Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search
Journal : PESHUM

Pengaruh Word Of Mouth Dalam Whatsapp Grup “Jual Beli Sekitar Universitas Malikussaleh” Terhadap Minat Mahasiswa Berdagang Kristanti, Dinda; Fazil, Muhammad; Zahari; Fitri, Dwi; Muchlis
PESHUM : Jurnal Pendidikan, Sosial dan Humaniora Vol. 4 No. 5: Agustus 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/peshum.v4i5.11279

Abstract

Perkembangan teknologi komunikasi telah memudahkan penyebaran informasi secara cepat, termasuk melalui platform whatsapp. Dalam grup whatsapp “Jual Beli Sekitar Universitas Malikussaleh”, komunikasi dari mulut ke mulut (word of mouth) menjadi salah satu cara utama promosi dan pertukaran informasi dagang. Fenomena ini menimbulkan pertanyaan mengenai sejauh mana pengaruh word of mouth terhadap minat mahasiswa berdagang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh word of  mouth dalam whatsapp grup jual beli sekitar Unimal terhadap minat mahasiswa berdagang. Metode penelitian ini memakai pendekatan kuantitatif. Responden dalam penelitian ini sebanyak 37 mahasiswa yang tergabung dalam grup whatsapp jual beli sekitar Unimal. Teknik pengumpulan data memakai google form yang dibagi melalui masing-masing responden. Hasil menunjukkan bahwa word of mouth memiliki pengaruh signifikan terhadap minat  mahasiswa berdagang dengan nilai koefisien determinasi R2 (Adjust R Square) menunjukkan nilai 88,2%. Hal ini berarti kontribusi variabel Word Of Mouth memberikan pengaruh terhadap variabel dependen Minat Berdagang Mahasiswa sebesar 88,2%. Temuan ini menunjukkan bahwa Teori S-O-R relevan dalam menjelaskan tumbuhnya minat mahasiswa Unimal untuk berdagang di grup whatsapp jual beli. Word of Mouth berperan sebagai stimulus yang memengaruhi psikologis mahasiswa, mendorong minat dan rasa percaya diri untuk memulai usaha. Minat tersebut kemudian berkembang menjadi gaya hidup, di mana berdagang menjadi wadah kemandirian ekonomi dan pengembangan jiwa wirausaha sejak dini.
Strategi Komunikasi Pemasaran Wisata Solok Radjo Melalui Instagram @Solokradjo Dalam Meningkatkan Kunjungan Maulida Wanda, Dilla; Husniati, Ade Muana; Ali, Muhammad; Harinawati; Zahari
PESHUM : Jurnal Pendidikan, Sosial dan Humaniora Vol. 4 No. 6: Oktober 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/peshum.v4i6.11292

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh pengelola wisata Solok Radjo melalui akun Instagram @solokradjo dalam meningkatkan kunjungan wisatawan, dengan menggunakan model AIDA (Attention, Interest, Desire, Action) sebagai kerangka analisis. Pendekatan yang digunakan adalah kualitatif deskriptif, dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara dengan pengurus wisata Solok Radjo, admin akun Instagram @solokradjo, dan beberapa pengunjung, kemudian observasi pada akun Instagram @solokradjo, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pada tahap Attention dilakukan melalui penyajian konten visual yang menarik; Interest dibangun dengan konten edukatif dan storytelling, narasi informatif dan interaksi aktif dengan pengikut; Desire ditumbuhkan melalui testimonial dan review positif pengunjung; dan Action diwujudkan dengan menyediakan informasi praktis dan call-to-action yang jelas. Strategi ini terbukti efektif dalam menarik perhatian dan mendorong minat kunjungan, khususnya dari kalangan pengguna media sosial.
Strategi Komunikasi Kantor Urusan Agama Dalam Sosialisasi Program Keagamaan Pada Masyarakat Kecamatan Medan Perjuangan Girsang, Khairina Nur; Muhammad Fazil; Muhammad Ali; Ainol Mardhiah; Zahari
PESHUM : Jurnal Pendidikan, Sosial dan Humaniora Vol. 4 No. 6: Oktober 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/peshum.v4i6.11460

