Claim Missing Document
Check
Articles

Found 25 Documents
Search

TINGKAT PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA PUTRI DENGAN PERILAKU PERIKSA PAYUDARA SENDIRI (SADARI) Rivanica, Rhipiduri; Dayanti, Karina Putri
Jurnal 'Aisyiyah Medika Vol 5, No 2: Agustus 2020 Jurnal 'Aisyiyah Medika
Publisher : stikes 'aisyiyah palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36729/jam.v5i2.402

Abstract

Latar belakang: SADARI merupakan pemeriksaan payudara sendiri untuk mengetahui kemungkinan adanya kanker payudara/benjolan yang memungkinkan adanya kanker payudara. SADARI merupakan upaya untuk mendapatkan kanker payudara pada stadium yang lebih dini. SADARI sebaiknya dilakukan setiap bulan pada hari ke – 5 dan ke – 10 dari siklus menstruasi, dapat menghitung hari pertama haid sebagai hari 1 agar mencegah timbulnya rasa nyeri saat perabaan. Tujuan: Penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan dan sikap dengan perilaku periksa payudara sendiri (SADARI) pada remaja putri. Metode: Penelitian ini menggunaan metode kuantitatif dengan survey analitik. Desain penelitian ini adalah penelitian cross sectional dengan sampel yan diambil secara accidental sampling berjumlah 32 orang. Analisis data menggunakan uji univariat dan bivariate dengan uji Chi-Square . Hasil: Hasil uji Chi-Square menunjukkan tidak ada hubungan yang bermakna antara pengetahuan remaja putri dengan perilaku SADARI dengan p-value 0,681. Serta, Tidak ada hubungan yang bermakna antara sikap remaja putri dengan perilaku SADARI dengan p-value 0,098. Saran: Dengan pengetahuan yang sudah baik, alangkah baiknya SADARI rutin dilakukan setiap bulan. Semakin sering dilakukan setiap bulan, diharapkan mahasiswi bisa memahami lebih matang lagi mengenai SADARI.Kata Kunci: Pemeriksaan Payudara Sendiri (SADARI), Kanker Payudara
EFEKTIFITAS MEDIA VIDEO DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN SADARI PADA REMAJA PUTRI DI SMK AISYIYAH PALEMBANG Rivanica, Rhipiduri; Marpal, Fitri Ayu; Khoiriah, Restu; Enjelina, Desti
Jurnal 'Aisyiyah Medika Vol 10, No 2: Agustus 2025 Jurnal 'Aisyiyah Medika
Publisher : stikes 'aisyiyah palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36729/jam.v10i2.1419

Abstract

Lata Belakang: Kanker payudara merupakan salah satu jenis kanker dengan angka kejadian tertinggi pada perempuan di dunia, termasuk di Indonesia. Deteksi dini melalui pemeriksaan payudara sendiri (SADARI) terbukti efektif dalam meningkatkan kemungkinan kesembuhan, namun kesadaran dan pengetahuan remaja terhadap SADARI masih tergolong rendah. Penggunaan media edukasi yang menarik seperti video dinilai mampu meningkatkan pemahaman dan minat remaja dalam melakukan deteksi dini kanker payudara secara mandiri. Tujuan: Tujuan dalam penelitian ini untuk melihat pengaruh pendidikan kesehatan dengan media video terhadap tingkat pengetahuan SADARI pada remaja putri di SMK Aisyiyah Palembang. Metode: Metode yang digunakan dalam penelitian ini Quasi- Eksperimen dengan pendekatan One-Group Pretest-Posttest desain. Pengambilan sempel diambil secara total sampling, didapatkan sampel sebanyak 30 responden. Instrumen yang digunakan untuk pengumpulan data adalah kuesioner pengetahuan SADARI, dan video. Uji hipotesis menggunakan uji wilcoxon. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan yang signifikan setelah intervensi, dengan rata-rata nilai pretest sebesar 66,2 dan nilai posttest meningkat menjadi 97,2 setelah pemberian media video edukasi serta didapatkan p-value 0.000 yang berarti <0,05 maka ada peningkatan atau pengaruh pendidikan kesehatan dengan media video terhadap tingkat pengetahuan SADARI pada remaja putri. Saran: untuk mengintegrasikan video edukasi tentang SADARI ke dalam program UKS atau mata pelajaran pendidikan kesehatan, minimal 1 kali setiap semester, agar pengetahuan remaja terhadap deteksi dini kanker payudara dapat meningkat secara berkelanjutan. Kata kunci: Media video, pendidikan kesehatan, pengetahuan, remaja putri, SADARI
Edukasi Penyuluhan Tentang Pentingnya Air Susu Ibu (ASI) Eksklusif untuk Pemenuhan Nutrisi Rivanica, Rhipiduri; Handayani, Sri; Hipson, Meita; Riyanti, Neni; Solama, Wita; Devita, Risa; Arisandy, Widya
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat (ABDIKEMAS) Vol 5 No 1 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat (ABDIKEMAS)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Politeknik Kesehatatan Kemenkes Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36086/j.abdikemas.v5i1.1603

