Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital
Makalah yang diterbitkan adalah hasil penelitian, refleksi, dan studi kritis aktual sehubungan dengan tema integrasi sains dan teknologi manajemen bisnis digital: Kelebihan informasi Manajemen Konten Penerbitan Web Manajemen data Manajemen informasi Manajemen Pencarian dan Pengambilan Informasi Pengambilan Informasi Web Manajemen Pengetahuan Manajemen Hak Digital Pengarsipan Informasi Digital Literasi Informasi Digital Manajemen Intranet, Ekstranet dan Portal Pengelompokan informasi Perpustakaan Digital Tautan Referensi Ekstraksi Informasi Dunia informasi maya Visualisasi Informasi dan eksplorasi visual domain pengetahuan Model matematika, metode komputasi Digitalisasi dalam desain/manufaktur/pengukuran produk Sistem layanan produk, sistem pengambilan keputusan CAD/CAE/CAM/PLM, dll, perangkat keras digital, teknologi elektronik Perusahaan digital berorientasi layanan/manufaktur, integrasi Jaringan/dinamika/cluster perusahaan, organisasi yang diperluas/virtual Dengan demikian, jurnal ini menampilkan pemikiran, praktik, dan perkembangan terbaru dalam manajemen aset digital, termasuk: Distribusi, perlindungan, dan monetisasi aset digital Menilai aset digital Metadata, taksonomi, dan pencarian Alur kerja konten digital Manajemen hak digital DAM dan media sosial Memaksimalkan nilai fungsionalitas sistem DAM Lanskap vendor DAM Memilih sistem DAM yang tepat Mengukur ROI pada investasi DAM Teknologi baru dan apa yang mereka tawarkan Solusi penyimpanan dan pengarsipan Efisiensi operasional Konten dan arsitektur data Video dan video sesuai permintaan Bacaan penting untuk kepala grup, kepala departemen, direktur pelaksana, direktur, SVP, EVP, VP, dan manajer senior dari: Manajemen aset digital Media digital Operasi pemasaran Manajemen konten Manajemen hak digital Operasi media Perpustakaan digital Pengarsipan Layanan kreatif Taksonomi Pemasaran dan manajemen merek Layanan fotografi arsitektur TI dan teknologi Manajemen situs web; sebaik eksekutif C-Suite Penyedia layanan, konsultan dan analis penasihat hukum DRM
Articles
87 Documents
Analisis Dampak E-commerce Terhadap Para Pedagang Konvensional ITC Depok
Rahmawati, Anita;
Rahma Nur Praptiwi
Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital Vol. 2 No. 3 (2024): Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital (Juli - September 2024)
Publisher : Siber Nusantara Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.38035/jmpd.v2i3.200
Perkembangan teknologi dan informasi dalam beberapa dekade terakhir telah mengubah berbagai aspek kehidupan masyarakat, termasuk cara bertransaksi yang menjadi lebih efektif dan efisien. e-commerce telah menjadi alternatif utama dalam jual beli produk komersial di Indonesia, memberikan dampak signifikan pada pedagang konvensional seperti di pusat perbelanjaan International Trade Center (ITC) Depok. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh e-commerce terhadap pedagang konvensional di ITC Depok. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik random sampling, melibatkan 30 pedagang konvensional sebagai responden. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan dianalisis menggunakan regresi linear sederhana dan uji determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa e-commerce memiliki pengaruh positif namun lemah terhadap pedagang konvensional, dengan koefisien determinasi sebesar 28,4%, yang berarti 71,6% dipengaruhi oleh faktor lain. Hal ini menunjukkan bahwa adanya e-commerce memiliki pengaruh dan manfaat yang besar terhadap pedagang konvensional maka adopsi e-commerce oleh pedagang konvensional diperlukan untuk dapat meningkatkan penjualan dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi bisnis mereka.
