cover
Contact Name
HESEKIEL
Contact Email
sisfokomtek.org@gmail.com
Phone
+6287818522131
Journal Mail Official
sisfokomtek.org@gmail.com
Editorial Address
JL. Karya Jaya Deli Serdang
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
ISSN : -     EISSN : 27454053     DOI : -
Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi kepustakaan, gagasan, aplikasi teori dan kajian analisis kritis dibidang berbagai ilmu, jurnal JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) terbit 2 kali dalam satu tahun yaitu di bulan Maret dan September. Jurnal ini pertama kali mendapat E-ISSN dengan nomor 2745-4053 untuk terbitan online. Pengiriman artikel tidak dipungut biaya, kemudian artikel yang diterima akan diterbitkan secara online dan dapat diakses Secara Gratis
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 3,075 Documents
Pendampingan Pembuatan Toko Online Sebagai Alternatif Pemasaran UMKM Kerupuk Ikan di Kelurahan Sumber Rejo Syafaati, Naini Siseptya; Sugito, Sugito
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i1.5104

Abstract

Di era digital saat ini, masih banyak tantangan yang harus dihadapi oleh para UMKM terutama dalam hal pemasaran produk. Pendampingan pembuatan toko online ini menjadi salah satu solusi bagi para UMKM dalam memasarkan produk olahannya. Pemasaran digital sangat membantu para UMKM dalam meningkatkan penjualannya, dapat menjangkau konsumen yang lebih luas, hingga meningkatkan daya saing penjualan. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan dengan Tujuan memberikan pemahaman serta keterampilan bagi UMKM dalam memasarkan produknya melalui online dengan menggunakan e-commerce. Kegiatan ini dilakukan dengan Metode pemberian informasi, penyampaian pendapat atau demonstrasi dan praktek secara langsung dengan pendampingan pembuatan toko online. Pendampingan ini dimulai dengan memberikan informasi mengenai e-commerce, tata cara membuka toko online, menerima pesanan, hingga pengaturan keuangan melalui salah satu aplikasi marketplace. Beberapa Hasil sementara yang akan diperoleh dari kegiatan pengabdian ini antara lain: 1) Meningkatkan pemahaman pelaku UMKM dalam memasarkan produk secara online 2) Meningkatkan pemahaman pelaku UMKM dalam mengelola e-commerce 3) memotivasi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam meningkatkan penjualan dan pendapatan penjualan pada produk yang dipasarkan.
Sapa Jiwa: Upaya Optimalisasi Peran Masyarakat dalam Penanganan Masalah Kesehatan Jiwa Rahmah, Mutia; Akbar, Abdi Cahyadi; Ulya, Fiki Rahmatul; Intriani, Nadia Meilanda; Syifawati, Nurlina; Huda, Radiyatul; Ungang, Rizka Ananda
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i1.5107

Abstract

Kesehatan jiwa merupakan kondisi dari kesejahteraan yang disadari individu, yang di dalamnya terdapat kemampuan-kemampuan untuk mengelola stres kehidupan yang wajar, untuk bekerja secara produktif dan menghasilkan, serta berperan serta di komunitasnya Kondisi kesehatan mental yang baik dapat menumbuhkan lingkungan yang mendukung perkembangan fisik, intelektual, dan emosional yang optimal bagi seseorang, serta mendorong perkembangan yang harmonis dengan orang lain. Tujuan dari pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat ini yaitu untuk meningkatkan peran serta masyarakat di Desa Sungai Kitano dalam peningkatan dan pemeliharaan kesehatan secara mandiri khususnya dalam kesehatan jiwa. Metode pelaksanaan kegiatan ini dilakukan dengan pemberian psikoedukasi SAPA JIWA melalui ceramah dan diskusi kelompok yang diikuti oleh 10 orang masyarakat Desa Sungai Kitano dan dihadiri dosen dari Program Studi Keperawatan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Lambung Mangkurat dan pihak Puskesmas Martapura Timur serta didukung oleh Pemegang Program Kesehatan Jiwa Pusekesmas Martapura Timur. Berdasarkan hasil pre test dan post test diketahui terjadinya peningkatan pengetahuan peserta kegiatan pengabdian untuk masyarakat setelah diberikan psikoedukasi tentang kesehatan jiwa. Seluruh peserta aktif dan antusias mengikuti kegiatan psikoedukasi kesehatan jiwa yang diberikan oleh tim pengabdian masyarakat. Dapat disimpulkan bahwa melalui kegiatan psikoedukasi dapat meningkatkan pengetahuan peserta.
Pelatihan Bahan Ajar Digital Canva Bagi MGMP Guru PPKn di Kabupaten Indragiri Hulu Riau Supentri; Erlinda , Sri; Hambali, Hambali; Arianto, Jumili; Primahardani, Indra; Radini, Radini
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i1.5112

