cover
Contact Name
ibnu rusydi
Contact Email
ibnurs@gmail.com
Phone
+62234271875
Journal Mail Official
ibnurs@gmail.com
Editorial Address
Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra Jln. Ir. Juanda Km 3 Indramayu Jawa Barat
Location
Kab. indramayu,
Jawa barat
INDONESIA
Counselia: Jurnal Bimbingan Konseling Pendidikan Islam
Published by Universitas Wiralodra
Core Subject : Education, Social,
Aim and Scope Counselia, Jurnal Bimbingan Konseling Pendidikan Islam is articles on practice, theory, and research in Islamic educational guidance and counselling.
Articles 154 Documents
Hubungan Self-Management dengan Burnout Akademik Siswa dalam Pembelajaran di Era New Normal Rahmawati, Alivia; Firman, Firman
Counselia Jurnal Bimbingan Konseling Pendidikan Islam
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31943/counselia.v5i1.157

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya siswa yang merasa bosan dan jenuh dengan sistem pembelajaran yang diberlakukan saat ini yaitu pembelajaran peralihan yang disesuaikan dengan protokol covid-19 yang disebut era new normal. Salah satu faktor yang memengaruhi burnout akademik adalah self-management. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif-korelasional. Penelitian ini menggunakan populasi siswa SMAS Adabiah Padang sebanyak 786 siswa dengan sampel penelitian sebanyak 266 siswa yang diambil menggunakan teknik stratified random sampling. Pengumpulan data menggunakan skala model Likert. Data dianalisis dengan teknik statistik deskriptif, korelasional Pearson Product Moment dengan bantuan SPSS 23. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat hubungan yang signifikan dan negatif antara self-management dengan burnout akademik siswa dengan nilai koefisien korelasi sebesar -0,658 dan signifikansi 0,000. Implikasi hasil penelitian terhadap BK yaitu dengan memberikan layanan informasi, layanan konseling kelompok dan layanan bimbingan kelompok.
Dukungan Sosial Dan Pospartumblues Pada Ibu-Ibu Pasca Melahirkan Yuriadi, Yuriadi; Yanuar, Rizqi
Counselia Jurnal Bimbingan Konseling Pendidikan Islam
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31943/counselia.v5i1.163

Abstract

Postpartum is a mild disorder that can attack an individual's mental state after giving birth. The method used in this research is quantitative. Quantitative methods are research methods that are based on a positivist and correlational approach. Correlational research is research that focuses on finding out whether there is a relationship between two variables, namely the independent variable and the dependent variable. The independent variable is social support (X), and the dependent variable is postpartum blues (Y). The research subjects were 30 people who were mothers who had given birth in Surabaya. The results of the research show that there is a significant relationship between social support and postpartum in postpartum mothers in Surabaya with a correlation coefficient (rxy) = 0.038 and a significant p value of p= 0.083 (p>0.05), which means that the more The higher the social support obtained, the lower the postpartum experience.
Komunikasi Interpersonal Mahasiswa Dengan Dosen (Studi Kasus tentang Hambatan-Hambatan Komunikasi Interpersonal Mahasiswa dengan Dosen dalam Pembelajaran) Nasir, Nasir
Counselia Jurnal Bimbingan Konseling Pendidikan Islam
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31943/counselia.v4i2.164

