cover
Contact Name
Rachmad Chartady
Contact Email
Chartady@stie-pembangunan.ac.id
Phone
+628117015559
Journal Mail Official
jurnalmanajerialdanbisnis@stie-pembangunan.ac.id
Editorial Address
Jl. R. H. Fisabilillah No.34, Kelurahan Seijang, Kecamatan Bukit Bestari, Kota Tanjungpinang
Location
Kota tanjung pinang,
Kepulauan riau
INDONESIA
Jurnal Manajerial dan Bisnis Tanjungpinang
ISSN : 26555921     EISSN : 26555921     DOI : https://doi.org/10.52624/manajerial.v6i1
Sejalan dengan peningkatan indeks situasi, penerbitan berkala jurnal ilmiah akan dihadapkan pada tantangan kualitas, konsistensi, dan kontinuitas. jurnal terbit 2 kali setahun pada bulan juni dan desember Oleh karena itu, kami, dewan penyunting pelaksana pada Jurnal Manajerial, tidak pernah bosan untuk mengimbau kepada civitas akademika: dosen, mahasiswa, praktisi, dan penggiat manajemen untuk mendaftarkan diri dengan cara mengirimkan abstrak artikel penelitian ke redaksi kami: Sekretariat P3M STIE Pembangunan Jl. R.H. Fisabilillah Nomor 34, Tanjungpinang, Kepulauan Riau e-mail: p3m@stie-pembangunan.ac.id.
Articles 107 Documents
PENGARUH DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN CV. ABADI Marsudi, Marsudi
Manajerial dan Bisnis Tanjungpinang Vol 7 No 1 (2024): Jurnal Manajerial dan Bisnis Tanjung Pinang vol 7 no 1 2024
Publisher : STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52624/manajerial.v7i1.2427

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah disiplin kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Metode penelitian yang digunakan yaitu peenelitian kuantitatif. Teknik analisa data yang digunakan adalah kuantitatif dengan menggunakan SPSS. Berikutnya, dilakukan tahap analisa data dengan pengujian instrument penelitian, analisis asumsi klasik, analisis regresi linear sederhana, pengujian hipotesis, koefisien determinasi dan uji t. Bentuk penelitian ini adalah dengan menggunakan tipe kuantitatif. Sampel yang digunakan yaitu seluruh jumlah populasi dengan jumlah 40 karyawan. Teknik pengambilan sampel yang digunakan non probability sampling dengan sampel jenuh (sensus). Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa disiplin kerja motivasi kerja berpengaruh secara simultan terhadap variabel kinerja karyawan. Berdasarkan hasil uji determinasi didapatkan hasil koefisien determinasi sebesar 0,690. Nilai tersebut menunjukkan R Square sebesar 69% artinya variabel bebas yaitu disiplin kerja dan motivasi kerja berpengaruh sebesar 69% terhadap variabel terikat yaitu kinerja karyawan. Sedangkan sisanya 31% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini.
PENGARUH MOTIVASI KERJA TERHADAP PENINGKATAN KINERJA KARYAWAN CV. MAKMUR BERKAH Fatahuddin, Fatahuddin
Manajerial dan Bisnis Tanjungpinang Vol 7 No 1 (2024): Jurnal Manajerial dan Bisnis Tanjung Pinang vol 7 no 1 2024
Publisher : STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52624/manajerial.v7i1.2428

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan di CV. Makmur Berkah. Metode penelitian kuantitatif digunakan untuk menganalisis data dan mengevaluasi dampak motivasi. Selain itu, instrumen dan analisis asumsi klasik digunakan untuk memverifikasi keakuratan asumsi penelitian. Analisis regresi linier sederhana dan pengujian hipotesis digunakan untuk mengidentifikasi hubungan antar variabel. Hasil uji regresi linier menunjukkan bahwa peningkatan motivasi berdampak positif pada semangat kerja karyawan. Temuan dari analisis menunjukkan bahwa motivasi memiliki nilai sebesar 7,724, melebihi nilai t hitung sebesar 2,021. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa motivasi memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan di CV. Makmur Berkah. Selanjutnya, hasil analisis menunjukkan bahwa sebesar 53,2% kinerja karyawan dipengaruhi oleh variabel motivasi, sementara 46,8% sisanya dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang belum diteliti secara mendalam.
ANALISIS PEMBERIAN PUNISHMENT PADA KARYAWAN CV. KURNIA SENTOSA Fatahuddin, Fatahuddin
Manajerial dan Bisnis Tanjungpinang Vol 7 No 1 (2024): Jurnal Manajerial dan Bisnis Tanjung Pinang vol 7 no 1 2024
Publisher : STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52624/manajerial.v7i1.2429

