cover
Contact Name
Suhanto
Contact Email
suhanto@poltekbangsby.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
mail@poltekbangsby.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Penelitian
ISSN : 19786832     EISSN : 26225948     DOI : -
Arjuna Subject : -
Articles 267 Documents
DESAIN ANTENA MIKROSTRIP CIRCULAR PATCH MENGGUNAKAN INSERT FEEDING PADA FREKUENSI L-BAND UNTUK APLIKASI PSR Bambang Bagus; Nyaris Pambudiyatno; Pribadi Asih; Bambang Junipitoyo
Jurnal Penelitian 240-249
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46491/jp.v5i4.539

Abstract

Frekuensi L-Band merupakan frekuensi yang berkerja dengan rentan frekuensi 1 sampai 2 GHz, salah satu aplikasi yang digunakan pada L-Band dalam dunia penerbangan adalah PSR (primary surveillance radar). Pada dokumen ICAO 4444 PANS-ATM menjelaskan bahwa PSR merupakan peralatan untuk mendeteksi dan mengetahui posisi dan data target yang ada di sekelilingnya secara pasif, dimana pesawat tidak ikut aktif jika terkena pancaran sinyal RF radar primer. Pada penelitian ini bertujuan untuk membuat sebuah antenna PSR dengan frekuensi 1300 MHz, dengan menggunakan bahan dasar yang murah, ringan dan mempunyai tingkat efisiensi yang tinggi yakni antenna mikrostrip. Desain rancangan antena dibuat secara simulasi yang berkerja pada frekuensi 1.09 GHz, bahan substrat terbuat dari Fr-4 yang memiliki nilai konstanta dielektrik (εr) sebesar 4.3, sedangkan bahan patch terbuat dari bahan copper dengan patch berbentuk circular. Ukuran antenna mempunyai patch dengan jari-jari sebesar 32.1 mm dan ukuran groundplane sebesar 102.364 x 74.8 mm. Metode feeding yang digunakan yaitu feedline yang mempunyai lebar sebesar 3.11 mm dan panjang mempunyai ukuran sebesar 27.823 mm. Untuk mendapatkan nilai yang akuran pada frekwensi 1300 MHz, metode sweep dilakukan pada patch dengan mengubah ukuran lebar dan panjang patch. Dari hasil simulasi di dapatkan Nilai S-Parameter berada pada -17 dB dan nilai VSWR mempunyai nilai sebesar 1.3. Sehingga mengindikasikan antena mempunyai efisiensi yang tinggi. Penelitian ini bertujuan unutk membuat sebuah inovasi antena yang berbahan dasar murah serta mempunyai efisiensi yang tingi.
SISTEM INFORMASI VERIFIKASI SUMPAH ADVOKAT MENGGUNAKAN MODLE PROTOTYPE I Gede Susrama; Senny Meliyan; Sugiarto
Jurnal Penelitian 250-259
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46491/jp.v5i4.540

Abstract

Advokat merupakan konsultan hukum yang memberi pembelaan dengan orang lain atau klien untuk menyelesaikan suatu perkara hukum. Sebelum melakukan tugasnya sebagai advokat, seorang calon advokat diwajibkan melakukan sebuah sumpah advokat. Proses sumpah advokat diawali dengan melakukan sebuah pendaftaran sumpah yang dilakukan oleh calon advokat. Proses pendaftaran sumpah advokat masih menggunakan cara konvensional. Pendaftaran sumpah advokat masih dilakukan dengan mengisi formulir cetak dan proses pengiriman berkas pendaftaran dilakukan dengan konvensional. Pendaftaran sumpah advokat pada era sekarang dapat dilakukan dengan cara online. Proses pembuatan sistem pendaftaran sumpah advokat secara online membutuhkan proses perancangan sistem yang baik. Perancangan sistem dan’analisis’kebutuhan’pada sistem ini dapat dilakukan dengan menggunakan metode Object oriented analyst and design (OOAD). Metode OOAD dapat menyelesaikan permasalahan analisis kebutuhan dan perancangan sebuah sistem. Analisis kebutuhan dilakukan dengan proses pengumpulan data dari narasumber dan pembuatan use’case’diagram, activity’diagram, dan sequence diagram. Dalam proses perancangan sistem dilakukan proses pembuatan desain tampilan pada sistem, CDM, PDM dan database. Hasil pada penelitian ini adalah sebuah database dengan proses pengujian menggunakan pengujian input, update dan delete yang berhasil dilakukan pada semua tabel, dan desain tampilan sistem pendaftaran sumpah advokat.
DESAIN KOMUNIKASI QAM (QUADRATURE AMPLITUDE MODULATION) MENGGUNAKAN GNU RADIO Nyaris Pambudiyatno; Bambang Bagus; Achmad Setiyo Prabowo
Jurnal Penelitian 260-269
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46491/jp.v5i4.541

