cover
Contact Name
Sri Hapsari Wijayanti
Contact Email
sri.hapsari@atmajaya.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
lppm@atmajaya.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
SABDAMAS
ISSN : 27155188     EISSN : 2715582X     DOI : -
SABDAMAS merupakan kumpulan makalah hasil pengabdian kepada masyarakat yang dipresentasikan dalam Seminar Hasil Pengabdian kepada Masyarakat (SABDAMAS) di Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya. SABDAMAS memuat tujuh bidang kegiatan, yaitu pendidikan, ekonomi, kesehatan, lingkungan, komunikasi, sosial budaya, dan ipteks. Diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Unika Atma Jaya, Jakarta sejak Desember 2019 dan akan terbit secara berkala tiga tahun sekali untuk kegiatan diseminasi hasil pengabdian kepada masyarakat yang diselenggarakan di Unika Atma Jaya, berkolaborasi dengan Universitas Tarumanagara dan Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 87 Documents
PERAN STRATEGIS PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT YANG DILAKUKAN OLEH SENAT MAHASISWA AKADEMI SEKRETARI BUDI LUHUR DALAM MENDUKUNG KEMANDIRIAN MASYARAKAT Margaretha Sri Udari
SABDAMAS Vol 1 No 1 (2019): SABDAMAS
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1799.921 KB)

Abstract

Sejak 2016, Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi RI menerapkan paradigma baru dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang bersifat problem solving, komprehensif, bermakna, tuntas, dan berkelanjutan dengan sasaran yang tidak tunggal. Kemandian masyarakat merupakan keadaan yang dimiliki oleh masyarakat yang ditandai dengan kemampuan dalam berpikir, membuat putusan, dan bertindak dengan tepat guna demi tercapainya penyelesaian berbagai masalah yang dihadapi melalui pemanfaatan dan pemberdayaan kemampuan yang dimiliki. Di perguruan tinggi, dosen melaksanakan kegiatan pemberdayaan masyarakat. Profesi dosen adalah panggilan mulia untuk menjadi guru kemanusiaan. Seorang dosen diajak terus-menerus memanusiakan dirinya sehingga memiliki potensi tinggi di bidang ilmunya dan karakter luhur dalam dirinya. Kesiapan seorang dosen menjadi guru, yaitu pribadi yang menjadi suri tauladan (panutan) baik oleh rekan sekerja, pegawai, maupun mahasiswa. Mahasiswa, khususnya yang tergabung dalam Senat Mahasiswa Akademi Sekretari Budi Luhur, juga meneladani dosen mereka yang melakukan kegiatan yang cukup besar manfaatnya, seperti kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Dengan kepercayaan yang diberikan kepada senat mahasiswa untuk melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat, telah turut serta memberi jalan bahwa senat mahasiswa pun dapat membantu kemandirian masyarakat.
PENGELOLAAN POTENSI EKOWISATA BERBASIS MASYARAKAT DI DESA PARI, KECAMATAN MANDALAWANGI, PANDEGLANG Budhi Martana; Jayanta Jayanta; Sugianto Sugianto
SABDAMAS Vol 1 No 1 (2019): SABDAMAS
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (401.902 KB)

Abstract

Program pengabdian kepada masyarakat ini merupakan program yang bersifat aktual dalam rangka peningkatan pengetahuan dan wawasan masyarakat Desa Pari untuk mengelola potensi daerah sebagai acuan pengembangan potensi wisata di Kabupaten Pandeglang. Desa Pari memiliki potensi untuk mengembangkan ekowisata kuliner berbasis masyarakat karena Desa Pari merupakan salah satu akses pintu masuk ke beberapa tempat wisata yang ada di Kabupaten Pandeglang. Metode kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini meliputi observasi awal daerah kegiatan, pemetaan masalah, sosialisasi/penyuluhan, pelatihan pengolahan produk hasil pertanian, serta pelatihan pengolahan sampah rumah tangga. Hasil kegiatan ini menunjukkan adanya komitmen bersama untuk menjaga kualitas lingkungan serta memberdayakan ekonomi masyarakat.
PELATIHAN PEMBUATAN TEH DAUN KELOR SEBAGAI ANTIOKSIDAN DAN PENCEGAH DIABETES BAGI MASYARAKAT KAMPUNG UTAN DEPOK Dhigna Luthfiyani Citra Pradana; Rika Revina; Via Rifkia
SABDAMAS Vol 1 No 1 (2019): SABDAMAS
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (878.508 KB)