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis praktik pemberian hukuman kepada karyawan di CV. Kurnia Sentosa. Metode yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kualitatif dengan melibatkan sampel 5 karyawan dari total populasi sebanyak 25 orang. Analisis data dilakukan melalui pengorganisasian, pendeskripsian, sintesis, pemilihan, dan penarikan kesimpulan dari observasi, wawancara, dan dokumentasi yang terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian hukuman dilakukan secara tepat oleh manajemen, dengan penerapan punishment ringan seperti teguran lisan dan nasihat untuk pelanggaran seperti pembuatan catatan fiktif, ketidakbertanggungjawaban, penyelewengan uang, ketidakpatuhan terhadap nasabah, kurang disiplin, dan kelalaian dalam tugas. Hukuman sedang termasuk dalam bentuk pembinaan dan penonaktifan dari jabatan, tanpa penundaan promosi atau pengurangan peringkat. Tujuan dari pemberian sanksi ini adalah untuk secara jelas mengkomunikasikan perilaku yang diharapkan kepada karyawan dan konsekuensi yang akan dihadapi jika aturan perusahaan dilanggar. Dengan demikian, praktik pemberian hukuman di CV. Kurnia Sentosa bertujuan untuk mempertahankan disiplin dan integritas di lingkungan kerja serta memberikan pedoman yang jelas bagi karyawan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka.
PENGARUH MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN Basyid, Abdul
Manajerial dan Bisnis Tanjungpinang Vol 7 No 1 (2024): Jurnal Manajerial dan Bisnis Tanjung Pinang vol 7 no 1 2024
Publisher : STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52624/manajerial.v7i1.2430

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menyelidiki bagaimana motivasi kerja mempengaruhi kinerja karyawan. Penelitian ini dilakukan di KSP Mandiri Sejahtera dengan melibatkan sampel sebanyak 30 orang pegawai dari organisasi tersebut. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi analisis regresi linier sederhana untuk menentukan hubungan antara variabel motivasi kerja dan kinerja karyawan, perhitungan koefisien determinasi untuk mengukur seberapa besar variasi kinerja karyawan yang dapat dijelaskan oleh motivasi kerja, serta uji-t untuk menguji signifikansi pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan. Temuan penelitian menunjukkan bahwa motivasi kerja memiliki pengaruh yang nyata dan menguntungkan terhadap kinerja karyawan. Hasil analisis regresi linier sederhana mengungkapkan bahwa peningkatan motivasi kerja secara signifikan meningkatkan kinerja karyawan di KSP Mandiri Sejahtera.
PENGARUH DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA CV. KURNIA Basyid, Abdul
Manajerial dan Bisnis Tanjungpinang Vol 7 No 1 (2024): Jurnal Manajerial dan Bisnis Tanjung Pinang vol 7 no 1 2024
Publisher : STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52624/manajerial.v7i1.2431

