Claim Missing Document
Check
Articles

Found 28 Documents
Search

Meningkatkan Hasil Belajar IPA Melalui Pendekatan Kontekstual (CTL) Pada Perubahan Sifat Benda Siswa Kelas V SDN 3 Ogotua Sahati, Andi; Lilies, Lilies; Jamhari, Muhammad
Jurnal Kreatif Tadulako Online Vol 5, No 10 (2017): Jurnal Kreatif Tadulako Online
Publisher : Jurnal Kreatif Tadulako Online

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Permasalahan dalam Penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar IPA siswa Kelas V SDN 3 Ogotua. Hal ini di sebabkan penggunaan pendekatan pembelajaran yang kurang membangkitkan kreatifitas belajar siswa. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar IPA siswa kelas V SDN 3 Ogotua melalui pendekatan kontekstual. Rancangan penelitian ini mengikuti model Kemmis oleh MC Tanggart yang dilaksanakan 2 siklus yang masing-masing terdiri dari 4 tahap yaitu (1) Perencanaan, (2) Pelaksanaan tindakan, (3) Observasi, dan (4) Refleksi. Penelitian ini di laksanakan di kelas V SDN 3 Ogotua dengan jumlah 30 orang siswa. Pengumpulan data di lakukan dengan pemberian tes akhir tindakan dan lembar observasi aktifitas guru dan siswa pada setiap siklus. Pengelolahan data dilakukan dengan analisis kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan perolehan yaitu tes awal dengan skor daya serap individu 59,33% dan ketuntasan klasikal 23,33% siklus 1 skor daya serap individu 66% dan ketuntasan klasikal 76,66%, siklus 2 skor daya serap individu 85,3% dan ketuntsan klasikal 90%. Peningkatan daya serap individu dan ketuntasan belajar klasikal membuktikan bahwa pendekatan kontekstual dapat meningkatkan hasil belajar IPA siswa kelas V SDN 3 Ogotua. Kata kunci: Hasil Belajar IPA, Pendekatan Kontektual (CTL).
Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas VI SDN Luok Manipi Pada Pokok Bahasan Gaya Melalui Penerapan Metode Demonstrasi Jasuri, Jasuri; Jamhari, Muhammad; Lilies, Lilies
Jurnal Kreatif Tadulako Online Vol 5, No 11 (2017): Jurnal Kreatif Tadulako Online
Publisher : Jurnal Kreatif Tadulako Online

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Permasalahan utama dalam penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar siswa kelas VI SDN Luok Manipi Kecamatan Dondo Kabupaten Tolitoli pada mata pelajaran IPA. Telah dilakukan penelitian tindakan kelas (PTK) yang bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas VI SDN Luok Manipi pada mata pelajaran IPA melalui penerapan metode demonstrasi. Penelitian ini dilaksanakan dua siklus, setiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu: perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi, dengan jumlah siswa 11, yaitu terdiri dari 7 laki-laki dan 4 perempuan. Dari hasil evaluasi akhir siklus I diperoleh ketuntasan belajar klasikal sebesar 63,64% sedangkan pada siklus II diperoleh ketuntasan belajar klasikal sebesar81,82%. Untuk observasi guru siklus I sebesar 69,75% atau kategori baik dan siklus II sebesar 80,26% atau berada dalam kategori baik. Untuk observasi aktivitas siswa siklus I berada dalam kategori sangat kurang sedangkan siklus II berada dalam kategori baik. Dapat disimpulkan bahwa penerapan metode demonstrasi dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA di kelas VI SDN Luok Manipi.   Kata Kunci: Metode Demonstrasi, Hasil Belajar Siswa
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA DENGAN PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING PADA KONSEP MATA PELAJARAN IPA SISWA KELAS IV SD INPRES 2 MEPANGA Prihastuti, Artista; Sakung, Jamaluddin M.; Jamhari, Muhammad
Jurnal Kreatif Tadulako Online Vol 6, No 8 (2018): Jurnal Kreatif Tadulako Online
Publisher : Jurnal Kreatif Tadulako Online

