cover
Contact Name
M. Arifki Zainaro
Contact Email
m.arifkiz@yahoo.com
Phone
+6285366376666
Journal Mail Official
manuju@malahayati.ac.id
Editorial Address
Jalan Pramuka No 27 Kemiling, Kota Bandar Lampung
Location
Kota bandar lampung,
Lampung
INDONESIA
Manuju : Malahayati Nursing Journal
Published by Universitas Malahayati
ISSN : 26552728     EISSN : 26554712     DOI : 10.3324
Core Subject : Health,
MANUJU : Malahayati Nursing Journal merupakan jurnal yang memiliki fokus utama pada hasil penelitian dan ilmu-ilmu di bidang kesehatan yang dikembangkan dengan pendekatan interdispliner dan multidisiplin. Proses penerimaan naskah selalu terbuka setiap waktu, naskah yang sudah disubmit oleh penulis akan direview oleh reviewer yang ahli dalam bidang keperawatan dan kesehatan
Articles 35 Documents
Search results for , issue "Vol 6, No 6 (2024): Volume 6 Nomor 6 2024" : 35 Documents clear
Hubungan Kualitas Makanan dengan Kejadian Stunting di Wilayah Kerja Puskesmas Kota Karang Bandar Lampung Sari, Suci Nur indah; Bustami, Anita; Setiawati, Setiawati
Malahayati Nursing Journal Vol 6, No 6 (2024): Volume 6 Nomor 6 2024
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v6i6.12174

Abstract

ABSTRACT Based on data situation and nutritional analysis in Indonesia, the proportion of very short and stunted children aged 0-59 months is 2.5% very short and 7.0% short. The 2021 Lampung Province nutrition survey for toddlers with very short nutritional status was 18.5%, this figure has decreased from the previous year, which was 26.26%. The prevalence of stunting under five in Lampung Province in 2021 is below the national figure, namely stunting under five by 24.4%.Resolving the relationship between food quality and the incidence of stunting in the work area of the Public Health Center Kota Karang Bandar Lampung in 2023. Type of quantitative research, with an analytic research design with a cross sectional approach. The population toddlers aged 3-5 years is 153 people, the sample is 86 respondents using simple random sampling method. Collecting data using questionnaires and using body scales and measuring height. The data analysis technique uses the Chi Square statistical test. Frequency distribution of Balita food quality, with unfavorable category as many as 49 respondents (57%). The distribution of the frequency of stunting in children under five, with the category of experiencing stunting, was 27 respondents (31.40%). There is a relationship between food quality and the incidence of stunting. p-value = 0.016. OR: 3,875. Based on the chi-square test, there is a relationship between food quality and the incidence of stunting among toddlers in the working area of the Karang Bandar Lampung City Health Center in 2023. Keywords: Food, Quality, Stunting  ABSTRAK Berdasarkan data situasi dan analisis gizi di Indonesia persentase sangat pendek dan pendek pada balita 0-59 bulan sebesar 2,5% balita sangat pendek dan sebesar 7,0% balita pendek. Survei gizi Provinsi Lampung tahun 2021 balita dengan status gizi sangat pendek sebesar 18,5%, angka ini mengalami penurunan dari tahun sebelumnya yaitu 26,26%. Prevalensi balita stunting di Provinsi Lampung tahun 2021 ini dibawah angka nasional yaitu balita stunting sebesar 24,4%. Diketahui hubungan kualitas makanan dengan kejadian stunting di wilayah kerja Puskesmas Kota Karang Bandar Lampung Tahun 2023. Jenis penelitian kuantitatif, dengan rancangan penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi ibu yang memiliki balita usia 3-5 tahun sebanyak 153 orang, sampel sebanyak 86 responden dengan metode simple random sampling. Pengumpulan data menggunakan lembar kuesioner dan menggunakan timbangan badan dan pengukur tinggi badan. Teknik analisis data menggunakan uji statistik Chi Square. Distribusi frekuensi kualitas makanan balita, dengan kategori kurang baik sebanyak 49 sresponden (57%). Distribusi frekuensi kejadian stunting pada balita, dengan kategori mengalami stunting sebanyak 27 responden (31,40%). Ada hubungan antara kualitas makanan dengan kejadian stunting. p value = 0,016. OR: 3,875. Berdasarkan uji chi-square terdapat hubungan antara kualitas makanan dengan kejadian stunting pada balita di wilayah kerja puskesmas kota karang bandar lampung tahun 2023. Kata Kunci: Kualitas, Makanan, Stunting
Analisis Kadar Serum Glutamic Pyruvic Transminase (SGPT) Pada Penderita Tuberkulosis Paru Rawat Jalan yang Mengkonsumsiobat Anti Tuberkulosis Lebih Dari 3 Bulan Hendra, Hendra; Sihombing, Jenny Ria; Sipahutar, Nathalia Elizabeth Rouli; Damanik, Helena Kristina
Malahayati Nursing Journal Vol 6, No 6 (2024): Volume 6 Nomor 6 2024
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v6i6.14954

