cover
Contact Name
-
Contact Email
alnaqduiaicirebon111@gmail.com
Phone
+62811187837
Journal Mail Official
alnaqduiaicirebon111@gmail.com
Editorial Address
Komplek Islamic Centre, Jl. Tuparev No. 111, Kertawinangun, Kedawung, Cirebon, Jawa Barat 45153
Location
Kab. cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
Al Naqdu: Jurnal Kajian Keislaman
ISSN : -     EISSN : 27233995     DOI : -
Al Naqdu: Jurnal Kajian Keislaman menyambut baik kontribusi berupa artikel dari para ilmuwan, cendekiawan, profesional, dan peneliti disiplin ilmu meliputi manajemen pendidikan Islam, pendidikan agama islam, pendidikan guru madrasah ibtidaiyah, pendidikan bahasa arab, hukum keluarga islam, ekonomi syariah dan ilmu al quran dan tafsir.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 96 Documents
IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER ANAK PESERTA DIDIK PROGRAM UNGGULAN DAN REGULER DI SMP MUHAMMADIYAH 2 CIREBON Al - Fafa, Ahmad Thariq; Masyitoh, Siti; Ashim; Duriyah
Al Naqdu Vol 5 No 1 (2024): JUNI 2024
Publisher : IAIC (Institut Agama Islam Cirebon)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58773/alnaqdu.v5i1.270

Abstract

This study explores the implementation of character education among students in the distinguished and regular programs at SMP Muhammadiyah 2 Cirebon. Utilizing a qualitative approach, the research evaluates the effectiveness of the character education program, identifies differences between the two programs, and examines their impact on students' moral and ethical development. The findings aim to provide insights for developing more holistic character education strategies within educational institutions.
STRATEGI GURU PAI DALAM MENINGKATKAN HAFALAN JUZ AMMA SISWA KELAS X D DI SMA NU CILEDUG Ima Rahima; Dinda Auliya Syapira; Ahmad Makinun Amin; Siti Nur Amanah
Al Naqdu Vol 5 No 1 (2024): JUNI 2024
Publisher : IAIC (Institut Agama Islam Cirebon)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58773/alnaqdu.v5i1.273

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan strategi guru PAI dalam meningkatkan hafalan juz amma siswa kelas X D di SMA NU CILEDUG. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, guru PAI memiliki peran yang penting meningkatkan hafalan juz amma siswa serta memiliki strategi agar siswa bisa meningkatkan hafalannya di antaranya adalah 1) Memberikan motivasi kepada siswa agar semangat menghafal juz amma; 2) Siswa melakukan setoran di kelas setiap pekan agar surat yang dihafal siswa semakin bertambah; 3) Melakukan muraja’ah bersama-sama agar siswa tidak lupa surat yang telah dihafalkannya; 4) Melakukan evaluasi untuk meningkatkan kualitas hafalan baik dari segi kelancaran, pelafalan, maupun tajwid.
PROBLEMATIKA DAN SOLUSI KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM Albab, AKHMAD ALBAB NURYADI; Parkha, Parkha Kibriatun Ahmar; Diva Fitri Wildania; Ahmad Luthfi Hidayat
Al Naqdu Vol 5 No 1 (2024): JUNI 2024
Publisher : IAIC (Institut Agama Islam Cirebon)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58773/alnaqdu.v5i1.280

Abstract

Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui problematika & Solusinya dalam Kegiatan Belajar Mengajar Sejarah Kebudayaan Islam di MTs Mafatihul Huda, Depok Cirebon. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus kelas VII & VIII di MTs Mafatihul Huda dalam mata pelajaran SKI, Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Observasi, Dokumentasi dan wawancara. Data yang bersumber dari realitas yang didapatkan langsung oleh peneliti ketika satu bulan melaksanakan PPL (Praktik Pengalaman Lapangan) di madrasah tersebut, dengan mengungkapkan situasi apa adanya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketika dilakukan penelitian dengan menggunakan metode pendekatan kualitatif, pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam di MTs Mafatihul Huda terdapat beberapa problematika, yakni : Kondisi peserta didik dan penglolaan Materi dalam pembelajaran SKI baik mencakup Materinya dan pengunaan metode oleh Guru dan mahasiswa PPL. Solusi yang peneliti dapatkan, selama masa PPL satu bulan dalam praktik mengajar adalah penggunaan atau pemilihan metode yang berfokus pada pendekatan student centered serta menggunakan metode berbasis active learning dengan dibarengi pembelajaran diluar kelas seperti Card Games dan memanfaatkan fasilitas sekolah yakni ruangan multimedia untuk Pembelajaran menggunakan animasi AI dapat menjadi pilihan untuk mengatasi problematika Kegiatan Belajar Mengajar Sejarah Kebudayaan Islam di MTs Mafatihul Huda.
EFEKTIVITAS PENGGUNAAN METODE PEMBELAJARAN DRILL DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN BACAAN AL-QUR’AN PADA SISWA KELAS VII DI MTs MAFATIHUL HUDA DEPOK khalimatus Sakdiya; Muhamad Abdul Azis; Dewi Nurfatimatuzzahro; Ahmad Luthfi Hidayat; Ahmad Dahlan
Al Naqdu Vol 5 No 1 (2024): JUNI 2024
Publisher : IAIC (Institut Agama Islam Cirebon)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58773/alnaqdu.v5i1.283

