cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
AKSIOLOGIYA : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
ISSN : 25284967     EISSN : 2548219X     DOI : -
Core Subject : Social,
Aksiologiya merupakan jurnal pengabdian kepada masyarakat yang menjadi wadah ilmiah untuk pengabdian. Artikel merupakan hasil dari IbM, IbW, IbPE, IbIKK, atau pengabdian lainnya yang berasal dari non dikti.
Arjuna Subject : -
Articles 802 Documents
Penerapan Aplikasi Retribusi Tiket Masuk (ARTM) Obyek Wisata Pantai Widarapayung Kabupaten Cilacap Purwanto, Riyadi; Prasetyanti, Dwi Novia; Listyaningrum, Rostika; Supriyono, Abdul Rohman; Prabowo, Annas Setiawan; Bahroni, Isa; Syafirullah, Lutfi; Satriawan, Dodi
Aksiologiya: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 8 No 4 (2024): November
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/aks.v8i4.15164

Abstract

Salah satu obyek wisata di Kabupaten Cilacap yang dapat dikunjungi adalah Pantai Widarapayung. Pengelolaan obyek wisata tersebut merupakan tugas Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Cilacap dan pelaksanaannya dikelola oleh Koperasi KODIM 0703 Cilacap. Retribusi tiket masuk pengunjung dilokasi obyek wisata Pantai Widarapayung merupakan salah satu sumber pendapatan Daerah. Sistem retribusi tiket masuk ke lokasi Pantai Widarapayung yang berjalan saat ini masih dilakukan secara konvensional dimana penjaga loket menghitung besaran biaya tiket masuk secara manual dan selanjutnya dicatat dalam buku laporan. Berdasarkan hasil observasi, hal ini mengakibatkan beberapa permasalahan antara lain, pengelolaan retribusi tiket masuk masih belum terorganisir dengan baik, sering terjadi kesalahan dalam perhitungan biaya tiket masuk yang disebabkan oleh human error, adanya ketidaksesuaian antara jumlah pengunjung dengan jumlah pendapatan yang diterima. Disamping itu, buku laporan mudah rusak dan hilang sehingga pengelola pantai sering mengalami kesulitan dalam mengontrolnya. Salah satu solusi permasalahan ini adalah perlu dikembangkan Aplikasi Retribusi Tiket Masuk (ARTM) yang berfungsi untuk mengelola retribusi tiket masuk obyek wisata Pantaiwidara Payung, sehingga pengelelolaan retribusi tiket masuk menjadi lebih terorganisir. Dengan demikian permasalahan-permasalah yang ada pada pengelolaan retribusi tiket masuk menuju obyek wisata Pantai Widarapayung saat ini dapat terselesaikan.
Peningkatan Pengetahuan Masyarakat dalam Kolerasi Gerakan Salat dengan Kesehatan Sendi (Korat Kendi) Dewi, Puspa Sari; Skarayadi, Oskar; Kartidjo, Pudjiastuti; Pratama, Muhammad Ihsan; Sari, Velia Yunita; Muhardianti, Siti; Anggraini, Salmah Wilujeng; Rahmadani, Bella Nur Aulia; Putri, Belia Destama; Ningrum, Dyah Puspita; Maryani, Nura Sela; Kharina; Indriyati, Silvia; Anisar; Siska, Dede
Aksiologiya: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 8 No 4 (2024): November
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/aks.v8i4.15302

Abstract

Perubahan kondisi fisik dapat terjadi pada masyarakat, terutama saat memasuki lanjut usia. Salah satu perubahan fisik yang terjadi pada lanjut usia yaitu masalah persendian. Selain dipengaruhi oleh faktor usia, masalah persendian juga dipengaruhi oleh faktor gaya hidup. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah dengan memberikan sosialisasi kepada masyarakat untuk memberikan informasi sekaligus meningkatkan pemahaman masyarakat tentang hubungan gerakan salat terhadap kesehatan sendi melalui ceramah dan diskusi. Studi ini dilaksanakan pada Bulan Agustus 2022 di di Jalan Padat Karya RT 04/RW 01 Kelurahan Cibeber, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi dengan melibatkan 20 responden menggunakan pre-post test design dan analisa data paired t-test (α = 0,05).. Hasil penelitian menunjukkan bahwa telah terjadi peningkatan atau kenaikan tingkat pemahaman hasil kuesioner pre-test dengan post-test  dengan menggunakan Uji Wilcoxon, terkait nyeri sendi dan manfaat gerakan salat untuk kesehatan sendi (p-value=0,00). Berdasarkan hal tersebut pemberian informasi kesehatan efektif  meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang nyeri sendi dan manfaat salat untuk kesehatan sendi.
Peningkatan Kulitas Hidup Keluarga Melalui Penyuluhan 8 Fungsi Keluarga di Posyandu dan Persepsi Warga Bogor Defina; Nafisah, Salma; Kamila, Yasmin; Dwifano, Tacha; Rifaldi, Muhammad; Revaly Prasasta Sudewo, Vieri; Zulfiqar, Zhafier; Hade Murti, Muhammad
Aksiologiya: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 8 No 4 (2024): November
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/aks.v8i4.15353