Abstract

Dalam paper ini akan dipaparkan secara mendasar tentang perancangan Desain Komunikasi QAM menggunakan GNURadio. GNURadio merupakan software gratis dari sumber terbuka yang menyediakan teknik pemprosesan sinyal untuk diimplementasikan ke software radio. Perangkat lunak ini dapat digunakan dengan hardware RF (RTLSDR) atau dari hasil simulasi. Teknologi modern saat ini sudah banyak yang memakai konsep sistem komunikasi radio atau di definisikan sebagai Software Defined Radio (SDR). SDR adalah sistem komunikasi radio dimana komponen yang terdapat pada perangkat keras digantikan dengan pengimplementasian perangkat lunak pada perangkat komputer. Sistem SDR yang umum digunakan yakni GNU Radio. Hal ini yang mendasari peneliti untuk melakukan penelitian perancangan Desain Komunikasi QAM (Quadrature Amplitude Modulation) menggunakan GNURadio. Dalam penelitian ini akan ditunjukkan fungsi perblok Transmitter dan Receiver, serta setting perbloknya hingga hasil simulasi QAM pada GNURadio.
PENERAPAN LOGIKA FUZZY DALAM PENENTUAN KUALITAS OLI GENERATOR SET Fiqqih Faizah
Jurnal Penelitian 270-277
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46491/jp.v5i4.542

Abstract

Penggunaan oli yang berkualitas dalam pengoperasian generator set (genset) sangat berguna untuk memperoleh kinerja mesin yang optimal dan menjaga usia pakai mesin. Kualitas oli dapat dinilai dari nilai viskositasnya, yaitu indikator kekentalan minyak, untuk menentukan apakah oli tersebut masih layak pakai atau harus diganti. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan informasi mengenai kualitas oli pada genset dengan memanfaatkan informasi warna oli, temperatur oli, serta kekentalan oli. yang diperoleh dari hasil pengukuran putaran RPMmembuat alat yang dapat memberikan informasi tentang tingkat kekentalan oli pada genset dengan memanfaatkan Arduino UNO. Alat menggunakan sebuah rotary encoder yang dihubungkan dengan motor DC untuk mengetahui kekentalan oli, sensor optocoupler untuk menentukan RPM motor, sensor dioda foto untuk mengukur tingkat kecerahan oli, serta sensor DS18B20 digunakan untuk mendeteksi temperatur kerja oli. Metode logika fuzzy digunakan dalam pengolahan data untuk memberi informasi tentang kelayakan kualitas oli ke dalam kategori bagus, layak, dan usang. Simulasi pengambilan keputusan disajikan dengan menggunakan aplikasi MATLAB.
ANALISIS PENGARUH PENGETAHUAN DASAR MATEMATIKA TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA TARUNA TINGKAT 1 MANAJEMEN TRANSPORTASI UDARA DAN TEKNIK BANGUNAN DAN LANDASAN DI POLITEKNIK PENERBANGAN SURABAYA Bambang Wasito; Supriadi; Aulia Regia
Jurnal Penelitian 278-288
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46491/jp.v5i4.543