Abstract

Pelatihan Bahan Ajar Digital bagi guru di Kabupaten Indragiri Hulu bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan peserta dalam memanfaatkan bahan ajar digital. Pelatihan ini diikuti oleh 47 orang peserta dan dilaksanakan selama 2 hari. Pendekatan yang dilakukan pelatihan dalam membuat bahan terbuka digital berbasis canva. Peserta adalah guru-guru yang tergabung dalam MGMP PPKn SMP Lirik Kabupaten Indragiri Hulu Riau. Melalui angket yang terisi peserta setelah pelatihan, bahwa guru telah memahami dan menambah pengetahuan mereka melalui pelatihan terbukti dengan masing-masing peserta wajib mengumpulkan project (bahan ajar digital) sebagai syarat untuk mendapatkan sertifikat pelatihan. Begitu juga dengan Tingkat kepuasan guru dalam mengikuti pelatihan sebesear 85%.
Peran Media Sosial dalam Pengembangan Pemasaran Busana Muslim pada Toko Fathia Collection Tan, Elvy; Putra, Edy Yulianto
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i1.5113

Abstract

Laporan ini mengkaji penerapan strategi pemasaran digital melalui media sosial pada Toko Fathia Collection, sebuah usaha busana Muslim di Kota Batam. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan visibilitas merek, keterlibatan pelanggan, dan penjualan dengan memanfaatkan platform Instagram dan TikTok. Metode pelaksanaan meliputi observasi awal, pelatihan sumber daya manusia, pembuatan konten visual berkualitas, serta pengelolaan akun media sosial secara terstruktur. Hasil menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam kesadaran merek, interaksi pelanggan, serta konversi penjualan. Melalui analisis data interaksi, strategi pemasaran yang diterapkan berhasil menjangkau audiens yang lebih luas dan memperkuat loyalitas pelanggan. Penelitian ini menegaskan pentingnya pemasaran digital dalam meningkatkan daya saing usaha di era modern, khususnya bagi bisnis yang ingin beradaptasi dengan perubahan perilaku konsumen. Rekomendasi diberikan untuk diversifikasi konten dan kolaborasi dengan influencer guna mencapai hasil yang lebih optimal. Kata Kunci: Pemasaran Digital, Media Sosial, Busana Muslim, Instagram, Tiktok
Konseling Kelompok Sebagai Upaya Peningkatan Efikasi Diri Penderita Hiv Di Surakarta Wahyuni, Endah Sri; Hastuti, Tri; Ramadhani, Syafira Rizqi
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1.1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kasus HIV di Indonesia masih tinggi. Tahun 2022 kasus HIV di Indonesia mencapai 329.581 kasus, Sebagian besar pada jenis kelamin laki-laki dan usia produktif, yakni usia 25-49 tahun. Adanya gangguan yang kompleks pada penderita HIV mempengaruhi produktivitas mereka. Gangguan fisik akibat penurunan system kekebalan tubuh menyebabkan rentan terkena infekais. Perasaan cemas, takut dan tingginya stigma menyebabkan ODHIV (Orang Dengan HIV) enggan mengungkapkan status dan membatasi akses layanan Kesehatan. Hal ini menghambat penanganan dan pencegahan HIV dan meningkatkan penularan kasus HIV. Mitra kegiatan pengabdian Masyarakat ini adalah KDS Sahabat di Surakarta. Salah satu permasalahan dalam komunitas ini adalah masih rendahnya efikasi diri pada anggota di KDS Sahabat. Hal tersebut mempengaruhi kepatuhan terapi ODHIV yang dapat menurunkan kualitas hidup mereka. Salah satu upaya peningkatan efikasi diri adalah konseling kelompok. Konseling ini dilakukan dalam 2 sesi, yakni sesi pelatihan konselor/coordinator kelompok dan sesi implementasi konseling kelompok. Materi yang diberikan tentang konsep diri, persepsi terhadap diri, sikap mental, keyakinan mental dan semangat hidup. Hasil pengabdian Masyarakat ini menujukkan adanya peningkatan pemahaman dari coordinator kelompok/ konselor dan anggota KDS mampu melakukan role play konseling kelompok sesuai pedoman. Harapannya kegiatan konseling kelompok ini dapat dilakukan secara rutin dan ada proses kaderisasi dalam KDS Sahabat sehingga efikasi diri anggota baik.
Optimalisasi Perpustakaan Desa Dalam Meningkatkan Literasi Masyarakat di Rambatan Kulon Rendi, Rendi; Iryanto, Iryanto; Himawan, Salamet Nur
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1.1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i1.1.5128

