cover
Contact Name
Edi Sutoyo
Contact Email
edisutoyo53@gmail.com
Phone
+6281381694837
Journal Mail Official
redaksi@jurnalahsana.org
Editorial Address
Indonesian Scientific Journal (Jurnal Ilmiah Indonesia) Jl. Pasar Atas No 3, Kompleks Setramas Kota Cimahi, Bandung http://idsciencecenter.com/
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 29858283     DOI : https://doi.org/10.59395/ahsana
Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat adalah publikasi dalam bentuk artikel pengabdian kepada masyarakat yang mencakup pengembangan dan penerapan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi hasil penerapan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk, model, konsep dan atau implementasi pengabdian kepada masyarakat sebagai upaya peningkatan partisipasi masyarakat pada pembangunan, dan pemberdayaan masyarakat. Jurnal ini diterbitkan 3 (tiga) kali dalam satu tahun, yaitu pada bulan Februari, Juni dan Oktober. Jurnal ini diterbitkan oleh Penerbit Jurnal Ilmiah Indonesia setelah melalui peer-reviewed oleh para sejawat di bidangnya yang meliputi tetapi tidak terbatas pada hasil pengabdian kepada masyarakat dalam bidang ilmu-ilmu sosial-humaniora dan ilmu-ilmu eksakta. Topik dari jurnal adalah hasil-hasil pengabdian masyarakat di bidang-bidang berikut ini, seperti Bidang Pendidikan, Teknologi informasi, Hukum, Ekonomi, Humaniora, Teknik, Pertanian, Komunikasi, Kesehatan, Rekayasa dan bidang-bidang yang lain. Sebagai sebuah terbitan berkala ilmiah, Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat menggunakan peer-reviewer dari berbagai perguruan tinggi negeri dan swasta terakreditasi.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 76 Documents
Penyuluhan Tablet Tambah Darah Melalui Media Permainan Kartu Edukasi pada Remaja Putri di SMP Negeri 7 Bangkala Barat Kaltsum, Siti Nailah; Sanggola, Ruthfika; Mirnawati, Komang; Paembonan, Irene Natania; Akbar, Aulia Ufairah; Adrian, Andri; Ayutaningrum, Anissa Dyah; Manyullei, Syamsuar
Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2025): Februari 2025 - Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Indonesian Scientific Journal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59395/ahsana.v3i1.376

Abstract

Anemia merupakan masalah kesehatan global yang berdampak signifikan pada remaja putri. Salah satu upaya pencegahannya adalah dengan mengonsumsi Tablet Tambah Darah (TTD), namun tingkat kepatuhan remaja dalam mengonsumsinya masih rendah. Studi ini dilakukan pada remaja putri kelas VII dan VIII di SMP Negeri 7 Bangkala Barat. Penyuluhan dilaksanakan melalui metode ceramah dan permainan kartu edukasi. Pengukuran tingkat pengetahuan dilakukan sebelum dan sesudah penyuluhan dengan pre-test dan post-test, yang kemudian dianalisis menggunakan uji statistik. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam tingkat pengetahuan responden setelah penyuluhan. Rata-rata skor pengetahuan meningkat dari 5,31 sebelum penyuluhan menjadi 7,27 setelahnya (p-value= 0,001). Kategori pengetahuan "baik" meningkat dari 31,8% menjadi 77,3%, sedangkan kategori "kurang" menurun menjadi 0%. Penyuluhan dengan pendekatan edukasi interaktif, termasuk permainan kartu edukasi, terbukti efektif dalam meningkatkan pengetahuan remaja putri mengenai konsumsi TTD.
Penyuluhan Bahaya Asap Rokok dan Penyakit Menular Pada Remaja Putra SMP Negeri 7 Bangkala Barat Kabupaten Jeneponto Adrian, Andri; Mirnawati, Komang; Paembonan, Irene Natania; Sanggola, Ruthfika; Akbar, Aulia Ufairah; Kaltsum, Siti Nailah; Ayutaningrum, Anissa Dyah; Manyullei, Syamsuar
Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2025): Februari 2025 - Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Indonesian Scientific Journal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59395/ahsana.v3i1.377