Abstract

ABSTRACT Pulmonary TB (tuberculosis) is an infectious disease caused by the bacterium Mycobacterium tuberculosis which can attack parts of the human body starting from the lungs, joints, intestines, lymph glands, lining of the brain and so on. TB treatment consists of an initial phase and a follow-up phase under direct supervision for 6 months, 9 months or even 12 months to prevent TB infection from developing. This drug is used routinely to prevent resistance to the Mycobacterium tuberculosis germ. Every drug prescribed can cause side effects on other body organs, so the risk of hepatotoxicity is higher than the interactions between the drugs used, including: Isonazid, Rifampicin and Pyrazinamide. Research entitled Analysis of SERUM GLUTAMIC PYRUVIC TRANSMINASE (SGPT) Levels in Outpatient Pulmonary Tuberculosis Patients Who Take Antituberculosis Drugs for More Than 3 Months. The research design used in this research is analytical descriptive with a prediction study approach. The research was conducted at Martha Friska Hospital in Medan, May – August 2023. The results showed that there was an increase in SGPT levels in all outpatient pulmonary TB sufferers who had taken antituberculosis drugs for more than 3 months in the 6-12 year age group of 3 people (15%) , 3 people in the 13-18 year age group (15%) and 14 people in the 19-60 year age group (70%). There were 12 men (60%) and 8 women (40%). The longest duration of antituberculosis treatment was 7 months, namely 5 people (25%) experienced an increase in SGPT levels. The fastest treatment for pulmonary TB sufferers experienced an increase in SGPT levels starting at 4 months, as many as 3 people (15%). Level of Mild Hepatotoxicity was 13 people (65%), Moderate Hepatotoxicity was 6 people (30%), Severe Hepatotoxicity was 1 person (5%) Keywords: Serum Glutamic Pyruvic Transminase (SGPT) Levels, Pulmonary Tuberculosis Patients  ABSTRAK TB paru (tuberkulosis) merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh kuman Mycobacterium tuberculosis yang bisa menyerang bagian tubuh manusia mulai paru paru, tulang sendi, usus, kelenjar limfe, selaput otak dan sebagainya. Pengobatan TB terdiri atas fase awal dan fase lanjutan dibawah pengawasan langsung selama 6 bulan, 9 bulan bahkan 12 bulan untuk mencegah agar infeksi TB tidak berkembang. Penggunaan obat ini dilakukan secara rutin agar tidak terjadi resistensi terhadap kuman Mycrobacterium tuberculosis. Setiap obat yang diresepkan memungkinkan terjadinya efek samping terhadap organ tubuh lainnya, sehingga resiko hepatotoksik lebih tinggi daripada interaksi obat yang digunakan antara lain: Isonazid, Rifampisin dan Pirazinamid. Penelitian dengan judul Analisis Kadar SERUM GLUTAMIC PYRUVIC TRANSMINASE (SGPT) pada Penderita Tuberkulosis Paru Rawat Jalan Yang Mengkonsumsi Obat Antituberkulosis Lebih dari 3 Bulan. Disain penelitian yang dipakai dalam penelitian ini adalah Deskriptif Analitik dengan pendekatan prediction study. Penelitian dilakukan di RS Martha Friska Medan, bulan Mei – Agustus 2023. Hasil didapatkan  terjadi peningkatan kadar SGPT pada semua penderita TB paru rawat jalan yang telah mengkonsumsi obat antituberkulosis lebih dari 3 bulan dengan kelompok umur 6-12 tahun sebanyak 3 orang (15%), kelompok umur 13-18 tahun sebanyak 3 orang (15%) dan kelompok umur 19-60 tahun sebanyak 14 orang (70%). Jenis kelamin laki-laki sebanyak 12 orang (60%) dan perempuan sebanyak 8 orang (40%). Lama pengobatan antituberkulosis terbanyak jangka waktu 7 bulan yaitu 5 orang (25%) mengalami peningkatan kadar SGPT. Pengobatan penderita TB Paru yang tercepat mengalami peningkatan kadar SGPT dimulai 4 bulan sebanyak 3 orang (15%). Tingkat  Hepatotoksik Ringan sebanyak 13 orang (65%), Hepatotoksik Sedang sebanyak 6 orang (30%), Hepatotoksik Berat Sebanyak 1 orang (5%) Kata Kunci: Kadar Serum Glutamic Pyruvic Transminase (SGPT), Penderita Tuberkulosis Paru
Analysis of Health Problems as A Service Planning For the Control of Tuberculosis Disease in Magetan District, East Java W, Yulastari; S, Martini; Y, Purnomo
Malahayati Nursing Journal Vol 6, No 6 (2024): Volume 6 Nomor 6 2024
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v6i6.11319

