cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Administrasi dan Manajemen Pendidikan
ISSN : -     EISSN : 26158574     DOI : -
Core Subject : Science, Education,
JAMP : Jurnal Administrasi dan Manajemen Pendidikan [e-ISSN 2615-8574] was first published in 2018 by the Department of Educational Administration Faculty of Education State University of Malang. Published four times a year, March, June, September, and December. We accept research articles within the scope of the study of educational administration and educational management.
Arjuna Subject : -
Articles 303 Documents
MANAJEMEN KEGIATAN EKSTRAKURIKULER SAINS CLUB UNTUK MENUNJANG KEAKTIFAN PESERTA DIDIK DALAM PEMBELAJARAN SCIENCE Mery Dwi Rohmawati; Mustiningsih Mustiningsih; Djum Djum Noor Benty
JAMP : Jurnal Administrasi dan Manajemen Pendidikan Vol 2, No 3 (2019): Volume 2 No 3 September 2019
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (445.924 KB) | DOI: 10.17977/um027v2i32019p136

Abstract

Abstract: The purpose of this study was to describe in detail the activities of management of science club extracurricular activities start from planning, organize, implementation, evaluation, inhibitor factors, support factors, and efforts in overcome barriers in club science extracurricular activities to support students' active learning science. This research was conducted through a qualitative approach using a type of case study to obtain descriptive data in a natural, comprehensive, and intensive manner. Data collection techniques were carried out through interviews, observation and documentation. The results of this study explained the activities of planning, organize, implementation, evaluation, inhibitor factors, support factors, and efforts in overcome barriers to extracurricular activities of club science to support the activity of students in learning science at Elementary School of My Little Island. Keyword: management of extracurricular activities, club science, activeness of studentsAbstrak: Tujuan dari penelitian ini untuk mendeskripsikan secara rinci kegiatan dari manajemen kegiatan ekstrakurikuler sains club yang dimulai dari tahap perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, penilaian, faktor penghambat, faktor penunjang, serta upaya dalam menanggulangi hambatan dalam kegiatan ekstrakurikuler sains club untuk menunjang keaktifan peserta didik dalam pembelajaran science. Penelitian ini dilakukan melalui pendekatan kualitatif dengan menggunakan jenis penelitian studi kasus untuk memperoleh data deskriptif secara alamiah, komprehensif, dan intensif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menjelaskan mengenai kegiatan  perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, penilaian, faktor penghambat, faktor pendukung, dan upaya menanggulangi hambatan kegiatan ekstrakurikuler sains club untuk menunjang keaktifan peserta didik dalam pembelajaran science di SD My Little Island.Kata Kunci: manajemen kegiatan ekstrakurikuler, sains club, keaktifan peserta didik
KEPEMIMPINAN VISIONER KEPALA SEKOLAH SEBAGAI PEMIMPIN PERUBAHAN DALAM PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN Dian Tri Wibawani; Bambang Budi Wiyono; Djum Djum Noor Benty
JAMP : Jurnal Administrasi dan Manajemen Pendidikan Vol 2, No 4 (2019): Volume 2 No 4 Desember 2019
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (430.569 KB) | DOI: 10.17977/um027v2i42019p181

