cover
Contact Name
Mochamad Fariz Irianto
Contact Email
mochamadfarizirianto@gmail.com
Phone
+6285732331291
Journal Mail Official
admin@jurnalpengabdianmasyarakatbangsa.com
Editorial Address
Amirul Bangun Bangsa Publishing Jalan Terusan Mergan Raya No. 11 Tanjungrejo Sukun Kota Malang
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa
ISSN : -     EISSN : 29870135     DOI : 10.59837
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa published every month (12 times a year), contains disseminates every thought and idea on the results of research and the use of technology to be implemented to the public, including field of science; Mathematics and Natural Sciences, Applied, Social, Law, Culture, Economics, Health, Farm, Food, Agriculture, education, and information technology etc, which published by Amirul Bangun Bangsa Publishing
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 82 Documents
Search results for , issue "Vol. 3 No. 7 (2025): September" : 82 Documents clear
Pelatihan Blender Untuk Pengembangan Media Pembelajaran Augmented Reality (AR) Bagi Mahasiswa Kurnia, Ulfa Isni; Septasari, Dita; Awaliyani, Ikna
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 3 No. 7 (2025): September
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v3i7.2882

Abstract

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa pendidikan dalam mengembangkan media pembelajaran berbasis Augmented Reality (AR) menggunakan perangkat lunak Blender. Dengan pesatnya perkembangan teknologi, AR menjadi solusi inovatif untuk menciptakan pengalaman belajar interaktif dan imersif. Metode pelatihan meliputi workshop, praktik langsung, dan pendampingan dalam pemodelan 3D, animasi, serta integrasi AR dengan aplikasi pendukung seperti Unity atau Spark AR. Peserta diajarkan langkah-langkah pembuatan objek 3D, tekstur, dan interaktivitas sederhana untuk materi pembelajaran. Evaluasi dilakukan melalui hasil projek mahasiswa. Hasil pelatihan menunjukkan peningkatan dalam keterampilan teknis mahasiswa serta kemampuan merancang media AR yang relevan. Pelatihan ini membuka peluang pemanfaatan teknologi AR dalam pembelajaran sekaligus mempersiapkan calon pendidik yang adaptif terhadap era digital.
Peningkatan Kesadaran Konservasi Siswa Melalui Pendekatan Experiential Learning di Arboretum Universitas Lancang Kuning Suwarno, Eno; Sukma, Dodi; Ikhwan, Muhammad
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 3 No. 7 (2025): September
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v3i7.2898

Abstract

Pendidikan lingkungan di sekolah seringkali bersifat teoritis dan kurang efektif dalam menumbuhkan kesadaran serta tindakan nyata. Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan membentuk sikap positif siswa SMA terhadap konservasi melalui pendekatan experiential learning dan place-based education di Taman Kehati Arboretum Universitas Lancang Kuning. Kegiatan ini melibatkan 30 siswa SMA Negeri 3 Pekanbaru. Metode yang digunakan adalah penyuluhan interaktif di kelas yang dilanjutkan dengan praktik langsung di lapangan. Evaluasi program dilakukan dengan membandingkan hasil pre-test dan post-test. Hasilnya menunjukkan adanya peningkatan signifikan pada nilai rata-rata siswa dari 72,47 menjadi 80,13, atau meningkat sebesar 10,6%. Peningkatan tertinggi terjadi pada pengetahuan konseptual, seperti peran hutan rawa air tawar dalam mitigasi perubahan iklim (meningkat 29,1%). Selain itu, kegiatan ini berhasil menumbuhkan rasa tanggung jawab dan motivasi siswa untuk terlibat dalam aksi lingkungan. Kesimpulan dari kegiatan ini adalah bahwa pendekatan pembelajaran berbasis pengalaman di Arboretum Unilak sangat efektif dalam meningkatkan literasi lingkungan dan membentuk sikap positif siswa, sekaligus menunjukkan potensi besar Arboretum sebagai pusat edukasi lingkungan.
Pemanfaatan Bahan Alam Sebagai Terapi Hipertensi Rizqiannoor, Muhammad; Khairunnisa, Khairunnisa; Mahmudah, Mahmudah; Maulana, Rafli; Napisah, Siti; Nashihah, Siti
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 3 No. 7 (2025): September
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v3i7.2901

