cover
Contact Name
Mumuh Mulyana
Contact Email
jurnal.ibik@gmail.com
Phone
+622518337733
Journal Mail Official
redaksi.jadkes@gmail.com
Editorial Address
Kampus IBI Kesatuan Jalan Ranggagading No. 1 Kampung Gudang, Bogor Tengah
Location
Kota bogor,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Abdimas Dedikasi Kesatuan
ISSN : 27457508     EISSN : 27457508     DOI : https://doi.org/10.37641/jadkes
Jurnal Abdimas Dedikasi Kesatuan adalah media ilmiah yang independen bagi para Dosen dan Peneliti di bidang Pengabdian Kepada Masyarakat. Terbit dua kali dalam setahun, pada bulan Juni dan Desember. Mempublikasikan hasil-hasil pelaksanaan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat dalam arti luas. Dikelola oleh LPPM IBI Kesatuan
Articles 183 Documents
Fase Penilaian dan Perencanaan Strategi Periodesasi Pengelolaan Sampah Berbasis Kepemimpinan Humanis di Desa Cihideung Ilir, Kabupaten Bogor (2024–2025) Sujana, Sujana; Zuhdi, Saefudin; Muanas, Muanas; Wijaya, Ajhi
Jurnal Abdimas Dedikasi Kesatuan Vol. 6 No. 2 (2025): JADKES Edisi Juli 2025
Publisher : LPPM Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37641/jadkes.v6i2.3961

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini berfokus pada pengembangan "Strategi Periodesasi Manajemen Pengelolaan Sampah Masyarakat di Pinggir Sungai dengan Pendekatan Kepemimpinan Humanis Desa Cihideung Ilir, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor". Permasalahan sampah di pinggir sungai Cibanteng menjadi isu krusial yang berdampak pada kesehatan lingkungan dan kualitas hidup masyarakat. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah merumuskan strategi pengelolaan sampah yang berkelanjutan, mempertimbangkan aspek sosial, ekonomi, dan lingkungan, dengan mengedepankan pendekatan kepemimpinan humanis yang memberdayakan masyarakat secara aktif. Kegiatan ini merupakan Fase 1: Penilaian dan Perencanaan (2024-2025). Pada fase ini, akan dilakukan identifikasi komprehensif terhadap karakteristik timbulan sampah, perilaku masyarakat terkait pengelolaan sampah, serta pemetaan potensi sumber daya lokal dan pemangku kepentingan. Metode yang digunakan meliputi survei, wawancara mendalam, observasi partisipatif, serta analisis data spasial. Hasil dari fase penilaian ini akan menjadi dasar penyusunan model periodesasi pengelolaan sampah yang adaptif, terintegrasi, dan berbasis pada partisipasi aktif masyarakat. Pendekatan kepemimpinan humanis akan diintegrasikan melalui pelatihan, lokakarya partisipatif, dan pembentukan kelompok kerja masyarakat guna menumbuhkan kesadaran kolektif dan rasa memiliki terhadap program pengelolaan sampah. Luaran yang diharapkan dari fase ini adalah laporan penilaian kebutuhan, peta persebaran sampah, analisis perilaku masyarakat, serta rencana aksi pengelolaan sampah yang terperinci untuk fase-fase berikutnya. Kontribusi kegiatan ini diharapkan mampu menciptakan model pengelolaan sampah yang efektif, mandiri, dan berkelanjutan, serta meningkatkan kualitas lingkungan dan kesejahteraan masyarakat Desa Cihideung Ilir
Edukasi Kesehatan Dan Kemandirian Pangan Di Lingkungan Pesantren Taqwa Center: Upaya Meningkatkan Perilaku Hidup Sehat Dan Ketahanan Pangan Mekaniwati, Ani; Andana, Esperaldy Muhammad; Munawar, Aang; Purba, Jan Horas Veryady; Maulina, Dwi
Jurnal Abdimas Dedikasi Kesatuan Vol. 6 No. 2 (2025): JADKES Edisi Juli 2025
Publisher : LPPM Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37641/jadkes.v6i2.3971

Abstract

Pesantren sebagai lembaga pendidikan berbasis agama memiliki peran strategis dalam membentuk karakter dan perilaku hidup sehat santri. Namun, tantangan seperti pola makan tidak seimbang, kurangnya aktivitas fisik, dan ketergantungan pada bahan pangan luar masih sering ditemui. Artikel ini membahas program pengabdian masyarakat yang dilaksanakan di Pesantren Taqwa Center, Bogor, dengan fokus pada edukasi kesehatan dan kemandirian pangan. Metode yang digunakan meliputi pelatihan, pendampingan, dan implementasi budidaya hidroponik serta ternak ayam dan ikan. Hasil menunjukkan peningkatan pemahaman santri tentang Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) serta kemampuan dalam memantau kesehatan mandiri. Selain itu, program kemandirian pangan berhasil mengurangi ketergantungan pesantren pada pasokan luar. Artikel ini juga menyoroti faktor pendukung dan penghambat serta memberikan rekomendasi untuk keberlanjutan program. Kolaborasi multipihak dan integrasi kurikulum kesehatan menjadi kunci keberhasilan program ini
Peningkatan Usaha Kelompok Tani Hutan Sadar Tani Muda Melalui Pemanfaatan Teknologi, Pemasaran Digital, dan Keuangan, Desa Bojong Murni Kabupaten Bogor Hermawan, Yanto; Cahyani, Nani; Listari, Sinta; Putri, Melani Faliana; Sucilawati, Sabrinah
Jurnal Abdimas Dedikasi Kesatuan Vol. 6 No. 2 (2025): JADKES Edisi Juli 2025
Publisher : LPPM Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37641/jadkes.v6i2.3860

Abstract

This community service program was carried out with the Sadar Tani Muda Forest Farmers Group (KTH) in Bojong Murni Village, Bogor Regency, aiming to strengthen their business capacity through the use of information technology, digital marketing, and financial literacy. The main challenges faced by the group were limited market access, low adoption of digital tools, and weak financial record-keeping. The methods involved training, mentoring, and the implementation of a simple website, social media platforms, and financial recording applications using Excel/Google Sheets. The results indicate a significant improvement in members’ abilities to utilize digital media for product promotion, prepare simple financial reports, and manage their businesses more systematically. Descriptive analysis showed that the variables of digital marketing, information technology utilization, and financial management were rated high to very high, with mean scores of 4.16, 4.11, and 4.23 respectively. The program’s impact was reflected in increased sales, cost efficiency, and members’ awareness of professional business management. These findings highlight that technology-driven interventions and financial literacy enhancement can effectively strengthen farmers’ economic independence while supporting sustainable development goals at the village level   Keywords: Community empowerment, information technology, digital marketing, financial literacy, farmer group