Claim Missing Document
Check
Articles

Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair Share Berbantuan Algebrator Pada Materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel Honeng Kahiking; Oltje T. Sambuaga; Derel F. Kaunang
MARISEKOLA: Jurnal Matematika Riset Edukasi dan Kolaborasi Vol. 1 No. 2: Oktober 2020
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/marisekola.v1i2.1033

Abstract

Penelitian ini bermaksud agar dapat melihat ada perbedaan pembelajaran model Think Pair Share berbantuan media komputer Algebrator dengan Pembelajaran tanpa berbantuan media komputer dengan pelajaran sistem persamaan linear dua variabel terhadap SMP N 2 Satap Biaro Kelas VIII. Metode penelitian ini adalah ekperimen menggunakan pretest-posttest dua kelompok. Sampel diambil dari 2 kelas yang normal dan homogen sebagaimana kelas VIIIA menjadi kelas eksperimen sedangkan kelas VIIIB kelas kotrol dan jumlah siswa berturut-turut 17 dan 17 siswa. Jadi hasil siswa yang belajar model Think Pair Share berbantuan media komputer Algebrator lebih bagus dari hasil siswa yang mengikuti pelajaran tanpa berbantuan media komputer.
Efektivitas Penggunaan Aplikasi Zoom dalam Pembelajaran Sistem Persamaan Linear Dua Variabel di SMP Kristen Ranotongkor Arlen R. Maneking; James U.L. Mangobi; Derel F. Kaunang
MARISEKOLA: Jurnal Matematika Riset Edukasi dan Kolaborasi Vol. 2 No. 2: Oktober 2021
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/marisekola.v2i2.1086

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menentukan keefektifan dari penggunaan aplikasi zoom dalam sistem pembelajaran Persamaan linear Dua Variabel. Penelitian ini jenisnya adalah deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini yaitu 23 orang peserta didik kelas VIII. Data yang tertera dalam penelitian ini diperoleh dari empat indikator penelitian yang digunakan oleh peneliti yaitu (1) keahlian peneliti dalam mengatur pembelajaran, (2) aktivitas peserta didik selama proses belajar mengajar, (3) respon peserta didik terhadap penggunaan aplikasi zoom dan (4) evaluasi hasil belajar peserta didik yang dilakukan setelah selesai pembelajaran. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa keahlian peneliti dalam mengatur pembelajaran berada pada kategori sangat baik, aktivitas peserta didik selama proses belajar mengajar dikategorikan baik, respon peserta didik terhadap penggunaan aplikasi zoom termasuk dalam kategori positif dan hasil belajar siswa setelah dievaluasi tuntas secara individu tetapi tidak tuntas secara klasikal. Berdasarkan analisis data dari 4 indikator yang telah diberikan hanya 3 indikator saja yang terpenuhi yaitu (1) Kompetensi peneliti mengatur pembelajaran daring, (2) Kegiatan peserta didik selama pembelajaran daring, dan (3) Tanggapan peserta didik mengenai penggunaan aplikasi zoom. Sedangkan, untuk indikator dari hasil belajar tidak terpenuhi, hal ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan aplikasi zoom dalam sistem persamaan linear dua variabel di SMP Kristen Ranotongkor kurang efektif.
Analisis Kesalahan Siswa dalam Menyelesaikan Soal Cerita Program Linear di SMA Negeri 1 Moronge Helpmy Beba; Murni Sulistyaningsih; Derel F Kaunang
MARISEKOLA: Jurnal Matematika Riset Edukasi dan Kolaborasi Vol. 3 No. 1: April 2022
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/marisekola.v3i1.1157

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesalahan dan faktor penyebab kesalahan siswa kelas XI MIA SMA Negeri 1 Moronge dalam menyelesaikan soal cerita matematika materi program linear berdasarkan prosedur Newman. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan menggunakan tes tertulis berupa soal uraian yang terdiri dari 3 butir soal, wawancara dan dukumentasi. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI MIPA SMA Negeri 1 Moronge yang berjumlah 18 siswa. Subjek untuk diwawancara diambil 4 siswa dari 18 siswa kelas XI MIA, yang dipilih berdasarkan pertimbangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya kesalahan yang dilakukan siswa dalam menyelesaikan soal cerita matematika pada materi program linear berdasarkan prosedur Newman yaitu: kesalahan memahami masalah, kesalahan transformasi masalah, kesalahan keterampilan proses, dan kesalahan penulisan jawaban akhir. Faktor penyebabnya adalah siswa tidak menguasai materi program linear, kurangnya pemahaman siswa tentang simbol-simbol yang ada pada soal matematika, lemahnya kemampuan siswa dalam mengubah soal cerita matematika menjadi model matematika, siswa belum menguasai materi-materi prasyarat yang mendukung dalam menyelesaikan soal program linear, siswa tidak tahu langkah-langkah yang akan digunakan dalam menyelesaikan soal program linear, asal-asalan dalam mengerjakan soal, mengerjakan soal secara terburu-buru, dan tidak teliti dalam mengerjakan soal.
Pengembangan Bahan Ajar Matematika Menggunakan Kvisoft Flipbook Maker Materi Perbandingan Siswa Kelas VII Palenita Repi; Derel F. Kaunang; Rosiah J. Pulukadang
Jurnal Axioma : Jurnal Matematika dan Pembelajaran Vol. 7 No. 1 (2022): Januari
Publisher : Universitas Islam Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56013/axi.v7i1.1211

