cover
Contact Name
Nurul Frasiska, M.Si.
Contact Email
jec@unper.ac.id
Phone
+6281322958700
Journal Mail Official
nurulfrasiska@unper.ac.id
Editorial Address
Jalan Pembela Tanah Air (PETA) No. 177 Kota Tasikmalaya, Kode Pos 46115 Telepon (0265) 326058, laman: http://www.unper.ac.id
Location
Kota tasikmalaya,
Jawa barat
INDONESIA
Journal of Empowerment Community
ISSN : 26864444     EISSN : 26864436     DOI : 10.36423
a) Pelayanan pada masyarakat, b) Ketahanan Pangan Lokal; c) Pelatihan, Pemasaran, Teknologi Tepat Guna, Desain; d) Pemberdayaan Masyarakat; e) Layanan Komunitas Mahasiswa; f) Wilayah Perbatasan dan Wilayah Kurang Dikembangkan; g) Pengembangan wilayah terpadu h) Pendidikan untuk Pembangunan Berkelanjutan i) Pengembangan UMKM j) Iptek bagi masyarakat (IbM), k) Kuliah Kerja Nyata Mahasiswa, l) Pengembangan hasil penelitian yang diterapkan ke masyarakat
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 118 Documents
PELATIHAN DASAR HIDROPONIK MENGGUNAKAN SISTEM WICK SEBAGAI INOVASI SISTEM PERTANIAN PERKOTAAN DI KABUPATEN SUMBER CIREBON Arrin Rosmala; Dewi Mirantika
Journal of Empowerment Community Vol. 2 No. 2 (2020): September 2020
Publisher : Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/jec.v2i2.518

Abstract

Lahan-lahan saat ini cenderung menyempit karena pertambahan penduduk, serta pemanfaatan untuk kepentingan komersial atau kepentingan manusia yang lainnya, selain itu tidak menyediakan ruang terbuka hijau yang memadai. Salah satu metode dalam sistem pertanian perkotaan adalah hidroponik yang memberikan alternatif untuk dapat melaksanakan kegiatan usaha penanaman di lahan sempit dengan memanfaatkan barang-barang bekas yang ada di sekitar. Hidroponik juga dapat dijadikan sebagai sumber penghasilan yang memadai. Metode yang dipakai pada penyuluhan ini adalah metode penyuluhan interaktif melalui presentasi dan demostrasi langsung cara pembuatan sistem hidroponik system wick. Hasil yang diperoleh dari kegiatan ini adalah peserta antusias dalam menjalani  kegiatan ini dari awal hingga akhir acara. Hal ini dikarenakan peserta karena mendapat tambahan ilmu pengetahuan dalam bidang hidroponik.
PEMBANGUNAN KEDAULATAN PANGAN MELALUI PELATIHAN BUDIDAYA IKAN LELE DI DESA GUNUNGPRING, KECAMATAN MUNTILAN, KABUPATEN MAGELANG Eny Boedi Orbawati; Sri Hidayati; Gentur Jalunggono; Eric Armando; Ayuningtyas Ayuningtyas
Journal of Empowerment Community Vol. 2 No. 2 (2020): September 2020
Publisher : Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/jec.v2i2.530

Abstract

Pembangunan industri kecil dan menengah merupakan bagian dari pembangunan ekonomi jangka panjang untuk mencapai struktur ekonomi yang seimbang. Tetapi adanya perbedaan potensi sumberdaya, keadaan prasarana dan pasar menyebabkan ketimpangan persebaran lokasi dan perlambatan pertumbuhan. Kondisi saat ini, terjadi penurunan produksi di sektor perikanan berdampak pada rendahnya supplay ikan di beberapa wilayah Kabupaten Magelang. Rendahnya Pasokan Ikan berdampak pada rendahnya ketersediaan ikan dan mengakibatkan tingginya harga ikan. Salah satu alternatif terkait permasalahan tersebut, perlu adanya suatu pemberdayaan yang relevan dengan kebutuhan dan potensi masyarakat sehingga mendukung keberhasilan program pemberdayaan. Untuk dapat meningkatkan ketahanan pangan dan juga meningkatkan perekonomian masyarakat perlu dilaksanakan program pelatihan berkaitan dengan bidang perikanan, antara lain : Pelatihan budidaya ikan lele. Salah satu alternatif terkait permasalahan tersebut, perlu adanya suatu pemberdayaan yang relevan dengan kebutuhan dan potensi masyarakat sehingga mendukung keberhasilan program pemberdayaan. Untuk dapat meningkatkan ketahanan pangan dan juga meningkatkan perekonomian masyarakat perlu dilaksanakan program pelatihan berkaitan dengan bidang perikanan, antara lain : Pelatihan budidaya ikan lele, melalui tahapan pelaksanaan antara lain : survey, observasi lapang, sosialisasi, pelatihan, dan pendampingan. dengan adanya program pengabdian masyarakat tentang pelatihan dan pendampingan, masyarakat mendapatkan peningkatan pemahaman, ketrampilan, kualitas dan kuantitas produk.
Penerimaan Konsumsi Nasi Beras Hitam Untuk Mencegah Penyakit Diabetes di KWT Zahra Siti Nurhidayah; Efrin Firmansyah
Journal of Empowerment Community Vol. 3 No. 1 (2021): MARET 2021
Publisher : Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/jec.v3i1.534

