cover
Contact Name
Basri
Contact Email
unasman.lppm@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
basri05@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. polewali mandar,
Sulawesi barat
INDONESIA
J-KESMAS: Jurnal Kesehatan Masyarakat
ISSN : 24428884     EISSN : 25414542     DOI : -
Core Subject : Health,
J-KESMAS: Jurnal Kesehatan Masyarakat merupakan jurnal dari Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Al Asyariah Mandar. Terbit berkala enam bulan sekali (Semester). Sebagai wahana komunikasi insan akademik dalam bidang Kesehatan Masyarakat dan Kesehatan Lingkungan.
Arjuna Subject : -
Articles 141 Documents
HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN STATUS GIZI PADA BALITA DI POSYANDU KARYA BUDI ASIH 2B HS, Sofa Fatonah; Damaiyanti, Damaiyanti
J-KESMAS: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 9, No 2 (2023): J-KESMAS Volume 9 Nomor 2, November 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jkesmas.v9i2.3907

Abstract

Status gizi adalah suatu keadaan tubuh yang diakibatkan oleh keseimbangan antara asupan zat gizi dengan kebutuhan. Pola asuh memegang peranan penting dalam terjadinya gangguan pertumbuhan pada balita, karena dengan pola asuh yang baik dari orang tua akan meningkatkan kondisi status gizi yang optimal, sebab dengan kondisi status gizi balita tidak optimal berpotensi buruk pada pertumbuhan dan perkembangan anak. Pola asuh mempengaruhi status gizi karena pertumbuhan dan perkembangan anak tidak hanya dari asupan nutrisi akan tetapi kasih sayang, perhatian, kenyamanan dan pola asuh yang baik juga membuat anak akan bisa tumbuh dengan baik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidaknya hubungan pola asuh orang tua dengan status gizi pada balita di Posyandu Karya Budi Asih 2B RW 02 Kelurahan Cibeber Kec. Cimahi Selatan Kota Cimahi. Metode penelitiaan menggunakan kuantitatif dengan rancangan deskriptif korelasi dan jenis penelitian observasional. Pengambilan 20 responden menggunakan sample random sampling. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji Somer’s dengan data kategorik untuk mengetahui hubungan pola asuh dengan status gizi balita. Hasil penelitian didapatkan terdapat hubungan antara status pekerjaan ibu dengan status gizi balita di RW. 02 Kelurahan Cibeber tahun 2022 dengan nilai p-value 0,241 > 0,05 maka Ho diterima.
Analisis Faktor Yang Berhubungan Dengan Perilaku Masyarakat Dalam Upaya Mencegah Penularan Penyakit Kusta Di Wilayah Kerja Puskesmas Ingin Jaya Kecamatan Aceh Besar Tahun 2023 Maulana, Aiga; Fahdhienie, Farrah; Ariscasari, Putri
J-KESMAS: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 10, No 1 (2024): J-KESMAS Volume 10 Nomor 1, Mei 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jkesmas.v10i1.5068

Abstract

Kusta penyakit menular yang menyebabkan kecacatan. Penyakit ini menimbulkan masalah tidak hanya dari segi medis tetapi sampai masalah ekonomi, sosial dan budaya. Juga dampak pada hilangnya produktifitas seseorang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan perilaku Masyarakat dalam upaya mencegah penularan penyakit kusta. Penelitian dilakukan dengan desain cross-sectional. Analisis data menggunakan uji Chi-square. Populasi dalam penelitian ini seluruh keluarga yang ada di 8 desa bertempat tinggal diwilayah kerja puskesmas ingin jaya sebanyak 1.999 kk. Pengambilan sampel menggunakan rumus slovin sebanyak 95 kk. Hasil penelitian ini terdapat hubungan antara pengetahuan (p-value 0,010), sumber informasi p-value (0,001), sikap p-value (0,001), peran tenaga kesehatan (p-value 0,001), stigma (p-value 0,022) dengan perilaku masyarakat dalam Upaya pencegahan penyakit kusta.
EFEKTIVITAS ISI PIRINGKU SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN PENGETAHUAN GIZI PADA ANAK Ayuningtiyas, Aisyah Nilam; Ni'mah, Dzurrotun Putri; Setiyowati, Mellya Ayu; Ni'mah, Nazilatun; Caesar, David Laksamana
J-KESMAS: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 9, No 2 (2023): J-KESMAS Volume 9 Nomor 2, November 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jkesmas.v9i2.4878

