Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : HIKMAH : JURNAL PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER BERBASIS PANCA DISIPLIN PESANTREN AL-MUKMIN SUKOHARJO Sulaeman Sulaeman
HIKMAH: JURNAL PENDIDIKAN AGAMA ISLAM Vol 11, No 1 (2022)
Publisher : STAI Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55403/hikmah.v11i1.316

Abstract

ABSTRAKPenulisan ini mengkaji tentang penerapan pendidikan karakter di Pesantren Islam Al Mukmin Ngruki Sukoharjo. Penlisan ini dilatarbelakangi urgensi pesantren sebagai tempat pengembangan pendidikan karakter.; mengetahui peranan Pesantren Al Mukmin dalam mengembangkan aspek pendidikan karakter bagi para santrinya; dan mengetahui metode dan strategi pesantren untuk membentuk karakter santri. Metode penelitian yang digunakan adalah  kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Data diperoleh melalui observasi/pengamatan, wawancara, dokumentasi dan triangulasi/campuran.. Sebagai informan penelitian ini adalah kepala kepengasuhan dan para ketua bagian pelaksana kedisiplinan di asrama/boarding. Dalam penulisan ini hendak disajikan manajemen pendidikan nilai karakter khas pesantren Al Mukmin yang berbasis panca disiplin pesantren yaitu: disiplin ibadah, disiplin akhlak, disiplin belajar, disiplin lingkungan dan disiplin bahasa . Penelitian dimaksudkan untuk memberikan kontribusi dan masukan  pada lembaga internal maupun ekternal semisal di dalam mengelola penerapan pendidikan karakter dengan efektif dan efisien