cover
Contact Name
Ghufron
Contact Email
baak@unissula.ac.id
Phone
+6285200346203
Journal Mail Official
baak@unissula.ac.id
Editorial Address
Jurnal Ilmiah Sultan Agung (JISA) merupakan jurnal untuk memfasilitasi publikasi karya ilmiah mahasiswa yang terbit secara berkala dalam satu tahun setiap Maret dan September. JISA melingkupi bidang keilmuan Teknik, Kesehatan, Humaniora, Ekonomi dan Hukum.
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Sultan Agung
ISSN : -     EISSN : 29632730     DOI : -
Jurnal Ilmiah Sultan Agung (JISA) merupakan jurnal untuk memfasilitasi publikasi karya ilmiah mahasiswa yang terbit secara berkala dalam satu tahun setiap Maret dan September. JISA melingkupi bidang keilmuan Teknik, Kesehatan, Humaniora, Ekonomi dan Hukum.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 70 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 1 (2024): Maret 2024" : 70 Documents clear
IMPLEMENTASI METODE HYPNOTEACHING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR FIQIH Maulana Dewi, Putri Eka Ovtavia; Anwar, Khoirul; Sholeh, M. Muhtar Arifin
Jurnal Ilmiah Penelitian Mahasiswa Vol 3, No 1 (2024): Maret 2024
Publisher : Jurnal Ilmiah Sultan Agung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Metode hypnoteaching merupakan sebuah metode pembelajaran yang bertujuan untuk membangun motivasi dalam diri setiap siswa sehingga berdampak pada peningkatan hasil belajar siswa. Metode hypnoteaching memberikan sugesti tetapi guru tidak perlu menidurkan siswa akan tetapi cukup menggunakan bahasa yang persuasif dan mudah dipahami. Metode hypnoteaching sangat penting untuk pembelajaran fiqih bagi sekolah-sekolah yang tujuannya untuk memberikan semangat,motivasi,pengetahuan dan inovasi pembelajaran kepada siswa yang saat kegiatan belajar mengalami jenuh dalam proses pembelajaran.Penelitian dilakukan bertujuan untuk mengetahui perencanaan,pelaksanaan dan evaluasi untuk meningkatkan hasil belajar fiqih siswa MI Klayusiwalan Pati. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif, yang melibatkan 29 siswa kelas VI MI Klayusiwalan. Metode penelitian yang digunakan adalah Teknik pengumpulan data dengan menggunakan observasi,wawancara dan dokumentasi langsung di sekolah MI Klayusiwalan Pati tepatnya di kelas VI. Sedangkan Teknik analisis data yang digunakan adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data,dan penarikan kesimpulan. Dari proses penelitian yang telah peneliti lakukan diperoleh hasil temuan bahwa, metode hypnoteaching untuk meningkatkan hasil belajar fiqih siswa kelas VI MI Klayusiwalan Pati berjalan dengan baik dibuktikan dengan adanya 3 tahapan yaitu perencanaan,pelaksanaan dan evaluasi.Kata Kunci: Metode hypnoteaching; Hasil belajar; fiqih
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING TERHADAP KARAKTER GOTONG ROYONG PESERTA DIDIK DI SDN GROGOL 1 DEMAK Laila, Ismu Nurul; Athoillah, Sukijan; Makhsun, Toha
Jurnal Ilmiah Penelitian Mahasiswa Vol 3, No 1 (2024): Maret 2024
Publisher : Jurnal Ilmiah Sultan Agung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PENGARUH EKSTRAK BUNGA TELANG (CLITORIA TERNATE L) TERHADAP KADAR SGOT Pratami, Rani Windasari; Widiyanto, Bagas; Trisnadi, Reza Adityas; ., Chodidjah; Silviana, Meyvita
Jurnal Ilmiah Penelitian Mahasiswa Vol 3, No 1 (2024): Maret 2024