Abstract

The purpose of this research is to examine whether the comparison teaching materials developed through Kvisoft Flipbook Maker can help the learning process at Woloan Christian Middle School. The researcher uses R&D (Research and Development) research model with research methods based on Sugiyono's theory, namely there are seven stages of development, potential, and problems, data collection, product design, design validation, design revision, product testing, and product revision. This teaching material contains interesting animations, audio, and video that can motivate students in learning and is also expected to make it easier for students to understand the comparison material. The results showed that the teaching materials developed were suitable for use in teaching and learning activities. The assessment was carried out using three experts and obtained percentages of 93%, 89%, and 88% so that it met the validity aspect. The responses of teachers and students on the use of teaching materials are very good with a percentage of 93% and 87% so that they meet the practical aspect. Learning outcomes obtained based on testing of 34 seventh grade students of Woloan Christian Middle School were very good with a completeness percentage of 82% and met the effectiveness aspect. Keywords: teaching materials, kvisoft flipbook maker, comparison The purpose of this research is to examine whether the comparison teaching materials developed through Kvisoft Flipbook Maker can help the learning process at Woloan Christian Middle School. The researcher uses R&D (Research and Development) research model with research methods based on Sugiyono's theory, namely there are seven stages of development, potential, and problems, data collection, product design, design validation, design revision, product testing, and product revision. This teaching material contains interesting animations, audio, and video that can motivate students in learning and is also expected to make it easier for students to understand the comparison material. The results showed that the teaching materials developed were suitable for use in teaching and learning activities. The assessment was carried out using three experts and obtained percentages of 93%, 89%, and 88% so that it met the validity aspect. The responses of teachers and students on the use of teaching materials are very good with a percentage of 93% and 87% so that they meet the practical aspect. Learning outcomes obtained based on testing of 34 seventh grade students of Woloan Christian Middle School were very good with a completeness percentage of 82% and met the effectiveness aspect. Keywords: teaching materials, kvisoft flipbook maker, comparison
Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Materi Pecahan ditinjau dari Gaya Kognitif Field Dependent-Field Independent Siswa SMP Derel Filandy Kaunang; Noper Pamula; James U.L. Mangobi
Jurnal Axioma : Jurnal Matematika dan Pembelajaran Vol. 6 No. 2 (2021): Juli
Publisher : Universitas Islam Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36835/axi.v6i2.1186

Abstract

This study aims to describe the problem solving ability of the field dependent - field independent cognitive style of junior high school students. The kind of this research is descriptive with qualitative methods. Participants in this study were grade VII students of SMP Negeri 3 Tondano who represented each cognitive style of 6 students, namely field dependent and field independent cognitive styles. The research subjects used a purpose sampling technique. The data analysis technique used is data presentation, data simplification and conclusion drawing. The results of this study are field dependent subjects can understand the problem which determines or written down but not exactly what is known and asked from the problem, then plans problem solving but often leads to inappropriate solutions, in carrying out problem solving, field dependent subjects often do not carry out solving problems systematically so that the results obtained are not appropriate and in re-examining the field dependent subjects tend not to re-examine the solutions made because they experience problems in planning and implementing problem solving. Subject field - independent in understanding the problem can know what is known and asked, in planning problem solving, able to develop a plan of completion well. Then in carrying out problem solving, having the ability to carry out the calculation process correctly but in re-examining the field independent subject often ignores this. Keywords: Field Dependent, Field Independent, Cognitive Style, Problem Solving.
Pengaruh Model Discovery Learning Terhadap Hasil Belajar Matematika SMA Negeri 1 Tondano Septima Marbun; Jorry F. Monoarfa; Derel F. Kaunang
Jurnal Axioma : Jurnal Matematika dan Pembelajaran Vol. 7 No. 2 (2022): Juli
Publisher : Universitas Islam Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56013/axi.v7i2.1397

