cover
Contact Name
Dian Hidayatullah
Contact Email
dian@umb.ac.id
Phone
+6282374043888
Journal Mail Official
agribis@umb.ac.id
Editorial Address
Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Muhammadiyah Bengkulu, Jl. Bali, PO Box 118, Bengkulu 38119
Location
Kota bengkulu,
Bengkulu
INDONESIA
Jurnal Agribis
ISSN : 20867956     EISSN : 26155494     DOI : 10.36085/agribis.v15i1
Jurnal Agribisnis adalah jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian secara reguler setiap 2 bulan sekali Januari dan Juli untuk tujuan mendeseminasikan hasil penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa, dosen, peneliti dan pengabdi. Topik keilmuan yang melingkupi Jurnal Agribis adalah bidang agribisnis secara luas. Semua makalah yang diterbitkan secara online oleh Jurnal Agribis terbuka untuk pembaca dan siapapun dapat mendownload atau membaca jurnal tanpa melanggan maupun membayar
Articles 96 Documents
DAMPAK PENYULUHAN PERTANIAN DALAM PENYALURAN ALSINTAN DAN SAPRODI DI KELOMPOK TANI JAMBUAN JAYA, DESA ANTIROGO, KECAMATAN SUMBERSARI, KABUPATEN JEMBER Kustiari, Tanti; Setyabudi, Ibnu Fajar; Auliya, Iftitah Diah; Ramadhana, Izzan Hadiatma; Azizah, Nur; Zakaria, Muhammad Anugerah; Natalia, Gita
Jurnal AGRIBIS Vol. 18 No. 2 (2025): Jurnal Agribis
Publisher : Program Studi Agribisnis Faperta Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/agribis.v18i2.8386

Abstract

This study aims to to explore the role of extension workers in assisting farmer groups in obtaining access to agricultural machinery and agricultural inputs that meet farmers' needs, and to observe the impact of aid distribution on work effectiveness and agricultural production results. at the Jambuan Jaya Farmer Group, located in Antirogo Village, Sumbersari Subdistrict, Jember Regency. The research employs a qualitative approach with descriptive methods. Data were collected through in-depth interviews, direct observation, and documentation. Informants were selected using purposive and snowball sampling techniques, involving 10 individuals including group leaders, extension agents, and farmer group members. The findings indicate that agricultural extension workers play seven key roles in the distribution process: as motivators, communicators, facilitators, organizers, educators, consultants, and catalysts. The distribution of support is carried out in stages based on land area ownership and is complemented by training on equipment use. Although the distribution is not yet evenly allocated, the implementation of assistance and technical guidance is considered effective. The impact of the assistance is reflected in increased productivity, work efficiency, and farmers’ knowledge and skills in using agricultural technologies. Additionally, the two-way communication between farmers and extension agents strengthens mutual trust and encourages active participation of farmers in decision-making processes. The study concludes that the active role of extension workers is crucial in optimizing the distribution and utilization of agricultural assistance and in enhancing the institutional performance of farmer groups comprehensively.
PENGARUH LUAS LAHAN, BIAYA PRODUKSI, DAN JUMLAH PRODUKSI TERHADAP PENDAPATAN USAHATANI JERUK (Citrus sinensis) DI DESA TUNGKU JAYA KECAMATAN SOSOH BUAY RAYAP KABUPATEN OGAN KOMERING ULU Endang Lastinawati; Sa’diah, Iis; Ayu Ogari, Putri; Chuzaimah; Swasdiningrum Putri, Trisna Wahyu
Jurnal AGRIBIS Vol. 18 No. 2 (2025): Jurnal Agribis
Publisher : Program Studi Agribisnis Faperta Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/agribis.v18i2.8444