Abstract

Sejalan dengan fungsi dan kedudukan guru dan dosen sebagai tenaga profesional bertujuan untuk melaksanakan sistem pendidikan nasional dan mewujudkan tujuan pendidikan nasional dalam Undang-Undang Guru dan Dosen No.14 Tahun 2005 yakni berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berahlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, serta menjadi warga negara yang demokratis dan bertanggung jawab. Kemudian ditindaklanjuti dengan pasal 4 Undang-Undang Guru dan Dosen No.14 Tahun 2005 bahwa peran guru dan dosen sebagai agen pembelajaran (learning agent) antara lain sebagai fasilitator, motivator, pemacu, perekayasa pembelajaran, dan pemberi inspirasi belajar bagi peserta didik. Hubungan timbal balik antara dosen dan mahasiswa itu merupakan salah satu syarat yang dominan dalam KBM. Artinya proses belajar dan pembelajaran akan berhasil jikalau adanya interaksi antara mahasiswa dengan dosen, serta sumber belajar lainya. Seperti yang diungkapkan Winataputra (2007) bahwa pembelajaran merupakan kegiatan yang dilakukan untuk menginisiasi, memfasilitasi dan meningkatkan intensitas dan kualitas belajar pada diri peserta didik. Salah satunya dengan interaksi mahasiswa dengan dosen. Di dalam interaksi (hubungan interpersonal) antara mahasiswa ada beberapa hambatan. Penelitian ini difokuskan kepada mahasiswa semester II Program Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Unwir tahun 2023 berkenaan dengan hambatan-hambatan komunikasi interpersonal dengan dosen. Dalam penelitian ini digunakan pendekatan kualitatif. Jenis penelitian yang digunakan adalah studi kasus. Pengumpulan data dilakukan dengan cara polling ke 20 mahasiswa. Studi dipaparkan dalam bentuk analisis-deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hambatan-hambatan komunikasi interpersonal dengan dosen oleh mahasiswa semester II Program Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Unwir tahun 2023 disebabkan karena : 1. Rasa takut dianggap bodoh atau kurang/tidak kompeten, bisa diatasi dengan memberikan kesempatan kepada diri sendiri untuk gagal, jangan bersikap terlalu serius, ubah pikiran negatif menjadi positif, minta penjelasan jika bingung, gunakan catatan untuk mencegah kesalahan, dan terus belajar jangan takut gagal; 2. Takut mendapat kritik atau penilaian negatif, bisa diselesaikan dengan mengabaikan saja pendapat negatif, mencoba melakukan introspeksi diri, berusaha untuk tetap berpikir positif, belajar menerima kenyataan, dan fokuslah pada kesuksesan berkomunikasi; 3. Rasa takut mengganggu dosen, diatasi dengan menyapa atau menge-chat dengan hormat dan ramah, dengarkan atau simak dengan penuh perhatian, jangan gunakan telepon saat dalam keadaan tidak pantas, gunakan bahasa yang tepat dan hormat, pahami privasi orang lain, dan selesaikan percakapan dengan hormat; 4. Takut tidak bisa dipahami, bisa dilakukan dengan mengakui bahwa ada masalah dan bicarakan, bersikaplah tenang, beri instruksi jelas dan ringkas, perhatikan gaya komunikasi, tak perlu canggung untuk bertanya, diskusikan dan lakukan koordinasi, Jadilah pendengar yang baik, dan lakukan komunikasi tepat sasaran dan tepat waktu; 5. Rasa takut tidak mendapat bantuan yang sesuai dengan yang dibutuhkan, diatasi dengan memaafkan diri, mensyukuri dan menghadapi kenyataan yang diterima saat ini, menata ulang rencana lain, jika rencana yang pertama gagal, melihat sisi positif, dan kegagalan yang alami bisa menjadi peluang baru; 6. Takut ditolak, diabaikan, dan tidak dihargai, dengan menyadari bahwa penolakan akan tetap ada, berhenti merenungi kesedihan, seringkali penolakan terjadi karena ada sesuatu yang salah, dan belajarlah untuk menghadapi ketakutan akan penolakan di masa depandan 7. Takut konfrontasi atau tegang dengan dosen, dengan mengenal diri sendiri, gunakan kata ganti orang dengan kata “Saya”, pergi dan menghindari konflik tidak selalu sehat, hindari bersaing, dan berkompromi.
Pengaruh Layanan Bimbingan Klasikal dengan Teknik Diskusi dalam Mengurangi Perilaku Bullying di MTs Negeri 1 Cirebon Aisyah, Siti; Ibnudin , Ibnudin; Masruroh , Latifatul
Counselia Jurnal Bimbingan Konseling Pendidikan Islam
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31943/counselia.v5i2.165

