cover
Contact Name
Muhammad Rifqi Nur Wachid Adi Pratama
Contact Email
emailku.rifqi@gmail.com
Phone
+6287819993212
Journal Mail Official
mediaakademikpublisher@gmail.com
Editorial Address
JL.Tanjung Dusun Sono Sidokerto RT.01 RW.04, Buduran, Sidoarjo, Jawa Timur (61252).
Location
Kab. sidoarjo,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Media Akademik (JMA)
ISSN : -     EISSN : 30315220     DOI : https://doi.org/10.62281/jma
Jurnal Media Akademik (JMA) merupakan platform publikasi jurnal atau hasil karya suatu penelitian orisinil atau tinjauan pustaka yang ditulis oleh dosen, mahasiswa maupun masyarakat umum. Ruang lingkup karya yang diterbitkan mencakup Multidisiplin diantaranya: Hukum, Manajemen, Ekonomi, Ekonomi Syariah, Akuntansi, Kewirausahaan, Keagamaan, Bisnis, Budaya, Ilmu Sosial Humaniora, Ilmu Komunikasi, Sastra, Bahasa, Pertanian, Kedokteran, Keperawatan, Peternakan, Perikanan, Politik, Pendidikan, Pengabdian Masyarakat, Ilmu Teknik, Sistem Informasi, Teknik Elektro, Informatika, Desain Komunikasi Visual, dan Seni.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 3,405 Documents
IMPLEMENTASI BUDAYA SEKOLAH DALAM MENUMBUHKAN KARAKTER EMPATI SISWA : KAJIAN LITERATUR Yayang Gumilang
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 4 No. 1 (2026): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Januari
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/0zywgc96

Abstract

Penurunan empati di era digital, yang ditandai dengan fenomena narsisme digital dan perundungan, menjadi tantangan serius bagi perkembangan karakter siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis, membandingkan, dan mensintesis implementasi budaya sekolah dalam menumbuhkan karakter empati siswa melalui kajian literatur yang komprehensif. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan jenis studi literatur (library research). Data sekunder diperoleh melalui database Google Scholar dengan menyeleksi lima artikel jurnal utama bereputasi dalam rentang waktu 2015-2024. Teknik analisis data dilakukan melalui analisis isi dan sintesis temuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa budaya sekolah berperan sebagai "kurikulum tersembunyi" yang efektif mentransformasi nilai empati dari sekadar pemahaman kognitif menjadi perilaku afektif yang nyata. Penumbuhan empati dilakukan melalui tiga pilar strategi utama, yaitu: habituasi melalui pembiasaan rutin yang positif, keteladanan (modelling) dari seluruh warga sekolah, serta penciptaan lingkungan yang inklusif dan responsif melalui kegiatan. Kesimpulannya, implementasi budaya sekolah yang positif dan konsisten merupakan solusi fundamental dalam mengatasi degradasi moral dan meningkatkan sensitivitas sosial siswa di jenjang sekolah menengah. Penguatan budaya sekolah diharapkan mampu mencetak generasi yang tidak hanya cerdas secara intelektual, namun juga peka secara emosional.
STRATEGI PEMASARAN DAYA TARIK WISATA WARISAN BUDAYA TAMAN SOEKASADA UJUNG, KABUPATEN KARANGASEM Oudilia Graceden Nayuna Gunawan
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 4 No. 1 (2026): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Januari
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/e76vt009