Abstract

Penelitian ini berjudul Strategi Komunikasi KUA Kecamatan Medan Perjuangan dalam Sosialisasi Program Keagamaan. KUA melaksanakan program bimbingan perkawinan, penyuluhan agama, dan pembinaan keluarga sakinah melalui strategi komunikasi persuasif, terencana, serta memanfaatkan media sosial dan pendekatan komunitas. Namun, pelaksanaannya menghadapi kendala seperti rendahnya partisipasi masyarakat yang masih menganggap KUA sebatas tempat pernikahan, keterbatasan waktu dan kesadaran, pesatnya perkembangan teknologi digital, serta minimnya sumber daya manusia dan sarana komunikasi. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan dan menganalisis strategi serta hambatan komunikasi KUA dalam sosialisasi program keagamaan dengan pendekatan kualitatif melalui teori manajemen strategi Fred R. David yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada tahap perencanaan, program disusun terarah, partisipatif, dan berbasis data, meski terkendala sumber daya dan resistensi masyarakat. Pada pelaksanaan, KUA tidak hanya memberi layanan administratif tetapi juga mendorong pembinaan sosial, penguatan kelembagaan, serta pemanfaatan media digital. Evaluasi dilakukan untuk menilai kesesuaian tujuan, mengidentifikasi hambatan, dan merumuskan perbaikan. Hambatan utama adalah rendahnya literasi digital dan kurangnya inovasi komunikasi. Disarankan KUA memperkuat perencanaan berbasis kebutuhan, meningkatkan pemanfaatan media digital, memperkuat kolaborasi dengan tokoh agama, serta menghadirkan inovasi komunikasi yang kreatif dan interaktif.
Strategi Komunikasi Pemasaran Toko Nita Bangkok Kabupaten Aceh Tengah Dalam Mengembangkan Citra Positif Simahara, Vera; Cindenia Puspasari; Awaluddin Arifin; Anismar; Zahari
PESHUM : Jurnal Pendidikan, Sosial dan Humaniora Vol. 4 No. 6: Oktober 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/peshum.v4i6.12891

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh Toko Nita Bangkok Kabupaten Aceh Tengah dalam membangun citra positif di tengah persaingan bisnis fashion yang semakin ketat. Latar belakang penelitian ini didasari oleh pentingnya strategi komunikasi pemasaran yang efektif untuk menarik perhatian konsumen sekaligus memperkuat kepercayaan terhadap merek. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan penelitian terdiri dari pemilik toko, karyawan, dan konsumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Toko Nita Bangkok menerapkan strategi komunikasi pemasaran berbasis teori AIDA (Attention, Interest, Desire, Action). Pada tahap perhatian dan minat, toko memanfaatkan media sosial seperti Instagram, TikTok, dan Facebook untuk menampilkan koleksi busana yang mengikuti tren. Pada tahap keinginan dan tindakan, toko menjaga kualitas produk, memberikan pelayanan yang ramah, serta menciptakan pengalaman belanja yang nyaman sehingga konsumen merasa puas dan loyal. Strategi promosi tidak hanya dilakukan melalui media sosial, tetapi juga dengan menjalin hubungan baik dengan pelanggan serta melibatkan influencer lokal untuk memperkuat citra merek. Penelitian ini menyimpulkan bahwa kombinasi komunikasi pemasaran digital dan pelayanan berkualitas terbukti efektif dalam membangun citra positif Toko Nita Bangkok. Temuan ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi pelaku usaha fashion dalam merancang strategi komunikasi pemasaran yang tepat guna meningkatkan daya saing dan citra usaha.
Strategi Komunikasi Pustakawan Dalam Meningkatkan Literasi Membaca Di Perpustakaan Umum Kota Lhokseumawe Utami, Annisa; Deddy Satria M; Cut Andyna; Zahari; Masriadi
PESHUM : Jurnal Pendidikan, Sosial dan Humaniora Vol. 4 No. 6: Oktober 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/peshum.v4i6.12892

