Dina Anika; Wulandari, Fajar
Jurnal Ilmiah Sekolah Dasar Vol 4, No 1 (2020): February 2020
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jisd.v4i1.24047

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan model pembelajaran kooperatif tipe  Make- A Match terhadap: (1) kompetensi sikap siswa, (2) kompetensi pengetahuan siswa pada pelajaran IPS di kelas V SD N 1  Singkawang. Jenis penelitian ini adalah penelitian quasi eksperimen dengan desain pretest-posttest control group design. Teknik simple random sampling dilakukan untuk menentukan kelas eksperimen dan kontrol. Kelas eksperimen yakni V C diberi perlakuan dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Make-A Match. Kelas kontrol V A diberi perlakuan dengan menggunakan metode ceramah dan diskusi. Pengumpulan data menggunakan tes, penilaian diri dan penilaian teman sejawat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe Make- A Match efektif terhadap: (1) kompetensi sikap siswa sebesar 0,016 <0,05, (2) kompetensi pengetahuan siswa pada kelas eksperimen diperoleh rata-rata N gain sebesar 61 % atau (0,61). Maka, model pembelajaran kooperatif tipe Make- A Match efektif terhadap hasil belajar siswa dilihat dari ranah kompetensi sikap dan pengetahuan. 
Pengaruh Media Booklet Terhadap Hasil Belajar IPS pada Siswa Sekolah Dasar Wulandari, Fajar; Wahyuni, Sri; Setyowati, Rini
Jurnal Basicedu Vol. 6 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i2.1594

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mengetahui pengaruh kelas eksperimen yang menggunakan model kooperatif tipe group investigasi berbantu media booklet dengan kelas kontrol yang menggunakan model konvensional pada siswa kelas IV SDN 05 Twi Mentibar; 2) Mengetahui seberapa besar pengaruh media pembelajaran Booklet terhadap hasil belajar IPS siswa kelas IV SDN 05 Twi Mentibar. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan metode penelitian eksperimen. Desain penelitian yang digunakan adalah nonequivalent control group design dengan bentuk pre-test dan post-test. Teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah purposive samplingdan terpilih kelas IVA (kelas kontrol) dan IVB (kelas eksperimen). Kelas eksperimen menggunakan media pembelajaran booklet dan kelas kontrol menggunakan model pembelajaran konvensional. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji t dua sampel untuk mengetahui perbedaan dari kedua kelas dan selanjutnya menggunakan rumus effect size untuk melihat seberapa besarapa besar pengaruh model pembelajaran yang digunakan. Hasil penelitian menunjukkan (1) terdapat pengaruh media booklet terhadap hasil belajar dibanding kelas yang menggunakan model pembelajaran konvensional, jika dilihat dari hasil perhitungan terhadap hasil belajar kelas eksperimen dengan menggunakan uji T  dua sampel menunjukkan bahwa thitung = 2,4861 > ttabel = 2,00856 dengan taraf signifikan 5%, artinya  Ha diterima dan Ho ditolak; (2) media pembelajaran booklet berpengaruh tinggi terhadap hasil belajar IPS siswa dengan menggunakan rumus effect size dengan nilai 1,00. 
Analisis Sikap Peduli Lingkungan Siswa Sekolah Dasar Warni, Kharisma; Wulandari, Fajar; Sumarli, Sumarli
Jurnal Basicedu Vol. 6 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i2.2197

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui sikap peduli lingkungan pada siswa kelas III SDN 12 Singkawang. Jenis penelitian yang digunakan ialah penelitian kuantitatif deskriptif dengan metode survey. Penelitian ini dilaksanakan di SDN 12 Singkawang. Populasi dan sampel pada penelitian ini adalah seluruh kelas III SDN12 Singkawang yang berjumlah 56 siswa,  30 siswa dari  kelas IIIA dan 26 siswa  dari kelas IIIB. Teknik pengumpulan data menggunakan lembaran angket sikap peduli lingkungan pada siswa. Teknik analisis data yang digunakan ialah persentase deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa sikap peduli lingkungan siswa kelas III SDN 12 Singkawang masuk dalam kategori peduli dengan criteria baik yaitu 77, 9%.  
Penyuluhan Dampak Positif Penggunaan Gadget bagi Anak Sekolah Dasar Mertika, Mertika; Marhayani, Dina Anika; Karyadi, Dodik; Wulandari, Fajar; Suprapto, Wasis; Hendriana, Evinna Cinda; Setyowati, Rini
Jurnal Abdidas Vol. 5 No. 4 (2024): August, Pages 301 - 449
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/abdidas.v5i4.954