Abstract

ABSTRACT This research is a study to determine what health problems or diseases need to be prioritized in health programs. The aim of the study was to determine the priority of public health problems in Magetan District. This study was an observational descriptive study conducted during January-February 2022. Prioritization of problems using the Basic Priority Rating System and PEARL methods then identifying the causes of problems using path analysis diagrams.  The determining the priority of the problem obtained that tuberculosis is the top priority. Identification of tuberculosis problems through path analysis diagrams showed that early detection activities in special places were low, screening of at-risk groups was not optimal, recording and reporting in hospitals and independent practitioners were low and suspects did not submit sputum back were the causes of low tuberculosis discovery. The results of the pathway analysis diagram are used as prevention planning such as optimizing health human resources, increasing community participation, multisectoral in TB elimination, improving the quality and quantity as well as equitable distribution of health resources, optimizing officers related to SITB reporting, forming coordination teams in each RT in contact investigation, increasing community knowledge with health promotion activities through counseling integrated with other programs. Keywords: Health Analysis, Tuberculosis, Magetan District
Stimulasi Ibu dengan Perkembangan Anak Usia 1-2 Tahun di Posyandu Kelurahan Palmeriam Mirajsul, Mirajsul; Mariyani, Mariyani
Malahayati Nursing Journal Vol 6, No 6 (2024): Volume 6 Nomor 6 2024
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v6i6.11247

Abstract

ABSTRACT It is recorded that 52.9 million children are less than 5 years old, it is estimated that 5-25% of preschool-aged children experience minor brain dysfunction including 85,779 (62.02%) fine motor development (WHO, 2018). The Indonesian Pediatricians Association (IDAI) revealed data that it is estimated that 5-10% of children experience developmental delays and 1-3% of toddlers experience global development delays (IDAI, 2013 in Setyaningsih & Wahyuni, 2018) so to anticipate this, parents are expected to be stimulated and screened for growth and development as early as possible. To know the relationship Stimulation of mothers with the development of children aged 1-2 years at Posyandu in Palmeriam in 2023. Quantitative study using a cross-sectional method on children aged 1-2 years at posyandu in Palmeriam village. Samples were taken randomly using cluster sampling technique at 10 posyandu as many as 84 respondents. The results of the chi square test showed that the p-value of the relationship between stimulation given by the mother and child development was 0.019 (<0.05). The stimulation given by the mother has been shown to have a significant relationship with the development of children aged 1-2 years at Posyandu in Palmeriam Village (H0 is rejected). For further research, it is expected to increase the number of samples so that they can be more representative of the population and health workers can play an active role in providing interventions related to stimulation of development according to the child's age. Keywords: Children, Development, Stimulation  ABSTRAK Tercatat 52,9 juta anak kurang dari 5 tahun, diperkirakan 5-25% anak usia prasekolah mengalami disfungsi otak minor termasuk perkembangan motorik halus sebanyak 85.779  (62,02%) (WHO,2018). Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) mengungkapkan data bahwa diperkirakan 5-10% anak mengalami keterlambatan perkembangan dan 1-3% balita mengalami keterlambatan perkembangan umum (global development delay) (IDAI, 2013 dalam Setyaningsih & Wahyuni, 2018) sehingga untuk mengantisipasi hal tersebut, diharapkan oran tua  dapat stimulasi dan skrining pertumbuhan dan perkembangan sedini mungkin. Mengetahui hubungan Stimulasi Ibu dengan perkembangan Anak usia  1-2 tahun di posyandu Kelurahan Palmeriam tahun 2023. Penelitian kuantitatif menggunakan metode cross sectional pada anak usia 1-2 tahun di di posyandu Kelurahan Palmeriam. Sampel diambil secara random dengan teknik cluster sampling pada 10 posyandu sebanyak  84 responden. Hasil uji chi square menunjukkan bahwa  nilai p-value hubungan Stimulasi yang diberikan ibu dengan perkembangan anak yaitu 0,019(<0,05).  Stimulasi yang diberikan ibu terbukti memiliki hubungan yang bermakna dengan perkembangan anak usia  1-2 tahun di posyandu Kelurahan Palmeriam  (H0 di tolak). Untuk penelitian selanjutkan diharapkan dapat menambahkan jumlah sampel agar dapat lebih mewakili populasi serta nakes dapat berperan aktif memberikan intervensi terkait Stimulasi perkembangan sesuai usia anak. Kata Kunci: Anak, Perkembangan, Stimulasi
Faktor yang Berhubungan dengan Kualitas Hidup Penyintas Covid-19 di RSUD M Yunus dan RSUD Mukomuko Ramadanti, Catur; Easter, Dhiny; Aryastuti, Nurul
Malahayati Nursing Journal Vol 6, No 6 (2024): Volume 6 Nomor 6 2024
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v6i6.12330

