Claim Missing Document
Check
Articles

Found 44 Documents
Search
Journal : eProceedings of Applied Science

Perancangan Dan Implementasi Aplikasi Website Untuk Pemantauan Smart Bathroom Berbasis Iot Christhoper Helmi Rudijanto; Denny Darlis; Aris Hartaman
eProceedings of Applied Science Vol 5, No 3 (2019): Desember 2019
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Kamar mandi merupakan salah satu bagian penting yang harus tersedia di setiap rumah. Pada umumnya ada 3 (tiga) komponen utama dalam kamar mandi yaitu air, sabun/sampo dan lampu sebagai pencahayaan. Namun pada saat ini kebanyakan masyarakat masih harus memantau kondisi air, sabun/sampo yang tersedia dan juga menyalakan lampu dengan menekan sakelar secara manual. Oleh karena itu, pemantauan kondisi kamar mandi secara otomatis dan realtime merupakan salah satu langkah yang praktis untuk mempermudah masyarakat dalam memantau kondisi kamar mandi pribadinya. Pada proyek akhir ini penulis membuat alat pemantau kamar mandi jarak jauh yang berbasis website. Website tersebut nantinya akan diintegrasikan dengan hardware (mikrokontroller) yang terhubung dengan jaringan internet secara realtime menggunakan Google Firebase untuk mengirimkan data. Data yang diterima dari hardware kemudian akan diolah di database lalu akan ditampilkan di halaman website. Kemudian data tersebut akan ditampilkan pada sisi pengguna yang akan memberikan informasi tentang volume air (liter), volume sampo (liter), kondisi lampu dan exhaust fan (on/off). Selain itu, website juga akan memberikan notifikasi melalui email apabila terjadi perubahan kondisi. Dari hasil pengujian penulis mengenai fungsionalitas dan sistem kerja website didapatkan hasil dari website sudah berjalan dengan baik dan sesuai dengan rancangan awal. Dengan adanya website ini pengguna dapat memantau kondisi kamar mandi untuk mengetahui berapa banyak penggunaan air dan sampo secara berkala harian dan bulanan. Hasil rata-rata delay yang didapatkan sebesar 0.1 detik. Berdasarkan hasil pengujian yang didapat pada pengujian tersebut dapat disimpulkan bahwa website berhasil di implementasikan dan diintegrasikan dengan hardware smart bathroom. kata kunci : smart bathroom, mikrokontroller, website, realtime, Google Firebase, hardware, delay Abstract The bathroom is one of the important parts that must be available in every home. In general there are 3 (three) main components in the bathroom, namely water, soap / shampoo and lights as lighting. But at this time most people still have to monitor the condition of water, available soap / shampoo and also turn on the lights by pressing the switch manually. Therefore, monitoring the condition of the bathroom automatically and realtime is one of the practical steps to make it easier for the public to monitor the condition of their private bathroom. In this final project the author makes a website-based remote monitoring device. The website will be integrated with hardware (microcontroller) that is connected to the internet network in realtime using Google Firebase to send data. Data received from hardware will then be processed in the database and will be displayed on the website page. Then the data will be displayed on the user side which will provide information about the volume of water (liters), volume of shampoo (liters), condition of lights and exhaust fan (on / off). In addition, the website will also provide notifications via email in the event of changing conditions. From the results of the author's testing of the functionality and work system of the website the results of the website have been running well and in accordance with the initial design. With this website, users can monitor the condition of the bathroom to find out how much water and shampoo usage is regularly daily and monthly. The average result of delay obtained is 0.1 seconds. Based on the test results obtained on the test it can be concluded that the website was successfully implemented and integrated with smart bathroom hardware. Keywords : smart bathroom, microcontroller, website, realtime, Google Firebase, hardware, delay