Studi Eksplorasi Strategi Komunikasi Pemasaran Coffeepreneur Dalam Menarik Minat Para Gen Z
Ardianto, Ferenisyah;
Hagin Maengga, Javine;
Lifa Meisyah Putra, Vito;
Andriani, Meta;
Wulandari, Nuri
Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital Vol. 2 No. 3 (2024): Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital (Juli - September 2024)
Publisher : Siber Nusantara Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.38035/jmpd.v2i3.203
Generasi Z dikenal dengan kepekaan terhadap teknologi dan preferensi konten visual interaktif sehingga diperlukan pendekatan pemasaran yang inovatif. Menurut penelitian sebanyak 63% Gen Z tertarik untuk melakukan beragam kegiatan kreatif setiap harinya, hal ini relevan dengan sejumlah studi yang mengidentifikasi bahwa Gen Z sebagai digital native atau disebut juga generasi Zoomers. Penelitian ini bertujuan mengeksplorasi elemen-elemen komunikasi pemasaran terpadu yang diterapkan oleh pengusaha UMKM coffee shop dan efektif menarik minat generasi Z. Metode yang digunakan bersifat kualitatif dengan in-depth interview terhadap tiga coffee shop di kawasan Jakarta untuk dilakukan wawancara yang terdiri dari top dan middle/lower. Hasil penelitian ini menemukan bahwa strategi pemasaran yang efektif melibatkan media sosial secara intensif, ulasan pelanggan, tampilan konten visual, dan pengalaman pelanggan secara personal maupun autentik. Perolehan tersebut dapat menjadi panduan praktis bagi coffee shop mengembangkan strategi pemasaran sesuai karakteristik dan preferensi generasi Z.
Determinasi Minat Beli dan Keputusan Pembelian: Analisis Digital Marketing dan Kualitas Pelayanan pada Kedai Kopi Flos Cibitung
Danil Syah, Maula;
Ali, Hapzi;
Asif Khan, Muhammad
Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital Vol. 2 No. 3 (2024): Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital (Juli - September 2024)
Publisher : Siber Nusantara Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.38035/jmpd.v2i3.211
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh hubungan antar variabel Digital Marketing dan Kualitas Pelayanan terhadap Minat Beli dan Keputusan Pembelian Kedai Kopi Flos Cibitung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif, dimana dengan melakukan teknik incidental/ Asidental sampling untuk sebagai cara pengambilan sampel. Dalam penelitian ini menggunakan 200 responden untuk digunakan sebagai sampel dalam penelitian ini, dimana dalam penelitian ini menggunakan data primer yang didapatkan dengan penyebaran kuesioner kepada konsumen kedai flos Cibitung.
Stream to Shop: Perilaku Belanja Gen Z Pada Social Commerce dan Apa Yang Paling Memikat Mereka
Dewi Anjani Sudrajat, Nikita;
Chairunnisa, Greisa;
Nur Assyifa, Salsabila;
Wulandari, Nuri;
Rimadias, Santi
Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital Vol. 2 No. 3 (2024): Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital (Juli - September 2024)
Publisher : Siber Nusantara Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.38035/jmpd.v2i3.212
Dalam era digital yang terus berkembang pada saat ini, aplikasi media sosial semakin mendominasi lanskap digital. Saat ini TikTok Shop sering digunakan untuk melakukan aktivitas berbelanja oleh Generasi Z. Bentuk social commerce ini tidak hanya digunakan untuk mengkonsumsi konten, tetapi juga bisa langsung berbelanja tanpa harus meninggalkan aplikasi tersebut. Studi ini bertujuan untuk menggali perilaku berbelanja Generasi Z di TikTok Shop. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan metode kualitatif dengan teknik focus group discussion yang memuat 3 kelompok focus group discussion dengan masing-masing grup beranggotakan 6 orang mahasiswa/i pada rentang usia 18-23 tahun. Penelitian ini diharapkan bisa memberikan pemahaman mendalam terkait tematik sales promotion dan harga, electronic word of mouth dalam bentuk ulasan, serta konten dan live streaming terhadap keputusan pembelian via Tiktok Shop. Keunikan dari penelitian ini adalah fenomena yang ditangkap sangat aktual dan dapat menjadi dasar penelitian di masa depan dalam subjek yang sama.