Abstract

Stunting in Indonesia is a serious threat that requires appropriate handling. Based on data from the Indonesian Toddler Nutrition Status Survey (SSGBI) in 2022, the prevalence of stunting in Indonesia reached 21,6%. This means that around one in four children under five (more than eight million children) in Indonesia is stunted. The figure is still higher than the threshold set by WHO, namely 20%. (SSGI, 2022). The type of research used is quantitative. This research design is pre-experimental with a one-group pretest and posttest design. The total sample used in this research was 65 respondents. The research results showed a significant difference in the average student knowledge scores before and after intervention using the ISI PIRINGKU method with a p-value of 0.0001. This means that the ISI PIRINGKU method is effective in increasing students' knowledge about nutrition
PENGARUH PENGETAHUAN DAN KELELAHAN KERJA TERHADAP UNSAFE ACTION PADA PEKERJA OPERASIONAL KALLA TRANSPORT & LOGISTIK Labibah, Iffat Nurjihan; Amelia AP, A. Rizki; Muchlis, Nurmiati
J-KESMAS: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 9, No 2 (2023): J-KESMAS Volume 9 Nomor 2, November 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jkesmas.v9i1.3917

Abstract

Unsafe behaviors can endanger people or workers and are caused by internal factors such as worker knowledge or fatigue. The study used a quantitative method with a cross-sectional approach with 51 respondents. Data were collected by questionnaire and analyzed using univariate and bivariate tests with a confidence level of α = 0.05. The binary logistic regression test results show that work fatigue is the variable that significantly influences risky behavior (p-value 0.019). The Exp(B) for job fatigue is 5,348, indicating that fatigue has a five times greater impact on risky behavior than knowledge does.
Mother's Eating Style, Breakfast Habits, Fruit and Vegetable Consumption in Early Childhood in TK Al Amien Jember Adi, Dhuha Itsnanisa; Permatasari, Elok; Oktafiani, Lirista Dyah Ayu
J-KESMAS: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 10, No 1 (2024): J-KESMAS Volume 10 Nomor 1, Mei 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jkesmas.v10i1.4903

Abstract

Good nutritional intake in early childhood can help maintain a child's immune system so that it is not easily exposed to infectious diseases, especially during the Coronavirus Disease (COVID-19) pandemic like today. Parenting by mothers plays an important role in how nutritional intake in children can be fulfilled. This study aims to describe the mother's eating style, breakfast habits, and fruit and vegetable consumption in early childhood. This study is a descriptive study conducted on 36 parents of early childhood in Al Amien Jember Kindergarten. This research has received ethical approval from KEPK FKG UNEJ No. 1171/UN25.8/KEPK/DL/2021. The results of research on eating patterns, it is known that in most early childhood 83.3% always have breakfast every day. Nevertheless, Most early childhooders consume vegetables and fruits less than 3 times a day. The results of research on maternal parenting showed that as much as 50%. 44.4% of mothers sometimes apply parenting by forcing children if the child refuse food that is usually consumed. Even though the dietary consumption pattern in this study is quite good, there needs to be further education about parenting, and feeding, especially the provision of balanced nutritious foods and diverse foods.
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI STRESS KERJA PADA PERAWAT AKIBAT BEBAN KERJA YANG TINGGI : LITERATUR REVIEW Aisyah, Ratu Nur; Handayani, Sarah
J-KESMAS: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 9, No 2 (2023): J-KESMAS Volume 9 Nomor 2, November 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jkesmas.v9i2.4733