Abstract

Abstract: The purpose study of this is to find: (1) visionary the role of the principal; (2) the principal's strategy; (3) school principal innovations; (4) supporting factors of the principal; (5) inhibiting factors of school principals; and (6) efforts to overcome the inhibiting factors of school principals as leaders of change quality of in improving the education. The case study was chosen because SD Negeri Pandanarum Mojokerto District experienced significant changes over the past four years and became a reference school. Data obtained through interviews, observation, and documentation. Checking data using triangulation and perseverance observation. The conclusions of : (1) the visionary principa role of the l is indicated by the improvement of the curriculum, increasing discipline, and being the driving force / policy maker; (2) head strategy, namely by identifying cases, conducting interviews, creating good relations, and creating an atmosphere towards student awareness; (3) principal innovation, namely with relative advantages and compatibility; (4) Factors supporting school principals come from internal (leadership of school principals and existing infrastructure) and external (government); (5) Obstacles from internal parties, namely lack of: teacher education, community understanding, and teacher shortages; and (6) the principal's efforts to form a curriculum development team, maximize managerial, change management and increase the role of the community.Keywords: visionary role, change leader, school quality Abstrak: Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui: (1) peran visioner kepala sekolah  di SD Negeri Pandanarum Kabupaten Mojokerto; (2) strategi kepala sekolah di SD Negeri Pandanarum Kabupaten Mojokerto  ; (3) inovasi kepala sekolah di SD Negeri Pandanarum Kabupaten Mojokerto ; (4) faktor pendukung kepala sekolah di SD Negeri Pandanarum Kabupaten Mojokerto ; (5) faktor penghambat kepala sekolah di SD Negeri Pandanarum Kabupaten Mojokerto ; dan (6) upaya mengatasi faktor penghambat kepala sekolah di SD Negeri Pandanarum Kabupaten Mojokerto . Penelitian ini yaitu menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Studi kasus dipilih karena SD Negeri Pandanarum Kabupaten Mojokerto mengalami perubahan secara signifikan selama empat tahun terakhir dan menjadi sekolah rujukan. Data diperoleh melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Pengecekan data menggunakan triangulasi dan ketekunan pengamatan. Simpulan penelitian ini yaitu: (1) peran visioner kepala sekolah ditunjukkan dengan adanya perbaikan kurikulum, peningkatan kedisiplinan, dan menjadi motor penggerak/penentu kebijakan; (2) strategi kepala yaitu dengan identifikasi kasus, melakukan wawancara, menciptakan hubungan baik, dan menciptakan suasana ke arah penyadaran siswa; (3) inovasi kepala sekolah yaitu dengan relative advantage dan compatibility; (4) Faktor pendukung kepala sekolah yaitu faktor internal (sarana praarana serta kepemimpinan kepala sekolah) dan faktor eksternalnya adalah (pemerintah); (5) Penghambat dari pihak internal yaitu: kurangnya pendidikan guru, pemahaman masyarakat, dan kekurangan guru; (6) upaya kepala sekolah yaitu membentuk tim pengembang kurikulum, memaksimalkan manajerial, perubahan pengelolaan dan peningkatan peran masyarakat. Kata Kunci: peran visioner, pemimpin perubahan, mutu sekolah
HUBUNGAN KEEFEKTIFAN PEMBINAAN DAN PENGEMBANGAN KEPROFESIAN BERKELANJUTAN DENGAN KINERJA GURU DALAM PEMBELAJARAN SMKN DI KOTA MALANG Mutya Alfarina; Djum Djum Noor Benty; Desi Eri Kusumaningrum
JAMP : Jurnal Administrasi dan Manajemen Pendidikan Vol 2, No 3 (2019): Volume 2 No 3 September 2019
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (521.12 KB) | DOI: 10.17977/um027v2i32019p98