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan yang ditemui peneliti saat melakukan observasi dan wawancara di SMA Negeri 1 Tondano yang masih menggunakan model pembelajaran langsung yang membuat siswa pasif dan masih ada nilai yang rendah dari rata-rata. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan hasil belajar matematika siswa SMA Negeri 1 Tondano pada materi tentang limit fungsi aljabar dengan penerapan model Discovery Learning. Desain penelitian yang digunakan adalah Posttest Control Group Design. Sampel yang diambil adalah kelas XI IPA 2 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPA 5 sebagai kelas kontrol dengan jumlah siswa masing-masing 29 dan 23 siswa. Hasil penelitian posttest diperoleh nilai rata-rata kelas eksperimen adalah 78,18 sedangkan kelas kontrol adalah 72,74. Berdasarkan analisis uji statistik hasil belajar siswa (uji-t) diperoleh nilai . Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar matematika siswa SMA Negeri 1 Tondano materi limit fungsi aljabar pada penerapan model Discovery Learning dengan model pembelajaran langsung. Dengan selisih rata-rata hasil belajar sebesar 4,29.
Profil Kreativitas Siswa Kelas VIII SMP N 2 Eris dalam Penyelesaian Masalah Geometri ditinjau dari Kecerdasan Matematika Dewira Christofel; Derel F. Kaunang; Ontang Manurung
MARISEKOLA: Jurnal Matematika Riset Edukasi dan Kolaborasi Vol. 3 No. 2: Oktober 2022
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/marisekola.v3i2.1226

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk membuat deskripsi profil kreativitas siswa dalam penyelesaian masalah geometri ditinjau dari tingkat kecerdasan matematika. Jenis penelitian menggunakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Eris tahun ajaran 2019/2020. Subjek dalam penelitian ada tiga siswa, satu subjek memiliki tingkat kecerdasan matematika tinggi, satu subjek memiliki kecerdasan matematika sedang, dan satu subjek memiliki kecerdasan matematika rendah. Penentuan subjek berdasarkan kecerdasan matematikanya, menggunakan instrumen tes soal materi matematika sebelumnya. Subjek diberi soal tes yaitu masalah matematika materi geometri, dilanjutkan wawancara berbasis tugas, menggunakan triangulasi waktu guna mengetahui keabsahan data. Setelah itu menganalisis berdasarkan ketiga aspek kreativitas. Disimpulkan, siswa KMT termasuk pada kategori Kreatif, siswa KMS termasuk pada kategori Kurang Kreatif, dan siswa KMR termasuk pada kategori Cukup Kreatif, sesuai dengan tingkat penjenjangan kemampuan berpikir kreatif. Perbedaan kemampuan berpikir dalam penyelesaian geometri KMT, KMS, dan KMR dipengaruhi kecerdasan matematika masing-masing.
PERANCANGAN PEMBELAJARAN PELUANG MENGGUNAKAN PENDEKATAN PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK INDONESIA Nofita Telung; Oltje T. Sambuaga; Derel F. Kaunang
Khatulistiwa: Jurnal Pendidikan dan Sosial Humaniora Vol. 2 No. 4 (2022): Desember : Jurnal Pendidikan dan Sosial Humaniora
Publisher : Pusat Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1727.133 KB) | DOI: 10.55606/khatulistiwa.v2i4.757

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui lebih dalam bagaimana perancangan pembelajaran peluang menggunakan pendidikan matematika realistik Indonesia (PMRI). Dalam penelitian design research ini, peneliti menerapkan teori Hypothectial Learning Trajectory (HLT) dan Local Instructional Theory (LIT) untuk memperoleh lintasan pembelajaran. Penelitian ini dilaksanakan di SMPN 2 Eris dengan subjek penelitian siswa kelas VIII A dan VIII B. Teknik analisis penelitian dilakukan secara retrospektif dengan HLT sebagai panduan. Selain itu peneliti juga melakukan analisis dan bekerja sama dengan dosen pembimbing untuk mengolah dan meningkatkan validnya data penelitian ini. Dari hasil penelitian, diperoleh lintasan belajar sebagai berikut (1) Konteks: bermain dadu, (2) Model of: ruang sampel dan titik sampel, (3) Model for: Membuat konjektur pemikiran siswa dengan dugaan awal, (4) Formal: Menyimpulkan rumus peluang teoritik. HLT yang dihasilkan yakni (1) Tujuan: Siswa dapat menggunakan dadu untuk melihat titik sampel dan ruang sampel untuk rumus peluang teoritik, (2) Siswa Menyusun ruang sampel dan titik sampel, (3) Siswa dapat menyelesaikan masalah peluang teoritik dengan mudah.
Pengaruh Peran Orang Tua Dan Motivasi Belajar Siswa Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Pada Masa Pandemi Covid-19 Yustika Sariamas; James U.L Mangobi; Derel F. Kaunang
Jurnal Axioma : Jurnal Matematika dan Pembelajaran Vol. 8 No. 1 (2023): Januari
Publisher : Universitas Islam Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56013/axi.v8i1.1658