Abstract

ABSTRACT Quality of life as an individual's perception of his life in society in the context of culture and existing value systems related to goals, expectations, standards and also concerns To assess the quality of life of COVID-19 survivors, measurements can be carried out with the ST George Respiratory Questionnare (SGRQ). Factors related to the quality of life of Covid-19 survivors at M Yunus Regional Hospital, Bengkulu and Mukomuko Regional Hospital in 2022. The analysis used to test the 2 associations of 2 categorical variables used a statistical test, namely the Chi Square test. The multivariate test used is logistic regression which is a mathematical model approach used to analyze the relationship of one or more independent variables with dependent categories that are dichotomous/binary with P Value <0.05. The results of this study where the variables used were physical health, gender, age and level of education with the results of each p value physical health = 0.001, sex = 0.007, age = 0.007 and Comorbidities history = 0.000. Which means it has a relationship with the dependent variable, namely quality of life. The dominant factor in the multivariate test is physical health with an effect of 8.264 times on quality of life in survivors of Covid-19.  Suggestions for hospitals need to intensify health promotion and education related to symptoms that may arise after being exposed to Covid-19 infection and the importance of efforts to control Covid-19 virus infection so that they are not infected again in the future, especially in high-risk patients, such as elderly patients, immunocompromised as well as with other co-morbidities. Keywords: Quality Of Life, Covid-19 Survivors  ABSTRAK Kualitas hidup sebagai persepsi individu terhadap kehidupannya di masyarakat dalam konteks budaya dan sistem nilai yang ada yang terkait dengan tujuan, harapan, standar dan juga perhatian Untuk menilai kualitas hidup para penyintas COVID-19 dapat dilakukan pengukuran dengan ST George Respiratory Questionnare (SGRQ). Faktor yang berhubungan dengan kualitas hidup penyintas Covid-19 Di RSUD M Yunus Bengkulu dan RSUD Mukomuko Tahun 2022. Analisa yang digunakan untuk menguji 2 asosiasi 2 variabel kategorik digunakan uji statistik yaitu uji Chi Square. Uji multivariat yang digunakan adalah regresi logistic yang merupakan salah satu pendekatan model matematis yang digunakan untuk menganalisis hubungan satu atau beberapa variabel independen dengan dependen kategori yang bersifat dikotom/binary dengan P Value <0,05. Hasil dari penelitian ini dimana variabel yang digunakan adalah Kesehatan fisik, jenis kelamin, usia dan riwayat komorbid dengan hasil masing-masing p value Kesehatan fisik=0,001, jenis kelamin=0,007, usia=0,007 dan riwayat komorbid=0,000. Yang artinya memiliki hubungan dengan variabel dependennya yaitu kualitas hidup. Faktor dominan pada uji multivariat adalah Kesehatan fisik dengan pengaruh sebesar 8,264 kali terhadap kualitas hidup pada penyintas Covid-19. Saran bagi rumah sakit perlu menggencarkan promosi kesehatan serta edukasi terkait gejala yang mungkin timbul pasca terkena infeksi Covid-19 serta pentingnya upaya pengendalian infeksi virus Covid-19 agar tidak terjangkit kembali kemudian hari terutama pada pasien-pasien   dengan resiko tinggi, seperti pasien usia lanjut, immunocompromised serta dengan komorbid lainnya. Kata Kunci: Kualitas Hidup, Penyintas Covid– 19 
Hubungan Dukungan Teman Sebaya dengan Kepatuhan Mengonsumsi Tablet Tambah Darah pada Siswi SMA Negeri 1 Bangli Saraswati, Intan; Saraswati, Ni Luh Gede Intan; Sudarsana, I Dewa Agung Ketut
Malahayati Nursing Journal Vol 6, No 6 (2024): Volume 6 Nomor 6 2024
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v6i6.12259