Abstract

Black rice is one of the functional foods that is safe and recommended for the fulfillment of carbohydrate adequacy, especially for sufferers of degenerative diseases. solve social problems related to the high rate of productive unemployment to be able to participate in and join the program to build a healthy village, (3) Encourage creativity and innovation in the community in utilizing the potential of black rice to increase living standards to be more prosperous, (2) Encourage the creation of food-independent villages and create a prosperous household. The service was carried out from September to December 2018 at KWT Zahra, Parakannyasag Village, Indihiang District, Tasikmalaya City. Activities carried out include the transfer of healthy living technology, the prospect of black rice cultivation, training and demonstrations of cooking mixed black and white rice, and conducting black rice preference tests on KWT members. The results showed that people's preferences based on hedonic quality that black rice did not differ much in terms of hedonic quality when compared to white rice and tended to be neutral based on the level of preference.
PELATIHAN PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF BERBASIS MACROMEDIA FLASH DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BAGI GURU SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN PETANAHAN Suhartono Suhartono; Tri Saptuti Susiani; Ngatman Ngatman; Moh Salimi; Ratna Hidayah
Journal of Empowerment Community Vol. 3 No. 1 (2021): MARET 2021
Publisher : Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/jec.v2i1.536

Abstract

Peningkatan keterampilan sumber daya manusia menjadi salah satu yang penting dalam rangka menyelenggarakan sistem pendidikan yang berkualitas. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan keterampilan sumber daya manusia yang ada di sekolah adalah dengan pelatihan yang tujuan utamanya memberikan pembelajaran yang menyenangkan dan bermakna bagi peserta didik. Pembelajaran yang menyenangkan dan bermakna menjadi salah satu tujuan utama dalam pembelajaran. Untuk mengemas pembelajaran yang menyenangkan diperlukan inovasi yang perlu dilakukan oleh pendidik. Salah satu inovasi yang dapat dilakukan oleh pendidik adalah dengan menggunakan macromedia flash. Melalui pelatihan pembuatan media pembelajaran macromedia flash, pendidik dapat membuat dan menyusun materi sesuai dengan kompetensi dan karakteristik masing-masing peserta didik. Pengabdian ini dilakukan di wilayah Kebumen kecamatan petanahan dengan jumlah peserta 32 guru SD. Hasil pelatihan menunjukkan bahwa: 1) pemahaman guru terhadap aplikasi macromedia flash yang awalnya hanya sebanyak 6,25% menjadi 96,87%; 2) respon guru terhadap pelatihan aplikasi macromedia flash termasuk dalam kategori sangat tinggi dengan nilai rata-rata 90,62%; 3) kendala dalam pelatihan ini adalah pengetahuan awal guru terhadap macromedia flash sangat rendah sehingga membutuhkan lebih banyak waktu dalam proses bimbingan
Edukasi Pembuatan Silase Rumput Odot sebagai Alternatif Pemenuhan Kebutuhan Pakan Domba-Kambing Di Desa Gunungpring, Muntilan Tri Puji Rahayu; Esna Dilli Novianto; Nur Hidayah3
Journal of Empowerment Community Vol. 2 No. 2 (2020): September 2020
Publisher : Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/jec.v2i2.540

Abstract

Beberapa permasalahan timbul dalam proses pemeliharaan ternak ruminansia terutama kambing dan domba pada peternak rakyat Desa Gunungpring yaitu 1) pemenuhan kebutuhan pakan secara mandiri tanpa merumput (ngarit); 2) pemberian hijauan pakan dengan kualitas rendah.  Potensi hijauan pakan di daerah tersebut cukup melimpah, sehingga perlu transfer pengetahuan dan keterampilan tentang pemanfaatan hijauan pakan ternak melalui proses teknologi pengolahan pakan salah satunya silase.  Tujuan program ini antara lain sebagai solusi bagi peternak dalam pemenuhan kebutuhan pakan domba-kambing secara mandiri tanpa merumput (ngarit) dan peningkatan penggunaan hijauan pakan berkualitas. Target khusus program yaitu peningkatan pengetahuan proses pembuatan silase pakan domba-kambing bagi peternak di Desa Gunungpring. Metode pelaksanaan program adalah a) pengisian kuisioner tentang pengetahuan jenis hijauan pakan dan teknologi pengolahan hijauan berupa silase; b) pendidikan masyarakat, melalui penyuluhan pengetahuan jenis hijauan pakan dan cara pembuatan silase; c) praktik dan pelatihan cara pembuatan silase hijauan; d) evaluasi pelaksanaan program PKM yang telah dilaksanakan. Luaran yang diharapkan melalui kegiatan PKM ini antara lain pengetahuan dan keterampilan tentang hijauan pakan dan pembuatan silase,  publikasi media massa/online dan terjadi peningkatan penerapan IPTEK dalam pengolahan pakan kambing dan domba di Desa Gunungpring.
PELATIHAN PENGAJARAN BAHASA INGGRIS UNTUK GURU PAUD KECAMATAN SADANANYA KABUPATEN CIAMIS Lystiana Nurhayat Hakim
Journal of Empowerment Community Vol. 2 No. 1 (2020): Maret 2020
Publisher : Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/jec.v2i1.557