Abstract

Kegiatan Pengabdian terkait dengan penyuluhan dampak positif penggunaan gadget bagi anak Sekolah Dasar di SDN Negeri 71 Singkawang. Tujuan dari kegiatan ini ialah memberikan edukasi kepada anak sekolah dasar Dasar terhadap dampak positif penggunaan gadget. Hal ini dikarenakan masih kurangnya pemahaman dalam memanfaatkan teknologi yang dapat membantu dalam perkembangan anak, baik perkembangan fisik maupun kecerdasan. Metode pengabdian ini dengan cara pemberian materi terkait dampak positif Gadget, kemudian dilanjutkan sesi tanya dan pemberian angket respon beserta wawancara dengan dua orang siswa. Hasil dari kegiatan pengabdian tersebut yakni dari 20 siswa diperoleh bahwa siswa masuk dalam kategori sangat setuju bahwa penggunaan gadged dapat memberikan manfaat untuk anak sekolah dasar. Hal ini didukung dengan hasil wawancara bahwa anak sekolah dasar telah memanfaatkan gadget selama di rumah dengan baik untuk keperluan mengerjakan tugas. Hasil kegiatan pengabdian ini diharapkan dapat memberikan pemahaman kepada  anak sekolah dasar bahwa gadget juga bisa dimanfaatkan secara positif.
Analisis Kesulitan Belajar Siswa pada Pembelajaran Daring Ditinjau dari Hasil Belajar IPS Siswa Kelas IV Rosmauli, Desi; Setyowati, Rini; Wulandari, Fajar
Jurnal Riset Teknologi dan Inovasi Pendidikan (Jartika) Vol. 7 No. 1 (2024): Januari
Publisher : Jurnal Riset Teknologi dan Inovasi Pendidikan (Jartika)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan bagaimana kesulitan belajar siswa kelas IV di SD ditinjau dari hasil belajar IPS. Metode penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah 8 siswa kelas IV. Teknik pengumpulan data berdasarkan pedoman wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yaitu redukasi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa, adanya kesulitan yang dihadapi siswa selama mengikuti pembelajaran daring sehingga dapat mempengaruhi hasil belajar siswa. Hambatan yang dihadapi dalam proses pembelajaran daring di SD Negeri 54 Singkawang: (a) Masalah yang berkaitan dengan kompetensi guru. Kompetensi guru sudah bagus, namun mengalami kesulitan dalam menggunakan dan memanfaatkan pembelajaran berbasis teknologi; (b) Masalah perbedaan tingkat pemahaman peserta didik yang memiliki karakter dan pemahaman berbeda-beda mengenai materi penugasan yang diberikan oleh guru. Karena anak yang masih ditingkat sekolah dasar menjadi sulit untuk menangkap materi yang bersifat abstrak; (c) Orang tua kesulitan mengoperasikan gadget. Proses pembelajaran daring ini dilakukan dengan kurangnya komunikasi terhadap siswa itu sendiri karena banyak orang tua siswa yang kurang paham menegnai alat komunikasi yang canggih; (d) Kurangnya kerjasama orang tua dengan siswa, cenderung tidak menemani putra-putrinya belajar di rumah dikarenakan karena sibuk bekerja, mengurus rumah, dan dengan hal lain; dan (e) Keterbatasan sarana dan prasarana. Abstract: This research aims to describe the learning difficulties of class IV students at SD Negeri 54 Singkawang in terms of social studies learning outcomes. This research method is qualitative descriptive research. The subjects of this study were 8 students of class IV. Data collection techniques are based on interview guidelines and documentation. Data analysis techniques are data reduction, data presentation, drawing conclusions. The research results show that there are difficulties faced by students while participating in online learning which can influence student learning outcomes. Obstacles faced in the online learning process at SD Negeri 54 Singkawang: (a) Problems related to teacher competence. Teacher competency is good, but they experience difficulties in using and utilizing technology-based learning; (b) The problem of differences in the level of understanding of students who have different characters and understandings regarding the assignment material given by the teacher. Because children who are still at elementary school level find it difficult to grasp abstract material; (c) Parents have difficulty operating gadgets. This online learning process is carried out with a lack of communication with the students themselves because many students' parents do not understand sophisticated communication tools; (d) Lack of cooperation between parents and students, they tend not to accompany their sons and daughters to study at home because they are busy working, taking care of the house, and other things; dan (e) Limited facilities and infrastructure
MEMAKNAI KAJIAN BENCANA DARI PERSPEKTIF FILSAFAT GEOGRAFI Wulandari, Fajar; Wijayanto, Bayu; Benardi, Andi Irwan; Wibowo, Novika Adi; Al Ghani, Muhammad Zulfi
Jurnal PIPSI (Jurnal Pendidikan IPS Indonesia) Vol 9, No 1 (2024): VOLUME 9 NUMBER 1 JANUARI 2024
Publisher : STKIP Singkawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26737/jpipsi.v9i1.5388