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian yang berjudul Meningkatkan Hasil Belajar IPA dengan Pendekatan Contextual Teaching And Learning pada Konsep Mata Pelajaran IPA Siswa Kelas IV SD 2 Mepanga. Bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar. Subjek penelitian ini berjumlah 20 siswa yang terdiri dari 13 siswa perempuan dan 7 siswa laki-laki. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus, yang terdiri atas perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Data yang diambil adalah data kualitatif yaitu data yang diperoleh dari hasil observasi guru dan siswa, Serta data kuantitatif yaitu data hasil belajar siswa. Hasil penelitian pada siklus I diperoleh Ketuntasan Belajar Klasikal sebesar 55% dan daya serap klasikal 66,1%, Aktivitas guru berada pada kategori cukup  yaitu dengan rata-rata persentase aktivitas guru 52,1% dan aktivitas siswa berada pada kategori kurang dengan rata-rata persentase 37,5%. Hasil belajar siswa pada siklus II diperoleh ketuntasan belajar klasikal meningkat menjadi 95% dan daya serap klasikal meningkat menjadi 86,1%, aktivitas guru berada pada kategori sangat baik yaitu 97,9% dan aktivitas siswa berada pada kategori sangat baik dengan rata-rata persentase 95,8%. Maka dapat disimpulkan bahwa dengan Pendekatan Contextual Teaching And Learning  pada konsep mata pelajaran IPA dapat meningkatkan hasil belajar  siswa kelas IV SD Inpres 2 Mepanga.   Kata Kunci: Hasil Belajar, Kosep Mata Pelajaran IPA, Pendekatan  Contextual Teaching And Learning
Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Sumber Daya Alam dan Lingkungan Dengan Menggunakan Media Gambar di Kelas IV SDN Bantuga Monoarfah, Ramlah; Jamhari, Mohamad; Nurdin, Musdalifah
Jurnal Kreatif Online Vol 4, No 4 (2016): Jurnal Kreatif Online
Publisher : Jurnal Kreatif Online

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (424.718 KB)

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Penelitian dilakukan dalam dua siklus dengan tujuan penelitian meningkatkan hasil belajar siswa pada materi sumber daya alam dan lingkungan dengan menggunakan media gambar di kelas IV SDN Bantuga. Subyek penelitian adalah siswa kelas IV SDN Bantuga yang berjumlah 19 orang yang dikelompokkan secara heterogen. Hasil pratindakan menunjukkan bahwa jumlah siswa yang tuntas 5 orang sedangkan yang belum tuntas 14 orang dengan nilai tertinggi 80 dan nilai terendah 40. Hasil penelitian  pada siklus I menunjukkan rata-rata hasil observasi aktivitas siswa diperoleh persentase 74,8% dengan kategori cukup, persentase aktivitas guru 76,38% kategori cukup, persentase daya serap klasikal 67,36% dan tuntas klasikal sebesar 52,63%. Pada siklus II diperoleh rata-rata persentase aktivitas siswa sebesar 83,6% dengan kategori baik, persentase aktivitas guru 88,88% kategori sangat baik, persentase daya serap klasikal 77,36% dan persentase tuntas klasikal sebesar 84,21%. Hal ini telah memenuhi indikator keberhasilan yang telah ditetapkan dengan nilai rata-rata hasil belajar minimal 65 dan ketuntasan klasikal sudah mencapai indikator keberhasilan minimal 70%. Kata Kunci: Hasil Belajar, media gambar.
Peningkatan Hasil Belajar Melalui Pendekatan Keterampilan Proses Pada Pembelajaran Perkembangbiakkan Pada Manusia di Kelas VI SDN Sansarino Kecamatan Ampana Kota Panusu, Yulin Dj.; Jamhari, Muhammad; Rede, Amran
Jurnal Kreatif Online Vol 4, No 4 (2016): Jurnal Kreatif Online
Publisher : Jurnal Kreatif Online

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (417.792 KB)

Abstract

Penelitian tindakan kelas yang menggunakan 2 siklus dan 4 tahapan masing-masing siklus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bahwa penerapan pendekatan keterampilan proses dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pokok pembahasan perkembangbiakan manusia di kelas VI SDN Sansarino. Subyek penelitian adalah kelas VI yang berjumlah 20 siswa hasil yang di peroleh pada siklus I siswa yang tuntas 10 orang, yang tidak tuntas 10 orang dengan ketuntasan klasikal 50% dan daya serap klasikalnya 67,05%. Hasil observasi aktivitas siswa sebesar 44% dan hasil observasi aktivitas guru sebesar 53,57%. Pada siklus II mengalami peningkatan, dimana dari 20 siswa yang tuntas individu 17 orang, siswa yang tidak tuntas 3 orang, presentase klasikal 85% dan presentase daya serap klasikal 77%. Hasil observasi aktivitas siswa sebesar 76% dan hasil observasi aktivitas guru sebesar 85,71%. Berdasarkan indikator keberhasilan yang di tentukan, ternyata melalui penerapan pendekatan keterampilan proses dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA pokok bahasan perkembangbiakan manusia kelas VI SDN Sansarino Ampana. Kata kunci: Hasil Belajar, Pendekatan Keterampilan Proses.
Peningkatan Hasil Belajar Siswa Dalam Pembelajaran IPA Melalui Pendekatan Sains Teknologi Masyarakat (STM) di Kelas III SDN Mire Karawasa, Nur’aini; Jamhari, Mohamad; Nurdin, Musdalifah
Jurnal Kreatif Online Vol 5, No 2 (2017): Jurnal Kreatif Online
Publisher : Jurnal Kreatif Online

