Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

Penerapan Metode Cooperative Make a Match dalam Meningkatkan Hasil Belajar Materi Asmaul Husna Nurhayati, Sri; Farichah, Siti Dawiyah; Indrianto, Nino; Halim, Abdul; Tanenji
Journal of Pedagogical and Teacher Professional Development Vol. 2 No. 2 (2026): Journal of Pedagogical and Teacher Professional Development, January 2026
Publisher : Fakultas Tarbiyah Ilmu Keguruan Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35719/jptpd.v2i2.229

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas V pada materi Asmaul Husna melalui penerapan metode cooperative make a match di SD Negeri 6 Nagrikaler Purwakarta. Penelitian menggunakan pendekatan penelitian tindakan kelas  yang dilaksanakan dalam dua siklus dengan tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Data dikumpulkan melalui tes tertulis, observasi aktivitas siswa, serta dokumentasi proses pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan. Rata-rata nilai siswa meningkat dari 49,6 pada pra-siklus menjadi 62 pada siklus I, dan kemudian menjadi 77,6 pada siklus II. Persentase ketuntasan belajar meningkat dari 16% (4 siswa) pada pra-siklus, menjadi 44% (11 siswa) pada siklus I, dan mencapai 76% (19 siswa) pada siklus II. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa metode cooperative make a match efektif dalam meningkatkan pemahaman dan hasil belajar siswa pada materi Asmaul Husna, serta layak untuk diterapkan lebih luas dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam pada materi lain.  This study aims to improve the learning outcomes of fifth-grade students on the topic of Asmaul Husna through the implementation of the cooperative make a match method at SD Negeri 6 Nagrikaler Purwakarta. The research employed a Classroom Action Research (CAR) approach conducted in two cycles, consisting of planning, implementation, observation, and reflection. Data were collected using written tests (pre-test and post-test), observation of student engagement, and documentation of the learning process. The findings revealed a significant improvement in student performance. The average score increased from 49.6 in the pre-cycle to 62 in the first cycle, and further to 77.6 in the second cycle. The percentage of students achieving the minimum mastery criteria also rose from 16% (4 students) in the pre-cycle to 44% (11 students) in the first cycle, and reached 76% (19 students) in the second cycle. These results indicate that the cooperative make a match method is effective in enhancing students’ understanding and learning outcomes on the topic of Asmaul Husna, and is feasible for broader application in Islamic Religious Education.
Peningkatan Hasil Belajar Siswa pada Materi Ummatan Wasathan Memanfaatkan Platform Daring Quizizz Arifa, Isnaini; Indrianto, Nino; Saidah, Siti Nur; Suwadi
Journal of Pedagogical and Teacher Professional Development Vol. 2 No. 2 (2026): Journal of Pedagogical and Teacher Professional Development, January 2026
Publisher : Fakultas Tarbiyah Ilmu Keguruan Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35719/jptpd.v2i2.597

