cover
Contact Name
Rifki Arif
Contact Email
skyhawk.apibwi@gmail.com
Phone
+6281386901616
Journal Mail Official
skyhawk.apibwi@gmail.com
Editorial Address
Komplek Bandar Udara Internasional Banyuwangi JL. Pantai Blimbingsari Kec. Blimbingsari, Banyuwangi – Jawa Timur Telp. (0333) 630-567, 630-456 - Fax. (0333) 630-723
Location
Kab. banyuwangi,
Jawa timur
INDONESIA
Skyhawk: Jurnal Aviasi Indonesia
ISSN : -     EISSN : 27763854     DOI : https://doi.org/10.52074/skyhawk.v1i2.15
This journal publishes articles containing aspects of the application of sports sciences and / or the results of community service carried out by actors and activists in the world of education in general, academics, industry, and community groups.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 52 Documents
Pengaruh Kesehatan Mental Terhadap Performa Praktik Taruna Penerbang di Akademi Penerbang Indonesia Banyuwangi Fritz Yohanes William; Handrio Endo Martono; Dede Ardian; Syauqi Muhammad Fadillah
SKYHAWK : Jurnal Aviasi Indonesia Vol. 2 No. 2 (2022): SKYHAWK: Jurnal Aviasi Indonesia
Publisher : Akademi Penerbang Indonesia Banyuwagi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52074/skyhawk.v2i2.108

Abstract

Dalam penelitian ini, dikatakan bahwa meningkatkan kesehatan mental penting dan berhubungan signifikan dengan peningkatan kinerja praktik terbang taruna penerbang tingkat 1 dan 2 di Akademi Penerbang Indonesia Banyuwangi. Dari total penelitian saat ini 48 sampel taruna, analisis data menunjukkan bahwa nilai-t adalah 10.905 dengan nilai sig. sekitar 0000. Karena ini, hipotesis alternatif (Ha) dan hipotesis nol (Ho) keduanya dirumuskan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel kesehatan mental memiliki dampak yang signifikan terhadap kinerja praktik. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan mengumpulkan data menggunakan kuesioner, dan analisis data dilakukan dengan menggunakan teknik lapisan regresi berurutan menggunakan SPSS versi 25 untuk komputer Windows. Menurut kesimpulan ini, temuan penelitian menunjukkan bahwa kesehatan mental memiliki dampak negatif yang signifikan pada kinerja praktik — sebanyak 72,1% — dibandingkan dengan faktor-faktor lain, yang memiliki dampak yang lebih positif. Dalam hal ini, akademi penerbang dan institusi serupa dapat memberikan perhatian lebih terhadap kesehatan mental taruna penerbang dan memberikan dukungan yang dibutuhkan untuk meningkatkan kesejahteraan mental mereka. Selain itu, akademi penerbang dan institusi serupa juga dapat mempertimbangkan untuk mengadakan program pelatihan atau konseling untuk membantu taruna penerbang mengelola stres dan meningkatkan kesehatan mental mereka.
Pengaruh Keaktifan Dalam Ekstrakurikuler English Club Terhadap Hasil Toeic Taruna Akademi Penerbang Indonesia Banyuwangi Yusi Apristia
SKYHAWK : Jurnal Aviasi Indonesia Vol. 2 No. 2 (2022): SKYHAWK: Jurnal Aviasi Indonesia
Publisher : Akademi Penerbang Indonesia Banyuwagi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52074/skyhawk.v2i2.110

