cover
Contact Name
Sirajuddin
Contact Email
sirajuddin@unismuh.ac.id
Phone
+6281241392804
Journal Mail Official
redaksi.abdimaspatikala@gmail.com
Editorial Address
Jl. Bumi 18, Blok A15, No.1, Bumi Permata Hijau, Gunung Sari, Makassar, Indonesia
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala
ISSN : 28087658     EISSN : 28082893     DOI : https://doi.org/10.51574/patikala
Abdimas Patikala adalah Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat oleh Education and Talent Development Center of Indonesia (ETDC Indonesia) yang menerbitkan artikel pengabdian dalam berbagai disiplin ilmu diantaranya teknologi terapan, pendidikan, pemberdayaan masyarakat, kesehatan, sosial humaniora, dan hukum. Tujuan jurnal ini untuk memfasilitasi para akademisi dan praktisi dalam menerbitkan hasil karya-karya inovasi secara luas dalam pengembangan dan penyelesaian permasalahan dalam kehidupan masyarakat. Fokus Kajian & Ruang Lingkup Bahasa dan budaya Pendidikan Penerapan teknologi Pelestarian lingkungan Pemberdayaan masyarakat
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 462 Documents
PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY PADA UMKM DI KELUARAHAN BATU BERSURAT KECAMATAN XIII KOTO KAMPAR KABUPATEN KAMPAR Rosmita; herman, herman; Kartius
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v2i2.637

Abstract

Batu Bersurat Village is one of the Villages in Riau Province, precisely in District XIII Koto Kampar, Kampar Regency, where there are several companies engaged in class C excavation and plantations. Through the regulations of Riau Province Regional Regulation Number 6 of 2012 concerning Corporate Social Responsibility and Kampar Regency Regional Regulation Number 3 of 2012 concerning Corporate Social Responsibility, every company located in a certain area is obliged to empower its people in the social, economic and environmental fields. The purpose of this service is to provide knowledge, understanding and information to the community regarding the importance of community empowerment through Corporate Social Responsibility (CSR) for MSMEs and to know their rights to companies so that in the future they are able to be productive in the economic sector. This service is carried out by providing material to the participants, then a question and answer session, and ends with a discussion in the hope of finding solutions to the problems faced. The service participants were 21 people with details of 5 Kelurahan apparatus including the Lurah, and 16 people from elements of the community. It can be concluded that the implementation of community service regarding community empowerment obtained quite satisfactory results with the benefits of knowledge for the community.
PEMBUATAN YOGHURT RUMPUT LAUT YOUSWEED (YOUGHURT SEAWEED) DI DESA PUNAGA KKNT UNM TAHUN 2022: Rumput laut Afdal, Rizki Amaliah; Nurlaili
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v2i2.639

Abstract

Abstrak: Yogurt merupakan minuman siap saji berupa olahan susu hasil dari fermentasi asam laktat yang dalam pengolahannya memerlukan tambahan agar dapat meningkatkan kualitas produk yang dihasilkan. Rumput laut jenis euchema cottoni merupakan jenis rumput laut yang tersebar di desa punaga dan merupakan bahan utama dalam pembuatan yogurt lumput laut. Metode pelaksanaan pembuataan Yousweed/yoghurt rumput laut ini yaitu tahap persiapan, pelaksanaan dan evaluasi. Melalui pelatihan yang dilaksanakan setelah pelatihan berlangsung menjadikan peserta paham akan hal-hal apa yang harus di perhatikan dalam pembuatan produk yoghurt rumput laut, manajemen pemasarannya, manajemen usaha sehingga dapat meningkatkan pengetahuan mereka. Pembuatan Yoghurt Rumput Laut membuat tokoh masyarakat termotivasi untuk mendirikan unit usaha mengolah rumput laut menjadi yoghurt, memasarkan produk, dan memahami bagaimana cara mengelola manajemen usaha. Kata Kunci: [Rumput laut, Youghurt]
PELATIHAN PEMBUATAN SABUN CAIR SEBAGAI PELUANG WIRAUSAHA IBU-IBU PKK KABUPATEN BULUKUMBA Rachmawaty; Pagarra, Halifah; Abd.Muis; Hartati; Hiola, Siti Fatmah
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v2i2.645

