Claim Missing Document
Check
Articles

EVALUASI USABILITY WEBSITE LPPI DENGAN PENDEKATAN METODE WEBSITE USABILITY EVALUATION TOOL (WEBUSE) Sodik Sodik; Achmad Maezar Bayu Aji; Baginda Oloan Lubis; Melan Susanti
JISAMAR (Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research) Vol 7 No 2 (2023): JISAMAR : May 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52362/jisamar.v7i2.1044

Abstract

Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia (LPPI) yang berlokasi di Jl. Kemang Raya No. 35, Jakarta Selatan 12730 merupakan lembaga pendidikan perbankan yang memiliki hubungan dengan Bank Indonesia. Saat ini telah memanfaatkan teknologi informasi melalui website dengan alamat https://lppi.or.id/. Terdapat banyak sekali fitur-fitur yang ada pada website LPPI seperti beranda, produk, tentang kami, pengumuman, kontak dan highlights. Walaupun LPPI sudah memiliki layanan website untuk membantu banyak masyarakat, belum ada studi kasus evaluasi kegunaan pada website LPPI. International Organization for standardization (ISO) mendefinisikan usability sebagai tingkat dimana produk bisa digunakan oleh pengguna tertentu untuk mencapai tujuannya dengan lebih efektif, efisien, dan memuaskan dalam ruang lingkup penggunanya. Oleh karena itu perlu dilakukan evaluasi usability untuk mengetahui seberapa tinggi tingkat kepuasan pengguna saat berinteraksi dengan website LPPI. Metode yang digunakan pada penelitian ini dengan metode Website Usability Evaluation Tool (WEBUSE). Hasil point usability Content, Organization, and Readability sebesar 0,82 dan termasuk kedalam kategori “Excellent”. Kemudian perhitungan yang didapatkan hasil point usability Navigation and Links sebesar 0,79 dan termasuk kedalam kategori “Good”. Begitu juga dengan perhitungan yang didapatkan hasil point usability User Interface Design sebesar 0,80 dan termasuk kedalam kategori “Excellent”. Terakhir perhitungan yang didapatkan hasil point usability Performance and Effectiveness sebesar 0,88 dan termasuk kedalam kategori “Excellent”.
PELATIHAN PENGGUNAAN DAN PEMANFAATAN CANVA UNTUK PEMASARAN SECARA DIGITAL BAGI POKJA TKQ/TPQ KECAMATAN TANJUNG PRIOK Baginda Oloan Lubis; Firstianty Wahyuhening Fibriany; Eri Riana
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Suatu penyajian informasi yang informatif merupakan modal untuk menciptakan informasi yang mudah di terima oleh masyarakat salah satunya adalah staff pengajar. Sesuai dengan pekerjaan yang diemban oleh pengurus dan pengajar yang ada di POKJA TPQ/TPQ, yaitu mereka kerjakan dengan melakukan pekerjaan administratif, pengumuman maupun kegiatan pemasaran untuk menarik minat orang tua menyekolahkan anaknya di TKQ dan TPQ. Salah satu cara sosialisasi yang dilakukan adalah dengan menggunakan flyer, poster ataupun media lain yang menarik, baik secara digital maupun secara fisik. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini yaitu menciptakan rasa kreativitas dan terciptanya suatu inovasi terutama dalam kegiatan pemasaran digital untuk promosi lembaga dan pembuatan media pembelajaran. Pelatihan penggunaan Canva yang diberikan kepada pengurus dan staff pengajar POKJA TKQ/TPQ Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Metode yang dilakukan dengan demonstasi mempraktikkan secara langsung. Materi yang diberikan yaitu proses pembuatan akun, proses mempergunakan template yang sudah tersedia dan pengaturan penggunaan suatu elemen yang ada untuk penunjang materi yang akan dibuat. Hasil dari kegiatan pengabdian masyarakat ini dimana para pengurus dan staff pengajar mempraktikkan secara langsung sesuai dengan arahan modul pelatihan. Proses evaluasi kegiatan dilakukan dengan cara pembagian kuisioner dengan beberapa komponen indikator yaitu kejelasan penyajian materi, kemudahan dalam penggunaan, dan manfaat yang dirasakan oleh pengurus dan staff pengajar. Pelatihan ini bisa menambahkan ilmu pengetahun bagi para pengurus dan staff pengajar khususnya di dalam menambah suatu referensi cara penyampaian suatu bahan pembelajaran yang menarik dan mudah diterima. Saran yang dapat diberikan yaitu adanya pelatihan berkelanjutan agar para pengurus dan staff pengajar dapat memaksimalkan ilmu yang telah disampaikan.
Penerapan Model Iteratif pada Animasi Edukatif Pengenalan Aksara Mandailing sebagai Pelestarian Warisan Budaya Bangsa Baginda Oloan Lubis; Ghofar Taufiq; Agus Salim; Budi Santoso
SATIN - Sains dan Teknologi Informasi Vol 6 No 2 (2020): SATIN - Sains dan Teknologi Informasi
Publisher : STMIK Amik Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1256.984 KB) | DOI: 10.33372/stn.v6i2.665