Abstract

Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti memiliki peran penting dalam membentuk karakter siswa yang berakhlak mulia, khususnya pada materi ummatan wasathan. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Sumberasih memanfaatkan penggunaan media pembelajaran berbasis teknologi melalui platform daring Quizizz. Penelitian menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas  dengan pendekatan campuran (mixed methods), yang dilaksanakan dalam dua siklus melalui tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Data dikumpulkan melalui tes, observasi, dan wawancara, kemudian dianalisis menggunakan statistik deskriptif, gain score, dan triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan pada hasil belajar siswa. Ketuntasan belajar meningkat dari 35% dengan rata-rata skor 63,5 pada pra-siklus, menjadi 75% dengan rata-rata skor 80,5 pada siklus I, dan mencapai 100% dengan rata-rata skor 85,5 pada siklus II. Temuan ini menunjukkan bahwa penggunaan Quizizz mampu menciptakan suasana belajar yang lebih interaktif, menarik, serta meningkatkan motivasi dan pemahaman konsep siswa. Dengan demikian, penelitian ini menegaskan potensi Quizizz sebagai media pembelajaran yang efektif dalam Pendidikan Agama Islam dan budi pekerti. Islamic education and character development plays a vital role in shaping students’ noble character, particularly in the topic of ummatan wasathan. This study aims to evaluate the effectiveness of using Quizizz, a technology-based online learning platform, to improve the learning outcomes of eighth-grade students at SMP Negeri 1 Sumberasih, Probolinggo. The research employed a Classroom Action Research design with a mixed-methods approach, conducted in two cycles that included planning, implementation, observation, and reflection stages. Data were collected through tests, observations, and interviews, and analyzed using descriptive statistics, gain score, and triangulation. The findings revealed a significant improvement in student learning outcomes. Learning mastery increased from 35% with an average score of 63.5 in the pre-cycle to 75% with an average score of 80.5 in the first cycle, and eventually reached 100% with an average score of 85.5 in the second cycle. These results demonstrate that the use of Quizizz fosters an interactive and engaging learning environment while enhancing student motivation and conceptual understanding. Thus, this study confirms the potential of Quizizz as an effective learning medium in Islamic Religious Education and Character Development.
Development of Interactive Learning Media Based on Articulate Storyline 3 For Arabic Language Learning in Senior High School (MAN Lumajang) Nafisah, Ainun; Indrianto, Nino; Maulana, Asep
Abjadia : International Journal of Education Vol 10, No 4 (2025): Abjadia
Publisher : Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/abj.v10i4.34846

Abstract

This study aims to develop an interactive learning media application based on Articulate Storyline 3 in Arabic language learning as a solution to the low motivation and involvement of students due to the learning media used is still predominantly conventional in MAN Lumajang. The type of research used by researchers is research and development (RD). The development research is a research method that aims to produce a certain product. The research and development method is a scientific method used to research, design, create and test the validity of a product that has been created. In this development research, researchers used the four D model development model (4-D Model). The results of this study are validation from material experts showing a validity level of 85.2% and from media experts 89.6%, both of which are included in the very valid and very feasible category, although they require some revisions. Thus, this media is feasible to be used as an innovative alternative in the Arabic language learning process and is expected to increase student motivation and learning outcomes through a more interesting and interactive learning experience and so that it can be continued with a test of the effectiveness of the media on students.
Developing Pop-Up Book Based Media To Improve The First Grader Students’ Learning Achievement on The Theme of Natural Event of Min 4 Jember Indrianto, Nino; Kurniawati
JURNAL PENDIDIKAN DASAR NUSANTARA Vol 5 No 2 (2020): Jurnal Pendidikan Dasar Nusantara
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jpdn.v5i2.13836

Abstract

Kreatifitas guru untuk menciptakan suasana yang menyenangkan dalam proses belajar mengajar berperan penting dalam mengembangkan potensi peserta didik. Salah satunya dapat diwujudkan dengan mengembangkan media pembelajaran yang valid dan efkektif. Namun, tidak semua guru mampu mengembangkan media pembelajaran seperti halnya di MIN 4 Jember. MIN 4 Jember masih minim dalam penggunaan media pembelajaran, akibatnya hasil belajar siswa kurang maksimal. Berdasarkan hal tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pop-up book yang valid dan efektif untuk meningkatkan hasil belajar Tema Peristiwa Alam siswa kelas I MIN 4 Jember. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan (research and development) dengan memodifikasi model pengembangan Brog and Gall. Model tersebut terdiri dari tujuh tahap yaitu: (1) mencari masalah; (2) mengumpulkan data; (3) pengembangan desain/produk; (4) validasi desain/produk; (5) revisi desain; (6) uji coba produk; (7) revisi produk. Produk akhir dari penelitian ini berupa media pop-up book yang dikembangkan dari dua aspek, aspek materi dan aspek media. Hasil uji coba validitas yang diperoleh dari ahli materi sebesar 88% dan ahli media sebesar 82% dengan kualifikasi valid. Hasil uji t-related juga menunjukkan adanya perbedaan yang cukup signifikan antara perolehan hasil belajar siswa kelas kontrol dan kelas eksperimen yakni sebesar 25%. Dengan demikian media pop-up book ini layak digunakan dalam pembelajaran dan efektif untuk meningkatkan hasil belajar Tema Peristiwa Alam siswa kelas I MIN 4 Jember.