Claim Missing Document
Check
Articles

Analisis Determinan Volume Ekspor Karet Alam Indonesia Putri Cohara, Shallomitta Angelina; Marhaeni, Anak Agung Istri Ngurah
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 3 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.10646037

Abstract

Natural rubber is one of the non-oil and non-gas export commodities or plantation crops that plays a crucial role in Indonesia's economy and can also enhance Indonesia's reputation in international trade. This commodity significantly contributes to the country's foreign exchange reserves. Indonesia is one of the largest rubber producers. The objectives of this research are 1) To analyze the simultaneous and partial effects of Indonesia's natural rubber production, international natural rubber prices, and the US Dollar exchange rate on Indonesia's natural rubber export volume from 1991 to 2022. 2) To analyze the sequence of the impact of variables, including the amount of Indonesia's natural rubber production, international natural rubber prices, and the US Dollar exchange rate on Indonesia's natural rubber export volume from 1991 to 2022. The data used are secondary data with observations from 1991 to 2022. To achieve the research objectives, descriptive statistical analysis and multiple linear regression analysis are employed. Based on the analysis results, it is found that 1) Simultaneously, Indonesia's natural rubber production, international natural rubber prices, and the US Dollar exchange rate have a significant influence on Indonesia's natural rubber export volume from 1991 to 2022; 2) Partially, Indonesia's natural rubber production has a significant positive impact on the export volume of Indonesian natural rubber. International natural rubber prices and the US Dollar exchange rate have positive but not significant effects on Indonesia's natural rubber export volume; 3) The sequence of the influential variables on Indonesia's natural rubber export volume is the amount of Indonesia's natural rubber production, international natural rubber prices, and the US Dollar exchange rate. The empirical implications of these findings are that changes in international prices and the US Dollar exchange rate do not directly affect Indonesia's natural rubber export volume. Other factors such as Indonesia's natural rubber production have a more significant influence on the export volume.
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI UMUR KAWIN PERTAMA DAN FERTILITAS DI KALANGAN MIGRAN DI KECAMATAN KUTA SELATAN Damayanti, Elfira Nur; Sudibia, I Ketut; Marhaeni, Anak Agung Istri Ngurah; Rustariyuni, Surya Dewi
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 7 No. 4 (2024): Vol. 7 No. 4 Tahun 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v7i4.32180

Abstract

Berdasarkan data BPS Kabupaten Badung menunjukkan bahwa Kuta Selatan memiliki jumlah penduduk pendatang terbanyak di Kabupaten Badung. Tingginya arus migrasi pada Kecamatan Kuta Selatan, dapat memicu pertumbuhan penduduk yang tinggi dan mengindikasikan adanya kelahiran yang tinggi pula menuju Kecamatan Kuta Selatan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor sebagai berikut: (1) usia kawin pertama pada pendatang di Kecamatan Kuta Selatan; (2) pengaruh usia kawin pertama, preferensi gender, status pekerjaan, dan tingkat pendapatan terhadap fertilitas pendatang di Kecamatan Kuta Selatan; dan (3) pengaruh tidak langsung preferensi gender, status pekerjaan, tingkat pendapatan, dan usia kawin pertama terhadap fertilitas pendatang melalui usia kawin pertama di Kecamatan Kuta Selatan. Snowball sampling dan accidental sampling merupakan metode yang digunakan untuk pemilihan sampel dalam penelitian kuantitatif ini. Data primer yang diperoleh melalui observasi, wawancara terstruktur, dan wawancara mendalam kepada PUS migran di Kecamatan Kuta Selatan kemudian dianalisis dengan statistik deskriptif, path analysis, uji t dan uji sobel. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa: (1) Pendapatan dan tingkat pendidikan berpengaruh positif terhadap umur kawin pertama di kalangan migran di Kecamatan Kuta Selatan, wanita migran yang bekerja memiliki umur kawin pertama yang lebih tinggi dibandingkan wanita migran yang tidak bekerja, wanita migran yang mempunyai preferensi jenis kelamin memiliki umur kawin pertama yang lebih rendah dibandingkan wanita migran yang tidak mempunyai preferensi jenis kelamin. (2) Pendapatan, tingkat pendidikan, dan umur kawin pertama berpengaruh negatif terhadap fertilitas di kalangan migran di Kecamatan Kuta Selatan, wanita migran yang bekerja memiliki tingkat fertilitas yang lebih rendah dibandingkan wanita migran yang tidak bekerja, wanita migran yang mempunyai preferensi jenis kelamin memiliki tingkat fertilitas yang lebih tinggi dibandingkan wanita migran yang tidak mempunyai preferensi jenis kelamin. (3) Pendapatan, tingkat pendidikan, status ketenagakerjaan, dan preferensi jenis kelamin berpengaruh secara tidak langsung terhadap fertilitas wanita di kalangan migran melalui umur kawin pertama di Kecamatan Kuta Selatan. Hasil penelitian ini memberikan implikasi secara teoritis yaitu mendukung dan memperkuat teori fertilitas Davis dan Blake serta Teori Ronald Freddman.
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO (PDRB) DAN TINGKAT KEMISKINAN DI KABUPATEN/KOTA PROVINSI PAPUA Mahardika, I Putu Oka Dhimas; Marhaeni, Anak Agung Istri Ngurah
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 1 (2025): Volume 8 No. 1 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i1.43059