Abstract

Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) merupakan salah satu kegiatan pengabdian masyarakat. Lokasi KKNT adalah Kelurahan Pamoyanan Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor. Berdasarkan hasil survei dan wawancara kepada warga diketahui permasalahan yang ada di RW 11, yaitu pernikahan dini, anak putus sekolah, lingkungan kotor, dan gizi buruk. Tujuan kegiatan adalah meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai fungsi keluarga melalui penyuluhan fungsi keluarga. Metode pelaksanaan kegiatan penyuluhan dilakukan pretes sebelum penyuluhan dilaksanakan lalu dilaksanakan penyuluhan pada 14 Juli 2022 di Posyandu Mekar Seruni, RW 11 Kelurahan Pamoyanan, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor oleh Kepala Departemen Ilmu Keluaraga, Fakultas Ekologi Manusia, IPB. Setelah kegiatan penyuluhan, dilakukan postes dan evaluasi. Hasilnya, adanya peningkatan pengetahuan masyarakat terhadap fungsi keluarga. Masyarakat berpendapat bahwa mereka mendapatkan ilmu dan pemahaman terkait kedelapan fungsi keluarga, yaitu fungsi agama, sosial budaya, cinta dan kasih sayang, perlindungan, reproduksi, sosialisasi dan pendidikan, ekonomi, serta lingkungan. Dampak yang dialami masyarakat adalah kegiatan penyuluhan dapat memicu rasa ingin tahu, kesadaran, dan keinginan untuk mengimplementasikan materi yang disampaikan. Masyarakat juga sangat tertarik apabila diadakan kembali kegiatan penyuluhan yang serupa. Keberlanjutan program ini adalah adanya pendampingan oleh dosen dan mahasiswa KKNT.
Teknik Fotografi Produk Menggunakan Ponsel Cerdas Bagi Siswa SMK di Kota Semarang Mulyani, Sri; Retnowati, Retnowati; Maskur, Ali
Aksiologiya: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 7 No 2 (2023): Mei
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/aks.v7i2.15366

Abstract

Saat ini penggunaan ponsel cerdas (smartphone) telah menjadi sebuah keniscayaan dalam aktivitas sehari-hari. Dengan fitur kamera yang lumayan canggih pada smartphone memungkinkan penggunanya mengabadikan momen berharga dengan lebih mudah. Menurut survei data pengunaan TIK tahun 2017 oleh KOMINFO terdapat 79,56% pengguna smartphone untuk jenjang sekolah menengah atas. Hal ini mendorong tim untuk melakukan kegiatan pengabdian agar para siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di kota Semarang memiliki keterampilan fotografi yang memadai menggunakan smartphone sebagai salah satu portofolio mereka atau dapat menjadi bekal mereka dalam menjajaki kewirausahaan melalui fotografi produk. Para siswa dibekali pengetahuan dan teknik fotografi oleh fotografer profesional yang juga seorang wirausahawan dan sekaligus konten kreator yang aktif di kota Semarang. Dengan metode pelatihan yang praktis dan mudah dipahami, memungkinkan para peserta menjadi lebih mudah dan lebih cepat memahami teori dan pengetahuan terkait fotografi produk (makanan). Selama pelatihan para peserta diberikan kesempatan mempraktikkan teknik fotografi produk menggunakan smartphone mereka. Dan mereka diminta untuk memamerkan hasil berfoto yang langsung diberikan komentar oleh narasumber. Sebagai bentuk umpan balik, diambil beberapa contoh foto produk untuk dilihat apakah foto tersebut menarik dan mampu menyampaikan pesan dengan tepat. Selain praktik mengambil foto, di akhir sesi pelatihan para peserta juga dikenalkan teknik pengeditan foto menggunakan ponsel.
Penguatan Formalitas Usaha Melalui Sosialiasi Perlindungan Hukum Bagi Mahasiswa Penerima P2MW dan IWDM 2022 Agustina, Tri Siwi; Ayu Ariani, Made Gitanadya
Aksiologiya: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 6 No 4 (2022): November
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/aks.v6i4.15369

