Claim Missing Document
Check
Articles

Pendukung Keputusan Pemberian Reward Dosen Dengan Menggunakan Weighted Product (WP) Prind Triajeng Pungkasanti; Titis Handayani; Henny Indriyawati
Jurnal Informatika Upgris Vol 4, No 1: Juni (2018)
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/jiu.v4i1.2389

Abstract

Penilaian kinerja merupakan faktor penting yang digunakan untuk mengetahui kinerja pegawai di suatu instansi/ organisasi dalam meningkatkan kualitas, salah satunya peningkatan kinerja bagi dosen. Universitas merupakan salah satu instansi yang terus meningkatkan kualitas, terutama kualitas kinerja dosen. Untuk mendorong peningkatan kualitas, penerapan sistem penghargaan reward dosen. Namun, penilaian kinerja diterapkan secara manual, penilaian kinerja tidak efektif dan efisien. Penilaian kinerja dosen sebagai imbal ganjaran menuntut banyak indikator / variabel dalam penilaian, sehingga diperlukan suatu sistem yang dapat memberikan informasi dalam pengambilan keputusan. Sistem Pendukung Keputusan (DSS) memiliki banyak metode yang diterapkan dalam algoritma pemecahan masalah. Methode Weighted Product (WP) adalah salah satu metode yang digunakan dalam decision support. Keywords: indicators, reward, Decision Support System (DSS), Weighted Product (WP)
Pemanfaatan Microsoft Excel untuk Pembuatan Rapor bagi Guru PAUD di Kota Semarang Titin Winarti; Prind Triajeng Pungkasanti; Basworo Ardi Pramono
E-Dimas: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 13, No 1 (2022): E-DIMAS
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/e-dimas.v13i1.4298

Abstract

Perkembangan teknologi informasi tidak hanya berperan dalam bidang perekonomian, tetapi juga bidang pendidikan. Dewasa ini setiap guru di hampir semua jenjang pendidikan diwajibkan untuk melek teknologi, terutama teknologi informasi. Selain untuk menunjang kegiatan pendidikan, melek teknologi informasi juga menunjang guru dalam menyelesaikan persoalan administrasi. Salah satu administrasi yang rutin dilakukan guru adalah membuat rapor bagi siswa-siswinya. Perangkat lunak Microsoft Excel memiliki banyak fitur dan fungsi yang dapat membantu dalam pembuatan rapor. Kendala yang dihadapi adalah masih kurang familiarnya fitur-fitur yang disediakan Microsoft Excel di sebagian pengguna, terutama guru-guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Hal tersebut dialami oleh guru-guru PAUD yang tergabung pada PKG (Pusat Kegiatan Gugus) yang belum terbiasa dengan tool-tool yang banyak disediakan pada perangkat lunak Microsoft Excel. Beberapa kendala yang sering dijumpai adalah kurang memahami penggunaan fungsi rumus-rumus kondisi, lookup yang merupakan fitur penting dalam membuat rapor. Hal inilah yang melatarbelakangi tim pengabdian untuk memberikan pelatihan “Pemanfaatan Microsoft Excel Untuk Pembuatan Rapor Bagi Guru TK dan PAUD di Kota Semarang”. Kegiatan ini diselenggarakan di Lab Komputer Fakultas Teknologi Informasi dan Komunikasi Universitas Semarang dengan metode ceramah dan praktik langsung. Peserta pelatihan ini adalah 25 orang yang semuanya merupakan guru-guru PAUD PKG. Kegiatan berlangsung selama 1 (satu) hari dengan durasi 4 (empat) jam. Melalui kegiatan ini, diharapkan ketrampilan dan pemahaman peserta meningkat terkait penggunaan perangkat lunak Microsoft Excel.
PEMANFAATAN MEDIA SOSIAL SEBAGAI DIGITAL MARKETING UMKM DI KECAMATAN TEMBALANG SEMARANG Nurtriana Hidayati; Prind Triajeng Pungkasanti; Nur Wakhidah
ABDIMASKU : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 3, No 3 (2020): September 2020
Publisher : LPPM UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33633/ja.v3i3.129

