cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. aceh besar,
Aceh
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Veteriner
ISSN : 25409492     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Health,
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Veteriner merupakan media elektronik yang digunakan sebagai wadah penyebaran hasil-hasil penelitian dari skripsi/tugas akhir mahasiswa Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Syiah Kuala yang ditulis bersama dengan dosen pembimbingnya. Naskah/artikel yang diterbitkan telah melewati proses review oleh 2 orang reviewer dan penyunting JIMVET. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Veteriner untuk saat ini menerbitkan naskah ilmiah mahasiswa dari Program Studi Pendidikan Dokter Hewan. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Veteriner terbit dengan satu volume dan empat nomor dalam setahun (Fabruari, Mei, Agustus, dan November).
Arjuna Subject : -
Articles 296 Documents
DENSITAS RADIOGRAFI TULANG FEMUR ANJING LOKAL (Canis lupus familiaris) YANG DIOVARIOHISTEREKTOMI (Radiography Density of Femur Bone On Lokal Dogs (Canis lupus familiaris) That In Ovariohisterektomi) Dinda Jasmal Sikumbang; Budianto Panjaitan; Syafruddin Syafruddin; Erwin Erwin; Dian Masyitha; Hamdan Hamdan
JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER Vol 2, No 3 (2018): MEI - JULI
Publisher : JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (395.32 KB) | DOI: 10.21157/jim vet..v2i3.7815

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan gambaran densitas radiografi tulang femur pada anjing lokal. Hewan yang digunakan dalam penelitian ini adalah 3 ekor anjing betina lokal dengan kisaran umur 5-7 bulan. Pengambilan gambar radiografi dan pengukuran densitas radiografi tulang femur dengan menggunakan Software Image J pada minggu ke 0 (sebelum diovariohisterektomi), minggu ke 1, 2, 3, dan 4 (setelah diovariohisterektomi). Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata densitas radiografi tulang femur sebelum diovariohisterektomi adalah 151,8401±5,8767. Hasil ini menunjukkan berbeda nyata  pada  minggu 1, 2, dan 4 setelah diovariohisterektomi dengan hasil densitas radiografi tulang 168,7952±7,88446, 181,0557±7,81876, dan 169,1759±4,73123. Pada minggu 3 setelah diovariohisterektomi menunjukkan hasil tidak berbeda nyata dengan densitas radiografi tulang sebelum diovariohisterektomi yaitu 152,9360±7,38131. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa densitas tulang dari hasil pengambilan gambar radiografi tulang femur anjing lokal (Canis lupus familiaris) didapatkan terjadi peningkatan densitas radiografi pada minggu ke 1, 2, 4 dan menurun pada minggu 3. Penurunan dan peningkatan densitas radiografi pada tulang femur bersifat fluktuasi. (This study aimed  to get radiodensity of femoral bone in local dog. Animals used in this study were 3 local female dogs with the age range of 5-7 months. Radiographic imaging and radiographic density measurements of femur bone using Software Image J before and after ovariohysterectomy at weeks 1, 2, 3, and 4. The results show that the average radiodensity of femur bone before ovariohysterectomy was 151,8401± 5,8767. This result had significantly different with 1, 2, and 4 weeks after ovariohysterectomy. In week 3 after ovariohysterectomy, the results were not significantly different from the radiograph density of the femur bone before in ovariohysterectomy that was 152.9360 ± 7.38131. Based on the results of the study it can be concluded that bone density resulting from radiography imaging of local dog's femur (Canis lupus familiaris) using Image Software Image J obtained  radiographic density increased at week 1, 2, 4 and decreased at week 3. The decrease and increase of radiographic density of the femur bone is a fluctuation).
