cover
Contact Name
Tarmiji Siregar
Contact Email
tarmijisir@gmail.com
Phone
+6285275356446
Journal Mail Official
jurnalkomprehenshif@gmail.com
Editorial Address
Jalan Pengabdian No 395 Deli Serdang, Sumatera Utara, Indonesia
Location
Kab. deli serdang,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Komprehenshif
Published by CV. Edu Tech jaya
ISSN : -     EISSN : 30310970     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
Jurnal Komprehensif is Published by CV. Edu Tech Jaya. This journal aims to publish and disseminate original works and current issues on the subject of research and studies in the field of education. Articles published in journals are the result of research or ideas in the field of education including educational innovation, Studies in Social Education, Studies in Science Education, Education Management, Teaching & Learning, Educational Quality, Educational Leadership, Educational Technology, Language Education, Educational Philosophy, Education religion carried out by researchers, teachers, lecturers, and students. Detailed information for loading articles and article instructions are provided in each issue.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 185 Documents
Integrasi Pendidikan Emosional dalam Kurikulum untuk Meningkatkan Keterampilan Sosial Siswa Nurjannah, Kurnia
Komprehensif Vol 3 No 1 (2025)
Publisher : CV Edu Tech Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan emosional merupakan pendekatan yang penting dalam perkembangan sosial dan emosional siswa, yang dapat berpengaruh besar pada peningkatan keterampilan sosial mereka. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi integrasi pendidikan emosional dalam kurikulum di SD Swasta Kasih Ibu dan dampaknya terhadap keterampilan sosial siswa. Metode yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan analisis dokumen kurikulum. Hasil penelitian menunjukkan bahwa integrasi pendidikan emosional dalam kurikulum dapat meningkatkan keterampilan sosial siswa, seperti kemampuan berkomunikasi, berkolaborasi, dan mengelola konflik. Penelitian ini menyimpulkan bahwa pendidikan emosional yang terintegrasi dalam kurikulum sekolah dasar sangat efektif untuk mendukung pengembangan keterampilan sosial siswa.
Analisis Pengalaman Guru PAI Dalam Mengintegrasikan Pendidikan Karakter Dalam Pembelajaran Nasution, Jamilah
Komprehensif Vol 3 No 1 (2025)
Publisher : CV Edu Tech Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengalaman guru Pendidikan Agama Islam (PAI) dalam mengintegrasikan pendidikan karakter dalam proses pembelajaran. Pendidikan karakter merupakan salah satu aspek penting dalam pembelajaran di sekolah, terutama dalam pendidikan agama, yang berfungsi untuk membentuk sikap dan perilaku siswa yang sesuai dengan nilai-nilai agama dan moral. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus di beberapa sekolah di Indonesia. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dengan guru PAI, observasi kelas, serta dokumentasi kegiatan pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru PAI memiliki berbagai strategi dalam mengintegrasikan pendidikan karakter, namun terdapat tantangan yang dihadapi terkait dengan kurikulum, fasilitas, serta kurangnya dukungan dari orang tua dan masyarakat. Meskipun demikian, guru PAI tetap berupaya untuk menanamkan nilai-nilai karakter seperti jujur, disiplin, tanggung jawab, dan peduli melalui berbagai pendekatan pembelajaran. Penelitian ini memberikan gambaran mengenai pentingnya peran guru dalam mengimplementasikan pendidikan karakter di sekolah.
Model Pembelajaran Multisensori Untuk Meningkatkan Kemampuan Literasi Siswa di SD Negeri 040577 Kutagerat Yahya, Yahya
Komprehensif Vol 3 No 1 (2025)
Publisher : CV Edu Tech Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model pembelajaran multisensori guna meningkatkan kemampuan literasi siswa pada materi Pendidikan Agama Islam (PAI) di SD Negeri 040577 Kutagerat. Pembelajaran multisensori adalah pendekatan yang mengintegrasikan berbagai indera untuk menciptakan pengalaman belajar yang lebih holistik. Dalam penelitian ini, diterapkan metode penelitian tindakan kelas (PTK) dengan siklus perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan tes literasi siswa yang dianalisis secara deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran multisensori dapat meningkatkan kemampuan literasi siswa, baik dari segi pemahaman materi PAI, keterlibatan siswa, maupun hasil belajar. Dengan demikian, penggunaan model ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam upaya peningkatan kualitas pendidikan, khususnya dalam pengajaran PAI di sekolah dasar.