Abstract

Pemanfaatan teknologi informasi sudah merambah ke bidang digital marketing bagi para pelaku usaha. Salah satu alat digital marketing adalah media sosial. Media sosial inilah yang dapat membantu bagi para pelaku usaha dalam melakukan promosi dan penjualan produk, salah satunya adalah pelaku UMKM. Permasalahan yang dihadapi para pekalu UMKM khususnya UMKM yang ada di Kecamatan Tembalang semarang adalah penyebaran promosi masih menggunakan cara konvensional dengan cara penyebaran brosur, mengikuti bazar, membuka lapak, dan promosi dari mulut ke mulut. Hal ini menyebabkan jangkauan daerah pemasaran dan penjualan produk ruang lingkupnya kecil. Sehingga perkembangan bisnis para pelaku UMKM tidak berkembang pesat. Hal ini mempengaruhi pendapatan yang tidak meningkat, jumlah produk yang dijual tidak meningkat dan ruang lingkup wilayah pemasaran tidak luas, selain itu berpengaruh pada besarnya biaya operasional untuk promosi dan penjualan produk. Dengan adanya kegiatan pelatihan kepada pelaku UMKM di Kecamatan Tembalang Semarang nantinya para pelaku UMKM dapat memanfaatkan media sosial sebagai alat batu digital marketing sehingga cakupan wilayah promosi menjadi luas dan membantu dalam melakukan penjualan produk.
Decision Support System for Distribution of Assistance for Fishermen with Analytical Hierarchy Process Prind Triajeng Pungkasanti
JAICT Vol 4, No 1 (2019)
Publisher : Politeknik Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (784.776 KB) | DOI: 10.32497/jaict.v4i1.1381

Abstract

Sei Kapitan (Kapitan River) is a village located in Kumai District, West Kotawaringin Regency, Central Kalimantan Province with a population density of 5,660 inhabitants. 25% from 5,660 people work as fishermen so do fishermen in this village). The government has provided assistance for fishermen to reduce poverty, but it isn’t in the right target. The government only provides assistance without providing standard data and criteria to determine the beneficiaries. While from the village, they chose beneficiaries based on meetings with village officials, there will be many factors recommended at the meeting. Therefore they need system that can determine and conduct the assistance to fishermen who are entitled to receive support, it is the AHP (Analytical Hierarchy Process) method. By using the system development method, called prototypes, and criteria for fisheries ownership every month, types of fisheries, ship, and fishing gear ownership can be detected. This method was chosen because it can select the best alternative from several alternatives. The final result of this system is an alternative decision making that is interesting in determining the beneficiary fishermen. The future hope is that the results of decision making will be right on target and the system can be operated online.
Pemetaan Subdomain Pada Cloud Server Universitas Semarang Menggunakan Metode Port Forwarding dan Reverse Proxy Mohammad Sani Suprayogi; Prind Triajeng Pungkasanti
Kinetik: Game Technology, Information System, Computer Network, Computing, Electronics, and Control Vol 2, No 1, February-2017
Publisher : Universitas Muhammadiyah Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (406.098 KB) | DOI: 10.22219/kinetik.v2i1.133

Abstract

Manajemen Jaringan adalah bagian dari ilmu komputer yang berkaitan dengan pengaturan sumberdaya, optimasi, dan keamanan jaringan komputer. Port forwarding dan reverse proxy merupakan salah satu cara untuk pemetaan alamat dalam jaringan komputer. Penelitian mengenai cloud computing telah mulai banyak dilakukan, namun pembahasan mengenai manajemen jaringan masih sering menggunakan metode bridge, yang membutuhkan banyak ip public. Universitas Semarang telah mengimplementasikan cloud computing namun memiliki keterbatasan ip public, sehingga membatasi jumlah server dalam jaringan cloud Universitas Semarang. Hampir sebagian besar universitas dan institusi lain memiliki masalah yang sama (keterbatasan jumlah ip public), maka penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan suatu konfigurasi pada server cloud dengan tujuan untuk mengoptimalkan ip private dalam jaringan, kemudian memetakan subdomain dan ip private pada setiap server supaya dapat diakses oleh pengunjung. Hasilnya Universitas Semarang hanya membutuhkan satu ip public yang berfungsi sebagai gateway terhadap server-server yang berjalan di jaringan cloud. Selain itu teknik ini dapat menjadi pengayaan dalam mata kuliah Jaringan Komputer. 
Prediksi Bencana Alam di Kota Semarang Menggunakan Algoritma Markov Chains Nurtriana Hidayati; Prind Triajeng Pungkasanti; Nur Wakhidah
Jurnal Sains dan Informatika Vol. 7 No. 1 (2021): Jurnal Sains dan Informatika
Publisher : Teknik Informatika, Politeknik Negeri Tanah Laut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34128/jsi.v7i1.283