PENILAIAN PEMOTONGAN AYAM DITINJAU DARI ASPEK FISIK DAN ESTETIKA DI RPU PEUNAYONG KOTA BANDA ACEH Otri Yana
JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER Vol 1, No 2 (2017): FEBRUARI - APRIL
Publisher : JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (504.691 KB) | DOI: 10.21157/jim vet..v1i2.3088

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan menilai hasil pemotongan ayam dirumah potong unggas (RPU) Peunayong Kota Banda Aceh. Aspek fisik yang diamati putus tidaknya tiga saluran yaitu esofagus, trakea, dan pembuluh darah (vena jugularis dan arteri karotis), sedangkan aspek estetika pemotongan ayam dinilai dengan metode kuesioner dari petugas pemotongan, penilaian kebersihan tempat pemotongan, cara penanganan pemotongan, wadah setelah ayam dipotong serta ketajaman pisau. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian terlihat bahwa pemotongan ayam di RPU Peunayong Kota Banda Aceh telah memenuhi aspek fisik namun belum memenuhi aspek estetika.   Assesment of physical and aesthetic aspect of the poultry slaughter house in Peunayong Banda Aceh This study was done to assess the slaughtering procedures of chicken in Peunayong Banda Aceh. Based on the in the chicken slaughter House of Peunayong physical and aesthetical aspect. Physical aspect were analyzed based on visual observation whereas those on aesthetical were done according to questioneran evaluation on the hygiene of process. Data obtained was analyzed descriptively. Result showed chicken slaughtering procedures the chicken slaughtering, House of Peunayong Banda Aceh has fulfilled the physical standard, but not aesthetical regment.
JUMLAH CEMARAN TOTAL PLATE COUNT (TPC) DAN Escherichia coli SUSU KAMBING SEGAR YANG BERASAL DARI USAHA TERNAK KAMBING PERAH DI KECAMATAN SYIAH KUALA BANDA ACEH Contamination Total Plate Count (TPC) and Escherichia coli in Fresh Goat Milk from Dairy Goat Farm in Syiah Kuala District Banda Aceh. Ibnu Affan; razali razali; rastina rastina
JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER Vol 2, No 1 (2017): NOVEMBER - JANUARI
Publisher : JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (356.053 KB) | DOI: 10.21157/jim vet..v2i1.5660

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah total plate count (TPC) dan kontaminasi Escherichia coli pada susu kambing segar yang berasal dari usaha peternakan kambing perah di kecamatan Syiah Kuala, Banda Aceh. Sampel susu yang digunakan adalah susu kambing segar  hasil pemerahan pada pagi hari yang diperoleh dari 2 usaha ternak kambing perah di kecamatan Syiah Kuala, Banda Aceh dengan 2 kali pengulangan masing-masing sebanyak 250 ml. Selanjutnya, sesegera mungkin dibawa kelaboratorium untuk dilakukan pengujian guna mengetahui adanya bakteri dalam air susu tersebut. Pengujian jumlah cemaran TPC dan E.coli dilakukan dengan metode tuang. Berdasarkan hasil penelitian ternyata jumlah total bakteri pada peternakan A adalah 4,9x102cfu/ml dan dari peternakan B adalah 9,2x103 cfu/ml. Hasil penelitian E.coli di usaha ternak kambing perah A  adalah 0 dan hasil penelitian E.coli usaha ternak kambing perah B adalah 1x101 cfu/ml. Kesimpulannya adalah jumlah TPC pada uasaha ternak kambing perah KecamatanSyiah Kuala tidak melebihi standar SNI sedangkan cemaran E.coli pada usaha ternak kambing perah A adalah 0 sedangkan pada usaha ternak kambing perah B adalah melebihi SNI. study aims to determine the total plate count (TPC) number and escherichia coli contamination on fresh goat milk from a dairy goat farm in Syiah Kuala district Banda Aceh. The milk samples used is the fresh goat milk  from morning milking from 2 dairy goat farm in Syiah Kuala district Banda Aceh  with two repeatation each repetition as much as 250 ml. The milk sample were taken to the laboratory as soon as possible to test the presence of bacteria in the milk. Total plate count (TPC) and E. coli test were done using pour methode.  Based on the results of the study showed that the total number of bacteria farm A  were 4, 9x102 cfu/ml and farm B were 9, 2x103 cfu/ml. The E.  coli result in farm A were 0 and in farm B were 1x101 cfu/ml. The conclusion is that the number of TPC in dairy goat farm in Syiah Kuala district banda Aceh do not exceed the SNI level while the E. coli contamination in farm A were 0 and farm B exceed the SNI level. 