Abstract

Orange is one of the superior fruits that is widely developed in Indonesia. This study aims to calculate the income of orange farming and analyze the effect of land area, production costs, and production volume on orange farming income. The study was conducted in Tungku Jaya Village, which is one of the orange production centers in Ogan Komering Ulu (OKU) Regency. The research method used was the survey method. Farmer samples were taken using a simple random method, as many as 30 farmers from 50 orange farmers in the research location. The data were processed using a mathematical formula for income, and multiple linear regression methods. The results showed that the income of orange farming in Tungku Jaya Village, Sosoh Buay Rayap District was IDR 12,874,012.71/ha/year. The income of orange farming in Tungku Jaya Village was influenced by the amount of production and production costs. While the area of ​​land had no significant effect on orange farming income.
EFEKTIVITAS PERSEDIAAN DAN PENGELOLAAN BAHAN BAKU IKAN GURAME (Osphronemus gouramy) DI RESTORAN NEWTOWN KOPITIAM BUKIT GOLF PALEMBANG Anggun Pironika; Fariadi, Herri; Dwi Yulihartika, Rika
Jurnal AGRIBIS Vol. 18 No. 2 (2025): Jurnal Agribis
Publisher : Program Studi Agribisnis Faperta Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/agribis.v18i2.8449

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keefektifan persediaan dan pengelolaan bahan baku ikan gurame di Restoran Newtown Kopitiam Bukit Golf Palembang. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dengan melibatkan enam informan yang terdiri dari Accounting, Helper, Admin Keuangan, Checker, dan Kepala Gudang. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner, wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar variabel pengelolaan bahan baku berada pada kategori tinggi, meliputi ketepatan perencanaan, ketersediaan bahan baku, kondisi penyimpanan, waktu pengadaan, dan kualitas bahan sebelum pengolahan. Efektivitas terhadap pengelolaan bahan baku ikan gurame tercatat sebesar 182,14, yang mencerminkan kepercayaan yang tinggi terhadap sistem pengelolaan yang diterapkan. Namun, variabel ketepatan biaya persediaan masih berada pada kategori rendah, yang mengindikasikan adanya inefisiensi dalam pengeluaran biaya. Oleh karena itu, diperlukan evaluasi dan pengendalian biaya secara berkala melalui audit rutin, analisis pemasok, serta penerapan sistem manajemen berbasis teknologi guna meningkatkan efisiensi pengelolaan persediaan. Kata Kunci : Pengelolaan bahan baku, persediaan, ikan gurame, efektivitas
TINGKAT KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP SAYURAN HIDROPONIK TANPA PESTISIDA (STUDI KASUS: HYDROVITA FAPERTA FARM) Fitri, Melani Anisa; Irnad; Akbar Serawai, Bembi; Lingga, Apriel; Ramadhani Wisnu Adi, Mutyas
Jurnal AGRIBIS Vol. 18 No. 2 (2025): Jurnal Agribis
Publisher : Program Studi Agribisnis Faperta Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/agribis.v18i2.8562

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan konsumen terhadap sayuran hidroponik tanpa pestisida di Hydrovita Faperta Farm serta menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhinya. Data dikumpulkan dari 80 responden menggunakan kuesioner berskala Likert dan dianalisis menggunakan statistik deskriptif dan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas konsumen (87,5%) merasa puas terhadap sayuran hidroponik tanpa pestisida yang diproduksi oleh Hydrovita Faperta Farm. Rata-rata skor kepuasan berada pada kategori “Puas”. Secara simultan, semua variabel independen berpengaruh terhadap kepuasan konsumen dengan nilai R² sebesar 72,6%. Secara parsial, hanya variabel promosi dan pelayanan yang berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Hal ini menunjukkan bahwa pelayanan yang responsif serta promosi yang optimal menjadi faktor penting dalam meningkatkan kepuasan konsumen terhadap produk sayuran hidroponik tanpa pestisida. Diharapkan Hydrovita Faperta Farm melakukan perbaikan dari segi kualitas greenhouse dan penggunaan smart farming sehingga kepuasan konsumen dapat dioptimalkan. Kata kunci: kepuasan konsumen; hidroponik; tanpa pestisida; promosi; pelayanan
ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI PADI YANG MENGGUNAKAN PUPUK BERSUBSIDI DAN NON SUBSIDI DI KABUPATEN MUSI RAWAS Primalasari, Ira; Octalia, Vera; Mulyadi, Maheran
Jurnal AGRIBIS Vol. 18 No. 2 (2025): Jurnal Agribis
Publisher : Program Studi Agribisnis Faperta Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/agribis.v18i2.8607

