Claim Missing Document
Check
Articles

Evaluasi Model Bisnis Pada Pt Batemuri Tours Dengan Metode Business Model Canvas (BMC) Winoto, Alif Sulthan Rassya; Hasun, Farda; Rendra, Meldi
eProceedings of Engineering Vol. 10 No. 2 (2023): April 2023
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak—PT Batemuri Tours merupakan perusahaan penyelenggara jasa pariwisata yang sudah berdiri sejak tahun 1971, dan menyediakan jasa perjalanan wisata, perjalanan umrah dan haji, pengurusan dokumen perjalanan, sewa kendaraan, serta travel partner dalam penyelenggaraan event. Selama dan pasca pandemi, pendapatan dan keuntungan pada perusahaan menurun secara signifikan, yang antara lain disebabkan penutupan perjalanan Umroh dan Haji serta pembatasan perjalanan yang diakibatkan oleh regulasi transportasi oleh pemerintah Indonesia. Untuk mengatasi permasalahan yang terjadi, perlu dilakukan evaluasi dan perbaikan pada model bisnis perusahaan. Evaluasi dan perbaikan model bisnis dilakukan dengan menggunakan metode Business Model Canvas. Data yang diperlukan adalah data model bisnis saat ini yang diperoleh dengan observasi dan wawancara dengan pemilik dan pegawai perusahaan, data customer profile yang diperoleh melalui wawancara kepada pengguna jasa dan data lingkungan bisnis yang didapatkan melalui studi literatur. Data ini digunakan untuk melakukan analisis SWOT, yang hasilnya digunakan untuk merancang strategi yang menjadi dasar dalam merancang model bisnis baru. Perbaikan model bisnis yang diusulkan terutama ada di blok channel di mana perusahaan dapat melakukan peningkatan konsistensi konten sosial media serta penciptaan akun media sosial baru dan bagian key resources di mana perusahaan dapat menambah sumber daya manusia untuk mengoperasikan fasilitas kantor yang belum beroperasi. Kata kunci — PT batemuri tour, business model canvas, analisis SWOT, value proposition canvas.
Perancangan Bisnis Dan Analisis Kelayakan Usaha Rumah Kost Di Perumahan Pakuan Regency Kota Bogor Maula, Amanandito Shafa; Suryana, Nanang; Rendra, Meldi
eProceedings of Engineering Vol. 10 No. 2 (2023): April 2023
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak —Rumah Kost adalah sebuah hunian yang dapat berupa kamar, rumah, atau bangunan yang disewakan pemiliknya kepada pihak lain sebagai tempat tinggal sementara dengan imbalan balik berupa uang sewa yang dibayarkan dalam jumlah yang sudah disepakati dan dalam periode tertentu. Usaha rumah kost terletak di Jl. Raya Pakuan Regency RT.03/RW.07, Margajaya, Kec. Bogor Barat, Kota Bogor, Jawa Barat 16116. Rumah kost menyewakan total 6 kamar tidur dengan 2 tipe kamar yang berbeda. Sebelum memulai usaha, dilakukan analisis kelayakan yang ditinjau dari aspek pasar, aspek teknis, dan aspek finansial. Pengumpulan data aspek pasar dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada 100 orang responden yang merupakan mahasiswa kampus IPB. Aspek pasar dilakukan untuk mengetahui besaran pasar potensial, pasar tersedia, dan pasar sasaran dari usaha rumah kost. Aspek teknis dilakukan untuk meneliti hal-hal yang terkait dengan lokasi usaha, layout, peralatan dan perlengkapan, proses bisnis, dan jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan pada usaha rumah kost. Aspek finansial dilakukan untuk menghitung proyeksi laba rugi, proyeksi arus kas, dan proyeksi neraca keuangan yang terdapat pada usaha rumah kost. Kriteria kelayakan investasi dari aspek finansial dapat diterima jika uji kelayakan nilai Net Present Value (NPV), Internal Rate of Return (IRR), Payback Period (PP) memenuhi kriteria. Kata kunci— analisis kelayakan, aspek pasar, aspek teknis, aspek finansial, analisis sensitivitas