Abstract

ABSTRACT Adolescent girls are the age that requires good nutrition, and one of them is iron intake. Iron intake is very important to prevent anemia. The Adherence of young women to consuming Blood Supplement Tablets is an indicator of preventing anemia in adolescents which can be influenced by internal and external factors. External factors include peer support. The purpose of this study was to determine the relationship between peer support with adherence to consuming BST (Blood Supplement Tablet) in students of SMAN 1 BANGLI. This research used a cross-sectional approach. It was 232 respondents, Sampling technique used is stratified random sampling. The results of this study showed that the majority of respondents had peer support in the good category, there were 166 respondents (71.6%), and 175 respondents (75.4%) adhered to consuming BST. Based on the results of the Chi-Square statistical test, a p-value of 0.000 (<0.05) was obtained, which means that there is a relationship between peer support and adherence in consuming BST in the students of SMAN 1 Bangli. The OR value obtained was 20.29, which means that respondents with unfavorable peer support were 20.29 times more likely to be disobedient in consuming BST than female students who received good peer support. Activities outside the home tend to be more actively carried out by adolescents with peers, so peers have a great influence on adolescent behavior. Keywords: Peer Support, Adherence, Blood Supplement Tablets  ABSTRAK Remaja putri merupakan kelompok usia yang membutuhkan asupan nutrisi yang baik, salah satunya asupan zat besi. Asupan zat besi sangat penting untuk mencegah terjadinya anemia. Kepatuhan remaja putri dalam mengonsumsi tablet tambah darah merupakan salah satu indikator dalam mencegah anemia pada remaja yang dapat dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal. Faktor eksternal diantaranya adalah dukungan teman sebaya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan dukungan teman sebaya dengan kepatuhan mengonsumsi TTD (Tablet Tambah Darah) pada siswi SMA Negeri 1 Bangli. Penelitian ini merupakan penelitian dengan pendekatan cross sectional. Jumlah responden sebanyak 232 orang, yang diambil menggunakan teknik stratified random sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan sebagian besar responden memiliki dukungan teman sebaya dalam kategori baik yaitu sebanyak 166 responden (71,6%) dan terdapat 175 responden (75,4%) patuh mengonsumsi TTD. Berdasarkan hasil uji statistik Chi-Square diperoleh nilai p-value sebesar 0,000 (< 0,05), yang berarti ada hubungan antara dukungan teman sebaya dengan kepatuhan mengonsumsi tablet tambah darah pada siswi SMA Negeri 1 Bangli. Nilai OR yang diperoleh sebesar 20,29 artinya responden dengan dukungan teman sebaya yang kurang baik berpeluang 20,29 kali lebih besar untuk tidak patuh dalam mengonsumsi tablet tambah darah  dibandingkan dengan siswi yang mendapatkan dukungan teman sebaya yang baik. Aktivitas di luar rumah cenderung lebih aktif dilakukan oleh remaja dengan teman sebaya, sehingga teman sebaya memiliki pengaruh besar terhadap perilaku remaja. Kata Kunci: Dukungan Teman Sebaya, Kepatuhan, Tablet Tambah Darah
Efektivitas Pemberian Aromaterapi Lavender Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Pasien Penderita Hipertensi di Panti Sosial Tresna Werdha Natar Kab. Lampung Selatan Pritasari, Laili; Andoko, Andoko; Novikasari, Linawati; Trismiyana, Eka
Malahayati Nursing Journal Vol 6, No 6 (2024): Volume 6 Nomor 6 2024
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v6i6.12060

Abstract

ABSTRACT Hypertension is a manifestation of disturbances in the hemodynamic balance of the cardiovascular system, in which the pathophysiology is multi-factorial, so it cannot be explained by only one single mechanism. Lampung Province Health Profile In 2019, the prevalence of hypertension in residents aged ≥15 years in Lampung Province was 15.10% with the achievement of health services for hypertensive patients of 49.10%; while Bandar Lampung City has a prevalence of hypertension in residents aged ≥15 years of 16.71% with health service outcomes for hypertensive patients of 71.40%. This study aims to analyze the effect of giving lavender aromatherapy to blood pressure in hypertensive patients at the Tresna Werdha Natar Social Institution, Kab. South Lampung. This type of research uses a quasi-experimental design. By using a one group research design pre test and post test design. The research was conducted from 31 July to 6 August 2023. The sampling technique in this study was a non-probability purposive sampling method. Data analysis used univariate and bivariate analysis with the T test. The mean blood pressure before administering lavender aromatherapy was 178.67 systolic, 103.67 diastolic. The mean blood pressure after administration of lavender aromatherapy was 154.33 systolic, 97.00 diastolic. The results of the P value are 0.000 <0.05 which means that Ha is accepted and Ho is rejected, which means that there is effectiveness of lavender aromatherapy on blood pressure in people with hypertension at the Tresna Werdha Natar Social Institution, Natar Regency. South Lampung. Keywords: Hypertension, Lavender Aromatherapy  ABSTRAK Hipertensi merupakan manifestasi gangguan keseimbangan hemodinamik sistem kardiovaskular, yang mana patofisiologinya adalah multi faktor, sehingga tidak bisa diterangkan dengan hanya satu mekanisme tunggal. Profil Kesehatan Provinsi Lampung tahun 2019, prevalensi hipertensi pada penduduk dengan usia ≥15 tahun di Provinsi Lampung sebesar 15,10% dengan capaian pelayanan kesehatan bagi pasien hipertensi sebesar 49,10%; sedangkan Kota Bandar Lampung memiliki prevalensi penyakit hipertensi pada penduduk dengan usia ≥15 tahun sebesar 16,71% dengan capaian pelayanan kesehatan bagi pasien hipertensi sebesar 71,40%. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh pemberian aromaterapi lavender terhadap tekanan darah pada penderitahipertensi di Panti Sosial Tresna Werdha Natar Kab. Lampung Selatan. Jenis penelitian ini menggunakan quasi experimental design. Dengan menggunakan rancangan penelitian one group pre test and post test design. Penelitian dilaksanakan pada tanggal 31 Juli sampai 6 Agustus tahun 2023. Teknik sampel dalam penelitian ini Non-probability metode purposive sampling. Analisa data menggunakan analisa univariat dan bivariat dengan uji T test. Rerata tekanan darah sebelum pemberian aromaterapi lavender sistolik 178.67, diastolik 103.67. Rerata tekanan darah sesudah  pemberian aromaterapi lavender sistolik 154.33, diastolik 97.00. Hasil nilai P value 0,000<0,05 yang bermakna Ha diterima dan Ho ditolak yang artinya terdapat efektivitas aromaterapi lavender terhadap tekanan darah pada penderita hipertensi di Panti Sosial Tresna Werdha Natar Kab. Lampung Selatan. Kata Kunci: Hipertensi, Aromaterapi Lavender
Efektifitas Senam Kaki Diabetes Menggunakan Alat Pijat Plantar Manual pada Klien Diabetes Mellitus Abiddin, Andi Hayyun; Anam, Agus Khoirul
Malahayati Nursing Journal Vol 6, No 6 (2024): Volume 6 Nomor 6 2024
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v6i6.13450