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas penggunaan metode pembelajaran drill dalam meningkatkan pemahaman bacaan Al-Qur'an pada siswa kelas VII di MTs Mafatihul Huda Depok. Metode drill dipilih sebagai fokus utama karena dapat memberikan latihan yang intensif dan berulang, diharapkan dapat meningkatkan keterampilan membaca Al-Qur'an dengan baik. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan wawancara dan teknik analisis data menggunakan model interaktif Milles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa yang mengikuti pembelajaran dengan metode drill mengalami peningkatan signifikan dalam pemahaman bacaan Al-Qur'an. Metode drill mampu meningkatkan kecepatan membaca, pemahaman makna, dan pengucapan bacaan Al-Qur'an.
IMPLEMENTASI NILAI-NILAI KE NU-an DALAM MENANAMKAN KARAKTER SEMANGAT KEBANGSAAN PADA SISWA KELAS XII IPS 1 SMA NU CILEDUG muhammadfachjrikurniawan; Hamidah; Ali muda pahlevi; Siti Nur Amanah; Husnul Khatimah
Al Naqdu Vol 5 No 1 (2024): JUNI 2024
Publisher : IAIC (Institut Agama Islam Cirebon)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58773/alnaqdu.v5i1.284

Abstract

This research aims to explore the implementation of NU values in instilling the character of national spirit in class XII IPS 1 SMA NU Ciledug. This research uses a qualitative descriptive research method. Data was collected through interviews and observations with related teachers and students as well as documentation. The research results show that the values of Tawassuth (moderate), Tawazun (balanced), and Tasamuh (tolerant) in the Islamic teachings of Ahlussunnah Wal Jamaah are well integrated in learning activities, such as istigosah, Marhaban Al Barzanji, and sholawatan. The implementation of Tawassuth values is reflected in efforts to avoid extremism, while Tasamuh values are implemented through an attitude of tolerance towards religious differences. Tawazun values are implemented through extracurricular activities, flag ceremonies, and mutual cooperation are also part of the implementation of national values. Even though the process of cultivating the character of a national spirit is already going well, research shows that optimizing results requires further support from various parties, including parents, teachers and the surrounding environment.
ANALISIS ZACHMAN FRAMEWORK DALAM SYSTEM INFORMASI MANAJEMEN KEUANGAN TERPADU SEKOLAH MUHAMMADIYAH Ahmad Dahlan
Al Naqdu Vol 5 No 1 (2024): JUNI 2024
Publisher : IAIC (Institut Agama Islam Cirebon)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58773/alnaqdu.v5i1.292

Abstract

The era of digital disruption has made all sectors not to be left behind the education sector to make adjustments to the work system from a conventional system to a futuristic system. Especially regarding finance which is an important point for the smooth running of all work programs. Therefore, in school financial management, software is needed that is able to collect financial data under one roof so that it makes it easier for institutions to report financially. The purpose of this study is to analyze the usefulness of Simkatmuh software using Zachman Framework analysis. The research method uses qualitative. The research sample was 6 TU staff of Muhammadiyah schools. Sampling by purposive sampling technique. Data collection techniques use interviews, observations, literature studies, and documentation. The data analysis technique uses descriptive qualitative analysis. The results of the study show that the simkatmuh software is very suitable for use by schools and its benefits are very great for users
PENGARUH PENGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA BERDASARKAN DATA STATISTIK DI MA AL-MUSYAWIRIN diya, khalimatus Sakdiya
Al Naqdu Vol 5 No 2 (2024): DESEMBER 2024
Publisher : UIC (Universitas Islam Cirebon)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58773/alnaqdu.v5i2.293

Abstract

The education sector continues to develop rapidly, especially in terms of the use of technology to improve learning outcomes. Interactive learning is a promising educational innovation that combines technology with education to make the learning process more interesting and dynamic. In an era where technology and information are part of the daily lives of the younger generation, it is hoped that the use of interactive learning media will increase students' desire to learn. Students' enthusiasm for learning is an important component in their learning success. Interactive learning is one way to make learning more interesting and participating. The aim of this research is to find out how the use of interactive learning media impacts students' desire to study at MA Al-Musyawirin. Statistical data is analyzed systematically after being collected through quantitative methods. The research results show that the use of interactive learning tools increases the desire to learn.
ANALISIS DAN EVALUASI PENGEMBANGAN KURIKULUM PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMP MUHAMMADIYAH 2 CIREBON Nafiah, Novi
Al Naqdu Vol 5 No 2 (2024): DESEMBER 2024
Publisher : UIC (Universitas Islam Cirebon)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58773/alnaqdu.v5i2.326