Abstract

Penelitian kuantitatif ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja karyawan. Dengan menggunakan SPSS 24 untuk analisis data, penelitian ini menggunakan berbagai teknik analisis termasuk pengujian instrumen penelitian, analisis asumsi klasik, analisis regresi linear sederhana, pengujian hipotesis, koefisien determinasi, dan uji t. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan fokus pada hubungan antara disiplin kerja dan kinerja karyawan. Sampel terdiri dari seluruh jumlah populasi sebanyak 40 karyawan, menggunakan teknik pengambilan sampel non probability dengan pendekatan sensus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik disiplin kerja tidak terdapat pengaruh dan tidak siginifikan terhadap kinerja karyawan. Koefisien determinasi (R Square) sebesar 0,690 menunjukkan bahwa disiplin kerja menjelaskan 69% variasi dalam kinerja karyawan, sedangkan 31% sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini. Penelitian ini memberikan pemahaman yang lebih dalam tentang hubungan antara disiplin kerja dan kinerja karyawan, serta memberikan implikasi bagi manajemen dalam meningkatkan kinerja karyawan di dalam organisasi tersebut.
PENGARUH PENGEMBANGAN KARIR, SEMANGAT KERJA, TANGGUNG JAWAB, PRODUKTIVITAS TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. TRIMINDO JAYA MANDIRI CABANG BATAM Tanjung, Rona; Yona, Mira; Sarmini, Ade; Sitohang, Ribka; Mahirah, Khaulah
Manajerial dan Bisnis Tanjungpinang Vol 7 No 1 (2024): Jurnal Manajerial dan Bisnis Tanjung Pinang vol 7 no 1 2024
Publisher : STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52624/manajerial.v7i1.2432

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh pengembangan karir, semangat kerja, tanggung jawab, dan produktivitas terhadap kinerja karyawan pada PT. Trimindo Jaya Mandiri cabang Batam. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh karyawan PT. Trimindo Jaya Mandiri cabang Batam yang berjumlah 89 karyawan dan pengambilan sampel menggunakan teknik sensus. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dan menggunakan desain penelitian analisis deskriptif. Metode pengumpulan instrument yang digunakan adalah penyebaran kuesioner melalui Google Form. Metode analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Pengembangan karir tidak berpengaruh terhadap kinerja Karyawan 2) Semangat kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja Karyawan 3) Tanggung jawab pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja Karyawan 4) Produktivitas pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan 5) Pengembangan karir, semangat kerja, tanggung jawab, dan produktivitas secara bersama sama mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. Trimindo Jaya Mandiri cabang Batam.
PENGARUH KESEHATAN KERJA, KESELAMATAN KERJA, PELATIHAN DAN KERJA TIM TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. BUKIT ALAM PERSADA DI KARIMUN Harianto, Arjo; Hadi, Moch Aminudin; Firdiansyah, Indra; Silalahi, Rudi Yanto Batara
Manajerial dan Bisnis Tanjungpinang Vol 7 No 1 (2024): Jurnal Manajerial dan Bisnis Tanjung Pinang vol 7 no 1 2024
Publisher : STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52624/manajerial.v7i1.2434

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dari kesehatan kerja, keselamatan kerja, pelatihan dan kerja tim terhadap kinerja karyawan PT. Bukit Alam Persada. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner. Populasi penelitian ini berjumlah 250 orang karyawan, dengan pengambilan sampel menggunakan rumus Slovin sehingga mendapatkan responden berjumlah 71 orang karyawan. Hasil penelitian menunjukkan kesehatan kerja memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, hal ini terlihat dari nilai t hitung 3.808 > t tabel 1,997 dan nilai signifikan t 0,00 < 0,05. keselamatan kerja memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, hal ini terlihat dari nilai t hitung 3.099 > t tabel 1,997 dan nilai signifikan t 0,00 < 0,05. pelatihan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, hal ini terlihat dari nilai t hitung 5.894 > t tabel 1,997 dan nilai signifikan t 0,00 < 0,05. kerja tim memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, hal ini dapat dilihat dari nilai t hitung 2.045 > t tabel 1,997 dan nilai signifikan t 0,04 < 0,05. Kesehatan kerja, keselamatan kerja, Pelatihan dan kerja tim secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Bukit Alam Persada Di karimun, hal ini dapat dilihat dari nilai Fhitung 24.822 > Ftabel 2,509 dan nilai signifikan F 0,000 < 0,05
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT KUNJUNG ULANG WISATAWAN DI MUSEUM SEMEDO TEGAL Selamet, Selamet; Hartoyo, Hartoyo; Setiana, Tutut
Manajerial dan Bisnis Tanjungpinang Vol 7 No 1 (2024): Jurnal Manajerial dan Bisnis Tanjung Pinang vol 7 no 1 2024
Publisher : STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52624/manajerial.v7i1.2435

