cover
Contact Name
Nurul Qomariah
Contact Email
nurulqomariah@unmuhjember.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
penelitian.ipteks@unmuhjember.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kab. jember,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Penelitian IPTEKS
ISSN : 24599921     EISSN : 25280570     DOI : -
JURNAL PENELITIAN IPTEKS dengan p-ISSN :2459-9921 dan e_ISSN: 2528-0570 merupakan publikasi dari Universitas Muhammadiyah Jember berupa tulisan yang diterbitkan secara berkala, dan mepunyai tujuan sebagai tempat untuk menampung gagasan, telaah dan kajian, disamping sebagai penyalur informasi, untuk pengembangan dan pembangunan ilmu di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi serta sains (IPTEKS) yang meliputi bidang sosial, pendidikan, hukum, rekayasa, teknologi informatika, komunikasi, pemerintahan, ekonomi. Jurnal ini diterbitkan dua kali dalam satu tahun yaitu bulan Januari dan Juli.
Arjuna Subject : -
Articles 236 Documents
Analisis Pengaruh Kualitas Layanan Mobile Banking Terhadap Kepuasan Nasabah Bank Syariah Indonesia (BSI) Cabang Jember Widia Eka Pramesti; Wahyu Eko Setianingsih; Ira Puspitadewi Sari
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 8, No 1 (2023): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v8i1.8726

Abstract

Mobile banking adalah fasilitas yang memungkinkan nasabah melakukan transaksi online. Fasilitas online ini hanya dapat digunakan di smartphone. Melalui smartphone nasabah dapat mengakses layanan keuangan sepserti transfer, mengecek saldo, pembukaan rekening, pembayaran tagihan,TOP UP dan perubahan PIN. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh Efficiency, Fullfilment, Reliability, Privacy, Responsiveness terhadap kepuasan nasabah Bank Syariah Indonesia (BSI) Cabang Jember. Jenis penelitian ini adalah penelitian kausalitas. Populasi dalam penelitian ini yaitu nasabah Bank Syariah Indonesia (BSI) yang menggunakan aplikasi mobile banking lebih dari 5 kalli dalam bertransaksi. Sampel yang digunakan sebanyak 126 responden. Data dikumpulkan melalui kuisioner. Variabel Alat analisis menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian membuktikan bahwa Efficiency tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan nasabah dalam menggunakan aplikasi BSI Mobile, Reliability tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan menggunakan aplikasi BSI Mobile, Fullfilment berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan menggunakan aplikasi BSI Mobile, Privacy berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan menggunakan aplikasi BSI Mobile. Hasil temuan ini berarti semakin baik Bank Syariah Indonesia (BSI) dalam meningkatkan keamanan untuk pengguna mobile banking agar nasabah memiliki rasa aman dan nyaman ketika melakukan transaksi maka dengan cara itu akan semakin tinggi pula tingkat kepuasan nasabah di mobile banking Bank Syariah Indonesia (BSI). Responsiveness berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan menggunakan aplikasi BSI Mobile.
Strategi Pengembangan Usaha Tempe Sumber Mas Di Kabupaten Jember Fefi Nurdiana Widjayanti; Trias Setyowati
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 8, No 1 (2023): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v8i1.9166