Abstract

Abstract: the goal of this research was to know: (1) the level effectiveness of teachers’ coaching events in all vocational high schools in Malang City; (2) the effective level of sustainable professionalism at vocational high schools Malang City; (3) the level teachers’ teaching performance at vocational high schools Malang City; (4) the correlation between coaching and teachers’ teaching performance at vocational high schools Malang City; (5) the correlation between development of sustainable professionalism and teachers’ teaching performance at vocational high schools Malang City; and (6) the correlation between coaching and development of sustainable professionalism with teachers’ teaching performance at vocational high schools. This research used quantitative approach with using correlational descriptive design. Based on analysis data, there were six conclusions as followed: (1) the level effectiveness of teachers’ coaching in all vocational high schools in Malang City was in moderate category; (2) the level effectiveness development of sustainable professionalism (DSP) in all vocational high schools in Malang City was in low category; (3) the level of teachers’ performance for learning in all vocational high schools in Malang City was high category; (4) there was no relationship significantly between effectiveness of coaching and using teachers’ performance in all vocational high schools in Malang City; (5) there was low relationship between development of sustainable professionalism and teachers’ performance for learning development of sustainable professionalism in all vocational high schools in Malang City; and (6) there was low relationship coaching and development of sustainable professionalism using teachers’ performance for learning. Keyword: Coaching; development of sustainable professionalism; teachers’ teaching performance Abstrak: Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui: (1) tingkat keefektifan kegiatan pembinaan guru SMKN di Kota Malang; (2) tingkat keefektifan kegiatan pengembangan profesi guru berkelanjutan SMKN di Kota Malang; (3) tingkat kinerja guru dalam pembelajaran SMKN di Kota Malang; (4) hubungan antara keefektifan pembinaan dan kinerja guru dalam pembelajaraan SMKN di Kota Malang; (5) hubungan antara pengembangan keprofesian berkelanjutan dan kinerja guru dalam pembelajaran SMKN di Kota Malang; dan (6) hubungan keefektifan pembinaan dan pengembangan keprofesian berkelanjutan dengan kinerja guru dalam pembelajaran SMKN di Kota Malang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan rancangan penelitian bersifat deskriptif korelasional. Kesimpulan dari penelitian adalah: (1) tingkat keefektifan pembinaan guru SMKN di Kota Malang masuk dalam tingkatan kategori sedang; (2) tingkat keefektifan pengembangan keprofesian berkelanjutan (PKB) guru SMKN di Kota Malang masuk dalam tingkatan kategori rendah; (3) tingkat kinerja guru dalam pembelajaran SMKN di Kota Malang masuk dalam tingkatan kategori tinggi; (4) tidak ada hubungan yang signifikan antara keefektifan pembinaan dengan kinerja guru SMKN di Kota Malang; (5) ada hubungan rendah antara pengembangan keprofesian berkelanjutan (PKB) dengan kinerja guru dalam pembelajaran SMKN di Kota Malang; dan (6) ada hubungan sangat rendah keefektifan pembinaan dan pengembangan keprofesian berkelanjutan (PKB) dengan kinerja guru dalam pembelajaran. Kata Kunci: pembinaan; pengembangan keprofesian berkelanjutan; kinerja guru dalam pembelajaran
MANAJEMEN MALAM BINA IMAN DAN TAQWA UNTUK PENGUATAN KARAKTER PESERTA DIDIK Riski Ariska Widiana; Agus Timan
JAMP : Jurnal Administrasi dan Manajemen Pendidikan Vol 2, No 4 (2019): Volume 2 No 4 Desember 2019
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (458.54 KB) | DOI: 10.17977/um027v2i42019p222

Abstract

Abstract: The purpose of this studied was to describe the management of Malam Bina Iman dan Taqwa (Mabit) to strengthen the character of students. Study used a qualitative approached. Data collection used interview, observation, and documentation. Conclusions from this studied were (1) planning based on the goals of the madrasa, indicators of the success of attendance and discipline of students, determination of material, budget, location, (2) division of task and responsibilities of each committee, (3) inter-teacher briefings, briefings on students, implementation of special and general materials, (4) evaluations carried out every month and semester in the form of oral reports and attendance lists of students, (5) there were several factors that affect their management, including parents, teachers, environment, facilities and infrastructure, weather. Keywords: management of malam bina iman dan taqwa, character strengthening Abstrak: Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan manajemen Malam Bina Iman dan Taqwa (Mabit) untuk penguatan karakter peserta didik. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Simpulan dari penelitian ini adalah (1) perencanaan berdasarkan tujuan madrasah, indikator keberhasilan kehadiran dan kedisiplinan peserta didik, penentuan materi, anggaran, lokasi, (2) pembagian tugas dan tanggung jawab setiap panitia, (3) briefing antar guru, briefing terhadap peserta didik, pelaksanaan materi khusus dan umum, (4) evaluasi yang dilakukan setiap bulan dan semester dalam bentuk laporan secara lisan dan daftar kehadiran peserta didik, (5) terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi manajemennya, antara lain orang tua, guru, lingkungan, sarana dan prasarana, cuaca. Kata Kunci: manajemen malam bina iman dan taqwa, penguatan karakter
MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN KEAHLIAN GANDA GURU SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN Ukhti Rochmawati; Agus Timan; Desi Eri Kusumaningrum
JAMP : Jurnal Administrasi dan Manajemen Pendidikan Vol 2, No 3 (2019): Volume 2 No 3 September 2019
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (437.796 KB) | DOI: 10.17977/um027v2i32019p147

