Claim Missing Document
Check
Articles

Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Sparkol Videoscribe terhadap Hasil Belajar Siswa pada Materi Statistika Kelas XII Mawei, Megawati; Salajang, Santje M.; Domu, Ichdar
MARISEKOLA: Jurnal Matematika Riset Edukasi dan Kolaborasi Vol. 4 No. 2: Oktober 2023
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelaksanaan riset berikut dilatarbelakangi dengan hasil observasi yang ditemukan saat era pandemi covid-19 di SMA Negeri 1 Langowan bahwasanya hasil belajar matematika murid belum meraih Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) serta keluhan murid mengenai minimnya pengetahuan konsep terkait materi yang diberikan karena materi yang diberikan hanya dikirimkan dalam bentuk teks untuk dipelajari siswa secara mandiri maka murid merasakan kebosanan dan malas belajar, serta menganggap matematika itu sulit. Penyelenggaraan riset mempunyai tujuan supaya memahami apakah hasil belajar murid yang mempergunakan media pengajaran Sparkol Videoscribe lebih tinggi daripada murid yang mempergunakan pengajaran konvensional untuk materi statistika kelas XII di SMA Negeri 1 Langowan. Metode riset yakni eksperimen dan mempunyai desain riset yaitu Randomized Subjects Posttest Only Control Group Design. Pengambilan sampel dari 2 kelas dengan mengacak yakni kelas XII MIPA 1 yang merupakan kelas eksperimen serta kelas XII MIPA 3 yang merupakan kelas kontrol berjumlah masing-masing kelas yaitu 30 siswa. Data hasil riset dilakukan analisis mempergunakan uji-t dan menandakan bahwa nilai thitung = 16,833 > ttabel = 2,002 bertaraf nyata α = 0,05 ini maknanya tolak H0 sementara terima H1. Maka begitu, hasil belajar murid yang mempergunakan media pengajaran Sparkol Videoscribe lebih tinggi daripada murid yang mempergunakan pengajaran konvensional. Artinya penggunaan media pengajaran Sparkol Videoscribe berpengaruh kepada hasil belajar murid dalam materi statistika kelas XII di SMA Negeri 1 Langowan.
Pengaruh Model Pembelajaran Numbered Head Together (NHT) Berbantuan Media Powtoon terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa pada Materi SPLTV Bulawan, Milga; Sumarauw, Sylvia Jane Annathe; Salajang, Santje M.
Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 8 No 1 (2024): Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika Volume 8 Nomor 1
Publisher : Mathematics Education Study Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cendekia.v8i1.3032

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini berkaitan dengan metode pembelajaran yang kurang bervariasi, sehingga siswa kurang aktif selama proses pembelajaran berlangsung dan mengakibatkan hasil belajar siswa kurang maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh merode pembelajaran Numbered Head Together (NHT) berbantuan media Powtoon terhadap hasil belajar matematika siswa pada materi SPLTV. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode quasi experimen dan desain penelitian yang digunakan adalah pretest-posttest control group design. Populasi penelitian ini adalah semua siswa kelas X SMA Negeri 2 Tondano dengan sampel sebanyak 40 orang yang terbagi dalam dua kelas yaitu kelas kontrol dengan perlakuan metode pembelajaran kooperatif tipe NHT dan kelas eksperimen dengan perlakuan metode pembelajaran kooperatif tipe NHT berbantuan media Powtoon, sampel dalam penelitian ini diambil secara random sampling. Instrumen penilaian yang digunakan adalah tes berbentuk essay. Data yang dianalisis adalah hasil pretest-posttest kelas kontrol dan kelas eksperimen menggunakan t-test two sample. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pada kels kontrol rata-rata hasil belajar yang diperoleh siswa yaitu 77,65 sedangkan rata-rata hasil belajar siswa pada kelas eksperimen yaitu 79,90. Maka, dapat disimpulkan bahwa metode pembelajaran kooperatif tipe NHT berbantuan media Powtoon berpengaruh positif dan dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pokok bahasan sistem persamaan linear tiga variabel.
Komparasi Hasil Belajar Melalui Penerapan Model Pembelajaran Student Team Achievement Division (STAD) dan Teams Games Tournament (TGT) pada Materi Balok Tulangow, Sebastiano Vinsensio; Salajang, Santje Matulende; Pitoy, Cori
Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 8 No 2 (2024): Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika Volume 8 Nomor 2 Tahun 2024
Publisher : Mathematics Education Study Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cendekia.v8i2.3320