Perancangan Usulan Model Bisnis Pada Ambrasta Coffee Dengan Menggunakan Pendekatan Business Model Canvas Batsyeba, Patricia Regina; Aryani, Sinta; Rendra, Meldi
eProceedings of Engineering Vol. 10 No. 2 (2023): April 2023
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak—Kafe merupakan tempat usaha yang menyediakan berbagai macam jenis minuman seperti kopi dan atau minuman lain yang memiliki karakteristik suasana yang santai dan nyaman sehingga cocok untuk menjadi tempat berjumpa dengan teman atau rekan kerja, mengerjakan tugas, atau sekedar bersantai. Ditambah lagi, banyak café yang menyediakan koneksi internet nirkabel (WiFi). Namun, seiring kenaikan demand pasar, maka kafe juga semakin banyak sehingga menaikkan jumlah kompetitor. Ambrasta Coffee merupakan salah satu kedai kopi yang berada di Kota Bandung. Tujuan dari penulisan ini adalah untuk menganalisis dan mengevaluasi model bisnis Ambrasta Coffee dengan menggunakan kerangka Business Model Canvas. Business Model Canvas merupakan frame yang menggambarkan dasar yang berisi pemikiran bagaimana sebuah organisasi dapat menciptakan dan menyampaikan nilai dan memiliki 9 blok yaitu customer segments, value proposition, channels, customer relationship, revenue streams, key resources, key activities, key partners dan cost structure. Dengan beberapa tahap dalam penulisan ini yaitu diawali dengan tahap pengumpulan data, tahap perancangan dengan menganalisis dari Analisis Lingkungan Bisnis, Customer Profile, dan Analisis SWOT, Matriks TOWS dan dilanjutkan dengan tahap verifikasi dan validasi.Kata kunci— ambrasta coffee, business model canvas, customer profile, analisis lingkungan bisnis, analisis SWOT
Evaluasi dan Perancangan Model Bisnis Pada Usaha Dapur Cihuuyy Menggunakan Metode Business Model Canvas Devison, Almer Ahmad; Aryani, Sinta; Rendra, Meldi
eProceedings of Engineering Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak-Dapur Cihuuyy merupakan UMKM yang bergerak pada bidang kuliner yang memiliki variasi pilihan menu utama yang terdiri dari olahan daging, olahan sambal, dan olahan minyak bumbu. Namun, pada tahun 2021 trendline hasil pendapatan Dapur Cihuuyy menunjukkan arah menurun. Maka dari itu, diperlukan sebuah evaluasi model bisnis dengan menggunakan pendekatan business model canvas serta analisis SWOT. Hasil dari usulan tersebut bertujuan untuk mengubah dan memperbaiki kondisi bisnis pada blok business model canvas yang terdiri dari penambahan segmentasi konsumen dalam jumlah besar yaitu instansi dan organisasi pada customer segments, pengembangan dan inovasi produk serta penambahan varian rasa yang beragam pada value proposition, penambahan product tester pada customer relationship, branding oleh key opinion leader pada channels, pembuatan standar produksi pada key activities, penetapan supplier bahan baku dan kering pada key partnership, penambahan sumber daya manusia pada key resources, optimalisasi biaya produksi dan pengemasan serta penambahan biaya untuk membuat varian produk yang lebih kecil pada cost structure, dan penambahan kerjasama antar bisnis secara business-to-business (B2B) pada revenue streams yang bertujuan untuk meningkatkan pendapatan dari Dapur Cihuuyy yang mengalami penurunan pendapatan pada tahun 2021.Kata kunci-business model canvas, evaluasi model bisnis, perancangan model bisnis, analisis SWOT
