Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Kesehatan Tambusai

ANALISIS PERBANDINGAN KUALITAS CITRA RADIOGRAFI CRNIUM DENGAN MENGGUNAKAN TEKNOLOGI VIRTUAL GRID DAN PHYSICAL GRID Wagola, Rani Rahmawati; Liscyaningsih, Ike Ade Nur; Dewi, Sofie Nornalita
Jurnal Kesehatan Tambusai Vol. 6 No. 1 (2025): MARET 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jkt.v6i1.43781

Abstract

Cranium adalah jenis pemeriksaan radiologi yang sering terjadi dalam kasus emergency, Cranium  merupakan bagian tubuh yang relatif tebal yang tersusun dari banyak tulang dengan penyerapan radiasi hambur yang besar, maka penggunaan grid sangat dibutuhkan. Grid terbagi atas dua yaitu physical grid dan virtual grid, penggunaan physical grid masih memiliki kekurangan seperti meningkatkan dosis radiasi yang diterima pasien. Semakin tinggi rasio grid, semakin besar faktor eksposur yang diperlukan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbandingan kualitas citra cranium menggunakan physical grid dan virtual grid Yang dilakukan pada Lab Mobile Radiologi Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta pada Oktober 2024 hingga  Februari 2025. Pengumpulan data dilakukan dengan cara interfensial, dan kepustakaan. Penelitian yang digunakan berupa phantom cranium. Analisis data yang sudah diperoleh dilakukan denga menggunakan aplikasih SPSS untuk melakukan pengujian sehingga dapat ditarik kesimpulan, Hasil menunjukkan bahwa penggunaan virtual grid pada radiograf cranium memiliki nilai Signal to Noise Ratio (SNR) dan Contrast to Noise Ratio (CNR) yang lebih tinggi dibandingkan dengan physical grid. Dengan hasil rata-rata SNR virtual grid: 43,74, physical grid: 21,86 dan rata-rata CNR virtual grid: 57,86, physical grid: 26,36. Hal ini menunjukkan bahwa penggunaan virtual grid lebih baik di bandingkan physical grid. Uji analisis statistik terdapat perbedaan yang signifikan dengan nilai SNR p-value sebesar 0,012  dan nilai CNR p-value sebesar 0,004. Dapat disimpulkan bahwa kualitas citra pada virtual grid lebih baik.
ANALISIS PERBANDINGAN INFORMASI CITRA RADIOGRAFI CRANIUM DENGAN MENGGUNAKAN VIRTUAL GRID DAN PHYSICAL GRID Sephiarosi, Herda; Liscyaningsih, Ike Ade Nur; Dewi, Sofie Nornalita
Jurnal Kesehatan Tambusai Vol. 6 No. 2 (2025): JUNI 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jkt.v6i2.44536

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan informasi citra radiografi cranium dengan menggunakan Virtual Grid dan Physical Grid. Metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan eksperimen. Penelitian ini dilakukan mulai dari bulan Oktober 2024 hingga Maret 2025 di Lab Mobile Radiologi di Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta. Pengumpulan data dilakukan dengan cara penilaian menggunakan kuesioner. Kuesioner di isi oleh responden yaitu tiga dokter spesialis radiologi dan dilakukan uji statistik menggunakan bantuan aplikasi IBM SPSS berupa paired sample T-Test sehingga dapat ditarik kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan tidak ada perbedaan yang signifikan pada hasil statistik informasi citra radiografi cranium dengan menggunakan Virtual Grid dan Physical Grid. Namun, secara rata-rata (mean) nilai penggunaan Virtual Grid cenderung lebih tinggi dibandingkan Physical Grid pada semua kriteria penilaian. Virtual Grid menunjukkan kecenderungan kinerja yang lebih baik dalam semua penilaian kriteria. Hal ini menunjukkan bahwa teknologi Virtual Grid memiliki potensi besar sebagai alternatif yang efektif untuk menggantikan Physical Grid dalam pemeriksaan radiografi cranium. Keunggulan utama Virtual Grid terletak pada kemampuannya menghasilkan kualitas citra yang optimal tanpa perlu meningkatkan dosis radiasi, yang sangat penting dalam menjaga keselamatan radiasi. Selain itu, ketidaksesuaian pengaturan parameter digital pada Virtual Grid memungkinkan optimasi yang lebih presisi untuk berbagai struktur anatomi dengan karakteristik berbeda.
PENERAPAN PARAMETER PITCH UNTUK MENGEVALUASI INFORMASI CITRA CT SCAN KEPALA TRAUMA DI RSUD CARUBAN Fadli, Azkya Octara; Mufida, Widya; Dewi, Sofie Nornalita
Jurnal Kesehatan Tambusai Vol. 6 No. 2 (2025): JUNI 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jkt.v6i3.44693