Abstract

Ekstrakurikuler merupakan kegiatan non-pelajaran formal yang dilakukan peserta didik sekolah atau universitas, umumnya di luar jam belajar kurikulum standar. Taruna yang ingin mengeksplorasi diri memilih untuk aktif mengikuti ekstrakurikuler. Adanya Taruna Diploma III Penerbang Sayap Tetap Angkatan II yang aktif dalam mengikuti ekstrakurikuler English Club namun memiliki skor TOEIC yang tinggi menarik untuk dikaji. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk menganalisis pengaruh keaktifan taruna dalam mengikuti ekstrakurikuler English Club terhadap skor TOEIC. Sampel yang digunakan adalah sampel jenuh sebanyak 19 taruna. Analisa data menggunakan uji korelasi untuk mengetahui pengaruh variabel kehadiran taruna (X) terhadap skor TOEIC (Y). Hasil penelitian menunjukkan nilai korelasi sebesar 0,247. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh cukup signifikan keaktifan dalam ekstrakurikuler English Club terhadap skor TOEIC.
Analisis Manajemen Resiko Pengoperasian Pesawat Tanpa Awak (PUTA) dengan Metode HIRARC Marsel Rionaldo Lubis; Untung Lestari Nur Wibowo; Suherman
SKYHAWK : Jurnal Aviasi Indonesia Vol. 2 No. 2 (2022): SKYHAWK: Jurnal Aviasi Indonesia
Publisher : Akademi Penerbang Indonesia Banyuwagi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52074/skyhawk.v2i2.111

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana mengidentifikasi potensi bahaya, penilaian risiko serta upaya pengendaliannya pada pengoperasian Pesawat Tanpa Awak (PUTA) dengan menggunakan metode HIRARC. Identifikasi risiko berkaitan dengan mengidentifikasi bahaya, kemudian analisis resiko memperkirakan tingkat keparahan kemungkinan bahaya yang timbul dari bahaya tersebut, rencana pengendalian resiko difokuskan kepada proses mitigasi. Penelitian ini dilaksanakan pada lingkup area Kampus Akademi Penerbang Indonesia Banyuwangi dan Bandara Blimbingsari Banyuwangi. Identifikasi resiko terdiri dari Prosedur Ruang Terbuka, Prosedur Prohibited Area, Prosedur Training Area, Prosedur KKOP Bandar Udara, Prosedur IFP (IAP,SID/STAR), VFR Route dan ATS Route, Prosedur Heliport/Helipad, Prosedur Obvitnas, Prosedur Koordinasi,Komunikasi dan Emergency, Fasilitas dan Sosialisai. Evaluasi resiko pada penelitian ini terdiri dari Intolerable Region, Tolerable Region dan Acceptable Region. Implikasi pada penelitian ini yaitu melakuakan koordinasi antar unit terkait pengoperasian PUTA, meningkatkan fungsi pengawasan dan melakukan publikasi Notice to Airman (NOTAM). Hasil penelitian ini menunjukan bahawa Area Operasi PUTA berada di Left Down Wind RWY 26 dan ketinggian operasi PUTA pada 10 meter.  
Rancang Bangun Virtual AFL Sebagai Media Pembelajaran Jarak Jauh di Sekolah Vokasi Perhubungan Rancang Bangun Virtual AFL Sebagai Media Pembelajaran Jarak Jauh di Sekolah Vokasi Perhubungan Revin Budi Harta Revin; Wilda Novi Astuti
SKYHAWK : Jurnal Aviasi Indonesia Vol. 2 No. 2 (2022): SKYHAWK: Jurnal Aviasi Indonesia
Publisher : Akademi Penerbang Indonesia Banyuwagi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52074/skyhawk.v2i2.113

Abstract

Airfield Lighting System (AFL) adalah alat bantu pendaratan visual yang terletak di sisi udara suatu bandar udara dan area tersebut merupakan area terbatas yang tidak dapat diakses secara bebas. Saat pandemi Covid-19 mengakibatkan transfer materi di beberapa mata kuliah tidak maksimal salah satunya pada mata kuliah AFL program studi Teknik Listrik Bandar Udara Politeknik Penerbangan Surabaya. Pembelajaran AFL yang biasanya dilakukan di Laboratorium AFL atau dengan mengunjungi bandara terdekat untuk memahami setiap jenis AFL mengalami kendala akibat pandemi Covid-19. Maka solusinya, diperlukan suatu media pembelajaran yang dapat membantu siswa dalam belajar secara optimal meskipun pada saat pandemi Covid-19. Salah satunya adalah membuat media pembelajaran yang menarik dan interaktif berbasis virtual tour yang dapat diakses dimana saja secara online dan dapat meningkatkan motivasi belajar taruna. Kemunculan teknologi Virtual Tour menjadi salah satu inovasi strategis di era revolusi 4.0 dimana Virtual Tour sendiri dapat menyampaikan informasi dengan lebih interaktif dan efektif bagi para penggunanya. Hasil dari penelitian ini adalah aspek media sebesar 4,3 (sangat layak), aspek materi sebesar 100% (valid) dan aspek usability sebesar 91,11% (sangat layak).
Efektifitas Penerapan Pembelajaran Secara Online Terhadap Output Belajar Taruna Di Masa Covid-19 Rizqi Iman Pangestu Pangestu; Evin Fajri Irchamsyah; Arief Rusdyansyah; Suherman
SKYHAWK : Jurnal Aviasi Indonesia Vol. 2 No. 2 (2022): SKYHAWK: Jurnal Aviasi Indonesia
Publisher : Akademi Penerbang Indonesia Banyuwagi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52074/skyhawk.v2i2.115

