Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search
Journal : Jurnal Obsesi: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini

Kemandirian Anak Usia Dini di Masa Pandemi Covid-19 Danauwiyah, Nur Mauliddah; Dimyati, Dimyati
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol. 6 No. 2 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v6i2.994

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk melihat keadaan perkembangan kemandirian anak usia dini pada masa pandemi covid-19 yang sedang terjadi. Peneliti menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus untuk memperoleh pemahaman bagaimana situasi pembiasaan dalam kemandirian anak yang terjadi pada saat pandemi covid-19 terjadi. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dan dokumentasi. Keabsahan data pada penelitian menggunakan triangulasi dan kecukupan referensial. Teknik analisis penelitian menggunakan model Milles dan Huberman. Data penelitian yang telah terkumpul dianalisis dengan langkah seperti reduksi data, display data, kesimpulan atau verifikasi. Hasil yang didapatkan pada penelitian menunjukkan bahwa dukungan yang diberikan orang tua, keluarga dan guru dalam memberikan anak stimulasi yang tepat merupakan peran yang sangat penting pada perkembangan kemandirian anak pada masa pandemi covid-19. Melalui kegiatan sehari-hari yang biasa dilakukan anak di rumah merupakan kegiatan yang menstimulasi perkembangan kemandirian anak
Penerapan E-learning pada Pendidikan Anak Usia Dini di Masa Pendemi Covid-19 Kusumawardani, Cindy Tri; Dimyati, Dimyati
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol. 6 No. 2 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v6i2.1002

Abstract

Epidemi COVID-19 telah menyebar ke seluruh dunia. Hal ini berdampak pada semua aspek kehidupan manusia. Salah satu aspek yang terpengaruh adalah dunia pendidikan. Pendidikan Indonesia yang masih menggunakan sistem tradisional telah beralih menggunakan e-learning. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan secara mendalam mengenai penerapan e-learning pada anak usia dini di masa pandemi. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kualitatif dengan jenis penelitian kepustakaan. Penelitian ini menggunakan sumber pustaka yaitu menggunakan artikel jurnal dan buku. Hasil penelitian menunjukkan bahwa e-learning dapat diterapkan pada PAUD meskipun belum maksimal. Hal ini dikarenakan terdapat berbagai macam hambatan ketika melaksanakan proses pembelajaran. Pembelajaran dilakukan menggunakan aplikasi whatsapp, youtube, instagram, googleclass, dan instagram. Selain itu, penerapan e-learning memberikan dampak pada pencapaian perkembangan anak. Sebagian besar dari aspek perkembangan anak mengalami penurunan kecuali aspek seni. Saran untuk peneliti selanjutnya yang membahas e-learning pada anak usia dini agar melakukan penelitian yang dilakukan secara lebih mendalam
Pengenalan Pembelajaran Matematika oleh Orang Tua Anak Usia Dini di Masa Pandemi Khasanah, Berta laili; Dimyati, Dimyati
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol. 6 No. 2 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v6i2.1016

Abstract

Dampak virus Corona (Covid-19) menjadikan sekolah tidak dibuka dan melakukan belajar dari rumah. Selama belajar dari rumah, keterlibatan orang tua menjadi sangat penting terutama dalam mengenalkan konsep matematika pada anak usia dini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya pengenalan pembelajaran matematika oleh orang tua anak usia dini di masa pandemi. Desain penelitian ini adalah kajian literatur. Pengumpulan data dilakukan melalui berbagai sumber baik buku, skripsi, thesis, disertasi, dan publikasi artikel jurnal. Berdasarkan hasil kajian literatur pengenalan pembelajaran matematika oleh orang tua sebaiknya dengan metode bermain dan menggunakan media benda hidup atau mati yang berada di sekolah, di rumah, di jalan maupun di sekitar lingkungan anak. Berbagai tips kegiatan belajar matematika dari rumah seperti menghitung benda konkret, mengulang dengan bernyanyi sambil berhitung, berhitung menyentuh benda, bermain peran, dan tebak angka. Dengan begitu, kemampuan matematika berupa menghitung, mengelompokkan, mengurutkan, membandingkan, dan konsep geometri dapat terstimulasi dengan baik dan anak tidak bosan.
Gaya Pengasuhan Anak Usia Dini pada Suku Dayak Dusun Laek Desa Bengkilu Handoko, Wahyuda Dwi; Fauziah, Pujiyanti; Dimyati, Dimyati
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol. 6 No. 2 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v6i2.1021

Abstract

Terbatasnya penelitian tentang pengasuhan anak usia dini pada berbagai macam suku yang ada di Indonesia membuat peneliti tertarik untuk mengangkat permasalahan tentang bagaimana pengasuhan anak usia dini  pada suku Dayak yang ada di Dusun Laek Desa Bengkilu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tentang bagaimana Gaya Pengasuhan Anak Usia Dini Pada Suku Dayak Bakati Desa Bengkilu Yang Tinggal di Dusun Laek. Dalam  penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian fenomenologi. Informan dalam penelitian ini terdiri dari ketua adat, purun (orang yang membantu dalam persalinan suku dayak) dan orang tua. Teknik pengumpulan data yang digunakan seperti observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang  digunakan adalah model dari Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa orang tua menggabungkan antara gaya pengasuhan  authoritative (otoritatif) dan authoritarian yang diterapkan oleh para orang tua dalam mengasuh anak-anak mereka, sedangkan dalam sikap pengasuhan yang dilakukan orang tua dengan cara menanamkan nilai-nilai kesabaran, kejujuran, patuh, tegas, dan bebas serta menjunjung tinggi hukum adat dalam berperilaku
Analisis Kegiatan Mendongeng dalam Meningkatkan Perkembangan Nilai Moral Anak Usia Dini Gusmayanti, Elsy; Dimyati, Dimyati
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol. 6 No. 2 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v6i2.1062

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kegiatan mendongeng dalam meningkatkan perkembangan nilai moral anak usia dini. Diketahui bahwa daya imajinasi anak sedang berkembang, dan daya imajinasi inilah yang dimanfaatkan oleh pendidik maupun peneliti dalam meningkatkan nilai moral anak. Metode dalam penelitian ini pun menggunakan kajian literatur dengan menelaah 25 jurnal terkait kegiatan mendongeng dan peningkatan kemampuan moral anak usia dini. Berdasarkan hasil kajian literatur yang telah peneliti kaji, peneliti menemukan konsep dongeng yang sesuai seperti memiliki pesan dengan sifat cerita yang menyenangkan dan menghibur; mengandung nilai moral yang secara tidak langsung mampu mendidik anak; membuat anak fokus dan terlibat aktif; cerita harus memiliki sesuatu yang menarik rasa penasaran anak; bersifat santai; mengembangkan moral dan karakter anak; sesuai dengan umur dan perkembangan anak, dan memiliki literature yang kaya. Tidak monoton tentang satu tema saja. Adapun indikator yang menjadi tolak ukur dalam dongeng yang peneliti temukan anatara lain sabar, santun, jujur, mandiri, bertanggung jawab, percaya diri, peduli, dan sabar