Publisher : Jurnal Ilmiah Sultan Agung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kerusakan hati merupakan proses terjadinya nekrosis pada sel hati yang dapat disebabkan karena Drug Induced Liver Injury (DILI) akibat penggunaan parasetamol berlebih sehingga menyebabkan naiknya kadar Serum Glutamic-Oxaloacetic Transaminase (SGOT) dalam darah. Bunga telang (Clithoria Ternatea) merupakan tanaman yang salah satunya mengandung flavonoid dengan kandungan tinggi antioksidan sehingga berguna sebagai hepatoprotektor untuk menurunkan kadar SGOT darah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak bunga telang terhadap kadar SGOT pada tikus putih jantan galur wistar. Penelitian eksperimental dengan rancangan post test only control group design ini dilakukan selama dua minggu dan melibatkan 28 sampel yang telah memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Penelitian ini dibagi menajdi 4 kelompok secara random. Data kadar SGOT diperoleh dari penelitian di Laboratorium Pusat Studi Pangan dan Gizi Yogyakarta. Hasil rerata kadar SGOT darah yaitu KN 36,76 ± 0,87 U/l, KS 77,82 ± 0,96 U/l, KP1 51,95 ± 1,05 U/l, dan KP2 40,16 ± 0,87 U/l. Data tersebut dianalisis dengan uji Kruskal wallis dan Mann-whitney. Hasil dari analisis uji Kruskal wallis yaitu terdapat perbedaan bermakna rerata kadar SGOT dengan nilai p = 0,000 (p<0,05). Selanjutnya didapatkan juga perbedaan bermakna rerata kadar SGOT antar kelompok penelitian yang signifikan dengan nilai p = 0,002 (p<0,05).Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa ekstrak bunga telang berpengaruh terhadap kadar SGOT pada tikus putih jantan galur wistar yang diinduksi parasetamol.Kata Kunci: ekstrak bunga telang, kadar SGOT
PENGARUH PERAWATAN KAKI TERHADAP KERUSAKAN OTONOM DAN SENSORIK PADA PENDERITA DIABETES MELITUS TIPE 2 Sayfudin, Septian Achmad; Setyowati, Retno; Sulistyaningsih, Dwi Retno
Jurnal Ilmiah Penelitian Mahasiswa Vol 3, No 1 (2024): Maret 2024
Publisher : Jurnal Ilmiah Sultan Agung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar Belakang : Diabetes Melitus adalah penyakit silent killer yang ditandai oleh peningkatan kadar glukosa darah dan kesalahan sekresi insulin atau penggunaan insulin dalam metabolisme tidak adekuat. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan pada tahun 2010 sekiranya 279,3 juta orang terkena diabetes. Kejadian ini akan meningkat dua kali lipat pada tahun 2030 menjadi 366 juta jiwa. Seiring dengan meningkatnya orang yang terkena penyakit DM, maka komplikasi yang terjadi semakin meningkat. Tujuan : Mengetahui pengaruh perawatan kaki terhadap kerusakan otonom dan sensorik pada penderita diabetes melitus tipe 2  di puskesmas telogosari kulon. Metode : Jenis penelitian ini adalah Quasi Eksperimen. Desain penelitian one group pre-post test design. Variabel Independennya adalah Perawatan kaki dan variabel dependentnya adalah kerusakan otonom dan sensorik pada penderita DM tipe II. Alat ukurnya adalah monofilamen 10g, garputala 128hz, dan pin prick. Pengolahan data mulai editing, coding scoring dan tabulating. Analisis menggunakan uji wilcoxon test.  Hasil : Hasil penilitian menunjukkan didapatkan p value 0,000 lebih kecil dari nilai alpha (0,05). Karea nilai p = 0,000 < 0,05 maka hasil penelitian didapatkan hasil signifikan berarti ada pengaruh antara Perawatan kaki terhadap penurunan otonom dan sensorik pada pasien DM tipe 2 di Puskesmas Tlogosari Kulon. Kesimpulan : Ada pengaruh antara perawatan kaki terhadap Kerusakan otonom dan sensorik pada penderita Diabetes Melitus Tipe II di Puskesmas Tlogosari Kulon. Kata Kunci: Diabetes Melitus, Perawatan kaki, Kerusakan otonom dan sensorik
PENGARUH MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE SNOWBALL THROWING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DALAM MATA PELAJARAN IPAS DI KELAS IV SD SEMBUNGHARJO 02 Chrysantia, Sabila Diva; Ismiyati, Yulina; Afandi, Muhamad
Jurnal Ilmiah Penelitian Mahasiswa Vol 3, No 1 (2024): Maret 2024