Abstract

Agroindustri tempe merupakan salah satu industri berbasis rumah tangga yang memiliki potensi cukup bagus untuk dikembangkan, karena tempe merupakan salah satu komoditas yang sangat potensial. Supaya usaha tempe dapat bertahan dan berkembang, maka dibutuhkan strategi, strategi yang disusun dengan memperhatikan lingkungan internal dan eksternal dari usaha UMKM tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menghitung keuntungan dan mengetahui faktor internal dan eksternal yang dapat mempengaruhi pengembangan usaha tempe Sumber Mas di Kabupaten Jember, mengetahui alternatif strategi dan prioritas strategi yang dapat diterapkan, Metode yang digunakan adalah metode deskriptif dan analitis, dilaksanakan dengan teknik survey. Analisis data yang digunakan adalah (1) analisis keuntungan (2) analisis SWOT (3) matriks SWOT (4) matriks QSPM. Hasil penelitian adalah (1) keuntungan yang diperoleh per bulan adalah Rp 17.753.774 (2a) Faktor internal adalah (i) Kekuatan (Strenght): Kualitas produk terjamin, pangsa pasar lebih besar, tersedia tenaga kerja yang memadai, harga ekonomis (ii) Kelemahan (Weakness): Kurang kreatif dalam inovasi produk, teknologi produksi sederhana, tingkat pendidikan pekerja formal rendah, lahan untuk produksi masih bisa diperluas, kurangnya transportasi penjualan (2b) Faktor Eksternal adalah (iii) Peluang (Opportunity): Kepercayaan masyarakat, merupakan salah satu makanan pokok bagi masyarakat menengah ke bawah, permintaan tinggi untuk produk, pertumbuhan penduduk, sentra industry (dekat pasar) (iv) Ancaman (Threats): Bahan baku mahal, adanya pesaing produsan tempe, kualitas kedelai, terbatasnya akses pasar, iklim usaha belum sepenuhnya kondusif. (3) Alternatif Strategi Pengembangan adalah Strategi SO, WO, ST dan WT (4) Prioritas Strategi Pengembangan adalah (i) strategi I dengan skor 1,84 (ii) strategi III dengan skor 1,62 (iii) strategi II dengan skor 1,48.
Penerapan Doktrin Vicarious Liability Untuk Pertanggungjawaban Pelaku Tindak Pidana Dunia Maya Wiwin Ariesta; Tuti Tuti
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 8, No 1 (2023): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v8i1.8907

Abstract

Perkembangan teknologi yang semakin pesat telah memunculkan kemajuan dalam peradaban manusia dengan hadirnya dunia digital atau dunia maya (cyberspace). Hal ini dapat memberikan banyak kemudahan bagi manusia, namun di sisi lain juga menimbulkan permasalahan yang kita kenal sebagai cybercrime. Semakin banyak jenis tindak pidana yang baru dalam cyberspace maka dibutuhkan penegakan hukum oleh cyberpolice dengan menggunakan  cyberlaw yang sudah ada saat ini. Hadirnya dunia metaverse dengan interaksi antar avatarnya telah menimbulkan suatu jenis interaksi baru yang hadir dalam dunia virtual. Hubungan antar avatar ini tidak saja terjadi secara positif namun ternyata bisa juga memunculkan tindak kejahatan yang dilakukan dalam dunia metaverse. Untuk itu dibutuhkan pembaharuan hukum yang lebih baik agar dapat melakukan penegakan hukum digital (digital law enforcement) dan meminta pertanggungjawaban pidana pada pelaku yang melakukan kejahatan cybercrime. Penggunaan blended law antara hukum konvensional dan cyberlaw yang diterapkan melalui doktrin vicarious liability  dengan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik diharapkan dapat menjerat pelaku tindak pidana dalam dunia maya ini.Kata kunci: cybercrime; cyberlaw; metaverse; avatar; vicarious liability.
Strategi Percepatan Peningkatan Ekonomi Dan UMKM Naik Kelas Melalui Teman Usaha Rakyat Di Kabupaten Banyuwangi Sahru Romadloni; Elok Rosyidah
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 8, No 1 (2023): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v8i1.8556