Abstract

ABSTRACT Peripheral neuropathy is a long-term complication that attacks the nerves and loses the sensation of protection which affects about 50% of people with diabetes mellitus (DM). Diabetic foot exercises can help blood circulation, especially in the legs or lower limbs. To analyze the effect of diabetic foot exercise on sensory peripheral neuropathy in DM clients using Plantar Manual Massage Device. The study design used quasi-experimental pre-post test with control group. Samples were 20 respondents using purposive sampling and divided into two groups of 10 respondents each. The independent variable is diabetic foot massage using Plantar Manual Massage Device, and the dependent variable is peripheral sensory neuropathy. Interventions are carried out 3 times a week for 4 weeks. The research instrument using neuropathy screening score (NSS ) and  Monofilament test. Data analysis using the Wilcoxon-signed rank test with α≤0.05. The Wilcoxon-signed rank test in the treatment group showed differences in sensory peripheral neuropathy after treatment using Plantar Manual Massage Device (p=0,000) and no difference in the control group (p=0.523). Diabetic foot exercises using Plantar Manual Massage Device can be used as an alternative device to improve sensory peripheral neuropathy. Keywords: Diabetic Foot Exercise, Plantar Manual Massage Device, Peripheral Neuropathy  ABSTRAK Neuropati perifer merupakan komplikasi jangka panjang yang menyerang saraf dan kehilangan sensasi perlindungan yang menyerang sekitar 50% penderita diabetes melitus (DM). Senam kaki diabetes dapat membantu melancarkan peredaran darah, terutama pada tungkai atau anggota tubuh bagian bawah. Menganalisis pengaruh senam kaki diabetik terhadap neuropati perifer sensorik pada klien DM dengan menggunakan Alat Pijat Manual Plantar. Desain penelitian menggunakan quasi eksperimental pre-post test with control group. Sampel berjumlah 20 responden dengan menggunakan purposive sampling dan dibagi menjadi dua kelompok yang masing-masing berjumlah 10 responden. Variabel bebasnya adalah pijat kaki diabetik menggunakan Plantar Manual Massage Device, dan variabel terikatnya adalah neuropati sensorik perifer. Intervensi dilakukan 3 kali seminggu selama 4 minggu. Instrumen penelitian menggunakan skor skrining neuropati (NSS) dan tes Monofilamen. Analisis data menggunakan uji Wilcoxon-signed rank test dengan α≤0,05. Uji Wilcoxon-signed rank test pada kelompok perlakuan menunjukkan adanya perbedaan neuropati perifer sensorik setelah perlakuan menggunakan Plantar Manual Massage Device (p=0,000) dan tidak terdapat perbedaan pada kelompok kontrol (p=0,523). Senam kaki diabetik menggunakan Plantar Manual Massage Device dapat digunakan sebagai salah satu alternatif alat untuk memperbaiki neuropati perifer sensorik. Kata Kunci: Senam Kaki Diabetik, Alat Pijat Plantar Manual, Neuropati Perifer 
Hubungan Kontrol Diri dengan Stress Kerja Pada Bidan di Rumah Sakit Banjarmasin Paramitha, Dewi Setya; Ariani, Lita
Malahayati Nursing Journal Vol 6, No 6 (2024): Volume 6 Nomor 6 2024
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v6i6.11124