Publisher : Jurnal Ilmiah Sultan Agung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini berfokus pada pengaruh model pembelajaran snowball throwing terhadap kemampuan berpikir kritis. model pembelajaran konvensional seperti ceramah dan tanya jawab menyebabkan kemampuan berpikir kritis siswa rendah karena tidak memahami pembelajaran dengan baik. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh model pembelajaran snowball throwing terhadap kemampuan berpikir kritis dalam pembelajaran IPAS di kelas IV SD Sembungharjo 02. Metode yang digunakan adalah kuantitatif Jenis penelitian pre-eksperimental design berupa one proup pretest-posttest. Instrumen yang digunakan adalah tes yang diujikan pada 30 sampel. Hasil Uji validasi instrumen layak untuk digunakan. Hasil uji normalitas data awal  nilai sig. 0,085 >  (0,05). Hasil uji normalitas data akhir nilai sig. 0,077 >  (0,05) . Hasil  paired sample t-test nilai sig. 0,000 >  (0,05)  maka terdapat perbedaan kemampuan berpikir kritis dari pretest dan posttest. Kesimpulannya terdapat pengaruh model snowball throwing terhadap kemampuan berpikir kritis siswa dalam pembelajaran IPAS.Kata Kunci : Berpikir Kritis, Snowball Throwing
PENINGKATAN KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU MELALUI PELATIHAN TEKNOLOGI PENDIDIKAN DALAM PEMBELAJARAN PAI Musyaropah, Aliyatul; ., Samsudin
Jurnal Ilmiah Penelitian Mahasiswa Vol 3, No 1 (2024): Maret 2024
Publisher : Jurnal Ilmiah Sultan Agung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Seorang guru memiliki peran yang sangat penting untuk membawa kemajuan dan meningkatkan perkembangan lembaga pendidikan.  Karena peran yang dimiliki seorang guru diyakini sebagai arsitektur dalam membangun peradaban bangsa. Sebagai seorang pendidik, guru harus mampu memahami setiap peserta didik, agar peserta dapat memahami dan mengembangkan potensi yang ada pada dirinya. Dalam pengembangan peserta didik tersebut seorang guru harus menguasai kompetensi pedagogik. Untuk meningkatkan kompetensi pedagogik tersebut seorang guru dapat mengikuti pelatihan teknologi pendidikan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif berbasis pada filsafat postpositivisme dan digunakan untuk melakukan penelitian pada kondisi obyek yang alamiah. Jenis penelitian ini menggunakan eksperimen sebagai lawan, dengan peneliti sebagai alat utama. Penelitian ini dilakukan di Sd Islam Plus Muhajirin. Penelitian ini bertujuan untuk mendekripsikan pelaksanaan pelatihan teknologi pendidikan dalam pembelajaran PAI serta peningkatan kompetensi pedagogik guru melalui pelatihan teknoologi pendidikan dalam pembelajaran PAI. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pelatihan teknologi pendidikan yang dilaksanakan secara rutin dari pihak sekolah maupun pelatihan dari luar sekolah dapat meningkatkan kompetensi pedagogik guru sehinggamembuat peserta didik lebih aktif, responsive dan tidak mudah bosan terutama dalam pembelajaran PAI.Kata Kunci: Pendidikan Agama Islam, Kompetensi Pedagogik, Teknologi Pendidikan
PENGARUH EKSTRAK ETANOL KULIT SALAK (Salacca zalacca) TERHADAP KADAR MDA SERUM (Studi Eksperimental terhadap Tikus Jantan Galur Wistar yang Diinduksi Hati Ayam) Pertiwi, Danis; Guscella, Dede; Riza, Mohamad
Jurnal Ilmiah Penelitian Mahasiswa Vol 3, No 1 (2024): Maret 2024