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (425.344 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan pendekatan sains teknologi masyarakat pada pembelajaran IPA di kelas III SDN Mire. Subyek penelitian adalah kelas III yang berjumlah 20 siswa. Hasil yang di peroleh pada siklus I siswa yang tuntas 7 orang, yang tidak tuntas 13 orang dengan ketuntasan klasikal 35% dan daya serap klasikalnya 54%. Hasil observasi aktivitas siswa sebesar 44,4% dengan kategori cukup dan hasil observasi aktivitas guru sebesar 46% dengn kategori baik. Pada siklus II mengalami peningkatan, dimana dari 20 siswa yang tuntas individu 17 orang, siswa yang tidak tuntas 3 orang, presentase klasikal 85% dan presentase daya serap klasikal 71%. Hasil observasi aktivitas siswa sebesar 83,3% dengan kategori sangat baik dan hasil observasi aktivitas guru sebesar 87,5% dengan kategori sangat baik. Berdasarkan indikator keberhasilan yang di tentukan, ternyata melalui pendekatan sains teknologi masyarakat dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Sains kelas III SDN Mire. Kata Kunci: Hasil Belajar, Sains Teknologi Masyarakat
Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dengan Menggunakan Media Gambar Pada Pelajaran IPA Konsep Bagian Tumbuhan Dan Fungsinya Di Kelas IV SDN 2 Terpencil Eeya Hermanto, Hermanto; Jamhari, Muhammad; Paudi, Ritman Ishak
Jurnal Kreatif Online Vol 6, No 4 (2018): Jurnal Kreatif Online
Publisher : Jurnal Kreatif Online

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (193.104 KB)

Abstract

Permasalahan yang di kaji dalam penelitian ini adalah bagaimana penggunaan media gambar dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pelajaran IPA konsep bagian tumbuhan dan fungsinya di kelas IV SDN 2 Terpencil Eeya? Sedangkan tujuan penelitian ini adalah: untuk mengetahui peningkatan hasil belajar konsep bagian-bagian tumbuhan dengan menggunakan media gambar pada siswa kelas IV SDN 2 Terpencil Eeya. Penelitian ini merupakan jenis penelitian tindakan kelas dengan dua siklus. Adapun sasaran dari penelitian ini adalah siswa kelas IV SDN 2 Terpencil Eeya yang terdiri dari 15 orang perempuan dan 9 orang laki-laki, dengan memperoleh data dari hasil tes dan data dari hasil observasi kegiatan guru dan siswa setiap siklus. Berdasarkan hasil observasi tindakan guru dan siwa pada siklus I, ditemukan beberapa aspek yang belum dilaksanakan sehingga hasil belajar belum dapat dituntaskan. Sedangkan pada siklus II, semua aspek yang menjadi fokus penelitian telah dilaksanakan dengan baik. Dari hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa hasil belajar siswa pada konsep bagian-bagian tumbuhan pada siswa kelas IV SDN 2 Terpencil Eeya mengalami peningkatan melalui penggunaan media gambar dan mencapai indikator keberhasilan yang telah ditetapkan yaitu 7,0 dan ditandai dengan peningkatan ketuntasan belajar pada  setiap siklus, yaitu siklus I 61,21 %, dan siklus II  84,80%. Kata Kunci: Media Gambar, Hasil Belajar, Konsep Bagian Tumbuhan
Peningkatan Hasil Belajar Siswa Kelas V SDN Santigi Mata Pelajaran IPA melalui Metode Inquiri Samsinar, Samsinar; Jamhari, Mohamad; Paudi, Ritman Ishak
Jurnal Kreatif Online Vol 6, No 4 (2018): Jurnal Kreatif Online
Publisher : Jurnal Kreatif Online