Abstract

Kampung Utan, Depok merupakan daerah perkampungan yangkebanyakan warganya berstatus ekonomi rendah dan pemanfaatan lahan untukpembudidayaan tanaman juga masih rendah. Daerah kelas menengah ke bawahini sangat rentan terhadap isu-isu yang beredar di masyarakat karena kurangnyailmu dan kemampuan dalam mengakses informasi yang tepat. Banyakmasyarakat di daerah tersebut yang berpikir bahwa pohon kelor memiliki sifatmistis, padahal daun kelor bermanfaat sebagai antioksidan, mencegahhiperglikemia dan hiperlipidemia yang dapat mencegah penyakit diabetesmelitus tipe 2. Kegitan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan masyarakat didesa tersebut mengenai pemanfaatan daun kelor dan meningkatkanperekonomian masyarakat daerah Kampung Utan Depok. Pelaksanaan kegiatandilakukan dengan penyuluhan dan pelatihan pembuatan teh daun kelorkemudian. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dihadiri 30 orang ibu wargaKampung Utan Depok. Pemahaman peserta mengenai daun kelor, carapembuatan teh, pengemasan dan registrasi teh daun kelor tersebut meningkatdari nilai pre test 43% menjadi post test 85%.
PEMANFAATAN SISTEM INFORMASI UNTUK NAIK KELAS PADA UKM HACORD GALLERY KOTA DEPOK Sunarti Sunarti; Susan Rachmawati; Frisma Handayanna; Destiana Rosanti; Arum Herlianti Fadhila
SABDAMAS Vol 1 No 1 (2019): SABDAMAS
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (535.52 KB)

Abstract

Sasaram kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah para UKM di Hacord Gallery. Ada lebih dari lima puluh UKM di Hacord Gallery. Beberapa produk, seperti fashion, kerajinan, suvenir, craft, frozen food, makanan, minuman, dan jamu herbal. Beragam permasalahannya, di antaranya masih rendahnya pendidikan mitra, kegiatan pemasaran dengan menggunakan pencatatan, baik transaksi penjualan maupun pembelian ke dalam sebuah buku, promosi menggunakan brosur, dan pengelolaan keuangan menggunakan kalkulator. Tujuan kegiatan ini memengaruhi tingkat investasi UKM dan secara perlahan mengedukasi masyarakat agar mencintai produk lokal Depok dengan cara membeli atau menjual sehingga UKM kota Depok dapat naik kelas. Metode yang digunakan adalah learning by doing, dimulai dari melakukan survei ke lokasi sampai pada tahap monitoring dan evaluasi. Bentuk kegiatan berupa pelatihan, pendampingan, monitoring, dan evaluasi yang bertujuan meningkatkan pengetahuan para UKM. Solusi yang diberikan adalah membangun emarketplace hacordgallery.com untuk pemasaran produknya. Untuk membuat laporan keuangan, digunakan aplikasi Zahir Simply berbasis android yang sangat mudah dalam penggunaannya. Dengan dibangun hacordgallery.com produk-produk yang ada akan lebih luas jangkauan pasarnya. Aplikasi Zahir Simply membantu dalam manajemen laporan keuangan. Pemanfaatan e-marketplace dan aplikasi Zahir Simply dapat meningkatkan knowledge management para UKM. Untuk menjamin keberhasilan program ini, dilakukan monitoring dan evaluasi pada setiap tahapan perkembangan program.
PEMBERDAYAAN EKONOMI KADER SERTA PEMBERDAYAAN KESEHATAN MELALUI PENGOLAHAN PANGAN BERBASIS LABU KUNING SEBAGAI UPAYA PENANGGULANGAN DIABETES MELITUS Nanang Nasrulloh; Andri Pramesyanti; Retno Yulianti; M. Ikhsan Amar
SABDAMAS Vol 1 No 1 (2019): SABDAMAS
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (967.528 KB)

Abstract

Peningkatan kualitas kesehatan menjadi keharusan, tetapi sering kali upayakesehatan belum berdampak karena dipengaruhi tingkat ekonomi masyarakat.Diperlukan upaya gabungan sesuai dengan Revolusi Industri 4.0, yaitu peningkatankesehatan sekaligus peningkatan perekonomian. Sasaran program adalah DesaGandul, Kecamatan Cinere, Depok, Jawa Barat. Kegiatan merupakan kemitraanbersama posbindu/posyandu. Permasalahan kesehatan terindentifikasi adalahdiabetes melitus, hipertensi pada lansia, dan lainnya akibat PHBS (Perilaku HidupBersih) yang belum baik. Ketiga hal itu menjadi prioritas di daerah ini. Prevalensidiabetes melitus (DM) juga dipicu hipertensi. Solusi yang diberikan berupa pelatihandan pengolahan produk berbasis labu kuning bagi kader kesehatan dan masyarakat.Labu kuning dipilih karena dari penelitian terbukti adanya pengaruh terhadappenurunan prevalensi DM setelah penggunakan labu kuning. Labu kuning memilikiindeks glikemik rendah, tetapi tinggi antioksidan yang penting dalam pencegahanDM. Olahan labu kuning dapat menjadi peluang usaha sekaligus berswadayamengatasi masalah kesehatan. Pelaksanaan diadakan di Posbindu dan selanjutnyadilakukan monitoring secara berkelanjutan. Produk berupa mi, biskuit, roti, danpuding labu kuning. Kegiatan juga diumumkan di media massa. Melalui solusi inimaka masyarakat memperoleh manfaat, yaitu penanggulangan kesehatan sertapemberdayaan ekonomi. Pengolahan labu kuning mampu menjadi tren pola makansehat. Tambahan pula, kemampuan mengolah labu kuning menjadi aneka produkmendorong terbentuknya UKM yang berfokus pada makanan sehat.
PEMBANGUNAN DKMnet SEBAGAI PENYEDIA JASA LAYANAN INTERNET DI MASJID AL-HIDAYAH Chaerur Rozikin; Riza Ibnu A.; Arif Rakhman
SABDAMAS Vol 1 No 1 (2019): SABDAMAS
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (673.682 KB)