Abstract

Virus corona merupakan hal yang berdampak besar dari beberapa sektor, baik dari sektor perekonomian, wisata, manufaktur, sosial, transportasi, pangan, dan pendidikan. Adanya virus corona menjadi hambatan dalam proses pembelajaran taruna. Salah satu upaya menanggulangi penyebaran Virus Corona di Akademi Penerbang Indonesia Banyuwangi dengan menerapkan pembelajaran secara daring. Pembelajaran online merupakan cara mengajar secara online kepada orang yang tersebar di berbagai tempat. Awal dimulainya penelitian ini yaitu pada waktu pandemi Covid-19 terhadap taruna diploma III penerbang sayap tetap angkatan II Akademi Penerbangan Indonesia Banyuwangi untuk mengetahui pengaruh e-learning terhadap prestasi akademik taruna. Sampel yang digunakan adalah sampel jenuh sebanyak 20 taruna. Analisa data menggunakan uji korelasi untuk mengetahui pengaruh variabel IPK Semester II pembelajaran secara daring (X) terhadap IPK Semester IV pembelajaran secara luring (Y). Hasil penelitian menunjukkan nilai korelasi sebesar 0,514. Sehingga, dari penelitian ini disimpulkan bahwa pembelajaran secara online/daring memberikan dampak yang signifikan terhadap output selama belajar di masa pandemi Covid-19.
Kajian Pada Aerodinamika Seaplane: Pengaruh Bentuk Float Terhadap Performa dan Stabilitas Pesawat di Atas Air Hadi Prayitno; Ikwanul Qiram; Dhian Supardam
SKYHAWK : Jurnal Aviasi Indonesia Vol. 2 No. 2 (2022): SKYHAWK: Jurnal Aviasi Indonesia
Publisher : Akademi Penerbang Indonesia Banyuwagi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52074/skyhawk.v2i2.117

Abstract

Penelitian ini membahas tentang pengaruh bentuk float terhadap performa dan stabilitas pesawat seaplane di atas air. Float pada pesawat seaplane merupakan perangkat yang sangat penting karena memungkinkan pesawat terbang ini untuk dapat mendarat dan lepas landas di atas air. Float yang dirancang dengan bentuk aerodinamis yang baik dapat meningkatkan efisiensi pesawat dan mengurangi konsumsi bahan bakar. Penelitian ini menggunakan berbagai sumber literatur dan penelitian terdahulu yang membahas tentang aerodinamika, float, seaplane, performa, dan bentuk float. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk float yang aerodinamis dapat meningkatkan lift pada pesawat, mengurangi drag, dan meningkatkan kecepatan. Bentuk float yang aerodinamis juga dapat mempengaruhi handling dan stabilitas pesawat di atas air. Dari hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa bentuk aerodinamis pada float pada seaplane sangat penting untuk meningkatkan performa, efisiensi, dan stabilitas pesawat. Oleh karena itu, float pada seaplane harus dirancang dengan bentuk aerodinamis yang baik untuk memastikan keselamatan dan kinerja yang optimal saat operasi di atas air.
Membangun Budaya Work-Life Balance guna Meningkatkan Perfomance dan Pengelolaan Talenta Dani Yoseph; Ajeng Harjutri; Daniel. D. Rumani; Hadi Prayitno; Ariyono Setiawan
SKYHAWK : Jurnal Aviasi Indonesia Vol. 3 No. 1 (2023): SKYHAWK: Jurnal Aviasi Indonesia
Publisher : Akademi Penerbang Indonesia Banyuwagi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52074/skyhawk.v3i1.120

