cover
Contact Name
Isna Rafianti
Contact Email
isnarafianti@untirta.ac.id
Phone
+6281931335597
Journal Mail Official
wilangan@untirta.ac.id
Editorial Address
Jl. Ciwaru Raya No.25, Cipare, Kec. Serang, Serang, Banten 42117
Location
Kab. serang,
Banten
INDONESIA
Wilangan : Jurnal Inovasi dan Riset Pendidikan Matematika
ISSN : 27981541     EISSN : 27981541     DOI : http://dx.doi.org/10.56704/jirpm.v3i3
Core Subject : Education,
Jurnal wilangan adalah jurnal pendidikan matematika fakultas keguruan dan ilmu pendidikan universitas sultan ageng tirtayasa yang menerbitkan jurnal dalam bidang pendidikan matematika dan pembelajarannya
Articles 209 Documents
DESKRIPSI PEMAHAMAN KONSEP ARITMETIKA SISWA SMP KELAS 8 BERDASARKAN TEORI APOS Anida Safira Sabilla; Yani Setiani; Aan Subhan Pamungkas
Wilangan: Jurnal Inovasi dan Riset Pendidikan Matematika Vol 3, No 4 (2022): Desember 2022
Publisher : FKIP Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56704/jirpm.v3i4.15195

Abstract

Tujuan pada penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan pemahaman konsep pada materi barisan aritmetika berdasarkan Teori APOS. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan mengumpulkan data melalui dokumentasi, tes dan wawancara. Subjek dalam penelitian ini yaitu siswa kelas 8 SMP Negeri 1 Legok. Adapun teknik analisis data dilakukan dengan tahap reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pemahaman konsep matematika siswa berbeda-beda. Pada siswa berkemampuan tinggi mampu memenuhi seluruh indikator dari tahap APOS. Sedangkan pada siswa berkemampuan sedang mampu memenuhi indikator pada tahap aksi dan proses, namun pada tahap objek hanya memenuhi 1 dari 2 indikator, serta masih kurang dalam memenuhi tahap skema. Adapun pada siswa berkemampuan rendah hanya mampu memenuhi indikator tahap aksi serta belum memenuhi indikator tahap proses, objek serta skema.
Analisis Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Siswa SMP dengan Pembelajaran Daring Rida Adhari Yanti; Hepsi Nindiasari; Ihsanudin Ihsanudin
Wilangan: Jurnal Inovasi dan Riset Pendidikan Matematika Vol 1, No 3 (2020): September 2020
Publisher : FKIP Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56704/jirpm.v1i3.8908

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan pemahaman konsep matematis siswa SMP pada saat pembelajaran matematika dilakukan secara daring karena pandemic Covid-19. Pembelajaran daring yang digunakan pada penelitian ini adalah pembelajaran daring tipe asynchronous yaitu pembelajaran daring pada waktu yang tidak bersamaan.. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik triangulasi (reduksi data, penyajian data, dan verifikasi). Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes kemampuan pemahaman konsep matematis siswa kelas VII materi garis dan sudut.  Subjek penelitian ini yaitu siswa kelas VII A MTs Negeri 3 Cilegon sebanyak 15 orang siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat tingkatan kategori kemampuan pemahaman konsep siswa, yaitu ada 6,7% siswa dengan kategori sangat baik, 60% siswa dengan kategori baik, 26,7% siswa dengan kategori cukup, dan 6,7% siswa dengan kategori sangat kurang. Kemampuan pemahaman konsep yang paling tinggi ada pada indikator menggunakan, memanfaatkan, dan memilih prosedur atau operasi tertentu dalam suatu konsep dan yang paling rendah ada pada indikator mengaplikasikan konsep secara algoritma.
Analisis Pembelajaran Aktif dalam Kelas Daring Matematika SMP pada Materi Pola Bilangan Berdasarkan Auster-Wylie Indah Khoirun Nisa; Syamsuri Syamsuri; Cecep Anwar Hadi Firdos Santosa
Wilangan: Jurnal Inovasi dan Riset Pendidikan Matematika Vol 2, No 3 (2021): September 2021
Publisher : FKIP Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56704/jirpm.v2i3.12503

