cover
Contact Name
Komang Wisnanda
Contact Email
jurnalaksarakonfirmasi@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalaksarakonfirmasi@gmail.com
Editorial Address
Jalan Trengguli I Nomor 34 Denpasar Timur, Bali 80238
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Aksara
ISSN : 08543283     EISSN : 25800353     DOI : 10.29255/aksara
Aksara is a journal that publishes results of literary studies researches, either Indonesian, local, or foreign literature. All articles in Aksara have passed the reviewing process by peer reviewers and edited by editors. Aksara is published by Balai Bahasa Bali twice a year, June and December. Aksara was first published in Denpasar in 1991, by Balai Penelitian Bahasa Denpasar. The name of Aksara had undergone the following changes: Aksara (1991—1998), Aksara Jurnal Bahasa dan Sastra (1998—2016), and Aksara (2017). By 2017, Aksara has started to publish in electronic version under the name of Aksara. Since the electronic version should refer to the printed version and following the official document SK 0005.25800353/JI.3.1/SK.ISSN/2017.05 dated May 20th, 2017 stating that ISSN 0854-3283 printed version uses the (only) name of Aksara, in 2017 the electronic version began to use the name Aksara and obtained a new e-ISSN number: 2580-0353. Starting in 2020, Aksara published 12 articles. Aksara accepts submissions of original articles that have not been published elsewhere nor being considered or processed for publication anywhere, and demonstrate no plagiarism whatsoever. The prerequisites, standards, and format of the manuscript are listed in the author guidelines and templates. Any accepted manuscript will be reviewed by at least two referees. Authors are free of charge throughout the whole process, including article submission, review and editing process, and publication.
Articles 159 Documents
Grammatical Structures and Relational Dynamics in Sundanese: An SFL Perspective Kelik Wachyudi; Wawan Gunawan; Dadang Sudana; Iwa Lukmana
Aksara Vol 36, No 1 (2024): AKSARA, EDISI JUNI 2024
Publisher : Balai Bahasa Provinsi Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29255/aksara.v36i1.4270.100--108

Abstract

This study aims to describe and identify various types of relational processes found in Sundanese. The analysis is conducted using the perspective of Functional Systemic Linguistics, with a special focus on the transitivity system in the Sundanese language structure. The research method used is a qualitative descriptive approach. The data collection technique in this research is sourced from Mangle magazine. The data analysis technique involves classifying the clauses into attributive and identifying relational processes based on the transitivity system in Functional Systemic Linguistics. The results show that the texts in the Sundanese-language Mangle magazine contain typical Sundanese relational processes. The types of relational processes found are attributive and identifying relational processes. Each of these types is further divided into more specific categories: intensive, possessive, and circumstantial. AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan mengidentifikasi berbagai jenis proses relasional yang terdapat dalam bahasa Sunda. Analisis dilakukan dengan menggunakan perspektif Linguistik Sistemik Fungsional, dengan fokus khusus pada sistem transitivitas dalam struktur bahasa Sunda. Adapun metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kualitatif.  Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini bersumber majalah Mangle. Teknik analisis data dalam penelitian ini dilakukan dengan mengklasifikasikan klausa-klausa ke dalam proses relasional atributif dan identifikatif berdasarkan perspektif sistem transitivitas dalam Linguistik Sistemik Fungsional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa teks-teks dalam majalah Mangle berbahasa Sunda mengandung proses relasional khas bahasa Sunda. Jenis proses relasional yang ditemukan adalah proses relasional atributif dan proses relasional identifikatif. Masing-masing dari kedua jenis proses relasional tersebut selanjutnya terbagi lagi menjadi tipe-tipe yang lebih spesifik, seperti intensive, possessive, dan circumstantial.
LEXICAL MEANING AND CULTURAL ADAPTATION ON THE PRODUCT OF NESTLE DANCOW I Gusti Agung Istri Aryani; Sri Widiastutik
Aksara Vol 29, No 1 (2017): Aksara, Edisi Juni 2017
Publisher : Balai Bahasa Provinsi Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29255/aksara.v29i1.106.131-146