Perancangan dan Kelayakan Usaha Tambak Udang Berkah Laut Di Kecamatan Mirit Kabupaten Kebumen Hakim, Ridho Septiadi; Hasun, Farda; Rendra, Meldi
eProceedings of Engineering Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak- Tambak Udang Berkah Laut adalah tambak udang yang menyediakan 3 ukuran udang vannamei yaitu size 100, size 70 dan size 50 yang berlokasi di Kabupaten Kebumen. Berdasarkan hasil wawancara dengan pemilik Tambak Udang Berkah Laut, total hasil panen yang diperoleh belum dapat memenuhi permintaan pasar. Dari situasi ini, pemilik Tambak Udang Berkah Laut melihat peluang melakukan penambahan kolam baru untuk dapat memenuhi permintaan yang ada. Dengan alasan tersebut, maka dilakukan perancangan usaha dan penilaian kelayakan usaha pembuatan kolam baru Tambak Udang Berkah Laut. Penilaian kelayakan usaha Tambak Udang Berkah Laut dilakukan dengan indikator NPV, IRR dan PBP. Berdasarkan perhitungan yang dilakukan, rencana pembuatan kolam baru Tambak Udang Berkah Laut adalah layak dilakukan dengan nilai NPV sebesar Rp. 490.435.611, nilai IRR sebesar 81,77% dan PBP pada 1,49 tahun. Pada perancangan tersebut juga dilakukan analisis sensitivitas terhadap peningkatan harga pakan, dan penurunan jumlah penjualan. Hasil analisis sensitivitas menunjukkan bahwa rancangan pembuatan kolam baru Tambak Udang Berkah Laut tidak sensitif terhadap kenaikan harga pakan dan sensitif terhadap penurunan jumlah penjualan. Kenaikan harga pakan sebesar 35,52% dan penurunan jumlah penjualan sebesar 9,90% akan membuat proyek menjadi tidak layak.Kata kunci- tambak udang berkah laut, kebumen, udang vannamei, analisis kelayakan, analisis sensitivitas
Perancangan Usaha dan Penilaian Kelayakan Investasi Franchise D’kriuk Fried Chicken di Kota Bandung Adiguna, Muhammad Rafif; Hasun, Farda; Rendra, Meldi
eProceedings of Engineering Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak-Dkriuk Fried Chicken adalah sebuah UMKM di bidang makanan dengan sistem kemitraan atau franchise yang menjual berbagai macam olahan ayam dan non ayam, seperti ayam goreng krispi Original dan hot/pedas, usus krispi, kulit, ati ampela, Kpop, sate, nugget, kentang, dan burger. Berdasarkan hasil wawancara pada beberapa mitra diperoleh informasi bahwa hasil penjualan mereka belum mencapai target dan membuat beberapa pemilik harus menyuntikkan dana untuk dapat menjalankan usaha, sementara ada juga beberapa mitra yang harus tutup. Di sisi lain franchise Dkriuk Fried Chicken memiliki peluang yang baik di Kota Bandung karena minat yang tinggi dari masyarakat terhadap ayam goreng krispi, namun tentunya perlu dilakukan perancangan bisnis dan penilaian kelayakan secara baik. Tugas akhir ini bertujuan untuk melakukan perancangan usaha dan penilaian kelayakan untuk pembukaan gerai Dkriuk Fried Chicken di salah satu lokasi di Kota Bandung. Lokasi yang dipilih adalah di Jalan Gegerkalong Girang. Berdasarkan hasil pengukuran kelayakan untuk pembukaan gerai Dkriuk Fried Chicken di Jalan Gegerkalong untuk perioda analisis selama lima tahun, didapat NPV sebesar Rp202,549,698, IRR sebesar 75.42%, dan PBP selama 1.61 tahun. Usaha ini sensitif terhadap peningkatan harga bahan baku dan penurunan penjualan. Peningkatan harga bahan baku sebesar 8.76% dan penurunan penjualan sebesar 6.61% akan membuat usaha gerai Dkriuk Fried Chicken menjadi tidak layak.Kata kunci -NPV, IRR, PBP, analisis sensitivitas, Gegerkalong