Realisasi Prototype Smartcar Menggunakan Sistem Visible Light Communication Hendrik Januar; Denny Darlis; Aris Hartaman
eProceedings of Applied Science Vol 5, No 3 (2019): Desember 2019
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Perkembangan teknologi yang sangat pesat pada era globalisasi ini sangat diperlukan penerapannya pada alat transportasi, untuk mengatasi berbagai permasalahan yang terjadi di jalan raya seperti kecelakaan yang diakibatkan oleh masalah mekanis kendaraan tersebut atau meningkatnya volume kendaraan secara cepat terutama kendaraan pribadi. Salah satu teknologi yang dikembangkan saat ini yaitu smartcar menggunakan vlc, Smart cars adalah kendaraan roda empat yang memiliki kemampuan pengaturan kondisi internal otomatis, mampu berkomunikasi dengan kendaraan lainnya serta lingkungan sekitarnya. Pada proyek akhir ini dilakukan penilitian terkait penerapan teknologi berbasis VLC (Visible Light Communication) sebagai media komunikasi antar Prototype smartcar. Sumber data yang dikirimkan yaitu data kecepatan mobil belakang yang dikirimkan ke mobil depan dengan menggunakan variasi jarak dan sudut yang berbeda serta halangan asap, data kecepatan kendaraan yang berasal dari sensor HC020K. Data kecepatan yang dikirimkan oleh mobil belakang berfungsi sebagai informasi untuk mobil depan agar dapat mengurangi kecepatan atau menambah kecepatan supaya tidak terjadi tabrakan, atau informasi tersebut digunakan untuk pengemudi mobil depan agar lebih siap untuk mengambil tindakan sesuai dengan data kecepatan yang diterima. Dari hasil pengujian pengiriman data kecepatan yang telah dilakukan menunjukkan bahwa sistem 100% sesuai dengan data yang diterima. Jarak maksimal pengiriman data adalah 95 cm dan sudut 20° dengan menggunakan tambahan lensa pada receiver. sedangkan jarak maksimal pengiriman data tanpa menggunakan tambahan lensa yaitu 30 cm dan sudut 45°. Kata kunci: Visible Light Communication, Smartcar Prototype, V2V Comunication. Abstract Technological developments are very rapid in the era of globalization is very necessary application in transportation, to overcome various problems that occur on the highway such as accidents caused by mechanical problems of the vehicle or the increasing volume of vehicles quickly, especially private vehicles. One of the technologies currently being developed is smartcar using VLC, Smart cars are four-wheeled vehicles that have the ability to automatically regulate internal conditions, are able to communicate with other vehicles and the surrounding environment. In this final project, a research related to the application of technology based on VLC (Visible Light Communication) as a medium of communication between Prototype smartcar. The data source that is sent is the rear car speed data which is sent to the front car using different distance and angle variations as well as the smoke obstruction, vehicle speed data derived from the HC-020K sensor. Speed data sent by the rear car serves as information for the front car in order to reduce speed or increase speed to avoid a collision, or the information is used for the front car driver to be better prepared to take action in accordance with the received speed data. From the results of testing the speed data transmission that has been done shows that the system 100% in accordance with the data received. The maximum distance of data transmission is 95 cm and the angle of 20 ° by using an additional lens on the receiver. while the maximum distance of sending data without the addition of a lens is 30 cm and an angle of 45 ° Keyword: Visible Light Communication, Smartcar Prototype, V2V Communication
Implementasi Blok Penerima Visible Light Communication Untuk Smart Parking Imam Rabbani; Denny Darlis; Aris Hartaman