Abstract

AbstractCommonly, an amazing and attractive advertisement intends to hypnotize their target consumer in seeing, reading, or even hearing the ads continually. Besides, the power of persuading and motivating in messages from the way of informing product benefit could also give impact to buyer in deciding to buy the product. This research discusses the contexts of advertising found on packages of two Nestle products, especially Nestle Dancow Actigo and Nestle Dancow Enrich. These products were analyzed based on pictures or symbols and text found on packages. It is aimed at finding out the context of discourse advertising on those packages. Data were collected from analysis of text, including pictures or symbols and additional questionnaires distributed to 50 respondents located at Denpasar and Gianyar. Urban society were used to evaluate concerning on their understanding of English even though Indonesian language mostly applied on packages of products. Method used in analyzing data is descriptive qualitative and quantitative with simple statistics and explanation. It showed that connotation and denotation meanings highlighted lexical items and its cultural adaptation using process of copy adaptation to fit the culture of their targeted consumers. Means found 6 words or phrases of English from 10 of them on packages understood by 50 respondents as of: 35 for Full Cream as highest score and 16 respondents for FortiGro as the lowest score. In addition, brand name, symbol and images showed producer seemed to have close relationship with consumer and able to attract target   consumer attention as majority of findings. It can be concluded that ads on packages of Nestle Dancow had succeeded to be understood by the society through the messages implied. 
Padlet as a Learning Media for Writing Procedural and Explanatory Texts in Metro School Makassar Abdul Azis; Sudirman Sudirman
Aksara Vol 37, No 1 (2025): AKSARA, EDISI JUNI 2025
Publisher : Balai Bahasa Provinsi Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29255/aksara.v37i1.4813.56-67

Abstract

This study aims to examine the effectiveness of Padlet as a digital learning tool to improve the writing skills of procedural and explanatory texts among sixth-grade students at SD Metro School Makassar. Employing a quantitative approach with a pre-experimental one group pre-test–post-test design, the research involved 32 students from two parallel classes who had received writing instruction using Padlet. Data were collected through performance tests and classroom observations, and analyzed using descriptive statistics and paired samples t-test. The findings revealed that the average score for procedural text writing increased from 64.94 to 89.06, while that for explanatory text writing improved from 59.67 to 89.94. The t-test confirmed that these gains were statistically significant (p < 0.05). However, the comparison between the two text types indicated no significant difference (p = 0.457), although a moderate positive correlation (r = 0.512) was found. These results suggest that Padlet effectively enhances students’ writing skills across both text genres. Padlet has proven to foster a collaborative, interactive, and inclusive learning environment, making it a highly recommended tool for writing instruction in primary education. AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengkaji efektivitas media Padlet dalam meningkatkan keterampilan menulis teks prosedur dan teks eksplanasi pada siswa kelas VI SD Metro School Makassar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain pra-eksperimen model one group pre-test–post-test. Subjek penelitian berjumlah 32 siswa dari dua kelas paralel yang telah mengikuti pembelajaran menulis menggunakan media Padlet. Teknik pengumpulan data menggunakan tes kinerja dan observasi, sementara analisis data dilakukan melalui statistik deskriptif dan uji paired samples t-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata nilai menulis teks prosedur meningkat dari 64,94 menjadi 89,06, sedangkan nilai menulis teks eksplanasi meningkat dari 59,67 menjadi 89,94. Uji t menunjukkan bahwa peningkatan tersebut signifikan secara statistik (p < 0,05). Namun, perbandingan antara hasil menulis kedua teks tidak menunjukkan perbedaan yang signifikan (p = 0,457), meskipun terdapat korelasi positif sedang (r = 0,512) antara keduanya. Hal ini menunjukkan bahwa Padlet efektif meningkatkan keterampilan menulis siswa secara merata, baik pada teks prosedur maupun eksplanasi. Media Padlet terbukti mampu menciptakan pengalaman belajar yang kolaboratif, interaktif, dan inklusif, sehingga layak direkomendasikan sebagai alat bantu dalam pembelajaran menulis di sekolah dasar.
MAKNA DAN FUNGSI TRADISI LISAN KENDURI SKO MASYARAKAT KERINCI JAMBI/MEANING AND FUNGCTIONS OF KENDURI SKO ORAL TRADITION KERINCI SOCIETY IN JAMBI Ricky Aptifive Manik
Aksara Vol 33, No 2 (2021): AKSARA, EDISI DESEMBER 2021
Publisher : Balai Bahasa Provinsi Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29255/aksara.v33i2.484.229-244