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada Ibu-ibu PKK Desa Lembang Lohe Kabupaten Bulukumba mengenai proses produsi pembuatan sabun cair yang dapat digunakan sebagai peluang wirausaha bagi masyarakat di Kabupaten Bulukumba.. Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Lembang Lohe, Kecamatan Kajang, Kabupaten Bulukumba pada bulan Juli 2022. Peserta pelatihan adalah ibu rumah tangga dan remaja putri di Desa Lembang Lohe dengan jumlah peserta sebanyak 30 peserta pelatihan. Metode kegiatan pengabdian masyarakat menggunakan metode ceramah dan demonstrasi tentang pembuatan sabun mandi cair. Evaluasi kegiatan pengabdian adalah tercapainya peserta dapat memproduksi sabun mandi cair, melakukan pengemasan dan pelatihan pemasaran. Hasil kegiatan pengabdian ini adalah para peserta memahami akan peluang wirausaha pembuatan sabun mandi cair, kemudian peserta pelatihan dapat membuat kemasan dan cara pemasaran sabun mandi cair sehingga peserta pelatihan dapat menjadi sebagai wirausaha untuk peningkatan perekonomian masyarakat.
PENDAMPINGAN PEMANFAATAN LINGKUNGAN FISIK SEKOLAH UNTUK PENGUATAN LITERASI SISWA Abdul Azis; Mutmainnah; Sitti Fithriani Saleh; Asrul Wahyuni; Andi Arbaina Fariza; Andi Amelia
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v2i2.648

Abstract

Kemampuan literasi dan numerasi siswa di Indonesia masih tergolong rendah. Hal ini semakin diperparah dengan pandemi Covid-19 yang berdampak pada terjadinya learning loss. Pasca pandemi, seluruh pihak perlu bersinergi untuk membantu siswa mengejar ketertinggalan, terutama pada penguatan literasi dan numerasi siswa. Lingkungan fisik sekolah perlu ditata sehingga dapat dimanfaatkan secara optimal untuk mendukung penguatan literasi dan numerasi siswa. Berlandaskan pemikiran tersebut dilakukan Pengabdian kepada Masyarakan (PKM) berupa pendampingan pemanfaatan lingkungan fisik sekolah untuk penguatan literasi siswa. Tim PKM adalah dosen dan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Makassar, sedangkan mitra PKM adalah SD Inpres Pampang 1 Makassar. Kegiatan PKM dilaksanakan dalam tiga tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, dan pelaporan. Pelaksanaan PKM di sekolah mencakup dua kegiatan, yaitu 1) Pelatihan Pemanfaatan Lingkungan Fisik Sekolah untuk Penguatan Literasi Siswa, dan 2) Penetapan Kelas Percontohan yang Kaya Teks dan Kaya Tampilan Numerasi. Pada akhir pelaksanaan ditetapkan satu kelas percontohan. Tim PKM menyerahkan buku bacaan dan permainan congklak/galacang untuk melengkapi koleksi pojok baca kelas percontohan.
DIFERSIFIKASI PENINGKATAN NILAI GIZI DAN NILAI EKONOMI IKAN BANDENG DALAM MEWUJUDKAN DESA WIRAUSAHA MASYARAKAT DESA PITUE KECAMATAN MA’RANG, KABUPATEN PANGKEP Wajdi, Muhammad; Irmawanty; Nurdiyanti; Natsir, M; Fadhilah, Nurul
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v2i2.660

Abstract

Pengabdiaan kepada masayarakat ini bertujuan untuk mewujudkan desa wirausaha melalui pengolahan Ikan bandeng sebagai bahan wirausaha yang dilaksanakan di Desa Pitue, Kecamatan Ma’rang, Kabupaten Pangkep. Ikan bandeng dilihat dari segi komposisi kimia dan nilai gizinya menunjukkan bahwa ikan bandeng mempunyai arti yang penting. Dalam daging ikan bandeng cukup mengandung vitamin dan protein. Jenis olahan yang dapat dibuat dari kan bandeng terseut yaitu abon, bandeng tambak duri (bandeng presto), bandeng asapan, otak- otak, nugget, abon ikan. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa keseluruhan tahapan kegiatan Program Kemitraan Masyarakat Olahan Ikan Bandeng menghasilkan luaran yang telah ditargetkan. Penerapan teknologi tepat guna, teknologi pengolahan dan pengemasan serta sanitasi dan hygiene telah dilaksanakan oleh mitra Kelompok Usaha Bandeng Cahaya Gusunge. Mitra sangat antusias memproduksi produk olahan ikan bandeng yang bermutu dan berkualitas sehingga dapat meningkatkan ekonomi secara mandiri dan menjadikan produk olahan ikan bandeng sebagai produk lokal kebanggaan Desa Pitue.
PELATIHAN FARDHU KIFAYAH (MEMANDIKAN DAN MENGKAFANI JENAZAH) PADA KELOMPOK PEMUDA CENDANA TELUK LERONG KOTA SAMARINDA Makmun; Darmawan, Faisal
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 2 No. 3 (2023): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v2i3.677