Abstract

Abstract: Research objectives to describe the management of education and training undertaken by the training institutions for the implementation of the program. Research using qualitative approach. The data collected by interview, observation, and documentation methods. Results of research: (1) program planning of multiple expertise PPPPPTK BOE Malang was start from an analysis of the needs of teachers, drafting the budget, recruitment of participants, to making proposals of activities; (2) organizing was done by the Division of proposals to work units, and continued by coordonation meeting for committee involement; (3) training implementation by using  in-on-in model was done with provisioned speaker and attendees, and the strategies of andragogy approach. The implementation of the learning was begin with the opening to learning in each classroom; (4) evaluation of the implementation of the multiple expertise program at PPPTK BOE Malang was consist of participant’s assesment, speaker of theacer’s assesment, and organizer’s assesment.. Keyword: Educational and Training Management, Multiple Expertise Abstrak: Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan manajemen pendidikan dan pelatihan yang dijalankan oleh lembaga pelatihan untuk pelaksanaan program keahlian ganda. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan dengan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian: (1) Perencanaan program keahlian ganda di PPPPPTK BOE Malang  mulai dari analisis kebutuhan guru, penyusunan anggaran, perekrutan peserta pelatihan, sampai dengan pembuatan proposal kegiatan; (2) pengorganisasian dilakukan dengan pembagian proposal kepada unit kerja, dilanjutkan rapat koordinasi dan pelibatan ke dalam kepanitiaan; (3) model pelaksanaan pelatihan in-on-in dengan dilakukan pembekalan terhadap narasumber dan peserta dengan strategi pembelajaran pendekatan andragogi, kemudian pada pelaksanaan pelatihan diawali dengan pembukaan hingga pembelajaran di kelas masing-masing; (4) evaluasi pelaksanaan program keahlian ganda di PPPPTK BOE Malang menyangkut penilaian peserta, penilaian narasumber atau pengajar, dan penilaian penyelenggara. Kata Kunci: Manajemen Pendidikan dan Pelatihan, Keahlian Ganda
PERPUSTAKAAN SEBAGAI PUSAT SUMBER BELAJAR UNTUK MEWUJUDKAN SEKOLAH YANG UNGGUL Bella Sonia; Ahmad Yusuf Sobri
JAMP : Jurnal Administrasi dan Manajemen Pendidikan Vol 2, No 4 (2019): Volume 2 No 4 Desember 2019
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (421.248 KB) | DOI: 10.17977/um027v2i42019p188

