Claim Missing Document
Check
Articles

Found 30 Documents
Search

Sistem Informasi Perawatan Cctv Pada Pt Citra Persada Infrastruktur Ruas Tol Ir. Wiyoto Wiyono, M.Sc. Muhammad, Zakky Noor; Harli, Eko; Ramdhan, Vickry
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 5, No 1 (2021): SEMNAS RISTEK 2021
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v5i1.4970

Abstract

Perkembangan teknologi saat ini, sudah sangat cepat dan maju, salah satunya adalah teknologi dibidang informasi. Kemajuan teknologi yang semakin meningkat didukung dengan sarana dan prasarana yang memadai, membuktikan bahwa kini informasi telah menjadi kebutuhan pokok dalam kehidupan manusia. Setelah penulis menganalisis dan mengumpulkan data, akhirnya penulis dapat menarik kesimpulan bahwa dengan adanya sistem informasi perawatan cctv, dapat membantu proses-proses yang ada di PT. CitraPersada Infrastruktur dengan mudah dan efisien sehingga dapat menghemat waktu.
Perancangan Sistem Informasi Manajemen Pengadaan Furnitur Pada Mozaik Furniture Perdianto, Perdianto; Harli, Eko; Ramdhan, Vickry
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 5, No 1 (2021): SEMNAS RISTEK 2021
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v5i1.4941

Abstract

Manajemen pengadaan merupakan hal yang penting dalam penyelenggaraan proyek demi memastikan persediaan bahan-bahan tetap ada saat proyek berlangsung. Mozaik Furniture saat ini masih belum menggunakan sistem informasi manajemen pengadaan bahan yang terkomputerisasi, sehingga seringkali didalam proyek terjadi kekurangan bahan ataupun sebaliknya. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, penulis merancang dan membangun sebuah sistem menggunakan pemodelan berorientasi obyek, bahasa pemrograman java dan database MariaDB. Sehingga penelitian ini menghasilkan sebuah sistem informasimanajemen pengadaan furnitur yang dapat membantu dan mengefektifkan kinerja dari karyawan Mozaik Furniture untuk mengendalikan pengadaan bahan serta memudahkan penyimpanan dokumen-dokumen kedalam suatu database.
Sistem Informasi Administrasi Keuangan Pada Masjid Nurul Huda Larangan Tangerang Berbasis Java Rachmadani, Irvan; Harli, Eko; Ramdhan, Vickry
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 5, No 1 (2021): SEMNAS RISTEK 2021
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v5i1.4914

Abstract

Keberadaan sebuah komputer sangat dibutuhkan pada masa sekarang, dengan teknologi yang canggih kita dituntut untuk bekerja lebih cepat, baik dalam proses pengolahan data ataupun dalam penyajian informasi semua harus tersaji dengan cepat, tepat dan akurat serta berkualiatas. Namun pada kenyataan, saat ini yang terjadi dilingkungan masjid jami nurul huda larangan tangerang masih melakukan proses data secara manual. sehingga sering mengalami kesalahan dan kesulitan ketika data saldo akhir tidak sama dengan proses pemasukan dari jamaah dan biaya oprasional masjid. Dengan metode observasi penulis akan melihat langsung keadaan dilapangan dan mencari nara sumber untuk kepentingan penelitian. Untuk itu, penulis mencoba memanfaatkan perkembangan teknologi dimasa sekarang untuk menanggulangi permasalahan yang dihadapi dengan harapan agar masalah-masalah serupa tidak terjadi kembali diwaktu mendatang. Dengan dibuatnya perancangan sistem administrasi keuangan masjid dan didukung bahasa pemrograman JAVA setadatabase mySQL.
Perancangan Sistem Informasi Penerimaan Karyawan Dan Presensi Pada Pt. Global Arrow Kiswoyo, Kiswoyo; Harli, Eko; Ramdhan, Vickry
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 5, No 1 (2021): SEMNAS RISTEK 2021
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v5i1.4904

Abstract

Sistem penerimaan karyawan dan presensi di PT Global Arrow memudahkan Admin dalammelakukan pendataan calon karyawan, data penjadwalan tes, data hasil tes serta data presensi karyawan sehingga kinerja perusahaan jauh lebih baik. Metodologi penelitian yang digunakan dalam sistem pengolahan data yaitu teknik pengumpulan data seperti wawancara, observasi, serta melakukan penelitian kepustakaan yang relevan dengan masalah sistem penerimaan karyawan dan presensi. Metode ini digunakan menggunakan metode grounded research. Hasil penelitian ini yaitu menggantikan sistem manual menjadi sistem yang terkomputerisasi sehingga dapat meningkatkan kinerja proses penerimaan karyawan dan presensi di PT Global Arrow. Serta bermanfaat dalam mendapatkan data- data yang akurat dan terbaru dalam penulisan skripsi/tugas akhir.
Perancangan Sistem Informasi Pengolahan Nilai Siswa Pada Sekolah Mi Miftahul Falah Klapanunggal Bogor Jaenudin, Ahmad; Harli, Eko; Ramdhan, Vickry
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 5, No 1 (2021): SEMNAS RISTEK 2021
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v5i1.4845

