Claim Missing Document
Check
Articles

Found 25 Documents
Search

PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI INOVASI PRODUK UMKM SUSU PERAH MENJADI KERUPUK SUSU UNTUK MENINGKATKAN KEMANDIRIAN DI DESA BOCEK KECAMATAN KARANGPLOSO KABUPATEN MALANG Eny Widayawati; Rohmahtul Hasanun Cholilan; Dhurotun Nafisah; Elly Ira Rayani; Hernita Cahyani Dwi Putri; Ikhwan Apriansyah; Mochammad Ardiansyah Eka S; Nur Ramadhani J.M; Rafli Rafsanjani; Sahdania Assauma Destia; Suci Ayu Lestari; Suci Fitriani
Konferensi Nasional Pengabdian Masyarakat (KOPEMAS) #5 2024 Konferensi Nasional Pengabdian Masyarakat (KOPEMAS) 2022
Publisher : Konferensi Nasional Pengabdian Masyarakat (KOPEMAS) #5 2024

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Provinsi Jawatimur selama ini terkenal akan potensi sapi perahnya, tidak terkecuali Desa Bocek Kecamatan Karangploso Kabupaten Malang. Selama ini susu perah yang dihasilkan selalu disetorkan ke KUD kemudian dikirim ke Pabrik Besar (Nestle). Untuk lebih memberdayakan potensi Produk UMKM dan sekaligus meningkatkan kemandirian desa, maka dilakukanlah sosialisasi pelatihan dan pendampingan inovasi produk susu menjadi produk olahan berupa kerupuk susu. Kerupuk susu bisa menjadi produk khas dari Desa Bocek Karang ploso dan bisa menjadi produk oleh-oleh bagi wisatawan yang berlibur ke kota Batu karena wilayah Karangploso lokasinya bersebelahan dengan Kota Batu. Metode yang digunakan dalam pemberdayaan UMKM ini adalah dengan melakukan sosialisasi potensi inovasi produk baru berupa krupuk susu kemudian mengadakan pelatihan dan pendampingan pembuatan kerupuk susu bersama Ibu-Ibu PKK serta dilanjutkan dengan sosialisasi bagaimana pemasarannya, terutama difokuskan pada digital Marketing.
STRATEGI INOVATIF DALAM PENGEMBANGAN PARIWISATA BERKELANJUTAN DI ERA DIGITALISASI 4.0 Suci Fitriani; Ruly Irfan Nur Khaliq; Ayunda Listy Fatia; Eva Nurjanah; Luis Iskandar
Journal Central Publisher Vol 2 No 1 (2024): Jurnal Central
Publisher : Central Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60145/jcp.v2i1.323

Abstract

Latar Belakang : Pariwisata merupakan sektor yang vital dalam pembangunan ekonomi dan sosial, namun banyak daerah yang mengalami kesulitan dalam memanfaatkan potensi wisata mereka, terutama dalam era digital. Desa Cikalahang di Kabupaten Cirebon memiliki sejumlah daya tarik wisata yang belum optimal dalam pemasarannya. Oleh karena itu, diperlukan strategi inovatif untuk mengembangkan pariwisata berkelanjutan yang memanfaatkan teknologi digital. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk merumuskan dan menerapkan strategi inovatif dalam pengembangan pariwisata berkelanjutan di Desa Cikalahang, dengan fokus pada peningkatan daya tarik wisata melalui pemanfaatan media digital. Metode : Metode yang digunakan dalam penelitian ini mencakup observasi, wawancara, dan diskusi dengan pengelola objek wisata serta masyarakat setempat. Kegiatan yang dilakukan selama Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) meliputi pembuatan spot foto menggunakan ecobrick, pemasangan plang petunjuk jalan, dan pembuatan video promosi yang disebarluaskan melalui platform media sosial. Hasil dan Pembahasan : Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan strategi inovatif ini berhasil meningkatkan daya tarik wisatawan dan aksesibilitas ke lokasi. Spot foto yang dibuat dari ecobrick menarik perhatian pengunjung dan mempromosikan kesadaran akan isu lingkungan. Pemasangan plang jalan memberikan informasi yang jelas, sedangkan video promosi yang diunggah di media sosial efektif dalam menarik minat wisatawan, terutama generasi muda. Kesimpulan : Penggunaan ecobrick sebagai material spot foto berhasil memperkenalkan konsep ekonomi sirkular dan solusi untuk sampah plastik. Pemasangan plang jalan memudahkan akses wisatawan, sementara promosi digital melalui video di media sosial menjangkau audiens muda. Secara keseluruhan, program ini menunjukkan sinergi antara teknologi dan kelestarian lingkungan dalam pariwisata berkelanjutan.
PENGARUH MEDIA GAME EDUKASI BERBASIS WORDWALL TERHADAP HASIL BELAJAR BAHASA INDONESIASISWA KELAS IV SD NEGERI 2 RUNDENGKOTA SUBULUSSALAM Oriza Satyfa; Suci Fitriani; Hasniyati
Jurnal Metrum Vol. 2 No. 1 (2024): Jurnal Metrum
Publisher : PT Metrum Karya Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Rendahnya  hasil belajar merupakan masalah utama dalam penelitian ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media game edukasi berbasis wordwall terhadap hasil belajar bahasa Indonesia  siswa kelas IV SD Negeri 2 Rundeng Kota Subulussalam. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif jenis eksperimen desain one grup pretest-posttest. Sampel pada penelitian ini berjumlah 23 siswa. Instrumen dalam penelitian ini adalah soal tes tentang kaimat efektif. Teknik pengumpulan data menggunakan pretest-posttest. Analisis data menggunakan SPSS Statistics versi 23. Data diuji dengan uji-t (Paired Sample t Test). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh media game edukasi berbasis wordwall terhadap hasil belajar bahasa Indonesia siswa. Hal ini dapat dilihat dari hasil uji-t  (paired sample t test) diperoleh nilai Sig 0,000 < 0,05 dari hasil tersebut diambil keputusan  Ha diterima dan Ho ditolak. Dapat disimpulkan terdapat pengaruh media game edukasi berbasis wordwall terhadap hasil belajar bahasa Indonesia siswa kelas IV SD Negeri 2 Rundeng Kota Subulussalam.
Formulasi dan Uji Stabilitas Krim Ekstrak Daun Jambu Mete (Ancardium Ocidentale Linn) Suci Fitriani; Aprilya Sri Rachmayanti; Reny Haryani
Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia Vol. 1 No. 3 (2021): NOVEMBER : Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia
Publisher : Pusat Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jikki.v1i3.2942