Abstract

Abstrak ASI eksklusif adalah pemberian ASI saja tanpa makanan tambahan cairan lain baik susu formula, air putih, air jeruk atau makanan tambahan lain nya pada bayi berumur 0-6 bulan yang akan mempunyai manfaat yang luar biasa bagi perkembangan dan pertumbuhan bayi di samping meningkatkan ikatan kasih sayang ibu dan bayi. Cakupan pemberian ASI Eksklusif secara nasional pada bayi usia 0-6 bulan tahun 2020 sebesar 66,3% dan terjadi kenaikan di tahun 2021 yaitu sebesar 69,7%. Masih banyaknya ibu-ibu yang tidak memahami tentang pentingnya ASI Eksklusif untuk bayi di Desa Tanjung Kepayang Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin. Memberikan edukasi dan pengetahuan tentang Pentingnya ASI Eksklusif terhadap bayinya agar terpenuhi nutrisinya. Penyuluhan tentang ASI Eksklusif ini telah dilakukan kepada 21 ibu-ibu yang memiliki bayi 0-6 bulan sebagai peserta kegiatan. Setelah diberikan informasi didapatkan hasil melalui proses tanya jawab, peserta kegiatan aktif dan banyak merespon pertayaan yang diberikan serta antusias dan memahaminya. Pemberian leafleat yang digunakan sebagai media dalam penyuluhan tentang ASI Eksklusif, sudah diberikan dan menambah informasi bagi ibu-ibu. Ibu-ibu merasa senang dengan kegiatan yang dilakukan mahasiswa karena menambah ilmu dan pengetahuan mereka. Kesimpulan : Peserta kegiatan mampu mengulangi kembali pengertian, Manfaat, dan tujuan ASI eksklusif. Kata Kunci : ASI Eksklusif, Manfaat, Tujuan Abstract Exclusive breastfeeding is breastfeeding only without additional liquid food either formula milk, water, orange juice or other additional food for babies aged 0-6 months which will have tremendous benefits for the development and growth of babies in addition to increasing bonds of affection mother and baby. The coverage of exclusive breastfeeding nationally for infants aged 0-6 months in 2020 is 66.3% and there will be an increase in 2021, namely 69.7%. There are still many mothers who do not understand the importance of exclusive breastfeeding for babies in Tanjung Kepayang Village, Banyuasin III District, Banyuasin Regency. Provide education and knowledge about the importance of exclusive breastfeeding for their babies so that their nutrition is fulfilled. Counseling about exclusive breastfeeding has been carried out to 21 mothers who have babies 0-6 months as activity participants. After being given the information, the results were obtained through a question and answer process, the participants were active and responded a lot to the questions given and enthusiastic and understood them. The provision of leaflets which are used as media in counseling about exclusive breastfeeding, has been given and adds information to mothers. Mothers feel happy with the activities carried out by students because it adds to their knowledge and knowledge. Conclusion: Activity participants are able to repeat the meaning, benefits, and goals of exclusive breastfeeding.
Edukasi Pentingnya Sadari (Pemeriksaan Payudara Sendiri) Untuk Deteksi Dini Kanker Payudara Solama, Wita; Devita, Risa; Handayani, Sri; Rivanica, Rhipiduri; Riyanti, Neni; Hipson, Meita
Journal Of Human And Education (JAHE) Vol. 4 No. 1 (2024): Journal Of Human And Education (JAHE)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jh.v4i1.569