Abstract

AbstrakKenduri Sko merupakan tradisi pengukuhan gelar adat yang dilakukan oleh masyarakat Kerinci. Di dalam tradisi itu terdapat berbagai piranti dan pepatah-petitih yang belum diketahui makna dan fungsinya. Oleh sebab itu, penelitian ini hendak melihat makna dan fungsi tradisi lisan Kenduri Sko. Ada dua strategi yang digunakan dalam penelitian ini,pertama, pengumpulan data dengan perekaman dan wawancara. Kedua, Kenduri Sko dilihat sebagai fakta semiotik dengan aspek empirik dan aspek nonempirik. Melalui aspek empirik dikaji piranti dan teks pepatah-petitih dalam pengukuhan pemangku adat, sedangkan aspek nonempirik dilihat secara keseluruhan tradisi Kenduri Sko sebagai kesadaran kolektif kebahasaan dan kesadaran kolektif kebudayaan. Metode berikutnya adalah dengan melihat fungsi-fungsi folklore menurut Bascom. Penelitian ini menemukan bahwa Kenduri Skoadalah warisan nenek moyang yang berupa benda pusaka, aturan-aturan, norma-norma, nilai-nilai, dan sebagai ucapan rasa syukur atas apa yang menjadi milik masyarakat Kerinci. Adapun fungsi Kenduri Sko adalah sebagai pengukuhan gelar adat, sistem nilai-nilai kolektif, edukasi bagi pewaris selanjutnya, dan menjadi alat kontrol dalam prilaku sosial masyarakat.Kata kunci: tradisi lisan, kenduri sko, semiotik, kesadaran kolektifAbstractKenduri Sko is a tradition of custom title inauguration held by the Kerinci society. In that tradition, there are various tools and wise words which their meaning and functions are not yet known. Therefore, this study wants to look at the meaning and function of Kenduri Sko oral tradition. Two strategies are used in this study. First, the data are collected by recording and interviewing. Second, Kenduri Sko seen as a semiotic fact with empirical and non-empirical aspects. Through the empirical aspect, petatah-petitih (customary rhyming wise words) text examined in the inauguration of customary stakeholders, while the non-empirical aspect seen as a whole of the Kenduri Sko tradition as collective language and cultural awareness. The next method is to look at the functions of folklore according to Bascom. This research found that Kenduri Sko is a legacy of ancestors in the form of heirlooms, rules, norms, values, and gratitude for what belongs to the Kerinci’s community. Kenduri Sko functions as an oath of customary titles, a system of collective values, education for the next heirs, and a means of control in people’s social behavior.Keywords: oral tradition, kenduri sko, semiotics, collective awareness
Implementasi Lagu Lara Karya Dialog Senja Pada Pembelajaran Apresiasi Puisi dengan Pendekatan Stilistik Ricky Yoseptry; Miftahul Malik; Rosyidah Zakiyyah; Mia Devi Anggriyani; Lilik Herawati
Aksara Vol 37, No 2 (2025): AKSARA, EDISI DESEMBER 2025
Publisher : Balai Bahasa Provinsi Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29255/aksara.v37i2.4904.476-485