Analisis Kontribusi Guru PAI dalam Menanamkan Moderasi Beragama di UPT SPF SDN 106174 Salabulan Hariani, Suprida
Komprehensif Vol 3 No 1 (2025)
Publisher : CV Edu Tech Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penanaman moderasi beragama di Indonesia merupakan bagian penting dari pendidikan karakter, terutama pada tingkat dasar. Salah satu pihak yang memegang peranan dalam upaya tersebut adalah guru Pendidikan Agama Islam (PAI). Artikel ini bertujuan untuk menganalisis kontribusi guru PAI dalam menanamkan moderasi beragama di UPT SPF SDN 106174 Salabulan melalui studi literatur. Studi ini mengidentifikasi peran guru PAI dalam menyampaikan nilai-nilai moderasi beragama, serta faktor-faktor yang mempengaruhi pelaksanaannya. Berdasarkan analisis terhadap literatur yang ada, ditemukan bahwa guru PAI memiliki peran strategis dalam membentuk sikap toleransi, saling menghargai, dan berperilaku inklusif di kalangan siswa. Beberapa tantangan yang dihadapi meliputi keterbatasan sumber daya dan pemahaman yang bervariasi di antara siswa dan orang tua. Namun, dengan pendekatan yang tepat, guru PAI mampu memberikan pengaruh yang positif terhadap sikap moderasi beragama siswa. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan bagi pengembangan kebijakan pendidikan agama Islam yang lebih efektif dalam konteks pendidikan dasar.
Pengaruh Kompetensi Pedagogik Guru PAI Terhadap Prestasi Belajar Siswa Melisa, Melisa
Komprehensif Vol 3 No 1 (2025)
Publisher : CV Edu Tech Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kompetensi pedagogik guru Pendidikan Agama Islam (PAI) terhadap prestasi belajar siswa. Berdasarkan kajian literatur yang ada, kompetensi pedagogik guru, yang mencakup pemahaman tentang materi, strategi pembelajaran, serta kemampuan untuk mengelola kelas, memiliki dampak yang signifikan terhadap hasil belajar siswa. Artikel ini mengulas berbagai teori dan temuan penelitian terdahulu yang menunjukkan hubungan antara kompetensi pedagogik guru PAI dengan prestasi belajar siswa, serta faktor-faktor yang mempengaruhi hubungan tersebut. Hasil studi pustaka ini mengindikasikan bahwa kompetensi pedagogik yang baik dapat meningkatkan kualitas pembelajaran dan hasil belajar siswa, terutama dalam konteks pendidikan agama Islam. Oleh karena itu, pengembangan kompetensi pedagogik guru PAI sangat penting untuk meningkatkan prestasi belajar siswa.
