Claim Missing Document
Check
Articles

Found 27 Documents
Search

Peningkatan Daya Ingat Menggunakan Metode Pembelajaran Mind Mapping Pada Siswa Sekolah Dasar Saud, Citra Ayu Lestari; Sukirman, Sukirman; Rahmadani, Ervi
Jurnal Riset dan Inovasi Pembelajaran Vol. 4 No. 2 (2024): May-August 2024
Publisher : Education and Talent Development Center Indonesia (ETDC Indonesia)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/jrip.v4i2.1748

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis aktivitas guru dan siswa selama penerapan metode pembelajaran Mind Mapping dalam meningkatkan daya ingat siswa, serta untuk mengukur peningkatan daya ingat siswa setelah menggunakan metode tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilakukan dalam dua siklus, di mana setiap siklus meliputi empat tahapan: (1) perencanaan, (2) pelaksanaan, (3) pengamatan atau observasi, dan (4) refleksi. Subjek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas III-B SDN 34 Bara Kota Palopo, yang berjumlah 20 siswa, terdiri dari 9 perempuan dan 11 laki-laki. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, dokumentasi, tes, dan angket, yang kemudian dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas guru pada siklus I memperoleh rata-rata persentase 72,51% (cukup) dan meningkat menjadi 95,51% (sangat baik) pada siklus II. Sementara itu, aktivitas siswa pada siklus I memperoleh rata-rata persentase 72% (cukup) dan meningkat menjadi 95% (sangat baik) pada siklus II. Peningkatan daya ingat siswa juga terlihat dari siklus I yang memperoleh rata-rata persentase 67,13% (sedang) dan meningkat menjadi 92,46% (tinggi) pada siklus II. Kesimpulannya, penerapan metode pembelajaran Mind Mapping pada pembelajaran tematik dapat secara signifikan meningkatkan daya ingat siswa kelas III di SDN 34 Bara Kota Palopo. Penelitian ini menunjukkan bahwa metode Mind Mapping efektif meningkatkan aktivitas dan daya ingat siswa. Aktivitas guru dan siswa serta daya ingat siswa meningkat signifikan dari siklus I ke siklus II, memberikan solusi praktis bagi pembelajaran tematik di sekolah dasar.
Pengembangan Media Pop Up Book Pada Materi Keterampilan Membaca Cerita Pendek Untuk Siswa Sekolah Dasar Liana, Nur; Sukirman, Sukirman; Rahmadani, Ervi
Jurnal Riset dan Inovasi Pembelajaran Vol. 4 No. 2 (2024): May-August 2024
Publisher : Education and Talent Development Center Indonesia (ETDC Indonesia)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/jrip.v4i2.1806