Abstract

The purpose of this study is to analyze the application, influence, and improvement of students' learning outcomes in poetry appreciation with a stylistic approach through the media of the song Lara by Dialog Senja. The research approach uses quantitative, with a quasi-experimental design. Data collection includes learning outcome tests, observation sheets, and student response questionnaires. Meanwhile, the data were analyzed based on descriptive statistics by calculating the mean, median, mode, and standard deviation. After that, an inferential statistical analysis was carried out which included the analysis prerequisite test, namely the normality test using the Shapiro-Wilk method and the homogeneity test with Levene's Test. The results of this study indicate that the use of the media of the song Lara by Dialog Senja with a stylistic approach in poetry appreciation learning, greatly influences student learning outcomes. This is based on the results of processing in the SPSS application with an independent t-Test test, obtained a value of t = 10.574 with a degree of freedom (df) of 69 and a significance value of 0.000. Because the significance value is smaller than 0.05. Then, based on the results of the correlation test, the correlation coefficient (r) between the Experimental and Control classes was 0.944 with a significance of 0.000 (p < 0.01). Thus, it can be interpreted that there is a significant influence between the Lara song media by Dialog Senja and student learning outcomes. AbstrakTujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dan peningkatan hasil belajar peserta didik dalam apresiasi puisi dengan pendekatan stilistika melalui media lagu Lara karya Dialog Senja. Pendekatan penelitian menggunakan kuantitatif, dengan desain quasi-eksperimen. Pengumpulan data meliputi tes hasil belajar, lembar observasi, dan angket respons siswa. Sementara itu, data dianalisis berdasarkan statistik deskriptif dengan menghitung mean, median, modus, dan standar deviasi. Setelah itu, dilakukan analisis statistik inferensial yang mencakup uji prasyarat analisis, yaitu uji normalitas menggunakan metode Shapiro-Wilk dan uji homogenitas dengan Levene's Test. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan media lagu Lara karya Dialog Senja dengan pendekatan stilistika pada pembelajaran apresiasi puisi, sangat berpengaruh terhadap hasil belajar siswa. Hal ini didasarkan terhadap hasil pengolahan pada aplikasi SPSS dengan uji independent t-Test, diperoleh nilai t = 10.574 dengan derajat kebebasan (df) sebesar 69 dan nilai signifikansi 0.000. Karena nilai signifikansi lebih kecil dari 0.05. Kemudian berdasarkan hasil uji korelasi, nilai koefisien korelasi (r) antara kelas Eksperimen dan Kontrol adalah sebesar 0.944 dengan signifikansi 0.000 (p < 0.01). Dengan demikian, bisa diintepretasikan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara media lagu Lara karya Dialog Senja dengan hasil belajar peserta didik.
ANALISIS WACANA KRITIS “SEMUA KARENA AHOK” PROGRAM MATA NAJWA METRO TV Ni Nyoman Ayu Suciartini
Aksara Vol 29, No 2 (2017): Aksara, Edisi Desember 2017
Publisher : Balai Bahasa Provinsi Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29255/aksara.v29i2.54.267-282

Abstract

Analisis Wacana Kritis selalu menarik untuk dikaji lebih dalam. Kuasa media dan persepsi publik yang membuat penelitian wacana kritis terus tumbuh. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana analisis wacana kritis model Van Djik dalam program Mata Najwa episode “Semua karena Ahok”? Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan analisis wacana kritis model AWK Van Djik dikonstruksi Najwa Sihab selaku pembawa acara dalam program Mata Najwa “Semua karena Ahok”. Metode yang digunakan yaitu AWK model Van Djik. Teknik analisis datanya menggunakan teknik dokumentasi dan observasi. Teori yang digunakan yaitu analisis wacana kritis model Van Djik, teori media. Hasil dan pembahasan penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Struktur makro yang terdapat dalam wacana yaitu kebijakan Ahok, 1,5 tahun kepemimpinan Ahok, reklamasi Pulau G, penggusuran warga bantaran kali dan waduk, pembangunan rusunawa, melangkah menuju pilkada 2017 lewat jalur independen, kepemimpinan Ahok, (2) Superstruktur, bagian pendahuluan dibuka dengan narasi yang memukau, kemudian pembahasan ditonjolkan lewat fakta-fakta yang tersaji, baik melalui video, maupun wawancara secara langsung kepada warga DKI Jakarta yang ikut menilai 1,5 tahun kepemimpinan Ahok, yang paling ditonjolkan yaitu bagian penutup yang berisikan kritik-kritik untuk gaya kepemimpinan Ahok di masa depan untuk Jakarta yang lebih baik, (3) Dari struktur mikro, analisis semantik, pertanyaan-pertanyaan yang diajukan Najwa kesemuanya berisi analisis segala hal yang telah dilakukan dan yang akan dilakukan Ahok untuk tetap menjadi pemimpin DKI Jakarta. Dari segi sintaksis, kalimat tanyalah yang mendominasi pernyataan Najwa untuk menggali informasi. Stilistik yang digunakan yaitu gaya bahasa tegas, lugas, apa adanya, dan transparan sesuai dengan semboyan yang diusung Metro Tv. Dari segi retoris, penekanan-penekanan yang dilakukan Najwa yaitu dengan beberapa pilihan kata dan ungkapan yang semakin mendukung pertanyaan. 
Interjeksi Emotif dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Simeulue Restria Mulyani; Mulyadi Mulyadi
Aksara Vol 34, No 2 (2022): AKSARA, EDISI DESEMBER 2022
Publisher : Balai Bahasa Provinsi Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29255/aksara.v34i2.520.264--271