Abstract

Penelitian ini menganalisis strategi pemasaran Daya Tarik Wisata Warisan Budaya Taman Soekasada Ujung di Kabupaten Karangasem, Bali. Taman Soekasada Ujung merupakan peninggalan Kerajaan Karangasem yang memiliki potensi besar namun jumlah kunjungan wisatawan masih belum optimal dibandingkan dengan daya tarik wisata sejenis seperti Taman Tirta Gangga. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan bauran pemasaran 7P (Product, Price, Place, Promotion, People, Process, Physical Evidence) dan analisis SWOT untuk mengidentifikasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kekuatan utama terletak pada arsitektur bangunan bersejarah dan kebersihan lingkungan, namun terkendala oleh kurangnya promosi digital dan minimnya akses informasi sejarah bagi pengunjung. Strategi pemasaran yang direkomendasikan meliputi peningkatan branding sebagai destinasi wisata warisan budaya berkualitas, optimalisasi promosi digital, penyediaan sarana informasi berbasis teknologi seperti QR Code, serta penciptaan diferensiasi produk melalui keunikan arsitektur untuk menghadapi persaingan dengan daya tarik wisata sejenis di Kabupaten Karangasem.
ANALISIS VOLUME ARUS LALU LINTAS PADA SIMPANG TIGA DI KAWASAN JALAN STASIUN-JALAN WIJAYA KUSUMA JEMBER Cahyo Setyo Wibowo; Amri Gunasti
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 4 No. 1 (2026): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Januari
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/6kcvn355

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan volume sepeda motor pada pagi dan sore hari di kawasan Jalan Stasiun menuju Jalan Wijaya Kusuma sebagai jam puncak di kawasan tersebut. Data yang diperoleh hasil dari observasi lapangan secara langsung pada jam tertentu pagi (06.30-8.00) dan sore (16.30-18.00) yang merupakan jam sibuk pengendara, dengan mendapatkan hasil 12 pasangan data pengamatan. Dengan fokus pengamatan pada pola arus kendaraan dan kepadatan arus lalu lintas (Musran and Massara n.d.-a). Data dianalisis menggunakan perangkat lunak SPSS untuk mengetahui apakah ada perbedaan yang signifikan antara kedua waktu tersebut. Sehingga mendapatkan hasil analisis rata-rata volume sepeda motor pagi sebesar 30,58 kendaraan dan pada sore hari sebesar 30,67. Uji Wilcoxon menghasilkan nilai signifikan sebesar 0,906 (p>0,05) yang mengidentifikasikan tidak terdapat perbedaan yang signifikan anatara volume lalu lintas pagi dan sore hari. Dengan temuan ini menunjukkan arus lalu lintas sepeda motor relatif stabil sepanjang hari bahwa kapasitas ruas jalan masih mampu melayani volume lalu lintas pada waktu tersebut. Hasil dari penelitian ini dapat digunakan sebegai evaluasi kinerja ruas jalan dan perencanaan manajemen lalu lintas di Kawasan tersebut.
PEMBUATAN VIDEO BERITA FEATURE “LEMANG FLAMBOYAN BANG IWAN” DI KANTOR BERITA ANTARA BIRO KALIMANTAN BARAT Taras Dwi Diyanti; Narti Prihartini; Uray Heri Mulyanto
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 4 No. 1 (2026): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Januari
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/xwppc217

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses pembuatan video berita feature berjudul “Lemang Flamboyan Bang Iwan” yang diproduksi di Kantor Berita ANTARA Biro Kalimantan Barat sebagai media informasi sekaligus promosi panganan tradisional daerah. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan tahapan pra-produksi, produksi, dan pasca-produksi. Pada tahap pra-produksi dilakukan penentuan konsep, pengumpulan data, penyusunan naskah, serta perencanaan pengambilan gambar. Tahap produksi meliputi kegiatan peliputan di lapangan, wawancara dengan narasumber, dan pengambilan gambar pendukung. Tahap pasca-produksi mencakup proses penyuntingan video, penyesuaian audio, serta penyusunan narasi agar sesuai dengan karakteristik berita feature yang menekankan kedalaman informasi dan kekuatan penceritaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa video berita feature yang dihasilkan mampu menyajikan informasi secara mendalam dengan alur cerita yang menarik dan gaya penyampaian yang santai, sehingga dapat meningkatkan ketertarikan audiens terhadap konten budaya lokal. Implikasi dari penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi dalam proses produksi berita feature audiovisual serta berkontribusi dalam pelestarian dan promosi kuliner tradisional melalui media jurnalistik.
PERBEDAAN SUHU UDARA SIANG DAN MALAM HARI DI KOTA JEMBER PADA HARI JUMAT 12 DESEMBER 2025 BERDASARKAN UJI PAIRED SAMPLE T-TEST (SPSS) Amalul Arifin Nanda Nagara
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 4 No. 1 (2026): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Januari
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/b7d1cc69