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis kebutuhan media pop up book, mengetahui hasil pengembangan media pop up book terhadap keterampilan membaca cerita pendek dan untuk mengetahui kevalidan dan kepraktisan media pop up book yang dikembangkan di kelas IV SDN 035 Awo-Awo Kabupaten Luwu Utara. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian pengembangan Research and Development (R&D) dengan menggunakan model ADDIE yang terdiri dari 5 tahapan yaitu: (a) Tahap analisis, (b) Tahap desain, (c) Tahap pengembangan, (d) tahap implementasi, (e) Tahap evaluasi. Penelitian ini dilaksanakan di SDN 035 Awo-Awo Kabupaten Luwu Utara. Subjek penelitian ini adalah guru dan siswa kelas IV SDN 035 Awo-Awo dengan jumlah 19 siswa yang menggunakan media pop up book yang dikembangkan. Objek penelitian ini adalah pop up book. Teknik pengumpulan data yang digunakan peneliti adalah observasi, wawancara, angket dan dokumentasi. Penelitian ini menghasilkan sebuah bahan bacaan berupa pop up book yang telah memenuhi kategori valid dari hasil validitas pop up book. Berdasarkan hasil validitas pop up book yang telah divalidasi dengan kategori diantaranya ahli materi memperoleh nilai 75% dengan kategori valid, ahli desain memperoleh nilai 77,7% dengan kategori valid dan ahli bahasa memperoleh nilai 83,3% dengan kategori sangat valid. Hasil praktikalitas siswa berdasarkan respon uji coba dengan 19 siswa memperoleh nilai sebesar 80,50% dengan kategori praktis sedangkan hasil praktikalitas guru memperoleh nilai 91,56% dengan kategori sangat praktis.
Penerapan Model Two Stay Two Stray untuk Meningkatkan Hasil Belajar Pendidikan Agama Islam Peserta didik Kelas VIII SMP Negeri 8 Palopo Nadia, Nadia; Syamsuddin, Naidin; Rahmadani, Ervi
Jurnal Pendidikan Refleksi Vol. 13 No. 3 (2024): Jurnal Pendidikan Refleksi
Publisher : P3I Luwu Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Metode yang digunakan dalam proses pembelajaran masih menggunakan metode ceramah dan tanya jawab. Hal ini menyebabkan penurunan antusiasme belajar siswa karena mereka merasa bosan dalam mengikuti pembelajaran, sehingga hasil belajar siswa menurun. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penerapan model pembelajaran Two Stay Two Stray dan bagaimana peningkatan hasil belajar siswa setelah menggunakan model pembelajaran Two Stay Two Stray dalam mata pelajaran Pendidikan Agama Islam. Pendekatan perencanaan Kemmis dan McTaggart digunakan dalam penelitian ini bersama dengan penelitian tindakan kelas (PTK), yang terdiri dari dua siklus. Setiap siklus memiliki empat tahapan yang harus diselesaikan: perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Partisipan dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII pada tahun ajaran 2024-2025. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes, dokumentasi, dan observasi. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran Two Stay Two Stray dapat meningkatkan hasil belajar siswa dan dapat diterapkan dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam. Hal ini terbukti dari peningkatan hasil belajar antara siklus I dan II, yang meningkat sebesar 43% dari siklus I ke siklus II, yaitu dari 62,5% menjadi 91,66%.
MEMBANGUN MASA DEPAN UNGGUL MELALUI PEMILIHAN JURUSAN DAN PERGURUAN TINGGI YANG TEPAT PADA ERA 5.0 Bungawati; Rahmadani, Ervi; Sukmawaty, Sukmawaty; Wiratman, Arwan; Astri, Fitri
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 3 No. 4 (2024): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v3i4.1461

Abstract

Pentingnya pemilihan jurusan yang sesuai dengan minat, bakat, dan aspirasi individu telah menjadi fokus perhatian dalam konteks pendidikan. Tujuan pelaksanaan seminar pendidikan yang dihadirkan sebagai wadah diskusi dan pemahaman lebih mendalam mengenai tantangan dan peluang yang ada. Metode pengabdian ini menggunakan metode berbasis ceramah dalam bentuk seminar. Seminar ini dilaksanakan melalui berbagai metode interaktif, termasuk presentasi, diskusi kelompok, dan aktivitas refleksi. Seminar diikuti oleh siswa kelas XII SMA Negeri 1 Batu Putih. Lokasi pengabdian di Jalan Trans Sulawesi Kecamatan Batu Putih Kabupaten Kolaka Utara Sulawesi Tenggara. Seminar ini menyoroti pentingnya pemilihan jurusan dan perguruan tinggi yang tepat dalam mempersiapkan generasi mendatang menghadapi dinamika kehidupan. Seminar ini menyoroti pentingnya pemilihan jurusan dan perguruan tinggi yang tepat dalam mempersiapkan generasi mendatang menghadapi dinamika kehidupan. Materi yang diberikan oleh tiga pemateri yakni pemahaman terhadap minat dan bakat yang dimiliki, mengikuti tren dan kebutuhan pasar, mengeksplorasi karir dan peluang kerja.
The Covid-19 Pandemic And Online Learning: Challenges For University Students Wiratman, Arwan; Rahmadani, Ervi
ETDC: Indonesian Journal of Research and Educational Review Vol. 1 No. 3 (2022): June
Publisher : Education and Talent Development Center Indonesia (ETDC Indonesia)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/ijrer.v1i3.439