eProceedings of Applied Science Vol 5, No 3 (2019): Desember 2019
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Sistem palang pintu parkir di berbagai lokasi, rata-rata menggunakan kabel ataupun Bluetooth yang di koneksikan ke tombol atau saklar untuk membuka dan menutup palang pintu parkir, dan adapun yang menggunakan tombol karcis untuk merekam identitas kendaraan, mengeluarkan karcis, lalu membukakan palang pintu parkir menjadi masalah menantang, seperti antrian kendaraan yang cukup padat karena proses Sistem parkir yang membutuhkan waktu yang cukup lama. Di karenakan sistem Parkir di atas tidak dapat di andalkan untuk sistem parkir yang lebih cepat, pada proyek akhir ini telah dilakukan penelitian terkait karakteristik beberapa Sensor photodiode yang ada di pasaran yang telah digunakan sebagai sistem receiver dari komunikasi cahaya tampak. Jenis photodiode yang telah digunakan untuk penerimaan data teks dari Visible Light Communication (VLC) adalah photodiode 5 mm. Dari penelitian ini, dipaparkan karakteristik dari masing – masing jenis photodiode yang digunakan pada kondisi sebenarnya di dalam dan luar ruangan dengan mempertimbangkan pengaruh cahaya lain, sehingga hasil dari penerimaan VLC pada photodiode dapat menerima data teks dengan jarak yang cukup jauh, yaitu lebih dari 150 cm menggunakan Komunikasi Pulse Width Modulation (PWM) dari pengirim dengan frekuensi sebesar 490 hz dengan waktu yang efisien. Hasil penelitian dan pemilihan photodiode pada receiver yang telah digunakan penulis untuk menerima data kendaraan sepeda motor yaitu dengan cara menerima data dari pengirim dengan modulasi PWM. Disisi jarak, data yang benar efektif dan receiver merespon dengan baik yaitu 220cm pada siang hari dengan nilai lux 245 dan 290cm pada malam hari dengan nilai lux 163. Lalu disisi delay, nilai rata-rata dari penerimaan data dari pengirim yaitu 0,28 detik. Serta disisi sudut, respon penerima pada rentan jarak 50 sampai 90cm dan data yang efektif yaitu pada sudut 5 derajat Kata kunci : VLC, Receiver, Photodiode, palang pintu parkir. Abstract Parking doorstop systems in various locations, on average using a cable or Bluetooth that is connected to a button or switch to open and close the parking door bar, and for those who use the ticket button to indicate the vehicle identification, ticket, then open the parking bar door becomes a problem challenging, like a queuing vehicle that is quite dense because of the parking system process that requires a long time. Because the Parking system above cannot be relied on for a faster parking system, this final project has carried out research on the characteristics of several photodiode sensors on the market that have been used as receiver systems from visible light communication. The type of photodiode that has been used to receive text data from Visible Light Communication (VLC) is a 5 mm photodiode. From this study, the characteristics of each type of photodiode are used in the actual conditions inside and outside the room taking into account the influence of other light, so the results of VLC reception in the photodiode can receive text data at a considerable distance, which is more than 150 cm using Communication Pulse Width Modulation (PWM) from the sender with a frequency of 490 hz with an efficient time. The results of the study and the selection of photodiodes in the receiver that the author has used to receive motor vehicle data is by receiving data from the sender with PWM modulation. On the side of the distance, the data is truly effective and the recipient responds well, namely 220cm during the day with lux 245 and 290cm at night with lux values of 163. Then the delay, the average value of data from the delivery is 0.28 seconds . As well as on the corner, the recipient's response at 50 to 90cm and data is effective at a 5 degree angle. Keywords: VLC, Photodiode, Database, Parking dropstopaverage value of data from the delivery is 0.28 seconds . As well as on the corner, the recipient's response at 50 to 90cm and data is effective at a 5 degree angle. Keywords: VLC, Photodiode, Database, Parking dropstop
