Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Journal of Economic, Bussines and Accounting (COSTING)

PENGARUH VARIETY SEEKING, SOCIAL MEDIA, WORD OF MOUTH TERHADAP BRAND SWITCHING PRODUK SUNSCREEN MELALUI KETIDAKPUASAN KONSUMEN DI KOTA DEPOK Harahap, Diah Lestari; Saragi, Sahat; Derriawan, Derriawan
Journal of Economic, Bussines and Accounting (COSTING) Vol 7 No 5 (2024): Journal of Economic, Bussines and Accounting (COSTING)
Publisher : Institut Penelitian Matematika, Komputer, Keperawatan, Pendidikan dan Ekonomi (IPM2KPE)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31539/costing.v7i6.13178

Abstract

Perkembangan masyarakat modern saat ini meningkatkan kesadaran akan hal pentingnya penggunaan kosmetik untuk merias diri maupun perawatan. Seiring kebutuhan konsumen terhadap kosmetik yang terus meningkat menyebabkan banyaknya brand atau merek baru yang bermunculan di setiap tahun. Banyaknya merek baru yang ada dipasaran mempermudah konsumen untuk melakukan peralihan merek (Brand switching) yaitu pola pembelian dimana terjadi perubahan maupun pergantian dari satu merek ke merek lain. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh variety seeking, social media dan word of mouth terhadap ketidakpuasan pelanggan yang selanjutnya berdampak pada brand switching. Jumlah sampel yang diteliti dalam penelitian ini adalah sebanyak 229 responden yang seluruhnya merupakan pengguna produk sunscreen di Kota Depok. Metode yang digunakan dalam penelitian ini metode kuantitaif dengan metode purposive sampling. Data diperoleh dari penyebaran kuesioner dan dianalisis dengan menggunakan teknik analisis SEM AMOS 22. Hasil penelitian ini menunjukkan hasil (1) Ada pengaruh yang signifikan variety seeking terhadap ketidakpuasan pelanggan; (2) Tidak ada pengaruh yang signifikan social media terhadap ketidakpuasan pelanggan; (3) Ada pengaruh yang signifikan word of mouth terhadap ketidakpuasan pelanggan; (4) Ada pengaruh yang signifikan variety seeking terhadap brand switching Koefisien variabel variety seeking terhadap brand switching bertanda positif; (5) Tidak ada pengaruh yang signifikan social media terhadap brand switching; (6) Ada pengaruh yang signifikan word of mouth terhadap brand switching. Koefisien variabel word of mouth terhadap brand switching bertanda negatif; (7) Ada pengaruh yang signifikan ketidakpuasan pelanggan terhadap brand switching. Kata kunci: Variety seeking, social media, word of mouth, brand switching, ketidakpuasan