Abstract

Kualitas sumber daya manusia dapat dilihat dari tingkat literasi masyarakat. Pemanfaatan perpustakaan desa memiliki peran penting dalam peningkatan literasi masyarakat. Pada Desa Rambataan Kulon terdapat perpustakaan yang dapat dimanfaatkan dan di gunakan sebagai pojok baca bagi masyarakat Desa. Namun sayangnya pemanfaatan perpustakaan belum cukup baik dan kegiatan-kegiatan pada perpustakaan belum terlalu banyak untuk meningkatkan literasi. Dalam mengoptimalkan perpustakaan dilakukan kegiatan “KACANG” yang merupakan singkatan dari KenaAli, CintAi liNGkungan dengan berlokasi di Perpustakaan Buku HarapanKu di Balai Desa Rambatan Kulon. Kegiatan yang dilakukan terdiri dari Senam Bersama, Story Telling dan Belajar sambil Bermain. Kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan ini diharapkan memiliki potensi untuk meningkatkan minat baca dan minat berkunjung ke perpustakaan Buku HarapanKu Desa Rambatan Kulon guna meningkatkan budaya sadar literasi bagi masyarakat sekitar Desa
Didikan Adat Jawa Tentang (Tingkeban)Tujuh Bulanan Pada Ibu Hamil di Desa Citaman Jernih Dusun VII Jln. Garuda Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai Robiyanti, Dewi; Harahap, Syaiful; Dalimunte, Nurul; Harahap, Yetty Rahmiati; Wahyuni, Erni; Pane, Erwin Hamonangan
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v5i4.5129