Perancangan Website Text Scanner Untuk Konversi Handwritten ke Teks Digital Dengan Menggunakan Optical Character Recognition Shiddiq, Hafizh Ghiyats Ash; Iqbal, Muhammad; Hartaman, Aris
eProceedings of Applied Science Vol. 10 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pesatnya perkembangan teknologi saat ini menuntut kita untuk mengembangkan cara yang lebih efisien dan efektifdalam mengkonversi tulisan tangan maupun teks dokumen dalam bentuk hardfile menjadi teks digital. Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah platfrom yang menggunakan teknologi Optical Character Recognition (OCR) untuk melakukan scantulisan tangan maupun teks dokumen dalam bentuk hardfile dan mengubahnya menjadi teks digital yang dapat diedit dan disimpan Dengan demikian, dibuatkannya website yang dapat melakukan scan tulisan tangan dan mengubahnya menjadi teksdigital. Website ini dirancang untuk memudahkan penggunadalam mengkonversi tulisan tangan ke dalam format digital tanpa perlu melakukan proses manual. Pengguna hanya perlu mengunggah gambar yang terdapat tulisan tangan tersebut ke dalam website. OCR akan melakukan pemindaian pada gambardan mengubahnya menjadi teks digital. Dalam perancanganwebsite ini, diperhatikannya faktor-faktor penting seperti kecepatan dan akurasi pengenalan karakter oleh OCR. Website ini juga dilengkapi dengan fitur pengeditan teks sehingga pengguna dapat mengoreksi kesalahan pengenalan karakteroleh OCR. Perancangan ini melibatkan pengujian text recognition oleh tesseract.js sebanyak 10 kali untuk gambar tulisan tangan dan 10 kali untuk dokumen hardfile danpengujian performa website. Hasil pengujian menunjukkan bahwa tingkat akurasi rata-rata pengujian OCR untuk dokumen hardfile adalah 99,69% dan 91,27% untuk gambar tulisan tangan. Kata kunci— website, OCR, optical character recognition, teks digital, tesseract.js
Integrasi Pengukuran Kualitas Udara, Air, Tanah, dan Cuaca untuk Pertanian Cerdas Berbasis Komunikasi LoRa – WiFi Gateway Bagus Kurniawan; Denny Darlis; Hartaman, Aris
eProceedings of Applied Science Vol. 10 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemantauan kualitas udara adalah elemen penting dalam pembangunan berkelanjutan dan pengelolaan lingkungan yang efektif. Penelitian ini bertujuan mengembangkan dan mengimplementasikan sistem pemantauan kualitas udara, air tanah, dan cuaca menggunakan teknologi LoRa (Long Range). Sistem ini terdiri dari beberapa komponen utama: perangkat sensor yang dipasang di berbagai lokasi untuk mengumpulkan data lingkungan seperti suhu, kelembaban, dan kualitas udara; gateway LoRa yang berfungsi mengumpulkan data dari perangkat sensor menggunakan modul LoRa dan mengirimkannya ke platform IoT melalui protokol MQTT serta platform IoT yang menganalisis data secara real-time dan menyediakan informasi mendalam tentang kondisi lingkungan. Pengujian dilakukan dengan mengimplementasikan lima node sensor di lokasi yang berbeda untuk menguji kinerja dan keandalan sistem dalam berbagai kondisi lingkungan. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem dapat mengirim data sensor dengan efisien dan menganalisisnya dengan akurat di platform IoT, sehingga mendukung pengambilan keputusan yang tepat dalam manajemen kualitas udara. Sistem ini menggunakan modul LILYGO TBEAM LoRa32 SX1276 untuk menerima data dari lima node sensor dan mengirimkannya ke database untuk disimpan dan ditampilkan di website. Pengujian menunjukkan bahwa node sensor dapat menerima data dengan baik dari gateway, dengan rata-rata RSSI -111 dBm dan delay 15 detik. Data dikirim dari gateway ke database dalam waktu sekitar 1 detik, dengan jarak pengiriman data mencapai 850 meter. Kata kunci— LoRa, IoT, MQTT, Gateway.