Abstract

Penelitian ini berjudul "Strategi Komunikasi Pustakawan dalam meningkatkan literasi membaca di Perpustakaan Umum Kota Lhokseumawe". Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis strategi komunikasi yang digunakan oleh pustakawan dan hambatan yang terjadi dalam meningkatkan literasi membaca di Perpustakaan Umum Kota Lhokseumawe. Literasi membaca merupakan aspek penting dalam pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas, dan pustakawan memiliki peran strategis sebagai fasilitator literasi. Metode penelitian yag digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Data diperoleh melalui wawancara mendalam dengan pustakawan, observasi langsung terhadap kegiatan perpustakaan, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pustakawan menerapkan berbagai strategi komunikasi interpersonal dan kelompok, seperti pendekatan persuasif, edukatif, serta penggunaan media sosial sebagai sarana promosi dan edukasi literasi. Selain itu, strategi komunikasi pustakawan ini juga menggunakan teori difusi inovasi. Sehingga, pustakawan juga menginisiasi program-program inovasi yang kreatif seperti layanan perpustakaan keliling, pojok baca digital, seminar literasi dan workshop, program inklusi sosial, serta digitalisasi dan koleksi digital untuk menarik minat pengunjung, khususnya generasi muda. Faktor pendukung dalam pelaksanaan strategi ini meliputi dukungan dari pemerintah daerah dan ketersediaan fasilitas perpustakaan, sementara kendalanya meliputi rendahnya minat baca masyarakat, keterbatasan sumber daya manusia serta keterbatasan anggaran. Penelitian ini menyimpulkan bahwa strategi komunikasi yang tepat dan adaptif sangat penting dalam membangun budaya literasi di masyarakat khususnya masyarakat Kota Lhokseumawe
Strategi Komunikasi Puskesmas Muara Satu Lhokseumawe Dalam Pencegahan HIV Adetia; Muhammad Ali; Cut Andyna; Zahari; Masriadi
PESHUM : Jurnal Pendidikan, Sosial dan Humaniora Vol. 5 No. 1: Desember 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/peshum.v5i1.13840

Abstract

Penelitian ini berjudul Strategi Komunikasi Puskesmas Muara Lhokseumawe Dalam Pencegahan HIV. HIV/AIDS merupakan masalah kesehatan masyarakat yang memerlukan penanganan komprehensif, termasuk melalui strategi komunikasi yang efektif untuk meningkatkan kesadaran dan mengubah perilaku masyarakat. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam dengan petugas kesehatan Puskesmas Muara Lhokseumawe, observasi kegiatan komunikasi kesehatan, dan analisis dokumen program pencegahan HIV. Informan penelitian terdiri dari kepala puskesmas, petugas promosi kesehatan, dan tenaga medis yang terlibat langsung dalam program pencegahan HIV. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Puskesmas Muara Lhokseumawe menerapkan strategi komunikasi multi-channel yang meliputi komunikasi interpersonal melalui konseling individual, komunikasi kelompok melalui penyuluhan dan diskusi terfokus, serta komunikasi massa melalui media cetak dan digital. Strategi komunikasi yang diterapkan menggunakan pendekatan partisipatif dengan melibatkan tokoh masyarakat, organisasi keagamaan, dan kelompok rentan sebagai mitra dalam penyebarluasan informasi pencegahan HIV. Puskesmas juga mengembangkan pesan komunikasi yang disesuaikan dengan karakteristik sosial budaya masyarakat Aceh, dengan mempertimbangkan nilai-nilai agama dan norma lokal. Temuan penelitian mengidentifikasi beberapa tantangan dalam implementasi strategi komunikasi, antara lain stigma masyarakat terhadap HIV/AIDS, keterbatasan sumber daya manusia, dan kendala geografis wilayah kerja puskesmas.