cover
Contact Name
MUFTIYATUL AZIZAH
Contact Email
muftiyatulazizah@stiesia.ac.id
Phone
+6285733865455
Journal Mail Official
jimbis@stiesia.ac.id
Editorial Address
Jl. Menur Pumpungan No.30 Menur Pumpungan, Kec. Sukolilo Kota SBY, Jawa Timur 60118
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis (JIMBis)
ISSN : 29626331     EISSN : 29626331     DOI : https://doi.org/10.24034/jimbis
JURNAL ILMIAH MANAJEMEN DAN BISNIS (JIMBis) diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya dengan frekuensi terbit empat kali dalam setahun yaitu setiap Februari, Mei, Agustus dan November. Tujuan dari berdirinya jurnal JIMBis adalah untuk memfasilitasi para ilmuan, peneliti dan praktisi bisnis agar dapat menyebar luaskan hasil penelitian atau usulan artikel yang asli yang mengedepankan kebaruan, sehingga bermanfaat bagi para pembacanya. Jurnal JIMBis mencakup bidang ilmu Manajemen SDM, Manajemen Pemasaran, Manajemen Keuangan, Manajemen Rantai Pasok, Manajemen Sistem Informasi, Kewirausahaan, Manajemen MUKM, Inovasi Bisnis.
Articles 80 Documents
OPTIMALISASI PROGAM JOGED DALAM MENGENALKAN PRODUK UMKM DI KABUPATEN JEMBER Hanuranda, Mazdalifah; Setiawan, Dani Eri
Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis (JIMBis) Vol 3 No 3 (2024): Agustus
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24034/jimbis.v3i3.6745

Abstract

Pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) sangat penting bagi perekonomian Indonesia, khususnya di Kabupaten Jember. UMKM di Jember menghadapi tantangan seperti akses pasar dan kebutuhan promosi yang efektif, sehingga memerlukan dukungan substantif untuk meningkatkan visibilitas dan penjualan. Untuk itu, Pemerintah Kabupaten Jember meluncurkan program JOGED (Jember Obral Gede) selama ramadhan, salah satu momen belanja terbesar, untuk mendukung UMKM. Penelitian ini mengevaluasi efektivitas pogram JOGED dalam meningkatkan penjualan produk UMKM selama ramadhan 2024 dengan menggunakan metodologi kualitatif melalui wawancara mendalam dengan pendamping UMKM. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun JOGED berhasil menarik minat masyarakat melalui kegiatan pra-event dan promosi kreatif, terdapat tantangan dalam manajemen harga dan diskon yang perlu diperbaiki. Penelitian ini menyarankan pengembangan strategi promosi yang lebih efektif dan peningkatan dukungan lintas sektoral untuk memperbaiki program promosi UMKM di masa depan. Implikasi dari temuan ini menunjukkan bahwa strategi promosi yang ditingkatkan dan upaya kolaboratif dapat secara signifikan meningkatkan visibilitas dan penjualan UMKM, yang dapat menjadi bahan pertimbangan untuk kebijakan dan praktik masa depan dalam mendukung pertumbuhan UMKM di konteks serupa.
ANALISIS STRATEGI KOMUNIKASI INTERNAL PADA PERUSAHAAN STARTUP HALO JASA DALAM MEMBENTUK BUDAYA ORGANISASI Safira, Regita Rizki
Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis (JIMBis) Vol 3 No 3 (2024): Agustus
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24034/jimbis.v3i3.6758

Abstract

Komunikasi internal organisasi dapat memengaruhi budaya organisasi dimana budaya organisasi ini dianggap dapat mendorong inovasi bisnis. Saat ini perkembangan startup sangat menjamur di Indonesia. Perkembangan yang pesat ini diikuti dengan ketertarikan anak muda untuk bekerja di startup menimbang budaya kerja yang lebih cair dan fleksibel dibanding perusahaan korporasi. Pada penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana gaya komunikasi internal di perusahaan Halo Jasa dan bagaimana hal tersebut dapat membentuk budaya organisasi serta efektivitasnya dalam mendorong inovasi bisnis. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan studi literatur dan observasi. Hasil dari penelitian ini yakni komunikasi organisasi pada startup cenderung lebih fleksibel karena struktur birokrasinya tidak rumit. Halo Jasa menerapkan gaya komunikasi transparan yang mendorong keterbukaan bagi seluruh karyawan dari berbagai tingkatan manajemen. Halo Jasa menilai budaya organisasi merupakan identitas sebuah perusahaan. Budaya yang baik membantu perusahaan meningkatkan produktivitas tim mereka, yang berkontribusi terhadap kesuksesan berkelanjutan perusahaan mereka. Halo Jasa menerapkan gaya komunikasi transparan untuk mendorong keterbukaan terhadap seluruh karyawan, sehingga dapat membantu terciptanya budaya organisasi yang positif dan suportif.
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN REWARD TERHADAP LOYALITAS KARYAWAN PT FAHIRA BERKAH OLINDO Putri, Nadia Erika; Sutikno, Bambang; Rachmawati, Dwita Laksmita
Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis (JIMBis) Vol 3 No 3 (2024): Agustus
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24034/jimbis.v3i3.6797