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh budaya Work-Life Balance terhadap performa karyawan dan pengelolaan talenta dalam suatu lembaga yaitu Akademi Penerbang Indonesia Banyuwangi. Model regresi digunakan untuk menganalisis data yang diperoleh dari responden yang bekerja di lembaga terkait. Hasil analisis menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara budaya Work-Life Balance dengan performa karyawan dan pengelolaan talenta. Nilai R dan R² yang tinggi menunjukkan bahwa model ini memiliki kemampuan yang baik dalam menjelaskan variasi dalam data. Selain itu, hasil analisis ANOVA menunjukkan bahwa variabel independen secara bersama-sama memberikan kontribusi yang signifikan terhadap variasi dalam model regresi. Namun, analisis Collinearity Diagnostics menunjukkan adanya potensi multikolinieritas antara variabel independen. Oleh karena itu, perlu dilakukan pengelolaan yang baik terkait hubungan antara performa karyawan dan pengelolaan talenta dalam konteks budaya Work-Life Balance. Penelitian ini memberikan dukungan bagi pentingnya menerapkan budaya Work-Life Balance dalam lingkungan kerja guna menciptakan keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi, yang pada akhirnya akan berdampak positif pada performa karyawan dan pengelolaan talenta dalam suatu lembaga.  
Analisis Pengaruh Harga, Kualitas Pelayanan dan Kepercayaan Terhadap Kepuasan Penumpang Maskapai Air Asia Pada Rute Penerbangan Cgk-Lop di Masa Pandemi DIKA RISIT MAULANA; Charles. An; Zaenal Abidin; Sandriana Marina; Erman Noor Adi; Nafana Aulia
SKYHAWK : Jurnal Aviasi Indonesia Vol. 3 No. 1 (2023): SKYHAWK: Jurnal Aviasi Indonesia
Publisher : Akademi Penerbang Indonesia Banyuwagi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52074/skyhawk.v3i1.121

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, kualitas pelayanan, dan kepercayaan pelanggan terhadap kepuasan penumpang Maskapai AirAsia Indonesia pada rute CGK-LOP selama pandemi H1N1. Rute ini dipilih sebagai fokus penelitian karena pentingnya analisis terhadap hubungan antara faktor-faktor tersebut pada periode yang diwarnai oleh pandemi. Metode analisis utama yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis survei kuantitatif. Populasi penelitian terdiri dari penumpang QZ 610 pada pukul 08:30 dan QZ 611 pada pukul 11:55. Sampel penelitian diambil menggunakan metode simple random sampling yang disederhanakan dengan metode slovin, sehingga diperoleh sebanyak 155 sampel. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, angket, dan penelitian mendalam. Data yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan metode regresi garis regresi dengan uji hipotesis menggunakan uji t dan uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga tiket, kualitas layanan pelanggan, dan kepercayaan memiliki dampak signifikan terhadap harga rute Maskapai AirAsia CGK-LOP. Selama periode pandemi, terjadi kenaikan harga rata-rata sebesar 26,1%. Dalam konteks ini, faktor kepercayaan dan kualitas layanan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap harga tiket. Secara bersamaan, harga tiket, kualitas layanan pelanggan, dan kepercayaan juga secara signifikan memengaruhi kepuasan penumpang pada rute CGK-LOP Maskapai AirAsia selama pandemi Covid-19. Besaran pengaruh ketiga faktor tersebut secara bersama-sama terhadap kepuasan penumpang Maskapai AirAsia mencapai 55,7%. Hasil penelitian ini memberikan bukti bahwa ketika harga tiket naik, kualitas layanan meningkat, dan kepercayaan pelanggan meningkat, jumlah penumpang yang memilih Maskapai AirAsia juga akan meningkat. Penemuan ini memberikan pemahaman yang lebih baik tentang faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan penumpang dalam konteks pandemi, dan dapat digunakan sebagai dasar untuk meningkatkan strategi pemasaran dan pelayanan pada masa yang akan datang.
Analisis Komponen Pokok Manajemen Strategik Pada Akademi Penerbang Indonesia Banyuwangi Chairustakmal; Dimas Hari Cahyo; Daniel D. Rumani; Efendi; Yusi Apristia
SKYHAWK : Jurnal Aviasi Indonesia Vol. 3 No. 1 (2023): SKYHAWK: Jurnal Aviasi Indonesia
Publisher : Akademi Penerbang Indonesia Banyuwagi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52074/skyhawk.v3i1.125