Abstract

Penulisan ini dilatarbelakangi oleh tradisi masyarakat tentang upacara tujuh bulanan  didikan Adat Jawa tentang Tingkeban. Tingkeban atau tradisi yang diterapkan pada ibu hamil dimasyarakat Desa Citaman Jernih Dusun VII, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai. Tujuan dari penulisan ini adalah: 1) Untuk mengetahui nilai- nilai didikan dari budaya Adat Jawa sebagai Pengabdian Kepada Masyarakat Dosen dan Mahasiswa mengenai didikan Adat dalam Upacara Tingkeban di Desa Citaman Jernih Dusun VII, Kecamatan Perbaungan, Kota perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai 2) Untuk mengetahui bentuk pelestarian serta didikan yang terkandung di dalam pelaksanaan Upacara Tingkeban di Desa Citaman Jernih Dusun VII Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai. Penulisan ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara bersama ketua Adat atau sesepuh Desa sekitar lokasi yaitu bapak Karyo usia 60 tahun yang sudah sedari dalu tinggal di lokasi, observasi, dan dokumentasi. Hasil dari pengabdian kepada masyarakat ini menunjukkan bahwa Upacara Tujuh Bulanan Tingkeban merupakan upacara yang dilaksanakan pada usia kehamilan 7 bulan. Tradisi Upacara Tujuh Bulanan Tingkeban bagi ibu hamil ini mengandung nilai-nilai pendidikan dalam kehidupan masyarakat Desa Citaman Jernih Susun VII, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai. Pengertian tradisi tujuh bulanan adalah ritual atau praktik yang dilakukan oleh seorang ibu hamil selama tujuh bulan kehamilan. Ini mencakup berbagai tindakan dan perbuatan yang dianggap membantu kesejahteraan ibu dan bayi selama masa kehamilan. Asal usul Tradisi ini berasal dari berbagai budaya dan agama di seluruh dunia, dengan tujuan untuk memberikan dukungan emosional, fisik, dan spiritual kepada ibu hamil. Beberapa praktik mungkin memiliki akar sejarah yang lebih jauh.Praktik dalam Tradisi Tujuh Bulanan  bervariasi, tetapi dapat mencakup doa, ritual keagamaan, penggunaan ramuan herbal atau obat-obatan tradisional, perubahan pola makan atau gaya hidup, serta konseling emosional dan kemanfaatan seorang ibu dalam masa kehamilannya. Beberapa orang percaya bahwa tradisi tujuh bulanan membantu persiapkan tubuh ibu untuk persalinan, mengurangi risiko komplikasi kehamilan, serta memberikan dukungan emosional dan spiritual selama masa kehamilan.Variasi Budaya dan Agama dalam praktiknya adalah bervariasi secara signifikan antara budaya dan agama. Setiap komunitas memiliki cara mereka sendiri untuk merayakan dan mendukung ibu hamil selama tujuh bulan tersebut. Pentingnya Keseimbangan Penting untuk menjaga antara praktik-tradisi ini dengan pengetahuan Medis yang modern saat menjalani masa kehamilan agar mendapatkan hasil terbaik bagi kesehatan ibu dan bayi.
Mewujudkan Masyarakat Sehat dengan Penanaman Obat Keluarga (TOGA) Kuna, Moh. Rasyid; wullur, anastasya; Mamonto, )Mutiara; Lakana, Moh. Fahril
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i1.5149

Abstract

Tanaman Obat Keluarga (TOGA) merupakan tanaman yang mempunyai efek farmakologis positif bagi tubuh manusia. Tanaman Obat Keluarga biasanya digunakan untuk mengatasi masalah kesehatan sederhana seperti demam, flu, batuk dan masalah kesehatan lainnya. Namun, tidak semua masyarakat mempunyai TOGA dipekarangan rumahnya sehingga tidak mengetahui manfaatnya. Tujuan dilakukan pengabdian ini untuk memberikan informasi kepada warga Desa Bunong terkait tanaman obat agar tanaman obat tersebut dapat bermanfaat setelah ditanam sehingga mewujudkan masyarakat yang sehat. Metode yang digunakan active learning dan parcipatory learning, yang meliputi penjabaran, demontrasi, pratek penanaman TOGA. Hasil Pengabdian terjadi meningkatnya pemahaman tentang jenis tanaman TOGA, klasifikasinya, cara pengolahan, pemanfaatan TOGA serta pentingnya tanaman TOGA untuk pengobatan serta mendapatkan keterampilan berbudidaya TOGA dengan memanfaatkan pekarangan dan kebun disekitar rumah untuk menjadi tempat budidaya TOGA. Kesimpulanya Masyarakat menyambut penyuluhan ini dengan baik dan antusias sikap tersebut dapat tercermin setelah dilakukan pelaksanaan kegiatan tersebut, masyarakat bisa mengelola beberapa jenis tanaman yang bisa di manfaatkan dan ditanam dipekarangan rumah sebagai pengobatan
The Pengembangan Aplikasi Web Untuk Mendukung Aktivitas Sekolah Perempuan Desa Tiley Hizbullah, Imam; Bundang, Syarifullah; Kharie, Sitti Marwa
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i1.5150