Abstract

Pembelajaran aktif merupakan strategi pembelajaran yang melibatkan siswa secara aktif pada intelektual dan emosional dalam proses pembelajaran yang dapat menciptakan interaksi dan mengembangkan keterampilan berpikir siswa. Faktor-faktor penghambat penerapan pembelajaran aktif diantaranya adalah kurangnya pemahaman guru tentang konsep pedagogi pembelajaran aktif, kurangnya pelatihan mengenai pembelajaran aktif, dan tidak adanya penyediaan media pembelajaran di kelas. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pembelajaran aktif pada pembelajaran matematika materi pola bilangan berdasarkan dimensi pengaturan konteks, persiapan kelas, penyampaian kelas dan perbaikan berkelanjutan. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif studi kasus dengan subjek penelitian yang melibatkan 2 guru matematika di SMPN 1 Cilegon. Teknik analisis data pada penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran aktif berdasarkan dimensi pengaturan konteks, persiapan kelas, penyampaian kelas dan perbaikan berkelanjutan belum maksimal diterapkan. Indikator pertanyaan panduan, mengelola keterlibatan siswa secara efektif, mengenali perbedaan tingkat kenyamanan siswa dan adanya umpan balik merupakan salah satu masalah guru dalam penerapan pembelajaran aktif di kelas.
Pola Interaksi Mahasiswa Kristiani di Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Anggian Siregar
Wilangan: Jurnal Inovasi dan Riset Pendidikan Matematika Vol 3, No 3 (2022): September 2022
Publisher : FKIP Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56704/jirpm.v3i3.13872

Abstract

Kita dihadapkan dengan berbagai fenomena-fenomena yang berkaitan tentang ketidakharmonisan hubungan antara pemeluk agama yang berbeda. Seperti banyaknya kasus intoleransi yang terjadi antara umat Kristiani dengan umat Muslim dan tidak bisa hidup rukun dan berdampingan satu sama lain akan tetapi berbeda halnya didalam kehidupan mahasiswa yang terdapat adanya keharmonisan didalamnya antara mahasiswa Kristiani dengan mahasiswa umum yang ada di Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.'Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui  pola interaksi sosial Mahasiswa Kristiani di Universitas Sultan Ageng Tirtayasa. Penelitian ini menggunakan kualitatif metode deskriptif melalui teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Serta informan yang terlibat terdiri dari mahasiswa dan mahasiswi Kristiani sebagai informan inti serta penulis juga mengambil sempel masyarakat sekitar sebagai informan penunjang. Hasil penelitian ini di analisis melalui teori interaksi simbolik dengan pemikirian nya yaitu Pikiran. Diri dan Masyarakat yang menunjukkan bahwa adanya simbol-simbol identik budaya yang ada didalamnya, serta bentuk-bentuk interaksi sosial yang dilakukan oleh mahasiswa Kristiani didalam lingkungan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa. 
Konstruksi Konsep Sistem Persamaan Linier Tiga Variabel Bagi Siswa SMA Berdasarkan Teori APOS Syela Rizki Amelia; Syamsuri Syamsuri; Cecep Anwar Hadi Firdos Santosa
Wilangan: Jurnal Inovasi dan Riset Pendidikan Matematika Vol 2, No 1 (2021): Maret 2021
Publisher : FKIP Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56704/jirpm.v2i1.11701

Abstract

Tujuan utama penelitian ini adalah untuk menggambarkan konstruksi konsep sistem persamaan linier tiga variabel bagi siswa SMA berdasarkan Teori APOS. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah APOS Research Cycle. Subjek penelitian ini adalah seorang siswa kelas XI yang telah mendapatkan materi sistem persamaan linier tiga variabel. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah soal tes tertulis dan wawancara semi terstruktur. Teknik analisis data dilakukan secara kualitatif dengan 3 tahap yaitu reduksi data, penyajian data, dan verifikasi atau penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Subjek S mengalami mekanisme mental interiorization yaitu tahap action menuju tahap process belum sempurna, mekanisme encapsulation yaitu tahap process menuju tahap object sudah sempurna, mekanisme mental de-encapsulation yaitu tahap object menuju tahap process belum sempurna, mekanisme mental assimilation yaitu tahap object dengan adanya schema baru yaitu schema operasi aljabar belum sempurna, dan mekanisme mental coordination yaitu tahap object menuju tahap object sudah sempurna.
ANALISIS MINAT BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA KELAS VIRTUAL DI SMP Erwin Yuniyanto; Syamsuri Syamsuri; Aan Hendrayana; Cecep Anwar Hadi Firdos Santosa
Wilangan: Jurnal Inovasi dan Riset Pendidikan Matematika Vol 3, No 2 (2022): Juni 2022
Publisher : FKIP Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56704/jirpm.v3i2.13256