IDENTIFIKASI DAN DISTRIBUSI NYAMUK Aedes VEKTOR PENYEBAB DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DI DALAM KAMPUS UNIVERSITAS SYIAH KUALA (Identification and Distribution of Aedes Mosquito Vector of Dengue Hemorrhagic Fever (DHF) in Syiah Kuala University) siti prawitasari hasibuan
JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER Vol 1, No 2 (2017): FEBRUARI - APRIL
Publisher : JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (557.422 KB) | DOI: 10.21157/jim vet..v1i2.2696

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi dan mengetahui distribusi dan kelimpahan nyamuk Aedes sebagai vektor penyebab Demam Berdarah Dengue (DBD) di dalam ruangan (indoor) dan di luar ruangan (outdoor)  di dalam Kampus Universitas Syiah Kuala. Penelitian dilakukan pada 5 lokasi yaitu Fakultas Kedokteran Hewan; Sektor Timur; Fakultas Hukum; Sektor Selatan dan Fakultas Kedokteran berdasarkan peletakan ovitrap pada tiap-tiap lokasi. Data diperoleh melalui koleksi telur dan larva nyamuk Aedes menggunakan perangkap telur nyamuk (ovitrap). Hasil pengamatan terhadap total rata-rata telur nyamuk Aedes di lima lokasi baik indoor maupun outdoor, tidak memperlihatkan perbedaan yang nyata (P0,05). Demikian juga pada pengamatan terhadap rata-rata larva Ae. aegypti indoor dan outdoor (P0,05) serta rata-rata larva Ae. albopictus indoor dan outdoor (P0,05). Tetapi pada pengamatan terhadap rata-rata larva Ae. aegypti dibandingkan dengan rata-rata larva Ae. albopictus di dalam ruangan (indoor) sangat berbeda nyata (P0,05) dimana Ae. aegypti lebih banyak ditemukan dibandingkan dengan larva Ae. albopictus. Sebaliknya di luar ruangan larva Ae. albopictus sangat dominan dan berbeda nyata dibandingkan dengan Ae. aegypti (P0,05). Kata kunci       : ovitrap, indoor, outdoor, Ae. aegypti, Ae. albopictus, DengueABSTRACT This study aims to identify and to understand the distribution and abundance of Aedes mosquitoes as vectors  that caused dengue indoor and outdoor at the Syiah Kuala University. The study was conducted in five locations: Faculty of Veterinary Medicine, Eastern Sector, Faculty of Law, South Sector and the Faculty of Medicine by laying ovitrap at each location. The data obtained through the collection of eggs and larvae of Aedes mosquitoes using mosquito egg’s trap (ovitrap). The observation of the average of Aedes’ eggs in five locations both indoors and outdoors, did not show significant differences (P0,05). Likewise, in observation of the average of Ae. aegypti larvae indoor and outdoor (P0,05) and the average of larvae of Ae. albopictus indoor and outdoor (P0,05). But, the observation of the average of Ae. aegypti larvae in comparison to the average of Ae. albopictus indoor were significantly different (P0,05), where Ae. aegypti more common than the larvae of Ae. albopictus. Otherwise in the outdoors, larvae of Ae. albopictus was dominant and significantly different with larvae of Ae. aegypti (P0,05). Keywords : ovitrap, indoor, outdoor, Ae. aegypti, Ae. albopictus, Dengue