Abstract

Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja siswa dalam pelajaran materi blok di SMP Negeri 2 Langowan masih kurang. Tiga model pembelajaran yang berbeda—TGT, STAD, dan standar emas—akan dibandingkan dalam penelitian ini. Teknik khas dalam penelitian kuantitatif, penelitian ini menggunakan desain kelompok kontrol non-ekuivalen pretest-posttest. Hasil uji rata-rata kelas memverifikasi bahwa ketiga kelompok tempat sampel diambil adalah normal dan homogen. Kelompok kontrol terdiri dari dua puluh siswa dari masing-masing tiga kelas delapan: Kelas C, Kelas A, dan Kelas B. Setelah melakukan ANOVA satu arah dalam IBM SPSS Statistics 26.0, peneliti dapat menolak hipotesis nol (H_0) dan melanjutkan pengujian lebih lanjut. Hasilnya menunjukkan bahwa model pembelajaran TGT secara signifikan meningkatkan skor rata-rata siswa pada hasil belajar dibandingkan dengan model pembelajaran konvensional.
PENERAPAN MODEL POPULASI KONTINU PADA PERHITUNGAN PROYEKSI PENDUDUK (STUDI KASUSDI KECAMATAN SINONSAYANG) Mangobi, James; Salajang, Santje; Goguyu, Irfan
SOSCIED Vol 7 No 2 (2024): SOSCIED - November 2024
Publisher : LPPM Politeknik Saint Paul Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32531/jsoscied.v7i2.859

Abstract

Population projections are scientific estimates based on assumptions about the factors that contribute to population growth rates, such as migration, births, and deaths. They are not population predictions. The future population's size and age distribution are determined by these three factors. Data describing trends from the past to the present are needed to make estimates about the pace of development of future births, deaths, and movements. The goal of this study is to use the logistic and exponential growth models to project the population growth in Sinonsayang Subdistrict. BPS Sinonsayang Subdistrict provided the population census data for Sinonsayang Subdistrict from 2016 to 2022. Both logistic and exponential models are used to model data analysis procedures. The model that was chosen was based on the findings.
Efektifitas Model CTL Berbantuan Edmodo terhadap Hasil Belajar Materi PLSV Dien, Alfonsa A. V.; Salajang, Santje M.; Damai, I Wayan
MARISEKOLA: Jurnal Matematika Riset Edukasi dan Kolaborasi Vol. 5 No. 2: Oktober 2024
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/marisekola.v5i2.1729

Abstract

Peneliti melaksanakan penelitian dengan tujuan untuk mengetahui hasil belajar siswa pada pokok bahasan Persamaan Linear Satu Variabel setelah diterapkan Model Contextual Teaching and Learning (CTL) dengan Aplikasi Edmodo. Penelitian dilakukan dengan mengadopsi metode quasi-experimental dan desain penelitiannya Posttest Only Control Group Design. Subjek penelitiannya adalah kelas VIIA sebagai kelas eksperimen, kelas ini menggunakan model CTL dengan aplikasi Edmodo dan kelas VIIB sebagai kelas kontrol, kelas ini merupakan kelas yang memakai model konvensional. Dikelas eksperimen terdapat  21 siswa dan di kelas kontrol terdapat 20 siswa. Metode pengumpulan datanya menggunakan tes dengan instrumennya berupa soal tes uraian. Sesuai hasil uji hipotesis dengan menggunakan uji t  untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa, didapat nilai thitung = 3,0604 >  ttabel = 1.684875 ini berarti tolak H0 dan terima H1. Oleh karena itu ditarik kesimpulan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar  dengan menggunakan model CTL dengan aplikasi Edmodo lebih tinggi dari  hasil belajar siswa dengan model pembelajaran konvensional materi Persamaan Linear Satu Variabel.
Desain Pembelajaran Peluang Menggunakan Permainan Ludo Sebagai Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Bawonseet, Mega P.; Domu, Ichdar; Salajang, Santje M.
MARISEKOLA: Jurnal Matematika Riset Edukasi dan Kolaborasi Vol. 5 No. 2: Oktober 2024
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/marisekola.v5i2.2658

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan rancangan pembelajaran Peluang melalui pendekatan Pendidikan Matematika Realistik, dengan permainan Ludo sebagai konteks pembelajaran. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian desain yang meliputi tahap desain pendahuluan, tahap eksperimen pembelajaran, dan tahap analisis retrospektif. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII-2 sebagai kelas pilot experiment, dengan jumlah siswa 31 orang, dan kelas VIII-1 sebagai kelas teaching experiment dengan jumlah siswa 22 orang di SMP Negeri 1 Bitung. Hasil penelitian menunjukan bahwa dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik memakai permainan Ludo sebagai konteks dapat meningkatkan kemampuan bernalar siswa dalam materi Peluang, terlebih khusus Peluang Empirik dan Peluang Teoretik.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TWO STAY-TWO STRAY PADA MATERI FUNGSI KELAS VIII DI SMP NEGERI 4 TONDANO Pilomali, Tiara; Salajang, Santje M.; Pulukadang, Rosiah J.
Dharmas Education Journal (DE_Journal) Vol 5 No 1 (2024): DE_Journal
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Univesitas Dharmas Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56667/dejournal.v4i1.1246