Abstract

Permasalahan pembelajaran bahasa Inggris di Indonesia adalah kurangnya akses pada penggunaan Bahasa Inggris dalam kehidupan nyata sehari-hari siswa di masyarakat. Dengan demikian hal ini membuat siswa kesulitan untuk menyikapi belajar Bahasa Inggris sebagai sesuatu yang berguna untuk kehidupan sehari-harinya. Tujuan dari pengabdian kepada masyarakat ini adalah meletakkan dasar yang kuat dalam dasar-dasar pengembangan kemampuan belajar bahasa Inggris di tingkat pendidikan dasar akan memungkinkan siswa mencapai tingkat kemampuan belajar bahasa Inggris yang baik dan efisien di tingkat pendidikan selanjutnya. Selain itu untuk menigkatkan kemampuan guru dalam mengajar bahasa Inggris dan solusi pemecahan masalah pembelajaran bahasa Inggris untuk guru SD di Kecamatan Sadananya Kabupaten Ciamis. Berdasarkan tujuan tersebut, pelatihan ini menggunakan metode lecturing pada sesi seminar dan practice pada sesi workshopnya. Sebagian guru bahasa Inggris SD di Kecamatan Sadananya tidak mempunyai pengetahuan mengenai pengajaran bahasa Inggris ditingkat dasar. Para guru bahasa Inggris disana juga tidak pernah mengimplementasikan pengajaran yg kreatif dan inovatif. Hal ini dikarenakan mereka tidak memiliki pengetahuan serta pengalaman dalam mengimplementasikannya, buku serta artikel yang mereka baca pun kurang relevan sehingga banyak dari mereka yang kurang memahami bagaimana cara mengimplementasikannya, ditambah dengan dengan background pendidikan mereka yang bukan S1 Pendidikan Bahasa Inggris.
Pemberdayaan Istri-Istri Peternak Melalui Pengolahan Susu pada Masa Pandemi Covid-19 Di Desa Tahunan, Kabupaten Pacitan Ambar Pertiwiningrum; Teguh Ari Prabowo; Catur Sugiyanto; Soedarmanto Indarjulianto; Margaretha Arnita Wuri
Journal of Empowerment Community Vol. 3 No. 1 (2021): MARET 2021
Publisher : Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/jec.v3i1.566

Abstract

Dewasa ini telah terjadi pandemi virus Covid_19 atau yang lebih dikenal virus corona. Kejadian tersebut membuat masyarakat berbondong-bondong menggalakan hidup sehat, salah satu yang sering didengungkan adalah menjaga immunitas tubuh dengan mengkonsumsi jamu dan susu. Desa Tahunan, Kabupaten Pacitan memiliki potensi sumber daya pertanian berupa empon-empon dan peternakan sapi perah cukup banyak. Saat ini produksi empon-empon di desa tersebut dijual dalam bentuk mentah (belum diolah). Sementara untuk produk susu sapi perah masih tergantung pada distributor susu. Kendalanya apabila terjadi over suplai dan distributor susu menolak susu tersebut maka akan menjadi kegoncangan bagi pendapatan rumah tangga peternak. Untuk itu diperlukan suatu usaha menjadikan kedua komoditi tersebut memiliki nilai tambah dan tidak tergantung kepada pihak ketiga. Melalui Program Pengabdian Kepada Masyarakat Berbasis Implementasi Pendidikan Bagi Pembangunan Berkelanjutan terjadi kolaborasi antara perguruan tinggi dan masyarakat desa tahunan untuk mengembangkan kedua komoditi tersebut menjadi produk unggulan Output kegiatan ini adalah masyarakat ter edukasi melalui pengolahan susu dan empon-empon menjadi minuman kesehatan di masa pandemi covid-19.
MENINGKATKAN MINAT BACA DAN KEMAMPUAN BAHASA INGGRIS ANAK MELALUI PEMBENTUKAN RUMAH BACA “ENGLISH EXTENSIVE READING” Wida Mulyanti; Lystiana Nurhayat Hakim
Journal of Empowerment Community Vol. 3 No. 1 (2021): MARET 2021
Publisher : Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/jec.v3i1.598