Abstract

Emotional Interjection expresses inner feelings, shock, emotion, anger or sadness. This type of interjection is different from cognitive and volitive interjection. This study aims to reveal the form and meaning of emotive interjection in Indonesian and Simeulue. This research is a qualitative descriptive study and at the data collection stage the method used is the listening method which are classified according to their form and meaning of emotional interjections.  Forms of emotive interjection in Indonesian, namely: amboi, aduh, bah, sialan, cis, idih, buset, lho, wah, yaa, and oh. In Simeulue, the form of interjection is: atangma'a, bere, mantarafak, silaki, sanando, lohek, ilayeng, tereben, injee, bahaindo, and owe. This study found a group of meanings for emotive interjection, which was further divided into shocked or astonished, painful or sad interconnections, disliked and disgusted interactions, disillusioned or frustrated interjections, disliked and disgusted interactions, and shocked injections. These are found 2 interjections surprised or amazed, 3 interjections disappointment or resentment. AbstrakInterjeksi emotif mengungkapkan perasaan batin, kaget, terharu, marah, atau sedih.Tipe interjeksi ini berbeda dengan interjeksi kognitif dan volitif. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan bentuk dan makna interjeksi emotif di dalam bahasa Indonesia dan bahasa Simeulue. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif  kualitatif dan pada tahap pengumpulan data metode yang dilakukan adalah metode simak yang disertai dengan teknik catat yang  kemudian diklasifikan sesuai dengan bentuk dan maknanya.  Bentuk interjeksi emotif di dalam bahasa Indonesia,yaitu amboi, aduh, bah, sialan, cis, idih, buset, lho, wah, yaa, dan oh. Dalam bahasa Simeulue bentuk interjeksi, yaitu atangma’a, bere, mantarafak, silaki, sanando, lohek, ilayeng, tereben, injee, bahaindo, dan owe. Penelitian ini menemukan kelompok makna untuk interjeksi emotif, yang terbagi lagi menjadi interjeksi terkejut atau takjub, interjeksi sakit atau sedih, interjeksi tidak suka dan muak, interjeksi kekecewaan atau kekesalan, interjeksi tidak suka dan jijik, interjeksi kaget dan terpukul, interjeksi keheranan. Dalam penelitian ini ditemukan dua interjeksi terkejut atau takjub dan tiga interjeksi kekecewaan atau kekesalan.
Adjectival Collocations of The Word Bali in The Western Movies: Evidence from Three Corpora Gusti Ayu Praminatih; Dika Pranadwipa Koeswiryono
Aksara Vol 35, No 2 (2023): Aksara, Edisi Desember 2023
Publisher : Balai Bahasa Provinsi Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29255/aksara.v35i2.4137.307--318