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis minat belajar siswa terhadap pembelajaran kelas virtual SMP. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini ialah siswa di SMPN 29 Kota Tangerang kemudian sampelnya ialah siswa kelas VIII dan diambil sampel 4 kelas. Metode Pengumpulan data ini adalah pengumpulan data menggunakan angket minat belajar siswa yang disebarkan melalui Google Forms, terdiri dari 20 pernyataan dengan masing-masing 10 pernyataan positif juga 10 pernyataan negatif dengan 5 pilihan jawaban. Hasil yang didapat dari penelitian ini menunjukkan minat belajar siswa pada pembelajaran kelas virtual matematika pada empat indikator yaitu sebesar 35,44% siswa merasa senang terhadap pembelajaran, 46,45% siswa tertarik belajar matematika, 44,11% siswa menunjukkan perhatian pada pembelajaran matematika, dan 62,21% siswa menunjukkan keterlibatan dalam pembelajaran matematika yang dilakukan. Hasil ini menunjukkan bahwa minat belajar matematika pada pembelajaran matematika kelas virtual masih perlu diperbaiki dan ditingkatkan lagi.
PENGEMBANGAN BAHAN AJAR INTERAKTIF MATEMATIKA BERBASIS KEARIFAN LOKAL DAN KETERAMPILAN ABAD 21 Fannisa Oktaviasari; Heni Pujiastuti; Ria Sudiana
Wilangan: Jurnal Inovasi dan Riset Pendidikan Matematika Vol 4, No 1 (2023): Maret 2023
Publisher : FKIP Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56704/jirpm.v4i1.15462

Abstract

Pembelajaran matematika abad 21 bukan lagi tentang berhitung, melainkan mencari cara sebagai pemecahan masalah. Bahan ajar adalah salah satu yang membantu menunjang pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkannya dengan mengangkat tema Kearifan Lokal dan Keterampilan Abad 21. Material yang dipilih merupakan Integral untuk kelas XI. Kearifan lokal yang digunakan adalah kearifan lokal Banten, dan keterampilan abad 21 yang dimaksud adalah keterampilan berpikir atau 4C’s Skills Critical & Problem Solving, Communication, Collaboration, Creativity & Innovation Skills). Selain itu pengembangan juga bertujuan untuk mengetahui kelayakan bahan ajar yang dinamakan MoTif: Integral 1. Penelitian dan Pengembangan menggunakan model penelitian ADDIE yaitu (1) Analysis, (2) Design, (3) Development, (4) Implementation, and (5) Evaluation. Hasilnya, materi ajar MoTif: Integral 1 berbentuk aplikasi android. Kelayakan diuji oleh pakar pendidikan. Dosen sebagai uji validitas, guru matematika sebagai uji praktikalitas, dan peserta didik sebagai uji praktikalitas dan keefektifan. Uji validitas menunjukkan sangat valid dengan 86%. Uji praktikalitas menunjukkan kategori praktis dengan 83.30%. Kemudian uji keefektifan menunjukkan sangat efektif dengan 89,47%.
ANALISIS KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS DENGAN MENGGUNAKAN PEMBELAJARAN DARING Reka Ikraami Kurniawan; Hepsi Nindiasari; Yani Setiani
Wilangan: Jurnal Inovasi dan Riset Pendidikan Matematika Vol 1, No 2 (2020): Juni 2020
Publisher : FKIP Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56704/jirpm.v1i2.8405