Abstract

DKM Al-Hidayah memiliki kegiatan, seperti pengajian untuk ibu-ibu, pengajian untuk bapak-bapak, yasinan rutin setiap malam Jumat, dan Taman Pendidikan Alquran untuk anak-anak di lingkungan Musala Al-Hidayah. Dalam menjalankan kegiatan tersebut, dibutuhkan biaya operasional. Biaya operaional tersebut didapatkan dari sumbangan masyarakat sekitar yang terkadang tidak mencukupi untuk menutupi kekurangan biaya operasional masjid sehingga pengurus DKM ikut iuran. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan menyelesaikan permasalahan tersebut dengan cara pendirian DKMnet sebagai penyedia jasa layanan internet. DKMnet berfungsi sebagai internet service provider (ISP) skala kecil sehingga warga lingkungan perumahan yang ingin mengakses internet dengan biaya terjangkau dan quota unlimited dapat berlangganan di DKMnet. Kegiatan PKM ini memiliki tahapan kegiatan, yaitu survei lokasi, pembangunan tower triangel, identifikasi kebutuhan jaringan hardware, pelatihan konfigurasi jaringan internet, dan pelatihan promosi dan pemasaran. Hasil kegiatan ini berupa berdiri dan berjalannya DKMnet dan sudah memiliki beberapa pelanggan dengan biaya langganan 100 ribu– 200 ribu per bulan. Kegiatan PKM ini berhasil dilaksanakan dan sudah mendapat beberapa pelanggan sehingga pengurus DKM sudah memilki pendapatan dari DKMnet. Keuntungan pendapatan DKMnet digunakan untuk keperluan biaya operasional masjid sehingga dapat menutupi kekurangan biaya operasiona masjid.
PEMBERDAYAAN KADER MELALUI HIDROPONIK PADA LAHAN SEMPIT SEBAGAI UPAYA PREVENTIF DIABETES MELITUS (RETRACTION) Retno Yulianti
SABDAMAS Vol 1 No 1 (2019): SABDAMAS
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1082.449 KB)

Abstract

ARTIKEL INI DITARIK DARI PUBLIKASI
PENYUSUNAN SISTEM AKUNTANSI DAN AKADEMIK PADA PONDOK PESANTREN RIYADHUSSHOLIHIIN KAMPUNG ROCEK, CIMANUK, PANDEGLANG Hari Setiyawati; Sarwati Rahayu
SABDAMAS Vol 1 No 1 (2019): SABDAMAS
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (717.88 KB)

Abstract

Mitra PKM ini adalah Pondok Pesantren Riyadhussholihiin yang merupakan lembaga pendidikan Islam yang berlokasi di Rocek, Cimanuk, Pandeglang, Banten, Jawa Barat, yang bergelut di bidang pendidikan Islam secara formal dan nonformal. Permasalahan yang dialami oleh mitra adalah a) penggunaan sistem akuntansi dan keuangan yang masih manual, b) sistem informasi akademik masih manual, c) belum terlaksana tes bakat bagi para santri. Tujuan kegiatan ini adalah mengatasi permasalahan tersebut. Seluruh kegiatan telah tercapai 100%, yaitu tersedianya sistem aplikasi akuntansi dan keuangan (sistem aplikasi akuntansi dengan menggunakan Zahir Accounting), tersedianya sistem aplikasi akademik dan pelaksanaan tes bakat bagi para santri SMP dan SMA. Dengan diterapkannya sistem akuntansi Zahir, pemrosesan transaksi dan laporan keuangan lebih akurat, sistem akademik yang diterapkan dapat meningkatkan kecepatan informasi bagi wali santri dan mempermudah ustadz/guru dalam memproses kegiatan akademik. Tes bakat yang dilakukan dapat membantu ustadz/guru mempersiapkan jenjang karier para santri. Tim tetap akan memberikan pendampingan dalam penerapan sistem serta melakukan evaluasi. Sistem tersebut tentu harus terus dikembangkan sesuai dengan kebutuhan. Luaran kegiatan ini adalah media daring sindonews.com yang telah dimuat pada 23 Juli 2019, video kegiatan, artikel ilmiah, serta HKI.
MENINGKATKAN PENGETAHUAN DAN KEMAMPUAN KADER KESEHATAN MELALUI PELATIHAN DETEKSI DINI RISIKO DIABETIC FOOT ULCER Santi Herlina; Fiora Ladesvita; Lima Florensia
SABDAMAS Vol 1 No 1 (2019): SABDAMAS
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (708.085 KB)