Abstract

Data WHO menyebutkan bahwa wanita yang didiagnosa menderita kanker payudara mengalami peningkatan selama 5 tahun terakhir. Diperkirakan bahwa lebih dari satu dari sepuluh wanita akan mengalami kejadian kanker payudara. Menurunkan tingkat kejadian dan kematian akibat kanker payudara dapat dicapai melalui penguatan sistem kesehatan dasar yaitu melalui Pemeriksaan payudara sendiri (SADARI) hal ini merupakan langkah pencegahan yang dapat diambil untuk mengurangi risiko kanker payudara. Tujuan dari kegiatan ini adalah meningkatkan kesadaran wanita usia subur tentang kanker payudara dan meningkatkan kemampuan untuk deteksi kanker. Metode yang digunakan meliputi analisis situasi wilayah, solusi permasalahan dan metode penyuluhan yaitu diskusi, demonstrasi dan tanya jawab, seluruh peserta pengabdian dapat mempraktekan pemeriksaan payudara sendiri dengan benar. Pengabdian masyarakat dilakukan kepada pada kader Pimpinan Ranting ‘Aisyiyah Kota Palembang di Sekolah Dasar Muhammadiyah 06 Palembang, peserta dalam pengabdian masyarakat berjumlah 25 orang. Pengabdian masyarakat ini penting dilakukan untuk mengurangi kejadian keparahan akibat kanker payudara dan diharapkan setelah kegiatan ini peserta tetap terus melakukan SADARI secara mandiri.
Mengatasi Nyeri Haid (Disminorea) dengan Yoga dan Pemanfaatan Media Murotal Al-Qur’an Melalui Pkm Dosen Stikes ‘Aisyiyah Palembang Solama, Wita; Kurniawaty, Kurniawaty; Rivanica, Rhipiduri; Nurjanah, Sari Lisa; Meida, Sukma
Journal Of Human And Education (JAHE) Vol. 4 No. 6 (2024): Journal of Human And Education (JAHE)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jh.v4i6.1735

Abstract

Tingkat keparahan nyeri menstruasi (disminorea) pada remaja dapat berbeda antara individu satu dengan yang lain, nyeri menstruasi berdampak pada tubuh menjadi lemas dan terasa pusing karena penurunan tekanan darah, hal ini dapat mengakibatkan ketidaknyamanan dan mengganggu aktivitas. Penanganan dismenorea dapat melalui metode pengobatan non-farmakologis yaitu yoga Cat Stretch Exercise yang mampu meningkatkan kadar hormone endrophine dan pelaksanaan praktik yoga juga dapat disertai melalui pemanfaatan media murotal Al-Qur'an untuk mengurangi stres dan meningkatkan kebahagiaan. Kegiatan ini penting dipraktikan sehingga siswi dapat mengatasi ketika nyeri muncul dan tidak mengganggu aktivitasnya lagi. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini meningkatkan pengetahuan dan keterampilan siswi mengenai Yoga Pose Cat Stretch Exercise dan pemanfaatan media murotal Al Qur'an dalam mengurangi intensitas Dismenorea. Metode yang digunakan meliputi analisis situasi, solusi permasalahan dan metode penyuluhan yaitu diskusi, demonstrasi dan tanya jawab, serta pendampingan melalui jaringan media sosial whatshapp group. Kegiatan ini di laksanakan di SMA Aisyiyah 1 Palembang dan SMK Aisyiyah Palembang, sekolah yang merupakan amal usaha Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah Sumatera Selatan. Peran aktif siswi mengikuti kegiatan sebanyak 75 siswi. Pelaksanaan kegiatan ini dilaksanakan dari tanggal 02-07 Mei 2024. Hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah meningkatnya pengetahuan dan keterampilan mahasiswa tentang nyeri saat menstruasi dan cara mengatasinya dengan melakukan Yoga pose Cat Stretch Exercise dan pemanfaatan media murotal Al Qur'an. Dapat disimpulkan bahwa yoga pose Cat Stretch Exercise dan pemanfaatan media murotal Al Qur'an dapat mengurangi nyeri haid yang umum terjadi pada remaja. Metode ini mudah, aman dan murah sehingga sebaiknya menjadi salah satu materi yang wajib disampaikan kepada siswi agar produktivitasnya tidak terhambat.