Abstract

Abstract: The purpose of this study is to explain: (1) the application of library functions; (2) library services as a center for learning resources; (3) explain the effort to realize superior schools through library services. This research uses qualitative research with research on the types of research that describe and analyze libraries in schools. Data obtained through interviews with several informants consisting of the head of the library, librarians, teachers and students and the head of SMK 4 Malang. The key informant in this study was the head of the library at SMK 4 Malang namely Mr. Mokhamad Rukhan. Checking data in this study uses credibility techniques. By means of research perseverance, triangulation, extension of observation time, and adequacy of reference materials. The conclusions of this study are: (1) schools that implement educational, informative, recreational, research or research functions, and administrative responsibilities; (2) school library services carry out the functions of system development, media services, production, administration, and training. The impact generated by the change and development is an advantage, namely about comfort, the place of facilities, the location of the library locationKeyword: library, learning resources, superior schools Abstrak: Tujuan penelitian ini untuk menjelaskan: (1) penerapan fungsi perpustakaan; (2) layanan perpustakaan sebagai pusat sumber belajar; (3) menjelaskan upaya mewujudkan sekolah unggul melalui pelayanan perpustakaan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus karena mendeskripsikan dan menganalisis secara mendalam tentang perpustakaan di sekolah. Data diperoleh melalui wawancara dengan beberapa informan yang terdiri dari kepala perpustakaan, pustakawan, guru dan siswa dan kepala SMKN 4 Malang. Informan kunci dalam penelitian ini adalah kepala perpustakaan SMKN 4 Malang yaitu Bapak Mokhamad Rukhan. Pengecekan data dalam penelitian ini menggunakan teknik kredibilitas. Dengan cara ketekunan penelitian, triangulasi, perpanjangan waktu pengamatan, dan kecukupan bahan referensi. Simpulan penelitian ini yaitu: (1) sekolah menerapkan fungsi edukatif, informatif, rekreatif, riset atau penelitian, dan tanggungjawab administratif; (2) layanan perpustakaan sekolah menerapkan fungsi pengembangan sistem instruksional, pelayanan media, produksi, administrasi, dan pelatihan. Dampak yang dihasilkan oleh adanya perubahan dan pengembangan tersebut adalah kelebihan yaitu tentang kenyamanan, tempat sarananya, letak lokasi perpustakaanKata Kunci: perpustakaan, sumber belajar, sekolah unggul 
MUATAN LIFE SKILLS DALAM KURIKULUM 2013 DAN MANAJEMEN PEMBELAJARANNYA Desy Dwi Akhadiyah; Nurul Ulfatin; Desi Eri Kusumaningrum
JAMP : Jurnal Administrasi dan Manajemen Pendidikan Vol 2, No 3 (2019): Volume 2 No 3 September 2019
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (447.711 KB) | DOI: 10.17977/um027v2i32019p107

Abstract

Abstract: the purpose of this research was to describe the charge life skills curriculum in 2013 and the lesson that in the primary management of muhammadiyah malang 9. This study used a qualitative approach. The data collected by the method of interview, observation, and documentation. The results of this research are (1) the structure of the curriculum applied in 2013 SD Muhammadiyah Malang 9 which includes basic competencies, core competencies, the subjects, and the burden of learning (2) types of life skills curriculum is contained in what the 2013 in SD Muhammadiyah Malang 9 which includes social skills and personal skills (3) setting a variety of life skills learning activities in the in SD Muhammadiyah Malang 9 covers personal skills and social skills (4) learning resources used for optimization of the curriculum learning-laden social skills and personal skills in SD Muhammadiyah Malang 9. Keywords: life skills, curriculum, learning management Abstrak: Tujuan penelitian  ini untuk mendeskripsikan muatan life skills dalam kurikulum 2013 dan manajemen pembelajarannya di sd muhammadiyah 9 malang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Data yang dikumpulkan dengan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini adalah (1) struktur kurikulum 2013 yang diterapkan di SD Muhammadiyah 9 Malang yang mencakup kompetensi inti, kompetensi dasar, mata pelajaran, dan beban belajar (2) jenis-jenis life skills apa yang termuat dalam kurikulum 2013 di SD Muhammadiyah 9 Malang yang mencakup kecakapan personal dan kecakapan sosial (3) pengaturan macam-macam life skills tersebut dalam kegiatan pembelajaran di SD Muhammadiyah 9 Malang mencakup kecakapan personal dan kecakapan sosial (4) sumber-sumber belajar yang digunakan untuk optimalisasi pembelajaran kurikulum yang bermuatan kecakapan personal dan kecakapan sosial di SD Muhammadiyah 9 Malang. Kata Kunci: life skills, kurikulum, manajemen pembelajaran
SISTEM PENGASUHAN DALAM KURIKULUM KHUSUS SEBAGAI PEMBENTUKAN KARAKTER DI SMA BERBASIS KETARUNAAN Nisa Rahma Danti; Djum Djum Noor Benty; Ahmad Nurabadi
JAMP : Jurnal Administrasi dan Manajemen Pendidikan Vol 2, No 4 (2019): Volume 2 No 4 Desember 2019
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (448.844 KB) | DOI: 10.17977/um027v2i42019p232