Tantangan dan Pentingnya Implementasi Nilai Pancasila Pada Generasi Alpha Julianty Silaban, Putri Sari Margaret; Novita Berutu, Desy; Adnin Daulay, Salsabila
Komprehensif Vol 3 No 1 (2025)
Publisher : CV Edu Tech Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa Indonesia memiliki peran penting dalam membentuk karakter anak. Sebagai pandangan hidup masyarakat, Pancasila berfungsi sebagai pedoman dalam bertindak, berpikir, dan berperilaku bagi seluruh rakyat Indonesia. Namun, di era digital yang berkembang pesat, tantangan dalam mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila semakin kompleks, terutama bagi generasi Alpha yang lahir dan hidup di era digital sehingga sangat dipengaruhi oleh teknologi, globalisasi, dan media sosial. Meskipun kemajuan teknologi membawa banyak manfaat, seperti kemudahan dalam memperoleh informasi dan peningkatan kreativitas, terdapat pula tantangan besar dalam menjaga dan menanamkan nilai-nilai luhur Pancasila pada generasi ini. Akses informasi yang sangat luas, interaksi yang semakin terbuka dengan budaya global, serta dominasi media sosial dalam kehidupan sehari-hari menjadikan mereka lebih cepat menyerap berbagai nilai dan budaya yang beragam. Hal ini menyebabkan lunturnya nilai kebangsaan akibat eksposur terhadap budaya asing, meningkatnya individualisme, serta rendahnya kesadaran terhadap etika dan moral. Untuk mengatasi permasalahan ini, penelitian menggunakan metode studi kepustakaan dan analisis data kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan sejak dini, baik di lingkungan keluarga, sekolah, maupun masyarakat, memiliki peran penting dalam menanamkan nilai-nilai tersebut. Strategi yang direkomendasikan menyesuaikan dengan karakteristik Generasi Alpha, yaitu dengan pemanfaatan media digital dan sosial dalam pembelajaran, integrasi nilai Pancasila dalam kurikulum yang lebih interaktif, serta peningkatan peran keluarga dan lingkungan dalam membentuk karakter anak. Kesimpulan dari penelitian ini menekankan pentingnya pendekatan kolaboratif antara pendidikan, keluarga, dan masyarakat untuk memastikan Generasi Alpha memiliki identitas nasional yang kuat serta mampu beradaptasi dengan tantangan global tanpa kehilangan jati diri sebagai bangsa Indonesia.
Inovasi Media Pembelajaran Guru Kelas MI Berbasis Kearifan Lokal di Madrasah Ibtidaiyah MIN 4 Aceh Barat Daya Abidin, Zainal
Komprehensif Vol 3 No 1 (2025)
Publisher : CV Edu Tech Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji inovasi media pembelajaran berbasis kearifan lokal yang dikembangkan oleh guru kelas di Madrasah Ibtidaiyah MIN 4 Aceh Barat Daya. Latar belakang penelitian ini adalah kebutuhan akan media pembelajaran yang relevan dengan konteks sosial-budaya peserta didik agar lebih mudah dipahami dan meningkatkan minat belajar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru kelas MI di MIN 4 Aceh Barat Daya secara aktif mengembangkan media pembelajaran dengan memanfaatkan unsur-unsur lokal seperti cerita rakyat, permainan tradisional, serta bahasa daerah. Inovasi ini terbukti meningkatkan partisipasi siswa, pemahaman materi, serta menumbuhkan rasa cinta terhadap budaya lokal. Penelitian ini merekomendasikan pengembangan lebih lanjut media pembelajaran berbasis kearifan lokal sebagai bagian dari kurikulum madrasah.
Efektivitas Bimbingan Kelompok Teknik Role Playing Dalam Meningkatkan Keterampilan Sosial Siswa MAS NU Paringgonan Efrina Hasibuan, Deni; Siregar, Alfin; Hasibuan, Ali Daud
Komprehensif Vol 3 No 1 (2025)
Publisher : CV Edu Tech Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas layanan bimbingan kelompok dnegan teknik role playing dalam meningkatkan keterampilan sosial siswa MAS NU Paringgonan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian quasi eksperimen dengan desain pretest dan posttest. Sampel penelitian diambil secara piuposive sampling melalui hasil screening sebanyak 30 siswa, terdiri dari 15 orang elompok eksperimen dan 15 orang kelompok kontrol. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket tentang keterampilan sosial yang diadaptasi dari teori yang ada. Teknik analisis data dilakukan menggunakan Anova dan paired sample T-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; 1) skor kelompok eksperimen pada saat pretets diperoleh mean sebesar 74,00, median 74,00, mode 67, sd 4,472, minimum 67, maksimum 81, dan skor total 1.110. Sementara pada saat posttest diperoleh skor mean 107,00, median 107,00, mode 100, sd 4,472, minimum 100, maksimum 114, dan skor total 1.605. Adapun kelompok kontrol, diperoleh skor pada saat pretest mean 74,87, median 75,00, mode 68, sd 4,658, minimum 68, maksimum 82, skor total 1.123. dan pada saat posttest diperoleh skor mean 75,53, median 75,00, mode 79, sd 4,357, minimum 70, maksimum 83, dan skor total 1. 113. 2) Ada pengaruh layanan bimbingan kelompopk dengan teknik role playing terhadap keterampilan sosial siswa dengan nilai Mean Square sebesar 3893.061, dan nilai F sebesar 193.071 > 3.35, pada signifikansi 0,000 < 0,05. Besarnya peningkatan skor keterampilan siswa pada kelompok eksperimen mencapai peningkatan yang signifikan dengan rata-rata peningkatan 33 dan sebesar 44,59%. Sementara kelompok kontrol tidak mengalami peningkatan yang signifikan, dimana hanya mencapai rata-rata peningkatan sebesar 0,66 dan sebesar 0,88%; 3) Dapat disimpulkan bahwa layanan bimbingan kelompok dengan teknik role playing efektif meningkatkan keterampilan sosial siswa MAS NU Paringgonan.