Abstract

Wabah corona yang menyebar di seluruh dunia pada awal tahun 2020 memberikan dampak dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan serta beberapa pejabat daerah mengeluarkan kebijakan berupa merubah pelaksanaan kegiatan belajar mengajar dari yang konvensional menjadi daring (online) agar peserta didik tetap dapat belajar meskipun tidak di sekolah. Meskipun pembelajaran matematika dilakukan secara daring, tetap harus memperhatikan tujuan pembelajaran matematika salah satunya kemampuan pemecahan masalah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kemampuan pemecahan masalah matematis siwa dengan pembelajaran daring. Metode penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII-A SMP Negeri 7 Kota Tangerang yang berjumlah 32 siswa. Instrumen yang digunakan adalah tes dan wawancara. Hasil penelitian ini adalah dari 32 siswa terdapat 7 siswa termasuk kategori tingkat kemampuan pemecahan masalah matematis tinggi, sebanyak 20 siswa termasuk kategori tingkat kemampuan pemecahan masalah matematis sedang, dan 5 siswa dengan kategori tingkat kemampuan pemecahan masalah matematis rendah.
ANALISIS KEMAMPUAN PEMAHAMAN MATEMATIS SISWA SMP DALAM MENYELESAIKAN SOAL BANGUN RUANG SISI DATAR DENGAN PERSPEKTIF BANGUNAN BERSEJARAH DI BANTEN Prahesti Tirta Safitri; Dhihan Rima Ayuni; Nur Hikmah Pebrianis; Riri Suci Maryana
Wilangan: Jurnal Inovasi dan Riset Pendidikan Matematika Vol 1, No 4 (2020): Desember 2020
Publisher : FKIP Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56704/jirpm.v1i4.8627

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan kemampuan pemahaman matematis pada siswa SMPN 3 Sepatan kelas VIII dalam menyelesaikan soal bangun ruang sisi datar dengan menggunakan bentuk dari bangunan bersejarah di Banten. Diketahui dari beberapa hasil  penelitian  tentang kemampuan pemahaman matematis pada siswa SMP masih rendah, salah satu alasannya adalah karena siswa selalu dituntut untuk menghapal bukan memahami. Analisis data pada pendekatan kualitatif ini bersifat deduktif. Penelitian ini dilaksanakan di SMPN 3 Sepatan kelas VIII. Sampel penelitian ini diperoleh menggunakan teknik purposive sampling yaitu 6 siswa dengan kemampuan bervariasi. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu tes kemampuan pemahaman matematis, angket siswa dan dokumentasi. Tes kemampuan pemahaman matematis yang dilakukan yaitu pemberian 4 soal uraian mengenai bangun ruang sisi datar dengan perspektif bangunan bersejarah yang ada di Banten. Angket siswa berisi 13 pernyataan positif dan 2 pernyataan negatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kemampuan pemahaman matematis siswa kelas VIII SMPN 3 Sepatan rendah, hal ini dibuktikan dengan hasil tes ke enam siswa yang belum mencapai total skor 24 untuk setiap soal (indikatornya) dan hasil analisis angket membuktikan bahwa ke enam siswa yang mendapatkan skor 1 hanya di 4 pernyataan dari total 15 pernyataan yang ada.
ANALISIS EVALUASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA DARING UNTUK MENCAPAI STUDENTS WELLBEING DI SMP KOTA SERANG Anisa Nurfalah Muthy; Hepsi Nindiasari; Abdul Fatah
Wilangan: Jurnal Inovasi dan Riset Pendidikan Matematika Vol 3, No 1 (2022): Maret 2022
Publisher : FKIP Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56704/jirpm.v3i1.13136

Abstract

sikap dan pola pikir merupakan pembelajaran yang banyak diidamkan oleh kebanyakan manusia. Membuat siswa nyaman berada dalam lingkungan kelas dan memiliki kesan yang baik terhadap pembelajaran yang sedang dilakukan merupakan langkah awal untuk menghasilkan sumber daya manusia yang memadai, dengan melakukan evaluasi pembelajaran untuk terus memperbaiki kualitas pembelajaran, pembelajaran menuju student wellbeing merupakan harapan bagi setiap siswa dalam melakukan kegiatan belajar di kelas daring. Penelitian ini akan menganalisis secara dekskriptif kualitatif untuk mengetahui apakah selama pembelajaran daring saat ini, telah menggunakan evaluasi pembelajaran menuju student wellbeing. Setelah dilakukan analisa dihasilkan bahwa dalam evaluasi pembelajaran matematika daring tidak ada responden yang memenuhi seluruh indikator pada pembelajaran menuju student wellbeing.

Page 7 of 21 | Total Record : 209