Abstract

Aksara etnis Mandailing merupakan warisan leluhur yang sangat berharga dalam kebudayaan bangsa kita, warisan leluhur ini semakin lama semakain punah dikarenakan kurangnya minat dari generasi milenial saat ini untuk mempelajari kembali aksara etnis Mandailing ini yang sering disebut “surat batak Mandailing”. Untuk menghindari warisan leluhur ini tergerus oleh zaman, yang dapat menyebabkan generasi berikutnya tidak mengenal lagi aksara mandailing serta demi melestarikan kembali budaya bangsa ini, penelitian ini mencoba memaparkan atau menyajikan apa yang didapat dari referensi yang ada. Penulisan ini dituangkan dalam karya animasi edukatif yang dirancang dengan Macromadia flash. Metode pengembangan sistem yang digunakan dalam penelitian ini dengan Model Iteratif (Iterative model). Penerapan animasi interaktif ini diharapakan dapat membantu dalam mensosialisakan aksara etnis Mandailing ini kembali di lingkungan sekolah (dunia pendidikan) maupun kepada masyarakat khususnya masyarakat Mandailing. Diharapakan juga aplikasi ini dapat dimasukkan kedalam playstore dan ios untuk memudahkan masyarakat mempelajari dan menggunakannya.
Perancangan Animasi Edukatif Membaca dengan Model Iteratif System Development Live Cycle (SDLC) Firstianty Wahyuhening Fibriany; Baginda Oloan Lubis; Bibit Sudarsono; Agus Salim; Budi Santoso; Rahmat Tri Yunandar
Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer Vol 9, No 2 (2023): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/jtik.v9i2.1582

Abstract

Pembelajaran di Taman Kanak-kanak yang mensyaratkan bahwa tanggap teknologi berkaitan dengan permasalahan stimulasi perkembangan kemampuan membaca menggunakan animasi interaktif menjadi salah satu media pembelajaran yang efektif untuk digunakan. Melalui kegiatan penggunaan mouse dan tombol keyboard, anak-anak diajak untuk mengaktifkan koordinasi mata dan tangannya serta tanggap terhadap simbol-simbol huruf. Untuk menyampaikan materi yang relevan yang tidak menghilangkan unsur permainan dengan materi yang disampaikan diperlukan media animasi edukatif yang akan membantu guru dan siswa dalam pembelajaran membaca. Melalui penggunaan animasi edukatif ini materi membaca pada anak usia taman kanak-kanak diharapkan mampu tersampaikan tanpa harus menghilangkan prinsip-prinsip pembelajaran. Penelitian ini menggunakan model iteratif System Development Life Cycle (SDLC), sedangkan untuk pemodelan datanya menggunakan metode pemodelan berbasis flash dan perangkat lunak yang digunakan untuk mengimplementasi adalah Adobe flash player CS5 yang digunakan untuk merancang animasi, Adobe Photshop CS6 untuk mengedit gambar atau teks dan Adobe Soundbooth untuk mengedit suara. Hasil penerapan animasi interaktif pembelajaran ini menunjukkan bahwa aplikasi dapat digunakan untuk media pembelajaran yang baik dan menarik bagi anak-anak. Dengan menggunakan animasi edukatif media pembelajaran ini akan membantu memudahkan guru dalam menyampaikan materi terhadap siswanya. Berdasarkan pengujian white box aplikasi telah layak dan memenuhi syarat efektifitas. Berdasarkan pengujian black box dipastikan bahwa suatu event atau masukan akan menjalankan proses yang tepat dan menghasilkan output yang sesuai dengan rancangan.
Perancangan Animasi Edukatif Membaca dengan Model Iteratif System Development Live Cycle (SDLC) Firstianty Wahyuhening Fibriany; Baginda Oloan Lubis; Bibit Sudarsono; Agus Salim; Budi Santoso; Rahmat Tri Yunandar
Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer Vol. 9 No. 2 (2023): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/jtik.v9i2.1582