Abstract

The level of work stress in the work environment can increase the risk of mental and physical health disorders in individuals, which can affect performance and overall well-being. The aim of carrying out this scientific study is to determine the factors that influence work stress in nurses due to high workload. The method used in the literature review was to analyze eight journals as references by applying PICO. The results show that from the eight scientific research studies, it was found that there was a correlation between high workload and stressful events experienced by nurses, where the higher the workload, the higher the level of stress experienced by nurses. Nurses have complexities in their work, from caring to communicating with patients and their families, so attention is needed from the hospital or employer to balance the workload and welfare of nurses in carrying out their professional duties.
PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP AKSESABILITAS PELAYANAN KESEHATAN dewi, armoni suci; Suyanto, Suyanto; Sari, Dita Kartika
J-KESMAS: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 10, No 1 (2024): J-KESMAS Volume 10 Nomor 1, Mei 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jkesmas.v10i1.4875

Abstract

The unequal availability of health facilities, health personnel and very varied geographic conditions, give rise to the potential for widening inequality in health utilization among communities in several regions in Indonesia. The gap in health services that exists between urban and rural areas contributes to an increase in the number of people suffering from chronic diseases in rural areas. This research aims to determine the community's perception of the accessibility of health services in Kepayang Kepuasan Hulu Village, District. Rokan Hulu.This type of research is descriptive qualitative and data sources are extracted from informants consisting of elements of society, community leaders and the public. Informants were selected using purposive sampling, data collection methods were carried out using FGDs and in-depth interviews. The results of informants had used health services at the health center,with the types of vehicles used mostly being private motorized vehicles, the costs incurred to access the health center were still considered affordable, but what was still an obstacle was the condition of the roads which were still dirt, where this condition would be more it is difficult to access when it is wet (after rain) and also the travel time is more than 1 hour, so it can be concluded that people's accessibility to the community health center is still hampered by road conditions. It is hoped that special attention will be paid to the condition of the road.
Efektifitas Telemedicine Pada Pengobatan Tuberculosis Pada Negara Berpenghasilan Menengah ke Bawah: Systematic Review Triana, Rosselini; Pujiyanto, Pujiyanto; Chandra, Erfan
J-KESMAS: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 9, No 2 (2023): J-KESMAS Volume 9 Nomor 2, November 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jkesmas.v9i2.4823

Abstract

Tuberculosis (TB) is one of the major health issues worldwide, with a significant number of cases and deaths in countries with high TB prevalence. Telemedicine is being used to improve diagnosis, treatment, and public health. We aimed to explore the effectiveness of telemedicine in TB treatment in Low- and Middle-Income Countries (LMIC). The study used a systematic literature review, using relevant keywords and inclusion criteria, and searched papers written in English between 2014 and 2023 from PubMed, Cochrane, and Embase databases. For inclusion, titles and abstracts were screened using PRISMA. From 849 studies, we found 13 studies fit the inclusion criteria. Telemedicine gives varying results on treatment success, patient compliance, and prevention of loss to follow-up. Mostly, the results are better but insignificant. Telemedicine facilitates the detection of TB cases, improves knowledge of TB, and improves patient-health worker relationships. In conclusion, telemedicine may be a promising approach to improving the effectiveness of TB treatment despite intervention effects being found to vary between one and each study. Advanced research is needed to evaluate the more optimum and wider implementation of telemedicine.
PEMANFAATAN PANGAN LOKAL KELOR (Moringa oleifera L.) SEBAGAI SUMBER NUTRISI DALAM PENCEGAHAN STUNTING DAN IMPLEMENTASINYA SEBAGAI SUMBER BELAJAR BIOLOGI Fatmawati, Fatmawati; Nurhalizah, Nurhalizah; Tuada, Rasydah Nur; Ramlah, Ramlah
J-KESMAS: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 10, No 2 (2024): J-KESMAS Volume 10 Nomor 2, November 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jkesmas.v10i2.5939