PENGARUH PAPARAN TIMBAL (Pb) TERHADAP HISTOPATOLOGIS HATI IKAN NILA (Oreochromis nilloticus) ( The effect of lead (Pb) exposure to the histopathology of Nile tilapia (Oreochromis nilloticus) liver) Rosmaidar Rosmaidar; Nazaruddin Nazaruddin; winaruddin winaruddin; Ummu Balqis; T. Armansyah TR
JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER Vol 1, No 4 (2017): AGUSTUS-OKTOBER
Publisher : JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (401.944 KB) | DOI: 10.21157/jim vet..v1i4.4992

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh paparan timbal  terhadap histopatologis hati ikan nila (Oreochromis nilloticus).Penelitian ini menggunakan ikan nila sebanyak 12 ekor dengan kriteria: sehat; bobot badan 10 – 20 gram; umur ± 2 bulan; jenis kelamin jantan.Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola searah dengan 4 kelompok perlakuan dan 3 ulangan. Semua kelompok diberikan pakan pelet yang diberikan setiap hari. Kelompok P0 sebagai kontrol, ikan hanya diberi pakan pelet, P1 diberikan paparan timbal 6,26 mg/l, P2 diberikan paparan timbal 12,53 mg/l dan P3 diberikan paparan timbal 25,06 mg/l.Perlakuan dilakukan selama 30 hari dan ikan dietanasi pada hari ke-31. Hasil menunjukan rata-rata (± SD) jumlah sel-sel hepatosit hati pada ikan  yang mengalami degenerasi P0 (0,93 ± 0,61); P1 (18,73 ± 4,95); P2 (22,33 ± 4,57);dan P3 (44,80 ± 5,20); dan nekrosis P0 (0,73 ± 0,50); P1 (8,53 ± 2,50); P2 (8,93 ± 0,83); dan P3 (16,73 ± 2,00). Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa paparan timbal dengan dosis 25,06 mg/l menyebabkan kerusakan degenerasi dan nekrosis yang berat secara histopatologis pada sel hepatosit hati ikan nila (Oreochromis nilloticus).ABSTRACT The aims of this research was to find out to determine the level of lead (Pb) concentration that affect the rate of growth tilapia fish (Oreochromis nilloticus). This study used twelve tilapia fish with criteria: healthy; body weight 10-20 gram; age ± 2 month; male sex. The research was designedby a completely randomized design (CRD) with 4 unidirectional patterngroup treatments and three reins. All groups are given pellet feed given daily. GroupP0 as control, fish fed only pellets, P1 is given lead exposure 6,26 mg/l, P2 is given lead exposure 12,53 mg/l and P3 is given lead exposure 25,06 mg/l. Treatment carried out for 30 days andfish were euthanized on day 31. The statistical analysis showed that the average (± SD) number of hepatocyte liver cells in fish with degeneration wereP0 (0.93 ± 0.61), P1 (18.73 ± 4.95), P2 (22.33 ± 4.57), and P3 (44.80 ± 5.20), and necrosis were P0 (0.73 ± 0.50), P1 (8.53 ± 2.50), P2 (8.93 ± 0.83), and P3 (16.73 ± 2.00). From the results of the study can be concluded lead exposure with dose 25,06 mg/l cause damage degeneration and necrosis which is heavily histopatological in hepatocytes cell of Nile tilapia (Oreochromis nilloticus) liver.