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis komponen pokok manajemen strategik yang diterapkan oleh Akademi Penerbang Indonesia Banyuwangi (APIB) dan mengidentifikasi kesimpulan penting berdasarkan hasil wawancara. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis kualitatif dengan mengumpulkan data melalui wawancara mendalam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa APIB telah mengimplementasikan langkah-langkah penting dalam manajemen strategik untuk mencapai keberhasilan dan keunggulan di industri penerbangan. Rencana strategis dan rencana strategis bisnis digunakan sebagai panduan dalam mengarahkan kegiatan dan mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Analisis SWOT digunakan untuk menganalisis lingkungan bisnis, mengidentifikasi peluang dan ancaman, serta kekuatan dan kelemahan perusahaan. Selain itu, APIB juga menggunakan pendekatan Balanced Score Card (BSC) untuk merancang strategi bisnis yang sesuai dengan visi dan misi mereka. Kendala yang dihadapi APIB dalam pengembangan fasilitas sarana kelas yang kurang memadai dan sumber daya finansial yang terbatas menjadi tantangan yang perlu diatasi. Disarankan agar APIB mengintegrasikan aspek ini ke dalam analisis manajemen strategik yang telah dilakukan sebelumnya dan memperhatikan manajemen keuangan yang cermat. Selain itu, perhatian serius perlu diberikan terhadap masalah kurangnya fasilitas ruang kelas untuk meningkatkan pengalaman belajar dan kualitas pendidikan.
Pengaruh Tingkat Kelelahan dan Kesabaran Pengguna Jasa Penerbangan Terhadap Baggage Claim Queues di Bandara Anjar Leksono; Quirina Ariantji; Daniel. D. Rumani; Ariyono Setiawan; Fajar Islam
SKYHAWK : Jurnal Aviasi Indonesia Vol. 3 No. 1 (2023): SKYHAWK: Jurnal Aviasi Indonesia
Publisher : Akademi Penerbang Indonesia Banyuwagi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52074/skyhawk.v3i1.128

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi pengaruh tingkat kelelahan dan kesabaran penumpang pesawat terhadap antrian pengambilan bagasi di bandara. Sebanyak 50 responden mengisi kuesioner yang mengukur tingkat kelelahan dan kesabaran mereka saat menunggu bagasi. Hasil penelitian dianalisis menggunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelelahan memiliki pengaruh negatif yang signifikan terhadap waktu tunggu, sedangkan kesabaran tidak memiliki pengaruh signifikan. Selain itu, masalah bagasi dan kepuasan terhadap maskapai tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap waktu tunggu. Penelitian ini menyarankan agar maskapai harus mengambil tindakan untuk mengurangi kelelahan penumpang, seperti menyediakan area tunggu yang lebih nyaman atau menawarkan layanan pengiriman bagasi. Selain itu, penelitian ini menekankan pentingnya memahami kebutuhan dan preferensi penumpang untuk meningkatkan kepuasan dan pengalaman bandara secara keseluruhan. Penelitian ini memberikan kontribusi penting pada literatur yang ada tentang operasi bandara dan memberikan implikasi praktis bagi manajemen bandara dalam meningkatkan efisiensi proses pengambilan bagasi dan meningkatkan kepuasan penumpang. Dengan memahami faktor-faktor yang memengaruhi waktu tunggu dalam antrian pengambilan bagasi, maskapai dapat mengembangkan strategi dan kebijakan yang lebih efektif untuk meningkatkan pengalaman penumpang dan meminimalkan ketidaknyamanan yang dialami selama proses tersebut.