Abstract

Berdasarkan observasi pendahuluan yang dilakukan pada taruna level 1 Manajemen Transportasi Udara sebanyak 46 taruna dan 50 taruna Teknik Bangunan dan Pondasi Nilai rata-rata ulangan harian pertama bagi taruna level 1 Manajemen Transportasi Udara adalah 51,42, sedangkan taruna level 1 Teknik Bangunan dan Pondasi adalah 50,35. Hal ini menunjukkan bahwa pencapaian hasil ulangan harian taruna secara keseluruhan belum menunjukkan hasil yang memuaskan. Mengingat nilai rata-rata mata pelajaran matematika di Politeknik Penerbangan Surabaya adalah 68. Dosen matematika di Politeknik Penerbangan tersebut menyatakan bahwa masalah yang sering dihadapi para taruna adalah mereka cenderung mengalami kesulitan dan melakukan kesalahan saat menjawab atau memecahkan masalah matematika yang mereka hadapi. telah dipelajari sebelumnya, baik itu materi dasar yang telah dipelajari sejak lama, maupun materi yang sudah lama tidak dipelajari. Sedangkan semua item pertanyaan memiliki nilai signifikansi kurang dari a = 0,05, sehingga dikatakan semua pertanyaan yang diajukan kepada responden valid. Hasil perhitungan pada lampiran SPSS menunjukkan nilai Cronbach's Alpha sebesar 0,945. Nilai tersebut diatas 0,6 maka dapat dikatakan angket dalam penelitian ini reliabel. Nilai koefisien korelasi (R) sebesar 0,981 atau mendekati 1. Artinya ada hubungan antara variabel bebas Pengetahuan Matematika Dasar (X) dan Hasil Belajar Matematika (Y) pada Taruna Level 1 Manajemen Transportasi Udara dan Gedung dan Yayasan Teknik di Politeknik Penerbangan Surabaya kuat. Artinya apabila variabel bebas Pengetahuan Matematika Dasar (X) ditingkatkan maka variabel terikat yaitu Hasil Belajar Matematika (Y) pada Taruna Level 1 Manajemen Transportasi Udara dan Teknik Gedung dan Yayasan Politeknik Penerbangan Surabaya juga akan meningkat. Persentase pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen yang ditunjukkan oleh koefisien determinasi secara simultan (Rsquared) adalah 0,962 atau 96,2%. Artinya naik turunnya variabel terikat yaitu Hasil Belajar Matematika (Y) Tingkat 1 Manajemen Transportasi Udara dan Taruna Teknik Gedung dan Yayasan Politeknik Penerbangan Surabaya dipengaruhi oleh Pengetahuan Dasar Matematika (X) gratis sebesar 96,2 % dan sisanya 3.8. % dipengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian ini Hasil perhitungan dengan uji t diperoleh nilai t sebesar 32,893 dan nilai signifikansi 0,000, nilai ini lebih kecil dari a = 0,05, sehingga berarti variabel bebas Pengetahuan Dasar Matematika (X) berpengaruh signifikan terhadap Variabel terikat Hasil Belajar Matematika (Y) Taruna Tingkat 1 Manajemen Transportasi Udara dan Teknik Gedung dan Yayasan di Politeknik Penerbangan Surabaya.
KOEFISIEN KORELASI (R) DAN KOEFISIEN DETERMINASI (R2) Dimas Arya; Laila Rochmawati; Imam Sonhaji
Jurnal Penelitian 289-296
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46491/jp.v5i4.544

Abstract

Peneliti melakuakan penelitian kuantitatif untuk mencari pengaruh mata kuliah keahlian antara lain: Bahasa Inggris, Aerodrome dan Heliport, dan Aeronautical Mobile Service (AMS) terhadap hasil nilai mata kuliah Aerodrome Flight Information Service (AFIS) dan prestasi On The Job Training Aerodrome Flight Information Service (AFIS) Taruna D.III Komunikasi Penerbangan Politeknik Penerbangan Surabaya dengan mengambil sampel taruna D.III KP III alpha dan bravo dan D.III KP IV alpha dan bravo. Peneliti menggunakan teknik pengumpulan data berupa mengambil nilai mata kuliah bahasa inggris, Aerodrome dan heliport, AMS, AFIS dan nilai OJT taruna untuk dianalisa menggunakan analisis jalur (path analisys) dan analisis SEM.
PERANCANGAN PENGEMBANGAN PARIWISATA BERBASIS APLIKASI MOBILE MENGGUNAKAN PENDEKATAN PIECES DI DESA KAMPUNGANYAR BANYUWANGI Hendra Maulana; Dhian Satria Yudha Kartika
Jurnal Penelitian 297-305
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46491/jp.v5i4.545