Abstract

Kemiskinan masih merupakan persoalan serius di Indonesia dan menjadi beban berat, terutama terkait dengan meningkatnya kesenjangan antara kelompok yang kaya dan miskin. Berdasarkan data dari BPS Provinsi Papua, kabupaten Intan Jaya memiliki persentase tingkat kemiskinan tertinggi di tahun 2023 sebesar 40.01 persen. Persentase tingkat kemiskinan memengaruhi perekonomian daerah, sehingga perlu diberikan perhatian yang serius terhadap upaya upaya pengentasan kemiskinan Provinsi Papua. Penelitian ini memiliki tujuan untuk: 1) menganalisis pengaruh IPM, pengangguran dan jumlah penduduk terhadap PDRB di kabupaten/kota Provinsi Papua. 2) menganalisis pengaruh IPM, pengangguran, jumlah penduduk dan PDRB terhadap tingkat kemiskinan di kabupaten/kota Provinsi Papua. 3) menganalisis pengaruh tidak langsung IPM, pengangguran dan jumlah penduduk terhadap tingkat kemiskinan melalui PDRB di kabupaten/kota Provinsi Papua. Data yang digunakan adalah data panel selama lima tahun yakni dari tahun 2018-2022, total jumlah pengamatan dalam penelitian ini adalah 145 pengamatan. Teknik analisis data yang digunakan adalah path analysis dengan aplikasi EViews. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Indeks Pembangunan Manusia (IPM) berpengaruh positif dan signifikan terhadap PDRB di kabupaten/kota Provinsi Papua. Pengangguran berpengaruh negatif dan signifikan terhadap PDRB di kabupaten/kota Provinsi Papua. Jumlah Penduduk berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap PDRB di kabupaten/kota Provinsi Papua. Indeks pembangunan manusia (IPM) berpengaruh negatif dan signifikan terhadap tingkat kemiskinan di kabupaten/kota Provinsi Papua. Pengangguran tidak berpengaruh positif atau tidak signifikan pengaruhnya terhadap tingkat kemiskinan di kabupaten/kota Provinsi Papua, jumlah penduduk dan PDRB berpengaruh negatif namun tidak signifikan terhadap tingkat kemiskinan di kabupaten/kota Provinsi Papua. PDRB bukan merupakan variabel intervening atau mediasi antara pengaruh IPM, pengangguran dan jumlah penduduk terhadap tingkat kemiskinan di kabupaten/kota Provinsi Papua.  
ANALISIS DETERMINAN LAMA BERMIGRASI PENDUDUK PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR DI KOTA DENPASAR Kruyff, Samantha Elizabeth Jade de; Marhaeni, Anak Agung Istri Ngurah
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 1 (2025): Volume 8 No. 1 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i1.43276