Abstract

Bullying adalah perilaku yang tidak menyenangkan yang dapat merugikan baik fisik maupun mentalnya, bullying  yang dilakukan oleh siswa dapat mengakibatkan dampak yang sangat buruk terutama korban perilaku bullying, harus adanya upaya guru bimbingan dan konseling dalam menangani hal tersebut, agar dapat mencetak generasi anak didik yang sehat baik secara akademis maupun mentalnya. Adapun metode penelitian yang digunakan yaitu metode kuantitatif dengan menggunakan populasi siswa MTs Negeri 1 Cirebon dan sampelnya adalah kelas VIII MTs Negeri 1 Cirebon. Teknik pengumpulan data dengan melakukan wawancara, observasi dan angket, dengan menggunakan pretest dan posttest sebagai instrumen atau alat ukur yang selanjutnya dianalisis menggunakan one sample t test. Hasil dari penelitian ini adalah potensi perilaku bullying dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor, termasuk faktor individu, faktor keluarga, dan faktor lingkungan. Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa layanan bimbingan klasikal dengan teknik diskusi tidak menghasilkan perubahan pada potensi perilaku bullying. Hal ini menunjukkan bahwa ada faktor-faktor lain yang perlu dipertimbangkan untuk mengurangi potensi perilaku bullying.  Berdasarkan hasil pretest dan posttest siswa MTS Negeri 1 Cirebon menunjukkan bahwa ada perbedaan yang signifikan antara pretest dan posttest layanan bimbingan klasikal dengan teknik diskusi dalam mengurangi perilaku bullying di MTS Negeri 1 Cirebon.
Analisis Studi dan Kewirausahaan Mahasiswa (Studi Kasus tentang Kegiatan di Luar Kuliah Mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris Semester II FKIP-UNWIR Indramayu Tahun 2024) Nasir, Nasir
Counselia Jurnal Bimbingan Konseling Pendidikan Islam
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31943/counselia.v5i2.227

Abstract

Masa dewasa awal merupakan masa transisi dari masa remaja yang masih menjalani kehidupan yang hura-hura menuju masa yang menuntut akan rasa tanggung jawab. Perkembangan masa dewasa awal dimulai saat seseorang menginjak pada umur 19 tahun sampai 25 tahun. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa semester II Program Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Unwir tahun 2024 antara lain : 1. Sebagian besar mahasiswa melakukan kuliah sambil berbisnis atau bekerja (membantu orang tua berdagang dan sawah, jualan kuota, bekerja, dan mengajar les private english). Sebagian kecil melakukan kuliah sambil mengikuti kegiatan UKM kampus, pramuka, teater, paduan suara kampus, dan ESA;  2. Sebagian besar mahasiswa merespon bahwa kegiatan kuliah sambil berbisnis adalah dianggap sangat penting  dengan alasan membantu orang tua sebagai suatu kewajiban, menambah uang jajan, sumber nafkah, mengganti peran orang tua, dengan bekerja bisa kuliah, dan ladang pahala. Sebagian kecil menganggap penting kuliah sambil mengikuti kegiatan kampus untuk  menambah wawasan dan pengalaman, mengisi waktu luang, menambah relasi atau teman, mengembangkan rasa penasaran dan minat, dan menumbuhkan sikap kepemimpinan; 3. Secara umum, mahasiswa tidak banyak mengalami kesulitan dalam memenej waktu kuliah sambil bisnis, dengan alasan  mereka mampu membuat jadwal, memprioritaskan tugas, dan menetapkan tujuan yang jelas, menyelesaikan tugas yang paling penting, memprioritaskan kuliah, memprioritaskan kerja, dan mendisiplinkan diri; dan 4. Secara umum, walaupun mereka mampu memenej kuliah sambil bisnis atau kerja, namun masih tetap menemukan kesulitan jika dihadapkan pada skala prioritas jika bentrok waktu, kelelahan mental dan fisik, tugas yang tertunda, rasa malas datang, jarak antara rumah dan kampus,  saat kegiatan kampus di hari weekend, dan bentrok dengan jadual pekerjaan. Kesimpulan, secara umum mahasiswa menganggap sangat penting kuliah sambil bisnis atau bekerja karena sebagai sumber nafkah dan dengan bisnis atau bekerja bisa kuliah.
Hubungan antara Locus of Control dengan Kematangan Karier pada Siswa Kelas XI SMK Negeri 1 Sindang Indramayu Ramdani, Novia; Rufaedah, Evi Aeni; Himmawan, Didik
Counselia Jurnal Bimbingan Konseling Pendidikan Islam
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31943/counselia.v5i2.239