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk melakukan Pelatihan Fardhu Kifayah (Memandikan Dan Mengkafani Jenazah) Untuk mengetahui tata cara melaksanakan Fardhu Kifayah (Memandikan Dan Mengkafani Jenazah). Kegiatan ini juga bertujuan memberikan pemahaman terhadap pentingnya pengetahuan untuk mengetahuai tata cara melaksanakan Fardhu Kifayah (Memandikan Dan Mengkafani Jenazah) pada generasi muda khususnya pada pemuda Cendana teluk Lerong Kota Samarinda. Pelaksanaan pengabdian ini direncakan diadakan pada bulan Mei-Oktober 2022. Kegiatan ini rencananya dilaksanakan di Kota Samarinda. Metode yang digunakan dalam PPM ini yaitu metode ceramah, diskusi interaktif. Adapun langkah pelaksanaannya yaitu tahap persiapan, pelaksanaan, evaluasi, dan upaya tindak lanjut (rekomendasi). Sosialialisasi dilaksanakan dengan pemberian materi yang meliputi. Pertama, Pentingnya Mengetahui Tata Cara Melaksanakan Fardhu Kifayah (Memandikan Dan Mengkafani Jenazah), Kedua Praktek Tata Cara Melaksanakan Fardhu Kifayah (Memandikan Dan Mengkafani Jenazah). Hasil dari kegitan ini pemuda Cendana mampu melaksanakan memandikan dan mengkafani jenazah yang dapat digunakan pada kehidupan sehari-hari
PELATIHAN MASSAGE UNTUK MENGURANGI CIDERA PADA PERMAINAN SEPAK BOLA PADA KLUB BOLA SSB SAMKOT Djangka, La; Arya Fansuri, Muhammad
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 2 No. 3 (2023): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v2i3.678

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk melakukan Pelatihan Massage Untuk Mengurangi Cidera Pada Permainan Sepak Bola Pada Klub Bola SSB Samkot. Kegiatan ini juga bertujuan memberikan pemahaman terhadap pentingnya massage dalam olahraga khususnya bagi klub bola SSB Samkot. Pelaksanaan pengabdian ini direncakan diadakan pada bulan Mei-Oktober 2022. Kegiatan ini rencananya dilaksanakan di Kota Samarinda. Metode yang digunakan dalam PPM ini yaitu metode ceramah, diskusi interaktif. Adapun langkah pelaksanaannya yaitu tahap persiapan, pelaksanaan, evaluasi, dan upaya tindak lanjut (rekomendasi). Pelatihan dilaksanakan dengan pemberian materi yang meliputi. Pertama, materi pentingnya Massage dalam Olahraga Khsusnya pada permainan sepak bola, kedua praktek tata cara massage. Hasil kegiatan yang dilakukan peserta mendapat pengetahuan tentang cedera massage dan mampu menjadi tenaga massage di tempat mereka praktek
PELATIHAN DESAIN KEMASAN PRODUK UNTUK MENINGKATKAN PENJUALAN MAHASISWA TELUK SULAIMAN YANG BERSWIRAUSAHA Muhlis, Muhlis; Sukriadi, Sukriadi; Hari Akbar, Muhammad
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 2 No. 3 (2023): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v2i3.679