Abstract

Pembelajaran di Taman Kanak-kanak yang mensyaratkan bahwa tanggap teknologi berkaitan dengan permasalahan stimulasi perkembangan kemampuan membaca menggunakan animasi interaktif menjadi salah satu media pembelajaran yang efektif untuk digunakan. Melalui kegiatan penggunaan mouse dan tombol keyboard, anak-anak diajak untuk mengaktifkan koordinasi mata dan tangannya serta tanggap terhadap simbol-simbol huruf. Untuk menyampaikan materi yang relevan yang tidak menghilangkan unsur permainan dengan materi yang disampaikan diperlukan media animasi edukatif yang akan membantu guru dan siswa dalam pembelajaran membaca. Melalui penggunaan animasi edukatif ini materi membaca pada anak usia taman kanak-kanak diharapkan mampu tersampaikan tanpa harus menghilangkan prinsip-prinsip pembelajaran. Penelitian ini menggunakan model iteratif System Development Life Cycle (SDLC), sedangkan untuk pemodelan datanya menggunakan metode pemodelan berbasis flash dan perangkat lunak yang digunakan untuk mengimplementasi adalah Adobe flash player CS5 yang digunakan untuk merancang animasi, Adobe Photshop CS6 untuk mengedit gambar atau teks dan Adobe Soundbooth untuk mengedit suara. Hasil penerapan animasi interaktif pembelajaran ini menunjukkan bahwa aplikasi dapat digunakan untuk media pembelajaran yang baik dan menarik bagi anak-anak. Dengan menggunakan animasi edukatif media pembelajaran ini akan membantu memudahkan guru dalam menyampaikan materi terhadap siswanya. Berdasarkan pengujian white box aplikasi telah layak dan memenuhi syarat efektifitas. Berdasarkan pengujian black box dipastikan bahwa suatu event atau masukan akan menjalankan proses yang tepat dan menghasilkan output yang sesuai dengan rancangan.
Penerapan Metode Framework Application of System Thinking (FAST) untuk Desain Sistem Informasi Kontrak Kerja Perusahaan Outsourcing Bilal Abdul Wahid; Suharjanti Suharjanti; Baginda Oloan Lubis; Frans Edward Schaduw; Irwan Agus Sobari
Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer Vol. 9 No. 2 (2023): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/jtik.v9i2.1734

Abstract

Sebagai sebuah perusahaan yang mengkhususkan diri dalam layanan outsourcing di sektor telekomunikasi, yang bertujuan untuk menyediakan tenaga kerja kontrak untuk memenuhi kebutuhan personel perusahaan besar, proses yang melibatkan langkah-langkah dari perekrutan karyawan hingga akhir masa kerja, termasuk pemutusan hubungan kerja, masih dijalankan secara manual. Cara penyimpanan informasi mengenai karyawan yang masih dilakukan secara manual menyebabkan risiko data hilang dan kesulitan dalam pencarian informasi terkait karyawan. Permasalahan ini timbul akibat pengelolaan data yang belum terintegrasi dengan baik, termasuk data pegawai yang masuk (inbound), kontrak, dan yang keluar (outbound). Dampaknya adalah data karyawan dapat hilang dan pihak Sumber Daya Manusia (HRD) sering kali menghadapi kendala. Selain itu, laporan mengenai karyawan inbound, karyawan kontrak, dan karyawan yang keluar dari perusahaan sering mengalami keterlambatan serta tidak mencerminkan keakuratan yang diinginkan, hal ini disebabkan oleh metode manual yang digunakan dalam proses tersebut. Sebagai respons terhadap tantangan ini, solusi yang diusulkan adalah mengembangkan suatu sistem informasi yang fokus pada pengelolaan kontak kerja. Metode yang diterapkan dalam perancangan sistem ini adalah Framework Application of System Thinking (FAST), yang pada akhirnya mampu mengatasi keluhan-keluhan yang selama ini diutarakan oleh bagian HRD. Dengan sistem informasi yang terkomputerisasi telah meminimalisir kehilangan data karyawan. Kemudian pelaporan karyawan masuk, karyawan kontrak dan karyawan keluar tidak terjadi keterlambatan lagi karena dikerjakan dengan komputerisasi. Selanjutnya pelamar yang melamar dapat memantau status lamarannya dengan sistem informasi kontrak kerja yang sudah disediakan.
Penerapan Data Mining Untuk Klasifikasi Data Penjualan Pakan Ternak Terlaris Dengan Algoritma C4.5 Dandi Muhamad Musa; Dimas Sakti; Keiko Angel Shantiony; Sandi Kurnia Putri Zega; Sevtyan Hamzah; Yohanes Julfani Zega; Baginda Oloan Lubis
Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer Vol. 10 No. 1 (2024): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/jtik.v10i1.1985