Evaluasi Dan Rancangan Usulan Model Bisnis Pada La Vie En Rose Dengan Menggunakan Pendekatan Business Model Canvas Putri, Silvie Andari; Sulistyo, Budi; Rendra, Meldi
eProceedings of Engineering Vol. 10 No. 6 (2023): Desember 2023
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

UMKM sesuai yang telah memenuhi kriteria untuk dikatakan sebagai usaha mikro sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan pada UU Nomor 20 Tahun 2008. Setiap tahunnya dari tahun 2017 hingga 2021, terjadi kenaikan dalam jumlah UMKM di Kota Bandung, terutama dalam kategori kuliner. La Vie En Rose merupakan salah satu UMKM kategori kuliner yang berada di Kota Bandung dan mengalami penurunan pendapatan pada akhir tahun 2022. Permasalahan tersebut disebabkan oleh beberapa masalah yang dapat dilakukan dengan evaluasi model bisnis dengan pendekatan Business Model Canvas. Pada penelitian ini, diperlukan data untuk mengevaluasi BMC eksisting dan pebentukan usulan model bisnis Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi dan melakukan rancangan usulan model bisnis untuk La Vie En Rose agar bisnisnya tetap berjalan dan dapat bersaing dengan kompetitor. Dari penelitian yang dilakukan, didapatkan beberapa penambahan. Pertama penambahan customer segment berupa penyelenggara acara dan reseller yang dapat menambah sumber pendapata, ppenambahan value proposition dengan menambah pilihan topping, produk yang lebih sehat, dan customized product. Selanjutnya, beberapa cara untuk meningkatkan customer relationship dengan adanya promo khusus dan system membership. Adapun eliminasi dalam kemitraan dengan pemasok bahan baku yang menghambat aktivitas produksi. Rancangan usulan model binis diharapkan dapat mengatasi permasalahan yang ada dan membantu dalam mengembangkan bisnisnya.Kata kunci— Business Model Canvas, Value Proposition, Customer Profile, Analisis SWOT, Blue Ocean Strategy
Analisis Kelayakan Pendirian Usaha Peternakan Bebek D’farm Di Kabupaten Tulungagung Provinsi Jawa Timur Arioseno, Dio; Suryana , Nanang; Rendra, Meldi
eProceedings of Engineering Vol. 11 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Peternakan D’Farm adalah sebuah perusahaanyang baru berdiri dan bergerak dibidang peternakan hewanyang berfokus di hewan bebek, PT D’Farm berencana untukmendirikan sebuah peternakan yang akan didirikan di DesaTulungagung, Provinsi Jawa Timur. Untuk menentukan apasaja yang harus dipersiapkan untuk mendirikan peternakantersebut, perusahaan harus melakukan analisis dari berbagaiaspek seperti aspek pasar, aspek teknis, hingga aspek finansialuntuk mengetahui apakah peternakan tersebut layak untukdidirikan atau tidak. Aspek pasar yang diteliti meliputi pasartersedia hingga target pasar perusahaan dan nantinya akandilakukan peramalan permintaan berdasarkan data pasarhistoris tersebut, aspek teknis digunakan untuk mengetahui apasaja yang diperlukan perusahaan untuk menjalankan kegiatanoperasionalnya agar bisa berjalan dengan baik, akhirnya aspekfinansial diteliti