Pengaruh Promosi dan Online Customer Reviews Terhadap Keputusan Pembelian Melalui Minat Beli (Literature Review Manajemen Pemasaran)
Tonda, Firmansyah;
Asif Khan, Muhammad
Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital Vol. 2 No. 3 (2024): Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital (Juli - September 2024)
Publisher : Siber Nusantara Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.38035/jmpd.v2i3.213
Penelitian terdahulu atau penelitian terkait dan kajian teoritis sebelumnya begitu berarti terhadap penelitian ataupun artikel ilmiah. Penelitian terdahulu yang relevan dan saling berkaitan berperan dalam mendukung teori serta hubungan atau pengaruh antar variabel. Artikel ini mengulas tentang Pengaruh Promosi Dan Online Costumer Reviews Terhadap Keputusan Pembelian Melalui Minat Beli Pada Produk Gitar Fender Stratocester Di Tokopedia. Dimana pada pengaruh Keputusan Pembelian dengan Minat Beli sebagai variabel mediasi meliputi Promosi dan Online Costumer Reviews, maka pada artikel ini penulis akan meninjau dua variabel yang memiliki peran atau pengaruh terhadap Keputusan Pembelian dengan Minat Beli sebagai variabel mediasi. Pada artikel ini merupakan suatu studi literatur manajemen Pemasaran yang bertujuan untuk membangun suatu hipotesa determinasi variable pada penelitian seterusnya. Implementasi artikel literature review ini sebagai berikut: 1) Promosi berpengaruh terhadap Minat Beli; 2) Online Costumer Reviews berpengaruh terhadap Minat Beli; 3) Promosi berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian; 4) Online Costumer Reviews berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian; 5) Minat Beli berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian.
Tingkat Kepuasan Pengguna Aplikasi DANA Pada Mahasiswa/i Program Studi Manajemen Universitas Catur Insan Cendekia
Yulia Rahmawati, Devy;
Pranata, Sudadi
Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital Vol. 2 No. 3 (2024): Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital (Juli - September 2024)
Publisher : Siber Nusantara Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.38035/jmpd.v2i3.214
Tingkat kepuasan pengguna aplikasi DANA di kalangan mahasiswa manajemen UCIC menjadi judul penelitian yang dilakukan peneliti. Aplikasi DANA menghadirkan inovasi di bidang keuangan digital untuk memudahkan pengguna dalam bertransaksi. Dengan adanya penelitian ini peneliti ingin mengetahui faktor apa saja yang menjadi keunggulan aplikasi DANA, upaya apa yang dilakukan DANA untuk menguasai pasar financial technology, dan tingkat kepuasan pengguna terhadap aplikasi DANA. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui data primer (penyebaran kuesioner kepada mahasiswa UCIC dan wawancara kepada pedagang yang melibatkan DANA) dan data sekunder (studi literatur). Kuesioner disebarkan kepada 100 orang yaitu mahasiswa program studi manajemen UCIC. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa keunggulan aplikasi DANA dan yang dilakukan DANA dalam menguasai pasar financial technology adalah kecepatan proses transaksi baik transfer maupun melalui kode QR dan sistem keamanan. Dan hasil tingkat kepuasan pengguna aplikasi DANAmenunjukkan hasil uji t menyatakan thitung (1,172) > t tabel (0,195) sehingga HO ditolak. Dengan demikian, terdapat perbedaan yang signifikan rata-rata hasil tingkat harapan dan tingkat kinerja pada aplikasi DANA.
Analisis Kepuasan Pelanggan, Kualitas Pelayanan, dan Ketepatan Waktu Terhadap Jasa Logistik
Tohir, Muhammad;
Primadi, Andri;
Aurelia Hizki Subroto, Nabila
Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital Vol. 1 No. 2 (2023): Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital (April-Juni 2023)
Publisher : Siber Nusantara Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.38035/jmpd.v1i2.215
Pengaruh Kepuasan Pelanggan, Kualitas Pelayanan dan Ketepatan Waktu terhadap Jasa Logistik adalah artikel ilmiah studi pustaka dalam ruang lingkup bidang ilmu. Tujuan artikel ini membangun hipotesis pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen yang akan digunakan pada riset berikutnya. Objek riset pada pustaka media online, Google Scholar, Semantic Scholar, Elsevier, Zotero dan media jurnal online lainnya. Metode riset dengan library risearch bersumber dari e-book dan journal ilmiah. Analisis pendekatan deskriftif kualitatif. Hasil artikel ini: 1) Kepuasan Pelanggan berpengaruh terhadap Jasa Logistik; 2) Kualitas Pelayanan berpengaruh terhadap Jasa Logistik; dan 3) Ketepatan Waktu berpengaruh terhadap Jasa Logistik.