Abstract

Penelitian ini fokus pada tantangan terkait data penjualan di PT Fresh X. Masalah utamanya adalah kesulitan dalam mendapatkan informasi strategis seperti tingkat penjualan per periode dan produk pakan ternak yang paling diminati. Untuk mengatasi masalah ini, dilakukan analisis data mining pada dataset penjualan PT Fresh X. Ketersediaan data yang melimpah memberikan peluang untuk memperoleh informasi yang diperlukan, dengan harapan dapat menjadi dasar untuk pengambilan keputusan yang efektif dalam merancang solusi bisnis. Penerapan teknik data mining diharapkan dapat mempercepat proses pengambilan keputusan dan memungkinkan perusahaan mengubah informasi dari data transaksi menjadi pengetahuan baru, tanpa harus langsung menggunakan data warehouse sebagai sumber data mining. Tujuan penelitian ini adalah menggunakan algoritma C4.5 untuk mengklasifikasikan penjualan pakan ternak menjadi kategori yang laris atau tidak laris, serta mengukur tingkat akurasi algoritma C4.5 dalam melakukan klasifikasi tersebut. Tahapan penelitian meliputi, Pengolahan data, Transformasi data, Penerapan algoritma C4.5 (meliputi pencarian nilai entropy dan gain), dan Pengolahan data dengan decision tree. Decision tree mengelompokkan berbagai jenis pakan ternak berdasarkan kategori, harga, kuantitas, dan informasi lainnya. Diagram ini bermanfaat untuk memahami karakteristik dan perbandingan antar jenis pakan. Hasil penelitian menunjukkan gain tertinggi terdapat pada kategori pakan dengan nilai 0.306739968 dan entropy pakan ayam pedaging dengan nilai 0.99107606. Hal ini menunjukkan bahwa pakan ayam pedaging merupakan produk paling laris berdasarkan hasil pengolahan data.
Pelatihan Komputer Microsoft Word 2016 Untuk Guru dan Orang Tua Murid Satuan PAUD Sejenis Negeri Bale Bermain Cempaka Putih Wahyuhening Fibriany, Firstianty; Lubis, Bagianda Oloan; Eriana, Eri
Jurnal Pengabdian Multidisiplin Vol. 3 No. 3 (2023): Jurnal Pengabdian Multidisiplin
Publisher : Kuras Institute & Scidac Plus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51214/00202303701000