Abstract

Covid-19 forced the government to stop offline or face-to-face learning and implement online learning. Online learning is a new learning style for most students. This study investigates the challenges of online learning faced by students at a faculty of education in South Sulawesi. In particular, this research focuses on the types of challenges faced by students and how they overcome these challenges. This study uses a qualitative approach by conducting semi-structured interviews via telephone calls, WhatsApp applications, and virtual zoom applications to collect data from 30 students at one campus in South Sulawesi. The findings of this study indicate that the challenges faced by students are largely influenced by digital knowledge and skills, economic background, place of residence, and the teaching style of lecturers. This study concludes that online learning is less effective in increasing student participation, activeness, and providing quality learning.
PENGEMBANGAN MEDIA MONOPOLI PANCASILA BERBASIS JOYFULL LEARNING DALAM PEMBELAJARAN PPKn KELAS IV SDN 170 MULYASRI KECAMATAN TOMONI KABUPATEN LUWU TIMUR Zdikrillah, Afdholis; K, Nurdin; Rahmadani, Ervi
Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar (JIPDAS) Vol 5 No 3 (2025): Vol. 5 No. 3 Edisi Agustus 2025
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Bahasa Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37081/jipdas.v5i3.3033

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebutuhan, merancang desain dan mengembangkan media Monopoli Pancasila Berbasis Joyfull Learning Dalam Pembelajaran PPKn Kelas IV SDN 170 Mulyasri Kecamatan Tomoni Kabupaten Luwu Timur serta mengukur praktikalitas dan evektifitas media monopoli Pancasila berbasis joyfull learning dalam meningkatkan pemahaman siswa dalam pembelajaran PPKn. Metode penelitian yang digunakan adalah metode reasearch and development (R&D) dengan model pengembangan ADDIE (Analiysis, Desain, development, implementation, and evaluation). Penelitian dilaksanakan di SDN 170 Mulyasri dengan subjek penelitian sebanyak 18 orang siswa di kelas IV. Objek yang diteliti adalah media monopoli Pancasila berbasis joyfull learning. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, angket, dan tes. Sedangkan Teknik analisis data meliputi analisis data kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa lebih menyukai pembelajaran yang menyenangkan, proses desain media dilakukan dengan menggunakan canva. Media pembelajaran yang dikembangkan telah melalui tahap validasi ahli media dan materi dengan kategori sangat valid. Pengujian praktikalitas oleh guru mendapatkan skor 97,5%, sementara tanggapan siswa menunjukkan tingkat kepraktisan sebesar 85,55%, yang berarti media ini sangat layak digunakan dalam pembelajaran. Analisis efektivitas berdasarkan hasil pretest dan posttest menunjukkan peningkatan pemahaman siswa sebesar 27,61%, yang menunjukkan bahwa media pembelajaran ini efektif dalam meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi yang diajarkan. Dengan demikian, pengembangan media monopoli Pancasila berbasis joyfull learning ini dapat menjadi alternatif yang efektif dalam meningkatkan pemahaman siswa terhadap pembelajaran PPKn, serta mendukung pembelajaran yang lebih menarik dan menyenangkan di sekolah dasar.  
Praktikalitas E-Modul: Sinergi Nilai Karakter dan Kearifan Lokal untuk Menguatkan Karakter Mahasiswa Menuju Era Society 5.0 Rahmadani, Ervi; K, Nurdin; Irfandi; Susianti, Susianti
Indo-MathEdu Intellectuals Journal Vol. 6 No. 5 (2025): Indo-MathEdu Intellectuals Journal
Publisher : Lembaga Intelektual Muda (LIM) Maluku