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan tingkat pendapatan usaha tani padi yang memanfaatkan pupuk subsidi di Kabupaten Musi Rawas. Pendekatan yang digunakan adalah metode survei, yang dilakukan melalui wawancara langsung dengan petani menggunakan kuesioner yang telah disiapkan sebelumnya. Pemilihan sampel dalam penelitian ini dilakukan secara purposive sampling, dengan jumlah responden sebanyak 150 petani. Sampel diambil dari 3 kecamatan yaitu Kecamatan Tugumulyo, Purwodadi dan Muara Beliti. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata produksi sebesar 1.365 kg/mt/0,5 ha. Rata-rata biaya produksi yang dikeluarkan oleh petani sebesar Rp 2.877.110. Rata-rata penerimaan total petani padi sebesar Rp 15.564.409 sehingga besar rata-rata pendapatan yang diperoleh petani padi yang menggunakan pupuk subsidi sebeasr Rp. 12.687.299. Hasil ini berbeda dengan petani yang memakai pupuk non subsidi. Rata-rata pendapatan yang diperoleh petani yang memakai pupuk non subsidi sebesar Rp 9.783.860. Adanya perbedaan ini disebabkan karena adanya perbedaan harga pupuk yang digunakan pada usahataninya. Pupuk non subsidi memiliki harga yang lebih murah dibandingkan dengan pupuk tanpa subsidi Kata Kunci : Kinerja, Pasar beras, Perilaku , Struktur
ANALISIS UJI KELAYAKAN USAHA MINUMAN TRADISIONAL MOKE ( STUDI KASUS DI DESA FOA, KECAMATAN AIMERE, KABUPATEN NGADA) Puspita, Victoria Ayu; Taus, Igniosa; A. Hamakonda, Umbu; Hendra Tambus, Richardus
Jurnal AGRIBIS Vol. 18 No. 2 (2025): Jurnal Agribis
Publisher : Program Studi Agribisnis Faperta Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/agribis.v18i2.8715

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui besarnya pendapatan dari usaha proses pengolahan minuman tradisional moke dan menganalisis tingkat kelayakan usaha pada industri pengolahan minuman tradisional moke di Desa Foa, Kecamatan Aimere, Kabupaten Ngada. Metode penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif yaitu jenis penelitian yang sifatnya menggambarkan pendapatan yang diperoleh produsen moke dengan pendekatan studi kasus. Pendekatan studi kasus termasuk dalam penelitian kuantitatif deskriptif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive Sampling. Alasan menggunakan teknik Purposive Sampling adalah karena tidak semua sampel memiliki kriteria yang sesuai dengan fenomena yang diteliti. Pengumpulan data dilakukan dengan melakukan pengamatan, wawancara langsung, pengisian koesioner dan dokumentasi. Jumlah responden yang mengisi koesioner sebanyak 18 orang. Hasil penelitian, Biaya produksi yang dikeluarkan oleh produsen mokedengan jumlah responden sebanyak 18 orang adalaha sebanyak Rp Rp23.458.750,- dengan rata-rata Rp1.303.264 .- jumlah produksi moke total yaitu 8.845 Liter dalam satu bulan dengan rata-rata harga jual/Kg Rp 46.600 dengan total penerimaan sebesar Rp88.145.000 hasil ini merupakan perolehan dari seluruh responden produsen moke. Pendapatan total yang diterima oleh produsen moke selama satu bulan adalah Rp65.960.000 .Kesimpulannya bahwa usaha produsen moketersebut layak untuk dikembangkan. Hal ini dibuktikan dengan adanya analisa usaha dari segi R/C ratio dengan nilai 3,5 yang artinya layak.

Page 10 of 10 | Total Record : 96