Abstract

Kabupaten Banyuwangi menjadi salah satu kabupaten yang terdampak, dari sisi ekonomi mengalami kemerosotan akibat Pandemi Coronavirus (Covid-19). Kemerosotan pertumbuhan ekonomi Kabupaten Banyuwangi pada Tahun 2020 sebesar -0,03%. Salah satu sektor yang bisa dijadikan fokus perbaikan yaitu UMKM. Teman Usaha Rakyat akan memberikan pendampingan kepada para pelaku UMKM secara menyeluruh. seperti inovasi pemasaran, peningkatan mutu produk,, mendorong UMKM supaya go-digital, pengurusan izin, sertifika halalt, penulisan narasi yang baik, desain sederhana. Tujuan penelitian yaitu Untuk mengetahui apakah strategi dari program Teman Usaha Rakyat sudah terbilang mampu menaikan kelas UMKM di Banyuwangi dan memberikan rekomendasi penyempurnaan program dengan Amplification Plan Monitoring dan Evaluasi kegiatan pendampingan kepada pelaku UMKM naik kelas di Banyuwangi. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (RnD). Hasil uji statistik perbedaan rerata sebelum dan setelah perlakuanpada kelompok eksperimen (pelaku UMKM) dengan bantuan progam SPSS 19 diperoleh nilai rerata kuisionerpra pendampingan = 65.66 dan kuisioner pasca pendampingan = 82.00. Artinya terdapat pengaruh positif dan signifikan terhadap pelaksanan program Teman Usaha Rakyat
Pengaruh Komitmen, Kepuasan, Dan Budaya Kerja Terhadap Organizational Citizenship Behavior Dengan Kepribadian Big Five Sebagai Variabel Intervening Pada Karyawan Universitas Muhammadiyah Jember Melur Tri Swastika
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 8, No 1 (2023): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v8i1.7809

Abstract

Pada saat ini pengaturan manajemen sumber daya manusia yang diharapkan dapat meningkatkan produktifitas karyawannya agar lebih professional yaitu dengan memiliki perilaku organizational citizenship behavior. Kepribadian dianggap menjadi prediktor paling besar diantara variabel lainnya dalam membentuk perilaku organizational citizenship behavior dalam diri seseorang karena kepribadian merupakan sesuatu yang melekat pada diri seseorang yang sangat sulit diubah. Selain itu juga komitmen kerja, kepuasan dan budaya sebagai faktor untuk meningkatkan perilaku organizational citizenship behavior. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui secara langsung maupun tidak langsung pengaruh komitmen, kepuasan dan budaya kerja terhadap organizational citizenship behavior melalui kepribadian big five sebagai variabel intervening pada karyawan Universitas Muhammadiyah Jember. Jumlah sampel pada penelitian ini adalah 191 responden dengan menggunakan sampel jenuh. Teknik analisis yang digunakan adalah Structural Equation Model (SEM) dengan menggunakan WarpPLS 7.0. Hasil analisis data menunjukkan bahwa (1) komitmen, kepuasan dan budaya kerja berpengaruh signifikan terhadap kepribadian big five, (2) komitmen, kepuasan dan budaya kerja berpengaruh signifikan terhadap organizational citizenship behavior, (3) komitmen dan budaya kerja berpengaruh signifikan terhadap organizational citizenship behavior melalui kepribadian big five sebagai variabel intervening, sedangkan kepuasan tidak berpengaruh secara tidak langsung.Kata kunci: komitmen kerja, kepuasan kerja, budaya kerja, kepribadian big five, organizational citizenship behavior
Strategi Masjid Jogokariyan Yogyakarta Dalam Mengenalkan Produk Lokal Dan Memotivasi Berwirausaha Muhammad Kiki Muzaqqi; Dwi Wulan Sari
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 8, No 1 (2023): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v8i1.8909