Analisis Tindak Tutur Mahasiswa Dalam Berorganisasi di Universitas Negeri Medan (Studi Kasus Organisasi-Organisasi FMIPA Universitas Negeri Medan) Huzaifah, Anisah; Patra Harahap, Amelia; Oktavia, Alvina; Sangkuti, Dinda; Amanda, Dwi; Ulina Br Purba, Imelda Sri; Nur Syahru, Zahara Ain
Komprehensif Vol 3 No 1 (2025)
Publisher : CV Edu Tech Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara mendalam jenis dan fungsi pragmatik dari tindak tutur yang digunakan dalam komunikasi internal organisasi mahasiswa di Universitas Negeri Medan (UNIMED), serta dampaknya terhadap kelancaran dan efektivitas komunikasi organisasi. Menggunakan pendekatan kualitatif dengan landasan pragmatik, penelitian ini mengumpulkan data melalui observasi langsung terhadap interaksi verbal, wawancara semi-terstruktur dengan anggota aktif, dan dokumentasi notulen rapat di tiga organisasi kemahasiswaan: Palang Merah Remaja (PMR) UNIMED, Ikatan Mahasiswa Karo (IMKA) UNIMED, dan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Biologi UNIMED. Subjek penelitian adalah anggota aktif dari ketiga organisasi tersebut. Temuan penelitian menunjukkan bahwa komunikasi yang efektif di dalam organisasi mahasiswa memiliki peran penting dalam mendukung kelancaran program kerja dan memperkuat solidaritas antar anggota. Lebih lanjut, penelitian ini mengidentifikasi adanya pemanfaatan dua cara penyampaian tuturan, yaitu secara langsung yang dominan dalam konteks formal, dan tidak langsung yang lebih sering digunakan sebagai strategi kesantunan dalam interaksi interpersonal. Keberagaman bentuk tuturan ini mencerminkan kemampuan adaptasi berbahasa mahasiswa dalam berbagai situasi organisasi. Selain itu, penggunaan bahasa daerah dalam organisasi berbasis etnis seperti IMKA turut memperkaya komunikasi dan mempererat ikatan antar anggota.
Tujuan dan Sasaran Supervisi Pendidikan Ramadona Wijaya, Fadila; Hafnida Aurilie, Ukhti; Fauzi, Irfan
Komprehensif Vol 3 No 2 (2025)
Publisher : CV Edu Tech Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Supervisi pendidikan memiliki peran penting dalam meningkatkan kualitas pengajaran dan profesionalisme pendidik. Penelitian ini mengkaji tujuan serta sasaran supervisi pendidikan berdasarkan berbagai sumber akademik terbaru. Secara umum, supervisi pendidikan bertujuan memberikan bimbingan teknis kepada guru, memperkuat kepemimpinan yang demokratis, serta meningkatkan efektivitas pembelajaran di sekolah. Sementara itu, sasaran supervisi meliputi pengembangan kurikulum, peningkatan metode pengajaran, serta penguatan profesionalisme tenaga pendidik dan staf sekolah. Dengan penerapan supervisi yang optimal, diharapkan tercipta lingkungan belajar yang lebih kondusif dan berkualitas.