Abstract

Tingginya angka kematian di Indonesia yang disebabkan oleh diabetes mellitussebesar 4,2% pada kelompok umur 15-44 tahun di daerah perkotaan (Riset KesehatanDasar tahun 2018). Angka Kejadian DM di Kota Depok sendiri menempati urutankedua tertinggi setelah penyakit hipertensi sebesar 17% (Dinkes Kota Depok, 2016).Salah satu komplikasi kronik yang umum terjadi pada pasien dengan penyakit diabetesmelitus adalah diabetic foot ulcer (Prompers et al, 2008). Komplikasi ini dapatberujung pada amputasi akibat neuropati. Tindakan pencegahan dari komplikasitersebut diantaranya adalah edukasi kepada masyarakat terkait promotif dan preventifdengan melatih kader kesehatan yang merupakan pelayanan kesehatan pertama dimasyarakat tentang deteksi dini resiko diabetic foot ulcer. Tujuan dari kegiatanpengabdian masyarakat ini adalah meningkatkan pengetahuan kader kesehatan dalammelakukan deteksi dini resiko neuropati pada pasien DM dengan metode kegiatanadalah memberikan materi pelatihan dan mensimulasikan cara mendeteksi resikoneuropati dan setiap peserta melakukan pemeriksaan deteksi dengan menggunakanmodul pelatihan yang sudah disiapkan. Hasil dari kegiatan pengabdian kepadamasyarakat ini adalah meningkatnya pengetahuan dan keterampilan kader kesehatandalam mendeteksi resiko komplikasi penyakit DM yaitu neuropati perifer yang dapatmenyebabkan diabetic foot ulcer. Simpulan dari kegiatan ini adalah terjadinyapeningkatan pengetahun dan keterampilan pada kader kesehatan dalam mendeteksiresiko neuropati.
PEMANFAATAN E-COMMERCE BAGI IBU-IBU PENGUSAHA MIKRO RT 02 RW 014 DESA SIMPANGAN, KECAMATAN CIKARANG UTARA Tatik Juwariyah; Luh Krisnawati
SABDAMAS Vol 1 No 1 (2019): SABDAMAS
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1027.93 KB)

Abstract

Kelompok UMKM para ibu rumah tangga di Desa Simpangan, Kecamatan Cikarang Utara memiliki basis usaha rumahan, di antaranya usaha tas, dompet rajutan tangan, kue basah, jajanan pasar, katering, dan asesoris baju. Salah satu upaya memperluas pemasaran produk para pelaku UMKM tersebut adalah memanfaatkan ecommerce. Meskipun saat ini telah memasuki Era Industri 4.0, yang dicirikan bermunculannya market online, ternyata para pelaku UMKM tersebut belum mempraktikkan pemasaran di market online tersebut. Tulisan ini menyajikan pendampingan pemanfaatan e-commerce bagi para ibu pengusaha mikro di RT 02/ RW014, Desa Simpangan, Kecamatan Cikarang Utara. Tujuan pendampingan pemanfaatan e-commerce adalah memberikan edukasi bagi para peserta bagaimana memperluas pemasaran produk melalui internet. Pendampingan pemanfaatan ecommerce dimulai dengan survei lapangan. Dari survei diperoleh hasil sebagian besar peserta belum mengenal e-commerce. Oleh sebab itu, kegiatan selanjutnya adalah memberikan penyuluhan mengenai e-commerce disertai beberapa contoh market online terpopuler saat ini. Di tahap berikutnya peserta dijelaskan dan didampingi cara mendaftarkan diri sebagai penjual online di market online yang diminati. Dari hasil kegiatan hanya sebagian kecil sebesar (25%) peserta mampu mempraktikkan proses menjadi penjual di marketplace yang diminati, sebagian besar masih dalam proses belajar memahami alur proses kegiatan pendampingan. Meskipun demikian, melalui survei google gorm diketahui 100% peserta sangat tertarik membuka toko online dan seluruh peserta merasa puas dengan kegiatan pendampingan pemanfaatan e-commerce