Abstract

ABSTRACT Midwives who work in delivery and postpartum rooms have the notion that working in these rooms is related to the safety of two lives, the mother and the baby. The safety of the conditions of the two patients being treated made it possible to attack the midwife's emotions. Efforts made to reduce pressure with this psychological crisis can be in the form of good self-control. The purpose of this study was to determine the relationship between self-control and work stress in midwives at the hospital. The research design was quantitative using correlative analytic with a cross sectional approach. The instruments used are The Brief Self Control Scale (BSCS) and Expanded Nursing Stress Scale (ENSS). The research was conducted at two hospitals in Banjarmasin. The total population of midwives in the delivery and postpartum wards is 55 people. The samples obtained were 33 people taken by simple random sampling technique. Data analysis used the Spearman-Rho Correlation Test with a significance of α 0.05. The results obtained are that there was a relationship between self-control and work stress of midwives. Sig. Value (2-tailed) is 0.022 which means (ρ < α 0.05) and the correlation coefficient is -0.398 (Moderate correlation). There is a moderate negative relationship between self-control and work stress, where the higher the self-control, the lower the work stress, and vice versa. Keywords: Delivery and Postpartum Wards, Midwives, Self-Control, Work Stress  ABSTRAK Bagi bidan yang bekerja di ruang bersalin dan nifas memiliki anggapan bahwa bekerja di ruang tersebut berkaitkan dengan keselamatan dua nyawa, yaitu ibu dan calon bayi. Keselamatan kondisi dua pasien yang ditangani ini memungkinkan bisa menyerang emosi bidan. Upaya yang dilakukan untuk mengurangi tekanan dengan krisis psikologis ini dapat berupa adanya kontrol diri yang baik. Tujuan Penelitian ini adalah mengetahui hubungan antara kontrol diri dengan stress kerja pada bidan di rumah sakit. Desain penelitian adalah kuantitatif menggunakan correlative analytic dengan pendekatan cross sectional. Instrumen yang digunakan adalah The Brief Self Control Scale (BSCS) dan Expanded Nursing Stress Scale (ENSS). Penelitian dilakukan pada dua rumah sakit di Banjarmasin. Adapun total populasi bidan di ruang bersalin dan nifas di ruangan tersebut adalah 55 orang. Sampel yang didapat sejumlah 33 orang yang diambil dengan teknik simple random sampling. Analisis data menggunakan Uji Korelasi Spearman-Rho dengan kemaknaan α 0,05. Hasil yang didapat adalah terdapat hubungan kontrol diri dan stres kerja bidan. Nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,022 yang artinya (ρ < α 0,05) dan koefisien korelasi sebesar -0,398 (Moderate correlation). Terdapat hubungan negatif yang sedang antara kontrol diri dengan stress kerja, dimana semakin tinggi kontrol diri semakin rendah stress kerja, begitu juga sebaliknya. Kata Kunci: Bidan, Kontrol Diri, Ruang Bersalin Dan Nifas, Stress Kerja
Efektifitas Prenatal Yoga Terhadap Nyeri Punggung Pada Ibu Hamil Trimester III di PMB A Cibinong-Depok Mayunita, Abela; Febriani, Amanda
Malahayati Nursing Journal Vol 6, No 6 (2024): Volume 6 Nomor 6 2024
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v6i6.11334

Abstract

ABSTRACT Pregnancy is a physiological process, but during pregnancy pregnant women need midwifery care to evaluate their health and pregnancy conditions. Evaluation of the pregnancy process through regular maternal and fetal health checks is beneficial for the mother so that the pregnancy progresses optimally. During pregnancy, women may experience some physical discomfort that sometimes interferes with the activities of pregnant women. Physical discomforts that are commonly experienced by mothers include nausea, vomiting, pain in the waist, pelvis, and shortness of breath. Yoga is one of the activities or exercises that can be done by everyone including pregnant women. Knowing the Effectiveness of Prenatal Yoga on Back Pain in Third Trimester Pregnant Women. This study uses an experimental research design, which is a research design carried out by providing treatment or intervention on the subject to be studied. The results of the Wilcoxone range list test obtained a p-value of 0.000 <0.005 which means that there is an Effectiveness of Prenatal Yoga on Back Pain in Trimester III Pregnant Women at BPM A Cibinong-Depok. There is an Effectiveness of Prenatal Yoga on Back Pain in Third Trimester Pregnant Women at BPM A Cibinong-Depok t is hoped that this study can provide knowledge about the benefits of prenatal yoga as a non-pharmacological therapy to reduce back pain in pregnant women. Keywords: Prenatal Yoga, Myeri Punggu, Pregnant Women  ABSTRAK Kehamilan merupakan proses fisiologis, tetapi dalam masa kehamilan tersebut ibu hamil memerlukan asuhan kebidanan untuk mengevaluasi kondisi kesehatan dan kehamilannya. Evaluasi proses kehamilan melalui pemeriksaan kesehatan ibu hamil dan janin secara teratur bermanfaat bagi ibu agar kehamilan berlangsung optimal. Selama masa hamil perempuan dapat saja mengalami beberapa ketidaknyamanan fisik yang terkadang mengganggu aktifitas ibu hamil. Ketidaknyamanan fisik yang umumnya dialami oleh ibu antara lain mual, muntah, nyeri pada pinggang, panggul, dan sesak nafas. Yoga merupakan salah satu aktivitas atau latihan yang dapat dilakukan oleh semua orang termasuk ibu hamil. Mengetahui Efektivitas Prenatal Yoga terhadap Nyeri Punggung pada Ibu Hamil Trimester III. Penelitian ini menggunakan desain penelitian eksperimental, yaitu suatu desain penelitian yang dilakukan dengan memberikan perlakuan atau intervensi pada subjek yang akan diteliti . Hasil uji wilcoxone range list didapatkan nilai p-value 0,000<0,005 yang artinya terdapat Efektivitas Prenatal Yoga terhadap Nyeri Punggung pada Ibu Hamil Trimester III di BPM A Cibinong-Depok. Terdapat Efektivitas Prenatal Yoga terhadap Nyeri Punggung pada Ibu Hamil Trimester III di BPM A Cibinong-Depok. Diharapkan penelitian ini dapat memberikan pengetahuan tentang manfaat prenatal yoga sebagai terapi non farmakologi untuk mengurangi nyeri punggung pada ibu hamil. Kata Kunci: Prenatal Yoga, Myeri Punggu, Ibu Hamil