Analisis Infrastruktur, Distribusi dan Warehousing Terhadap Sistem Logistik di Indonesia
Tohir, Muhammad;
Primadi, Andri;
Putri Akmalia, Salsabila
Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital Vol. 1 No. 2 (2023): Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital (April-Juni 2023)
Publisher : Siber Nusantara Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.38035/jmpd.v1i2.216
Pengaruh Infrastuktur, Distribusi dan Warehousing terhadap Sistem Logistik di Indonesia adalah artikel ilmiah studi pustaka dalam ruang lingkup logistik. Tujuan artikel ini membangun hipotesis pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen yang akan digunakan pada riset berikutnya. Objek riset pada pustaka media online, Google Scholar, Semantic Scholar, Elsevier, Zotero dan media jurnal online lainnya. Metode riset dengan library risearch bersumber dari e-book dan journal ilmiah. Analisis pendekatan deskriftif kualitatif. Hasil artikel ini: 1) Infrastuktur berpengaruh terhadap Sistem Logistik di Indonesia; 2) Distribusi berpengaruh terhadap Sistem Logistik di Indonesia; dan 3) Warehousing berpengaruh terhadap Sistem Logistik di Indonesia.
Pengaruh Keberadaan Marketplace Terhadap Minat Beli Konsumen: Studi Kasus Pada Pelanggan Toko Konvensional
Margaretha, Jolanda;
Purnamasari, Dewi Laily;
Pranata, Sudadi
Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital Vol. 2 No. 3 (2024): Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital (Juli - September 2024)
Publisher : Siber Nusantara Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.38035/jmpd.v2i3.223
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatid untuk mengetahui pengaruh keberadaan marketplace terhadap minat beli konsumen pada pelanggan took konvensional di Pusat Grosir Cirebon (PGC). Penelitian ini menggunakan data primer yang diolah menggunakan bantuan software SPSS 22 dan data tersebut berasal dari penyebaran kuisioner dan wawancara yang telah dilakukan. Populasi dalam penelitian ini tidak diketahui jumlahnya sehingga sample yang digunakan berjumlah 100 dengan menggunakan metode non probability sampling dan teknik purposive sampling. Hasil dari uji T yang telah dilakukan menunjukkan bahwa keberadaan marketplace berpengaruh positif terhadap minat beli konsumen dengan nilai signifikansi < 0,05 dan uji koefisien determinasi (R2) dengan nilai R sebesar 0,851 yang memiliki arti bahwa terdapat hubungan sebesar 85,1% diantara kedua variabel.
Pengaruh Kepemimpinan, Disiplin, Lingkungan Kerja, dan Pelatihan Terhadap Kinerja Karyawan Melalui Motivasi Sebagai Variabel Moderasi pada PT Suzuki Indomobil Motor
Triskamto, Triskamto;
Haymans Manurung, Adler;
Wahyu Hidayat, Wastam
Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital Vol. 2 No. 3 (2024): Jurnal Manajemen dan Pemasaran Digital (Juli - September 2024)
Publisher : Siber Nusantara Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.38035/jmpd.v2i3.230
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis Pengaruh Kepemimpinan, Disiplin, Lingkungan Kerja, dan Pelatihan terhadap Kinerja Karyawan melalui Motivasi sebagai variabel moderasi pada PT Suzuki Indomobil Motor. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif pengumpulan data melalui kuesioner yang dibagikan kepada karyawan dengan jumlah sampel 180 karyawan. Model analisis yang digunakan adalah analisis jalur (path analysis). Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) Kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. 2) Disiplin berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. 3) Lingkungan kerja tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap kinerja karyawan 4) Pelatihan berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan. 5) Motivasi tidak mampu memoderasi kepemimpinan, lingkungan kerja dan pelatihan terhadap kinerja karyawan namun mampu memoderasi disiplin terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini memberikan kontribusi pentingnya meningkatkan lingkungan kerja dengan cara menyediakan fasilitas yang memadai menyediakan ruang istirahat yang nyaman, membuka jalur komunikasi yang terbuka antara manajemen dan karyawan, menegakkan disiplin dengan menerapkan reward and punishment dan meningkatkan motivasi dengan family gathering melibatkan keluarga karena terbukti dapat meningkatkan kinerja karyawan.