Abstract

Satuan PAUD Sejenis (SPS) Negeri Bale Bermain Cempaka Putuh Ceria beralamat Jl. Komplek Perkantoran Rawa Kerbau No. 3 Rt.16/Rw.02 Kel. Cempaka Putih Timur Kec. Cempaka Putih Jakarta Pusat 10510. Sekolah ini ini hadir ditengah masyarakat dalam upaya mewujudkan fungsi dan perannya sebagai sekolah anak. Namun yang menjadi permasalahan adalah para guru dan orangtua, masih belum memahami penggunaan MS. Word secara baik yang biasanya digunakan untuk kegiatan administrasi maupun kegiatan lain untuk menunjang pembelajaran. Solusi yang ditawarkan untuk permasalahan diatas adalah memberikan pelatihan pengenalan MS Word 2016 untuk lebih memhami dan mengapilikasikan dengan baik. Metode pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat di SPS Negeri Bale Bermain adalah dalam bentuk pelatihan aplikasi penggunaan MS Word secara langsung. Hasil yang diharapkan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah adanya peningkatan keahlian dan kompetensi dari Guru dan Orang tua SPS Negeri Bale Bermain dalam menggunakan MS Word 2016 untuk mendukung kegiatan administrasi dan pembelajaran sehingga pemanfaatan sarana teknologi informasi yang telah ada dapat dioptimalkan. Luaran dari hasil kegiatan pengabdian masyarakat yang akan diselenggarakan berupa artikel di media masa cetak atau elektronik nasional dan lokal serta peningkatan keahlian dan kompetensi dari peserta.
Penentuan Sparepart Genset Paling Sering Digunakan Pada Operator Indosat Ooredoo Hutchison Dengan Algoritma C4.5 Lubis, Baginda Oloan; Ifaru, Cyrill Ilario; Zahra, Alfia; Aenuddin, Muhammad Hardithya; Setiawan, Eri Nur; Maulana, Cahyadi Anugrah; Pratama, Riky Putra; Khasanah, Nurul
Jurnal Teknologi Sistem Informasi Vol 5 No 1 (2024): Jurnal Teknologi Sistem Informasi
Publisher : Program Studi Sistem Informasi, Universitas Multi Data Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35957/jtsi.v5i1.7481

Abstract

Kemajuan teknologi di bidang telekomunikasi telah membuat genset menjadi kebutuhan penting untuk menyediakan daya cadangan tambahan. Genset, singkatan dari "Generator Set," adalah sistem yang terdiri dari generator listrik dan mesin penggerak yang berperan dalam menghasilkan listrik. Genset sangat penting dalam operasional tower seluler karena berfungsi sebagai sumber cadangan listrik saat terjadi pemadaman listrik dari sumber utama. Dengan adanya genset, tower seluler dapat tetap beroperasi tanpa terganggu, sehingga layanan komunikasi bagi pengguna tetap dapat berjalan dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengidentifikasi spare part Genset yang sering dipakai oleh operator Indosat Ooredoo Hutchison. Metode yang digunakan adalah algoritma C4.5, sebuah algoritma pembelajaran mesin yang memungkinkan pembuatan pohon keputusan berdasarkan data yang ada. Dataset yang digunakan sejumlah 101 data. Data tersebut kemudian dijadikan masukan untuk algoritma C4.5. Hasil penelitian menunjukkan nilai akurasi sebesar 75,41%.
Analisis Pengukuran Usability Aplikasi DAPODIK Kabupaten Karawang Dengan Metode Use Questionnaire dan IPA Lubis, Baginda Oloan; Gunawan, Wahyu; Hendri, Hendri; Oscar, Dony; Salim, Agus
Jurnal Teknologi Sistem Informasi Vol 5 No 1 (2024): Jurnal Teknologi Sistem Informasi
Publisher : Program Studi Sistem Informasi, Universitas Multi Data Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35957/jtsi.v5i1.7610