Abstract

Adjectival collocation could depict the representation of things, such as place and individuals, i.e., a particular group, ethnicity, or community. While extensive studies on adjectival collocation and representation have been conducted in the Western context, only a few studies exist to explore a specific place in Southeast Asia. Consequently, this study aims to explore the adjectival collocation and representation of the word Bali from the Western perspective through its movies. To achieve the study’s objectives, a corpus linguistics approach was applied by utilizing three English corpora: The TV Corpus (TV), The Movie Corpus (Movies), and the Corpus of American Soap Opera (Soap), where the highest adjectival collocations from each corpus were collected to scrutinize context and representation. The findings of this study revealed that the adjectival collocations of the three corpora demonstrated five critical representations of the word Bali in Western movies: tourism, religion, history, terrorism, and crime. Further, the adjectival collocation of the word Bali represented the island as an exotic tourist destination with unique local beliefs and a long history. The word Bali was also represented to experience terrorist attacks and drug smuggling cases that made headlines nationally and internationally. The representations of the word Bali in Western movies adhered to events that significantly affected the island.  AbstrakKolokasi adjektiva dapat menggambarkan representasi suatu hal, seperti tempat dan orang, yang terdiri atas kelompok, etnis, atau komunitas tertentu. Meskipun studi ekstensif mengenai kolokasi adjektiva dan representasi telah dilakukan dalam konteks Barat, hanya sedikit studi yang mengeksplorasi suatu tempat tertentu di Asia Tenggara. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi kolokasi adjektiva dan representasi kata Bali dari sudut pandang Barat melalui film. Untuk mencapai tujuan penelitian, pendekatan linguistik korpus diterapkan dengan menggunakan tiga korpora bahasa Inggris: TV Corpus (TV), The Movie Corpus (Movies), dan Corpus of American Soap Opera (Soap). Kolokasi adjektiva tertinggi dari tiap-tiap korpus dikumpulkan untuk meneliti konteks dan representasi. Temuan dari penelitian ini mengungkapkan bahwa kolokasi adjektiva dari ketiga korpora tersebut menunjukkan lima representasi kritis dari kata Bali dalam film Barat: pariwisata, agama, sejarah, terorisme, dan kriminalitas. Kolokasi adjektiva dari kata Bali merepresentasikan pulau ini sebagai tujuan wisata eksotis dengan kepercayaan lokal yang unik dan sejarah yang panjang. Selanjutnya, kata Bali juga direpresentasikan mengalami serangan teroris dan kasus penyelundupan narkoba yang menjadi berita utama secara nasional dan internasional. Representasi kata Bali dalam film Barat sejalan dengan peristiwa yang secara signifikan mempengaruhi pulau ini. 
LIMA CERPEN PROPAGANDA LEKRA (1950—1965) I Wayan Artika
Aksara Vol 28, No 2 (2016): Aksara, Edisi Desember 2016
Publisher : Balai Bahasa Provinsi Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29255/aksara.v28i2.126.129-142

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengungkap muatan, karakter, dan tujuan ditulisnya cerpen propaganda; serta mengkaji hubungan sastra dan politik semasa Lekra (1950—1965).  Masalah penelitian adalah muatan, tujuan, karakter cerpen propaganda serta hubungan sastra dan politik.  Metode untuk memecahkan masalah dan mencapai tujuan penelitian, menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian membuktikan, cerpen propaganda sarat muatan marxisme dan agenda perjuangan PKI. Tujuan cerpen propaganda adalah memengaruhi massa rakyat agar mendukung perjuangan PKI.  Karakter cerpen propaganda dibedakan menjadi karakter umum (yaitu aktual, menyerang lawan, memengaruhi pembaca) dan karakter yang tampak pada struktur karya (bertema komunisme; tidak mementingkan alur; cerita berupa pandangan ideologis-politik pengarang; setting Revolusi Indonesia; pelaku cerita; rakyat tertindas, kader partai progresif, partisipan, simpatisan, dan militan PKI); dan bahasa mudah dimengerti. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan, cerpen propaganda menunjukkan hubungan erat antara sastra, ideologi, dan politik. Hubungan sastra dan politik menunjukkan bahwa cerpen-cerpen tersebut merupakan alat propaganda PKI sesuai dengan Mukadimah 1950 dan 1959, Konsepsi Kebudayaan Rakyat, dan prinsip 1-5-1. Dalam hubungan tersebut, sastra berada di bawah politik dan kebenaran ideologi lebih tinggi daripada nilai sastra. 
ECOLOGICAL WISDOM IN WANGSALAN AS AN EFFORT TO STRENGTHEN CHARACTER EDUCATION WITH CONSERVATION-MINDED Nur Hanifah Insani
Aksara Vol 32, No 1 (2020): AKSARA, Edisi Juni 2020
Publisher : Balai Bahasa Provinsi Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29255/aksara.v32i1.365.47-66