Abstract

Perkembangan teknologi saat ini telah merambah ke segala aspek kehidupan sehingga saat ini seolah masyarakat telah dimanjakan oleh adanya alat-alat yang dapat memberikan kemudahan dalam aktifitas sehari-hari. Salah satunya adalah handphone, yang ditandai lahirnya teknologi smartphone. Lokasi desa yang strategis, di sekitar area Gunung Ijen membuat penduduk Desa Kampunganyar terus berinovasi menggali potensi Kampunganyar agar jadi tujuan wisata. Desa Kampunganyar mempunyai beberapa destinasi wisata yang sudah mulai dikenal wisatawan, selain itu juga terdapat UMKM yang sudah berkembang dan mulai dikenal masyarakat sekitar Banyuwangi. Penelitian ini merancang aplikasi mobile menggunakan pendekatan PIECES untuk pengembangan industri pariwisata di Desa Kampunganyar Banyuwangi. Rancangan aplikasi ini mengarah pada kemudahan antara pengunjung dan pemangku Desa (pengelola wisata, UMKM, warga Desa) untuk lebih bisa mengeksplor dan memberdayagunakan potensi Desa. Aplikasi ini sebagai media informasi dan edukasi, serta terdapat juga peta digital yang dapat memudahkan pengunjung mengeksplor objek wisata dan potensi desa Kampunganyar.
PENGARUH KAPASITOR PARAREL DENGAN SPARK PLUG TERHADAP DAYA DAN TORSI PISTON ENGINE COMPRESSION RATIO 9:1 Ajeng Wulansari; Gunawan Sakti; Mochamad Ilyas Alqadri
Jurnal Penelitian 306-315
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46491/jp.v5i4.546

Abstract

Kebutuhan energi beberapa dekade ini tidak dapat dipisahkan dari kehidupan manusia. Semakin bertambah jumlah populasi manusia, akan meningkat pula tuntutan kesejahteraan, sehingga mendorong peningkatan kebutuhan terhadap energi. Kebutuhan energi saat ini didominasi oleh energi fosil, dimana diketahui bahwa energi ini termasuk sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui. Sehingga sangat diperlukan upaya - upaya mencari sumber energi alternatif terbaru atau melakukan beberapa inovasi untuk meningkatkan performa sebuah engine untuk menekan laju peningkatan kebutuhan terhadap energi fosil. Beberapa inovasi teknologi yang sudah dilakukan saat ini untuk meningkatkan perfoma engine adalah seperti Enhanced Smart Power (eSP), PGM-FI, ignition booster dan sebagainya. Dalam rangka berperan serta dalam isu energi ini, maka pada penelitian ini digunakan sebuah metode untuk meningkatkan engine efisiensi menggunakan 3, 6 dan 9 kapasitor ceramic 220pf 15kv yang disusun secara seri dan pararel dalam konfigurasi yang berbeda dipasang pararel terhadap ignition system. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur dan membandingkan daya dan torsi piston engine pada saat menggunakan pengapian standar dengan pengapian yang menggunakan kapasitor ceramic 220pf 15kv pararel terhadap spark plug. Engine yang digunakan adalah piston engine four stroke, SOHC, compression ratio 9:1. Parameter ukur penelitian ini adalah engine torque dan horse power diukur pada saat engine rpm 4500, 5000, 5500, 6000, 6500, 7000, 7500, 8000, 8500, 9000. Hasil dari penelitian ini menunjukan, bahwa dengan pemasangan kapasitor 220pf 15kv diperoleh peningkatan daya sebesar 1% pada rpm 9000 dan torsi sebesar 0,80% pada rpm 8000.
PENGUKURAN HARMONIK PADA PENYEARAH TIGA FASA DENGAN MENGGUNAKAN MATLAB SIMULINK Rifdian Indrianto; Hartono; Slamet Hariyadi
Jurnal Penelitian 316-323
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46491/jp.v5i4.547

Abstract

Harmonisa adalah gangguan yang terjadi pada sistem distribusi tenaga listrik akibat terjadinya distorsi gelombang arus dan tegangan. Distorsi gelombang arus dan tegangan ini disebabkan adanya pembentukan gelombang-gelombang dengan frekuensi kelipatan bulat dari frekuensi fundamentalnya. Gelombang-gelombang ini kemudian menumpang pada gelombang aslinya sehingga terbentuk gelombang cacat yang merupakan jumlah antara gelombang murni sesaat dengan gelombang hormoniknya. Sehingga bentuk gelombang tegangan dan arus tidak sinusiodal murni lagi. Beban-beban non linier adalah sebagai penyumbang harmonisa yang terjadi antara lain: static power converter (rectifiers atau inverters), pengisi baterai (bateray chargers), electronic ballast, variable frequency, electric arc furnace, thyristor ac power controllers, thyristor-controlled reactor (TCR), silicon controlled rectifier (SCR), dan adjustable speed drive (ASD). Akibat dari harmonik yang terjadi adalah komponen-komponen peralatan dalam sistem akan mengalami penurunan kinerja dan bahkan akan mengalami kerusakan. Salah satu dampak yang umum dari gangguan harmonisa adalah panas lebih pada kawat netral, menimbulkan rugi-rugi pada sistem dan transformator serta dapat menghasilkan arus netral yang lebih tinggi dari arus phase. Pada penelitian ini akan dilaksanakan pengukuran harmonik pada penyearah tiga fasa dengan menggunakan Matlab Simulink. Berdasarkan hasil simulasi diperoleh bahwa penyearah tiga fasa menimbulkan harmonik pada arus sumber sebesar 46,27%.
Perancangan Alat Pengendalian Lingkungan Greenhouse Berbasis BLYNK Ahmad Sidqi Bahariawansyah Achmad Zulkarnain; I Gede Susrama Mas Diyasa; Fawwaz Ali Akbar
Jurnal Penelitian 12-22
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46491/jp.v6i1.548