Pengembangan Sistem Presensi Berbasis RFID di SMK Telkom Bandung dengan Menggunakan Protokol ESP-NOW dan Display LED-Matriks Annesa Nurhaliza; Denny Darlis; Hartaman, Aris
eProceedings of Applied Science Vol. 10 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan teknologi pada jaman sekarang sudah semakin maju, Dimana pada masa ini Masyarakat akan hidup berdampingan dengan teknologi, kemajuan teknologi ini diterapkan di industry, Perusahaan, sekolah dan kantor, salah satu contoh teknologi yang sudah di terapkan di sekolah adalah Presensi berbasis RFID. Presensi merupakan factor penting untuk data kehadiran sekolah, informasi terkait data kehadiran di sekolah ini dapat menentukan nilai di beberapa sekolah, dari beberapa sekolah masih ada yang menggunakan presensi secara manual, tetapi untuk kasus ini, SMK Telkom Bandung sudah menggunakan presensi menggunakan RFID, maka dari itu proyek akhir saya mengembangkan sistem presensi yang sudah ada di sekolah tersebut. Pada Proyek Akhir ini akan dilakukan perancangan alat presensi yang berbasis RFID dan menggunakan protocol ESP-NOW dengan tambahan Display LED Matriks sebagai antar muka. Proyek akhir ini akan berfokus di protokol komunikasi antar esp yang menggunakan teknologi ESP-NOW. Hasil dari penelitian proyek akhir ini menggunakan protokol ESP-NOW dan LED Matriks sebagai display, penelitian ini dapat berjarak sekitar 100-150m dari antar ESP-RFID dan ESP-LED. Tambahan fitur dari Proyek Akhir ini adalah database spreadsheet. Lalu proyek akhir ini dapat mengenali 6 kartu yang sudah terdaftar. Harapan saya dengan menggunakan sistem presensi ini dapat memudahkan melakukan presensi di SMK Telkom Bandung. Kata kunci— Teknologi, Presensi, RFID, SMK Telkom Bangun, ESP-NOW, LED-Matriks
Pengembangan Sistem Presensi Berbasis Rfid Di Smk Telkom Bandung Dengan Protokol Mqtt Dan Display Led Matriks Daffa Naufal Albar; Denny Darlis; Hartaman, Aris
eProceedings of Applied Science Vol. 10 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di era teknologi yang pesat, pendidikan terus berinovasi untuk meningkatkan efisiensi dan kualitas pembelajaran. SMK Telkom Bandung berkomitmen meningkatkan efisiensi dan kualitas pembelajaran melalui transformasi sistem presensi yang lebih modern dan otomatis. Proyek ini mengembangkan sistem presensi berbasis RFID, dilengkapi Display LED Matriks untuk menampilkan informasi kehadiran siswa secara real-time. Teknologi RFID memungkinkan pemantauan kehadiran yang otomatis dan akurat, sementara Display LED Matriks memberikan kejelasan informasi yang sangat dibutuhkan. Sistem ini menggunakan internet untuk mengirim dan menerima data ke database melalui Firebase dan MQTT. Hasil penelitian menunjukkan bahwa data dari kartu RFID berhasil terkirim 100% ke database dan ditampilkan pada LED Matriks tanpa kesalahan. Ketika tidak ada data dari RFID, sistem akan menampilkan pesan “Selamat Datang di SMK Telkom Bandung” serta jam secara real-time. Saat data presensi diterima, LED matriks akan menampilkan informasi kehadiran selama 6 detik sebelum kembali ke pesan selamat datang dan jam. Pengujian jarak menunjukkan bahwa sistem ini hanya memerlukan jaringan internet untuk mengirim dan menampilkan data. Sistem secara otomatis mendeteksi status presensi: “Hadir” (06.00-07.00), “Terlambat” (07.01-14.00), dan “Pulang” (14.01-17.00). Di luar jam presensi, status akan tercatat sebagai “Diluar Waktu Presensi”. Sistem ini dirancang untuk meningkatkan efisiensi operasional sekolah dan pengalaman belajar siswa. Kata kunci : Presensi, RFID, Display LED Matriks, SMK Telkom Bandung