CEMARAN LOGAM BERAT TIMBAL (Pb) PADA DAGING IKAN CENDRO (Tylosurus crocodilus) DI PESISIR KRUENG RAYA KABUPATEN ACEH BESAR (Contamination of Heavy Metal Lead (Pb) in Flesh of Needlefish (Tylosurus crocodilus) at Krueng Raya Aceh Besar) Sucia Fadillah
JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER Vol 1, No 3 (2017): MEI - JULI
Publisher : JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (339.177 KB) | DOI: 10.21157/jim vet..v1i3.3374

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi cemaran logam berat timbal (Pb) pada daging ikan cendro (Tylosurus crocodilus) yang ditangkap di pesisir Krueng Raya Aceh Besar. Sampel penelitian ini adalah ikan cendro yang diperoleh dari tempat penjualan ikan di Desa Lamnga Kecamatan Mesjid Raya Kabupaten Aceh Besar. Sebanyak 9 ekor ikan dibagi atas 3 kelompok dan 3 ulangan menurut ukuran tubuh, yaitu ikan cendro kecil dengan bobot 500 g (P1), ikan cendro sedang dengan bobot 500-1000 g (P2), dan ikan cendro besar dengan bobot 1000 g (P3). Prosedur pengujian logam berat timbal mengacu pada SNI 2354.5-2011 dan dianalisis menggunakan alat Atomic Absorption Spectrophotometer (AAS). Hasil uji  memperlihatkan rata-rata (±SD) konsentrasi Pb pada daging ikan cendro yaitu, (P1) (-0,2192±0,1189), (P2) (-0,2001±0,0980), dan (P3) (-0,1967±0,0741). Disimpulkan bahwa konsentrasi Pb pada daging ikan cendro yang berasal dari pesisir Krueng Raya masih di bawah nilai batas ambang baku Pb pada ikan.  ABSTRACT The study aimed to identify the contamination of lead (Pb) on flesh of needlefish (Tylosurus crocodilus) at Krueng Raya Aceh Besar. The sample of this research was needlefish which was taken from fish distributor in desa Lamnga Kecamatan Mesjid Raya Kabupaten Aceh Besar. Atotal of 9 fish were divided into 3 groups with 3 replications based on their size. Group P1 was small needlefish 500 g ,P2 was medium needlefish 500-1000 g, and P3 was big needlefish 1000 g. The procedure to test the heavy metal contamination refer to SNI 2354.5-2011 then samples analized by Atomic Absorption Spectrophotometer (AAS). The result showed that the average (±SD) of Pb levels in flesh of needlefish were, (-0.2192±0.1189), (-0.2001±0.0980) and (-0.1967±0.0741). In Conclution, the concentration of Pb in flesh of needlefish collected from Krueng Raya is below the standard value of Pb in fish.
PENILAIAN KELENGKAPAN DAN FASILITAS SANITASI, PROSEDUR PEMOTONGAN DAN HIGIENE PRIBADI DI RUMAH PEMOTONGAN HEWAN KOTA BANDA ACEH (ASSESSMENT OF COMPLETNESS AND FACILITIES SANITATION, SLAUGHTER PROCEDURES AND PERSONAL HYGIENE IN THE ANIMAL SLAUGHTERHOUSE OF BANDA ACEH) Salma Fajri Deswitta; Razali Razali; Ismail Ismail
JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER Vol 2, No 2 (2018): FEBRUARI - APRIL
Publisher : JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (278.49 KB) | DOI: 10.21157/jim vet..v2i2.7559

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk menilai rumah pemotongan hewan Kota Banda Aceh dari aspek kelengkapan fasilitas, sanitasi fasilitas, prosedur pemotongan dan juga dari aspek higine pribadi. Penelitian dilakukan pada bulan November 2017 dan lokasi penelitian adalah Unit Pelaksanaan Teknik (UPT) Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Kota Banda Aceh. Penelitian dilakukan dengan metode observasi yaitu pengamatan dan survei. Penelitian juga dilakukan dengan mengisi lembaran Checklist yang telah disiapkan dan melakukan tanya jawab terhadap pekerja RPH. Parameter yang diukur pada penelitian ini adalah: kelengkapan fasilitas RPH, sanitasi fasilitas RPH, prosedur pemotongan di RPH dan higenitas personal pekerja RPH. Data yang diperoleh kemudian ditabulasi dan dilakukan penilaian. Penilaian dilakukan berdarakan jawaban YA pada lembar Checklist. Kategori penilaian yaitu : baik dengan skor 80-100%, cukup dengan skor 60-79% dan kurang dengan skor 59% yang mengacu pada skala Likert. Setelah dilakukan penelitian ditemukan bahwa kelengkapan fasilitas RPH Kota Banda Aceh termasuk kategori cukup dengan persentase penilaian 60%, sanitasi fasilitas RPH termasuk kategori baik dengan persentase penilaian 87,5%, prosedur pemotongan termasuk kategori cukup dengan persentase penilaian 77,78%.  