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui factor-faktor yang mempengaruh Minat Kunjung Ulang Wisatawan diantaranya Kualitas Layanan, Inovasi Dan Citra Wisata serta Daya Tarik Wisata Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dan accidental sampling sebanyak 100 responden. Adapun pengujian pada penelitian ini dilakukan dengan uji validitas, reliabilitas, asumsi klasik, uji hipotesis berupa uji t, analisis regresi linier berganda, koefisien determinasi, analisis jalur path dan uji sobel. Hasil analisis regresi linier berganda pada penelitian ini diperoleh b1 = 0,248 menunjukan pengaruh yang positif variabel Kualitas Layanan (X1) terhadap Minat Kunjung Ulang (Y), b2 = 0,433 menunjukan pengaruh yang positif variabel Inovasi (X2) terhadap Minat Kunjung Ulang (Y), b3 = 0,243 menunjukan pengaruh yang positif variabel Citra Wisata (X3) terhadap Minat Kunjung Ulang (Y), b4= 0,179 menunjukan pengaruh yang positif variabel Daya Tarik Wisata (X4) terhadap Minat Kunjung Ulang (Y). Untuk pengujian hipotesis terdapat pengaruh signifikan secara parsial antara Kualitas Layanan (X1) terhadap Minat Kunjung Ulang (Y) dengan nilai thitung > ttabel (4,429 > 1.98525), Inovasi (X2) berpengaruh signifikan secara parsial terhadap Minat Kunjung Ulang (Y) dengan nilai thitung > ttabel (4,840 > 1.98525), Citra Wisata (X3) berpengaruh signifikan secara parsial terhadap Minat Kunjung Ulang (Y) dengan nilai thitung > ttabel (2,219 > 1.98525), Daya Tarik Wisata (X4) berpengaruh signifikan secara parsial terhadap Minat Kunjung Ulang (Y) dengan nilai thitung > ttabel (2,164 > 1.98525
PENGARUH CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT (CRM) TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN SHOPEE DI KOTA TANJUNGPINANG Haryani, Dwi Septi; Jenifer, Jenifer; Jessica, Jessica; Riyadi, Windy
Manajerial dan Bisnis Tanjungpinang Vol 7 No 2 (2024): Jurnal Manajerial dan Bisnis Tanjung Pinang vol 7 no 2 2024
Publisher : STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52624/manajerial.v7i2.2436

Abstract

PT. Shopee Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak di sektor perdagangan elektronik (E-Commerce) Jenis penelitian ini adalah explanatory research dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Metode sampling yang digunakan adalah teknik incidental sampling dengan sampel 100 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis jalur dengan bantuan Software Jeffrey's Amazing Statistic Program (JASP) versi 0.19.0. Hasil penelitian yang didapatkan adalah variabel Customer Relationship Management memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap variabel Loyalitas Pelanggan Shopee dengan studi kasus masyarakat Kota Tanjungpinang.
ANALISIS STRATEGI PEMASARAN UNTUK MENINGKATKAN DAYA SAING PADA MORNING BAKERY TANJUNGPINANG Hardiansyah, Raja; Ilyas, Imran; Setiadharma, Denny; Nugroho, Muhammad Galih
Manajerial dan Bisnis Tanjungpinang Vol 7 No 2 (2024): Jurnal Manajerial dan Bisnis Tanjung Pinang vol 7 no 2 2024
Publisher : STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52624/manajerial.v7i2.2437

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa strategi pemasaran yang dilakukan toko roti Morning Bakery untuk meningkatkan daya saing. Metode penelitian pada penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian strategi pemasaran untuk meningkatkan daya saing pada toko roti Morning Bakery yaitu strategi pemasaran yang dilakukan oleh toko roti Morning Bakery cukup efektif dalam mempromosikan produk dan mengembangkan kualitas produknya. Morning Bakery terus mengembangkan strategi pemasarannya agar usaha toko roti Morning Bakery tetap berkembang dan mampu bersaing dengan pesaing toko roti Morning Bakery.

Page 8 of 11 | Total Record : 107