Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara

Pemanfaatan Limbah Plastik Sebagai Bahan Dasar Furniture berbasis Ecobrick: Pemberdayaan Masyarakat Desa Dompelan, Tegalrejo, Kabupaten Magelang Rizki, Dias; Ramadani, Shefa Dwijayanti; Lathifa, Vianti Amalia; Siwi, Suci Rery Raka
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 5 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v5i1.2397

Abstract

Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman, kesadaran, dan keterampilan masyarakat desa Dompelan mengenai pemanfaatan limbah plastik sebagai bahan dasar furniture berbasis ecobrick. Penelitian ini menggunakan metode Participatory Action Research (PAR) dengan tahap to know, to understand, to plan, to act, dan pro change. Penelitian ini dilakukan di Dompelan, Tegalrejo Magelang dengan masyarakat sasaran terdiri atas warga Desa Dompelan. Evaliasi kegiatan dilakukan melalui pengukuran terhadap kemampuan akhir peserta mengenai pengolahan sampah menjadi ecobrick. Hasil pengabdian menunjukan bahwa rerata skor pemahaman, kesadaran, dan keterampilan Masyarakat sebesar 96. Dengan demikian, kegiatan yang dilakukan dapat memberikan peningkatan pemahaman dan keterampilan masyarakat di Dompelan.
Botol Toga (BOGA) Sebagai Pemanfaatan Barang Bekas untuk Meningkatkan Pemahaman Anak dalam Menjaga Lingkungan Susanto, Sabilla Hana; Ramadani, Shefa Dwijayanti; Romauli Sihite, Amelia Caroline; Rahmawati, Qorlina Nur
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 5 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v5i1.2455

Abstract

Masyarakat yang terdiri dari anak-anak Taman Pendidikan Al-Qur`an Masjid Isna’in Al-Hidayah diketahui kurang peduli terhadap keadaan lingkungan hidup dan kurangnya kesadaran serta pemahaman bagaimana mengolah sampah yang baik. Pada kegiatan pengabdian sebelumnya sudah pernah dilakukan penanaman Tanaman Obat Keluarga namun belum memanfaatkan botol bekas sebagai media tanam.  Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas dan pemahaman anak mengenai kesadaran lingkungan sebagai upaya pemanfaatan dalam meminimalisir pencemaran sampah plastik. Metode pendekatan dalam pelaksanaan pengabdian masyarakat ini menggunakan metode PAR (Participatory Action Research) yang terdiri dari 5 tahap yaitu tahap to Know, tahap to Understand, tahap to Plannd, tahap to Act, dan tahap to Change dengan masyarakat sasaran terdiri atas anak-anak Taman Pendidikan Al-Qur`an Masjid Isna’in Al - Hidayah. Hasil pengabdian Masyarakat menunjukkan bahwa pada aspek daur ulang sampah yakni sebesar 100% berada dalam kategori paham, sementara pada aspek pengetahuan mengenai upaya pelestarian lingkungan sebesar 75% termasuk dalam kategori paham. Adapun pemahaman peserta terhadap media yang digunakan untuk Tanaman Obat Keluarga, penggunaan kembali barang bekas, dam dampaknya terhadap lingkungan yakni masing-masing sebesar 50%, 100%, dan 87,50%.  Dapat disimpulkan bahwa anak-anak rata-rata paham dalam cara mendaur ulang sampah, menjaga lingkungan, mengolah kembali barang bekas, dan mengetahui dampak limbah plastik bagi lingkungan.