Abstract

This community service is an English language learning program for elementary school-aged children in Kampung Cantilan, Desa Sukarame. This program is organized based on requests from parents who report that they want their children to learn English, but since Kurikulum 2013 (K-13) has been implemented, English is not taught in Elementary School. It does not belong to primary time allocation where it depends on the school policy to take English as an extracurricular subject or not. After conducting the interviews, it can be concluded that the parents want their children to learn English and the children have high motivation to learn English but lack of interest in reading books. Hence, this program is conducted as a means for children to get access to learn English and to get motivated to read a lot. The method used in this community service program was adapted from Vincent II (2009), namely community development practice, whereas the steps used in providing training materials are: orientation, training, feedback and continuation. Pre-test and post-test are carried out at the beginning and at the end of the program and show an increase in scores from pre-test to post-test. From the test results, it can be concluded that this service contributes in gaining children’s English language ability.  Whereas from the interviews, it is known that the children's interest in reading has increased.
PENDAMPINGAN KELOMPOK WANITA TANI ENTANG SALUYU DALAM BUDIDAYA AYAM BURAS PEDAGING DI DESA GURANTENG KABUPATEN TASIKMALAYA Nurul Frasiska; Novia Rahayu; Putri Dian Wulansari
Journal of Empowerment Community Vol. 3 No. 1 (2021): MARET 2021
Publisher : Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/jec.v3i1.620

Abstract

Kelompok Wanita Tani (KWT) Entang Saluyu merupakan KWT yang bergerak dibidang Peternakan dan Pertanian. Komoditas yang dibudidaya adalah ayam buras dan komoditas sayuran rumah tangga dengan metode backyard farming. Kelompok ini baru berdiri selama 1 tahun dan masih perlu pendampingan untuk memperkuat kelompok serta meningkatkan pendapatan kelompok. Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah pendampingan kelompok dalam rangka mengembangkan potensi ternak lokal Ayam Buras di Kabupaten Tasikmalaya secara intensif melalui pendekatan budidaya ayam kampung pedaging. Kegiatan pengabdian ini meliputi: persiapan, pelaksanaan alih teknologi, penyuluhan tentang tatalaksana budidaya ayam kampung pedaging, tahap perencanaan budidaya ayam kampung pedaging, perhitungan biaya produksi, diskusi dan evaluasi. Hasil kegiatan ini adalah terdapat penambahan pengetahuan anggota KWT mengenai budidaya ayam kampung yang mampu meningkatkan pendapatan serta pemeliharaan yang lebih fokus dan terarah pada satu komoditas.
PENINGKATAN KOMPETENSI GURU MELALUI PENDAMPINGAN PERANCANGAN PEMBELAJARAN BERBASIS PORTOFOLIO SEBAGAI ALTERNATIF MEMAKSIMALKAN KEGIATAN BELAJAR DARI RUMAH PADA GURU-GURU SDN 230 MARGAHAYU RAYA Duhita Savira Wardani; Sylvia Rabbani Sylvia
Journal of Empowerment Community Vol. 3 No. 2 (2021): September 2021
Publisher : Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/jec.v3i2.661

Abstract

Tujuan pengabdian ini adalah untuk meningkatkan kompetensi guru dalam menyusun rancangan pembelajaran berbasis portofolio dan mengimplementasikannya dalam pembelajaran di kelas masing-masing. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah: (1) sosialisasi; (2) observasi awal (berupa wawancara terbuka); (3) Pelaksanaan; (4) memeriksa RPP yang disusun dan simulasi dengan modelling oleh narasumber; (5) pelaksanaan pembelajaran dengan RPP yang disarankan (2 pertemuan); (6) tagihan berupa dokumen dari siswa; dan (7) evaluasi akhir. Hasil pengabdian ini ditemukan bahwa rancangan pembelajaran berbasis portofolio yang dilatihkan kepada guru-guru SDN 230 Margahayu Raya bermanfaat dalam meningkatkan kompetensi guru dan meningkatkan kualitas pembelajaran untuk memaksimalkan kegiatan Belajar dari Rumah (BDR). Hal ini dubuktikan dengan rerata hasil simulasi pembelajaran ketika pendampingan lebih dari 80% dan rerata hasil implementasi di lapangan diperoleh persentase lebih dari 65% meningkat. Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam penerapan rancangan pembelajaran ini yaitu kerja sama orang tua dalam mendampingi ssiwa belajar dari rumah. Kata kunci: kompetensi guru, belajar dari rumah, pembelajaran berbasis portofolio, guru SD 

Page 3 of 12 | Total Record : 118