Abstract

Cuaca dan iklim di Indonesia sering kali tidak menentu yang menyebabkan seringnya gagal panen. Hal ini membuat petani menggunakan beberapa cara untuk membuat tanaman mereka bertahan salah satunya dengan menggunakan greenhouse, namun penggunaan greenhouse masih belum sepenuhnya dapat disesuaikan karena pengendalian yang dilakukan secara manual sehingga dengan menggunakan teknologi khususnya dibidang Internet of Things (IoT), pengendalian dapat dilakukan secara otomatis secara jarak jauh. Pada penelitian ini, akan membuat perancangan alat untuk mengendalikan lingkungan greenhouse yang dihubungkan dengan aplikasi Blynk sebagai aplikasi pengendali jarak jauh. Berdasarkan hasil pengujian, penggunaan alat berjalan sesuai dengan yang diharapkan.

Filter by Year

2016 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 10 No. 2 (2025): Jurnal Penelitian Juni 2025 Vol. 10 No. 1 (2025): Jurnal Penelitian Maret 2025 Vol. 9 No. 4 (2024): Jurnal Penelitian Desember 2024 Vol. 9 No. 3 (2024): Jurnal Penelitian September 2024 Vol. 9 No. 2 (2024): Jurnal Penelitian Juni 2024 Vol. 9 No. 1 (2024): Jurnal Penelitian Maret 2024 Vol. 8 No. 2 (2023): Jurnal Penelitian Juni 2023 Vol 2 No 2 (2017): Jurnal Penelitian Juni 2017 Vol 1 (2016): Jurnal Penelitian Maret 2016 343-352 332-342 323-331 316-323 312-322 311-320 306-315 305-310 297-311 297-305 295-301 292-304 289-296 289-294 283-296 282-288 278-291 278-288 276-281 273-282 270-277 268-275 264-272 261-267 260-269 257-263 256-269 254-260 250-259 249-253 247-255 246-256 242-248 240-249 237-246 236-241 235-245 232-239 230-235 227-236 224-234 223-229 222 -231 216-223 215-226 214 - 221 212-222 204 - 214 203 - 213 203-211 199-215 197-202 194-203 192 - 202 191-198 188-196 187-193 181 - 191 180-190 180-186 178-187 173-179 171 - 180 171-179 170-177 164 - 170 163-169 159-172 159-170 155 - 163 155-162 151 -158 147-158 142 - 150 138-147 135-146 133 - 141 129-137 125-134 123 - 132 121-128 114 - 122 113-124 110-120 102-112 101 - 113 100-109 90-101 90 - 100 93-99 86-96 84-92 79 - 89 77 - 89 75-85 75-83 71-80 71-77 70-77 69-77 68-77 67-77 66-77 66-74 65 - 76 64-77 64-69 62-70 61-69 60-69 59-70 59-67 58-68 58-66 58-65 57-65 56-65 56-64 56-63 55-63 52-61 52-60 50-59 50-58 49-57 49-56 49-55 48-57 47-57 45-54 45 - 54 45-51 44-48 43-51 42-55 42-49 42-48 41-49 40-48 40-44 38-47 38-46 38-41 37-48 37-44 36-44 36-43 35-41 32-37 31-40 30-41 29-42 29-39 29-37 29-35 28-41 28-34 27-37 27-35 27-31 25-39 25-36 24-36 23-29 21-30 21-28 21-26 20-28 20-27 19-28 18-26 16-27 16-24 15-24 14-28 14-20 13-20 12 - 23 12-22 11-20 11-19 11-14 10-17 9-17 8-13 7-12 1-19 1-15 1-13 1-11 1-10 1-9 1-8 1-7 1-6 More Issue