Abstract

Merokok merupakan kebiasaan yang berbahaya bagi kesehatan, baik bagi perokok aktif maupun pasif. Asap rokok mengandung berbagai zat beracun dan karsinogenik yang dapat meningkatkan risiko penyakit kronis, termasuk infeksi saluran pernapasan dan tuberkulosis. Kegiatan penyuluhan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman remaja putra di SMP Negeri 7 Bangkala Barat mengenai bahaya asap rokok dan pencegahan penyakit menular. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini meliputi sosialisasi dan edukasi melalui penyampaian materi dengan media PowerPoint serta pemasangan papan wicara. Evaluasi dilakukan menggunakan pre-test dan post-test untuk mengukur perubahan tingkat pengetahuan peserta. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan yang signifikan setelah penyuluhan, dengan nilai p < 0,05 berdasarkan uji Wilcoxon. Temuan ini mengindikasikan bahwa penyuluhan efektif dalam meningkatkan kesadaran remaja mengenai dampak negatif rokok dan pentingnya pencegahan penyakit menular. Oleh karena itu, diharapkan kegiatan serupa dapat diterapkan secara lebih luas untuk membentuk pola pikir sehat dan perilaku hidup bersih pada generasi muda.
Efektivitas Penyuluhan Kesehatan Tentang Imunisasi Dasar Lengkap pada Ibu Baduta, Ibu Hamil, dan Wanita Usia Subur di Desa Garassikang, Kabupaten Jeneponto Akbar, Aulia Ufairah; Ayutaningrum, Anissa Dyah; Mirnawati, Komang; Paembonan, Irene Natania; Kaltsum, Siti Nailah; Adrian, Andri; Sanggola, Ruthfika; Manyullei, Syamsuar
Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2025): Februari 2025 - Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Indonesian Scientific Journal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59395/ahsana.v3i1.378

Abstract

Imunisasi merupakan langkah preventif yang penting dalam meningkatkan kekebalan tubuh anak terhadap berbagai penyakit menular yang dapat dicegah. Namun, cakupan imunisasi dasar lengkap di Indonesia masih belum mencapai target yang ditetapkan, terutama di daerah tertentu seperti Kabupaten Jeneponto. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas penyuluhan dalam meningkatkan pemahaman ibu baduta, ibu hamil, dan wanita usia subur mengenai pentingnya imunisasi dasar lengkap. Metode yang digunakan adalah penyuluhan melalui ceramah dan diskusi, yang dilengkapi dengan pembagian leaflet edukatif. Evaluasi dilakukan menggunakan kuesioner pre-test dan post-test, yang dianalisis dengan uji Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan signifikan dalam tingkat pengetahuan responden setelah penyuluhan, dengan nilai p = 0,001 yang menunjukkan perbedaan signifikan secara statistik. Oleh karena itu, penyuluhan kesehatan terbukti efektif dalam meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya imunisasi dasar lengkap. Untuk meningkatkan cakupan imunisasi, diperlukan upaya edukasi dan advokasi yang lebih intensif dengan melibatkan tenaga kesehatan, pemerintah, dan masyarakat.
Sosialisasi Perpajakan melalui Tax Goes to Campus guna Membangun Kepedulian dan Kesadaran Pajak Chamalinda, Khy'sh Nusri Leapatra; Fitria, Maulidah
Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2025): Februari 2025 - Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Indonesian Scientific Journal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59395/ahsana.v3i1.373

Abstract

Sebagai salah satu sumber utama penerimaan negara, pajak memiliki peran penting dalam pembangunan dan kemajuan negara. Namun, tingkat kesadaran dan kepatuhan pajak di Indonesia masih terbilang sangat rendah. Hal ini disebabkan oleh kurangnya pemahaman, kepedulian dan kesadaran pajak dari masyarakat. Upaya Direktorat Jenderal Pajak (DJP) untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan melaksanakan inklusi kesadaran pajak untuk generasi muda (calon wajib pajak di masa depan). Mengindahkan inisiasi DJP tersebut, kolaborasi antara KPP Pratama Bangkalan dan Tax Center UTM dilakukan, yaitu dengan mengadakan acara Tax Goes to Campus. Kegiatan ini berbentuk sosialisasi yang bertujuan untuk memberikan pemahaman dan kesadaran kepada para mahasiswa (generasi Z) tentang pentingnya kepedulian dan kesadaran pajak. Peserta kegiatan sosialisasi ini berjumlah 200 mahasiswa yang berasal dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) dan Fakultas Hukum (FH) UTM. Diharapkan melalui kegiatan ini dapat menumbuhkan sikap kepedulian dan kesadaran pajak, sehingga dapat mengoptimalkan kepatuhan pajak dimasa depan.
Penambahan Eco-Enzym Pada Pembuatan Sabun Cair untuk Menjaga Kesehatan Kulit di Desa Burai Kecamatan Tanjung Batu Kabupaten Ogan Ilir Desnelli, Desnelli; Riyanti, Fahma; Eliza, Eliza; Hidayati, Nurlisa; Syarif, Nirwan; Yuliasari, Nova
Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2025): Februari 2025 - Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Indonesian Scientific Journal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59395/ahsana.v3i1.374