Abstract

Bencana alam bukan merupakan hal baru di Indonesian khususnya kota semarang. Data tersebut dapat di lihat pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). Data bencana alam yang digunakan sebagai data penelitian diambil dari tahun 2013 hingga 2020 dengan jenis bencana alam berupa banjir, banjir rob, puting beliung, tanah longsor, rumah roboh, pohon tumbang dan kebakaran yang semuanya perlu kita waspadai dan ditanggulangi untuk memperkecil kerugian bagi masyarakat. Prediksi merupakan hal yang dipakai setiap kalangan untuk mengetahui seberapa besar hal yang mungkin terjadi dimasa yang akan datang. Markov Chains adalah metode untuk menghasilkan nilai kemungkinan terhadap sesuatu dengan perhitungan probabilitas. Markov chains disini melakukan prediksi dengan nilai matrik terhadap 7 bencana alam yang terjadi di kota Semang dengan hasil prediksi di tahun 2020 adalah banjir 35 %, rob banjir 0%, tanah longsor 22%, puting beliung 3%, rumah roboh 2%, kebakaran 30% dan pohon tumbang 8%. Sedangkan di tahun 2021 prosentase prediksi banjir 22 %, rob banjir 3%, tanah longsor 22%, puting beliung 2%, rumah roboh 8%, kebakaran 33% dan pohon tumbang 9%.
IMPLEMENTASI DESAIN GRAFIS DALAM PEMBUATAN KONTEN SOSIAL MEDIA UNTUK SISWA MA KKM MA’ARIF DEMAK Titis Handayani; Prind Triajeng Pungkasanti; Nur Wakhidah
Intimas Vol 2 No 2 (2022)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi dan Industri Unisbank

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (456.003 KB) | DOI: 10.35315/intimas.v2i2.9037

Abstract

KKM Ma’arif Demak memiliki 32 MA yang tersebar di wilayah kerja KKM Ma’arif Kabupaten Demak. Pada setiap MA memiliki mata pelajaran Desain Grafis. Materi yang diberikan dari mata pelajaran ini juga hanya sebatas melakukan desain atau pembuatan logo menggunakan Corel Draw. Skill yang diperoleh dirasa kurang ketika informasi harus disampaikan melalui media social seperti Instagram. Sehingga perlu adanya skill lanjutan dari pengelolaan Desain Grafis dalam pembuatan konten sosial media yang sesuai dengan kelayakan dan kepatutan dalam penyampaian informasi. Kegiatan pelatihan PkM ini diikuti oleh 36 siswa MA KKM Maarif Demak dan diselenggarakan di Laboratorium Komputer FTIK USM. Tahapan dari kegiatan PKM meliputi: pre-test, penyampaian materi, praktikum, dan post-test. Hasil evaluasi diperoleh dari hasil pre-test dan post-test yang dilakukan para peserta PkM. Evaluasi yang dilakukan menunjukkan hasil: sebelum kegiatan PkM pemahaman peserta 45% dan setelah kegiatan PkM pemahaman peserta 100%.
Penerapan metode Weighted Aggregated Sum Product Assessment (WASPAS) dalam menentukan reseller terbaik Prind Triajeng Pungkasanti; Nur Wakidah; Rizal Rafli Fajar Kurniawan
AITI Vol 20 No 2 (2023)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24246/aiti.v20i2.206-219