Publisher : Jurnal Ilmiah Sultan Agung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Stress oksidatif menjadi dasar perkembangan komplikasi hiperurisemia. Kulit salak (Salacca zalacca) memiliki efek antioksidan sehingga dapat meredam stress oksidatif yang ditandai penurunan Malondialdehida (MDA). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak etanol kulit salak (Salacca zalacca) terhadap kadar MDA serum tikus jantan galur Wistar yang diinduksi hati ayam.Penelitian eksperimental dengan rancangan post test only control group design menggunakan 25 ekor tikus. Tikus dibagi kedalam 5 kelompok dengan 5 ekor tikus pada masing-masing kelompok. K1: kelompok yang tidak diinduksi hiperurisemia serta mendapatkan pakan standar dan aquades sampai akhir penelitian, K2: kelompok hiperurisemia yang tidak diberi intervensi, K3: kelompok hiperurisemia yang diberi allopurinol dosis 1,8 mg/200gBB , P1 dan P2: kelompok hiperurisemia dan diberi ekstrak etanol kulit salak dengan 210 mg/kgBB dan 420mg/kgBB. Induksi hiperurisemia menggunakan jus hati ayam 8 gram/ekor selama 10 hari dan dilanjut pemberian perlakuan selama 7 hari. Sampel darah tikus diambil pada akhir penelitian untuk mendapat data kadar MDA serum per kelompok. Rerata kadar MDA serum yaitu K1 0.91 ± 0.12 nmol/mL, K2 10.91 ± 0.36 nmol/mL (tertinggi), K3 4.10 ± 0.24 nmol/mL(menurun), P1 4.47 ± 0.19 nmol/mL (menurun), P2 3.34 ± 0.28 nmol/mL(menurun). Data yang diperoleh dianalisis menggunakan one way Anova dan dilanjutkan uji post hoc LSD, menunjukan ada perbedaan signifikan antara semua kelompok baik kelompok kontrol maupun kelompok perlakuan (p < 0,05). Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa ekstrak etanol kulit salak berpengaruh terhadap kadar MDA serum tikus yang diinduksi jus hati ayam. Kata kunci: antioksidan, hati ayam, MDA, kulit salak, stress oksidatif
KESIAPAN GURU PAI DAN BUDI PEKERTI DALAM MENGHADAPI ERA REVOLUSI INDUSTRI 4.0 DI TINGKAT SMP Anggraeni, Angger; Makhsun, Toha; Athoillah, Sukijan
Jurnal Ilmiah Penelitian Mahasiswa Vol 3, No 1 (2024): Maret 2024
Publisher : Jurnal Ilmiah Sultan Agung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Revolusi Industri 4.0 adalah munculnya kombinasi teknologi diantaranya fisik, biologis dan digital disebut juga Cyber Physical System (CPS). Dari perkembangan tersebut mengkonversi tatanan kehidupan baik dari segi ekonomi, social, budaya dan termasuk Pendidikan. Perubahan dunia Pendidikan tersebut menuntut pendidik untuk meningkatkan dan mengembangkan kecakapan dalam memanfaatkan teknologi. Banyak guru menghadapi tantangan dalam mengembangkan keterampilan teknologi untuk mengintegrasikan alat dan platform digital dalam pembelajaran. Namun realitanya masih banyak guru mungkin tidak memiliki akses yang memadai ke pelatihan atau sumber daya dalam peroleh keterampilan tersebut. Selain itu guru juga masih kesulitan mengakses perangkat digital. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kesiapan guru PAI dan Budi Pekerti di Era Revolusi Industri 4.0 dan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana upaya guru PAI dan Budi Pekerti dalam meningkatkan kesiapan menghadapi Era Revolusi Industri 4.0. Metode yang digunakan adalah korelasional deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Sedangkan pada variabel terdapat dua variabel yaitu kesiapan guru PAI dan budi pekerti (X) dan revolusi industri 4.0 (Y). Berdasarkan hasil analisis statistic menunjukkan bahwa Kesiapan guru PAI dan Budi Pekerti di tingkat SMP Kota Semarang mayoritas berada di kategori tinggi yaitu sejumlah 26 guru PAI (81,3%), kategori rendah yaitu sejumlah 4 guru PAI (12,5%) dan kategori rendah sejumlah 2 guru PAI (6,3%). Upaya guru PAI dan Budi Pekerti di tingkat SMP Kota Semarang mayoritas berada di kategori tinggi yaitu sejumlah 21 guru PAI (65,6%), kemudian kategori sedang sejumlah 7 guru PAI (21,9%), dan kategori rendah sejumlah 4 guru PAI (12,5%). Maka dalam hal ini dapat dinyatakan bahwa kesiapan guru PAI dan Budi Pekerti di Tingkat Kota Semarang mempunyai kesiapan yang baik dalam menghadapi era revolusi industri 4.0.  Kata Kunci: Kesiapan, Guru PAI dan Budi Pekerti, Revolusi Industri 4.0