dan untuk higenitas pekerja termasuk kategori kurang dengan persentase penilaian 50,39%. ABSTRACTThis study aims at assess the slaughterhouse of Banda Aceh in the perspective of it’s completeness, and sanitation facilities , slaughter procedure and personal hygiene. The study was conducted in November 2017, and the site of the study was Technical Implementation Unit (UPT) of Animal Slaughterhouse (RPH) of Banda Aceh. The research was performed using observation method through monitoring and survey. The study also conducted by completing a checklist previously prepared and interview to the employees of the slaughterhouse (RPH). The parameters measured in the research were: completeness facilities, sanitation facilities, slaughter procedure of the slaughterhouse (RPH) and the personal hygiene of the of the slaughterhouse (RPH). The data obtained were tabulated and evaluated. The evaluation was performed according to the YES answer on the checklist. The category of the evaluations was: good with the score of 80-100%, sufficient with the score of 60-79% and poor with the score of 59% as referred by the Likert Scale. The study found that the completeness of the animal slaughterhouse (RPH) facility of Banda Aceh is categorized as sufficient with the percentage of evaluation 60%, the sanitation of the of the slaughterhouse (RPH) facility is categorized as good with the percentage of evaluation 87,5%, the procedure of the slaughter is categorized as sufficient with the 77,78% and for the employee personal hygiene is categorized as poor with the percentage of evaluation of 50,39%.
GAMBARAN HISTOLOGIS LIMPA AYAM KAMPUNG (Gallus gallus domesticus) PADA UMUR BERBEDA syafarina hanum; Hamdani budiman; Dian masyitha
JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER Vol 1, No 3 (2017): MEI - JULI
Publisher : JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (776.207 KB) | DOI: 10.21157/jim vet..v1i3.4012

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui gambaran histologis limpa ayam kampung (Gallus gallus domesticus) pada umur berbeda. Sampel yang digunakan adalah limpa ayam kampung (Gallus gallus domesticus) berumur 1 bulan, 2 bulan dan 3 bulan masing-masing 3 ekor. Limpa masing-masing hewan diambil dan diproses secara mikroteknik dengan pewarnaan hematoksilin-eosin (HE), kemudian diamati dengan mikroskop stereo. Hasil penelitian menunjukkan  struktur histologis limpa dari ketiga umur ayam terdiri dari kapsula, trabekula, pulpa merah, dan pulpa putih. Terdapat perbedaan pada ketebalan kapsula, diameter pulpa putih, serta batas antara pulpa merah dan pulpa putih. Ketebalan kapsula dan diameter pulpa putih paling besar pada umur 3 bulan kemudian diikuti umur 2 bulan dan 1 bulan. Batas antara kedua pulpa pada umur 3 bulan tampak lebih jelas terlihat jika dibandingkan dengan umur 1 bulan dan 2 bulan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah semakin bertambah umur ayam kampung, maka perkembangan struktur histologis limpanya semakin berkembang baik.This study aims to determine the histological finding of  spleen in local chicken (Gallus gallus domesticus) at different ages. The samples were local chicken (Gallus gallus domesticus) aged 1 month, 2 months and 3 months respectively 3 chickens. The spleen of each animal was taken and processed Microtechnique with hematoxylin-eosin (HE) stain, then observed with a stereo microscope.  The results showed spleen histological structure of third age consist of chicken's capsule, trabeculae, red pulp and white pulp. There is a difference in the thickness of the capsule is, the diameter of white pulp, as well as the boundary between red pulp and white pulp. The thickness and diameter of the capsule of the greatest white pulp at 3 months followed by the age of 2 months and 1 month. The boundary between the two pulp at 3 months or more obvious when compared to the age of 1 month and 2 months. The conclusion of this study is the increasing age of chicken, the development of spleen increasingly well developed histological finding.