Abstract

Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan faktor krusial yang menjadi salah satu kunci keberhasilan perusahaan. Setiap perusahaan tentu menginginkan sumber daya manusia (karyawan) yang loyal. Hal tersebut dikarenakan karyawan yang loyal diyakini akan mampu menyelesaikan pekerjaan dan tanggung jawabnya dengan baik. Maka dari itu, tingkat loyalitas karyawan dirasa layak apabila dijadikan salah satu konsentrasi utama guna kemajuan dan perkembangan suatu perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh lingkungan kerja, dan reward terhadap loyalitas karyawan di PT Fahira Berkah Olindo. Teknik pengambilan sampel yakni dengan menggunakan metode sampling jenuh dengan jumlah responden sebanyak 36 orang yang merupakan karyawan PT Fahira Berkah Olindo. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa lingkungan kerja dan reward memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas karyawan. Lingkungan kerja berpengaruh secara parsial terhadap loyalitas karyawan dengan hasil sig. 0,000 < 0,05. Sama halnya dengan reward yang berpengaruh secara parsial terhadap loyalitas karyawan dengan hasil sig. 0,000 < 0,05.
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA, KEPUASAN KERJA, DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT WANGTA AGUNG Lorena, Aprilita Kiren; Mahargiono, Pontjo Bambang
Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis (JIMBis) Vol 3 No 3 (2024): Agustus
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24034/jimbis.v3i3.6858

Abstract

Manajemen sumber daya manusia memegang peran kunci dalam mempertahankan tingkat produktivitas yang efisien dalam suatu perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh lingkungan kerja, kepuasan kerja, komitmen organisasi terhadap kinerja karyawan pada PT Wangta Agung Surabaya. Jenis penelitian ini tergolong sebagai penelitian dengan pendekatan kuantitatif yang bersifat kausal komporatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan kuesioner menggunakan skala likert. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik sampel jenuh dan didapatkan sampel yang berjumlah delapan puluh responden. Adapun analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis linier berganda dengan menggunakan alat bantu SPSS (Statistic Product and Service Solution) versi 27. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT Wangta Agung Surabaya, kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PT Wangta Agung Surabaya, dan komitmen organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT Wangta Agung Surabaya
PENGARUH PROMOSI, INOVASI PRODUK, DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN FORE COFFEE TUNJUNGAN PLAZA 3 Saputra, Nicholas Revy; Budiarti, Anindhyta
Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis (JIMBis) Vol 3 No 3 (2024): Agustus
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24034/jimbis.v3i3.6860

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh promosi, inovasi produk, dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian pada Fore Coffee Surabaya. Populasi yang digunakan pada penelitian ini adalah pelanggan yang melakukan pembelian pada Fore Coffee Surabaya sebanyak 3 kali. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah konsumen Fore Coffee Surabaya yang pernah melakukan pembelian sebanyak 3 kali. Berdasarkan rumus Lemeshow didapatkan jumlah sampel sebanyak 98 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampling insidental. Teknik pengumpulan data menggunakan subyektif yang dilakukan dengan cara penyebaran kuesioner. Teknik analisis menggunakan analisis regresi linier berganda dengan bantuan program SPSS versi 29. Berdasarkan hasil uji hipotesis (uji t), didapatkan hasil Promosi (PR) dan Inovasi Produk (IP) berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada Fore Coffee Surabaya, sedangkan kualitas pelayanan berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap Keputusan Pembelian (KPM) pada Fore Coffee Surabaya. Dari hasil uji koefisien determinasi (R2) didapatkan nilai sebesar 0,793. Hal ini menunjukkan bahwa variabel keputusan pembelian yang dapat dijelaskan oleh promosi, inovasi produk dan kualitas pelayanan sebesar 79,3%. Sedangkan sisanya dijelaskan oleh 1 faktor lain yang diluar dari penelitian ini.
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, MOTIVASI KERJA, DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT CANTIKA ANGGUN KARYA Wibowo, Wahyu Agung Satrio; Ramadhani, Yesa Cahayaning
Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis (JIMBis) Vol 3 No 3 (2024): Agustus
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24034/jimbis.v3i3.6971