Abstract

Choosing an internet-based application as a communication tool is considered a smart decision due to its ability to deliver information or messages to users anywhere without being limited by region or location. An application created by an institution can provide important information about the institution's activities to users, while users can access detailed data through the application. Currently, the Dapodik application has been implemented in various schools in Kabupaten Karawang. However, the use of this application faces several problems, including frequent system errors that cause double transactions and require a long time to update data. Based on these problems, this study was conducted to determine the extent of the advantages and disadvantages of the Dapodik application. The research was conducted using the Use Questionnaire and Importance Performance Analysis methods using a questionnaire distributed to 50 application users using google form. The results of this study obtained with the Importance Performance Analysis method produce a priority map for improving the Dapodik application. The map is divided into quadrant I as the top priority from the user's perspective. In quadrant II, there are aspects of the Dapodik application which are areas of achievement or excellence that must be maintained because they have met user expectations, namely the appearance of the Dapodik application is easy to recognize, the Dapodik application is easy to operate and the color combination of the Dapodik application is pleasing to the eye and not boring.
Co-Authors - Priyono Achmad Maezar Bayu Aji Adi Sucipto, Adi Adi Supriyatna Aditama Aditama Aditya, Sakti Aditya, Tri Putra Adjat Sudradjat Aenuddin, Muhammad Hardithya Agus Salim Agus Salim - UBSI Ahmad Uci Safitra Ajmal Maulana, Muhammad Al-Fathe Ziddane Cholid, Muhammad Alberto, Nicolas Aldi Adisty Putra Ali Haidir Ali Haidir Alta Melfia, Mikaela Andi Arfian Anggraini, Tasya Anugerah, Andree Arfian Cahyadi, Rezi Arga Djendra, Fathin Aria Briantoro, Andika Arief Rusman Ariestiani, Tieka Arya Wildana, Muhamad Aryo, Ganang Athaya Ramadhini, Keisha Aulia, Salwa Aziz Setyawan Hidayat, Aziz Setyawan Baihaqi, Iqbal Beni Rahmat Jaya Nazara Bernard Jeffersen, Samuel Bibit Sudarsono Budi Santoso Budi Santoso - STMIK Nusa Mandiri Bulan Anggraini, Ratu Cahayasih, Anis Chaerunnisa, Mourizka Dafa Izul Haq, Muhammad Dandi Muhamad Musa Dewi Laraswati Diah, Yolanda Dilvan Qiblatain Dimas Sakti Dony Oscar Dwi Budi Santoso Dwi Yuliani, Tintania Dwi Yuni Utami Eri Riana Eri Riana, Eri Eriana, Eri Fadilla, Rizki Farhan Aditya Hidayatulloh Fattya Ariani Firdani, Muhammad Fiqih Firstianty Wahyuhening Fibriany Frans Edward Schaduw Fuad Lutfi Ghifari, Omar Ghofar Taufiq Hamzah, Sevtyan Hendri Hendri Henny Destiana Hikmal Fajar, Attoric Ifaru, Cyrill Ilario Irmawati Carolina Ispandi Ispandi Jaisy Kahfi, Azka Jaka Atmaja Jefi Jefi Jefi, - Jefi, Jefi Juarni Siregar Keiko Angel Shantiony Kemas Muhammad Rafli Azhary Khaerunisa, Al Fathya Khoerotunnisa, Nimatin Kresna Ramanda Laura Dasiva, Arya Lita Sari Marita Maheswari, Dhini Maruloh, Maruloh Maulana, Cahyadi Anugrah Melan Susanti Melan Susanti, Melan Mubarok, Muhammad Zayyid Muhammad Fadly Yassin MUHAMMAD FAHMI Muhammad Hibatullah, Nur Muhammad Rizky Andika Musa, Dandi Muhamad Mutaqin, Asep Rijal Nadriani, Muzfirah Nanang Subandi Nurhidayatullah, Muhammad Pas Mahyu Akhirianto Praditya, Achmad Pratama, Kevin Yudha Pratama, Riky Putra Putri Ananda, Yuliana Rachman Komarudin Rachmat Adi Purnama Rafi Ardana Listi, Muhammad Rahmat Tri Yunandar Rahmiliasari Samnufida Refi Zaini, Ahmad Rizki Aulianita Rosidin Rosidin Rosidin Rosidin Rosnaedi, Didi Sahala Tua, Mario Sakti, Dimas Sandi Kurnia Putri Zega Setianingsih Setianingsih, Setianingsih Setiawan, Eri Nur Setiawan, Riski Sevtyan Hamzah Shantiony, Keiko Angel Sianturi, Julius Immanuel Sidauruk, Juniato Sigit Wibawa Sobari - Sobari, Irwan Agus Sodik Sodik Sriyadi Sriyadi, Sriyadi Suhar Janti Sulingga Darma Putra, I Made Suryavijaya, Devan Suttan Helmy Razhevva, Muhammad Tri Putra Aditya Trisnawati Trisnawati Utami , Dwi Yuni Veithzal Rivai Zainal Wahid, Bilal Abdul Wahyu Gunawan Widiarsa, Barsilius Lucky Wijaya Tua Tamba, Putra Wijayanti, Zeli Wina Widiati Yohanes Julfani Zega Zahra, Alfia Zanuar Ferdiansyah, Rifqy Zega, Sandi Kurnia Putri Zega, Yohanes Julfani Zein, Moh Raffles