HUBUNGAN ANTARA SOCIAL MEDIA PRESSURE DAN REGULASI EMOSI DENGAN KECENDERUNGAN BODY DYSMORPHIC DISORDER PADA REMAJA LAKI-LAKI DI SMA X KOTA SEMARANG Nabila, Tsania Zahrotun; Setyaningsih, Retno
Jurnal Ilmiah Penelitian Mahasiswa Vol 3, No 1 (2024): Maret 2024
Publisher : Jurnal Ilmiah Sultan Agung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara social media pressure dan regulasi emosi dengan kecenderungan body dysmorphic disorder pada remaja laki-laki di SMA X Kota Semarang. Populasi dari penelitian ini yaitu 39 siswa laki-laki SMA X Kota Semarang. Alat ukur yang digunakan terdiri dari tiga skala penelitian yaitu skala kecenderungan body dysmorphic adaptasi dari Afriliya, (2018), skala social media pressure adaptasi dari SATAQ-4R-Male berdasarkan subskala media pressures, dan skala regulasi emosi adaptasi Sari dan Naqiyah, (2023). Teknik analisis data menggunakan analisis regresi berganda yang menunjukkan R sebesar 0,637 dan Fhitung sebesar 12,305 dengan signifikansi sebesar 0,000 (p < 0,01) yang menunjukkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara social media pressure dan regulasi emosi dengan kecenderungan body dysmorphic disorder pada remaja laki-laki di SMA X Kota Semarang. Hasil korelasi parsial antara social media pressure dengan kecenderungan body dysmorphic disorder didapatkan rx1y yaitu 0,452 dengan signifikansi p = 0,004 (p < 0,01) yang menunjukkan adanya hubungan yang positif antara social media pressure dengan kecenderungan body dysmorphic disorder. Hasil korelasi parsial antara regulasi emosi dengan kecenderungan body dysmorphic disorder didapatkan rx2y yaitu -0,593 dengan signifikansi p = 0,000 (p < 0,01) yang menunjukkan adanya hubungan yang negatif antara regulasi emosi dengan kecenderungan body dysmorphic disorder. Kata Kunci: Kecenderungan Body Dysmorphic Disorder, Social Media Pressure, Regulasi Emosi.
HUBUNGAN POLA EKG INFARK DAN ISKEMIK DENGAN DERAJAT STENOSIS BERDASARKAN SIGNIFIKAN DAN NON SIGNIFIKAN : STUDI OBSERVASIONAL ANALITIK DI RUMAH SAKIT ISLAM SULTAN AGUNG SEMARANG Nafi'a, Zidni Ilman; Sumarawati, Titiek; Abduh, M. Saugi
Jurnal Ilmiah Penelitian Mahasiswa Vol 3, No 1 (2024): Maret 2024
Publisher : Jurnal Ilmiah Sultan Agung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemeriksaan EKG dapat menjadi screening awal pada gangguan kardiovaskular namun mempunyai sensitifitas dan spesifitas parsial yang rendah dalam memprediksi stenosis arteri koroner. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan pola EKG infark dan iskemik dengan derajat stenosis berdasarkan skoring signifikan dan non signifikan. Penelitian analitik observasional dengan desain cross sectional ini menggunakan data sekunder dari rekam medik pasien PJK RSI Sultan Agung Semarang periode November 2018 – November 2023. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik consecutive sampling dengan jumlah sampel yang ditentukan peneliti sebesar 500 data sesuai kriteria inklusi. Hasil penelitian didapatkan korelasi bermakna antara pola EKG infark dan iskemik dengan derajat stenosis signifikan dan non signifikan bedasarkan nilai p-value < 0,05 (p=0,000). Nilai contingency coefficient sebesar 0.301 yang menunjukan korelasi positif dengan kekuatan hubungan yang lemah. Pada analisis multivariat variabel yang memilki p-value > 0,05 dieliminasi, sehingga pada hasil akhir analisis didapatkan 3 variabel yang paling dominan pada derajat stenosis diabetes mellitus (Sig:0,001/Exp(B):2,426), merokok (Sig:0,038;Exp(B):1,777), usia (Sig:0,000;Exp(B):0,274). Terdapat hubungan bermakna pola EKG infark dan iskemik dengan derajat stenosis signifikan dan non signifikan. Faktor risiko yang paling berpengaruh adalah diabetes mellitus, merokok, dan usia.Kata kunci : Infark, iskemik, derajat stenosis, EKG, PJK.