Abstract

This research aims to evaluate the formulation and stability of cashew leaf extract cream (Anacardium occidentale Linn) as the active ingredient. The research method includes cashew leaf sampling, plant identification, leaf preparation, extraction, phytochemical screening, cream preparation, cream evaluation, and physical stability testing. Phytochemical screening results indicate the presence of tannins, flavonoids, and saponins in the cashew leaf extract. The cream formulation of cashew leaf extract was prepared using concentrations of 6%, 10%, and 14%. Cream evaluation includes organoleptic aspects, cream type, spreadability, pH, viscosity, and physical stability testing. The research findings show that creams containing cashew leaf extract at different concentrations and stored for 4 weeks at room temperature, low temperature, and 40°C demonstrate relatively stable physical stability. Statistical analysis has been conducted on the evaluation results, and the findings will be discussed in detail. This research concludes that cashew leaf extract cream formulations exhibit good physical stability during the tested storage period. These findings provide a better understanding of the formulation and stability of creams containing cashew leaf extract, which can serve as a basis for the development of more effective and stable pharmaceutical products in the future.
PENGGUNAAN MEDIA POP-UP BOOK UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS TEKS NARASI PESERTA DIDIK KELAS IV SD NEGERI 14 BANDA ACEH Sonia Putri Zaera; Mukhlis; Suci Fitriani
Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran Vol. 2 No. 3 (2024): Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran
Publisher : Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.572349/cendikia.v2i3.1158

Abstract

Media Pop-up Book merupakan salah satu media yang dapat digunakan sebagai saluran penyampaian pesan dari guru kepada peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mendeskripsikan rancangan penggunaan media Pop-Up Book dalam keterampilan menulis teks narasi peserta didik kelas IV SD Negeri 14 Banda Aceh. (2) Mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran keterampilan menulis teks narasi peserta didik kelas IV SD Negeri 14 Banda Aceh dengan menggunakan media Pop-up Book. (3) Mendeskripsikan evaluasi pelaksanaan pembelajaran keterampilan menulis teks narasi peserta didik kelas IV SD Negeri 14 Banda Aceh dengan menggunakan media Pop-up Book. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Yang menjadi subjek dalam penelitian ini adalah 1 guru kelas IV dan seluruh peserta didik kelas IV yaitu 31 peserta didik. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan lesson study, observasi dan tes. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) proses pembelajaran menulis teks narasi peserta didik kelas IV SD Negeri 14 Banda Aceh melalui media pop-up book sudah berjalan dengan baik, menunjukkan keaktifan belajar peserta didik untuk berpartisipasi dalam pembelajaran; (2) penggunaan media pop-up book untuk meningkatkan keterampilan menulis teks narasi peserta didik sudah berada pada kategori baik. Dapat disimpulkan bahwa dengan penggunaan media pop-up book dapat meningkatkan keterampilan menulis teks narasi pada peserta didik.