Abstract

Tulang tengkorak kepala sangat rentan untuk mengalami cedera dengan beberapa alasan seperti kecelakaan mobil atau motor, jatuh, cedera saat olahraga, dan sebagainya. Pasien trauma sering kali berada dalam kondisi kritis dan kurang kooperatif sehingga proses diagnostik dipercepat dengan tanpa mengorbankan informasi citra yang berguna untuk mengambil keputusan medis yang tepat. Untuk menegakkan diagnosis tentu harus memperhatikan pengaturan parameter yang tepat dengan memperhatikan keseimbangan antara kualitas gambar yang dibutuhkan untuk diagnosis dan dosis radiasi yang diberikan kepada pasien. Penggunaan parameter pitch rendah pada pemeriksaan CT Scan kepala kasus trauma direkomendasikan untuk menghasilkan gambar dengan resolusi tinggi dan meminimalkan artefak, yang penting untuk diagnosis detail. Di RSUD Caruban penggunaan pitch yang digunakan pada pemeriksaan ct scan kepala rutin dan trauma yaitu 0,55 namun, pada kasus tertentu seperti pasien mengalami gelisah dan non kooperatif lainnya pengunaan pitch diatur menjadi 1. Berdasarkan latar belakang diatas tujuan penelitian ini yaitu mengetahui penerapan parameter pitch CT Scan kepala trauma untuk mengevaluasi informasi citra yang dihasilkan di instalasi radiologi RSUD Caruban. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode pengaturan parameter pitch di RSUD Caruban. Jenis data pada penelitian ini yaitu data sekunder dikarenakan sampel dalam penelitian ini adalah menggunakan data  pasien yang telah menjalani pemeriksaan CT Scan kepala sebanyak dua orang dengan kasus trauma kepala dengan penggunaan pitch 1 dan 0,55. Pengambilan data dalam penyusunan Karya Tulis Ilmiah ini dilakukan pada bulan Maret 2025 di Instalasi Radiologi RSUD Caruban. Subyek pada penelitian ini melibatkan 3 radiografer yang bertugas melakukan pemeriksaan CT Scan kepala, dan 1 dokter spesialis radiolog. Untuk obyek yaitu mengenai pengaturan parameter pitch dan informasi citra pada pemeriksaan CT Scan kepala dengan kasus trauma kepala di instalasi radiologi RSUD Caruban. Parameter pitch yang digunakan pada pemeriksaan CT Scan kepala pada kasus trauma kepala di instalasi radiologi RSUD Caruban sama dengan rutin yaitu 0,55 karena sudah cukup menghasilkan informasi citra yang detail untuk menentukan patologi pasien. Perubahan pitch biasanya dilakukan jika kondisi pasien kurang kooperatif walaupun sudah didampingi oleh keluarganya maka pitch dinaikkan menjadi 1 dan itu hampir jarang dilakukan sehingga tidak ada pengaturan pitch khusus untuk kasus trauma kepala. Di instalasi radiologi RSUD Caruban tidak ada pengaturan pitch khusus untuk kasus trauma kepala pada pemeriksaan CT Scan kepala. Pada kasus trauma kepala sama dengan rutin yaitu 0,55. Penggunaan pitch 1 hanya dilakukan pada kasus tertentu yang melibatkan waktu pemeriksaan yang lebih cepat. Meskipun hasil citra pitch 1 memiliki lebih banyak noise dari pada 0,55 hal ini tidak membuat dokter radiolog kesulitan untuk menginterpretasikan hasil radiografnya.