Abstract

Sabun cair digunakan sebagai pembersih dengan media air. Bahan yang ditambahkan pada sabun cair seperti pewangi, pelembab, antiseptik, penambah busa dan lain lain. Antiseptik merupakan zat yang bisa membasmi atau menghambat pertumbuhan kuman seperti virus, bakteri atau jamur. Bahan antiseptik dapat berupa bahan kimia atau bisa juga bahan alami yang mengandung zat antiseptik seperti lidah buaya, daun sirih, eco-enzym dan lain lain. Eco-enzyme mempunyai arti enzim ramah lingkungan mengandung asam asetat, dan berbagai enzym seperti lipase, tripsin, amilase yang mampu membunuh bakteri patogen sehingga dapat digunakan sebagai bahan antiseptik pada sabun. Kegiatan Pengabdian pada masyarakat berupa penyuluhan dan praktek pembuatan sabun cair dilaksanakan di desa Burai Tanjung Batu, Ogan Ilir. Peserta umumnya ibu ibu dan remaja putri yang berjumlah sekitar 20-30 orang. Metode pembuatan sabun cair dengan eco-enzym sangat mudah dipahami oelh peserta dan memberikan peluang membuka usaha pembuatan sabun cair antiseptik.
Penyuluhan Tablet Tambah Darah Melalui Media Permainan Kartu Edukasi pada Remaja Putri di SMP Negeri 7 Bangkala Barat Kaltsum, Siti Nailah; Sanggola, Ruthfika; Mirnawati, Komang; Paembonan, Irene Natania; Akbar, Aulia Ufairah; Adrian, Andri; Ayutaningrum, Anissa Dyah; Manyullei, Syamsuar
Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2025): Februari 2025 - Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Indonesian Scientific Journal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59395/ahsana.v3i1.376

Abstract

Anemia merupakan masalah kesehatan global yang berdampak signifikan pada remaja putri. Salah satu upaya pencegahannya adalah dengan mengonsumsi Tablet Tambah Darah (TTD), namun tingkat kepatuhan remaja dalam mengonsumsinya masih rendah. Studi ini dilakukan pada remaja putri kelas VII dan VIII di SMP Negeri 7 Bangkala Barat. Penyuluhan dilaksanakan melalui metode ceramah dan permainan kartu edukasi. Pengukuran tingkat pengetahuan dilakukan sebelum dan sesudah penyuluhan dengan pre-test dan post-test, yang kemudian dianalisis menggunakan uji statistik. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam tingkat pengetahuan responden setelah penyuluhan. Rata-rata skor pengetahuan meningkat dari 5,31 sebelum penyuluhan menjadi 7,27 setelahnya (p-value= 0,001). Kategori pengetahuan "baik" meningkat dari 31,8% menjadi 77,3%, sedangkan kategori "kurang" menurun menjadi 0%. Penyuluhan dengan pendekatan edukasi interaktif, termasuk permainan kartu edukasi, terbukti efektif dalam meningkatkan pengetahuan remaja putri mengenai konsumsi TTD.
Penyuluhan Bahaya Asap Rokok dan Penyakit Menular Pada Remaja Putra SMP Negeri 7 Bangkala Barat Kabupaten Jeneponto Adrian, Andri; Mirnawati, Komang; Paembonan, Irene Natania; Sanggola, Ruthfika; Akbar, Aulia Ufairah; Kaltsum, Siti Nailah; Ayutaningrum, Anissa Dyah; Manyullei, Syamsuar
Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2025): Februari 2025 - Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Indonesian Scientific Journal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59395/ahsana.v3i1.377

Abstract

Merokok merupakan kebiasaan yang berbahaya bagi kesehatan, baik bagi perokok aktif maupun pasif. Asap rokok mengandung berbagai zat beracun dan karsinogenik yang dapat meningkatkan risiko penyakit kronis, termasuk infeksi saluran pernapasan dan tuberkulosis. Kegiatan penyuluhan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman remaja putra di SMP Negeri 7 Bangkala Barat mengenai bahaya asap rokok dan pencegahan penyakit menular. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini meliputi sosialisasi dan edukasi melalui penyampaian materi dengan media PowerPoint serta pemasangan papan wicara. Evaluasi dilakukan menggunakan pre-test dan post-test untuk mengukur perubahan tingkat pengetahuan peserta. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan yang signifikan setelah penyuluhan, dengan nilai p < 0,05 berdasarkan uji Wilcoxon. Temuan ini mengindikasikan bahwa penyuluhan efektif dalam meningkatkan kesadaran remaja mengenai dampak negatif rokok dan pentingnya pencegahan penyakit menular. Oleh karena itu, diharapkan kegiatan serupa dapat diterapkan secara lebih luas untuk membentuk pola pikir sehat dan perilaku hidup bersih pada generasi muda.
Efektivitas Penyuluhan Kesehatan Tentang Imunisasi Dasar Lengkap pada Ibu Baduta, Ibu Hamil, dan Wanita Usia Subur di Desa Garassikang, Kabupaten Jeneponto Akbar, Aulia Ufairah; Ayutaningrum, Anissa Dyah; Mirnawati, Komang; Paembonan, Irene Natania; Kaltsum, Siti Nailah; Adrian, Andri; Sanggola, Ruthfika; Manyullei, Syamsuar
Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2025): Februari 2025 - Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Indonesian Scientific Journal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59395/ahsana.v3i1.378