Abstract

Penjualan Mahasiswa Teluk Sulaiman Yang Berswirausaha. Kegiatan ini juga bertujuan memberikan pemahaman terhadap pentingnya pengembangan desan kemasan produk pada generasi muda khususnya mahasiswa berasal dari Teluk Sulaiman Kabupaten Berau. Pelaksanaan pengabdian ini direncakan diadakan pada bulan Mei-Oktober 2022. Kegiatan ini rencananya dilaksanakan di Kabupaten Berau. Metode yang digunakan dalam PPM ini yaitu metode ceramah, diskusi interaktif. Adapun langkah pelaksanaannya yaitu tahap persiapan, pelaksanaan, evaluasi, dan upaya tindak lanjut (rekomendasi). Sosialialisasi dilaksanakan dengan pemberian materi yang meliputi. Pertama, pentingnya pengembangan desain kemasan produk. Kedua, Icon-icon corell draw. Ketiga, cara mengaflikasikan Corel Draw dan. Keempat, melihat Hasil Prodak yang dihasilkan. Hasil dari kegiatan yang dilakukan adalah adanya karya yang menampilkan ide-ide desain kemasan produk mahasiswa Teluk Sulaiman Kecamatan Biduk-biduk Kabupaten Berau
MENEJEMEN MARKETING BERBASIS WEBSITE ECOMMERCE PADA MADU ROMANG Rajab, Abd; Zia Ul Haq, Muhammad; Junaid; Syamsuriyanti
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengadaan teknologi Perkembangan teknologi informasi sanagt memudahkan bagi semua kalangan untuk berbisnis menggunakan teknologi. Pandemi Covid-19 yang masih berlnagsung sampai sekarang hamper semua pebisnis baik yang baru mulai ataupun yang sudah berbisnis beralih menggunakan teknologi sebagai media atau fasilitas untuk memasarkan produk dari yang bisnis kecil, rumahan sampai ke skala besar. Dengan adanya peluang bisnis ini menggunakan teknologi, Madu Romang mencoba menggunakan media social yaitu WhatsApp sebagai media jualan produk Madu Romang. Dengan demikian saya selaku ketua pengusul dan tim berencana mengajukan pembuatan suatu produk pemasaran dengan system online berbasi website ecommerce supaya penjualan Madu Romang bisa lebih meningkat. Sistem menjemen menggunakan website ecommerce adalah salah system pemasaran yang sangat bagus digunakan untuk pemasaran produk. Sebenarnya ada banyak alat manajemen media sosial satu alaur di pasar.pemilik usaha harus pintar memilih satu yang tepat bisa seperti misi yang mustahil,terutama jika Anda punya banyak profil yang akan dikelola. Tetapi, ada beberapa alat yang lebih menyolok dari yang lainnya, karena fitur-fitur dan harganya yang terjangkau. Wordpress dalam hal ini bisa menjadi website berbasi ecommerce untuk jadikan sebagi media pemasaran/penjualan produk Madu Romang. Wordpress berbasis website ecommerce ini sangat simple digunakan, karena merupakan sebuah situs layanan manajemen konten yang menyediakan layanan media daring yang juga. Terhubungdengan berbagai situs jejaring sosial lainnya,seperti: Facebook, Twitter, LinkedIn, Foursquare, MySpace, youtube dan sebagainya. Realisasi program ini dimulai dari sosialisasi dan edukasi kepada pemegang pemilik usaha/mitra Home Industry serta stake holder lainnya yang ada di Tamaona Kecematan Tombolo Pao Kabupaten Gowa masyarakat. Layanan ini membantu perusahaan untuk menggunakan media sosial berupa situs yang dapat digunakan untuk meluncurkan kampanye pemasaran, mengidentifikasi dan menambah khalayak, dan menyampaikan pesan yang ditargetkan di beberapa saluran media.selanjutnya pengusul akan memfasilitasi ecommerce serta pengembangannya dalam wujud suatu website yang siap guna untuk memasarkan produk UKM terkhusus Madu Romang sesuai dengan tujuan dalam jangka tertentu. Kemudian dalam implementasinya, pelaku usaha memanfaatkan produk dengan monitoring, pendampingan masukan dan bantuan dari tim. Program ini diakhiri dengan evaluasi keberlangsungan, keaktifan dan kebermanfaatan website ecommerce tersebut yang telah dibangun
UPAYA MENINGKATKAN TALI SILATURAHMI ANTAR MASYARAKAT MELALUI KEGIATAN KERJA BAKTI DAN PERLOMBAAN MOTOR CROSS GABAH Arsylawati, Hajrah; Sirajuddin, Sirajuddin; Sulfiana; Ilham, Ilham; Arminah, St; Fadliah, Rizkah; Asmayani; Sinta
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 3 No. 1 (2023): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v3i1.694

Abstract

Kebersihan lingkungan merupakan pintu gerbang dalam mencapai hidup yang sehat. Hidup sehat merupakan dambaan setiap orang. Diperlukan kegiatan yang mendorong masyarakat untuk memulai hidup sehat. Salah satu kegiatan tersebut adalah kampanye hidup sehat melalui program kerja bakti. Kegiatan ini bertujuan untuk: 1) menyadarkan masyarakat tentang manfaat hidup bersih dan dampaknya bagi kesehatan, 2) memberikan pengetahuan kepada masyarakat tentang dampak buruk lingkungan yang kotor, 3) membantu masyarakat dalam rangka membersihkan lingkungan sekitar tempat tinggal melaui kegiatan aksi lapangan dalam bentuk kerja bakti. Kegiatan pengabdian ini hendaknya tidak berhenti sampai disini dan harus dilakukan secara berkesinambungan untuk menciptakan lingkungan yang sehat serta harus ada komitmen dari berbagai pihak