Abstract

Kurikulum yang baik adalah kurikulum yang sesuai dengan perkembangan zaman dan sesuai kebutuhan peserta didiknya. Kurikulum yang ada sebelumnya dan saat ini memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing. Penelitian ini membahas tentang evaluasi pengembangan kurikulum Pendidikan Agama Islam di SMP Muhammadiyah 2 Cirebon. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus, adapun teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kurikulum merupakan salah satu komponen di dalam pendidikan yang sangat menentukan kualitas lulusan suatu lembaga pendidikan terutama generasi muda yang berintelektual, cerdas dan agamis serta memiliki sikap dan perilaku hidup yang sesuai dengan Alqur'an dan Sunnah, sehingga perlu adanya evaluasi dan pengembangan kurikulum PAI di dalam suatu lembaga pendidikan.
Islam Nusantara: Wajah Pribumisasi Islam dalam Perspektif Abdurrahman Wahid Aliyah, Himmah
Al Naqdu Vol 5 No 2 (2024): DESEMBER 2024
Publisher : UIC (Universitas Islam Cirebon)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58773/alnaqdu.v5i2.343

Abstract

Secara historis, penyebaran Islam di Indonesia terjadi melalui sebuah proses asimilasi budaya juga pernikahan serta peran penting dari walisongo sebagai tokoh yang menyebarkan agama Islam. Abdurrahman Wahid yang akrab dipanggil dengan Gus Dur yaitu mantan Presiden Indonesia ke-4 dan mantan ketua Pengurus Besar Nahdhatul Ulama memperkenalkan sebuah teori pribumisasi Islam. Konsep pribumisasi Islam sebagai suatu upaya harmonisasi antara agama dan budaya di Indonesia. Penelitian ini termasuk dalam penelitian kualitatif dengan menggunakan analisis interpretatif yang memiliki tujuan untuk memahami teori dari konsep pribumisasi Islam Abdurrahman Wahid. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kepustakaan. Gagasan pribumisasi Islam bukan gerakan Jawanisme tetapi sebagai usaha dalam mempertimbangkan hajat-hajat lokal dalam merumuskan ketetapan-ketetapan dalam agama. Konsep itu sebagai perwujudan paradigma rasional keagamaan yang tidak lagi mengambil bentuk orisinal dari agama tetapi juga sebagai upaya menjembatani antara agama dan budaya. Gagasan Gus Dur tentang konsep pribumisasi Islam di Indonesia merupakan suatu upaya dakwah yang hendak menyelaraskan dengan konsep kemaslahatan umat Islam Nusantara sebagai salah satu gerakan keagamaan dalam upaya menjaga nilai dan eksistensi Islam yang moderat. Islam Nusantara sebagai paradigma rasional dalam beragama yang berlandaskan pada universalisme Islam yang bersifat teoritis, kosmopolitanisme Islam yang bersifat dialogis dan pribumisasi Islam yang bersifat praksis.
KAJIAN KITAB TAFSIR “AL-DŪRR AL-MANTHŪR FI AL- TAFSIR BI AL-MA’THŪR” KARYA IMAM JALĀL AL-DĪN AL-SUYŪṬĪr imron, imron
Al Naqdu Vol 5 No 2 (2024): DESEMBER 2024
Publisher : UIC (Universitas Islam Cirebon)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58773/alnaqdu.v5i2.344

Abstract

Tulisan ini akan menjelaskan tentang kajian salah satu kitab tafsir yaitu “Al-Dūrr Al-Manthūr Fi Al-Tafsir Bi Al-Ma’thūr” Karya Imam Jalāl Al-Dīn Al-Suyūṭī. Tafsir ini adalah bagian dari intertekstualitas dari karya beliau sebelumnya yaitu kitab “Tarjūman al-Qur’an. Namun dalam penelitian ini, penulis hanya mendeskripsikan tentang aspek pokok dalam tafsir ini, seperti metodologi penafsiran, sistematika penulisan, sumber penafsiran, corak penafsiran dan lainnya. Adapun metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah metodologi penelitian kualitatif dengan jenis library research (kajian kepustakaan), dengan menggunakan deskriptif-analisis. Adapun teknik pengumpulan datanya menggunakan teknik dokumentasi. Adapun kesimpulan dalam jurnal ini menjelaskan bahwa latar belakang penulisan kitab Al-Dūrr Al-Manthūr Fi Al-Tafsir Bi Al-Ma’thūr adalah karena beliau ingin membuat ringkasan dari Kitab Tarjūman al-Qur’an, sehingga ditulislah tafsir ini. Tafsir ini tergolong kitab tafsir bi al-Ma’thūr, karena umunya sumber penafsiran yang digunakan adalah riwayat, baik menggunakan munasabah, riwayat atau hadis Nabi SAW. sahabat, dan tabi’in.

Page 9 of 10 | Total Record : 96