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat dan hubungan antara locus of control dengan kematangan karier pada siswa kelas XI SMK Negeri 1 Sindang Indramayu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif variabel yang digunakan yaitu locus of control dan kematangan karier. Adapun populasi dalam penelitian ini berjumlah 132 siswa dan sampel yang digunakan berjumlah 33 siswa dengan teknik simple random sampling. Dan teknik pengambilan data dalam penelitian ini menggunakan skala locus of control dan skala kematangan karier, data yang diperoleh dari skala kemudian dianalisis menggunakan analisis korelasi pearson product moment. Hasil analisis menunjukkan bahwa tingkat locus of control siswa berada dalam kategori tinggi dengan presentase (48,5%), tingkat kematangan karier siswa berada dalam kategori sedang dengan presentase (63,6%). Hasil analisis uji korelasi pearson product moment menunjukan koefisien korelasi (r) = 0,570 (57%) dengan sig. 0,001 (p < 0,5), yang berarti ada hubungan positif signifikan antara locus of control dengan kematangan karier pada siswa kelas XI SMK Negeri 1 Sindang Indramayu, sedangkan (43%) dari faktor lain.
Meningkatkan Pemahaman Konseptual Peserta Didik Mengenai Luas Prisma Segitiga Khairani, Alfiah; Sukma, Dinda Patliana
Counselia Jurnal Bimbingan Konseling Pendidikan Islam
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31943/counselia.v5i2.123

Abstract

Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui peningkatan pemahaman konseptual peserta didik mengenai luas prisma segitiga, Penelitian ini menggunakan penelitian Library Research yaitu Mencari gambaran tentang fenomena tertentu atau aspek kehidupan tertentu dari Berbagai Jurnal dan buku buku. Metode Library Reseach adalah penelitian yang sumber data empirik yang primer maupun sekunder berasal dari buku-buku, dokumen-dokumen, jurnal, atau literatur-literatur yang lain. subjek penelitian adalah peserta didik dan guru, Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa adanya peningkatan pemahaman konseptual peserta didik mengenai materi luas prisma segitiga, dengan menggunakan pendekatan PMR. Pendekatan PMR ini Melalui aktivitas-aktivitas seperti memahami bentuk dan sifat Prisma, menemukan dan memahami konsep Luas prisma segitiga dan menyelesaikan Permasalahan dalam kehidupan sehari-hari Yang berhubungan dengan luas Prisma segitiga.
Pendidikan Akhlak Dalam Perspektif Imam Al-Ghazali Delviany, Venny; Dewi, Eva; Hulawa, Djeprin E.; Alwizar, Alwizar
Counselia Jurnal Bimbingan Konseling Pendidikan Islam
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31943/counselia.v5i2.139

Abstract

Tujuan penelitian untuk membahas tentang pendidikan akhlak menurut Imam Al-Ghazali. Jenis penelitian ini yakni penelitian kepustakaan (library research), bercorak historis faktual mengenai pemikiran tokoh. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini yaitu data yang tertulis di dalam buku, jurnal dan hasil penelitian sebelumnya yang masih berkaitan. Lalu peneliti berusaha menelaah dan menganalisis pola pemikiran Muhammad Al-Gazhali pada pendidikan Islam. Temuan dari penelitian ini memperlihatkan bahwa pemikiran Imam Al-Ghazali terkait pendidikan islam terdiri dari a) Konsep Dasar Pendidikan Akhlak terdiri dari definisi: pendidikan akhlak menurut Imam Al-Ghazali adalah usaha pendidik untuk menanamkan sikap terpuji dalam diri peserta didik sehingga mengakar dalam jiwa peserta didik yang darinya lahir berbagai perbuatan baik dan terpuji dengan otomatis, tanpa perlu pemikiran dan pertimbangan serta menghilangkan sikap buruk hingga menjadi insan kamil yang dekat kepada Allah dan mencapai kebahagiaan dunia dan akhirat. Lalu prinsip-prinsip pendidikan akhlak: al-hikmah, al-adl, syaja’ah, & ‘iffah. Adab guru & peserta didik. b) Pemikiran Imam Al-Ghazali terkait pendidikan akhlak terdiri dari penanaman nilai akhlak dalam kitab Minhajul Abidin: Adanya pendidik, menanamkan iman, memberikan pengarahan, muhasabah, bisa membedakan yang baik dan buruk, lingkungan yang mendukung. Metode pendidikan akhlak: Pembiasaan, keteladanan, nasihat, hukuman & ganjaran. Konsep guru PAI yang ideal: Guru berorientasi pada kebahagiaan di akhirat, taat beribadah, membersihkan jiwa, cerdas & cakap, mencintai peserta didik, memberi arahan peserta didik untuk meluruskan niat, beribadah, menimba ilmu. dan konsep pendidikan akhlak: non formal dan formal. Konsep akhlak yaitu: akhlak terhadap Allah, akhlak terhadap orang tua, akhlak kepada diri sendiri, dan akhlak kepada orang lain.
Teknik Konseling Kelompok Dengan Pendekatan Person Centered Therapy Untuk Meningkatkan Kualitas Hidup Korban Kekerasan Seksual Jannah, Miftahul; Karneli, Yeni; Netrawati, Netrawati
Counselia Jurnal Bimbingan Konseling Pendidikan Islam
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31943/counselia.v5i2.166