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54373/imeij.v6i5.3998

Abstract

The purpose of this study was to examine the practicality of e-modules of Character Education Characterized by Local Wisdom. This research is follow-up research from previous research. This research is quantitative research using an instrument in the form of a practicality questionnaire totaling 15. The focus of the practicality test is the efficiency of the e-module, the benefits and ease of use. The data that has been obtained, then each is analyzed for each indicator in the form of a percentage, both from the responses of lecturers and students. Respondents consisted of students and lecturers totaling 106 people within the scope of the Faculty of Education and Teaching Training of the Islamic Education Management Study Program. The average response from lecturers was 90% which was included in the very practical category and the response from students was 83.5% which was included in the practical category. In addition, researchers also made improvements and several revisions for the convenience of users including adding images and layouts, until finally this e-module was completed in its development stage and could be used as teaching material in the lecture process in the Character Education course.
The Effect of the School Environment on Student Morality Basmin, Brenda; Nursaeni, Nursaeni; Rahmadani, Ervi; Middin, Murdianti
Educational Journal of Learning Technology Vol. 3 No. 1 (2025): Educational Journal of Learning Technology (September 2025)
Publisher : South Sulawesi Education Development (SSED)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58230/edutech.v3i1.68

Abstract

This study aims to determine the Effect of the School Environment on the morale of fifth-grade students at SDN 1 Porehu, North Kolaka Regency. Employing a quantitative ex post facto design, the research involved a saturated sample of all 26 fifth-grade students. Data were gathered through expert-validated questionnaires and analysed using descriptive statistics, product-moment correlation, and the coefficient of determination. The findings indicated that both the school environment (61.54%) and student moral character (65.38%) were categorised as good. The correlation analysis revealed a significant positive relationship between the two variables (r = 0.649, p < 0.05). Furthermore, the coefficient of determination (R² = 0.42) indicates that the school environment accounts for 42% of the variance in students' moral character, with the remaining 58% attributed to other factors. These results underscore the substantial role of the school environment in shaping student morality.
Kemampuan Mahasiswa PGMI dalam Mengembangkan Soal Berbasis Literasi Sains Bungawati; Rahmadani, Ervi
Jurnal Ilmu Pendidikan Dasar Indonesia Vol 1 No 1 (2021): DESEMBER
Publisher : Pusat Pengembangan Pendidikan dan Bakat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/judikdas.v1i1.284

Abstract

This study aims to determine the ability of PGMI students in developing scientific literacy-based questions in science learning in MI/SD. The research method used is qualitative with descriptive analysis. The results of the study found that the ability of students to develop scientific literacy-based questions on the competency dimension was in the good category, the content dimension was in the good category, the science context dimension was in the very good category and the scientific attitude category was in the poor category. It can be concluded that the students' ability in developing scientific literacy-based questions is in the "good" category.
Analisis Pemahaman Calon Guru Sekolah Dasar tentang Nilai Karakter Bangsa pada Mata Kuliah Konsep Pendidikan Karakter Rahmadani, Ervi; Bungawati
Jurnal Ilmu Pendidikan Dasar Indonesia Vol 1 No 2 (2022): MARET
Publisher : Pusat Pengembangan Pendidikan dan Bakat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/judikdas.v1i2.349

Abstract

The purpose of this study was to describe the understanding of elementary school teachers candidates’ on the value of national character in the Character Education Concept course. This study uses a descriptive method with a qualitative approach. The population in this study were all active 2020 PGMI students, totaling 89 people. The sampling technique used is random sampling, namely members of the population are selected randomly so that the number of samples consisting of 49 people is obtained. The instrument used in this research is in the form of a questionnaire distributed to the respondents. The results showed that the average student understanding of character values ​​in the Character Education Concept course was 89% which was in the very good category.