Abstract

Abstract: The purpose of this research was to provide information about parenting systems in high school based on comprehension. This research uses a qualitative approach with case studies. Data collection techniques in the form of interviews, observation, and documentation. The process of data analysis using the data analysis process model Miles and Huberman. The results of this study: (1) the care system has three programs developed, namely, study night, self-habituation in the dormitory, physical fitness; (2) character formation stage through parenting consists of three stages, namely, the stage of formation, development and stabilization that is adjusted based on the level; (3) the main characters formed in the care system include, the character of discipline, love for the homeland and nation, tanggon, tough, trengginas, independent, superior, religious; (4) obstacles are found regarding the imbalance of numbers between caregivers and students, and permits that are still not effective; (5) completed by cooperating with each other and coordinating between caregivers and boarding management.Keywords: parenting system, character building, cadets school.  Abstrak: Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan informasi mengenai sistem pengasuhan di SMA berbasis ketarunaan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan studi kasus. Teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi. Proses analisis data dengan menggunakan proses analisis data model Miles dan Huberman. Hasil penelitian ini: (1) sistem pengasuhan mempunyai tiga program yang dikembangkan yaitu, study night, pembiasaan diri di asrama, kesamaptaan jasmani; (2) tahap pembentukan karakter melalui pengasuhan tertiri dari tiga tahap yaitu, tahap pembentukan, pengembangan dan pemantapan yang disesuaikan berdasarkan jenjangnya; (3) karakter utama yang dibentuk dalam sistem pengasuhan antara lain yaitu, karakter kedisiplinan, cinta tanah air dan bangsa, tanggon, tangguh, trengginas, mandiri, unggul, religius; (4) ditemukan hambatan mengenai belum seimbangnya jumlah antara pengasuh dengan peserta didik, serta perizinan yang masih belum efektif; (5) diselesaikan dengan saling bekerjasama dan berkoordinasi antara pengasuh dengan pihak manajemen asrama.Kata kunci: sistem pengasuhan, pembentukan karakter, sekolah berbasis ketarunaan. 
PENAKSIRAN NILAI ASET DAN MANAJEMEN ASET DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN Ferdinand Andreas Riovaldo; Maisyaroh Maisyaroh; Asep Sunandar
JAMP : Jurnal Administrasi dan Manajemen Pendidikan Vol 2, No 3 (2019): Volume 2 No 3 September 2019
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (501.236 KB) | DOI: 10.17977/um027v2i32019p156