Page 1 of 4 | Total Record : 35


Filter by Year

2024 2024


Filter By Issues
All Issue Vol 7, No 12 (2025): Volume 7 Nomor 12 (2025) Vol 7, No 11 (2025): Volume 7 Nomor 11 (2025) Vol 7, No 10 (2025): Volume 7 Nomor 10 (2025) Vol 7, No 9 (2025): Volume 7 Nomor 9 (2025) Vol 7, No 8 (2025): Volume 7 Nomor 8 (2025) Vol 7, No 7 (2025): Volume 7 Nomor 7 (2025) Vol 7, No 6 (2025): Volume 7 Nomor 6 (2025) Vol 7, No 5 (2025): Volume 7 Nomor 5 (2025) Vol 7, No 4 (2025): Volume 7 Nomor 4 (2025) Vol 7, No 3 (2025): Volume 7 Nomor 3 (2025) Vol 7, No 2 (2025): Volume 7 Nomor 2 (2025) Vol 7, No 1 (2025): Volume 7 Nomor 1 (2025) Vol 6, No 12 (2024): Volume 6 Nomor 12 (2024) Vol 6, No 11 (2024): Volume 6 Nomor 11 (2024) Vol 6, No 10 (2024): Volume 6 Nomor 10 (2024) Vol 6, No 9 (2024): Volume 6 Nomor 9 (2024) Vol 6, No 8 (2024): Volume 6 Nomor 8 (2024) Vol 6, No 7 (2024): Volume 6 Nomor 7 2024 Vol 6, No 6 (2024): Volume 6 Nomor 6 2024 Vol 6, No 5 (2024): Volume 6 Nomor 5 2024 Vol 6, No 4 (2024): Volume 6 Nomor 4 2024 Vol 6, No 3 (2024): Volume 6 Nomor 3 2024 Vol 6, No 2 (2024): Volume 6 Nomor 2 2024 Vol 6, No 1 (2024): Volume 6 Nomor 1 2024 Vol 5, No 12 (2023): Volume 5 Nomor 12 2023 Vol 5, No 11 (2023): Volume 5 Nomor 11 2023 Vol 5, No 10 (2023): Volume 5 Nomor 10 2023 Vol 5, No 9 (2023): Volume 5 Nomor 9 2023 Vol 5, No 8 (2023): Volume 5 Nomor 8 2023 Vol 5, No 7 (2023): Volume 5 Nomor 7 2023 Vol 5, No 6 (2023): Volume 5 Nomor 6 2023 Vol 5, No 5 (2023): Volume 5 Nomor 5 2023 Vol 5, No 4 (2023): Volume 5 Nomor 4 2023 Vol 5, No 3 (2023): Volume 5 Nomor 3 2023 Vol 5, No 2 (2023): Volume 5 Nomor 2 2023 Vol 5, No 1 (2023): Volume 5 Nomor 1 Januari 2023 Vol 5, No 1 (2023): Volume 5 Nomor 1 2023 Vol 4, No 12 (2022): Volume 4 Nomor 12 2022 Vol 4, No 11 (2022): Volume 4 Nomor 11 2022 Vol 4, No 10 (2022): Volume 4 Nomor 10 2022 Vol 4, No 9 (2022): Volume 4 Nomor 9 2022 Vol 4, No 8 (2022): Volume 4 Nomor 8 2022 Vol 4, No 7 (2022): Volume 4 Nomor 7 2022 Vol 4, No 6 (2022): Volume 4 Nomor 6 2022 Vol 4, No 5 (2022): Volume 4 Nomor 5 2022 Vol 4, No 4 (2022): Volume 4 Nomor 4 2022 Vol 4, No 3 (2022): Volume 4 Nomor 3 2022 Vol 4, No 2 (2022): Volume 4 Nomor 2 2022 Vol 4, No 1 (2022): Volume 4 Nomor 1 2022 Vol 4, No 1 (2022): Volume 4 Nomor 1 Januari 2022 Volume 3 Nomor 4 Tahun 2021 Volume 3 Nomor 3 Tahun 2021 Volume 3 Nomor 2 Tahun 2021 Volume 3 Nomor 1 Tahun 2021 Volume 2 Nomor 4 Tahun 2020 Volume 2 Nomor 3 Tahun 2020 Volume 2 Nomor 2 Tahun 2020 Volume 2 Nomor 1 Tahun 2020 Volume 1 Nomor 2 Tahun 2019 Volume 1 Nomor 1 Tahun 2019 More Issue