Abstract

Perusahaan tidak hanya menginginkan sumber daya manusia yang kompeten dan terampil, tetapi juga mengharapkan karyawan yang bekerja dengan penuh semangat dan memiliki motivasi untuk mencapai kinerja optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan, motivasi kerja, dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan PT Cantika Anggun Karya. Gaya kepemimpinan, motivasi kerja, dan kepuasan kerja adalah tiga hal yang sudah saling berkaitan dan memiliki pengaruh dalam kinerja karyawan. Oleh karena itu, penting adanya peningkatan dalam gaya kepemimpinan, motivasi kerja, dan kepuasan kerja untuk meningkatkan kinerja karyawan PT Cantika Anggun Karya. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan PT Cantika Anggun Karya. Metode pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Teknik pengambilan data menggunakan kuesioner dan analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda dengan menggunakan bantuan program SPSS 28. Jumlah responden 50 karyawan PT Cantika Anggun Karya dijadikan sebagai sampel penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh gaya kepemimpinan memiliki pengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kinerja karyawan, motivasi kerja memiliki pengaruh positf dan signifikan terhadap kinerja karyawan, kepuasan kerja memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.
PENGELOLAAN RESIKO SEBAGAI FAKTOR KUNCI DALAM PENINGKATAN PRODUKTIFITAS DAN KOMERSIALISASI INOVASI DI BADAN RISET DAN INOVASI NASIONAL Hiskia, Hiskia; Priswantoro, Andis; Jauhari, Rifqie; Jinan, Riyadil; Herlambang, Herlambang
Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis (JIMBis) Vol 3 No 4 (2024): November
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24034/jimbis.v3i4.6984

Abstract

Kajian ini mengulas peran manajemen risiko sebagai elemen kunci dalam meningkatkan produktivitas dan mempercepat komersialisasi inovasi di Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Permasalahan yang diangkat mencakup pentingnya pengelolaan risiko untuk mengatasi tantangan dalam menciptakan ekosistem inovasi yang produktif dan tangguh, serta mempercepat pemanfaatan hasil riset untuk masyarakat. Metodologi yang digunakan adalah pendekatan kualitatif melalui studi kasus, yang melibatkan analisis laporan kinerja BRIN serta wawancara mendalam dengan pemangku kepentingan utama. Hasil kajian menunjukkan bahwa manajemen risiko yang terstruktur dan proaktif telah membantu BRIN mencapai target dalam perlindungan kekayaan intelektual, peningkatan lisensi, dan komersialisasi inovasi. Penguatan dilakukan melalui kemitraan strategis, pengembangan sistem pemantauan berbasis data, dan penerapan standar internasional (ISO 31000, ERM COSO) dalam manajemen risiko. Kesimpulannya, manajemen risiko berperan vital dalam mendorong keberlanjutan ekosistem inovasi BRIN serta pencapaian target pembangunan berkelanjutan. Untuk memperkuat implementasi ini, BRIN mengoptimalkan pelatihan internal, memperluas kolaborasi dengan mitra global, serta menerapkan teknologi berbasis data dan kecerdasan buatan (AI) guna memantau dan mengelola risiko secara real-time. Langkah-langkah ini membangun ekosistem inovasi yang lebih adaptif, inklusif, dan mampu mendorong pemanfaatan produk riset yang lebih luas bagi masyarakat dan industri.
PENGARUH PELATIHAN KERJA, DISIPLIN KERJA, DAN STRES KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN Batistuta, Rangga Ahnaf Bima; Atmajawati, Yayah
Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis (JIMBis) Vol 3 No 4 (2024): November
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24034/jimbis.v3i4.6989