Integrasi Pengukuran Kualitas Udara, Air, Tanah Dan Cuaca Untuk Pertanian Cerdas Berbasis Komunikasi Lora - Dashboard Iot Pratama Aminudin; Denny Darlis; Hartaman, Aris
eProceedings of Applied Science Vol. 10 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pertanian merupakan sektor yang krusial dalam memenuhi kebutuhan pangan dan pertumbuhan penduduk yang terus meningkat. Tetapi, dalam praktiknya, sektor pertanian sering dihadapkan pada berbagai tantangan yang berdampak pada ketersediaan, kualitas, dan berkelanjutan produksi pangan. Oleh karena itu, diperlukan solusi teknologi yang dapat mengintegrasikan pengukuran kualitas lingkungan dan memberikan data yang real-time yang mudah diakses oleh petani. Dalam Proyek Akhir ini bertujuan untuk merancang sebuah dashboard IoT pengukuran kualitas udara, air, tanah, dan cuaca dalam konteks pertanian cerdas berbasis komunikasi LoRa. Proses perancangan meliputi penginstalan dan konfigurasi yang dilakukan pada server utama yaitu raspberry pi. Proses integrasi data sensor yang diterima pada Node-RED akan tersimpan pada database influxDB dan divisualisasikan oleh grafana. Hasil proyek akhir ini menunjukkan bahwa data sensor tiap node yang dikirim oleh gateway melalui broker MQTT dapat diterima dengan baik dan disimpan ke database influxDB. Data sensor yang tersimpan pada influxDB selanjutnya ditampilkan dalam bentuk visualisasi dashboard menggunakan Grafana. hasil rancangan dashboard IoT mampu menampilkan parameter nilai dari kualitas udara, air, tanah dan cuaca Kata kunci— Smart farming, Internet of things, influxDB, Grafana
Lora-Wifi Gateway Untuk Teknologi Swarmusv Farizki, Andinis; Darlis, Denny; Hartaman, Aris
eProceedings of Applied Science Vol. 11 No. 4 (2025): Agustus 2025
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Unmanned Surface Vehicle (USV) adalah kendaraan permukaan tanpa awak yang beroperasi di perairan dengan kendali jarak jauh atau secara otonom menggunakan sistem navigasi dan kecerdasan buatan. Teknologi ini berkembang pesat dan memiliki berbagai aplikasi di bidang militer, industri, serta penelitian. Sebelum USV berkembang, teknologi maritim yang digunakan meliputi kapal berawak, Remotely Operated Vehicle (ROV), dan Autonomous Underwater Vehicle (AUV). Penggunaan USV ini memberikan keunggulan dalam efisiensi operasional, keselamatan, dan kemampuan eksplorasi di lingkungan perairan yang berisiko tinggi. Namun, tantangan dalam komunikasi dan koordinasi antar USV dalam sistem Swarm masih menjadi kendala dalam optimalisasi teknologi ini. USV memanfaatkan teknologi canggih seperti sistem navigasi otonom, kecerdasan buatan, komunikasi nirkabel, serta sensor dan kamera untuk meningkatkan efektivitas operasional. Penerapan USV mencakup berbagai bidang, termasuk keamanan maritim, eksplorasi laut, industri minyak dan gas, serta transportasi dan logistik. USV menjadi Solusi inovatif yang meningkatkan efisiensi serta mengurangi risiko bagi manusia dalam berbagai operasi maritim. Seiring dengan perkembangan teknologi, USV diharapkan dapat semakin berkontribusi dalam eksplorasi laut dan keamanan maritim secara global. Kata kunci — LoRa, IoT, MQTT, Gateway