untuk mengetahui berapa biaya yangdibutuhkan untuk mendirikan peternakan tersebut dan analisiskelayakan dengan alat bantu NPV, Net B/C, Revenue CostRatio, dan IRR untuk mengetahui apakah bisnis tersebut layakuntuk didirikan atau tidak, lalu akan dilakukan analisissensitivitas untuk mengetahui tingkat sensitivitas perusahaanterhadap variabel tertentu. Setelah melakukan perhitungankelayakan, didapatkan nilai NPV sebesar Rp391,787,475, nilaiIRR sebesar 25.70%, nilai PBP pada 2,6 tahun, dan nilai R/Csebesar 1,93. Peternakan D’Farm juga memiliki sensitivitasterhadap kenaikan biaya bahan baku sebesar 160,97%,sensitivtias terhadap biaya tenaga kerja sebesar 42,42%, dansensitivitas terhadap penurunan permintaan pasar sebesar5,52%. Kata kunci— Analisis Kelayakan, Aspek Pasar, Aspek Teknis, Aspek Finansial, NPV, IRR, PBP, R/C, AnalisisSensitivitas
Analisis Kelayakan Usaha Pembukaan Cabang Dw Jawarana Ice Cream Bandung Aqsyalananda, Abia Faradilla; Suryana, Nanang; Rendra, Meldi
eProceedings of Engineering Vol. 11 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas tentang studi kelayakanbisnis pembukaan cabang DW Jawarana Ice Cream Bandung.UMKM ini menjual soft ice cream dengan berbagai macamvarian topping. Target pasar DW Jawarana Ice Cream adalahpara pelajar dan mahasiswa. Terdapat kendala yang dialamiDW Jawarana Ice Cream yaitu tidak mampu memenuhipermintaan pelanggan untuk dine in, karena lokasi toko yangyang sempit, tidak tersedianya area parkir untuk pelanggan,dan kurangnya fasilitas. Dengan permasalahan tersebutUMKM ini ingin membuka cabang di Kecamatan Coblong,Kota Bandung. Pembukaan cabang DW Jawarana Ice Creamakan mempertimbangkan aspek pasar, aspek teknis, dan aspekfinansial. Estimasi permintaan pada tahun 2024 untuk masingmasing produk adalah 12.468 pcs DW Special Topping, 13.732pcs untuk DW Flurry, 11.444 pcs untuk DW Float, dan 12.407pca untuk DW Sundae. Setiap produk diestimasikan akanmeningkat 0,26% setiap tahunnya berdasarkan denganpertumbuhan penduduk di Kecamatan Coblong. Berdasarkanhasil perhitungan kelayakan pembukaan cabang pada lokasi iniselama lima tahun, didapatkan nilai NPV sebesarRp92.654.878,46, nilai IRR sebesar 30%, dan PBP selama 4tahun. Pembukaan cabang di lokasi ini sensitif terhadappenurunan harga jual sebesar 3%, kenaikan biaya tenaga kerjasebesar 12%, penurunan demand sebesar 2%, dan kenaikanbiaya bahan baku sebesar 4%. Kata kunci— [Aspek Pasar, Aspek Teknis, Aspek Finansial, NPV,IRR, PBP]
Evaluasi Dan Perancangan Model Bisnis Pada Pt Tyga Raya Gemilang Dengan Business Model Canvas Agastya, Gede Made Bagus; Hasun, Farda; Rendra, Meldi
eProceedings of Engineering Vol. 11 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PT Tyga Raya Gemilang merupakan industri yangpengolahan kayu yang memproduksi plywood. PT Tyga RayaGemilang merupakan perusahaan yang berdiri sejak 2011 yangmemproduksi veneer. Memasuki tahun 2022 perusahaan mulaimemproduksi kayu lapis sendiri untuk mendapatkan marginpenjualan yang lebih besar. Selama proses tersebut targetproduksi dan penjualan tidak tercapai. Penelitian ini berfokusterhadap evaluasi model bisnis perusahaan dan memberikanusulan rancangan model bisnis yang baru dengan menggunakanBusiness Model Canvas. Proses pembuatan model bisnis baruakan melewati tahap pengumpulan data yang dilakukan melaluiwawancara dan observasi, dan studi