Abstract

Peran reseller penting dalam sebuah penjualan. Reseller yang berkompeten diperlukan untuk meningkatkan nilai penjualan. Pemberian apresiasi kepada reseller terbaik dapat memotivasi para reseller agar saling berkompetisi. DJ Foundation menerapkan penentuan reseller secara manual sehingga terjadi ketidakefektivan tenaga dan waktu, penumpukan data, kehilangan berkas, dan kesalahan penilaian. Dari permasalahan tersebut, maka dirancang sistem untuk menentukan reseller terbaik dengan menerapkan metode Weighted Aggregated Sum Product Assessment (WASPAS), dengan kriteria kejujuran, loyalitas, tanggung jawab, absensi, pinalti, dan target harian. Data yang diperoleh bersumber dari wawancara, observasi, dan studi pustaka. Penelitian ini menghasilkan kategori ranking terbaik dengan nilai akhir 0,973, sehingga layak digunakan oleh pengguna, karena dapat membantu mengurangi penumpukan ataupun kehilangan berkas, serta mempercepat dalam proses penentuan reseller.
Deteksi Objek menggunakan Deep Learning untuk Mengetahui Tingkat Kerumunan Mahasiswa Nur Wakhidah; Prind Triajeng Pungkasanti; Agusta Praba Ristadi Pinem
JEPIN (Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika) Vol 9, No 3 (2023): Volume 9 No 3
Publisher : Program Studi Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/jp.v9i3.70132

Abstract

Penyebaran Covid 19 varian Delta di Kota Semarang pada bulan Juni – November 2021 mengakibatkan terjadinya kembali lonjakan. Hal ini menjadi pertimbangan Dinas Kesehatan terkait pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas. Universitas Semarang (USM) yang memiliki mahasiswa terbanyak di Kota Semarang dengan jumlah mahasiswa terdaftar sejumlah 21644. Banyaknya mahasiswa yang dimiliki USM akan sangat rentan terjadinya pelanggaran protokol kesehatan dilingkungan universitas seperti adanya kerumunan mahasiswa. Salah satu yang dapat dilakukan dalam pencegahan yaitu deteksi objek untuk menentukan kerumunan menggunakan teknologi deep learning. Penerapan deep learning pada model pendeteksi objek menggunakan metode Convolutional Neural Network (CNN) berfungsi untuk melakukan ekstraksi fitur ciri objek yang tertangkap kamera, lalu akan disimpan sebagai fitur ciri objek. Setelah fitur disimpan, model melakukan pendeteksian dan menghitung banyaknya objek pada citra yang ditangkap untuk menentukan tingkat kerumunan mahasiswa. Model yang dibangun secara keseluruhan memiliki F1-Score 0.91 yang berarti kegagalan False Negative maupun False Positive tidak berbeda jauh. Model deteksi ini mampu melakukan penghitungan obyek manusia dengan MAPE 17% dan RMSE 2.68.
Penerapan Metode Analytical Hierarchy Process dan Additive Ratio Assessment Dalam Menentukan Target Promosi Universitas Mahendra, Rifqi Gusnar; Trenady, Revangga Alif; Pungkasanti, Prind Triajeng
Building of Informatics, Technology and Science (BITS) Vol 6 No 2 (2024): September 2024
Publisher : Forum Kerjasama Pendidikan Tinggi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47065/bits.v6i2.5469

Abstract

The Semarang University New Student Admissions (PMB) Department has set a target for the number of new students every year of 4,500 students. To meet this target, the PMB section carries out promotions to several high schools and vocational high schools, however, the PMB section has not yet chosen the school promotion site. apply decision support methods with certain methods that can help select schools for university promotion. This research applies a decision support method with the Analytical Hierarchy Process (AHP) to calculate the weight of each criterion and will continue with ranking calculations using the Additive Ratio Assessment (ARAS) method. The results of applying the AHP method for weighting criteria are: number of school alumni students with a weight of 0.36; the number of active school students was 0.26; the distance between school and university is 0.12; and school-university collaboration of 0.26. From the ARAS ranking method, it was found that SMKN 8 Semarang had the highest score of 0.911; in second place at SMKN 4 Semarang with a score of 0.864; and in third place at SMA Institut Indonesia with a score of 0.823. The aim of this research is to provide better alternative decisions so that it can help the Semarang University PMB section in deciding school promotion targets.