Histopatologi Hati Tikus Putih (Rattus novergicus) Yang Diinjeksi Formalin (Histopathology of Rat (Rattus novergicus) Liver Induced by Formaldehide) Alfin Oktarian; Hamdani Budiman; Dwinna Aliza
JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER Vol 1, No 3 (2017): MEI - JULI
Publisher : JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (675.952 KB) | DOI: 10.21157/jim vet..v1i3.3328

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan mengetahui gambaran histopatologi hati tikus putih yang diinjeksi formalin dengan dosis bertingkat. Penelitian ini menggunakan hati 24 ekor tikus putih strain Wistar jantan umur 4-5 bulan dengan berat 180-200 gram. Rancangan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap (RAL) pola searah dengan 4 kelompok perlakuan. Kelompok kontrol (KO) adalah tikus yang hanya diberi pakan standar tanpa perlakuan apapun. Kelompok perlakuan 1 (K1), 2 (K2), dan 3 (K3) diberi pakan standar dan diinjeksi formalin secara intraperitoneal dengan dosis 1; 2,5; dan 5 mg/kg bb per hari. Penelitian ini dilakukan secara berkelanjutan selama 14 hari. Pada hari ke-15 semua tikus dibunuh dengan menggunakan kloroform, kemudian sampel organ hati diambil untuk dibuat sediaan histopatologi. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan ANAVA dan apabila terdapat perbedaan yang nyata dilanjutkan dengan uji Duncan. Hasil analisis statistik menunjukkan rata-rata (±SD) jumlah sel hati yang mengalami degenerasi parenkim pada K0, K1, K2, dan K3 berturut-turut adalah (2,40 ± 0,34), (3,40 ± 0,34), (4,73 ± 0,410), dan (5,53 ± 0,50). Jumlah sel hati yang mengalami degenerasi hidropis pada K0, K1, K2, dan K3 berturut-turut adalah (0,26 ± 0,23), (3,13 ± 0,30), (4,33 ± 1,00), dan (5,40 ± 0,87). Jumlah sel hati yang mengalami nekrosis pada K0, K1, K2, dan K3 berturut-turut adalah (0,66 ± 0,23), (2,06 ± 0,30), (2,53 ± 0,46), dan (3,60 ± 1,00). Formalin berpengaruh nyata (P0,05) terhadap jumlah sel hati yang mengalami degenerasi parenkim, degenerasi hidropis, dan nekrosis. Pemberian formalin dengan dosis bertingkat selama 14 hari pada tikus putih menyebabkan perubahan histopatologi sel hati berupa degenerasi parenkim, degenerasi hidropis, dan nekrosis. Semakin tinggi dosis yang diberikan, semakin banyak kerusakan sel hati yang ditemukan.  ABSTRACK This study aimed to determine the histopathology of rat liver induced by gradual dosage of formaldehide. This study used 24 liver of Wistar rats aged 4-5 months, weighing of 180-200 grams. The research design used was a completely randomized design (CRD) with 4 unidirectional pattern group treatments. Eachgroup treatment consisted of six rats. The control group (KO) rat given only the standard feed without any treatment. Treatment group 1 (K1), 2 (K2), and 3 (K3) were fed with standard feed and injected intraperitoneally with formaldehide doses of 1, 2.5, and 5 mg/kg bw. The treatment was carried out for 14 consecutive days. On day 15 all rats were eutanized using chloroform. Then the liver samples taken for histopathological preparations. Data were analyzed using ANAVA and then followed by Duncan test. Statistical analysis showed that the average (± SD) number of parenchyma degeneration of liver cell on K0, K1, K2, and K3 were (2.40±0,34), (3.40±0.34), (4.73±0.410) and (5.53±0.50) respectively. The number of hydropis degeneration of liver cell on K0, K1, K2, and K3 were (0.26±0.23), (3.13±0.30), (4.33±1.00), and (5.40±0.87) respectively. The number of liver cell necrosis in K0, K1, K2, and K3 were (0.66±0.23), (2.06±0.30), (2.53±0.46), and (3.60±1.00) respectively. Formalin effect significantly (P0.05) on the number of parenchyma degeneration, hydropis degeneration, and necrosis of liver cell. The higher the dosage given, the more damage the liver cells were found.