Abstract

Hipertensi merupakan masalah kesehatan global dengan prevalensi yang terus meningkat, termasuk di Indonesia. Penggunaan obat antihipertensi jangka panjang dapat menimbulkan efek samping, sehingga diperlukan alternatif terapi yang aman dan mudah diakses, seperti bahan alam. Mentimun (Cucumis sativus L.) mengandung kalium dan bersifat diuretik, sedangkan seledri (Apium graveolens L.) memiliki senyawa vasodilator seperti apiin dan mannitol, yang berpotensi menurunkan tekanan darah. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan edukasi dan demonstrasi pembuatan sari mentimun serta rebusan daun seledri sebagai terapi pendukung hipertensi. Metode pelaksanaan meliputi penyuluhan kesehatan, pengecekan tekanan darah gratis, pemaparan materi, dan sesi tanya jawab interaktif di wilayah Kuin Cerucuk, Banjarmasin, dengan peserta sebanyak 20 orang. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman masyarakat mengenai hipertensi dan pemanfaatan herbal sebagai terapi pendukung. Peserta juga diajarkan cara pengolahan bahan alam secara higienis. Kesimpulan dari kegiatan ini adalah edukasi berbasis bukti ilmiah mengenai mentimun dan seledri dapat menjadi solusi alternatif dalam manajemen hipertensi, mengurangi ketergantungan pada obat sintetis, serta meningkatkan kesadaran akan gaya hidup sehat. Dukungan tindak lanjut berupa monitoring dan publikasi diharapkan dapat memperluas dampak positif kegiatan ini.
Program Literasi Kosmetik : Peningkatan Pemahaman Remaja Terhadap Resiko Produk Skincare Overklaim Suharsanti, Ririn; Mutiara, Erlita Verdian; Advistasari, Yustisia Dian; Ariani, Lilies Wahyu; Wulandari, Wahyu
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 3 No. 7 (2025): September
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v3i7.2903

Abstract

Remaja menjadi target utama berbagai merk skincare yang menawarkan berbagai manfaat seperti mencerahkan kulit, menghilangkan jerawat, dan memperbaiki tekstur kulit. Tidak semua produk yang dipasarkan memiliki klaim yang benar dan sesuai dengan regulasi, sehingga banyak produk yang overclaim atau memberikan janji berlebihan tanpa dasar ilmiah yang kuat. Kurangnya literasi kosmetik membuat mereka rentan terhadap produk yang mengandung bahan berisiko atau tidak memiliki izin edar yang sah. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, diperlukan program edukasi yang dapat meningkatkan pemahaman remaja mengenai literasi kosmetik secara komprehensif. Program literasi ini menyangkut beberapa kegiatan antara lain penyuluhan langsung kepada remaja di sekolah-sekolah atau komunitas mengenai dasar-dasar pemilihan skincare yang tepat, pelatihan membaca label dan komposisi produk, simulasi pengecekan legalitas produk menggunakan website BPOM, serta diskusi interaktif dalam kelompok kecil serta pembuatan konten edukasi kosmetik overklaim. Kegiatan berlangsung dengan target 52 siswa jurusan Farmasi SMK Nusapersada Tengaran kelas X dan XI. Pada akhir kegiatan, hasil yang dicapai dari pelaksanaan program ini, diperoleh beberapa hasil positif, antara lain peningkatan pengetahuan peserta berdasarkan rata-rata skor pemahaman peserta dari 60% menjadi 83,2%. Program Literasi Kosmetik memberikan dampak positif yang nyata bagi masyarakat sasaran.
Pendidikan Lingkungan di Arboretum Universitas Lancang Kuning Bagi Siswa Sekolah Menengah Pertama Sukma R A, Dodi; Sadjati, Emy; Pratyaningsih, Sri Rahayu; Suwarno, Eno
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 3 No. 7 (2025): September
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v3i7.2907

Abstract

Kegiatan pendidikan lingkungan di Arboretum Universitas Lancang Kuning dirancang untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) mengenai pentingnya pelestarian lingkungan. Tujuan kegiatan ini adalah memfasilitasi pembelajaran berbasis pengalaman langsung di lapangan yang terintegrasi dengan refleksi kelompok. Metode pelaksanaan meliputi pre-test, pembelajaran interaktif di arboretum, dan post-test. Peserta terdiri dari siswa kelas VIII SMP dengan total 30 orang. Hasil evaluasi menunjukkan adanya peningkatan skor rata-rata pengetahuan siswa dari 4,05 pada pre-test menjadi 4,79 pada post-test. Peningkatan ini menunjukkan bahwa metode pembelajaran lapangan berbasis observasi dan diskusi efektif dalam meningkatkan pemahaman konsep lingkungan. Kegiatan ini diharapkan menjadi model pengabdian masyarakat yang berkelanjutan untuk pendidikan lingkungan di sekolah.
Pendekatan Sosialisasi Sebagai Upaya Mempersiapkan Siswa SMA Muhammadiyah Pemijahan Masuk PTN Kuswandi, Wawan; Reza, Muhammad Aulia; Nasution, Umar; Rahman, First Riyatna; Syam, Muhammad Luthfi Ichsan; Ratri, Arum Ratnaning; Rahmin, Wulan Ali; Khosiin, Khosiin; Sutowo, Irpan Ripa’i; Harmawan, Febriangga; S, Zazirah; Dharma, Dinda Farahdilla; Ramlan, Ramlan; Salsabila, Balqis; Nasution, Riska Jannah
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 3 No. 7 (2025): September
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v3i7.2911