Abstract

Literature has close relationship with the environment. Literature also has an important role in the preservation of environment. Research with this qualitative approach aims to explain the representation of ecological wisdom in the wangsalan as an effort to strengthen character education with conservation-minded. Data of words, phrases, clauses and sentences are analyzed using inter-textual and functional pragmatic methods. The results of this study are: (1) The ecological elements contained in the wangsalan can be divided into five categories, are flora (for example, roning mlinjo:so; janur kuning:pupus; kembang tebu:gleges), fauna (example, wader bungkuk:urang; kapi jarwa:kethek; ayam wana:bekisar), nature (for example, udan riris:grimis; sedhang arga:tlaga, teja bengkok:kluwung), geography/area (example, kutha Gudheg:Yogyakarta; kulone Banjar Patoman:Tasik; peken alit:wande), and cultural outcomes (example, jangan gori:gudheg; gayung sumur:timba; nyaron bumbung:angklung); (2) Every lexicon in wangalan has a philosophy that consist character education, such as love of peace or tends to avoid conflict with others and the environment, not impose, kindness, politeness, patience, and respect for others. From the results of the research is known that wangsalan contains ecological wisdom that needs to be preserved. In addition, this ecological study in the wangsalan can be used as an alternative source to strengthen character education with conservation-minded.Keywords: wangsalan; ecological wisdom; character education; conservation mindedSastra memiliki keterkaitan erat dengan lingkungan. Sastra juga memiliki peran penting akan kelestarian lingkungan. Penelitian dengan pendekatan kualitatif ini bertujuan untuk menjelaskan wujud kearifan ekologi dalam wangsalan sebagai representasi suatu pendidikan karakter. Data yang berwujud kata, frasa, klausa, dan kalimat dianalisis menggunakan metode intertekstualitas dan pragmatik fungsional. Hasil penelitian ini adalah: (1) unsurunsur ekologi yang terdapat dalam wangsalan dapat terbagi menjadi lima kategori, yaitu flora (misalnya, roning mlinjo:so; janur kuning:pupus; kembang tebu:gleges), fauna (misalnya, wader bungkuk:urang; kapi jarwa:kethek; ayam wana:bekisar), alam (misalnya, udan riris:grimis; sedhang arga:tlaga, teja bengkok:kluwung), letak geografi/daerah (misalnya, kutha Gudheg:Yogyakarta; kulone Banjar Patoman:Tasik; peken alit:wande), serta hasil budaya (misalnya jangan gori:gudheg; gayung sumur:timba; nyaron bumbung:angklung); (2) setiap leksikon pembentuk wangsalan memiliki filosofi pendidikan karakter, seperti cintadamai/cenderung menghindari konflik dengan lingkungan, tidak memaksakan diri, sifat ramah, santun, sabar, serta menghargai orang lain. Dari hasil penelitian dapat diketahui bahwa wangsalan mengandung kearifan ekologi yang perlu untuk terus dilestarikan. Selain itu, kajian ekologi dalam wangsalan ini dapat dijadikan sebagai alternatif sarana pendidikan karakter.Kata kunci: wangsalan; kearifan ekologi; pendidikan karakter; wawasan konservasi 

Page 2 of 16 | Total Record : 159