Abstract

Masalah kependudukan merupakan salah satu masalah penting yang kini dihadapi oleh Pemerintah Kota Denpasar, yang mempunyai daya tarik tersendiri bagi kaum migran. Migrasi risen merupakan perpindahan penduduk yang tempat tinggalnya saat pencacahan berbeda wilayah administrasi dengan tempat tinggalnya pada lima tahun yang lalu. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis (1) pengaruh simultan pendapatan, kesempatan kerja, akses pendidikan untuk keluarga, keberadaan migran terdahulu, dan jarak daerah asal ke daerah tujuan terhadap lama bermigrasi penduduk Nusa Tenggara Timur di Kota Denpasar, (2) pengaruh secara parsial pendapatan, kesempatan kerja, akses pendidikan untuk keluarga, keberadaan migran terdahulu, dan jarak daerah asal ke daerah tujuan terhadap lama bermigrasi penduduk Nusa Tenggara Timur di Kota Denpasar, dan (3) peran keberadaan migran terdahulu dalam memoderasi pengaruh jarak daerah asal ke daerah tujuan terhadap lama bermigrasi penduduk Nusa Tenggara Timur di Kota Denpasar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif berbentuk asosiatif. Sampel dari penelitian ini adalah migran risen asal Nusa Tenggara Timur sebanyak 120 responden, yang diambil menggunakan accidental dan snowballing sampling. Metode pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara mendalam, dan wawancara terstruktur. Teknik analisis data mencakup statistik deskriptif dan analisis regresi moderasi. Hasil analisis menunjukkan bahwa (1) pendapatan, kesempatan kerja, akses pendidikan untuk keluarga, jarak daerah asal ke daerah tujuan dan keberadaan migran terdahulu berpengaruh signifikan secara simultan terhadap lama bermigrasi penduduk Nusa Tenggara Timur di Kota Denpasar, (2) pendapatan dan kesempatan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap lama bermigrasi penduduk Nusa Tenggara Timur di Kota Denpasar, (3) akses pendidikan untuk keluarga dan jarak daerah asal ke daerah tujuan tidak berpengaruh terhadap lama bermigrasi penduduk Nusa Tenggara Timur di Kota Denpasar, dan (4) keberadaan migran terdahulu tidak berperan sebagai variabel moderasi pengaruh variabel jarak daerah asal ke daerah tujuan terhadap lama bermigrasi penduduk Nusa Tenggara Timur di Kota Denpasar.
Analysis of determining factors for the length of job search for the first job in Badung Regency Dewi, Anak Agung Yumita; Marhaeni, A. A. I. N.
Journal of Economics and Business Letters Vol. 4 No. 3 (2024): June 2024
Publisher : Privietlab