Resistensi Escherichia coli yang diisolasi dari telur Ayam di Beberapa Warung kopi kawasan Darussalam Kecamatan Syiah Kuala, Banda Aceh terhadap Antibiotik (Escherichia coli Resistance that Isolated from Chicken Eggs in Several Darussalam Coffee Shop Syiah Kuala Sub-district Area Banda Aceh of Antibiotics M.ARIF ALFURQAN; RASTINA RASTINA; ABDUL HARIS; NURLIANA NURLIANA; HENNIVANDA HENNIVANDA; ERINA ERINA
JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER Vol 2, No 2 (2018): FEBRUARI - APRIL
Publisher : JURNAL ILMIAH MAHASISWA VETERINER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (243.65 KB) | DOI: 10.21157/jim vet..v2i2.6902

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui resistensi beberapa jenis antibiotik terhadap Escherichia coli yang diisolasi dari telur ayam dari beberapa warung kopi kawasan Darussalam, Banda Aceh.Metode deteksi E.coli mengacu pada Bacteriological Analytic Manual (BAM) dan pengujian kepekaan E.coli terhadap antibiotik dilakukan dengan metode difusi cakram.Penelitian ini menggunakan 21 telur ayam yang dari tujuh warung kopi.Antibiotik yang digunakan yaitu ampisilin, gentamisin, streptomisin, siprofloksasin, eritromisin, sulfametoksasol dan tetrasiklin.Data dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan ampisilin, eritromisin dan sulfametoksasol yang resisten terhadap 12 koloniE.coli, tetrasiklin dan streptomisin resisten terhadap 11 koloni E.coli, dan gentamisin resisten terhadap 2 koloni E.coli. Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan E. coli yang diisolasi dari telur ayam yang dijual di warung kopi kawasan Darussalam Kecamatan Syiah Kuala Banda Aceh menunjukkan tingkat resistensi yang sangat tinggi yaitu ampisilin 100%, eritromisin 100%, tetrasiklin 92%, streptomisin 92% dan sulfametoksasol 100%) dan tidak resisten terhadap antibiotik jenis siprofloksasin dan gentamisin.Kata kunci: Esherichia coli, antibiotik, resisten, telur ayam.ABSTRACTThe aim of this study was to determine of antibiotic resistance in some types of Escherichia coli which isolated from Chicken Eggs in several Darussalam Coffee shop Banda Aceh Area. The Detection test of E.coli that reference to Bacteriological Analytical Manual (BAM) method and sensitivity test for E. coli to antibiotics is done by disc diffusion method. This study used 21 Chicken Eggs samples that collected from 7 coffee shop, the antibiotics that used were ampicillin, gentamycin, streptomycin, ciprofloxacin, erythromycin, sulfametoxazole, and tetracycline. The data were analyzed descriptively. The results of this study showed resistance to the ampicillin antibiotic, erythromycin and sulfametoxazole to as well as 12 E. coli colonies, 11 E. coli colonies for tetracycline and streptomycin, and 2 E. coli colonies for gentamycin. The conclution is this study showed a fairly high level of resistance on the egg that isolated from several Darussalam coffee shop area banda aceh, there is resistance to ampicilin antibiotic 100%, eritromycin 100%, tetracycline 92%, streptomisin 92% and sulfametoxazole 100%, and not resistance of ciprofloxacyn and gentamycin antibiotics.Keywords : Esherichia coli, antibiotic, resistance, Chicken Eggs.

Page 7 of 30 | Total Record : 296