Abstract

This research aims to determine the effect of the role of parents’ and students' learning motivation on students' mathematics learning outcomes during the Covid-19 pandemic. This type of research is quantitative using survey methods. This research was conducted at Public Junior High School 6 Kotamobagu in the even semester of the 2020/2021 academic year. The population in this study were all students of class VIII consisting of 4 classes totaling 127 students. Data collection techniques using questionnaires and documentation. The questionnaire used revealed the variables of the role of parents and students' learning motivation, while the documentation revealed the results of students' mathematics learning taken from the grade VIII students' report cards for the even semester of the 2020/2021 academic year at Junior High School 6 Kotamobagu. The data analysis that will be used to test the hypothesis in this study is multiple linear regression analysis. The results of the study showed that there was a positive influence on the role of parents and student learning motivation on students' mathematics learning outcomes during the covid-19 pandemic, with the regression equation obtained from the results of the hypothesis test being,  and, , and then a coefficient of determination of  0,473. It can be concluded that there was an influence of the role of parents and student learning motivation on student mathematics learning outcomes during the covid-19 pandemic of 47.3%. Keywords: parenting role, students learning motivation, mathematical learning outcomes
PENGEMBANGAN DESAIN PEMBELAJARAN PEMODELAN MATEMATIKA BERBANTUAN GEOGEBRA-CLASSROOM Milytia Cristy Kamu; Victor Sulangi; Derel Kaunang
Jurnal Sains Riset Vol 13, No 1 (2023): April 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Jabal Ghafur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47647/jsr.v13i1.885

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan desain pembelajaran Pemodelan Matematika berbantuan GeoGebra-Classroom yang valid, praktis dan efrektif dengan  menggunakan model pengembangan generik karya Mckenney Reeves. Tahap-tahap yang dilakukan yaitu tahap analisis-eksplorasi, tahap desain-konstruksi dan hanya sampai pada tahap evaluasi-refleksi. Produk desain pembelajaran yang dikembangkan telah melewati hasil validasi dengan rata-rata nilai validasi RPP  96%, rata-rata nilai validasi LKPD 93%, dan  rata-rata nilai validasi THB  95%  berada pada kategori baik dan memenuhi kriteria valid. Hasil respon peserta didik positif sehingga produk desain pembelajaran yang dikembangkan dinyatakan praktis. Adapun hasil belajar peserta didik pada uji coba kelompok kecil berada diatas nilai Kriteria Ketuntasan Minimal sehingga produk desain pembelajaran yang dikembangkan dinyatakan efektif. 
Co-Authors A. Pesik Alfraldo Lahaube Anekke Pesik Anetha L.F. Tilaar Arlen R. Maneking Aurel Vania Karinda Axel Fricly Lompande Bangki, Nindy Titania Bulegalangi, Silfia V. Chelsea Mikha Supit Dewira Christofel Dingkol, Andini Herlianti Erica T. C. Pakpahan Fauzi Virgiawan Lahinta Felma Jesicha Kakumboti Fiorentina D. C. Runturambi Gahung, Veiren Sitovaya Noviany Gledys Novrita Pakia Harry Trisakti Kunrade Helpmy Beba Herdiyansyah Dako Honeng Kahiking James U.L. Mangobi Jeane Mantiri Jhon R Wenas Jhon R. Wenas Jonly H. Rondonuwu Jorry F Monoarfa Jorry M. Monoarfa Junaedy, Reiner Aditia Christian Kakumboti, Felma Jesicha Kamu , Milytia C. Kandouw, Lady Julia Kaunang, Josua Joseph Bergkam Kembau, Rivaldy P. Lontaan, Angelita Virginia Lunemo, Mervi Mandey, Amelia Luisa Mangudis, Ivana Christin Manoppo, Adrian Efraim Marvel G. Maukar Mikhael R. V. Lioso Milytia Cristy Kamu mokosolang, efraim Monalisa Minggulina Markumbo Monoarfa, Jorry M. Nadhifatul Lailiyah Navel Oktaviandy Mangelep Nicky Kurnia Tumalun Niluh Norvi Natalia Nofita Telung Nofita Telung Noper Pamula Ofler Paulus Kodongan Oltje T. Sambuaga Oltje Telly Sambuaga Pai, Rijelio Nathanael Palenita Repi Patricia V. J. Runtu Philotheus E. A. Tuerah Regina N Pakpahan Rosiah J. Pulukadang Samalam, Sindita Selfie L. Kumesan Septima Marbun Sumarjanto, Priscilla Esther Christi Syintha Wangka Tambuwun, Andreyna D. Tania Gloria Sualang Tasya Aulia Putri Surantinoyo Timbuleng, Anggelina Friskilia Tongkeles, Fallen Christofel Umune, Meisperalda Perderika Varlina Fani Rantung Victor R. Sulangi victor Sulangi Victor Sulangi Vivian E. Regar Yulio Febrianto Tammu Yustika Sariamas