Abstract

Pembangunan masjid yang mewah dan arsitektur yang megah belum tentu diimbangi dengan tekad yang kuat untuk memberikan solusi terhadap masyrakat sekitar. Hal ini berbeda dengan masjid Jogokariyan yang berada di daerah Yogyakarta. Program masjid Jogokariyan yang sangat membantu masyarakat dengan berwirausaha sangat membantu UMKM yang gulung tikar dan bangkrut. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis strategi yang diterapkan oleh Masjid Jogokariyan dalam upaya memberikan solusi kepada masyarakat sekitar dengan berwirausaha. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatf dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa untuk menciptakan motivasi berwirausaha pada masyarakat maka strategi yang dilakukan yaitu menciptakan slogan “Dari Masjid Membangun Umat” dengan tujuan dapat memberdayakan umat melalui program-program yang dilaksanakan oleh masjid. Adanya kegiatan seperti Ngaji Bisnis dan Jogostore dapat membantu dalam memberdayakan masyarakat dengan ikut menaikkan taraf pengetahuan, sosial dan kemakmuran yang berciri khaskan ke-Islaman. Mampu menggerakkan kembali majunya peradaban Islam lewat masjid merujuk seperti zaman masa keemasan umat Islam di masa lampau.
Self-Transcendence Dalam Membangun Semangat Mengajar (Field Study di MI PUI Kaum Banjarsari, Ciamis) Nidaul Fajrin; Syahrul Fauzi
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 8, No 1 (2023): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v8i1.7888

Abstract

Kebutuhan merupakan aspek terpenting dalam kehidupan manusia, sebagaimana hal ini diterangkan dalam teori hierarki kebutuhan Abraham Harold Maslow. Salah satu upaya untuk memenuhi setiap kebutuhan adalah menjadikan guru sebagai suatu profesi dengan tujuan untuk mencari penghasilan, akan tetapi tidak jarang terjadi apabila kompensasi yang diharapkan tidak sesuai dengan realita yang diterima berdampak pada turunnya semangat guru dalam mengajar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif-eksploratif dengan model studi kasus di Madrasah Ibtidaiyah Persatuan Umat Islam (MI PUI) Kaum Banjarsari. Subjek penelitian diantaranya adalah Kepala Madrasah serta tenaga pendidik yang sudah mengabdi kurang lebih selama 35 tahun. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian data akan dianalisis melalui tahap transcript, coding, grouping, comparing, contrasting. Teknik validasi dan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Hasil menunjukkan bahwa ketika seorang pendidik menerapkan konsep ihsan yang dibarengi dengan ikhlas, maka tujuan dalam hidupnya akan tercapai. Ihsan merupakan bentuk dari transendensi diri dalam Islam, karena seseorang melakukan suatu hal atas dasar mencari ridha Allah SWT. Sehingga, ketika seorang guru menerapkan ihsan dalam mengajar peserta didiknya, maka kegiatannya dalam memberi pengajaran kepada siswa akan selalu didominasi oleh motivasi yang tinggi untuk beribadah kepada Allah. 
Pengaruh Media Pembelajaran TALINTAR Terhadap Kemampuan Berhitung Perkalian Bersusun Siswa Kelas IV SD Negeri Pujerbaru 2 Kecamatan Maesan Andi Wapa; Aisyah Fatimatuz Zahro; Haya Haya
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 8, No 1 (2023): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v8i1.9060

Abstract

Media belajar begitu sangat penting dalam menunjang kegiatan pembelajaran yang tidak hanya mengacu pada pembelajaran matematika, tetap pembelajaran matemika ini harus ditunjang dengan media yang sesuai dengan kebutuhan siswa dan kemampuan seorang guru. Salah satu cara agar kegiatan pembelajaran dapat melibatkan peserta didik adalah dengan menggunakan media pembelajaran yang memiliki fungsi sebagai penyalur informasi dari guru kepada peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keefektifan dari penggunaan media pembelajaran Tabel Perkalian Pintar (TALINTAR) terhadap kemampuan berhitung perkalian bersusun peserta didik karena berdasarkan hasil observasi kemampuan berhitung siswa masih dalam kategori renah terutama dikelas IV. sehingga Sampel pada penelitian ini adalah peserta didik kelas IV SD Negeri Pujerbaru 2 Kecamatan Maesan sebanyak 7 orang. Penelitian ini termasuk penelitian pra-eksperimental menggunakan one group pretest-posttest design. Instrumen yang digunakan dalam kegiatan penelitian ini adalah soal-soal perkalian bersusun (2 angka) sebanyak 5 soal dan media pembelajaran berupa Tabel Perkalian Pintar (TALINTAR). Hasil penelitian menunjukkan bahwa uji N-gain  adalah 0,50 yang termasuk dalam kategori sedang. Uji Paired Sample T-test memperoleh hasil tingkat signifikansi 0,001 yang memiliki arti efektif karena 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa antara pretest  sebelum menggunakan media pembelajaran berupa Tabel Perkalian Pintar (TALINTAR) dan posttest setelah menggunakan media pembelajaran tersebut mengalami perbedaan yang signifikan. Berdasarkan hasil beberapa uji yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran Tabel Perkalian Pintar (TALINTAR) efektif dalam membantu atau mengembangkan kemampuan berhitung perkalian bersusun peserta didik pada mata pelajaran matematika.
Strategi Pengembangan Bisnis Pada Usaha Gula Aren Melalui Pendekatan Business Model Canvas Di Desa Segobang, Kecamatan Licin, Kabupaten Banyuwangi Rosyidah, Elok; Hakim, Arif Rahman; Romadloni, Sahru
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 8, No 2 (2023): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v8i2.13489