Abstract

Suhu udara mengalami fluktuasi harian sebagai akibat dari perbedaan intensitas radiasi matahari dan proses pelepasan panas oleh permukaan bumi. Perbedaan suhu antara siang dan malam hari menjadi indikator penting dalam memahami karakteristik cuaca lokal, khususnya di wilayah perkotaan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan suhu udara antara waktu siang dan malam hari di Kota Jember pada Jumat, 12 Desember 2025 menggunakan pendekatan statistik kuantitatif. Data suhu udara diperoleh melalui pengukuran langsung pada lokasi yang sama dengan waktu pengamatan yang berbeda, sehingga data yang dihasilkan bersifat berpasangan. Analisis data dilakukan menggunakan Uji Paired Sample T-Test dengan bantuan perangkat lunak SPSS, yang didahului oleh analisis statistik deskriptif untuk mengetahui nilai rata-rata suhu udara pada masing-masing waktu pengamatan. Hasil pengujian menunjukkan adanya perbedaan rata-rata suhu udara antara siang dan malam hari. Nilai signifikansi yang diperoleh lebih kecil dari 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan suhu udara yang signifikan antara waktu siang dan malam hari di Kota Jember pada tanggal pengamatan. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi empiris mengenai pola perubahan suhu harian serta menjadi referensi dalam kajian klimatologi dan analisis cuaca berbasis statistik.
CAMPUR KODE BAHASA INDONESIA – INGGRIS DALAM PODCAST RINTIK SEDU EPISODE “MENGAGUMIMU DARI JAUH” #BERKATA : KAJIAN SOSIOLINGUISTIK Nadia Widodo; Joko Purwanto
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 4 No. 1 (2026): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Januari
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/yeqn7e62

Abstract

Fenomena campur kode bahasa Indonesia–Inggris semakin sering ditemukan dalam komunikasi masyarakat modern, terutama pada media digital seperti podcast. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk campur kode yang digunakan dalam podcast Rintik Sedu episode “Mengagumimu dari Jauh #berKata”. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Data penelitian berupa tuturan yang mengandung campur kode bahasa Indonesia dan bahasa Inggris yang diperoleh melalui teknik simak dan catat terhadap podcast tersebut. Analisis data dilakukan dengan menggunakan teori campur kode Pieter Muysken (2000), yang mengklasifikasikan campur kode ke dalam tiga jenis, yaitu penyisipan (Insertion), alternasi (alternation), dan leksikalisasi kongruen (congruent lexicalization). Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam podcast Rintik Sedu episode “Mengagumimu dari Jauh #berKata” ditemukan dua jenis campur kode, yakni penyisipan dan alternasi. Bentuk penyisipan muncul dalam bentuk kata maupun frasa bahasa Inggris yang disisipkan ke dalam struktur bahasa Indonesia, sedangkan alternasi ditandai dengan peralihan bahasa pada batas klausa atau kalimat. Sementara itu, bentuk leksikalisasi kongruen tidak ditemukan dalam data penelitian. Temuan ini menunjukkan bahwa campur kode dalam podcast digunakan sebagai strategi komunikatif untuk mengekspresikan emosi, memperkuat makna tuturan, serta membangun kedekatan antara penutur dan pendengar.
PENERAPAN MODEL MEDIASI DALAM PENYELESAIAN SENGKETA TANAH SECARA NON-LITIGASI DI PENGADILAN NEGERI SIDOARJO Togar Polmanto Winfernando Sirait; Sumriyah
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 4 No. 1 (2026): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Januari
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/bqd8rp84