Abstract

This research is motivated by a lack of mastery of mathematics learning concepts, especially in function material. This is based on the results of observations made by the author showing that students still have difficulty calculating the value of a function and determining the form of presentation of the function and the use of conventional learning methods which make students stiff and bored with mathematics lessons. So to improve students' mastery of concepts and learning outcomes, namely by using the Two Stay-Two Stray learning model. This research method is experimental research conducted on class VIII students at SMP Negeri 4 Tondano. This research design uses a posttest only control design. The population of this study was all students in class VIII, while the research sample consisted of two classes, namely class VIII A, consisting of 32 students, as the experimental class and class VIII B, as the control class, consisting of 32 students. Based on the data, the average learning outcome for the experimental class was 85.94 while the average learning outcome for the control class students was 79.31. The data normality test shows that the data has a normal distribution. The research instrument used was a student learning outcomes test in the form of an essay. The results of data analysis with a significance level of 0.05 obtained tcount > ttable (3.2145 > 1.670). Based on the research results, it can be concluded that the use of the Two Stay-Two Stray learning model in functional material can improve student learning outcomes compared to conventional learning models
The Effect of the Realistic Mathematics Education Approach with the Problem-Solving Learning Model on Student Learning Outcomes Ririn Marunsenge; Santje M. Salajang; John Robby Wenas
J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah Vol. 3 No. 6: Oktober 2024
Publisher : CV. ULIL ALBAB CORP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jceki.v3i6.5768

Abstract

Model Problem Solving merupakan suatu model pembelajaran yang didalam merumuskan masalah yang ada dalam pembelajaran dimulai dari membuat hipotesis dari masalah yang ada kemudian mencari informasi malalui pengumpulan data-data dan mengetes hipotesis yang ada dengan data-data setelah itu membuat suatu kesimpulan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Realistic Mathematic Education (RME) dengan model pembelajaran Problem Solving terhadap hasil belajar siswa pada pokok bahasan Sistem Persamaan Linier Dua Variabael . Subjek penelitian adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Tondano dan diambil 2 kelas yang diasumsikan homogen, yaitu kelas VIII B sebagai kelas kontrol dan kelas VIII C sebagai kelas eksperimen . Data diambil dari hasil belajar siswa yang diperoleh dari selisih soal pre – test dan post – test. Karena thitung (5.89) > ttabel (1.7247), sehingga H0 ditolak dan H1 diterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh positif terhadap hasil belajar siswa dengan Pendekatan Realistic Mathematic Education (RME) Dengan Model Pembelajaran Problem Solving pembelajaran matematika materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel.
Model Problem-Based Learning Pada Pembelajaran Teorema Pythagoras: Pengaruhnya Pada Hasil Belajar Siswa Salaa, Pascal; Sumarauw, Sylvia J. A.; Salajang, Santje M.
Jurnal Riset dan Inovasi Pembelajaran Vol. 4 No. 2 (2024): May-August 2024
Publisher : Education and Talent Development Center Indonesia (ETDC Indonesia)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/jrip.v4i2.1664

Abstract

Pendidikan matematika memerlukan penerapan beragam inovasi untuk mengatasi berbagai tantangan yang dihadapi selama proses pembelajaran. Inovasi yang diterapkan melibatkan penerapan paradigma pembelajaran matematika yang berpusat pada kesulitan kehidupan nyata yang dihadapi siswa sehari-hari. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa antara yang menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dengan yang mengikuti model pembelajaran konvensional dalam materi teorema Pythagoras di SMP Negeri 3 Tondano. Sampel dikumpulkan secara acak dari dua kelas, yaitu kelas VIII B sebagai kelompok eksperimen dan VIII C sebagai kelompok kontrol. Uji-t digunakan untuk menilai data hasil belajar siswa baik pada kelas eksperimen maupun kelas kontrol. Dengan tingkat signifikansi α = 0,05 maka nilai thitung sebesar 5,212 lebih besar dari nilai ttabel sebesar 2,010. Oleh karena itu, kami menolak hipotesis nol (H0) dan menerima hipotesis alternatif (H1). Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa yang diajar dengan Model Pembelajaran PBL memperoleh hasil belajar yang lebih besar dibandingkan dengan siswa yang diajar dengan Model Pembelajaran Konvensional.
Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TGT Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Materi Bentuk Aljabar Novita Chintia Moningka; Santje M. Salajang; Murni Sulistyaningsih
Jurnal Riset Sosial Humaniora dan Pendidikan Vol. 1 No. 4 (2022): Desember : Jurnal Riset sosial humaniora, dan Pendidikan
Publisher : LPPM Universitas 17 Agustus 1945 Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56444/soshumdik.v1i4.184

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk membandingkan hasil belajar siswa yang diajarkan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament dan hasil belajar siswa yang diajarkan menggunakan model pembelajaran konvensional pada materi Bentuk Aljabar. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen semu. Populasinya adalah seluruh siswa kelas VII SMP Negeri 6 Tondano tahun ajaran 2019/2020. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII A dan siswa kelas VII B. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa hasil belajar siswa yang diajarkan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament lebih tinggi dari pada hasil belajar siswa tanpa menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament pada materi Bentuk Aljabar. Direkomendasikan bagi calon peneliti selanjutnya untuk meneliti kembali kelayakan penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament pada materi Bentuk Aljabar.