Abstract

Desa yang tidak berdaya akan memiliki banyak akibat, diantaranya munculnya pengangguran, pengiriman tenaga kerja ke luar negeri, merantau ke kota, penjarahan dan lain sebagainya. Desa menjadi ujung terdepan wilayah yang ada kaitanya dengan masayarakat. Desa yang maju akan memberikan dampak yang positif bagi perkembangan masyarakat sekitar dan pemerintah daerah. Membangun desa merupakan salah satu bagian dari mengembangkan masyarakat dan meningkatkan aspek kehidupan. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi atau menyusun strategi pengembangan bisnis pada usaha gula aren dengan pendekatan Business Model Canvas (BMC) yang diintegrasikan dengan analisis SWOT dan IFAS dan EFAS. Identifikasi model bisnis gula aren di Desa Segobang dilakukan melalui analisis Business Model Canvas (BMC). Identifikasi faktor internal (IFAS) dan Eksternal (EFAS) usaha gula aren dilakukan melalui analisis SWOT. Hasil analisis matriks internal-eksternal adalah Nilai Skor Kekuatan 2,99, nilai skor kelemahan 3,23, nillai skor peluang 3,84 dan nilai skor ancaman 2,84. Titik koordinat menunjukkan sumbu X -0,24 dan sumbu Y 1,0. 
Strategi Pemasaran Pasca Pandemi Covid-19 Pada UMKM Mie Nyaman Rembangan, Jember Dwiansyah, Ipung; Santoso, Budi; Nursaidah, Nursaidah
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 8, No 2 (2023): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v8i2.20680

Abstract

Pada saat pasca pandemic covid-19 di indonesia sangat berdampak pada kelangsungan kehidupan masyarakat, salah satunya pada sektor perekonomian seperti para pelaku usaha mikro, kecil serta menengah (UMKM). Agar usaha Mie Nyaman dapat bertahan dan bersaing untuk mencapai tujuan yang tepat, maka dibutuhkan strategi. Strategi yang dirumuskan dengan mengidentifikasi lingkungan internal dan eksternal dari usaha UMKM tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi faktor-faktor internal dan eksternal yang digunakan untuk merumuskan alternatif strategi bisnis yang tepat untuk diterapkan oleh Mie Nyaman. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah matriks IFE, matriks EFE, matriks IE, matriks SWOT, dan matriks QSPM. Matriks IFE dan EFE menunjukkan respon terhadap kondisi internal yang kuat dengan selisih nilai 1,66 dimana faktor kekuatan lebih dominan dan respon terhadap kondisi eksternal yang tinggi dengan selisih nilai 0,99 dimana dominan terhadap peluang. Matriks IE menunjukkan posisi Mie Nyaman berada pada kuadran satu yaitu tumbuh dan membangun. Matriks SWOT menghasilkan tujuh alternatif strategi dengan prioritas strategi yaitu melakukan pengembangan dan inovasi produk yang diperoleh dari hasil analisis matriks QSPM