Abstract

Tanaman kelor (Moringa oleifera L.) merupakan pangan lokal fungsional kaya nutrisi yang dapat digunakan sebagai makanan pendamping air susu ibu (MPASI), dan menjadi upaya strategis dalam pencegahan stunting. Salah satu sasaran Sustainable Development Goals (SDGs) adalah mencegah dan memutus angka kelaparan. Sekitar 162 juta anak di seluruh dunia mengalami stunting pada masa kanak-kanak, yang merupakan salah satu hambatan paling signifikan terhadap pembangunan manusia. Studi ini bertujuan untuk untuk mengevaluasi pemanfaatan pangan lokal kelor sebagai sumber nutrisi dalam pencegahan stunting dan implementasinya sebagai sumber belajar biologi. Penelitian ini menggunakan studi literature review melalui pengumpulan data yang tersedia dari jurnal nasional dan internasional yang telah dipublikasikan secara online, termasuk Pubmed, Google Cendekia, ResearchGate, dan ScienceDirect (2016-2024). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemanfaatan pangan kelor dapat dijadikan sebagai sumber nutrisi dalam pencegahan stunting. Tanaman ini memiliki kandungan nilai gizi kalori, protein, lemak, karbohidrat, serat, vitamin B1, B2, B3, C, E, kalsium, magnesium, fosfor, kalium, tembaga, besi, dan belerang yang dibutuhkan untuk tumbuh kembang anak. Informasi mengenai nilai gizi pangan lokal kelor dapat diimplementasikan sebagai sumber belajar biologi berupa booklet, desain grafis, maupun video pembelajaran yang berisi konten edukatif. Pemanfaatan dan edukasi pangan lokal kelor penting untuk dilakukan sebagai upaya pencegahan peningkatan angka stunting di masa kini dan masa mendatang.
KAJIAN PENGELOLAAN SAMPAH ORGANIK UNTUK MENGURANGI TIMBULAN SAMPAH DI KABUPATEN KUDUS Caesar, David Laksamana; Ulfa, Maria; Mayari, Deva Putri; Dewi, Ervi Rachma
J-KESMAS: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 10, No 2 (2024): J-KESMAS Volume 10 Nomor 2, November 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jkesmas.v10i2.5910

Abstract

Berdasarkan data SIPSN Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, pada tahun 2022 Jawa Tengah merupakan provinsi penghasil sampah tertinggi di Indonesia yaitu menghasilkan 5,76 juta ton atau 16,03% dari total timbulan sampah nasional. Salah satu kabupaten di Jawa Tengah dengan produksi sampah yang terbanyak adalah Kabupaten Kudus. Sampah yang terkelola di Pusat Daur Ulang Kabupaten Kudus pada tahun 2022 mencapai 1.312,54 ton/tahun sedangkan sampah masuk 1.890,70 ton/tahun, artinya belum semua sampah terkelola sepenuhnya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kajian pengelolaan sampah organik untuk mengurangi timbulan sampah di pusat daur ulang Kabupaten Kudus. Jenis penelitian menggunakan metode penelitian kombinasi. Analisis kuantitatif dilakukan untuk mengetahui jumlah timbulan sampah sebagai bahan baku kompos yang ada di pusat daur ulang, sehingga dapat diperoleh rata-rata jumlah kompos yang dihasilkan dan sisa jumlah sampah yang belum terolah. Analisis kualitatif dilakukan dengan mengajukan pertanyaan yang telah tersusun. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara terstruktur. Jumlah informan sebanyak 6 orang.   Timbulan sampah di pusat daur ulang yaitu sebesar 5,49 m3, namun yang terkelola hanya 2,98 m3 perhari. Rata-rata jumlah kompos yang dihasilkan 1,95 m3/siklus, karena bahan baku kompos yang diproses mengalami penyusutan. Proses pengelolaan sampah organik yaitu melalui pemilihan, pencacahan, penimbangan, dan proses fermentasi dengan diberi EM4, air, tetes tebu hingga menjadi kompos selama 2 bulan prosesnya. Pusat daur ulang sampah efektif dalam mengurangi sampah efektif sebesar 79,6%.