Abstract

Sengketa pertanahan di Sidoarjo ditandai oleh tumpang tindih sertifikat, konflik waris, jual beli tanah di bawah tangan, serta sengketa antara pemegang Hak Guna Usaha dan Hak Milik, yang mencerminkan lemahnya administrasi pertanahan. Penelitian ini mengkaji penerapan model mediasi sebagai mekanisme penyelesaian sengketa tanah melalui jalur non-litigasi di Pengadilan Negeri Sidoarjo, yang bertujuan untuk menganalisis kerangka normatif dan model kelembagaan mediasi dalam penyelesaian sengketa tanah serta menilai efektivitasnya dalam menjamin kepastian hukum, keadilan, dan perlindungan hak atas tanah. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian hukum normatif dengan pendekatan perundang-undangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mediasi, baik melalui mediasi peradilan oleh hakim maupun mediasi administratif oleh Badan Pertanahan Nasional, memiliki peran strategis dalam menangani kompleksitas sengketa tanah di Sidoarjo. Mediasi memungkinkan klarifikasi status yuridis tanah, rekonsiliasi kepentingan para pihak, dan perumusan solusi yang lebih dapat dilaksanakan dibandingkan penyelesaian melalui litigasi. Penguatan kesepakatan melalui akta perdamaian juga meningkatkan kepastian hukum dan daya ikat hasil mediasi. Dengan demikian, mediasi tidak hanya berfungsi sebagai alternatif prosedural, tetapi sebagai instrumen utama dalam mewujudkan keadilan restoratif dan penyelesaian sengketa pertanahan yang berkelanjutan di Pengadilan Negeri Sidoarjo.
ANALISIS STRATEGIS PENGANGGARAN KOMPREHENSIF DAN KELAYAKAN FINANSIAL USAHA KOS BAHIRA TAHUN 2025 Dwi Adinda Putri; Fakhrunnisa Humairo Nasution
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 4 No. 1 (2026): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Januari
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/5jrzrn16

Abstract

Studi ini bertujuan untuk menyusun kerangka anggaran komprehensif yang sistematis untuk Bahira Boarding House, sebuah bisnis persewaan yang terdiri dari 12 kamar yang berlokasi di dekat area kampus. Penelitian ini berfokus pada penilaian keberlanjutan keuangan dan efisiensi operasional untuk tahun fiskal 2025. Dengan menggunakan pendekatan deskriptif-kuantitatif, studi ini mengintegrasikan berbagai komponen keuangan termasuk proyeksi penjualan, perencanaan produksi untuk kesiapan kamar, anggaran bahan baku untuk perlengkapan kebersihan, biaya tenaga kerja langsung, dan biaya overhead. Metodologi ini menggunakan prinsip-prinsip akuntansi manajerial untuk menghasilkan laporan laba rugi dan neraca pro forma. Temuan menunjukkan bahwa Bahira Boarding House diproyeksikan menghasilkan pendapatan tahunan sebesar Rp122,4 juta dengan asumsi hunian 100%. Analisis menunjukkan laba bersih yang kuat sebesar Rp87 juta, yang mewakili margin laba 71%. Selain itu, Break- Even Point (BEP) sangat rendah yaitu 2,33 kamar per bulan, yang menggarisbawahi profil risiko rendah dari usaha ini. Studi ini menyimpulkan bahwa disiplin manajemen biaya dan strategi pemasaran proaktif sangat penting untuk mempertahankan pertumbuhan ekuitas dari Rp200 juta menjadi Rp287 juta, serta memberikan templat praktis bagi pengusaha properti skala kecil.
KEPEMIMPINAN ISLAM DI TENGAH KONTROVERSI POLITIK DAN PERUBAHAN ZAMAN: TREN KEPEMIMPINAN ETIS, KONDISI DARURAT SOSIAL, DAN SOLUSI NILAI KEPEMIMPINAN NABI Imam Mahfudli; Siti Aimah; Ana Kurnia Azhari
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 4 No. 1 (2026): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Januari
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/km055e72