Abstract

Pendidikan tinggi berperan penting dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia sekaligus memperkuat daya saing nasional. Namun, survei awal di SMA Muhammadiyah Pemijahan menunjukkan bahwa siswa masih menghadapi keterbatasan informasi mengenai jalur masuk perguruan tinggi, rendahnya motivasi akibat kendala ekonomi, serta kurangnya pemahaman tentang manfaat pendidikan tinggi bagi masa depan akademik dan karier. Menanggapi hal tersebut, program pengabdian masyarakat dilaksanakan pada 13 September 2024 dengan tujuan mensosialisasikan pentingnya pendidikan tinggi serta memberikan strategi dan informasi yang dibutuhkan untuk memasuki Perguruan Tinggi Negeri. Kegiatan ini melibatkan 120 siswa kelas 10 hingga 12 melalui metode diskusi interaktif, presentasi, simulasi, dan studi kasus. Siswa terlihat antusias dengan aktif bertanya, berbagi pengalaman, serta mempelajari jalur masuk perguruan tinggi, persyaratan akademik, dan peluang beasiswa yang tersedia. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman siswa mengenai proses dan persiapan melanjutkan studi serta tumbuhnya motivasi untuk merencanakan masa depan pendidikan mereka. Inisiatif ini menegaskan perlunya dukungan berkelanjutan dari sekolah, keluarga, dan pihak terkait agar siswa mampu mengatasi kendala finansial maupun non-finansial, serta lebih percaya diri menghadapi tantangan akademik. Program ini diharapkan menjadi langkah awal membimbing siswa mencapai tujuan akademis dan membuka akses lebih luas ke pendidikan tinggi.  
Upaya Peningkatan Kualitas Hidup dan Kesejahteraan Psikologis Lansia dengan Diabetes Melitus melalui Mindfulness Meditation Susanto, Joko; Iswatun, Iswatun; Umam, Khotibul; Wijayanti, Endah Sri; Mardhika, Amellia; Tyas, Anestasia Pangestu Mei; Fadliyah, Lailatul; Ilkafah, Ilkafah; Makhfudli, Makhfudli
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 3 No. 7 (2025): September
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v3i7.2931

Abstract

Lansia dengan diabetes melitus mempunyai tingkat kesejahteraan psikologis dan kualitas hidup yang cenderung rendah. Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteran psikologis dan kualitas hidup lansia penderita diabetes melitus melalui intervensi mindfulness meditation. Kegiatan pengabdian masyarakat dilaksanakan di Desa Pangkatrejo Kecamatan Lamongan Kabupaten Lamongan. Kegiatan diikuti oleh 35 lansia penderita diabetes melitus. Kegiatan pengabdian masyarakat meliputi pelatihan mindfulness meditation dan pendampingan serta evaluasi kegiatan dengan menggunakan kuesioner kesejahteraan psikologis, kualitas hidup, pemeriksaan fisik dan laboratorium. Mindfulness meditation dapat meningkatkan kesejahteraan psikologis dan kualitas hidup lansia. Mindfulness meditation dapat dijadikan sebagai terapi komplementer alternatif untuk menangani permasalahan psikososial, karena berguna untuk mencapai ketenangan pikiran dan membantu penderita menyalurkan energi positif sehingga dapat memperbaiki kualitas hidup lansia dengan diabetes melitus melitus.
Pemanfaatan Barang Bekas (Tong Cat) Menjadi Sarana Pemilahan Sampah Organik dan Nonorganik di Lingkungan Balai Desa Pamaroh Syaila, Jelita Putri; Al-Hafidz, Ahmad; Fajariyah, Alfiana Rahmatul; Syafitri, Amilia; Maghfiroh, Mulyatul
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 3 No. 7 (2025): September
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v3i7.2937