Abstract

Abstract:  The purpose of this research is to; Calculating the estimated value of current assets in SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi;  Calculating the estimated value of fixed assets in SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi; Calculating the estimated value of the asset is not fixed in SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi; Know the asset management in SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi. To achieve that goal this research is implemented by a descriptive method. The data collection techniques used are by observation methods, documentation and interviews. While the research object is done in SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi. The analytical techniques used are descriptive analysis by data on all assets owned by the school, calculating the value of the assets and reduced by the depreciation rate, and then the value of the asset owned by the school. The results of this study indicate that; Assets owned by SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi belong to current assets, fixed assets, and intangible assets; Based on the results of the study is known that the estimated tangible assets owned by the school is Rp 224,474,037.00. Estimated value of electronic category asset Rp 169,454,490.00. Estimated value of vehicle assets Rp 465,709,286.00. Estimated value of land and building assets Rp. 57,380,000,000.00.Keyword: Value, Assets, and Asset Management Abstrak: Tujuan dari penelitian ini untuk; Menghitung taksiran nilai aset lancar di SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi;  Menghitung taksiran nilai aset tetap di SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi; Menghitung taksiran nilai aset tidak tetap di SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi; Mengetahui manajemen aset di SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi. Untuk mencapai tujuan tersebut penelitian ini dilaksanakan dengan metode deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan metode observasi, dokumentasi dan wawancara. Sedangkan objek penelitian dilakukan di SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif dengan mendata semua aktiva yang dimiliki sekolah, menghitung nilai aset dan dikurangi dengan nilai penyusutan, dan selanjutnya manaksir nilai aset yang dimiliki sekolah. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa; Aset yang dimiliki SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi tergolong dalam aktiva lancar, aktiva tetap, dan aktiva tak berwujud; Berdasarkan hasil penelitian ini diketahui bahwa taksiran aset berwujud yang dimiliki sekolah yaitu Rp 224.474.037,00. Taksiran nilai aset katagori elektronik Rp 169.454.490,00. Taksiran nilai aset kendaraan Rp 465.709.286,00. Taksiran nilai aset tanah dan bangunan Rp. 57.380.000.000,00.Kata Kunci : Nilai, Aset, dan Manajemen Aset
PERENCANAAN PEMBELAJARAN BERBASIS MASJID DAN ALAM UNTUK PEMENUHAN PEMBENTUKAN KARAKTER PESERTA DIDIK Annisa Widiarti; Nurul Ulfatin; Wildan Zulkarnain
JAMP : Jurnal Administrasi dan Manajemen Pendidikan Vol 2, No 4 (2019): Volume 2 No 4 Desember 2019
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (487.578 KB) | DOI: 10.17977/um027v2i42019p194

Abstract

ABSTRACT: This research was carried out with the aim to find out about the planning of mosque-based learning and nature in SD Saleh Malang and the obstacles that were passed in preparing mosque-based learning and nature. This research is a descriptive study using a qualitative research approach with case study research design. This research was conducted using interview techniques, documentation, and observation. Data analysis is done through data collection, data reduction, data presentation, and drawing conclusions and verification. The validity test of the data uses the criteria of degree of trust or credibility which includes triangulation, checking members (Member Checks), adequacy of reference materials, and increasing perseverance. The results of this study are: good learning planning in which mosque-based or natural-based learning is based on a curriculum in the form of a national curriculum, hidden curriculum, and family curriculum. After that the vision, the mission set by the school is also a reference in mosque-based learning and natural planning, and then followed by making syllabus in which contains five characters, making lesson plans that contain five characters, and licensing mosques or natural schools as learning facilities. Keywords: planning learning, mosque-based learning and nature, character. ABSTRAK: Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui tentang perencanaan pembelajaran berbasis masjid dan alam di SD Anak Saleh Malang dan hambatan yang dilalui dalam mempersiapkan pembelajaran berbasis masjid maupun alam. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan desain penelitian studi kasus. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara, dokumentasi, serta observasi. Analisis data dilakukan melalui koleksi data, reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan dan verifikasi. Adapun uji keabsahan data menggunakan kriteria derajat kepercayaan atau kredebilitas yang meliputi triangulasi, pengecekan anggota (Member Checks), kecukupan bahan referensi, dan meningkatkan ketekunan. Hasil dari penelitian ini yaitu: perencanaan pembelajaran baik yang di dalamnya berbasis masjid atau pun alam, dilakukan dengan berpatokan pada kurikulum yang berupa kurikulum nasional, hidden curriculum, dan family curriculum. Setelah itu visi, misi yang telah ditetapkan oleh sekolah juga menjadi acuan dalam perencanaan pembelajaran berbasis masjid dan alam, dan kemudian dilanjutkan dengan pembuatan silabus yang di dalamnya berisi muatan panca karakter, pembuatan RPP yang berisi muatan panca karakter, serta perijinan masjid atau sekolah alam sebagai fasilitas belajar. Kata Kunci: perencanaan pembelajaran, pembelajaran berbasis masjid dan alam, karakter.

Page 8 of 31 | Total Record : 303