Abstract

Urgensi mendaftarkan karya kreatif mahasiswa dalam bentuk perlindungan hukum atas Hak Kekayaan Intelektual (HKI) dan Nomor Induk Berusaha (NIB) masih belum menjadi perhatian para mahasiswa yang berwirausaha di Indonesia. Berbagai literatur terdahulu menjelaskan bahwa mahasiswa adalah sebagai pemateri atau penyelenggara. Belum ada literatur yang mengangkat mahasiswa sebagai khalayak sasaran kegiatan abdimas terkait sebagai wirausaha yang melindungi produk dan usahanya secara legal.  Oleh karena itu, aktivitas abdimas ini menyasar pada para 7 tim mahasiswa Universitas Airlangga yang dinyatakan lolos seleksi pembinaan dan pendanaan P2MW dan IWDM Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemdikbudristek. Materi tentang HKI dan NIB diberikan oleh narasumber yang kompeten, dimana HKI diberikan oleh tenaga ahli dari Kantor Wilayah 7 Kementerian Hukum dan HAM, Provinsi Jawa Timur dan NIB diberikan oleh tenaga ahli dari DPMPTSP Pemerintah Kota Surabaya pada hari Jum’at 14 Oktober 2022 di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga. Manfaat dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah tumbuhnya peningkatan kesadaran dan pengetahuan mahasiswa mulai dari peranan, penyiapan dokumen yang dibutuhkan serta tatalaksana pendaftaran HKI dan NIB.
Pengembangan Produk Inovasi BIMA Tuktuk bagi Mahasiswa Disabilitas di UMSurabaya Wicaksana Prakasa, Satria Unggul; Rohmayani, Vella; Hakim, Lukman; Setiyawan, Radius
Aksiologiya: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 7 No 1 (2023): Februari
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/aks.v7i1.15374

Abstract

UMSurabaya juga telah banyak menghasilkan produk inovasi alat bantu disabilitas karya mahasiswa dan dosen sebagai bentuk kepedulian kepada mereka. Produk inovasi alat bantu disabilitas terbaru yang dibuat UMSurabaya berupa BIMA Tuktuk (Inovasi Kursi Roda dengan Kendali Ketukan untuk Mahasiswa Tuna Daksa berbasis Android). Adapun tujuan pembuatan produk ini adalah untuk memberikan kemudahan akses mobilitas yang menunjang penyandang difabel menuju ke ruang pembelajan, meningkatkan efektifitas penggunaan BIMA Tuktuk karena dapat beroprasi secara otomatis, serta meningkatkan partisipasi para mahasiswa disabilitas atas peningkatan fasilitas yang mereka butuhkan. Produk BIMA Tuktuk ini dibuat menggunakan model inovasi yang dilengkapi dengan sejumlah fitur kenyamanan disabilitas dengan adanya sensor presisi tinggi pada bodi, kamera pengenal gambar, dan teknologi AI (Artificial Intelligence), yang memungkinkan BIMA Tuktuk ini beroperasi tanpa memerlukan kendali manusia. Pengembangan produk BIMA Tuktuk diperuntukkan untuk kelas yang menerima mahasiswa disabilitas. Pembuatan produk inovasi ini sebagai bukti bahwa UMSurabaya dapat menjadi contoh kampus inklusif, baik dalam artian kepedulian dan kebijakan, namun juga dalam rangka pengembangan model inovasi yang tepat guna. Harapannya produk inovasi BIMA Tuktuk mampu memberikan kemudahan akses mobilitas menuju ruang pembelajaran, sehingga mereka siap mengikuti pembelajaran secara optimal.
dakwah.pwpmjatim.id: Webtool untuk Gen Z tentang Sebaran Fasilitas Layanan Ibadah dan Kanal Media Sosial Masjid Binaan Muhammadiyah Jawa Timur Hakim, Luqman; Nuryasin, Ilyas; Muchlisin, M Artabah; Hidayaturrahman, Hidayaturrahman; Karim, Izuddin; Burhanuddin, Burhanuddin; Stiawan, Thoat; Alamsyah, Fakhruddin; Syadqamullah, Dikky; Jamil, Ahmad Shobrun
Aksiologiya: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 7 No 2 (2023): Mei
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/aks.v7i2.15442