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55942/jebl.v4i3.299

Abstract

The purpose of this study is to analyze simultaneously and partially the influence of education, age, migration status, perceptions about the ease of obtaining a job, and the status of owning a 'prakerja' card on the duration of job search for the first job, to analyze the moderating role of owning a 'prakerja' card in the influence of perceptions about the ease of obtaining a job on the duration of the job search for the first job in Badung Regency, and to analyze the differences in the duration of job search for the first job among primary, secondary, and higher education graduates. This study uses a quantitative method with an associative approach. The sample size used is 105 samples with the sample determination technique using a combination of accidental sampling and snowball sampling. Data collection was conducted through observation, structured interviews, and in-depth interviews. Moderation regression analysis is the data analysis technique used. The results show that education, age, migration status, perceptions about the ease of obtaining a job, and the status of owning a 'prakerja' card have a simultaneous impact on the duration of job search for the first job in Badung Regency. Education, age, and perceptions about the ease of obtaining a job have a negative and significant effect on the duration of job search for the first job in Badung Regency. Migrant workers tend to require less time to find their first job compared to non-migrant workers in Badung Regency. Workers who own a 'prakerja' card tend to require less time to find their first job compared to workers who do not have a 'prakerja' card in Badung Regency. The status of owning a 'prakerja' card moderates the influence of perceptions about the ease of obtaining a job on the duration of the job search for the first job in Badung Regency. There are differences in the duration of job search for the first job among primary, secondary, and higher education graduates in Badung Regency.
Co-Authors A. Andriani A.P. Adhiyanti Adhiyanti, A.P. Adriyansayah, Danny Agus Seputra I Ketut Agustini, Ni Komang Putri Ali Djamhuri Anak Agung Ayu Sriathi Anak Agung Ketut Ayuningsasi Anom Arimbawa I Gusti Ngurah Agung Antari, Diah Windu Apriasti, Ni Putu Ariasa, I Wayan Aris Noviani, Putu Artasthana, G. A. Aryasthini M, Made Sinthya Asta Lugra Pramita Astika, I P Widhi Astiti, N. T. K. K. Damayanti, Elfira Nur Dayuh Rimbawan I Nyoman Dewi, Anak Agung Mitha Indri Dewi, Anak Agung Yumita Dewi, Frisca Diana Dewi, N A K Dewi, Ni Made Kisna Dewi, Ni Putu Nia Kharisma Dian Purnama Yanti Cok Istri Diannisa, Ni Putu Asri Dianthy, Luh Gede Arieska Dinda Pramisita, Anak Agung DK, Tantra Dwi Saputra Ida Bagus Dwitanaya, Made Susanta G.A.P. Suprianti Gede Eka Dharma Antara Hadisaputra, I. N. P. Hairullah Haris Sanjaya Harsinta Dewi, Anak Agung Yuli I G W Murjana Yasa, I G W Murjana I G.A.P.N.S. Paragae I Gede Ari Bona Tungga Dangin I Gst Lanang Agung Parwata I Gusti Bagus Indrajaya I Gusti Wayan Murjana Yasa I Ketut Sudibia I Made Candiasa I Nengah Jaya I Nyoman Adi Jaya I Wayan Ega Jayananda I Wayan Gayun Widharma I Wayan Lasmawan I Wayan Sudirman I.G.N.S. Bramantha P I.K. Sudibia I.P. Kuswara A P I.P.I Kusuma Ida Ayu Candrika Dewi Ida Ayu Desy Astriyani Ida Ayu Gde Dyastari Saskara Ida Ayu Himadara Ida Ayu Nyoman Saskara Ida Ayu Nyoman Yuliastuti IGAP Wirathi IM Suyana Utama IPY, Sudarmawan Jati Primajana, Dewa Jayanthi, Ni Kadek Eka Kadek Eka Jayanthi, Ni Kruyff, Samantha Elizabeth Jade de Kusuma, I.P.I L. P. Artini L.G.M. Karisma Lestari, Ni Wayan Yuni Lie Jasa Luh Ermayani Luh Putu Artini Luh Putu Ratna Dewi Luh Sugianti Luis Guterres, Vicente Manuel Made Ary Meitriana Made Dwi Setyadhi Mustika Made Heny Urmila Dewi Made Indriyani Puspita Sari Made Kembar Sri Budhi Made Putra Yasa, I Made Sukarsa Made Sukarsa Made Yustisa Putri Wiyatna Magdalena Silawati Samosir Mahardika, I Putu Oka Dhimas Martaningsih D, Anak Agung Fitri Mudiarcana, Gede Navo Hendyhartono Muhamad Rozali N. Dantes Naning Suciati, Ayu Ni Kadek Della Ni Ketut Suarni Ni Ketut Widiartini Ni Komang Arie Suwastini Ni Komang Ayu Sri Swandari Ni Luh Gede Dyana Pandu Widjayanti Ni Luh Putu Wiagustini Ni Made Ayu Indiradewi Ni Made Itarini Ni Made Itarini Ni Nyoman Reni Suasih Ni Nyoman Setya Ari Wijayanti Ni Nyoman Sunariani Ni Nyoman Yuliarmi Ni Putu Cahya Agung Tika Meidiana Ni Putu Martini Dewi ni putu sudarsani, ni putu Ni Putu Wiwin Setyari ni wayan wayan sukerni Novlin Sirait NP Cipta Wardani Nyoman Dantes Nyoman Djinar Setiawina Nyoman Tri Arya Nugraha Nyoman Yuliarmi, Ni P.M. Dewi Pahrurrozi . Permata Sari Ayu Indah Ni Putu Intan, Permata Sari Ayu Indah Pradnyadewi, Diah Pramana, Riksa Pratiwi, Wayan Lia Indah Primajana, Dewa Jati Purnamasari, Ni Made Gina Purnamasari, Ni Made Gina Putri Cohara, Shallomitta Angelina putu pendit primadewi Putu Srila Lohita Prabhajayati Ratih, I. A. M. Rizka Amira Rusmayani, Lia S. A. M. K. D. Natalia Santana Putra A, Made Sariyasa . Sayuni, Luh Wahyu Mas Sinthya Aryasthini M, Made Suarimbawa, Kadek Agus Suarimbawa, Kadek Agus Sudarsana Arka Suprianti, GAP Suputra, P. E. D. SURYA DEWI RUSTARIYUNI Teguh Khalid Billady Triana Lidona Aprilani Trisna Yundhari Utama, I M. Permadi W Priyana Agus Sudharma, I Wayan, Rianti Oka Wirabrata, Dewa Gede Firstia Y. Lapian Yamtinah Yenny Verawati Yulia Dewi, Putu Eka Yundhari, Ni Wayan Trisna