Abstract

Dunia teknologi ini berkembang sangat pesat, saat ini komputer sudah mengambil peran yang sangat penting dalam setiap pekerjaan yang berhubungan dengan pengolahan data, penilaian merupakan hal yang sangat penting dalam suatu pembelajaran, penilaian dilakukan oleh guru untuk mengetahui kemampuan siswa dalam menguasai tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan. Pada sekolah MI Miftahul Falah dimana setiappengerjaan penyimpanan nilai masih dilakukan secara manual. Dilihat dari sistem pengerjaan ini penulis melihat banyak sekali ketidak efisienan dan ketidak efektifan, kekurangan atau ketidak telitian. Dari penelitian inilah penulis ingin merancang sebuah aplikasi sistem informasi pengolahan nilai siswa pada sekolah MI Miftahul falah yang bertujuan menghasilkan perangkat lunak. Metode penelitian waterfall digunakan dalam penelitian ini. Dalam pengumpulan data ada dua jenis yang perlu dikumpulkan, yaitu datapremier dan data sekunder, data premier adalah hasil dari observasi dan wawancara dari narasumber yang berkaitan, sedangkan data sekunder peneliti menggunakan teknik pengumpulan data-data pembelajaran atau membaca pendapat para ahli. Penelitian ini menghasilkan suatu sistem aplikasi pengolahan nilai siswa, yang dirancang untuk membantu pengecekan nilai dengan cepat dan tepat. Membantu dalam pencarian nilai siswa karna nilai yang tersimpan didalam database.
Pemanfaatan H5p Dalam Pembuatan Tes Bahasa Indonesia Ramliyana, Randi; Ramdhan, Vickry
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 4, No 1 (2020): SEMNAS RISTEK 2020
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v4i1.3723

Abstract

Berkembangannya teknologi informasi membawa dampak positif bagi kemajuan dunia pendidikan di Indonesia, terutama pada siswa generasi Z. Mereka yang disebut generasi Z lahir dan tumbuh bersama dengan  pesatnya perkembangan teknologi di Indonesia. Mereka bahkan tidak dapat lepas dari teknologi dalam segala hal, termasuk dalam hal belajar. Para peserta didik yang merupakan generasi Z ini, memiliki gaya belajar yang unik berbeda dari generasi sebelumnya. Dunia pendidikan harus menyesuaikan diri dan melibatkan teknologi di dalam pembelajaran di kelas saat ini, salah satunya di kelas bahasa Indonesia. Ketidakpedulian generasi Z terhadap bahasa Indonesia saat ini dapat terlihat dari rendahnya nilai bahasa Indonesia daripada bahasa Inggris di kelas. Ditambah lagi generasi Z pandai berbahasa Inggris karena sering menggunakan smartphone untuk bermain game yang menuntut mereka harus bisa berbahasa Inggris. Namun, berbanding terbalik dengan penguasaan bahasa Indonesia mereka. Oleh karena itu dengan memanfaatkan perangkat lunak H5P, peserta didik dapat mengerjakan tes bahasa Indonesia dari smartphone mereka layaknya bermain game. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif yang bertujuan untuk menggambarkan atau menjabarkan pemanfaatan software H5P dalam pembuatan tes bahasa Indonesia. Berdasarkan tujuan penelitian tersebut, hasil penelitian berfokus pada pendeksripsian pemanfaatan H5P dalam membuat tes bahasa Indonesia.
Pelatihan Path Analysis Terhadap Guru SMK Di Jakarta Timur Doni Sirait, Erlando; Dani Apriyani, Dwi; Ramdhan, Vickry; Wirantasa, Umar; Erlangga, Fajar
AMMA : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 9 : Oktober (2025): AMMA : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : CV. Multi Kreasi Media

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The limited ability of vocational high school (SMK) teachers in East Jakarta to apply advanced statistical analysis has resulted in low-quality educational research outputs. Therefore, this community service program aims to enhance teachers’ competence in understanding and applying path analysis using the SPSS statistical software. The program was implemented through four main stages: preparation, core implementation, mentoring, and evaluation. The adopted approach combined lectures, workshops, hands-on practice, and mentoring to equip participants with both conceptual understanding and practical skills. The results showed a significant improvement in teachers’ abilities, with more than 80% of participants able to explain the basic concepts of path analysis and independently perform data processing. Participants also successfully produced simple analytical reports based on simulated data, reflecting their increased research skills. Based on evaluation results and positive participant responses, the training method proved to be effective and applicable in supporting data-driven research among SMK teachers in East Jakarta. This activity is expected to serve as an initial step in fostering a culture of data-based research within vocational schools and to encourage teachers to further develop their research capacity through advanced training and inter-school collaboration.
Implementation of Students' Character to Have an Attitude as Anti-Sexual Violence Intellectuals Through a Healthy Campus Nurcahyawati, Enny; Ramliyana, Randi; Rosida, Ida; Puspitasari, Anggun Citra Dini Dwi; Ramdhan, Vickry
Journal of Social Research Vol. 2 No. 12 (2023): Journal of Social Research
Publisher : International Journal Labs