Abstract

Muhammadiyah memang sudah banyak menggunakan teknologi modern, termasuk media sosial, untuk melakukan komunikasi dan menyampaikan informasi dakwah, namun intensitas dan kapasitasnya masih terbilang rendah dibandingkan dengan komunitas yang harus dijangkau. Pemuda Muhammadiyah sebagai penerus gerakan Muhammadiyah tentu harus merumuskan dan segera mengeksekusi langkah-langkah konkrit dalam mendigitalisasi program dakwahnya. Platform digital http://dakwah.pwpmjatim.id adalah salah satu upaya Pemuda Muhammadiyah Jawa Timur bersama dengan Tim Pengabdian Masyarakat Universitas Muhammadiyah Malang dalam membangun ekosistem digital dakwah yang simpel dan mudah.  Fitur web disusun sebaran fasilitas layanan ibadah dan kanal media sosial masjid binaan Muhammadiyah Jawa Timur. Pin titik lokasi tunggal (berwarna biru putih merah), akan menunjukkan menu tautan media sosial instagram, facebook dan youtube sehingga dapat dimanfaatkan pengguna untuk lebih jauh menikmati layanan online masjid. Namun fitur ini masih terus dikembangkan karena mayoritas masjid belum memiliki kanal media sosial. Platform ini dibangun untuk membantu Muhammadiyah di Jawa Timur menampilkan peta lokasi, fasilitas, layanan dan kanal-kanal media sosial masjid dalam binaannya. Kedepan, platform ini dapat diintegrasikan dengan berbagai platform digital dalam binaan Muhammadiyah sehingga manfaatnya dapat lebih luas meliputi bidang pendidikan, sosial, budaya dan tentunya bidang dakwah Muhammadiyah. Platform ini juga direncanakan akan diperluas hingga dapat memetakan masjid binaan Muhammadiyah dalam skala nasional bahkan internasional.
Peningkatan Kompetensi Literasi melalui Pelatihan Metode Read Aloud pada Kelompok Kerja Guru ( KKG) RA Kecamatan Karanganyar Prihartanti, Nanik; Syahida, Aruny Amalia; Pusporani, Mina; Sukesi
Aksiologiya: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 8 No 4 (2024): November
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/aks.v8i4.15501

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan Gerakan literasi Sekolah dengan meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan Guru  RA (Raudhatul Athfal) melalui pelaksanaan Sosialisasi dan pelatihan Metode read aloud  pada guru guru RA KKG Al Ikhlas I kecamatan Karanganyar. Pelaksanaan Sosialisasi dan pelatihan berupa penyampaian materi dan praktek membaca dengan nyaring (read aloud) dan dilanjutkan monitoring praktek read aloud di sekolah masing masing. Sosialisasi dan Pelatihan ini dilaksanakan secara luring pada tanggal 24 Mei 2022. Peserta yang mengikuti pelatihan yaitu 43 orang guru RA dari 9 Sekolah RA di Kecamatan Karanganyar. Sebelum pelatihan, peserta pelatihan diberikan lembar angket survey awal sebagai bahan analisis situasi. kemudian pada sesi pelatihan, peserta praktek read aloud secara berpasangan menggunakan buku cerita anak yang telah dibagikan. Setelah selesai pelatihan, peserta diminta mengisi lembar angket yang sama untuk mengetahui perubahan yang terjadi setelah pelatihan.  Hasil penilaian Guru RA sesudah diterapkan pelatihan read aloud lebih tinggi dibandingkan dengan hasil penilaian Guru RA sebelum diterapkan pelatihan read aloud. yang membuktikan bahwa pelatihan ini efektif meningkatkan pengetahuan para guru RA tentang read aloud.  Setelah kegiatan pelatihan selesai, dilanjutkan kegiatan monitoring selama 2 pekan dan dilaksanakan secara offline dan online di semua Lembaga RA yang tergabung dalam KKG Al Ikhlas I Kecamatan Karanganyar. Dan hasilnya para guru RA di kecamatan karanganyar mulai melakukan pembiasaan baik di sekolah mereka yakni membacakan buku cerita pada murid muridnya dengan teknik read aloud yang baik dan benar.
Pendampingan Implementasi Literasi dan Numerasi di SDN 1 Ngendut, Ponorogo Chasanatun, Fida Chasanatun; Pujiati, Pujiati; Muktiani, Erlin
Aksiologiya: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 8 No 4 (2024): November
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/aks.v8i4.15731