Abstract

Kab. Pulau Morotai yang memiliki wilayah terluar di Indonesia dengan label keterpencilan geografis dan kurangnya akses terhadap layanan sosial dan hukum sering kali membuat situasi tersebut semakin rumit. Faktor-faktor seperti ketidaksetaraan gender, kemiskinan, serta kurangnya pendidikan dan kesadaran tentang hak-hak individu, dapat memperburuk risiko kekerasan seksual di Pulau Morotai. Masalah yang dihadapi Mitra masih terkait dengan rendahnya SDM, selain itu pemanfaatan teknologi informasi dalam aktivitasnya masih tergolong kurang, disebabkan rendahya ketrampilan dan pengetahuan dalam pemanfaatan teknologi informasi yang seharusnya dimungkinkan untuk dimaksimalkan dalam mendukung kinerja dari komunitas dalam proses sosialisasi, preventif dan advokasi yang dapat menjangkau secara luas. Berlandaskan hal tersebut kegiatan PKM ini bertujuan untuk mentranfer pengetahuan dan tranfer teknologi yang mana penerapanya melalui pendampingan dan pelatihan serta pengembangan website aduan masyarakat yang secara khusus dikelola oleh mitra untuk menunjang aktivitas dari mitra. Adapun kegiatan yang dilakukan untuk mewujudkan hal tersebut antara lain, kegiatan sosialisasi, pelatihan, penerapan Teknologi, pendampingan dan evaluasi. Kegiatan PKM menghasilkan aplikasi web yang telah dikembangkan dan dirancang oleh tim PKM, serta infrastruktur layanan internet yang nantinya dikelola oleh mitra.
Peningkatan Ekonomi Digital pada Usaha Kerajinan Kulit melalui Optimalisasi Teknologi Informasi Sari, Anggraini Puspita; Widoretno, Astrini Aning; Aditiawan, Firza Prima; Rizki, Agung Mustika
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1.1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memiliki peran strategis dalam perekonomian Indonesia, baik sebagai penyedia lapangan kerja maupun sebagai kontributor terhadap Produk Domestik Bruto (PDB). Digitalisasi ekonomi menjadi salah satu strategi utama untuk meningkatkan daya saing, efisiensi operasional, dan akses pasar bagi UMKM, khususnya dalam sektor kerajinan kulit. Mitra kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah Prima Semesta Alam, sebuah UMKM di sektor kerajinan kulit yang berlokasi di Gunung Anyar, Surabaya. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas daya saing dan akselerasi transformasi digital ekonomi mitra usaha. Pelaku UMKM di sektor ini menghadapi berbagai tantangan, termasuk keterbatasan dalam pemanfaatan teknologi digital untuk pemasaran dan penjualan produk secara online. Tim pengabdian dari Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur (UPNVJT) berkolaborasi antara program studi Informatika dan Akuntansi untuk melaksanakan pelatihan dan pendampingan komprehensif. Program ini mencakup penggunaan platform digital, penerapan strategi pemasaran berbasis data, dan optimalisasi media sosial untuk memperluas jangkauan pasar. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman pelaku usaha mengenai teknologi informasi, penguasaan platform digital untuk e-commerce, serta potensi peningkatan penjualan hingga 25% melalui adopsi strategi pemasaran digital. Hal ini mengindikasikan bahwa integrasi teknologi digital dapat menjadi katalisator bagi pertumbuhan ekonomi berkelanjutan di sektor UMKM, khususnya dalam menghadapi tantangan era industri 4.0.

Filter by Year

2019 2026


Filter By Issues
All Issue Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS Vol. 6 No. 4 (2025): Edisi Oktober - Desember Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - April Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret Vol. 6 No. 1.1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe Vol. 5 No. 3 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi Mei- Agustus Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 5 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 2.2 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 4 No. 5 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE Vol. 4 No. 4 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 3 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 1 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 2.1 Desember (2022): SPECIAL ISSUE Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 1 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 3 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 3 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 1 (2020): Pengabdian Masyarakat Nusantara Vol. 1 No. 1 (2020): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 1 (2019): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) More Issue