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji makna bencana dari perspektif filsafat geografi. Geografi yang dikenal sebagai mother of science karena banyak ilmu pengetahuan yang dikaji selalu dimulai dari keadaan bumi. Geografi suatu bagian dari ilmu yang membahas tentang kebumian serta berbagai fenomena di bumi yang berkaitan secara langsung maupun tidak langsung dengan kehidupan manusia, juga mempelajari pola spasial. Bencana adalah bagian dari kajian geografi, yang merupakan ilmu penting untuk dipelajari. Indonesia merupakan Negara yang rentan terhadap bencana alam yang mungkin terjadi kapan saja. Dari perspektif ontologi, bencana adalah peristiwa alam, non-alam, atau sosial yang mengancam dan mengganggu kehidupan serta mata pencaharian masyarakat yang terkena dampaknya. Hal ini dapat menyebabkan korban jiwa, kerusakan lingkungan, kerugian materi, dan dampak psikologis. Sedangkan aspek epistimologi, membahas fenomena geosfer secara deduktif dan juga induktif dilengkapi pula dengan Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan meta-sintetis dengan literature review yang menidentifikasi, menilai, dan menginterpretasi seluruh temuan dalam topik penelitian dengan tujuan menjawab permasalahan dalam penelitian guna mendukung penelitian bencana dalam ilmu geografi. Dalam bidang aksiologi, studi atau penelitian tentang bencana dapat memberikan berbagai manfaat bagi kehidupan, baik dari segi fisik maupun sosial. 
Pengaruh Media Booklet Terhadap Hasil Belajar IPS pada Siswa Sekolah Dasar Wulandari, Fajar; Wahyuni, Sri; Setyowati, Rini
Jurnal Basicedu Vol. 6 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i2.1594

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mengetahui pengaruh kelas eksperimen yang menggunakan model kooperatif tipe group investigasi berbantu media booklet dengan kelas kontrol yang menggunakan model konvensional pada siswa kelas IV SDN 05 Twi Mentibar; 2) Mengetahui seberapa besar pengaruh media pembelajaran Booklet terhadap hasil belajar IPS siswa kelas IV SDN 05 Twi Mentibar. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan metode penelitian eksperimen. Desain penelitian yang digunakan adalah nonequivalent control group design dengan bentuk pre-test dan post-test. Teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah purposive samplingdan terpilih kelas IVA (kelas kontrol) dan IVB (kelas eksperimen). Kelas eksperimen menggunakan media pembelajaran booklet dan kelas kontrol menggunakan model pembelajaran konvensional. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji t dua sampel untuk mengetahui perbedaan dari kedua kelas dan selanjutnya menggunakan rumus effect size untuk melihat seberapa besarapa besar pengaruh model pembelajaran yang digunakan. Hasil penelitian menunjukkan (1) terdapat pengaruh media booklet terhadap hasil belajar dibanding kelas yang menggunakan model pembelajaran konvensional, jika dilihat dari hasil perhitungan terhadap hasil belajar kelas eksperimen dengan menggunakan uji T  dua sampel menunjukkan bahwa thitung = 2,4861 > ttabel = 2,00856 dengan taraf signifikan 5%, artinya  Ha diterima dan Ho ditolak; (2) media pembelajaran booklet berpengaruh tinggi terhadap hasil belajar IPS siswa dengan menggunakan rumus effect size dengan nilai 1,00.Â