Abstract

SDN 1 Ngendut merupakan salah satu sekolah dasar di Kecamatan Balong Kabupaten Ponorogo Jawa Timur. SDN 1 Ngendut merupakan salah satu sekolah dasar dalam kategori 3T, karena tidak adanya fasilitas yang memadai untuk menunjang belajar siswa baik dalam aspek literasi dan numerasi maupun adaptasi teknologi. Sekolah dasar ini dipilih sebagai sasaran karena kondisi dan keberadaannya di kawasan tertinggal yang mana sekolah dengan kondisi tersebut merupakan sasaran prioritas nasional. Tujuan pelaksanaan kegiatan ini adalah: 1. Mengenalkan bantuan kepada guru untuk melaksanakan kegiatan mengajar dengan mengimplementasikan aspek literasi dan numerasi. 2. Memberikan edukasi terkait adaptasi teknologi kepada siswa-siswi SDN 1 Ngendut dengan memberikan pendampingan dan pelatihan computer. Metode yang dilakukan meliputi Survey, Penyusunan program, Realisasi program, Pendampingan, Monitoring dan Evaluasi. Berdasarkan hasil evaluasi yang dilakukan menunjukkan bahwa adanya peningkatan kemampuan literasi dan numerasi siswa SDN 1 Ngendut, peningkatan kemampuan guru dalam mengimplementasikan aspek literasi dan numerasi di kelas. Peningkatan skill terhadap adaptasi teknologi baik untuk siswa maupun guru.
Peningkatan Pengeloaan Keuangan BUMDes di Kecamatan Nekamese Kabupaten Kupang dengan Pelatihan Laporan Keuangan Fay, Maria Imakulata; Manggut, Maria Dirga; Putra, Yohanes Aprianto C.; Bano, Mariana; Nali, Stephen Bernard T. T.; Samara, Angelina lani; Baba, Yanuarius G. Ola; Tupen, Finsensius F. Enga; Barreto, Novriliana; Doni, Andreas Ola; Uma, Enjelina; Seran, Herlinda Ignasia Beti; Suri, Anna Paula Araujo; Hun, Abang Simon S.; Nani, Paskalis Andrianus
Aksiologiya: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 8 No 4 (2024): November
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/aks.v8i4.15734

Abstract

Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) diharapkan dapat menjadi penggerak ekonomi desa. Untuk itu, salah satu hal yang penting bagi BUMDes yaitu menyediakan laporan keuangan yang jelas dan transparan bagi seluruh masyarakat desa. Hasil diskusi dengan para perangkat desa dan pengurus BUMDes menunjukkan bahwa sebagian besar para pengurus BUMDes masih mengalami kesulitan dalam membuat laporan keuangan, hal ini terlihat dari laporan keuangan pengurus BUMDes periode sebelumnya yang juga belum dibuat sampai dengan saat tim turun ke lapangan. Hal tersebut kemudian mempengaruhi kinerja pengurus BUMDes periode selanjutnya yang kemudian tidak berani mengambil kebijakan-kebijakan yang masih terkait dengan program pengurus sebelumnya. Target dari kegiatan ini adalah meningkatkan kapasitas pengelolaan BUMDes dengan melakukan pelatihan laporan keuangan menurut standar-standar akuntansi yang baik dan benar. Metode yang digunakan dalam pelatihan ini adalah ceramah dan latihan langsung dengan contoh kasus yang beragam. Hasil kegiatan ini menunjukkan bahwa peningkatan kapasitas pengelolaan BUMDes dengan pelatihan laporan keuangan sederhana sangat berguna dan membantu BUMDes dalam meningkatkan kinerjanya.