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk mengangkat solusi kreatif dalam mengatasi permasalahan pengelolaan sampah di Desa Pamaroh melalui pemanfaatan barang bekas, yaitu tong cat, sebagai media pemilahan sampah organik dan anorganik. Latar belakang kegiatan ini adalah rendahnya kesadaran warga terhadap pentingnya memilah sampah sejak dari sumbernya serta minimnya sarana yang mendukung hal tersebut. Metode dalam kegiatan pengabdian ini menggunakan pendekatan Participatory Action Research (PAR). PAR menekankan keterlibatan aktif masyarakat dalam setiap tahapan kegiatan, mulai dari identifikasi masalah, perencanaan solusi, pelaksanaan program, hingga evaluasi hasil. Hasil pelaksanaan menunjukkan bahwa penggunaan tong cat bekas sebagai tempat sampah yang diberi label sesuai jenisnya mampu menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan. Program ini juga memberikan dampak positif berupa berkurangnya volume sampah yang dibuang ke tempat pembuangan akhir serta menumbuhkan semangat kreativitas dan efisiensi dalam pemanfaatan barang tak terpakai. Upaya ini dinilai efektif sebagai langkah sederhana menuju lingkungan yang lebih bersih, sehat, dan berkelanjutan.
Penguatan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat melalui Penyuluhan pada Siswa SD Negeri 2 Selaganggeng Kecamatan Mrebet Kabupaten Purbalingga Rastuti, Undri; Shofiyyah, Asy Syifa; Tahapti, Pelita; Sandika, Kevin Farih; Haqqi, Syafi Millatal; Rizal, Soca Allan; Riawan, Athifa Nayla Nafisa; Muskitta, Kezia Rastya Mitzi Lael; Putra, Febian Abiysa; Naufan, Muhammad Zulva; Hastuti, Shinta Nur; Febrianti, Nida Fadilah; Damayanti, Yulia
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 3 No. 7 (2025): September
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v3i7.2950

Abstract

Latar Belakang: Pemberdayaan kesehatan merupakan salah satu upaya dalam meningkatkan kesadaran dan kemampuan hidup sehat demi terwujudnya derajat kesehatan masyarakat yang optimal. Edukasi mengenai perilaku hidup bersih sehat terbukti mampu meningkatkan pengetahuan dan perilaku higienis masyarakat, termasuk di kalangan anak usia sekolah dasar. Anak-anak mampu mempraktikkan perilaku cuci tangan dan menyikat gigi dengan benar setelah mendapatkan penyuluhan. Oleh karena itu, intervensi edukatif dalam bentuk penyuluhan PHBS, khususnya pada jenjang sekolah dasar, penting dilakukan sebagai bagian dari strategi pemberdayaan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan dan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Tujuan: Meningkatkan pengetahuan dan kesadaran dalam menjaga kesehatan melalui penerapan perilaku hidup bersih dan sehat. Metode: Penyuluhan dilakukan dengan metode ceramah menggunakan media layar proyektor. Hasil: Penyuluhan telah terlaksana dengan jumlah peserta sesuai target, materi tersampaikan dengan baik, dan siswa turut berpartisipasi aktif dalam kegiatan penyuluhan.
Kuliah Kerja Nyata Implementasi Program Penyemaian Pohon Balsa dan Pemetaan Desa dalam upaya Peningkatan Potensi Lingkungan dan Tata Ruang di Desa Sangkanayu Rastuti, Undri; Fahriansyah, Anas; Theresa, Esa Bilqis Sasa; Arrafi, Fatur Sakti; Ananda, Naufal Chessa; Aji, Naufal Ikhsan Bayu; Akhhila, Nilta; Nevitasari, Noor Ramadhani; Putra, Novendra Ronaldo; Aqila, Shafa; Istiqomah, Titi Syarifatul; Idha, Rafifah; Az Zahra, Widya Alecia
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 3 No. 7 (2025): September
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v3i7.2952

Abstract

Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Sangkanayu, Kecamatan Mrebet, Kabupaten Purbalingga, dilaksanakan dengan fokus pada penyemaian benih pohon balsa dan pemetaan desa. Penyemaian balsa dilakukan bersama Kelompok Wanita Tani (KWT) sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat sekaligus upaya penghijauan. Pohon balsa dipilih karena memiliki pertumbuhan cepat, nilai ekonomis tinggi, serta manfaat ekologis dalam menjaga keseimbangan lingkungan. Sementara itu, pemetaan desa bertujuan menghasilkan data spasial yang dapat digunakan sebagai dasar perencanaan pembangunan. Kegiatan dilaksanakan melalui observasi, sosialisasi, partisipasi masyarakat, dan praktik langsung di lapangan. Hasil kegiatan menunjukkan respon positif masyarakat terhadap penyemaian balsa dan keberhasilan pemetaan desa dalam menghasilkan peta dasar wilayah. Program ini diharapkan menjadi langkah awal penghijauan berkelanjutan sekaligus mendukung pengembangan potensi dan tata ruang Desa Sangkanayu.