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kepemimpinan Islam di tengah kontroversi politik dan perubahan zaman dengan menelaah tren kepemimpinan etis, kondisi darurat sosial, serta merumuskan nilai-nilai kepemimpinan Nabi Muhammad SAW sebagai solusi kontekstual. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis studi kasus yang dilaksanakan di Pondok Pesantren Darussalam Puncak Banyuwangi. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara mendalam, observasi partisipan, studi dokumentasi, dan analisis audio terhadap data wawancara. Analisis data dilakukan dengan model interaktif Miles dan Huberman melalui tahapan reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan dan verifikasi. Pemeriksaan keabsahan data dilakukan melalui triangulasi sumber, metode, dan pengamat untuk menjamin kredibilitas dan validitas temuan. Hasil penelitian menunjukkan adanya pergeseran paradigma kepemimpinan Islam dari legitimasi simbolik menuju legitimasi etis dan moral, munculnya kondisi darurat sosial akibat rendahnya internalisasi nilai kepemimpinan profetik, serta relevansi nilai kepemimpinan Nabi Muhammad SAW sebagai solusi kepemimpinan modern yang etis, adil, dan berorientasi pada kemaslahatan umat. Kontribusi penelitian ini bersifat akademik dan praktis, yaitu memperkuat kerangka konseptual kepemimpinan Islam yang integratif dan aplikatif serta menjadi rujukan etis bagi pemimpin Muslim dalam menghadapi tantangan kepemimpinan kontemporer
ANALISIS TINGKAT KEMATANGAN LAYANGAN AMPERA MENGGUNAKAN FRAMEWORK ITIL VERSI 3 DI INSTANSI LLDIKTI WILAYAH II Zulfikar; Tata Sutabri
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 4 No. 1 (2026): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Januari
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/03cr7p43

Abstract

Anjungan Mutu Perguruan Tinggi (AMPERA) merupakan sebuah sistem layanan digital yang dirancang dan diimplementasikan oleh LLDIKTI Wilayah II sebagai upaya untuk mendukung peningkatan mutu serta tata kelola perguruan tinggi di wilayah binaannya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat kematangan layanan AMPERA dengan mengacu pada kerangka kerja Information Technology Infrastructure Library (ITIL) versi 3. Hasil observasi dan wawancara dengan pihak terkait menunjukkan bahwa AMPERA masih menghadapi kendala, khususnya pada aspek manajemen pengendalian (pengelolaan) layanan operasional yang belum berjalan secara optimal dan efisien. Oleh karena itu, diperlukan suatu evaluasi untuk mengukur tingkat kematangan layanan sistem tersebut sebagai dasar penilaian keberlanjutan dan pengembangan sistem dikemudian hari. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner, observasi, serta wawancara yang melibatkan pengelola sistem, staf teknis, dan pengguna layanan. Proses analisis dilakukan dengan mengukur tingkat kematangan layanan berdasarkan kerangka kerja ITIL versi 3 pada domain Service Operation. Hasil pengukuran menunjukkan bahwa tingkat kematangan saat ini (as-is) pada layanan AMPERA berada pada nilai 4,00 yang termasuk dalam level 4 (Managed), sementara tingkat kematangan yang ditargetkan (to-be) berada pada nilai 5,00 atau level 5 (Optimized), sehingga terdapat selisih sebesar 1,0. Berdasarkan hasil evaluasi tersebut, diperoleh tiga rekomendasi utama yang diharapkan dapat menjadi bahan pertimbangan bagi instansi LLDIKTI Wilayah II Palembang dalam upaya meminimalkan kesenjangan dan meningkatkan kualitas operasional layanan AMPERA.

Filter by Year

2023 2026