Perancangan Sistem Pengukuran Kualitas Udara Dan Lingkungan Pada Solar Autonomous Boat Sebagai Bagian Dari Teknologi Swarm USV Damanik , Marvel Cristo; Darlis, Denny; Hartaman, Aris
eProceedings of Applied Science Vol. 11 No. 4 (2025): Agustus 2025
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Danau merupakan sumber daya air vital yang berperan penting dalam kehidupan manusia, namun kualitas lingkungan perairan dan sekitarnya terus menurun akibat aktivitas manusia seperti polusi udara dan air. Menurut WHO, 99% populasi dunia menghirup udara tercemar, dengan polusi udara menyebabkan 7 juta kematian dini per tahun, terutama akibat emisi gas berbahaya seperti CO dan CO₂. Untuk mengatasi keterbatasan sistem pemantauan konvensional yang statis dan mahal, penelitian ini merancang sistem pengukuran kualitas udara dan lingkungan berbasis Solar Autonomous Boat sebagai bagian dari teknologi swarm USV. Sistem ini mengintegrasikan sensor DHT22 (suhu, kelembapan), MQ-135 (CO, CO₂, NH₄), BH1750 (cahaya), CJMCU-GUVA-S12SD (UV), dan FC-37 (hujan) dengan Arduino Nano V3 sebagai pengendali utama, serta TTGO LoRa32 OLED untuk transmisi data via LoRa. Pengujian di Danau Situ Tekno menunjukkan sistem berhasil mengukur parameter lingkungan secara cepat, seperti suhu (26,2–32,1°C), kelembapan (55,6–79,6%), intensitas cahaya (17,19–17.066,4 lux), konsentrasi gas (CO: 0,12–13.296,8 ppm; CO₂: 0,34–1.040,43 ppm) dan indeks UV (0–33,36). Hasil ini membuktikan sistem mampu menjadi solusi dinamis, hemat energi, dan efektif untuk pemantauan lingkungan perairan. Kata kunci— Solar Autonomous Boat, kualitas udara, sensor lingkungan, Arduino Nano, LoRa, swarm USV.
Co-Authors Abd Haq, Muhammad Nauval Izzuddin Afifah Shafira Agung Gunawan AL FARIZI, SUTAN DIMAS Annesa Nurhaliza Apriani Masfiroh Asep Mulyana B, Nurhikmah Amir Bagus Kurniawan Ballynda Putri, Rosmitha Barus, Exal Deo Jayata Budi Prasetya Christhoper Helmi Rudijanto Dadan Nur Ramadan Daffa Naufal Albar Damanik , Marvel Cristo Darlis , Denny Denny Darlis Dewanata, Deni Wahyu Elisa Tarigan, Elsye Erna Sri Sugesti Exal Deo Jayata Barus Fajarizki, Luthfi Faridzi, Riva Nur Farizki, Andinis Febriansyah, Luthfi Febrina, Mila Fiky Y. Suratman Firdaus, Akmal Ghani, Ilham GHIFARI, HUMMAM GHASSAN Gistya Sudiartama, Annenta Habibi, Nanda Tama Hafidudin Hafidudin, Hafidudin Hakim, Wildan Lukmanul Haryanti, Tita Hendrawan, Bulan Indira Nur Hendrik Januar Holidin, Holidin Ilham Kurniawan Imam Rabbani Indrarini Dyah Irawati Irwan, Musayyada Islam, Ammar Muazizul Jangkung Raharjo Jannati, Faizah Azmi Jayanti, Afriza Kharisma Bani Adam Koredianto Usman Latief, Noval Ramadhana Manurung, Yosua Darvys Raja Marbun, Jeremia Jordan Mohammad Riza Sutjipto Muhammad Iqbal Natia Pradnyaswari, Luh Gede Nur Iqrima Paradise, Gilang Ramadhan Pratama Aminudin Pratama, Fajar Radial Anwar, Radial Rakhman, Zamiat Ramadhan, Riski Ridwan Purwanadita Rina Djunita Pasaribu Riskiyani, Wahyu Putri Rizki Ardianto Priramadhi ROHMAT TULLOH Saputri, Fahrani Dea Shiddiq, Hafizh Ghiyats Ash Sianturi, Kristian Fery Sianturi, Simon Petrus SOFIA SAIDAH Suci Alfi Syahri Tune, Andi Sugondo Hadiyoso Sularto, Rafi Fadyan Ananda Sultan Septiyan, Fernanda Supriyatna, Joko Taufan Umbara Tita Haryanti Uke Kurniawan Usman Unang Sunarya Wardhana, Brahma Wisnu Wardhana, Lingga Wisnu Adji Kharisma Yehudha, Samuel