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (370.219 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SDN Santigi mata pelajaran IPA melalui metode Inquiri dengan jumlah siswa 28 orang terdiri dari 13 orang laki – laki dan 15 orang perempuan. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam 2 siklus yang terdiri atas perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Berdasarkan hasil analisis data kualitatif dan kuantitatif, maka dapat diketahui bahwa hasil observasi kegiatan siswa dan guru pada siklus I masih mencapai kategori cukup , dan hasil evaluasi siklus I, jumlah siswa yang dinyatakan tuntas belajar secara individu mencapai 22 orang dari 28 orang siswa sehingga diperoleh hasil ketuntasan belajar klasikal mencapai 78,57 %. Namun pada siklus 2 telah mengalami peningkatan karena hasil observasi kegiatan siswa dan guru mencapai kategori baik .  dan hasil evaluasi siklus 2, jumlah yang dinyatakan tuntas belajar secara individu mencapai 26 orang dari 28 orang siswa, sehingga diperoleh hasil ketuntasan belajar klasikal mencapai 92,86 %. Dengan demikian indikator kinerja yang ditetapkan dalam penelitian ini telah tercapai sehingga tidak perlu lagi dilanjutkan pada siklus berikutnya.
KAJIAN PEMANFAATAN TANAMAN SEBAGAI OBAT TRADISIONAL DI DESA TOLAI KECAMATAN TORUE KABUPATENPARIGIMOUTONG Dewi, Ni Ketut Lestari; Jamhari, Muhammad; Isnainar, Isnainar
e-JIP BIOL Vol 5, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (245.66 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi tentang jenis-jenis tanaman yang dimanfaatkan sebagai obat tradisional dan cara pemanfaatannya oleh masyarakat serta kelayakannya sebagai media informasi bagi masyarakat. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif menggunakan metode wawancara dengan pengambilan data menggunakan teknik jelajah dan observasi. Hasil penelitian ditemukan 53 jenis dari 29 famili yang dimanfaatkan sebagai obat tradisional. Bagian dari tanaman obat yang dimanfaatkan yaitu akar, umbi,  rimpang, ranting, batang, daun, bunga, biji dan buah dengan dengan cara pengolahan yang bervariasi seperti :dijemur, ditumbuk, diremas, diparut, diseduh, direbus, dipanggang, digoreng, dikunyah, diteteskan, digosokan, diperas, dioleskan, dimakan dan diminum langsung.Sebaiknya dilakukan penelitian yang lebih  lanjut mengenai potensi, habitus, dan kandungan zat kimia pada tanaman  yang bisa mengobati suatu jenis penyakit. Kata Kunci : Pemanfaatan, Tanaman Obat, Obat Tradisional
Pengaruh Peringkas Dokumen Otomatis Dengan Penggabungan Metode Fitur Dan Latent Semantic Analysis (LSA) Pada Proses Clustering Dokumen Teks Berbahasa Indonesia Muhammad Jamhari; Edi Noersasongko; Hendro Subagyo
Jurnal Pseudocode Vol 1, No 2 (2014)
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (7886.459 KB) | DOI: 10.33369/pseudocode.1.2.72-82

Abstract

Penyimpulan adalah proses pengumpulan bagian yang paling penting dari sebuah sumber dokumen yang menghasilkan versi yang lebih singkat. Metode yang dianggap paling layak untuk melakukan penyimpulan adalah metode berbasis fitur dan LSA (Latent Semantic Analysis). Pengklusteran adalah proses pengelompokan dokumen yang mempunyai kesamaan topik. Metode yang paling seringd ilakukan adalah LSA dimana SVD (Singular Value Decomposition) digunakan untuk menghubungkan semantik antara istilah dan kalimat begitu juga dengan dokumen. SVD juga mengurangi dimensi yang besar dari matriks dokumen istilah. Yang bersama dengan metode Feature Selection melakukan pengurangan fitur. Tesis ini memeriksa pengaruh metode penggabungan fitur dan metode LSA pada penyimpulan pada kumpulan data yang hasilnya akan diklusterkan berdasarkan pada LSA dimana SVD dilakukan bersamaan dengan metode seleksifitur. Uji coba yang dilakukan pada 150 dokumen dari 5 topik dengan beberapa kombinasi metode fitur metode LSA dan kedua metode digabungkan, pada tingkatan penyimpulan yang diintegrasikan tingkatan klusterisasi berdasarkan pada LSA dengan nilai k 12 dan metode kontribusi tema pemilih tema terbimbing memperlihatkan pengaruh yang besar pada metode yang digabungkan pada tahapan penyimpulan yang mendapatkan hasil akurasi 93.33%  dan waktu komputasi yang relatif cepat berkisar 57 detik dengan proporsi penggabungan seperti berikut : Kesimpulan LSA + 50% kesimpulan Fitur+20% seleksifitur+ Klusterisasi LSA.