literatur untuk pemetaan,model bisnis saat ini, customer profile, dan lingkungan bisnisperusahaan yang akan digunakan untuk analisis SWOT. Darihasil analisis SWOT akan dilakukan perancangan valueproposition canvas dan business model canvas usulan. Perbaikanmodel bisnis mencakup perbaikan pada key resource berupapenambahan karyawan dan pengurangan buruh borongan, padakey activities diusulkan pembuatan SOP produksi dan jobdeskserta terdapat peningkatan pada kegiatan produksi, qualitycontrol, dan pembelian bahan baku yang berdampak pada keypartnership berupa penambahan supplier. Selain itu, diusulkanvalue proposition berupa varian produk dengan varian ketebalanyang banyak di pasar. Usulan ini akan berdampak pada coststructure dan revenue stream, berupa penambahan pada biayadan perubahan sumber pemasukan Kata kunci— Business Model Canvas, Model Bisnis, Plywood
Co-Authors Adiguna, Muhammad Rafif Adinugraha, Deitya Rizky Agastya, Gede Made Bagus Agfianingrum, Sinatryasti Purwi Agus Achmad Suhendra Agus Alex Yanuar Akma Septia Viady Aldian Muhammad Alviera Suci Damayanti Alviera Suci Damayanti Andi Ardna Parillaud Andrieta Shintia Dewi Andry Reza Anggara Aqmarina , Nabila Aqsyalananda, Abia Faradilla Argya Rahmasari Ari Yanuar Ridwan Arioseno, Dio Aryani , Sinta Az-Zahra, Niefa Chusnul Batsyeba, Patricia Regina Bernanda Tricahyo Boby Hera Sagita Budi Praptono Budi Sulistyo Budiarto, Sulistyo Chumaudiyah, Endang Devison, Almer Ahmad Dharmawan, Azka Alifia Dida Diah Damayanti Divaliya , Azra Durrotus Sa’adati Dwi Dafa Doifullah Dwisanjani , Mochamad Rafli El Hadi, Rosad Ma’ali Endang Chumaidiyah Estananto Farda Hasun Farhan Ihza Imran Fariha Eridani Naufalina Febrianto , Bambang Dwi Firdaus , Baihaki Hakim Fitriadi, Rizqullah Aljabbar Fitriya Nur Azizah Ghina Atha Gumilar, Feyzi Naufal Hadi, Rosad Ma’ali El Hafiz , Elvino Muhammad Hakim, Ridho Septiadi Heriyono Lalu Husni Amani Idawacaksakti , Maria Dellarosawati Ilham Cendekia Ilham Cendekia, Ilham Ilham Maulana Hakim Ireyna Nissa Octaviany Ireyna Nissa Octaviany, Ireyna Nissa Ivan Ganika Biyantoro Khilda Afifah Kuntari Puspa Sari Linda Ayumna Puspitasari Luciana Andrawina Manda, Ryan Aditya Marina Yustiana Lubis Maula, Amanandito Shafa MEH, Rosad Muhamad Galih Raka Permana Muhammad Almaududi P. Muhammad Almaududi Pulungan Muhammad Almyzar Pratama Rusli Muhammad Awanda Yudhanegara Muhammad Surya Dwi Kurniawan Muhammad Tetuko Budi Laksono Muhammad Zuhdi Aiman Anka Nabila, Jihan Nadella Yusfarani Nanda Marhandhika Putri P., Muhammad Almaududi Parillaud, Andi Ardna Permatasari, Faradila Pinki Meita Permata Putri Prame, Adinda Pratama, Williardy Pratya Poeri Suryadhini Putra Fajar Alam Putra, Rangga Herbowo Putri Fatimah Suri Oktavia Putri, Silvie Andari Raden Mas Aditya Rangga Pratama Raden Muhammad Goumelar Rahman, Fauzan Muhammad Raquella, Vayla Zahrani Rara Niken Ramadhany Reigi Ahmad Fadilah Rwafemir Verzani Harari Sagala, Johan Mario Fidelis Sando, Maria Angela Putri Sari Wulandari Sari Wulandari Sari, Kuntari Puspa Sinta Aryani Sri Widaningrum Sugiantari , I Gusti Ayu Tri Sulistyo , Budi Suryana , Nanang Suryana, Nanang Teddy Syafrizal Tiara Eming Yudhastri Tiara Verita Yastica Tieka Trikartika Gustyana Tien Fabrianti Kusumasari Tulusiani Widjanarko Widjanarko, Tulusiani Williardy Pratama Winoto, Alif Sulthan Rassya Yati Rohayati Zahira, Alda Zahra, Auliya