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55324/josr.v2i12.1667

Abstract

To address the increasing cases of sexual violence in Indonesia and globally, there is a need to develop comprehensive strategies and initiatives. One approach is to enhance character development within the university environment, specifically through the implementation of a robust Healthy Campus Program. This program aims to instill national character values, focusing on education and higher education settings. The research employs qualitative methods, utilizing both secondary and primary sources, to shed light on the gravity of the issue and potential solutions. This holistic approach addresses not only the intellectual but also the spiritual aspects of individuals, emphasizing the importance of moral values and ethical conduct. It is through education that the foundation for preventing sexual violence can be laid. In addition to formal education, a Healthy Campus Program necessitates active involvement from the entire academic community. This collaborative effort is underscored by the guidelines outlined in Permendikbudristek No. 30 of 2021 concerning Crimes of Sexual Violence. The responsibility to foster a secure environment extends to all stakeholders within the university setting. By integrating character development initiatives and implementing a Healthy Campus Program, universities can contribute significantly to the prevention of sexual violence. This multifaceted approach aims not only to raise awareness but also to cultivate a culture of respect, empathy, and accountability. Through these collective efforts, it is envisioned that the number of sexual violence cases will decrease, creating a safer and more nurturing environment within and beyond university campuses.
DISEMINASI TEKNOLOGI PEMBELAJARAN: PELATIHAN GOOGLE EARTH UNTUK GURU DI SMA PUTRA BANGSA DEPOK Kuncoro, Adhityo; Wardhani, Dyah Rhetno; Ramdhan, Vickry; Abdillah, Rahman; Erlangga, Fajar
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 1 (2025): Volume 6 No. 1 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i1.40226

Abstract

Pendidikan di era digital menuntut integrasi teknologi sebagai komponen kunci dalam proses pembelajaran. Guru-guru di SMA Putra Bangsa Depok menghadapi tantangan dalam menyesuaikan kurikulum dengan kebutuhan siswa dan mengoptimalkan pemanfaatan teknologi seperti Google Earth untuk meningkatkan mutu pembelajaran. Karena itu, pelatihan ini diadakan dengan tujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dalam menggunakan Google Earth dalam rangka mewujudkan pembelajaran yang tidak hanya menarik tetapi juga mendalam. Metode yang terstruktur, mulai dari observasi langsung untuk mengidentifikasi kebutuhan guru, wawancara untuk mendapatkan masukan langsung, hingga sesi presentasi, praktik langsung, dan evaluasi, berhasil menunjukkan hasil positif, seperti ditunjukkan dengan respon guru yang merasa lebih siap dan percaya diri dalam mengintegrasikan teknologi ini dalam proses belajar-mengajar. Meskipun demikian, program ini masih menghadapi kendala seperti keterbatasan waktu untuk mendalami semua fitur Google Earth secara menyeluruh dan kebutuhan akan infrastruktur teknologi yang memadai di sekolah. Untuk menjaga keberlanjutan dan kesuksesan program, pendekatan lanjutan berupa pelatihan tambahan, pendampingan rutin, dan evaluasi teratur masih perlu dilakukan agar penggunaan teknologi dalam pembelajaran tidak hanya efektif tetapi juga sejalan dengan prinsip-prinsip Kurikulum Merdeka yang inklusif dan berorientasi pada hasil pembelajaran yang kompetitif.
Pelatihan Penggunaan Aplikasi Wordwall Sebagai Media Pembelajaran Interaktif Untuk Guru Sekolah Dasar di Kota Depok: Pengabdian Rhetno Wardhani, Dyah; Erlangga, Fajar; Abdillah, Rahman; Ramdhan, Vickry; Kuncoro, Adhityo
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 4 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 4 Nomor 2 (October 202
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v4i2.3571

Abstract

This program aimed to enhance the competencies of elementary school teachers in Depok City in developing interactive digital learning media using the Wordwall application. The activities were carried out in the form of training and direct mentoring, focusing on the creation and implementation of game-based learning media. The implementation methods included demonstration, hands-on practice, and guided assistance. The results of the program indicate that participants were enthusiastic and successfully created simple learning media using Wordwall. Based on observations throughout the activities, the teachers demonstrated improved skills and increased interest in integrating digital technology into the teaching and learning process. This program is expected to serve as an initial step in supporting digital learning transformation in elementary schools.