Abstract

Perusahaan berupaya untuk menunjukkan keunggulan, sehingga sumber daya manusia memegang peranan penting. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh dari pelatihan kerja, disiplin kerja, dan stres kerja terhadap kinerja karyawan PT Wangta Agung Bagian Produksi. Jenis penelitian ini yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh. Populasi yang digunakan adalah seluruh karyawan yang bekerja pada PT Wangta Agung Surabaya bagian produksi dengan jumlah responden sebanyak 40 orang karyawan. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner yang disebarkan langsung kepada karyawan PT Wangta Agung Surabaya bagian produksi. Metode analisis dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dengan alat bantu SPSS versi 27. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelatihan kerja berpengaruh positif tidak signifikan terhadap kinerja karyawan PT Wangta Agung Surabaya bagian produksi. Disiplin kerja berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja karyawan PT Wangta Agung Surabaya bagian produksi. Dan stres kerja berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja karyawan PT Wangta Agung Surabaya bagian produksi.
FINANCIAL PLANNING PROJECT: WEBSITE EDUKASI DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN MELALUI LITERASI KEUANGAN DAN PERENCANAAN KEUANGAN MANDIRI Adawiyah, Robiah Al; Rithmaya, Chitra Laksmi; Soebijanto, Ali
Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis (JIMBis) Vol 3 No 4 (2024): November
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24034/jimbis.v3i4.6997

Abstract

Peningkatan kemampuan pengelolaan keuangan melalui peningkatan pemahaman literasi keuangan dan perencanaan keuangan dapat dimulai dari generasi muda yaitu mahasiswa. Upaya perbaikan tersebut dapat disesuaikan dengan era digitalisasi saat ini, yaitu dengan platform website pendidikan digital. Penelitian ini bertujuan untuk mewujudkan alternatif solusi berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, berupa website Proyek Perencanaan Keuangan (Fiping) yang dilengkapi dengan fitur-fitur pendukung. Serta menguraikan kendala dan penyelesaian realisasi website Proyek Perencanaan Keuangan (Fiping). Metode pengumpulan data dengan metode penelitian deskriptif melalui angket, wawancara, dan observasi. Hasil penelitian pada mahasiswa menunjukkan masih adanya permasalahan dalam memahami literasi keuangan dan perencanaan keuangan secara mandiri, sehingga peneliti menawarkan alternatif solusi yang disebut dengan Proyek Perencanaan Keuangan (Fiping). Implikasi penelitian menjelaskan bahwa media Financial Planning (Fiping) Project membawa manfaat bagi pelajar dalam meningkatkan literasi keuangan dan perencanaan keuangan secara mandiri, serta meningkatkan minat menabung, berbisnis, dan berinvestasi di usia muda. Selain itu, dapat meminimalisir permasalahan keuangan yang selama ini dihadapi oleh mahasiswa.
PENGARUH PERFEKSIONIS DAN LOYALITAS MEREK PADA GEN Z TERHADAP NIAT PEMBELIAN KEMBALI PRODUK MINUMAN RINGAN Kusumawati, Heni
Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis (JIMBis) Vol 3 No 4 (2024): November
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24034/jimbis.v3i4.7003

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh tipe personalitas diri perfeksionis dan loyalitas merek pada konsumen Gen Z terhadap minat membeli kembali minuman ringan. Obyek penelitian adalah mahasiswa yang pernah membeli produk minuman ringan yang berusia 18 – 23 tahun. Jumlah sampel penelitian sebanyak 240 responden. Metodologi penelitian menggunakan analisis jalur Structural Equation Modeling (SEM). Research gap penelitian ini adalah tidak konsistensi pada gaya pembelian perfeksionis dan sikap loyalitas konsumen terhadap pembelian berulang, sehingga perlu faktor mediasi preferensi belanja dan media yang digunakan untuk mendapatkan informasi produk. Hasil penelitian mendukung hipotesis 2 yang menyatakan terdapat pengaruh tipe personalitas loyalitas merek terhadap pembelian kembali minuman ringan. Dukungan hasil penelitian juga diperoleh pada hipotesis 4, yang menyatakan media sosial memediasi pencarian referensi konsumen dalam pengambilan keputusan pembelian ulang. Hipotesis 6 didukung, bahwa preferensi produk yang sesuai dengan kesukaan konsumen memediasi pengaruh konsumen tipe loyalitas merek untuk membeli kembali produk minuman ringan. Penelitian ini tidak mendukung hipotesis 1, hipotesis 3 dan hipotesis 5, yang menyatakan konsumen Gen Z dengan tipe personalitas perfeksionis tidak terbukti secara empiris berpengaruh terhada keputusan pembelian kembali produk minuman ringan. Konsumen dengan tipe perfeksionis cenderung tidak mengulang kembali keputusan pembelian dengan intoleransi terhadap ketidaksempurnaan produk yang pernah dibeli sebelumnya.