Abstract

Imunisasi merupakan langkah preventif yang penting dalam meningkatkan kekebalan tubuh anak terhadap berbagai penyakit menular yang dapat dicegah. Namun, cakupan imunisasi dasar lengkap di Indonesia masih belum mencapai target yang ditetapkan, terutama di daerah tertentu seperti Kabupaten Jeneponto. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas penyuluhan dalam meningkatkan pemahaman ibu baduta, ibu hamil, dan wanita usia subur mengenai pentingnya imunisasi dasar lengkap. Metode yang digunakan adalah penyuluhan melalui ceramah dan diskusi, yang dilengkapi dengan pembagian leaflet edukatif. Evaluasi dilakukan menggunakan kuesioner pre-test dan post-test, yang dianalisis dengan uji Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan signifikan dalam tingkat pengetahuan responden setelah penyuluhan, dengan nilai p = 0,001 yang menunjukkan perbedaan signifikan secara statistik. Oleh karena itu, penyuluhan kesehatan terbukti efektif dalam meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya imunisasi dasar lengkap. Untuk meningkatkan cakupan imunisasi, diperlukan upaya edukasi dan advokasi yang lebih intensif dengan melibatkan tenaga kesehatan, pemerintah, dan masyarakat.
Pendampingan dan Penjurian Kegiatan Lomba LKS IT Software dan Web Development Siswa SMK Wilayah Purworejo Tahun 2025 Bahri, Saiful; Wijayanti, Yuli; Dewantara, Rizki; Hidayat, Ahmad Tri
Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2025): Februari 2025 - Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Indonesian Scientific Journal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59395/ahsana.v3i1.379

Abstract

Lomba Kompetensi Siswa adalah kompetisi tahunan antar siswa pada jenjang SMK sesuai bidang keahlian yang diajarkan pada peserta SMK. LKS ini setara dengan OSN (Olimpiade Sains Nasional) yang diadakan di SMP/SMA. Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari seleksi rangkaian untuk mendapatkan siswa siswi terbaik dari seluruh Indonesia yang akan dibimbing lebih lanjut oleh tim bidang kompetisi masing-masing dan akan diikutsertakan masing-masing pada kompetisi keahlian tingkat internasional. Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan melalui kegiatan lomba LKS ini adalah Tim Pengadian berkontribusi sebagai dewan juri dalam mata lomba web teknologi dan IT software. peran dewan juri sebagai pusat penentu lomba LKS tingkat kota, sehingga hasil seleksi siswa terbaik akan mewakili kota surakarta untuk masuk lomba di tingkat provinsi jawa tengah. Hasil akhir dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah suatu keputusan dari dewan atas proses penilaian lomba dalam menentukan pemenang lomba LKS tingkat kabupaten purworejo.
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Remaja Putri Dalam Mengkonsumsi Tablet Tambah Darah di SMAN 13 Kerinci Husni, Lailatul; Narti, Samsi; Rufaridah, Anne; Putri, Yuni Surya; Octriantiaskar, Rika
Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2025): Juni 2025 - Ahsana: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Indonesian Scientific Journal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59395/ahsana.v3i2.380

Abstract

Anemia menjadi masalah kesehatan yang banyak ditemukan pada remaja. Tingkat konsumsi TTD di Indonesia masih rendah. Pada remaja putri, anemia bisa memberikan dampak buruk di masa depan apabila tidak segera ditangani.Tujuan penelitian untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi  remaja putri dalam mengkonsumsi tablet tambah darah di SMAN 13 Kerinci. Jenis penelitian cross sectional, jumlah sampel sebanyak 45 siswi di SMAN 13 Kerinci dengan total sampling. Variabel penelitian ialah perilaku tidak konsumsi TTD dalam 3 bulan terakhir, pengetahuan, sikap, dukungan guru, dan dukungan keluarga.  Pengumpulan data dengan wawancara. Analisis menggunakan chi-square. Proporsi siswi yang tidak mengonsumsi TTD dalam 3 bulan terakhir adalah 42,2 %. Tidak terdapat hubungan antara pengetahuan (p-value : 1,000) dan sikap ( p-value: 0,591)  dengan Perilaku Remaja Putri dalam 3 bulan terakhir mengkonsumsi TTD. Terdapat hubungan antara dukungan guru (p-value : 0,048), dukungan keluarga (p-value : 0,031) dengan perilaku Remaja Putri dalam 3 bulan terakhir mengkonsumsi TTD.