Abstract

Kasus kekerasan seksual di Indonesia terus mengalami peningkatan disetiap tahunnya. Korban dari kekerasan seksual bukan hanya orang dewasa saja melainkan juga dari anak-anak yang masih dibawah umur. Hal tersebut cukup menarik perhatian untuk ditangani mengingat dampak negatif  yang akan dirasakan oleh para korban seperti rasa takut, menurunnya rasa percaya diri, menurunnya kualitas hidup bahkan sampai trauma yang mendalam yang dirasakan oleh korban. Berdasarkan kasus kekerasan seksual yang terjadi tersebut tentunya terdapat faktor penyebab mengapa kekerasan seksual tersebut bisa terjadi, biasanya faktor penyebab datang dari dalam diri individu itu sendiri dan dari luar individu itu sendiri.  Oleh karena itu, sangat diperlukan pendampingan dan penanganan yang baik bagi korban kekerasan seksual. Penangan tersebut dapat dilakukan oleh konselor dengan teknik konseling kelompok dengan menggunakan pendekatan Person Centered Therapy. Mengingat pendekatan Person Centered Therapy merupakan pendekatan yang menenkankan pemahaman klien terhadap dirinya sendiri. Pelaksanaan konseling kelompok yang dilakukan oleh konselor diharapkan mampu untuk membantu korban kekerasan seksual yang mengalami penurunan kualitas hidup dengan menggunakan pendekatan Person Centered Therapy, maka dari itu korban diharapkan  mampu meningkatkan kualitas hidupnya di masa yang akan datang dan mampu  menjalani kehidupan yang efektif sehari-hari tanpa adanya rasa takut didalam dirinya.
Systematic Literature Review: Layanan Bimbingan Kelompok Dengan Pendekatan Person Centered Untuk Mencegah Kekerasan Seksual Pada Remaja Perempuan Mulia, Fika Dwi; Karneli, Yeni; Netrawati, Netrawati
Counselia Jurnal Bimbingan Konseling Pendidikan Islam
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31943/counselia.v5i2.167

Abstract

Kekerasan ialah suatu bentuk perilaku kejahatan yang dilakukan kepada orang lain. Kekerasan dapat terjadi pada berbagai kalangan dan tidak memandang usia maupun jenis kelamin. Fenomena yang hingga saat ini kerap terjadi ialah kekerasan seksual yang terjadi kepada wanita. Fenomena kekerasan seksual akhir-akhir ini menjadi isu yang menonjol. Berdasarkan data pengaduan Komnas Perempuan sepanjang tahun 2022 menunjukkan kekerasan seksual sebagai bentuk kekerasan terhadap perempuan yang dominan (2.228 kasus/38.21%) diikuti kekerasan psikis (2.083 kasus/35,72%). Namun perlu adanya upaya pencegahan terjadinya kasus kekerasan seksual pada remaja perempuan, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor dan upaya pencegahan kekerasan seksual pada remaja perempuan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode studi literatur. Studi literatur adalah suatu metode pengumpulan data untuk mengungkap berbagai teori yang berkaitan dengan pertanyaan yang sedang diteliti, dari berbagai buku, artikel ilmiah, dan sumber lain yang dianggap relevan dengan subjek atau objek penelitian. Berbagai artikel yangberikaitan dengan kekerasan seksula pada remaja perempuan dari berbagai jurnal yang telah dipublikasi di Google Scholar dari tahun 2019-2023.

Page 9 of 16 | Total Record : 154